• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB III METODE PENELITIAN

3.7 Validitas dan Reliabilitas Instrumen

3.7.1 Validitas

Validitas suatu tes adalah taraf sampai dimana suatu tes mampu mengukur apa yang seharusnya diukur (Masidjo, 2010: 242). Suatu tes dikatakan valid apabila tes tersebut sesuai dengan yang diharapkan. Validitas dibagi menjadi tiga jenis, yaitu validitas isi, validitas konstruk, dan validitas kriteria. Dalam penelitian ini, menggunakan dua jenis validitas yaitu validitas konstruk (construct validity) dan validitas isi (content validity).

3.7.1.1 Validitas Konstruk (construct validity)

Validitas konstruk adalah suatu validitas yang menunjukkan sampai di mana isi suatu tes atau alat pengukur sesuai dengan suatu konsep yang seharusnya menjadi isi tes atau alat pengukur tersebut atau konstruk teoritis yang mendasari disusunnya tes atau alat pengukur tersebut. Instrumen yang dibuat mengacu pada indikator yang diukur pada penelitian.

3.7.1.2 Validitas Isi (content validity)

Validitas isi adalah suatu validitas yang menunjukkan sampai di mana isi suatu tes atau alat pengukur mencerminkan hal-hal yang mau diukur atau diteskan. Dalam hal ini, validitas konstruk dan

validitas isi ditempuh melaluiexpert judgement, kemudian validitas tersebut ditempuh secara empiris.

Alat ukur dalam pembuatan instrumen penelitian dibuat sebaik mungkin dan selanjutnya dikonsultasikan kepada ahli (expert judgement). Dalam hal ini adalah dosen ahli IPS, kepala sekolah, dan guru kelas V, sehingga dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Expert judgement tersebut digunakan untuk memvalidasi perangkat pembelajaran (Silabus, RPP, Bahan Ajar, dan LKS) yang dibuat oleh peneliti. Hasil validasi perangkat pembelajaran dihitung menggunakan skala likert. Skala likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial (Sugiyono, 2010: 134).

3.7.2 Reliabilitas

Reliabilitas suatu tes adalah taraf sampai di mana suatu tes mampu menunjukkan konsistensi hasil pengukuran dalam bentuk ketepatan dan ketelitian hasil (Masidjo, 2010: 209). Suatu tes dikatakan reliabel, jika menunjukkan ketepatan dan ketelitian hasil dalam satu atau berbagai pengukuran. Dalam hal ini, reliabilitas dapat ditempuh dengan cara empiris atau diujikan di lapangan.

Reliabilitas secara empiris digunakan untuk mengukur ketetapan dan ketelitian suatu tes yang dibuat oleh peneliti setelah diujikan di lapangan. Taraf reliabilitas suatu tes dapat dinyatakan dalam suatu

koefisien yang disebut koefisien reliabilitas. Koefisien reliabilitas dapat dinyatakan dalam suatu bilangan dari negatif sampai 1,00. Koefisien reliabilitas dapat dilihat pada tabel 8.

Tabel 8. Koefisien Reliabilitas (Masidjo ,2010: 209) Interval Koefisien Reliabilitas Kualifikasi 0,91-1,00 Sangat tinggi 0,71-0,90 Tinggi 0,41-0,70 Cukup 0,21-0,40 Rendah

Negatif-0,20 Sangat rendah

Tabel 8 menunjukkan interval koefisien reliabilitas yang digunakan untuk mengetahui reliabilitas soal evaluasi yang digunakan untuk penelitian. Pada interval 0,91-1,00 menunjukkan kualifikasinya “sangat tinggi”. Interval 0,71-0,90 menunjukkan kualifikasinya “tinggi”. Interval 0,41-0,70 menunjukkan kualifikasinya “cukup”. Interval 0,21-0,40 menunjukkan kualifikasinya “rendah”. Selanjutnya, interval kurang dari 0,20 menunjukkan kualifikasinya “sangat rendah”. 3.7.3 Uji Validitas dan Reliabilitas Instrumen

