• Tidak ada hasil yang ditemukan

Studi Morfometrik dan Meristik Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii) di Sungai Belumai Kabupaten Deli Serdang

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2016

Membagikan "Studi Morfometrik dan Meristik Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii) di Sungai Belumai Kabupaten Deli Serdang"

Copied!
74
0
0

Teks penuh

(1)

STUDI MORFOMETRIK DAN MERISTIK IKAN LEMEDUK

(

Barbodes schwanenfeldii

) DI SUNGAI BELUMAI

KABUPATEN DELI SERDANG

ANITA RAHMAN

100302040

PROGRAM STUDI MANAJEMEN SUMBERDAYA PERAIRAN

FAKULTAS PERTANIAN

(2)

STUDI MORFOMETRIK DAN MERISTIK IKAN LEMEDUK

(

Barbodes schwanenfeldii

) DI SUNGAI BELUMAI

KABUPATEN DELI SERDANG

SKRIPSI

ANITA RAHMAN

100302040

PROGRAM STUDI MANAJEMEN SUMBERDAYA PERAIRAN

FAKULTAS PERTANIAN

(3)

STUDI MORFOMETRIK DAN MERISTIK IKAN LEMEDUK

(

Barbodes schwanenfeldii

) DI SUNGAI BELUMAI

KABUPATEN DELI SERDANG

SKRIPSI

ANITA RAHMAN

100302040

Skripsi sebagai satu diantara beberapa syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Perikanan di Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan

Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara

PROGRAM STUDI MANAJEMEN SUMBERDAYA PERAIRAN

FAKULTAS PERTANIAN

(4)

LEMBAR PENGESAHAN

Judul Penelitian : Studi Morfometrik dan Meristik Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii) di Sungai Belumai Kabupaten Deli Serdang Nama Mahasiswa : Anita Rahman

NIM : 100302040

Program Studi : Manajemen Sumberdaya Perairan

Disetujui Oleh: Komisi Pembimbing

Dr. Desrita, S.Pi, M.Si

Ketua Anggota

Mengetahui

Dr. Ir. Yunasfi, M.Si

(5)

PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI

DAN SUMBER INFORMASI

Saya yang bertanda tangan dibawah ini : Nama : Anita Rahman

Nim : 100302040

Menyatakan bahwa skripsi yang berjudul “Studi Morfometrik dan Meristik Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii) di Sungai Belumai Kabupaten Deli

Serdang” adalah benar merupakan hasil karya saya sendiri dan belum pernah diajukan dalam bentuk apapun kepada perguruan tinggi manapun. Semua sumber data dan informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang diterbitkan maupun yang tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam teks dan dicantumkan dalam daftar pustaka di bagian akhir skripsi ini.

Medan, Oktober 2014

(6)

ABSTRAK

ANITA RAHMAN. Studi Morfometrik Dan Meristik Ikan Lemeduk (Barbodes Schwanenfeldii) Di Sungai Belumai Kabupaten Deli Serdang. Dibimbing oleh MISWAR BUDI MULYA dan DESRITA.

Sungai Belumai merupakan salah satu sungai di Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatra Utara. Salah satu potensi sumberdaya ikan yang terdapat di Sungai Belumai adalah ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii). Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui ciri morfometrik dan kisaran meristik ikan Lemeduk, serta melihat keragaman morfometrik ikan Lemeduk di Sungai Belumai. Penghitungan karakter morfometrik menggunakan Analisis Komponen Utama. Hasil Analisis Komponen Utama memperlihatkan bahwa informasi terbesar terdapat pada dua komponen utama pertama dan kedua dengan ragam kumulatif 84,3%. Seluruh karakter morfometrik berperan pada komponen utama pertama. Karakter yang berperan pada komponen utama kedua yang memberikan pengaruh keragaman morfometrik yaitu Panjang Pangkal Sirip Punggung dan Diameter Mata. Analisis Komponen Utama menunjukkan bahwa ikan lemeduk pada keempat stasiun tidak memperlihatkan pengelompokan (keragaman bentuk). Hal ini menunjukkan ikan yang diamati adalah satu unit populasi. Nilai keragaman fenotip tiap karakter ikan lemeduk menunjukkan dengan nilai keragaman paling tinggi oleh Panjang Total (PT) dan paling rendah diberikan oleh Diameter Mata (DM). perhitungan karakter meristik diperoleh rumus jari-jari sirip yaitu DIII.9; AIII.6; VI.8; PI.13–14.

(7)

ANITA RAHMAN. Morphometric And Meristic Study Of Lemeduk Fish (Barbodes Schwnenfeldii) in Belumai River Regency Of Deli Serdang. Supervised by MISWAR BUDI MULYA and DESRITA.

Belumai river is one of river in Regency of Deli Serdang, Province of North Sumatra. One of fish resource potency in Belumai river is Lemeduk fish (Barbodes schwanenfeldii). The objective of this research is to study the morphometric characteristic and meristic range of Lemeduk fish and to observe the morphometric diversity of Lemeduk fish in Belumai river.

(8)

RIWAYAT HIDUP

(9)

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan atas kehadirat ALLAH SWT karena atas berkat dan rahmat Nya penulis dapat menyelesaikan Skripsi berjudul “Studi Morfometrik Dan Meristik Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii) Di Sungai

Belumai Kabupaten Deli Serdang” yang merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Perikanan di Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara.

Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih kepada: Bapak Dr. Miswar Budi Mulya, M.Si selaku Ketua Komisi Pembimbing yang telah banyak memberikan bimbingan, dan Ibu Desrita S.Pi. M.Si selaku Anggota Komisi Pembimbing yang telah memberi dorongan, arahan dan waktu dalam menyelesaikan skripsi ini. Ketua dan Sekretaris Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Dr. Ir. Yunasfi, M.Si dan Pindi Patana, S.Hut, M.Sc dan seluruh staff pengajar dan pegawai di Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan.

(10)

Penulis juga mengucapkan terima kasih banyak kepada Siti Aisyah dan M. Mahrozi Sagala yang telah bekerja sama dalam penelitian lapangan sehingga berjalan dengan lancar. Serta ucapan terima kasih kepada Riris Romaito, Firdaus Rezeki, Latifa Sari Dalimunthe, Denny Y Hutasoit dan Rina D Sibagariang yang telah membantu penulis serta seluruh stambuk 2010 yang tidak dapat penulis sebut namanya satu persatu, yang telah memberikan banyak bantuan, kebersamaan dan dukungan kepada penulis selama penelitian hingga selesainya skripsi ini.

Penulis berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat dalam pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya bidang Manajemen Sumberdaya Perairan.

Medan, Oktober 2014

Anita Rahman

(11)

Halaman

Faktor Fisika Kimia Perairan ... 14

Suhu ... 14

Pengukuran Karakter Morfometrik dan Meristik ... 22

Pengukuran Faktor Fisika Kimia Perairan ... 25

Analisis Data ... 26

HASIL DAN PEMBAHASAN Hasil Hasil Tangkapan Ikan ... 28

Analisis Karakter Morfometrik ... 28

Analisis Karakter Meristik ... 31

Parameter Fisika Kimia Perairan Sungai Belumai ... 31

(12)

Analisis Karakter Morfometrik ... 33 Analisis Karakter Meristik ... 36 Parameter Fisika Kimia Perairan Sungai Belumai ... 39

KESIMPULAN DAN SARAN

Kesimpulan ... 44 Saran ... 44 DAFTAR PUSTAKA

(13)

DAFTAR TABEL

No. Teks Halaman

1. Tabel Komponen Utama dan kedua ... 28

2. Nilai Keragaman Fenotip ... 29

3. Kisaran Meristik yang dihitung ... 31

(14)

DAFTAR GAMBAR

No. Teks Halaman

1. Kerangka Pemikiran ... 4

2. Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii)... 7

3. Peta Lokasi Penelitian ... 17

4. Stasiun 1 ... 18

5. Stasiun 2 ... 19

6. Stasiun 3 ... 19

7. Stasiun 4 ... 20

8. Bagian Morfometrik Ikan ... 23

(15)

DAFTAR LAMPIRAN

No. Teks Halaman

1. Gambar Alat dan Bahan ... 48

2. Data Morfometrik Ikan Lemeduk ... 49

3. Nilai 12 Komponen Yang Dihitung (Jantan) ... 51

4. Nilai 12 Komponen Yang Dihitung (Betina) ... 52

5. Nilai 12 Komponen Yang Dihitung (Keseluruhan) ... 53

6. Korelasi Antar Morfometrik ... 54

(16)

ABSTRAK

ANITA RAHMAN. Studi Morfometrik Dan Meristik Ikan Lemeduk (Barbodes Schwanenfeldii) Di Sungai Belumai Kabupaten Deli Serdang. Dibimbing oleh MISWAR BUDI MULYA dan DESRITA.

