• Tidak ada hasil yang ditemukan

V GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN 5.1 PT Charoen Pokphand Group

PT. Charoen Pokphan Group (CP Group) pertama kali didirikan pada tahun 1921 berkantor pusat di Bangkok, Thailand didirikan oleh Chia bersaudara. Usaha ini dimulai dengan mengimpor benih dan sayuran dari Cina dan mengekspor daging babi dan telur ke Hong Kong. Pada tahun 1954, perusahaan membuka pabrik pakan pertamanya yang kini menjadi pabrik pakan terbesar di dunia. Setelah membuka pabrik pakan perusahaan memulai operasi di bidang ternak dimulai dengan unggas kemudian babi.

Saat ini CP Group beroperasi di dalam pasar agribisnis, ritel, dan telekomunikasi dan telah memiliki lebih dari 250.000 pekerja baik dibidang investasi dan operasional. Perusahaan ini telah tumbuh menjadi binis global dengan lebih dari 250 anak perusahaan di 20 negara, termasuk Indonesia.

5.2. PT. Charoen Pokphand Indonesia

PT. Charoen Pokphan Indonesia Tbk (CPI) adalah penghasil pakan ternak,

Day Old Chicks (DOC), dan makanan olahan terbesar di Indonesia. CPI didirikan tahun 1972 dengan pabrik ternak terbesar pertama di Jakarta untuk menghasilkan pakan ternak berkualitas. CPI memfokuskan usahanya pada kegiatan agribisnis yang mencakup bisnis perunggasan dimulai dari memproduksi pakan ternak berkualitas, pembibitan ayam yang cepat tumbuh serta tahan penyakit, dan menghasilkan produk ayam olahan berkualitas tinggi.

Bagi CPI kunci pertumbuhan dari kegiatan agrobisnis ini adalah komitmen untuk terlibat dalam seluruh rantai produksi, mulai dari formulasi pakan ternak, peternakan ayam, hingga produk olahan dengan nilai tambah. Pendekatan ini terbukti sukses dalam memastikan keunggulan supply produk untuk diri sendiri maupun untuk permintaan industri lainnya dengan kualitas yang konsisten dari pakan ternak dan produk ayam olahan di negeri ini. Pakan ternak merupakan landasan utama bisnis di CPI. CPI sebagai produsen terbesar dan tersukses di bidang pakan ternak akan memastikan untuk selalu memproduksi pakan ternak berkualitas tinggi. Jaringan luas dari distributor dan agen di seluruh negeri

54 membuat peternak ayam memiliki kemudahan dan kecepatan dalam mendapatkan produk pakan ternak dari CPI. CPI juga memiliki kekuatan dominan dalam memproduksi dan penyediaan DOC di Indonesia. Seperti pakan ternak, CPI merupakan penghasil DOC terbesar dengan kualitas tinggi untuk peternak ayam di Indonesia.

Saat pakan ternak dan DOC memiliki sejarah panjang dalam agrobisnis, CPI memiliki tanggung jawab untuk meningkatkan konsumsi daging ayam dengan melebarkan usaha pada produk ayam olahan bernilai tinggi. Salah satu usaha CPI adalah mendirikan specialty store bernama Prima Fresh Mart yang secara khusus menjual daging ayam segar.

5.3. Prima Fresh Mart

Prima Fresh Mart (PFM) adalah specialty store (toko khusus) yang menjual bahan makanan segar, olahan, dan siap dikonsumsi yang berasal dari produk ayam. Produk-produk yang dijual PFM memiliki harga yang cukup bersaing dengan retail lainnya. Lokasi toko-toko PFM berada pada daerah yang cukup strategis karena cenderung dekat dengan daerah perumahan.PFM merupakan anak perusahaan CP Food yang merupakan anak perusahaan CPI. Sebagaimana CPI yang berasal dari CP Group Thailand, PFM juga berasal dari CP Freshmart Thailand. PFM pertama kali dibuka di cabang Kelapa Gading, Jakarta Timur pada Maret 2011.