3.7.3.1 Uji Validitas Instrumen Pembelajaran

Dalam penelitian ini dilakukan validitas untuk instrumen pembelajaran, yaitu: silabus, RPP, bahan ajar, dan lembar kerja siswa. Perangkat pembelajaran tersebut diukur melalui 2 jenis validitas, yaitu validitas isi(content validity),dan validitas konstruk (contruct validity). Peneliti melakukan validitas tersebut agar mengetahui sejauh mana instrumen pembelajaran yang disusun

sesuai dengan kurikulum. Peneliti melakukan validitas isi dan validitas konstruk perangkat pembelajaran kepada ahli (expert judgment) dalam hal ini adalah dosen, kepala sekolah, dan guru yang ahli dalam bidang studi mata pelajaran IPS, sehingga hasilnya dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Perangkat pembelajaran yang divalidasi yaitu silabus, RPP, bahan ajar, dan lembar kerja siswa. Hasil validasi perangkat pembelajaran dihitung menggunakan skala likert. Skala likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial (Sugiyono, 2010: 134). Kriteria dalam skala likert terdiri dari skor 1 dengan kualifikasi “sangat tidak baik”, skor 2 “tidak baik”, skor 3 “cukup baik”, skor 4 “baik”, dan skor 5 “sangat baik”. Skor penilaian untuk perangkat pembelajaran yang disusun peneliti adalah 1, 2, 4, dan 5. Peneliti dalam penilaian perangkat pembelajaran ini tidak mengikut sertakan skor 3, karena dianggap skor yang berada di tengah-tengah (cukup) membenarkan atau menyalahkan. Peneliti menargetkan rata-rata dari validasi ini adalah 3,50. Apabila rata-rata yang ditargetkan tidak tercapai, maka peneliti akan melakukan revisi untuk instrumen pembelajaran. Hasil validasi perangkat yang dikonsultasikan kepada tiga ahli dapat dilihat pada tabel 9.

Tabel 9. Hasil Validasi Perangkat Pembelajaran Perangkat Pembelajaran Validator Rata-rata I II III Silabus 5 4,45 4,67 4,71 RPP 4,95 4,38 4,67 4,67 LKS 4,75 4,62 4,75 4,71 Bahan Ajar 5 4,4 4,4 4,6

Tabel 9 adalah hasil validasi yang telah diberikan oleh tiga ahli. Ahli yang pertama yaitu dosen yang ahli dalam bidang IPS memberikan nilai rata-rata untuk silabus yaitu 5, kemudian untuk RPP yaitu 4,95, untuk LKS yaitu 4,75, dan untuk bahan ajar yaitu 5. Ahli yang kedua yaitu kepala sekolah memberikan nilai rata-rata untuk silabus yaitu 4,45, kemudian untuk RPP yaitu 4,38, untuk LKS yaitu 4,62, dan untuk bahan ajar yaitu 4,4. Ahli yang ketiga yaitu guru kelas memberikan nilai rata-rata untuk silabus yaitu 4,67, untuk RPP yaitu 4,67, kemudian untuk LKS yaitu 4,75, dan untuk bahan ajar yaitu 4,4. Dari hasil validasi tersebut peneliti tidak melakukan perbaikan yang cukup banyak. Peneliti hanya menambah gambar yang menarik pada Lembar Kerja Siswa (LKS) sesuai dengan saran yang diberikan oleh salah satu ahli. Berikut ini adalah kriteria perangkat pembelajaran hasil validasi:

Tabel 10. Kriteria Perangkat Pembelajaran Skor Kriteria 5 Sangat baik 4 Baik 3 Cukup 2 Tidak baik

1 Sangat tidak baik

Tabel 10 menunjukkan bahwa kriteria yang digunakan untuk mengukur hasil validasi dari para ahli. Hasil rata-rata validasi dari ketiga ahli untuk silabus yaitu 4,71, termasuk dalam kriteria baik. Hasil rata-rata RPP yaitu 4,67, termasuk dalam kriteria baik. Hasil rata LKS yaitu 4,71, termasuk dalam kriteria baik. Hasil rata-rata bahan ajar yaitu 4,6, termasuk dalam kriteria baik. Dari hasil validasi tersebut, maka perangkat pembelajaran dapat digunakan untuk penelitian.