Sungai Belumai merupakan salah satu sungai di Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatra Utara. Salah satu potensi sumberdaya ikan yang terdapat di Sungai Belumai adalah ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii). Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui ciri morfometrik dan kisaran meristik ikan Lemeduk, serta melihat keragaman morfometrik ikan Lemeduk di Sungai Belumai. Penghitungan karakter morfometrik menggunakan Analisis Komponen Utama. Hasil Analisis Komponen Utama memperlihatkan bahwa informasi terbesar terdapat pada dua komponen utama pertama dan kedua dengan ragam kumulatif 84,3%. Seluruh karakter morfometrik berperan pada komponen utama pertama. Karakter yang berperan pada komponen utama kedua yang memberikan pengaruh keragaman morfometrik yaitu Panjang Pangkal Sirip Punggung dan Diameter Mata. Analisis Komponen Utama menunjukkan bahwa ikan lemeduk pada keempat stasiun tidak memperlihatkan pengelompokan (keragaman bentuk). Hal ini menunjukkan ikan yang diamati adalah satu unit populasi. Nilai keragaman fenotip tiap karakter ikan lemeduk menunjukkan dengan nilai keragaman paling tinggi oleh Panjang Total (PT) dan paling rendah diberikan oleh Diameter Mata (DM). perhitungan karakter meristik diperoleh rumus jari-jari sirip yaitu DIII.9; AIII.6; VI.8; PI.13–14.

(17)

ANITA RAHMAN. Morphometric And Meristic Study Of Lemeduk Fish (Barbodes Schwnenfeldii) in Belumai River Regency Of Deli Serdang. Supervised by MISWAR BUDI MULYA and DESRITA.

Belumai river is one of river in Regency of Deli Serdang, Province of North Sumatra. One of fish resource potency in Belumai river is Lemeduk fish (Barbodes schwanenfeldii). The objective of this research is to study the morphometric characteristic and meristic range of Lemeduk fish and to observe the morphometric diversity of Lemeduk fish in Belumai river.

(18)

PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang

Perairan merupakan suatu ekosistem yang kompleks dan merupakan habitat dari berbagai jenis ikan. Sungai Belumai merupakan salah satu sungai di Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatra Utara. Sungai Belumai merupakan suatu perairan yang sudah banyak dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar seperti kegiatan industri, pertanian dan perikanan.

Faktor-faktor lingkungan yang dapat mempengaruhi kehidupan ikan di antaranya adalah makanan, derajat keasaman (pH) air, suhu, kecerahan dan arus. Faktor-faktor tersebut mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap pertumbuhan ikan. Dengan demikian, walaupun dua ekor ikan mempunyai umur yang sama namun ukuran mutlak di antara keduanya dapat saling berbeda.

(19)

Penelitian kali ini dilakukan sebagai sebuah studi karakter morfometrik dan meristik ikan lemeduk di Sungai Belumai. Disamping faktor genetik, aktifitas yang berbeda diduga dapat mempengaruhi karakter morfologi (morfometrik dan meristik) sehingga karakter morfologi ikan lemeduk di setiap stasiun perlu diteliti. Jika ditemukan kesamaan karakter morfometrik pada ikan lemeduk di Sungai Belumai, hal ini dapat menunjukkan adanya kesamaan karakter fenotip dan sebaliknya. Karakter fenotip dapat digunakan menentukan kekerabatan ikan.

Perumusan Masalah

Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfedii) merupakan salah satu hasil ikan tangkapan di perairan sekitar Sungai Belumai. Ikan ini mengalami kecenderungan penurunan jumlah hasil tangkapan. Hal ini diduga karena adanya perubahan kondisi lingkungan.

Untuk mengetahui bagaimana keragaman morfometrik di Sungai Belumai, maka diperlukan data morfometrik dan meristik ikan Lemeduk. Berdasarkan hal tersebut, maka beberapa permasalahan dapat dirumuskan pada penelitian ini, antara lain:

1. Bagaimana ukuran Morfometrik dan meristik Ikan Lemeduk di tiap

stasiun?

2. Berapa jumlah hasil tangkapan ikan Lemeduk yang di tiap stasiun?

(20)

Kerangka Pemikiran

Sungai Belumai merupakan salah satu sungai yang memiliki banyak aktifitas, seperti aktifitas domestik, industri, dan penangkapan ikan. Beberapa aktifitas yang dilakukan di sekitar sungai dapat berpengaruh terhadap sumberdaya perikanan yang ada di sungai tersebut. Salah satu potensi sumberdaya ikan yang terdapat di Sungai Belumai adalah ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii). Sejauh ini belum pernah dilakukan penelitian mengenai karakter morfometrik yang dapat membantu dalam stok sebaran populasi dalam habitat atau lingkungan perairan tempat hidupnya. dan meristik

ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii) di sungai ini. Kerangka Penelitian dapat dilihat pada Gambar 1.

Gambar 1. Kerangka Pemikiran Penelitian Aktivitas Penangkapan

Ekosistem Sungai Belumai

Aktivitas Manusia Aktifitas Industri

Kondisi Morfologi ikan Lemeduk

(21)

Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut

1. Mengetahui ciri morfometrik ikan Lemeduk di Sungai Belumai

2. Mengetahui kisaran meristik ikan Lemeduk yang terdapat di Sungai Belumai 3. Melihat Keragaman morfometrik Ikan Lemeduk (B. schwanenfeldii) ber

dasarkan karakter morfometrik baku di Sungai Belumai

Manfaat Penelitian

(22)

TINJAUAN PUSTAKA

Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii )

Ikan Lemeduk merupakan nama lain dari ikan Lampam. Nama sinonim ikan Lampam yaitu Barbonymus schwanefeldi, Barbus pentazona schwanefeldi, Barbodes schwanefeldi, Barbus schwanefeldi, Systomus schwanefeldi, Puntius schwanefeldi, Barbodes schwanefeldii. Nama umum ikan lampam yaitu tinfoil barb dan nama lokalnya sering disebut ikan lampam, lempam, lempem, kepiat, sala, tenadak merah dan kapiek (Setiawan, 2007).

Ikan Kapiek adalah salah satu spesies ikan air tawar penghuni daerah tropis. Ikan ini hidup di perairan sungai, danau, atau rawa dan ditemukan di Negara-negara Indonesia. Ikan kapiek di Indonesia ditemukan di sumatera dan Kalimantan barat. Berdasarkan evolusinya, ikan kapiek digolongkan pada ikan air tawar utama (primary freshwater fishes) yaitu golongan ikan air tawar yang telah menghuni perairan tersebut sejak awal pertama ikan telestoi muncul di perairan ini (Siregar, 1989).

Barbodes schwanenfeldii atau yang baru saja dikenal sebagai Barbonymus schwanenfeldii adalah dikenal sebagai lampam sungai di Peninsular Malaysia dan tengadak di daerah Sarawak. Dari segi morfologi ikan ini sangat mirip dengan Puntius gonionotus atau biasa dikenal dengan ikan Tawes. Ikan ini tersebar di daerah Sungai dan danau sekitar Semenanjung Malaysia terutama dalam Pahang, Perak, Kelantan dan Terengganu dan Selangor (Rahim dkk., 2009).

(23)

dan Sarawak Malaysia. Keberadaan ikan tengadak sudah mulai berkurang akibat tingginya tingkat penangkapan di alam dan tingginya tingkat pencemaran di habitat aslinya (Alavi dkk., 2009 diacu oleh Hapsari, 2013 ).

Adapun Klasifikasi ikan tersebut adalah sebagai berikut : Kingdom : Animalia

Filum : Chordata Kelas : Actinopterygi Ordo : Ostariophysi Family : Cyprinidae Genus : Barbodes

Spesies : Barbodes schwanenfeldii

Gambar 2. Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii)

(24)

mengatakan bahwa ikan lampam tersebar di wilayah Asia seperti Sungai Mekong, Chao Praya, Semenanjung Malaysia, Sumatera dan Kalimantan (Setiawan, 2007).

