• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB II KEPUSTAKAAN

A. Penelitian Terdahulu

Pada bagian ini peneliti mencantumkan beberapa hasil penelitian terdahulu yang terkait dengan penelitian yang hendak dilakukan, kemudian membuat ringkasannya, baik penelitian skripsi yang sudah terpublikasikan.

Persamaan dan perbedaannya dari ketiga kajian terdahulu dengan penelitian yang dilakukan kali ini sebagai berikut:

a. Skripsi Dani Hasanah yang berjudul “Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dalam Menanamkan Nilai-nilai Religiusitas pada Siswa Muslim di SMK Negeri 3 Salatiga.” Penelitian yang dilakukan oleh mahasiswi IAIN Salatiga tahun 2019, ini membahasa tentang upaya guru pendidikan agama Islam dalam menanamkan nilai-nilai relegiusitas pada siswa meslim di SMK Negeri 3 Salatiga. Latar belakang yang dilakukan oleh penelitian disini ialah berdsarkan ketertarikan peneliti terhadap upaya yang dilakukan guru PAI dalam menanamkan nilai-nilai religiusitas pada siswa melalui bebrapa kebiasaan yakni sholat dhuha, asmaul husnah, shalat berjamaah, dan lain-lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam menanamkan nilai-nilai religiusitas pada siswa muslim di SMK Negeri 3 Salatiga dan juga mengetahui faktor pendukung dan penghambat upaya guru Pendidikan Agama Islam. Persamaan penelitian ini dengan penulis ialah sama-sama mengkaji dalam bidang upaya guru

Pendidikan Agama Islam dalam menanamkan karakter religius pada siswa. Persamaan lainya ialah pada penelitian ini juga menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, menggunakan metode wawancara, obeservasi dan dokumentasi. perbedaannya penelitian ini dengan penulis terletak pada tempat lokasi penelitian dan fokus penelitian.

Tempat lokasi penulis yang akan diteliti di SMAN 5 Jember dan fokus penelitian penulis ialah upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam membentuk karakter religius, disiplin, dan peduli lingkungan sedangkan lokasi penelitian ini berlokasi di SMKN 3 Salatiga dengan fokus penelitian pada karakter religius.

b. Skripsi Ahmad Syukron Falah yang berjudul “Peran Guru PAI dalam Upaya Pembentukan Karakter Disiplin dan Tanggung Jawab Anak di SD Islam Hidayatullah Bayumanik Semarang.” Penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa UIN Walisongo pada tahun 2017. Penelitian ini membahas tentang peran guru Pendidikan Aga Islam (PAI) dalam pembentukan karakter siswa. Karakter yang diteliti yaitu dispilin dan tanggung jawab. Penelitian ini di latar belakangi oleh kedisiplinan bangsa kita yang kian menurun dalam hal ketetapan waktu, dan juga masalah ketidak tertiban siswa dalam pembelajaran yang mengakibatkan ketidak keberhasilan mencapai nilai yang baik.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis peran guru PAI dalam upaya pembentukan karakter disiplin dan tanggung jawab anak di SD Islam Hidayatullah. Persamaan dengan penulis disini ialah

sama-sama mengkaji tentang membentuk karakter disiplin siswa di dalam lembaga formal dan pendekatannya menggunakan kualitatif deskriptif. Perbedaan dengan penulis disini ialah tempat lembaga dan lokasi penelitian. Penulis disini meneliti di lemabaga SMAN 5 Jember sedangkan penelitian disini di tingkat SD Islam Hidayatullah Banyumanik Semarang. Dan juga pada salah satu fokus penelitiannya, penulis berfokus kepada karakter religius, disiplin dan peduli lingkungan sedangkan penelitian ini berfokus pada karakter disiplin dan kerja keras.

c. Skripsi Ade Sundari yang berjudul “Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dalam Menanamkan Karakter Tanggung Jawab pada Siswa di SMP Negeri 10 Rejang Lebong.” Penelitian ini dilakukan oleh mahasiswi IAIN Curcup pada tahun 2019. Adapun didalamnya membahas tentang upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam menanamkan karakter tanggung jawab pada siswa di SMP Negeri 10 Rejang Lebong. Latar belakng penelitian ini terkait pentingnya penerapan pendidikan karakter kepada siswa agar memiliki sikap tanggung jawab dalam segala hal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi karakter tanggung jawab siswa dan mengetahui upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam menanamkan karakter tanggung jawab siswa kelas VII di SMP Negeri 10 Rejang Lebong.

Persamaan dengan penulis disini terletak pada pembahasan tentang upaya guru Pendidikan Agam Islam dalam membentuk atau

menanamkan karakter siswa di dalam lembaga formal. Perbedaannya terletak pada fokus penelitian, lokasi dan subyek penelitian. Fokus penelitian ini berfokus pada karakter tanggung jawab berlokasi di SMPN 10 Rejang Lebong, sedangkan penulis berfokus pada karakter religius, disiplin dan peduli lingkungan serta berlokasi di SMAN 5 Jember.

Tabel 2.1

Pemetaan Kajian Terdahulu

No Nama, Judul Persamaan Perbedaan

1. Skripsi Dani Hasanah:

Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dalam Menanamkan Nilai-nilai Religiusitas pada Siswa Muslim di SMK Negeri 3 Salatiga.

persamaan penelitian ini dengan penulis ialah sama-sama mengkaji dalam bidang upaya guru Pendidikan Agama

Islam dalam

menanamkan karakter pada siswa terutama karakter religius.

perbedaannya

penelitian ini dengan penulis terletak pada tempat lokasi penelitian dan fokus penelitian. Tempat lokasi penulis yang akan teliti di SMAN 5 Jember dan fokus penelitian penulis ialah upaya guru Pendidikan Agama

Islam dalam

membentuk karakter religius, disiplin, dan peduli lingkungan.

2. Skripsi Ahmad Syukron Falah: Peran Guru PAI

dalam Upaya

Persamaan dengan penulis disini ialah sama-sama mengkaji

Perbedaan dengan penulis disini ialah tempat lembaga dan

Pembentukan Karakter Disiplin dan Tanggung Jawab Anak di SD Islam Hidayatullah Bayumanik Semarang

tentang membentuk karakter disiplin siswa di dalam lembaga

formal dan

pendekatannya menggunakan kualitatif deskriptif.

lokasi penelitian.

Penulis disini meneliti di lemabag SMAN 5 Jember sedangkan penelitian disini di tingkat SD Islam Hidayatullah Banyumanik

Semarang. Dan juga pada salah satu fokus penelitiannya,

penulis berfokus kepada karakter religius, disiplin dan peduli lingkungan sedangkan penelitian ini berfokus pada karakter disiplin dan kerja keras.

3. Skripsi Ade Sundari:

Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dalam Menanamkan Karakter Tanggung Jawab pada Siswa di SMP Negeri 10 Rejang Lebong

Persamaan dengan penulis disini terletak pada pembahasan tentang upaya guru Pendidikan Agam

Islam dalam

membentuk atau menanamkan karakter siswa di dalam lembaga formal.

Perbedaannya

terletak pada fokus penelitian dan lokasi

dan subyek

penelitian.

Dokumen terkait