Selanjutnya, validitas instrumen soal ditempuh secara empiris dan diujikan di lapangan. Perhitungan validitas dibantu dengan program SPSS 16, dan dapat dilihat pada lampiran VII halaman 293. 3.7.3.2 Uji Validitas Instrumen Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini, instrumen pengumpulan data yang divalidasi adalah kuesioner motivasi belajar siswa. Kuesioner tersebut disusun berdasarkan indikator-indikator yang dirumuskan dari 3 ahli yang berpendapat tentang indikator-indikator motivasi. Ketiga indikator yang dirumuskan tersebut adalah; (1) memiliki keinginan belajar; (2) ulet menghadapi tugas; (3) memiliki tujuan belajar. Setelah

menemukan ketiga indikator tersebut, maka peneliti bersama dengan kelompok studi menyusun pernyataan-pernyataan yang mewakili ketiga indikator tersebut. Indikator pertama diwakili oleh lima pernyataan. Indikator kedua diwakili oleh lima pernyataan. Indikator yang ketiga diwakili oleh lima pernyataan. Setelah menyusun pernyataan-pernyataan dalam kuesioner, peneliti bersama dengan kelompok study mengkonsultasikan (face validity)kepada dosen ahli. Beliau berkata “ya, tidak apa-apa kalau kalian sudah memilih ketiga indikator ini, yang mewakili semua indikator tentang motivasi. Apakah ketiga indikator ini sudah dirumuskan dari beberapa tokoh?” Kemudian salah satu dari kelompok study menjawab, “iya bu, ketiga indikator yang telah kami susun itu sudah mengkaji teori-teori dari ketiga tokoh, yaitu Keke dalam Aritonang, Sardiman dalam Herline, dan Uno. Dari ketiga tokoh tersebut, indikator yang sama dirumuskan menjadi satu”. Dosen ahli pun berkata, “baiklah kalau begitu, yang penting ada sumber yang jelas dari indikator yang sudah disusun tersebut. selain itu, jangan lupa untuk memberikan kata pengantar pada awal kuesioner. Kata pengantar tersebut, harus menggunakan bahasa anak, agar mudah dipahami dan dimengerti oleh anak yang akan diuji”.

Pada uji validitas kedua, peneliti bersama dengan kelompok studi mengkonsultasikan lagi kuesioner yang sudah disusun kepada dosen yang berbeda. Kuesioner yang disusun terdiri dari 15 pernyataan.

Setelah menunjukkan kuesioner tersebut, dosen mengatakan, “pernyataan-pernyataan dalam kuesioner yang disusun ini sudah baik, akan tetapi motivasi ekstrinsiknya belum terlihat. Alangkah baiknya apabila kalian menambah lima pernyataan lagi pada indikator yang ketiga, jadi indikator yang ketiga terdapat 10 pernyataan, yang terdiri dari lima pernyataan motivasi intrinsik dan lima pernyataan motivasi ekstrinsik”. Dari hasil konsultasi tersebut, dosen memberikan saran agar peneliti menambahkan motivasi ekstrinsik untuk indikator motivasi yang ketiga. Kemudian peneliti bersama dengan kelompok study langsung menyusun kelima pernyataan tentang motivasi ekstrinsik tersebut, dan langsung dikonsultasikan kembali ke dosen. Beliau mengatakan, “ya, kelima pernyataan ini sudah bisa mewakili motivasi ekstrinsik”.

Berdasarkan uji validitas tersebut, maka peneliti menggunakan 20 pernyataan yang telah disepakati bersama untuk diuji validitas secara empiris kepada siswa di sekolah lain, yang memiliki keadaan yang hampir sama dengan sekolah yang diteliti. Kisi-kisi motivasi belajar tersebut dapat dilihat pada tabel 11.