5.3.1. Lokasi Prima Fresh Mart

PFM dibangun pada daerah yang dekat dengan perumahan atau berada pada daerah ruko (rumah toko). Hal ini bertujuan, agar PFM dekat dengan konsumen dan mudah dicapai konsumen. Hingga saat ini, PFM telah memiliki 9 toko yang berada di daerah Kelapa Gading, Muara Karang, Kota Harapan Indah (Bekasi), Alam Sutera (Serpong), Graha Bintaro, Taman Palem Lestari, Sunter, Ceger (Pondok Aren), dan Pasar Modern Bintaro Jaya Sektor 7. Sebagai toko baru, PFM masih fokus untuk berkembang di daerah Jabodetabek saja. Target PFM hingga Desember 2011 ini akan membangun 15 cabang toko.

55 5.3.2. Produk Prima Fresh Mart

PFM fokus untuk menjual semua produk dari CP Food dan ditambah beberapa kategori makanan lainnya yang bersifat menunjang untuk penjualan produk CP Food. Produk-produk CP Food yang dijual di PFM antara lain daging ayam segar utuh, daging ayam potongan fresh (paha bawah, sayap utuh, ceker, hati, ampela, boneless dada), daging ayam frozen (daging ayam utuh, fillet dada, fillet paha, paha bawah, sayap), dan seluruh variasi nugget Fiesta dan Champ. Untuk produk penunjang disesuaikan dengan kebutuhan. Misalnya untuk menggoreng daging ayam dibutuhkan minyak goreng, maka semua toko PFM akan menjual minyak goreng. Produk penunjang antara lain minyak goreng, saos sambal, kecap, tepung terigu, tepung ayam goreng, gula, garam, bawang merah, bawang putih, bawang bombay, mentega, dan berbagai jenis minuman ringan. Produk yang dijual oleh PFM sebanyak 80-85 persen merupakan produk CP Food dan 15-20 persen merupakan produk penunjang. Produk-produk ini didistribusikan dari pabrik CP Food dan oleh suplier langsung ke toko PFM.

5.3.3. Pemasaran Prima Fresh Mart

PFM merupakan specialty store dengan konsep PFM mendekati konsumen, dimana target yang dibidik adalah ibu-ibu rumah tangga usia 25-65 tahun. Maka untuk pemasaran PFM menggunakan brosur atau flyer yang dibagi- bagikan di sekitar toko dengan radius 5 kilometer. Radius 5 kilometer ini bertujuan agar konsumen dapat mencapai lokasi dengan mudah (dapat ditempuh dengan jalan kaki) dan memudahkan servis pengantaran barang (delivery service). PFM memberikan servis pelayanan berupa gratis pengantaran barang dalam radius 5 kilometer.

5.3.4. Struktur Organisasi Prima Fresh Mart

Meskipun merupakan usaha yang baru, PFM telah memiliki struktur organisasi yang cukup tertata. Struktur organisasi PFM adalah sebagai berikut:

56

AVP

Jap Siu Lan

DGM Dharma

Buyer ← Operation Store support

TL FA Sales Keterangan:

FA= Food Advisor

TL = Store coordinator

Gambar 5. Struktur Organisasi PFM

Struktur organisasi ini diperoleh dari Jap Siu Lan, Assistant Vice President

(AVP). Untuk posisi Deputy General Manager (DGM) dipegang oleh Dharma. Untuk store support berfungsi sebagai internal auditor yang bertugas membantu

operation untuk mengecek ke toko apakah SOP sudah di jalankan oleh pihak toko, mengecek stock, mengecek pajangan, dan sebagainya. Meskipun PFM merupakan bagian dari CPI, namun PFM merupakan toko yang masih baru sehingga job description yang ada masih belum begitu berjalan sebagaimana semestinya. Saat ini Jap Siu Lan bersama Dharma memegang kendali penuh atas kedelapan cabang toko PFM yang ada, baik dari pengecekan stok barang (khusus produk fresh, produk frozen dan olahan dilakukan oleh pegawai toko), pengorderan produk fresh dan produk penunjang (produk frozen dilakukan oleh pegawai toko), penentuan kenaikan harga produk, dan quality control atas toko secara keseluruhan.

VI ANALISIS KEPUASAN KONSUMEN

Dokumen terkait