Genus Puntius termasuk sub famili Cyprininae dari famili Cyprinidae dengan ciri khas mempunyai dua pasang sungut (Nelson, 1994). Menurut Kottelat, Whitten, Kartikasari dan Wirjoatmodjo (1993) Puntius mempunyai karakteristik pada sisik yang mempunyai proyeksi dari pusat ke pinggir terlihat seperti jari-jari pada roda, jari-jari yang ke arah samping tidak melengkung ke belakang dan tidak terdapat tonjolan keras (Vitri dkk., 2012).

Ikan ini memiliki ciri bentuk tubuh pipih dan berwarna putih keperak-perakan atau kuning keemasan, sirip punggung berwarna merah keperak-perakan, sirip punggung berwarna merah dengan bercak hitam pada ujungnya, sirip dada sirip perut dan sirip dubur berwarna merah, sirip ekor berwarna orange atau merah dengan pinggiran garis hitam dan putih sepanjang sirip ekor (Setiawan, 2007).

B. schwanenfeldii adalah ikan air tawar yang terdapat di danau dan sungai pada kisaran pH antara 6,5 dan 7.0, di daerah tropis pada suhu 20,4-33,7º C. Ukuran rata-rata adalah antara 10 cm dan 25 cm dan berat sekitar 200-600 g. Ikan ini dapat mencapai ukuran maksimal dengan panjang 30 cm dan bobot lebih dari 1,0 kg. Ikan ini merupakan ikan yang berkembang biak dengan cepat, dua kali dalam 15 bulan. Menurut Steven dkk., ( 1999), betina memiliki indung telur matang sesekali sedangkan jantan dari semua ukuran memiliki testis matang sepanjang tahun. Induk betina biasanya menumpahkan telur mereka di hulu sungai (Isa dkk., 2012).

(25)

Penangkapan ikan dilakukan sepanjang tahun. Puncak penangkapannya adalah pada musim kemarau yaitu pada saat permukaan air sungai mencapai titik yang paling rendah. Pada waktu tersebut kadang-kadang penangkapan dilakukan beramai-ramai dengan menggunakan jaring atau alat penangkap yang terbuat dari daun kelapa. Dengan jaring atau alat tersebut terdahulu, gerombolan ikan digiring ke bagian pinggir sungai yang berkerikil atau berpasir beramai-ramai (Siregar, 1989).

Morfometrik

Karakterisasi populasi bisa dilakukan dengan berbagai metode, salah satunya menggunakan analisis morfometrik (Tschibwabwa, 1997; Sudarto, 2003; Gustiano, 2003). Morfometrik adalah perbandingan ukuran relatif bagian-bagian tubuh ikan yang mencerminkan perbedaan morfologi antar individu dan data yang dihasilkan adalah data yang tidak terpisah atau continous data (Manly, 1989 diacu oleh Muflikah dan Arif, 2009).

(26)

telah dapat memberikan manfaat dalam identifikasi stok dalam suatu populasi yang besar (Turan, 1998 diacu oleh Akbar, 2008).

Evaluasi berbagai karakteristik ikan merupakan bagian penting dari setiap studi aspek biologi yang bertujuan untuk perbaikan genetik dari stok ikan. Variasi fenotipe antara strain dan korelasi antara studi karakteristik, baik di alam maupun di dalam ruangan memiliki pertumbuhan tertentu berupa karakteristik yang paling menonjol, yang dapat digunakan sebagai indikator untuk meningkatkan Reproduksi dalam budidaya (Akhter dkk., 2003).

Morfometrik merupakan salah satu cara untuk mendeskripsikan jenis ikan dan menentukan unit stok pada suatu perairan dengan berdasarkan atas perbedaan morfologi spesies yang diamati. Pengukuran morfometrik dapat dilakukan antara lain panjang standar, moncong atau bibir, sirip punggung, atau tinggi batang ekor (Rahmat, 2011).

(27)

Karakter morfometrik dapat membantu dalam menyediakan informasi untuk pendugaan stok sebaran populasi dalam habitat atau lingkungan perairan tempat hidupnya. Hasil dari kajian morfometrik dapat digunakan sebagai salah satu perangkat manajemen sumberdaya biota di alam, menjadikan kajian morfometrik ini cukup banyak dipelajari oleh para ahli perikanan (Anggraini 1991diacu oleh Muzammil, 2010).

Ciri morfometrik pada ikan merupakan beberapa ukuran baku, antara lain panjang. Tinggi dan lebar badan. Tiap spesies ikan mempunyai ukuran mutlak yang berbeda-beda yang disebabkan oleh umur, jenis kelamin dan lingkungan hidupnya. Faktor lingkungan yang dimaksud antara lain makanan, suhu, pH dan salinitas. Ukuran tiap individu ikan berbeda sehingga ukuran ikan mutlak tidak dapat digunakan sebagai patokan dalam perbandingan (Affandi dkk., 1992 diacu oleh Surawijaya, 2004).

Menurut Kusrini dkk., (2008) Pengukuran secara morfometrik merupakan

suatu teknik yang lebih baik untuk membedakan bentuk tubuh pada populasi.

Pengukuran keragaman genetik berdasarkan karakter fenotipe dengan metode

morfometrik lebih mudah dilakukan dengan biaya yang jauh lebih murah

dibandingkan dengan pengukuran berdasarkan karakter genotipenya. Morfometrik

dapat dilakukan dengan tujuan antara lain untuk membedakan strain/spesies/populasi

menentukan jarak genetik dan mencari indikator morfologi untuk tujuan seleksi.

Perbedaan morfologi antar populasi atau spesies digambarkan sebagai kontras

dalam bentuk tubuh secara keseluruhan atau dengan anatomis tertentu. Jika suatu

spesies mempunyai bentuk tubuh lebih sempit dan lebih dalam daripada spesies

(28)

kualitatif. Deskripsi kualitatif dianggap belum memadai, sehingga seringkali

diperlukan ekpresi kuantitatif dengan mengambil ukuran dari individu. Manfaat dari

studi morfometri secara kuantitatif yaitu dapat membedakan individu antar jenis

kelamin atau spesiesnya, menggambarkan pola-pola keragaman morfometrik antar

populasi maupun spesies (Suci, 2007).

Yuliana dkk., (2013) menyatakan bahwa morfometri untuk setiap individu

sering menunjukkan hasil pengukuran yang berbeda-beda, beberapa hal yang

mempengaruhinya adalah umur, jenis kelamin, makanan yang cukup, persentase

unsur kimia dalam perairan dan keadaan lingkungan hidupnya.

Pengukuran karakter morfometrik perlu diperhatikan, agar tidak terjadi

kesalahan. Hal tersebut penting karena karakter morfometrik salah satu cara

identifikasi. Cara pengukuran yang dipakai harus mengikuti kaidah yang berlaku,

contoh: untuk mengukur panjang standar diukur dari bagian terdepan moncong atau

bibir atas sampai pangkal sirip ekor. Pangkal sirip ekor dapat diketahui dengan cara

menekukkan sirip ekornya (Nurdawati dkk., 2007).

Genus Barbodes mempunyai ciri morfologi mulut kecil, terminal/ sub

terminal, celahnya tidak memanjang melebihi garis vertical yang melalui pinggiran

depan mata, mempunyai bibir halus berpapila atau tidak tetapi tanpa lipatan, bibir

bagian atas terpisah dari moncongnya oleh satu lekukan yang jelas, pangkal bibir atas

tertutup oleh lipatan kulit moncong, pada ujung rahang bawah tidak ada ada tonjolan.

Bagian perut di depan sirip perut datar atau membulat tidak memipih membentuk

geligir tajam, jika terdapat geligir hanya di bagian belakang sirip perut (Surawijaya,

(29)

Meristik

Ciri-ciri meristik adalah jumlah bagian-bagian tubuh ikan misalnya jari-jari sirip dan sisik yang akan digunakan untuk mengidentifikasi serta mengklasifikasinya. Dengan sifat-sifat meristik dapat diketahui kemantapan sifat suatu spesies tertentu, yang mungkin berubah karena seleksi habitat atau tekanan-tekanan pengelolaan sumberdaya perairan itu (Surawijaya, 2004).

Karakter meristik juga merupakan cara untuk mengidentifikasi ikan. Adapun bagian tubuh ikan yang sering dilakukan secara meristik adalah sirip. Penghitungan sirip yang sering digunakan dalam identifikasi adalah sirip punggung, sirip perut, sirip dubur, dan sirip dada. Sedang sirip ekor hanya dihitung pada kelompok ikan tertentu. Perhitungan sirip dibedakan antara jumlah jari-jari keras dan jari-jari lunak (Nurdawati dkk., 2007).