Tabel 11. Kisi-kisi Kuesioner Motivasi Belajar Sebelum Validasi

No. Indikator Nomor Pernyataan Jumlah

1. Memiliki keinginan

belajar 1, 2, 3, 4, 5 5

2. Ulet menghadapi tugas 6, 7, 8, 9, 10 5 3. Memiliki tujuan belajar 11, 12, 13, 14, 15, 16, 17,

18,19,20 10

Total pernyataan 20

Tabel 11 menunjukkan bahwa kuesioner untuk indikator pertama dengan 5 pernyataan yang terdapat pada nomer 1, 2, 3, 4, dan 5. Indikator kedua dengan 5 pernyataan yang terdapat pada nomer 6, 7, 8, 9, dan 10. Indikator ketiga dengan 10 pernyataan yang terdapat pada nomer 11, 12, 13, 14, 15, 16, 17, 18, 19, dan 20. Jadi terdapat 20 pernyataan dalam kuesioner tersebut. Instrumen penilaian kuesioner motivasi dapat dilihat pada tabel 12.

Tabel 12. Instrumen Penilaian Kuesioner Motivasi

Jenis Kriteria Skor

Tertutup atau berstruktur

Apabila siswa menjawab selalu 5 Apabila siswa menjawab sering 4 Apabila siswa menjawab kadang 2 Apabila siswa menjawab tidak pernah 1

Nilai = Jumlah dari seluruh skor yang diperoleh

Tabel 12 menunjukkan bahwa kriteria penilaian untuk setiap jawaban siswa dengan memberikan skor 5 untuk jawaban selalu, skor 4 untuk jawaban sering, skor 2 untuk jawaban kadang, dan skor 1 untuk jawaban tidak pernah. Dalam penilaian kuesioner ini, peneliti tidak

menggunakan skor 3, karena skor 3 adalah skor yang berada di tengah-tengah dan cukup termotivasi dan cukup tidak termotivasi.

Setelah uji validitas secara empiris yang dilakukan pada siswa kelas V SD Adisucipto 1, peneliti melakukan validasi kuesioner tersebut dengan bantuan SPSS 16. Dengan rumus korelasi product-moment dari pearson. Hasil validitas kuesioner yang telah diujikan di SD Adisucipto 1 dengan menggunakan SPSS 16 dapat dilihat pada lampiran VII halaman 290 dan reliabilitas kuesioner yang telah dilakukan di SD Adisucipto 1 dengan menggunakan SPSS 16 dapat dilihat pada tabel 13.

Berdasarkan hasil perhitungan kuesioner menggunakan SPSS 16 tersebut yang ada pada lampiran VII halaman 290. Terdapat 11 pernyataan yang valid dari 20 pernyataan yang peneliti susun, yaitu: nomor 1, 3, 6, 7, 10, 11, 12, 14, 17, 18, dan 20. Dari 11 pernyataan yang valid tersebut sudah mewakili ketiga indikator yang peneliti susun sebelumnya, dan 11 pernyataan tersebut digunakan untuk mengukur motivasi siswa.

Dari 11 pernyataan yang valid tersebut, kemudian peneliti menghitung reliabilitas kuesioner tersebut dengan menggunakan SPSS 16. Hasil reliabilitas kuesioner motivasi dapat dilihat pada tabel 13.

Tabel 13. Hasil Uji Reliabilitas Kuesioner Reliability Statistics Cronbach's Alpha Cronbach's Alpha Based on Standardized Items N of Items .927 .916 11

Berdasarkan tabel 13 hasil uji reliabilitas kuesioner diperoleh hasil 0,927 sehingga termasuk dalam kualifikasi reliabilitas “sangat tinggi”, karena berada pada koefisien korelasi 0,91-1,00. Dari hasil uji validitas dengan 20 pernyataan dan setelah perhitungan, maka diperoleh 11 pernyataan yang valid. Sebelas pernyataan yang valid tersebut yang digunakan untuk mengukur motivasi belajar siswa. Kisi-kisi kuesioner setelah divalidasi dapat dilihat pada tabel 14.

