• Tidak ada hasil yang ditemukan

Penetapan Kawasan Strategis

Kawasan strategis kota adalah wilayah yang penataan ruangnya diprioritaskan karena mempunyai pengaruh besar atau sangat penting dalam lingkup kota terhadap ekonomi, sosial, budaya, dan/atau lingkungan. Di dalam kawasan strategis ini berlangsung kegiatan yang direncanakan untuk mengembangkan, melestarikan/melindungi dan/atau mengoordinasikan keterpaduan pembangunan nilai strategis kawasan yang bersangkutan dalam mendukung penataan ruang wilayah.

Kawasan strategis di wilayah Kota Singkawang ditetapkan dengan kriteria nilai strategis dari: a. sudut kepentingan ekonomi, yang merupakan aglomerasi berbagai kegiatan

ekonomi,

b. sudut kepentingan pendayagunaan sumber daya alam dan/atau teknologi tinggi, c. sudut kepentingan fungsi dan daya dukung lingkungan, dan

d. sudut kepentingan sosial.

Kawasan strategis meliputi di wilayah Kota Singkawang terdiri atas:

a. kawasan strategis nasional, yang ditetapkan dalam RTRWN yang terkait dengan wilayah Kota Singkawang,

(kota singkawang)

pt. trias erisko konsultan V-42

b. kawasan strategis provinsi, yang ditetapkan dalam RTRWP Kalimantan Barat yang terkait dengan wilayah Kota Singkawang; dan

c. kawasan strategis kota.

5.1.3.1. Kawasan strategis nasional di Kota Singkawang

Wilayah Kota Singkawang merupakan bagian dari KAPET (kawasan pengembangan ekonomi terpadu) Khatulistiwa yang merupakan kawasan strategis nasional sebagaimana telah ditetapkan di dalam RTRWN. Dalam hal ini, Kota Singkawang merupakan PKW utama untuk bagian wilayah pesisir dari KAPET Khatulistiwa. Kota Singkawang yang direncanakan memiliki pelabuhan nasional dan bandara pengumpan yang terus dikembangkan hingga menjadi bandara pengumpul merupkan simpul transportasi penting yang melayani Kabupaten Sambas dan Kabupaten Bengkayang.

5.1.3.2. Kawasan strategis provinsi di Kota Singkawang

Kawasan strategis provinsi di wilayah Kota Singkawang sebagaimana ditetapkan dalam RTRWP Kalimantan Barat adalah:

a. Kawasan Pariwisata Pasir Panjang dan sekitarnya sebagai kawasan strategis dari sudut kepentingan ekonomi dengan sektor unggulan pariwisata, industri, dan perikanan. Kawasan tersebut merupakan bagian dari Kelurahan Sedau Kecamatan Singkawang Selatan.

b. Kawasan Strategis Ekosistem Gunung Raya-Pasi sebagai kawasan strategis dari sudut kepentingan fungsi dan daya dukung lingkungan.

c. Kawasan Rawan Bencana Alam Gayung Bersambut sebagai kawasan strategis dari sudut kepentingan sosial.

5.1.3.3. Kawasan strategis kota

Kawasan strategis Kota Singkawang terdiri atas:

a. kawasan strategis dari sudut kepentingan ekonomi,

b. kawasan strategis dari sudut kepentingan pendayagunaan sumber daya alam dan/atau teknologi tinggi, dan

c. kawasan strategis dari sudut kepentingan sosial budaya.

Kawasan strategis dari sudut kepentingan ekonomi sebanyak empat kawasan yaitu : 1. Kawasan Pusat Kota di Kecamatan Singkawang Barat dan Singkawang Tengah;

(kota singkawang)

pt. trias erisko konsultan V-43

2. Kawasan Muara Sungai Sedau di Kecamatan Singkawang Selatan;

3. Kawasan Nyarungkop – Bagak di Kecamatan Singkawang Timur; dan

4. Kawasan rencana untuk pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Singkawang di Kecamatan Singkawang Selatan, Barat, Tengah, dan Utara.