Perbedaan morfologis antar populasi atau spesies biasanya digambarkan sebagai kontras dalam bentuk tubuh secara keseluruhan atau ciri-ciri anatomis tertentu. Terdapat perbedaan mendasar antara ciri morfometrik dan meristik, yaitu ciri meristik lebih stabil jumlahnya selama masa pertumbuhan, sedangkan karakter morfometrik berubah secara kontinu sejalan ukuran dan umur (Widiyanto, 2008).

(30)

perut. Tidak ada tonjolan di ujung rahang bawah. Terdapat 5 – 81/2 jari-jari bercabang pada sirip dubur. Tidak ada duri mendatar di depan sirippunggung. Jari-jari terakhir sirip punggung lemah atau keras, tapi tidak bergerigi. Jari-Jari-jari terakhir sirip punggung halus atau bergerigi di belakangnya, 7- 10,5 jari-jari bercabang pada sirip punggung. Gurat sisi tidak sempurna, tidak ada atau berakhir di pertengahan pangkal sirip ekor. Tidak ada pori tambahan pada sisik sepanjang gurat sisi. Pori-pori pada kepala terisolasi, tidak membentuk barisan sejajar yang padat. Mulut terminal atau subterminal. Mempunyai bibir halus berpapila atau tidak, tetapi tanpa lipatan. Mulut kecil, celahnya tidak memanjang melebihi garis vertical yang melalui pinggiran depan mata. Jari-jari sirip dubur tidak mengeras (Kottelat dkk.,1993).

Barbodes schwanenfeldii memiliki ciri meristik yaitu gurat sisi sempurna, 13 sisik sebelum awal sirip punggung, 8 sisik antara sirip punggung dan gurat sisi, badan berwarna perak dan kuning keemasan, sirip punggung merah dan bercak hitam pada ujungnya, sirip dada, sirip perut dan sirip dubur berwarna merah, sirip ekor berwarna oranye atau merah dengan pinggiran garis hitam dan putih sepanjang cupang sirip ekor (Kottelat dkk., 1993).

(31)

Faktor Fisika dan Kimia Perairan

Suhu

Suhu mempengaruhi aktifitas metabolisme organisme, karena itu penyebaran organisme baik dilautan maupun di perairan air tawar dibatasi oleh suhu perairan tersebut. Suhu sangat berpengaruh terhadap kehidupan dan pertumbuhan biota air. Secara umum laju pertumbuhan meningkat sejalan dengan kenaikan suhu, dapat menekan kehidupan hewan budidaya bahkan menyebabkan kematian bila peningkatan suhu sampai ekstrim (Ghufran dkk., 2010).

Perubahan suhu berpengaruh terhadap proses fisika, kimia, dan biologi badan air. Organisme akuatik memiliki kisaran suhu tertentu yang disukai bagi pertumbuhannya. Peningkatan suhu juga menyebabkan penurunan kelarutan gas dalam air. Peningkatan suhu perairan sebesar 100 C menyebabkan terjadinya peningkatan konsumsi oksigen oleh organisme akuatik sekitar 2-3 kali lipat (Effendi, 2003).

pH (Derajat Keasaman)

pH singkatan dari Puissance negatif de H yaitu logaritma dari kepekatan ion-ion hydrogen yang terlepas dalam suatu cairan. Derajat keasaman atau pH air menunjukkan aktivitas ion hidrogen dalam larutan tersebut dan dinyatakan sebagai konsentrasi ion hydrogen pada suhu tertentu (Ghufran dkk., 2010).

(32)

ditemukan amoniak yang tidak terionisasi dan bersifat toksik. Amonia tak terionisasi ini lebih mudah terserap kedalam tubuh organism akuatik dengan ammonium. Sebagian besar biota akuatik sensitif terhadap perubahan pH dan menyukai pH sekitar 7-8,5. Nilai pH sangat berpengaruh pada proses biokimiawi perairan (Effendi, 2003).

Nilai pH air tidak berpengaruh langsung terhadap kehidupan biota akuatik, tetapi melalui mekanisme peningkatan daya racun misalnya peningkatan ammonia tidak terionisasi pada pH diatas 7. Sedangkan pH air yang rendah menyebabkan peningkatan H2S dan daya racun nitrit, gangguan fisiologis sehingga dapat

mengalami setress dan peningkatan kematian pada perairan. (Chien, 1992 diacu oleh Ameliawati, 2003).

DO (Disolved oxygen)

Oksigen terlarut merupakan kebutuhan dasar untuk kehidupan tanaman dan hewan dalam air. Kehidupan makhluk hidup di dalam air tersebut tergantung dari kemampuan air untuk mempertahankan konsentrasi oksigen minimal yang dibutuhkan untuk kehidupan. Konsentrasi oksigen terlarut minimal untuk kehidupan biota tidak boleh kurang dari 6 ppm (Fardiaz, 1992 diacu oleh Umiyati, 2002).

(33)

Arus

Arus adalah gerakan massa air yang arah gerakannya horizontal maupun vertikal. Arus sungai adalah gerakan massa air sungai yang arahnya searah dengan aliran sungai menuju hilir atau muara. Faktor yang mempengaruhi arus, yaitu tahanan dasar, perbedaan densitas (Agustini dkk. 2013)

Kecepatan arus penting diamati sebab menurut Angelier (2003) merupakan faktor pembatas kehadiran organism di dalam sungai. Kecepatan arus sungai berfluktuasi (0,09 - 1,40 m/detik) yang semakin melambat ke hilir. Faktor gravitasi, lebar sungai dan material yang dibawa oleh air sungai membuat kecepatan arus di hulu paling besar (Siahaan dkk, 2012)

Kekeruhan

Umumnya fotosintesis bertambah sejalan dengan intensitas cahaya sampai pada suatu nilau optimum tertentu (cahaya saturasi). Diatas nilai tersebut, cahaya merupakan penghambat bagi fotosintesis (cahaya inhibisi), sedangkan dibawahnya merupakan cahaya pembatas pada suatu kedalaman dimana fotosintesis sama dengan respirasi. Penetrasi sinar matahari kedalam kolom air dipengaruhi oleh tingkat kekeruhan air (Ameliawati, 2003).

(34)

Kekeruhan dapat disebabkan oleh bahan-bahan tarsuspensi yang bervariasi, dari ukuran kolodial sampai dispersi kasar, tergantung dari derajat turbulensinya. Kebanyakan bahan-bahan ini berupa zat organik dan anorganik. Didaerah pemukiman, kekeruhan disebabkan oleh buangan penduduk dan buangan industri baik yang telah diolah maupun belum mengamati pengolahan. Kekeruhan yang terlalu tinggi dapat mengakibatkan terganggunya sistem pernafasan organisme akuatik, menghalangi penetrasi cahaya dan menurunkan kualitas perairan (Umiyati, 2002).

(35)

METODE PENELITIAN

Waktu dan Lokasi Penelitian

Pengambilan sampel telah dilaksanakan pada bulan Mei hingga Juni 2014. Adapun lokasi penelitian bertempat di Sungai Belumai Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara. Setelah ikan Lemeduk tertangkap dan dimasukkan kedalam coolbox kemudian dilakukan pengukuran karakter meristik dan morfometrik ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii) di Laboratorium Manajemen Sumberdaya Perairan Terpadu. Lokasi pengambilan sampel ikan dapat disajikan pada Gambar 3.

(36)

Alat dan Bahan

Adapun alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah GPS (Global Positioning System), pH meter, bola duga, termometer, kaliper digital, coolbox, penggaris, jala, gill net, pinset, tongkat berskala, plastik, kertas milimeterblok, alat tulis dan Kamera digital.

Adapun bahan yang digunakan pada penelitian ini adalah larutan Alkohol 96%, Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii), MnSO4, KOH-KI, H2SO4, NA2S2O3, Amilumdan sampel air. Alat dan bahan dapat dilihat pada lampiran 1.

Prosedur Penelitian

Metode yang digunakan dalam penentuan stasiun untuk pengambilan sampel adalah “Purposive Sampling”. Terdapat empat stasiun pada penelitian ini dengan penentuan sampel berdasarkan perbedaan aktifitas oleh masyarakat. Untuk keterangan stasiun penelitian dapat dilihat pada deskripsi area berikut ini.

Deskripsi Area

Adapun deskripsi area tiap stasiun atas berbagai pertimbangan adalah sebagai berikut:

a. Stasiun 1

(37)

Gambar 4. Stasiun 1 b. Stasiun 2

Stasiun ini terletak di Tanjung Morawa yang secara geografis terletak pada

03o 31` 30,4`` LU & 098o 47` 11,9`` BT Lokasi ini terdapat dibelakang PDAM, dan belakang rumah sakit. Jarak stasiun 1 ke stasiun 2 sekitar 4 km. Kondisi stasiun 2 disajikan pada Gambar 5.

