• Tidak ada hasil yang ditemukan

Ruang Lingkup Pembelajaran Subtema 3

Pembelajaran 1 Wisata Air

Indikator Pembelajaran PKn

1.1.2 Menunjukan rasa syukur atas karunia hak dan kewajiban sebagai warga negara

2.1.2 Bertanggung jawab terhadap haknya di lingkungan sekolah 3.1.3 Menjelaskan hak-hak warga negara di lingkungan sekolah

3.1.6 Menjelaskan kewajiban-kewajiban warga negara di lingkungan sekolah

4.1.3 Mengelompokan hak-hak warga negara di lingkungan sekolah

4.1.6 Mengelompokkan kewajiban-kewajiban warga negara di lingkungan sekolah

Bahasa Indonesia

3.2.2 Menyebutkan informasi pada kartu identitas diri. 4.2.2 Mengisi satu contoh format identitas diri.

PJOK

3.4.2 Mengidentifikasi jenis gaya pad aktifitas renang 4.4.2 Mempraktikkan aktifitas renang gaya punggung

Media dan Alat Pembelajaran

Gambar pesisir pantai, foto tempat wisata air, foto aktifitas hak dan kewajiban di sekolah, kartu tanda pengenal, dan gambar gerakan dasar renang gaya punggung.

Langkah – langkah Kegiatan Kegiatan Pendahuluan

a. Guru mengkondisikan siswa untuk memulai pembelajaran dengan diawali berdoa, absensi daftar kehadiran siswa.

b. Guru menstimulus siswa berkaitan dengan materi pembelajaran yang akan disampaikan.

c. Guru menjelaskan tema yang akan dibahas dalam pembelajaran.

Kegiatan Inti

Ayo Menyimak

Pada kegiatan ini siswa difasilitasi gambar pesisir pantai. Dalam gambar terdapat suasan mengantri tiket. Untuk mendapat potongan harga pelajar harus menunjukan identitas diri berupa kartu pelajar. Loket wisata air yang dimaksud adalah untuk melihat keindahan alam laut melalui kegiatan menyelam.

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut: a. Siswa mengamati gambar yang tersedia pada buku.

b. Guru dapat menyesuaikan gambar sesuai kebutuhan dan kondisi siswa.

c. Siswa menyimak bacaan yang menceritakan isi gambar pengamatan. Bacaan tersebut berisi tentang wisata air di daerah pesisir pantai. d. Isi bacaan mengadung budi pekerti, letak geografis, hak dan kewajiban. e. Guru dapat mengembangkan kandungan materi tersebut sesuai

tingkat keingintahuan siswa tetapi guru tetap mengarah kembali pada pembahasan awal.

Ayo Cari Tahu

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Siswa diajak mengingat bacaan yang telah disimak sebelumnya

b. Guru menggaris bawahi materi yang akan dikembangkan yaitu tentang hak dan kewajiban.

d. Siswa bersama temannya berdiskusi kegiatan yang temasuk hak dan kewajiban.

e. Setelah informasi mulai terkumpul siswa menuliskan hak dan kewajibannya di sekolah. Setiap siswa tidak harus sama dalam menuliskan hak dan kewajiban.

f. Siswa membacakan hak dan kewajiban yang telah ditulis.

g. Siswa lainnya boleh bertanya atau memberi masukan atas informasi yang dibacakan.

h. Guru dapat merangsang siswa agar dapat menjelaskan informasi yang telah dibacakan.

Ayo Menalar

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Guru menyiapkan beberapa kartu gambar berkaitan dengan hak dan kewajiban siswa di sekolah.

b. Siswa mengamati kartu gambar yang dimiliki guru, kemudian mengelompokan termasuk hak atau kewajiban di sekolah.

c. Siswa mengamati gambar yang terdapat pada buku, kemudian menuliskan sesuai dengan kelompoknya yaitu hak atau kewajiban di sekolah.

d. Pada kegiatan guru dapat mengarahkan siswa mengidentifikasi peristiwa yang dialami siswa berkaitan dengan hak dan kewajiban di sekolah.

e. Guru dapat menggunakan dokumentasi kegiatan sekolah untuk kegiatan identifikasi hak dan kewajiban di sekolah.

Ayo Menyimak

Pada kegiatan ini siswa difasilitasi gambar suasana wisata air. Siswa diajak mengamati gambar dengan teliti dan menyebutkan aktifitas apa saja yang terdapat dalam gambar.

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut: a. Siswa mengamati gambar yang terdapat pada buku. b. Siswa menyebutkan aktifitas yang terjadi pada gambar.

c. Siswa menyimak isi bacaan dan penjelasan tentang manfaat tanda pengenal di tempat wisata contohnya di wisata air.

d. Guru dapat menunjukan contoh kartu tanda pengneal langsung yang telah dipersiapkan guru.

e. Siswa menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan menyimak bacaan.

f. Setiap jawaban siswa tidak harus sama dalam memberi persepsi jawaban. Guru dapat mengarahkan siswa kembali sesuai materi yang sedang dikembangkan.

Ayo Cari Tahu

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Guru mempersiapkan beberapa contoh kartu tanda pengenal. b. Siswa diajak mengingat kembali bacaan yang telah disimak.

c. Guru menggaris bawahi materi yang akan dikembangkan pada bacaan.

d. Siswa dapat melihat dan memegang langsung contoh kartu tanda pengenal.

e. Siswa menuliskan informasi yang tertulis pada kartu tanda pengenal yang diamati.