Kawasan strategis dari sudut kepentingan pendayagunaan sumber daya alam dan/atau teknologi tinggi sebanyak dua kawasan yaitu:

1. Kawasan Peternakan dan Pertanian Terpadu di Kecamatan Singkawang Selatan, dan 2. Kawasan Bandara di Kecamatan Singkawang Selatan;

Kawasan strategis dari sudut kepentingan sosial budaya hanya sebanyak satu kawasan yaitu kawasan permukiman Bukit Batu di Kecamatan Singkawang Tengah.

A. Kawasan Pusat Kota.

Kawasan tersebut meliputi Kecamatan Singkawang tengah dan Singkawang Barat. Kawasan ini memiliki banyak nilai strategis baik dari aspek ekonomi, sosial, budaya, maupun lingkungan di antaranya, adalah:

a. memiliki potensi bagi pengembangan ekonomi kota.

b. didukung jaringan prasarana dan fasilitas penunjang kegiatan ekonomi. c. merupakan prioritas peningkatan kualitas sosial dan budaya.

d. merupakan hasil karya cipta budaya masyarakat kota yang dapat menunjukkan jatidiri maupun penanda (vocal point, landmark) budaya kota.

e. merupakan tempat perlindungan peninggalan budaya (cagar budaya) dan memiliki aset lainnya yang harus dilindungi dan dilestarikan.

f. memiliki banyak fasilitas dan unsur pengikat sosial (kesehatan, pendidikan, peribadatan, olahraga tempat rekreasi, dan wisata budaya).

g. merupakan lokasi pusat perkantoran pemerintah.

h. memiliki tempat untuk pelestarian dan pengembangan adat istiadat atau budaya. i. merupakan kawasan rawan bencana alam.

j. menuntut prioritas tinggi peningkatan kualitas lingkungan hidup;

(kota singkawang)

pt. trias erisko konsultan V-44

Kawasan tersebut merupakan mencakup bagian dari Kelurahan Sedau dan Kelurahan Pangmilang (lihat Gambar 5.1). Kawasan ini memiliki nilai strategis dari aspek ekonomi, optimalisasi pemanfaatan sumber daya alam dan teknologi tinggi, maupun lingkungan di antaranya adalah:

a. memiliki potensi bagi pengembangan ekonomi kota.

b. didukung jaringan prasarana dan fasilitas penunjang untuk perluasan kegiatan ekonomi baru.

c. memiliki fungsi sebagai lokasi penggunaan teknologi tinggi strategis. d. pusat pemantauan klimatologi.

e. kebutuhan untuk antisipasi jika Bandara di Pontianak mengalami gangguan (cuaca buruk, kabut asap, atau gangguan lainnya).

C. Kawasan Muara Sungai Sedau.

Kawasan tersebut seluruhnya berada di Kelurahan Sedau Kecamatan Singkawang Selatan. Kawasan ini memiliki nilai strategis baik dari aspek ekonomi, sosial, maupun lingkungan di antaranya, adalah:

a. memiliki potensi bagi pengembangan ekonomi kota.

b. didukung jaringan prasarana dan fasilitas penunjang untuk perkembangan ekonomi. c. memiliki kawasan potensial untuk pengembangan pelabuhan.

d. merupakan kawasan rawan bencana alam.

e. memberikan perlindungan keseimbangan tata guna air yang setiap tahun berpeluang menimbulkan kerugian.