Gambar 5. Stasiun 2 c. Stasiun 3

(38)

terdapat aktifitas penangkapan. Jarak antara stasiun 2 ke stasiun 3 sekitar 11 km. Kondisi stasiun 3 dapat disajikan pada Gambar 6.

Gambar 6. Stasiun 3 d. Stasiun 4

Stasiun ini terletak di Desa Aras kabu Kecamatan Batang Kuis yang secara geografis terletak pada 03o 38` 01,9`` LU & 098o 50` 06,3``BT. Lokasi ini dibagian bawah muara. Daerah ini juga dapat dijumpai beberapa aktifitas penangkapan dan aktifitas domestik seperti mandi, mencuci dan lain-lain. Jarak dari stasiun 3 ke stasiun 4 sekitar 1 km. Kondisi stasiun 4 disajikan pada Gambar 7.

(39)

Pengambilan Sampel

Pengambilan sampel ikan menggunakan jala dan Gill net dengan mesh size 2 inchi dengan diameter tebar 4 meter pada hari yang sama. Ikan dikumpulkan selama 3 hari dengan interval waktu dua minggu. Seluruh ikan Lemeduk yang tertangkap dimasukkan ke dalam coolbox guna di amati karakter morfometrik dan meristik di Laboratorium Manajemen Sumberdaya Perairan Terpadu. Pada saat pengambilan ikan dilakukan pengukuran parameter fisika dan kimia untuk mengetahui kualitas air.

Pengukuran Karakter Morfometrik dan Meristik

Karakter morfometrik yang di ukur pada ikan Lemeduk ini adalah sebagai berikut:

a. Panjang total : Jarak antara ujung bagian kepala terdepan dengan ujung sirip caudal yang paling belakang

b. Panjang Standar : Jarak antara ujung bagian kepala yang paling depan dengan pelipatan pangkal sirip caudal

c. Panjang kepala: Jarak antara ujung bagian kepala terdepan dengan ujung terbelakang dari keping tutup insang (operculum)

d. Panjang batang ekor : Jarak miring antara ujung dasar sirip dengan pangkal jari-jari tengah sirip caudal

e. Panjang moncong : panjang antara ujung mulut ikan ke pangkal dekat mata f. Tinggi sirip punggung : jarak antara dari awal sirip sampai ke ujung sirip yang

awal

(40)

h. Diameter mata : Panjang garis tengah rongga mata

i. Tinggi batang ekor : Diukur pada bagian batang ekor pada tempat yang terendah j. Tinggi badan : Diukur pada bagian ventral tertinggi antara bagian dorsal dengan

bagian ventral

k. Panjang sirip dada : Jarak sirip awal dan sirip terakhir pada sirip dada terakhir l. Panjang sirip perut : Jarak antara sirip pertama dengan sirip terakhir pada sirip

perut

Sedangkan karakter meristik dilakukan penghitungan sisik bagian tubuh ikan. Adapun karakter meristik yang diamati adalah sebagai berikut:

1. Jumlah sisik pada gurat sisi (linea lateralis scales)

Merupakan jumlah sisik yang berpori pada garis lateral jumlah pori-pori pada gurat sisi

2. Jumlah sisik melintang badan (transversal line scales)

Merupakan jumlah baris sisik antara gurat sisi dan awal sirip punggung dan antara gurat sisi dan awal sirip dubur

3. Jumlah sisik di depan sirip punggung (predorsal scales)

Meliputi semua sisik di pertengahan punggung antara insang dan awal sirip punggung

4. Jumlah sisik di sekeliling batang ekor (caudal peduncle scales)

Merupakan jumlah baris sisik yang melingkari batang ekor pada bidang yang tersempit

5. Sirip punggung (dorsal fin)

(41)

6. Sirip Perut (ventral fin)

Merupakan sirip yang berada pada bagian perut. Sirip tersusun atas jari sirip lemah dan lemah mengeras.

7. Sirip Dada (pectoral fin)

Sirip yang terletak di posterior operculum atau pada pertengahan tinggi pada kedua sisi tubuh ikan. umumnya terdiri dari satu atau lebih duri keras. 8. Sirip Dubur (anal fin)

Merupakan sirip yang berada pada bagian ventral tubuh di daerah posterior anal.

9. Sirip Ekor (caudal fin)

Merupakan sirip ikan yang berada di bagian posterior tubuh ikan.

(42)

Gambar 8. Bagian Morfometrik ikan: a. Panjang Total, b. Panjang Standar, c. Panjang Kepala, d. Panjang Batang Ekor, e. Panjang Moncong, f. Tinggi Sirip Punggung, g. Panjang Pangkal Sirip Punggung h. Diameter Mata i. Tinggi Batang Ekor, j. Tinggi Badan, k. Panjang Sirip Dada, l. Panjang Sirip Perut

Pengukuran Faktor Fisika Kimia Perairan

Pengukuran parameter fisika kimia perairan dilakukan pada saat pengambilan sampel ikan. Pengukuran suhu air menggunakan Termometer yang dimasukkan ke badan air selama beberapa menit kemudian dilihat suhu air tersebut. Pengukuran ini dilakukan setiap lokasi penangkapan pada tiap stasiun.

Pengukuran kecepatan arus menggunakan Bola Duga. Diambil jarak 5 m dari satu titik ke titik lainnya, kemudian benda tersebut diletakkan mengikuti arah arus pada titik awal dan dihitung waktu yang ditempuh dari satu titik ke titik lain. Pengukuran arus juga dihitung pada setiap lokasi penangkapan pada tiap stasiun.

Pengukuran pH menggunakan pH meter yang dimasukkan ke badan air selama beberapa menit kemudian dilihat pH air tersebut. Pengukuran ini dilakukan setiap lokasi penangkapan pada tiap stasiun.

(43)

Kedalaman diukur menggunakan Tongkat berskala yang dimasukkan kedalam sungai sampai ke dasar, kemudian diukur kedalaman sungai. Pengukuran ini dilakukan setiap lokasi penangkapan pada tiap stasiun.

Kekeruhan diukur menggunakan metode spektrofotometri. Sampel air diambil menggunakan botol gelap kemudian dibawa ke Laboratorium Balai Teknik Kesehatan Lingkungan Dan Pengendalian Penyakit Kelas 1 Medan guna dilihat nilai kekeruhannya. Pengukuran ini dilakukan setiap melakukan penangkapan pada tiap stasiun.

Analisis Data

Analisis karakter morfometrik dilakukan dengan dua analisis yakni menggunakan analisis komponen utama dan analisis korelasi. Metode untuk menghitung perbedaan karakter morfometrik dari tiap stasiun menggunakan analisis data yang dinamakan Analisis Komponen Utama (AKU). Analisis korelasi karakter morfometrik digunakan untuk melihat karakter-karakter morfometrik yang memiliki keterkaitan antara satu karakter dengan karakter lainnya. Analisis statistik ini dapat dilakukan menggunakan Minitab versi 14.

Apabila ditemukan koefisien komponen memiliki tanda yang sama hal ini mengindikasikan adanya variasi ukuran dan apabila ditemukan komponen memiliki kedua tanda positif dan negatif ini menunjukkan adanya indikasi variasi be ntuk dari ikan (Doherty dan McCarthy, 2004).

(44)

digunakan adalah membandingkan jumlah dan kisaran jumlah karakter meristik keempat stasiun yang dihitung dengan kisaran meristik dari literatur. Dari hasil perbandingan akan terlihat jarak kisaran ukuran karakter meristik yang dihitung dengan literatur. Literatur yang digunakan adalah dari Kottelat, et al., (1993).

(45)

HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil

Hasil Tangkapan Ikan

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan di perairan Sungai Belumai berjumlah 55 ekor, diantaranya 12 ekor terdapat di stasiun I, 10 ekor di stasiun II, 23 ekor di stasiun III dan stasiun IV terdapat 10 ekor. Hasil tangkapan ikan tertinggi diperoleh di stasiun III yang merupakan pertemuan Sungai Belumai dengan Sungai Kualanamu. Hasil tangkapan yang diperoleh pada tiap stasiun penelitian dapat dilihat pada Gambar 9.