Ayo Mencoba

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Guru mempersiapkan alat dan bahan untuk membuat kartu tanda pengenal seperti: kertas karton, gunting, penggaris, spidol, dan name tag.

c. Siswa mengamati contoh tanda pengenal.

d. Siswa menyimak penjelasan langkah-langkah membuat kartu tanda pengenal

e. Siswa mengamati demonstrasi pembuatan kartu tanda pengenal. f. Siswa melakukan percobaan membuat kartu tanda pengenal. g. Siswa menuliskan identitas diri pada kartu tanda pengenal. h. Siswa meceritakan pengalaman membuat kartu tanda pengenal.

Ayo Mengamati

Siswa difasilitasi gambar wisata air dengan kegiatan menyelam menggunakan perlengkapan alat penyelam dengan didampingi oleh pemandu wisata. Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Guru mempersiapkan gambar yang sesuai dengan materi pembelajaran.

b. Siswa mengamati gambar pada buku dan gambar yang dimiliki guru tentang aktifitas wisata air.

c. Siswa menjelaskan gambar yang telah mereka amati.

d. Guru merangsang siswa untuk menceritakan pengalamannya melakukan wisata air.

e. Siswa menyimak penjelasan tentang aktifitas yang dilakukan pada wisata air.

f. Guru menjelaskan pentingnya menguasai gerakan dasar renang untuk dapat melakukan kegiatan menyelam.

Ayo Cari Tahu

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Siswa mengamati gambar kegiatan renang gaya punggung pada buku. b. Guru merangsang siswa untuk menceritakan pengalamannya

c. Guru dapat menunjukan dokumentasi kegiatan renang yang pernah dilakukan siswa (jika sudah melakukan).

d. Siswa mencari tahu jenis kegiatan renang pada gambar dibuku. e. Siswa menuliskan informasi tentang olahraga renang dengan gaya

punggung.

Ayo Mencoba

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Guru mempersiapkan gambar atau dokumentasi kegiatan renang jenis gaya punggung.

b. Siswa mengamati gambar gerakan dasar meluncur pada gaya punggung.

c. Siswa dapat mengamati video gerakan dasar meluncur gaya punggung ( jika guru memiliki dokumentasi tersebut).

d. Siswa mengikuti cara melakukan gerakan meluncur secara berurutan. e. Siswa menjelaskan langkah atau urutan gerakan dasar meluncur

pada gaya punggung.

f. Siswa bersama guru mempraktekan gerakan dasar meluncur gaya punggung tersebut di kolam renang.

Ayo Mengkomunikasikan

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Guru dapat mengumpulkan dokumentasi gambar saat siswa mempraktekan gerakan dasar meluncur (jika memungkinkan untuk dilakukan).

b. Guru dapat mencetak foto tersebut melalui printer kertas atau kertas foto.

c. Siswa mendapatkan foto kegiatan saat melakukan gerakan dasar meluncur gaya punggung.

d. Siswa mengamati dokumentasi saat mempraktekan gerakan dasar meluncur gaya punggung.

e. Siswa menceritakan pengalamannya melakukan gerakan tersebut. Kegiatan Bersama

dengan Orangtua

Langkah-langkah pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Guru menuliskan pada buku penghubung kegiatan yang harus dilakukan orangtua bersama siswa di rumah.

b. Guru menuliskan alat dan bahan yang digunakan untuk membuat kartu tanda pengenal.

c. Guru memberikan kebebasan pada orangtua untuk berkreatifitas bersama siswa dalam membuat kartu tanda pengenal.

d. Siswa mencatat tugas yang harus dilakukan bersama orangtua untuk membuat kartu tanda pengenal.

e. Siswa membawa kartu tanda pengenal yang pernah mereka buat untuk dijadikan contoh.

f. Siswa menuliskan pembagian tugas selama bekerjasama dengan orangtua.

g. Siswa membawa hasil pekerjaan kartu tanda pengenal yang dilakukan bersama orangtua.

Kegiatan Penutup

Sekarang Aku Bisa

a. Guru bersama siswa melakukan refleksi dari materi pembelajaran. b. Siswa bersama guru membuat kesimpulan bersama dari materi

pembelajaran

c. Pada kegiatan ini guru diharapkan dapat mengetahui penguasaan siswa terhadap kompetensi dari pembelajaran yang telah berlangsung dengan meninjau kembali penguasaan siswa

Evaluasi

a. Siswa menyimak latihan soal pada buku materi pembelajaran I.

b. Siswa mengerjakan soal untuk mengetahui tingkat penguasaan materi pembelajaran.

c. Guru dapat menyesuaikan soal yang ada berdasarkan kemampuan siswa. Artinya guru memiliki kebebasab untuk menaikan atau merendahkan soal dalam evaluasi pembelajaran.

Kunci Jawaban Evaluasi Pembelajaran 1. A 2. C 3. A 4. B 5. B Remidial (Pengulangan)

Remidial ditujukan kepada siswa yang belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal yang ditentukan. Remidial dilakukan dengan cara memberikan pembelajaran melalui penggunaan media dan metode yang lebih tepat, atau dengan memberikan tugas yang dapat meningkatkan penguasaan materi yang diajarkan.

Pengayaan

Pengayaan dilakukan terhadap siswa yang telah mencapai KKM. Pengayaan dilakukan dengan memberikan tugas tambahan atau materi tambahan baik mencakup keluasan materi atau tingkat kesulitan yang lebih tinggi

Pembelajaran 2