D. Kawasan Peternakan dan Pertanian Terpadu.

Kawasan tersebut berada di Kecamatan Singkawang Selatan. Kawasan ini memiliki nilai strategis baik dari aspek ekonomi, maupun lingkungan di antaranya, adalah:

a. memiliki potensi bagi pengembangan ekonomi kota. b. memiliki sumber komoditi unggulan kota;

c. memiliki potensi ekspor;

d. didukung jaringan prasarana dan fasilitas penunjang untuk perkembangan ekonomi. e. merupakan bagian wilayah kota untuk memacu perkembangan wilayah di

(kota singkawang)

pt. trias erisko konsultan V-45

E. Kawasan Wisata Pasir Panjang-Teluk Mak Jantu

Kawasan tersebut termasuk dalam Kelurahan Sedau Kecamatan Singkawang Selatan. Kawasan ini merupakan kawasan strategis provinsi yang memiliki nilai strategis dari aspek ekonomi, optimalisasi pemanfaatan sumber daya alam, maupun lingkungan di antaranya adalah:

a. memiliki potensi bagi pengembangan ekonomi kota.

b. didukung jaringan prasarana dan fasilitas penunjang kegiatan ekonomi. c. memiliki sumber daya alam strategis.

F. Kawasan Nyarungkop-Bagak

Kawasan tersebut termasuk dalam Kelurahan Nyarungko dan Kelurahan Bagak Sahwa di Kecamatan Singkawang Timur. Kawasan ini memiliki nilai strategis dari aspek ekonomi, sosial budaya, optimalisasi pemanfaatan sumber daya alam, maupun fungsi dan daya dukung lingkungan di antaranya adalah:

a. merupakan bagian wilayah kota untuk pengembangan bagian wilayah kota lainnya yang tertinggal (BWK B), atau bagian kota yang memiliki ketertinggalan secara ekonomi.

b. merupakan kawasan yang diperuntukkan bagi kepentingan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi berdasarkan lokasi sumber daya alam strategis.

c. memberikan perlindungan terhadap keseimbangan iklim makro.

d. mendayagunakan SDA yang dimiliki kota (air baku) dan strategis untuk kepentingan pembangunan kota.

G. Kawasan Ekosistem Gunung Raya-Pasi

Kawasan Strategis Ekosistem Gunung Raya-Pasi termasuk dalam Kecamatan Singkawang Timur dan Singkawang Selatan. Kawasan ini merupakan kawasan strategis provinsi yang memiliki nilai strategis dari aspek optimalisasi pemanfaatan sumber daya alam, maupun fungsi dan daya dukung lingkungan di antaranya adalah:

a. Merupakan kawasan lindung yang ditetapkan bagi perlindungan ekosistem, keanekaragaman hayati, flora dan/atau fauna yang hampir punah atau diperkirakan akan punah yang harus dilindungi dan/atau dilestarikan;

b. merupakan kawasan yang sangat menentukan dalam perubahan rona alam dan mempunyai dampak luas terhadap kelangsungan kehidupan;

(kota singkawang)

pt. trias erisko konsultan V-46

H. Kawasan Permukiman Bukit Batu

Kawasan tersebut merupakan perbatasan bagian timur antara Kecamatan Singkawang Tengah dan Singkawang Utara. Kawasan ini memiliki nilai strategis dari aspek sosial, optimalisasi pemanfaatan sumber daya lahan, dan daya dukung lingkungan di antaranya adalah:

a. merupakan kawasan rawan bencana alam.

b. memberikan perlindungan keseimbangan tata guna air yang setiap tahun berpeluang menimbulkan kerugian.

c. penuntasan penyebab banjir berpotensi memperluas areal yang potensial dikembangan untuk lingkungan perumahan bebas banjir.

I. Kawasan Rawan Bencana Alam Gayung Bersambut

Kawasan Rawan Bencana Alam Gayung Bersambut merupakan bagian dari Kecamatan Singkawang Utara yang berbatasan dengan Kabupaten Sambas. Kawasan ini merupakan kawasan strategis provinsi yang memiliki nilai strategis dari aspek sosial, optimalisasi pemanfaatan sumber daya lahan, dan daya dukung lingkungan di antaranya adalah:

a. merupakan kawasan rawan bencana alam,

b. memberikan perlindungan keseimbangan tata guna air yang setiap tahun berpeluang menimbulkan kerugian, dan

c. penuntasan penyebab banjir berpotensi memperluas areal yang potensial dikembangan untuk pertanian lahan basah bebas resiko banjir bandang.