Gambar 9. Hasil Tangkapan Ikan Lemeduk di Sungai Belumai

Analisis Karakter Morfometrik

Berdasarkan hasil analisis komponen utama dari 12 karakter morfometrik diperoleh 12 komponen utama. Dari keseluruhan data dikelompokkan berdasarkan

0 5 10 15 20 25

(46)

jenis kelamin. Diambil dua komponen utama yang dapat mewakili informasi dari beberapa stasiun. Dari dua komponen utama yang digunakan diperoleh ragam kumulatif karakter morfometrik ikan Lemeduk keseluruhan yang tertangkap di perairan Sungai Belumai sebesar 84,3% yang terdiri dari komponen utama ke-1: 76,6% dan komponen utama ke-2: 7,7%. Hasil ini merupakan ekstraksi dari 12 komponen karakter morfometrik yang diukur baik jantan, betina, ataupun keseluruhan. Nilai Komponen utama yang diperoleh pada penelitian ini dapat dilihat pada Tabel 1.

Tabel 1. Komponen Utama ke-1 dan ke-2 ikan Lemeduk

Karakter

Jantan Betina Gabungan

(47)

Berdasarkan Hasil Penelitian Keragaman Fenotip pada ikan Lemeduk di Sungai Belumai Keragaman fenotip tiap karakter menunjukkan nilai tertinggi pada variabel panjang total (PT) dengan 11,74 dan Diamater mata (DM) dengan keragaman terendah (0,0194). Nilai keragaman fenotip yang diperoleh dapat dilihat pada tabel 2.

Tabel 2. Nilai Keragaman Fenotip Ikan Lemeduk

Karakter Rata-rata Simpangan baku Keragaman Fenotip

PT 20.55818 3.426406 11.74026

PS 15.91131 3.558574 12.66345

PK 3.500164 0.687856 0.473146

PBE 2.029236 0.523869 0.274439

PM 0.794673 0.185162 0.034285

TSP 3.592182 0.683437 0.467087

PPSP 2.552273 0.639406 0.40884

DM 1.0224 0.139443 0.019444

TBE 2.316836 0.426214 0.181659

TB 6.658636 1.076183 1.158169

PSD 3.278582 0.60767 0.369262

PSP 3.119436 0.615044 0.378279

(48)

Analisis Karakter Meristik

Untuk hasil perhitungan meristik ikan Lemeduk di Sungai Belumai disajikan pada tabel 3.

Tabel 3. Kisaran Meristik Ikan Lemeduk (B. Schwanenfeldii)

No karakter St I St II St III St IV Kottelat

Parameter Fisika kimia perairan Sungai Belumai

Berdasarkan hasil pengamatan kondisi Perairan Sungai Lemeduk diperoleh

nilai faktor fisika-kimia yang dapat dilihat pada Tabel 4.

Tabel 4. Parameter Fisika Kimia Perairan di Sungai Belumai

(49)

Pembahasan

Hasil Tangkapan

Ikan Lemeduk yang diteliti pada penelitian ini keseluruhan berjumlah 55 ekor yang terdiri dari 21 ekor ikan betina dan 34 ekor ikan jantan. Pada stasiun I terdapat 12 ekor ikan Lemeduk yang tertangkap, 10 ekor tertangkap di stasiun II, 23 ekor pada stasiun III dan stasiun IV terdapat 10 ekor. Ikan yang tertangkap banyak terdapat di stasiun III yang merupakan pertemuan antara Sungai Kualanamu dengan Sungai Batugingging.

Berdasarkan kisaran ukuran ikan yang didapat pada tiap stasiun maka ditemukan perbedaan ukuran dari ikan yang diukur pada keempat stasiun tersebut. Untuk stasiun I ukuran ikan (panjang total) kisaran 21,4 mm - 29 mm, Stasiun II ukuran ikan sekitar 184 mm - 295 mm, Stasiun III berkisar 153 mm -208 mm dan stasiun IV berkisar antara 166 mm – 204 mm dengan bobot 53-151,14 gram Hal ini dapat dilihat pada Gambar 9.

Dari hasil penelitian Setiawan (200) diperoleh jumlah keseluruhan ikan lampam (B. Schwanenfeldii) yang tertangkap diperairan Sungai Musi dari hulu sampai hilir sebanyak 425 ekor, yang terdiri dari 238 ekor ikan jantan dan 187 ekor ikan betina. Ikan yang tertangkap memiliki panjang total 51-280 mm dengan bobot tubuh 1,25-336 gram.

(50)

dengan interval 2 minggu. Untuk pengambilan sampel di Sungai Musi menggunakan berbagai ukuran mata jaring (0,5-2 inci) sedangkan pengambilan sampel di Sungai Belumai hanya menggunakan satu ukuran mata jaring yaitu 2 inci. Alat tangkap gillnet dengan beberapa ukuran mata jaring memungkinkan ikan yang tertangkap memiliki ukuran yang beragam. Banyak tertangkapnya ikan yang berukuran kecil diduga adalah hasil tangkapan yang berukurun 0,5 inci, sedangkan ikan yang tertangkap berukuran besar hasil tangkapan gillnet dengan ukuran 2 inci.

Analisis Karakter Morfometrik

Analisis Komponen Utama (AKU) atau Principal Component Analysis (PCA) digunakan untuk mereduksi banyaknya peubah (variabel) yang digunakan dalam sejumlah data hingga mendapatkan suatu komponen utama yang dapat menggambarkan sebagian besar informasi yang diukur menggunakan keragaman total yang terkandung di dalam sejumlah variabel. Seluruh karakter morfometrik yang dianalisis menggunakan program PCA (Principal Components Analysis) didapat suatu matriks data yang nilai-nilainya menunjukkan seberapa dekat suatu karakter memiliki keterkaitan dengan karakter lainnya.

(51)

Pada ikan jantan diperoleh ragam kumulatif karakter morfometrik ikan Lemeduk di Sungai Belumai sebesar 81,3% dengan komponen utama ke-1 bernilai 70,4% dan komponen ke-2 bernilai 10,9%. Nilai 12 komponen yang dihitung dapat dilihat pada lampiran 3. Untuk ikan betina memiliki ragam kumulatif sebesar 88,6% diberikan komponen utama ke-1 sebesar 83,4% dan komponen 2 sebesar 5,2%. Nilai 12 komponen yang dihitung dapat dilihat pada lampiran 4. Secara keseluruhan (gabungan jantan dan betina) dari dua komponen utama yang digunakan diperoleh ragam kumulatif karakter morfometrik ikan Lemeduk di Sungai Belumai sebesar 84,3% diberikan oleh komponen utama ke-1 : 76,6% dan komponen utama ke-2 : 7,7%. Hal ini berarti apabila 12 variabel asli direduksi menjadi 2 variabel, maka variabel tersebut dapat menjelaskan 84,3% dari total keragaman 12 variabel asli. Nilai 12 komponen yang dihitung secara keseluruhan dapat dilihat pada lampiran 5.

Pada komponen utama pertama baik data jantan, data betina maupun data keseluruhan yang merupakan gabungan antara jantan dan betina ikan Lemeduk yang terdapat di perairan ini menunjukkan semua koefisiennya (komponen pertama) bertanda negatif. Hasil penelitian oleh Doherty dan McCarthy (2004), menunjukkan metode yang sama dan hasil sesuai untuk jenis ikan yang berbeda. ikan yang diteliti merupakan ikan Salvelinus alpines.

(52)

ukuran bukan perbedaan bentuk dari ikan Lemeduk. Hal ini dibuktikan oleh variasi ukuran ikan Lemeduk yang diukur pada empat stasiun.

Pada komponen utama kedua secara keseluruhan diperoleh ragam kumulatif sebesar 7,7 %. Pada nilai komponen utama kedua terlihat ada sebagian kecil variabel dari komponen utamanya yang bertanda negatif dengan dominasi variabel bertanda positif. Hal ini menunjukkan adanya kemungkinan ikan pada tiap stasiun juga memiliki keragaman bentuk, akan tetapi tidak memberikan pengaruh yang signifikan untuk membuktikan bahwa ikan yang diteliti memiliki perbedaan bentuk. Pada tabel 1 juga terlihat beberapa karakter seperti Panjang Pangkal Sirip Punggung dan Diameter Mata memberikan pengaruh keragaman morfometrik.

Pada penelitian ini diperoleh hasil bahwa perbedaan aktifitas pada lokasi penelitian tidak mempengaruhi karakter fenotip ikan Lemeduk. Diduga karena lokasi stasiun yang berdekatan. Kesamaan karakter morfometrik menunjukkan ikan Lemeduk di Sungai Belumai adalah unit populasi yang sama.