Tabel 14. Kisi-kisi Kuesioner setelah Divalidasi

No. Indikator Nomor Pernyataan Jumlah

1. Memiliki keinginan

belajar 1, 3 2

2. Ulet menghadapi tugas 6, 7, 10 3

3. Memiliki harapan dan

cita-cita 11, 12, 14, 17, 18, 20 6

Total Peryataan 11

Dari tabel 14 menunjukkan bahwa hasil kuesioner setelah divalidasi untuk indikator pertama dengan 2 pernyataan yang terdapat pada nomer 1 dan 3. Indikator kedua dengan 3 pernyataan yang

terdapat pada nomer 6, 7, dan 10. Indikator ketiga dengan 6 pernyataan yang terdapat pada nomer 11, 12, 14, 17, 18, dan 20. Jadi terdapat 11 pernyataan dalam kuesioner sesudah divalidasi. Lembar kuesioner dapat dilihat pada lampiran V halaman 244.

3.7.3.3 Uji Validitas dan Reliabilitas Instrumen Soal Evaluasi

Peneliti membuat kisi-kisi dan soal evaluasi sebanyak 40 soal dengan bentuk objektif pilihan ganda dengan empat alternatif pilihan jawaban (a, b, c, dan d). Soal evaluasi tersebut diuji cobakan secara empiris pada siswa SD Kanisius Kintelan dengan jumlah 30 siswa. Peneliti memilih untuk mengujikan 40 soal tersebut di SD Kintelan, dengan alasan di SD tersebut sudah mempelajari materi yang ada pada soal-soal tersebut. Selain itu dengan pertimbangan kondisi sekolah yang hampir sama dengan SD Kanisius Condongcatur. Kisi-kisi soal evaluasi sebelum validasi dapat dilihat pada tabel 15.

Tabel 15. Kisi-Kisi Soal Evaluasi Sebelum Validasi

Indikator Nomor Soal

Menyebutkan peristiwa sebelum

kemerdekaan 3, 25, 35

Menyebutkan salah satu

pahlawan di Surabaya 1, 2, 26, 28, 36, 37 Menyebutkan peristiwa 10

November 6, 24

Menyebutkan perjuangan rakyat

di Semarang 9, 11, 32 Menjelaskan pertempuran di Ambarawa 4, 5, 15, 39, 40 Menjelaskan pertempuran Di Medan 7, 8, 17, 18, 20,21 Menjelaskan pertempuran di Bandung 10, 12, 23, 29, 38 Menyebutkan pertempuran di Bali 13, 22, 27, 30 Menyebutkan pertempuran di Palembang 14, 31, 33, 34 Menyebutkan pertempuran di Cirebon 16, 19 Total: 40 Soal

Tabel 15 menunjukkan bahwa kisi-kisi soal evaluasi sebelum divalidasi berjumlah 40 soal. Indikator pertama terdapat 3 soal. Indikator kedua terdapat 6 soal. Indikator ketiga terdapat 2 soal. Indikator keempat terdapat 3 soal. Indikator kelima terdapat 5 soal. Indikator keenam terdapat 6 soal. Indikator ketujuh terdapat 5 soal. Indikator kedelapan terdapat 4 soal. Indikator kesembilan terdapat 4 soal. Indikator kesepuluh terdapat 2 soal. Soal evaluasi yang diujikan secara empiris dapat dilihat pada lampiran 5 halaman 244.

Setelah 40 soal tersebut diujikan, peneliti menghitung skor yang diperoleh siswa per item. Validitas soal tersebut dihitung menggunakan SPSS 16 dengan rumus korelasi product-moment dari

pearson untuk mengetahui validitas dan reliabilitas soal evaluasi tersebut. Hasil perhitungan SPSS 16 dapat dilihat pada lampiran VII halaman 293.

Berdasarkan hasil perhitungan soal evaluasi SPSS 16 yang ada pada lampiran lampiran VII halaman 345 dapat diketahui bahwa soal evaluasi yang dibuat oleh peneliti berjumlah 40 soal. Dari 40 soal tersebut, terdapat 20 soal yang tidak valid, dan terdapat 20 soal yang valid. Dua puluh soal yang valid tersebut terdapat pada nomor 1, 2, 4, 5, 7, 8, 10, 12, 13, 14, 16, 19, 22, 24, 25, 26, 29, 32, 35, dan 36. Dua puluh soal yang tidaak valid terdapat pada nomor 3, 6, 9, 11, 15, 17, 18, 20, 21, 23, 27, 28, 30, 31, 33, 34, 37, 38, 39, dan 40. Dari 20 soal yang valid tersebut, peneliti gunakan untuk penelitian. Setelah mengetahui 20 soal yang valid, peneliti melakukan perhitungan untuk mengetahui reliabilitas soal tersebut dengan menggunakan SPSS 16. Hasil uji reliabilitas 20 soal evaluasi dapat dilihat pada tabel 16.

Tabel 16. Hasil Uji Reliabilitas Soal Evaluasi Reliability Statistics Cronbach's Alpha Cronbach's Alpha Based on Standardized Items N of Items .950 .949 20

Dari tabel 16 menunjukkan bahwa soal evaluasi yang peneliti susun tingkat reliabilitasnya adalah 0,95, dan termasuk dalam

kualifikasi sangat tinggi (interval 0,91-1,00). Hasil tersebut diperoleh dari hasil soal evaluasi yang valid yaitu 20 soal dari jumlah keseluruhan 40 soal. Oleh karena itu, 20 soal yang valid dapat digunakan untuk penelitian. Kisi-kisi soal evaluasi setelah validitas secara empiris dapat dilihat pada tabel 17.

Tabel 17. Kisi-Kisi Soal Evaluasi Sesudah Validasi

Indikator

Nomor Soal

Menyebutkan peristiwa sebelum kemerdekaan 25, 35 Menyebutkan salah satu pahlawan di Surabaya 1, 2, 26, 36 Menyebutkan peristiwa 10 November 24

Menyebutkan perjuangan rakyat di Semarang 32 Menjelaskan pertempuran di Ambarawa 4, 5 Menjelaskan pertempuran Di Medan 7, 8 Menjelaskan pertempuran di Bandung 10, 12, 29 Menyebutkan pertempuran di Bali 13, 22 Menyebutkan pertempuran di Palembang 14 Menyebutkan pertempuran di Cirebon 16, 19

Total: 20 soal

Tabel 17 menunjukkan bahwa kisi-kisi soal evaluasi sesudah divalidasi berjumlah 20 soal. Indikator pertama terdapat 2 soal valid. Indikator kedua terdapat 4 soal valid. Indikator ketiga terdapat 1 soal valid. Indikator keempat terdapat 1 soal valid. Indikator kelima terdapat 2 soal valid. Indikator keenam terdapat 2 soal valid. Indikator ketujuh terdapat 3 soal valid. Indikator kedelapan terdapat 2 soal valid. Indikator kesembilan terdapat 1 soal valid. Indikator kesepuluh terdapat 2 soal valid. Selanjutnya, soal evaluasi yang digunakan untuk

penelitian dapat dilihat pada lampiran V hamalam 244. Instrumen penilaian soal evaluasi dapat dilihat pada tabel 18.

Tabel 18. Instrumen Penilaian Soal Evaluasi

Jenis Skor Peritem Keterangan

Tes Objektif - Bila benar mendapat skor 1

- Bila salah mendapat skor 0

Jumlah soal = 20

Nilai yang diperoleh Jumlah benar x 5 = 100

Tabel 18 menunjukkan bahwa penilaian untuk soal evaluasi yang berjumlah 20 soal, didapatkan dari jumlah skor benar dikalikan 5. Apabila siswa menjawab soal dengan benar, maka skor yang diperoleh adalah 1. Apabila siswa salah dalam menjawab, maka skor yang diperoleh adalah 0.

Dokumen terkait