Perbedaan kisaran karakter morfometrik spesies pada tiap stasiun tersebut disebabkan adanya perbedaan umur dan jenis kelamin. Sedangkan faktor lingkungan seperti suhu, Arus dan pH diduga tidak memberikan pengaruh yang besar terhadap perbedaan ukuran perbandingan ciri morfometrik pada empat stasiun tersebut karena keseluruhannya dianggap berasal dari satu habitat yang memiliki faktor lingkungan sama yaitu aliran Sungai Belumai.

(53)

keragamannya termasuk paling rendah. Dari nilai keragaman fenotip yang diperoleh diketahui bahwa perbedaan stasiun tidak mempengaruhi karakter morfologi ikan Lemeduk secara umum, hal ini ditunjukkan nilai keragaman fenotip yang tergolong rendah. Dari tabel tersebut juga dapat dilihat ikan yang tertangkap memiliki keragaman ukuran bukan keragaman bentuk.

Berdasarkan analisis korelasi data morfometrik ikan Lemeduk, terlihat bahwa korelasi antar karakter memiliki kisaran yang cukup lebar yaitu antara 0,377 sampai 0,946. Hubungan yang sangat erat ditunjukkan oleh karakter Tinggi Batang Ekor (TBE) dan Panjang standar (PS) dengan nilai korelasi sebesar 0,946 sedangkan untuk korelasi terendah ditunjukkan oleh karakter panjang pangkal sirip punggung (PPSP) dan Panjang Batang Ekor (PBE) dengan nilai korelasi sebesar 0,377. Namun analisis korelasi karakter morfometrik ini hanya menunjukkan karakter-karakter yang memiliki hubungan saling terkait dengan karakter lainnya dan bukan menjadi standar dalam identifikasi ikan Lemeduk. Nilai korelasi karakter morfometrik pada B. schwanenfeldii dapat dilihat pada Lampiran 6.

Analisis Karakter Meristik

(54)

Romawi, walaupun jari-jari itu pendek sekali. Untuk pengukuran sirip lemah digambarkan menggunakan angka biasa.

Penghitungan karakter meristik berupa jumlah jari – jari sirip dorsal (D) pada ikan Lemeduk di keempat stasiun menunjukkan kisaran hasil yang sama yaitu 3 buah sirip keras dan 9 sirip lemah. Hal ini mendekati rumus umum sirip dorsal menurut fishbase yaitu 3 sirip keras dan 8 sirip lemah. Untuk jumlah jari – jari sirip anal memiliki jumlah yang sama untuk ikan di keempat stasiun yaitu berkisar 2 buah dengan literatur dari fishbase.org dimana ikan ini memiliki 3 sirip keras dan 6 sirip lemah.

Untuk karakter meristik yang lain, sirip ventral memiliki 1 buah sirip keras dan sirip lemah sebanyak 8 buah, jumlah sirip caudal sekitar 32-33 buah, jumlah sisik pada garis rusuk (LL) 34-36 buah, jumlah sisik melintang badan 17-20 buah, jumlah sisik di muka sirip dorsal 13-14 buah, dan Jumlah sisik sekeliling batang ekor berjumlah 16 buah. Untuk melihat data meristik ikan Lemeduk dapat dilihat pada lampiran Hasil yang didapat dari keempat stasiun menunjukkan kesamaan jumlah karakter meristik pada ikan Lemeduk. Sebagai tambahan, diperoleh hasil penelitian Setiawan (2007) pada ikan yang sama (B. Schwanenfeldii) dengan jumlah sisik sepanjang Linea Literalis berjumlah 34-36, jumlah sisik di muka sirip dorsal berjumlah 13 sisik, jumlah sisik sekeliling batang ekor berjumlah 18 sisik. hasil pengukuran yang dilakukan oleh Setiawan masih dalam kisaran meristik yang dihitung pada penelitian ini.

(55)

jari-jari lemah, 1 buah jari-jari keras dan 14 buah jari-jari pada sirip dada, 1 buah jari-jari keras dan 8 jari-jari lemah pada sirip perut dan sirip dubur memiliki 3 buah jari-jari keras dan 6 jari-jari lemah. Pada penelitian ini nilai meristik yang dihitung tidak terlalu berbeda kecuali pada jari-jari keras sirip punggung. Hal ini diduga karena perbedaan bentang alam sehingga ikan beradaptasi terhadap lingkungan dimana ikan itu berada. Sebagai tambahan Pada penelitian Gante dkk., (2008) juga menyebutkan bahwa salah satu karakteristik B. schwanenfeldii adalah panjang moncong lebih pendek daripada diameter mata. Hal ini juga dibuktikan pada penelitian ini. Pada penelitian ini juga panjang moncong lebih pendek daripada diameter mata.

Hasil analisis perbandingan karakter meristik menunjukkan jumlah dan kisaran jumlah karakter meristik menunjukkan nilai yang sama pada keempat stasiun. Identifikasi karakter meristik ini menguatkan dugaan bahwa ikan Lemeduk pada ketiga stasiun adalah unit populasi yang sama.

(56)

Parameter Kualitas Air

Dari hasil parameter kualitas air yang diperoleh secara umum masih

mendukung kehidupan biota termasuk ikan dan ini dapat diketahui dari beberapa

parameter kualitas air di masing-masing stasiun. Berdasarkan hasil penelitian

diperoleh suhu dari masing-masing stasiun di Perairan Sungai Belumai berkisar 270 C

- 340 C (Tabel 4.). Variasi tersebut diduga disebabkan karena perbedaan waktu

pengambilan maupun perbedaan kondisi lingkungan di setiap stasiun. Pola temperatur

perairan dapat dipengaruhi oleh faktor-faktor anthropogen (faktor yang diakibatkan

manusia) seperti limbah panas yang berasal dari air pendingin pabrik, penggundulan

Daerah Aliran Sungai (DAS) yang menyebabkan hilangnya perlindungan sehingga

badan air terkena cahaya matahari secara langsung.

Nilai pHdari masing-masing stasiun di Perairan Sungai Belumai berkisar

4,2-7,5. Nilai pHterendah terdapat pada stasiun 4 sebesar 4,2 dan pHtertinggi terdapat

pada stasiun I sebesar 7,5. Rendahnya nilai pH pada stasiun 4 ini disebabkan karena

stasiun IV merupakan aliran hilir sungai. Sehingga buangan limbah yang terdapat

dari hulu mengalir ke hilir sungai (stasiun 4). Tingginya nilai pH pada stasiun I

disebabkan daerah ini belum ada aktivitas yang menghasilkan senyawa organik

sehingga tidak terjadi penguraian yang dapat menurunkan nilai pH di perairan

tersebut.

Fungsi pH sendiri menjadi faktor pembatas karena masing-masing organism

memiliki toleransi kadar maksimal dan minimal nilai pH. Dengan nilai pH perairan

kita dapat mengontrol tipe dan laju kecepatan reaksi beberapa bahan perairan.

(57)

dalamnya. Menurut Sinambela (1994), dalam Surbakti (2009) menyatakan kehidupan di dalam air masih dapat bertahanbila perairan mempunyai kisaran pH 5-9.

Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kekeruhan dari masing-masing stasiun

di Perairan Sungai Belumai berkisar 1,03 - 36,5 NTU. Nilai kekeruhan terendah

terdapat di stasiun I sebesar 1,03 dan nilai kekeruhan tertinggi terdapat pada stasiun

IV sebesar 36,5 NTU. Tingginya nilai kekeruhan pada stasiun 4 disebabkan adanya

masukan zat-zat terlarut ke badan perairan seperti buangan dari hulu sungai.

Nilai kekeruhan yang cukup tinggi di beberapa stasiun sudah tidak baik untuk

kehidupan organisme. Tingkat kekeruhan menggambarkan jumlah bahan organik

tersuspensi maupun terlarut pada perairan. Semakin keruh suatu perairan berarti

semakin banyak bahan tersuspensi dan terlarut yang ada di perairan. Menurut Boyd

(1982) diacu oleh Johan dan Edirmawan (2011) perairan yang memiliki Kisaran

kekeruhan 13,65 – 18,94 NTU secara umum cukup baik dan masih mendukung

kehidupan organisme aquatik. Alearts dan Santika (1984) juga menambahkan bahwa

nilai minimum untuk kekeruhan adalah 5 NTU dan maksimum yang diperbolehkan

adalah 25 NTU.

(58)

Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kedalaman dari masing-masing stasiun

di Perairan Sungai Belumai berkisar 66,3 – 308,3 cm. Kedalaman yang lebih tinggi

terdapat pada stasiun IV sebesar 308,3 cm dan kedalaman terendah ada pada stasiun

II. Pada penelitian Fisesa (2014 ) kedalaman yang diukur pada Sungai Belumai

berkisar antara 2,5 – 3,1 M. perbedaan nilai kedalaman ini dikarenakan perbedaan

penentuan titik sampel di Sungai Belumai.

Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai DO dari masing-masing stasiun di

perairan Sungai Belumai berkisar 0,61-8,16 mg/l. nilai DO yang tertinggi berada di

stasiun I yakni 8,16 dan DO terendah terdapat pada stasiun IV yakni 0,61. Perbedaan

nilai DO yang cukup tinggi ini disebabkan karena stasiun I merupakan daerah bagian

hulu sungai dimana buangan limbah masih sedikit sedangkan stasiun IV merupakan

daerah hilir dimana seluruh buangan akan mengalir ke stasiun IV tersebut. Menurut

Michael (1984) oksigen hilang dari air secara alami oleh adanya pernafasan biota,

pengurairan bahan organik, aliran masuk air bawah tanah yang miskin oksigen dan

kenaikan suhu.

(59)

Menurut Dahuri (1996) diacu oleh Khamsani (2010), empat aspek berikut harus benar-benar diperlihatkan secara sungguh-sungguh dalam rangka pembangunan berkelanjutan, yaitu : (1) kegiatan pembangunan harus ditempatkan pada lokasi yang secara ekologis sesuai tata ruang, (2) laju pemanfaatan sumberdaya pulih tidak melebihi potensi lestari, (3) laju pembuangan limbah ke lingkungan tidak melebihi kapasitas asimilasinya, dan (4) tidak merusak bentang alam. Banyak cara untuk mencegah kepunahan ikan, khusus untuk ikan Lemeduk, pendirian suaka perikanan, domestikasi, penebaran kembali, dan pengembangan budidaya menjadi alternatif tindakan pencegahan kepunahan yang strategis.

Mengacu pada uraian di atas, serta dikaitkan dengan hasil penelitian ini maka perlu adanya strategi pengelolaan ikan Lemeduk di Sungai Belumai agar tidak merusak kelestarian ikan Lemeduk, antara lain :

1. Domestikasi ikan Lemeduk dan Pengembangan budidaya. Berhasilnya upaya domestikasi dapat mendorong pengembangan budidaya sehingga tekanan penangkapan dapat berkurang, sehingga diharapkan populasi ikan Lemeduk dapat meningkat dan produksi ikan dapat cepat tercapai.

2. Minimalisasi Tingkat Pencemaran. Untuk menjaga keseimbangan ekosistem di perairan, diperlukan suatu pengelolaan perikanan terhadap sumberdaya yang beragam. Usaha pengelolaan dapat berupa penyuluhan terhadap masyarakat setempat tentang dampak lingkungan terhadap organisme perairan bahkan juga berdampak pada manusia.

3. Identifikasi Stok Ikan Lemeduk

(60)

terjadi kesalahan introduksi spesies dalam pengelolaan stok ikan terutama ikan Lemeduk.

(61)

KESIMPULAN DAN SARAN

Kesimpulan

1. Berdasarkan hasil analisis komponen utama terhadap karakter morfometrik, Panjang Pangkal Sirip Punggung dan Diameter Mata merupakan karakter morfometrik yang mempengaruhi keragaman bentuk.

2. Hasil analisis perbandingan karakter meristik menunjukkan jumlah dan kisaran jumlah karakter meristik menunjukkan nilai yang sama pada keempat stasiun.

3. ikan Lemeduk yang tertangkap di Sungai Belumai memiliki keragaman ukuran bukan keragaman bentuk. Kesamaan karakter morfometrik menunjukkan ikan Lemeduk di Sungai Belumai adalah unit populasi yang sama.

Saran

(62)

DAFTAR PUSTAKA

Agustini,T, Muh, I,J, Andi, I. 2013. Simulasi Pola Sirkulasi Arus Di Muara Kapuas Kalimantan Barat. PRISMA FISIKA. I (1) : 33 – 39

Akbar, H. 2008. Studi Karakter Morfometrik - Meristik Ikan Betok (Anabas testudineus bloch) Di Das Mahakam Tengah Propinsi Kalimantan Timur. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Akhter, T., M,S, Islam., L, Hussain., M,G, dan Hussain. 2003. Studies Of Morphometric And Meristic Characters And Early Growth Of Different Strains And Crossbred Of Silver Barb, Barbodes gonionotus Bleeker. Pakistan journal of biological science 6 (23) : 1930-1935

Ameliawati, 2003. Karakteristik Kualitas Air Di Muara Sungai Cimandiri, Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Doherty, D dan T.K. Mccarthy. 2004. Morphometric and Meristic Characteristics Analyses of Two Western Irish Populations of Arctic char, Salvelinus alpinus (l.). Jurnal of Biology and Environment: Proceedings of The Royal Irish Academy, 104b (1). hlm 75-85

Effendi, H. 2003. Telaah Kualitas Air Bagi Pengelolaan Sumberdaya dan Lingkungan Perairan. Penerbit Kanisius. Yogyakarta.

Fisesa,D,E., Isdradjad,S., Majariana,K., 2014. Kondisi perairan dan struktur komunitas makrozoobentos di Sungai Belumai Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara. Jurnal Perikanan. 3 (1):1-9

Gante, H, F., L, M, Costa., J, Micael., M, J, dan Alves. 2008. Brief Communication: First record of Barbonymus schwanenfeldii (Bleeker) in the Iberian Peninsula. Journal of Fish Biology. The Fisheries Society of the british isles. 1089-1094 Ghufran, M. Kordi, K, Andi, B.T. 2010. Pengelolaan Kualitas Air Dalam Budidaya

Perairan. Rineka cipta. Jakarta

Hapsari, A,D. 2013. Dinamika Kualitas Air Pada Kolam Pemeliharaan Ikan Tengadak (Barbonymus schwanenfeldii Bleeker, 1854). Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Isa, M, Amir,S, Shahrul,A, Nadieya, B, Muhammad, A, Abdul, H. 2012. Population Dynamics of Tinfoil Barb, Barbonymus schwanenfeldii (Bleeker, 1853) in Pedu Reservoir, Kedah. Journal of Biology, Agriculture and Healthcare. 2(5):55-69

(63)

Khamsani, A, J. 2010. Keragaman Morfologi Populasi Ikan Belida (Chitala Lopis) Di Daerah Aliran Sungai Kampar, Provinsi Riau. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Kottelat, M., Anthony J, W, Sri, N, K, Soetikno, W., 1993. Freshwater Fishes Of Western Indonesia And Sulawesi. Periplus Editions Ltd. In Collaboration With The Environmental Management Development In Indonesia (EMDI) Project. Indonesia. Hal 44

Kusrini,E, Wartono,H, Alimuddi, Komar,S, Achmad,S. 2008. Studi Morfometrik

Udang Jerbung] (Fenneropenaeus merguiensis de man) Dari Beberapa

Populasi Di Perairan Indonesia. Jurnal Akuakultur. 4(1). 15-21

Muflikah, N, Arif W. 2009. Karakter Populasi Ikan Puntung Anyut (Balantheocheilos melanopterus) Di Sungai Musi Menggunakan Analisis Morfometrik. Jurnal Perikanan. XI (1): 46-53

Muzammil, W. 2010. Studi Morfometrik Dan Meristik Udang Mantis (Oratosquillina gravieri dan Harpiosquilla raphidea) Di Daerah Pantai Berlumpur Kuala Tungkal, Provinsi Jambi.Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Nurdawati, S, Dian, O, Safran, M, Sunarya,W, Ike, R, Haryono, 2007. Tata Nama Spesies Ikan Air Tawar Indonesia Ditinjau Dari Perkembangan Taksonomi. Pusat Riset Perikanan Tangkap. Jakarta

Rachmawati, P, F. 2009. Analisa Variasi Karakter Morfometrik dan Meristik Kepiting Bakau (Scylla Spp.) di Perairan Indonesia. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Rahim, K. Kamaruddin, Yuzine. 2009. Phylogeny And Phylogeography Of

Barbonymus schwanenfeldii (Cyprinidae) From Malaysia Inferred Using

Partial Cytochrome B Mtdna Gene. Journal Of Tropical Biology And

Conservation. (5) : 1 – 13

Rahmat, E. 2011. Teknik Pengukuran Morfometrik Pada Ikan Cucut Di Perairan Samudera Hindia. Teknisi Litkayasa pada Balai Riset Perikanan Laut, Muara Baru. Jakarta

Setiawan, B. 2007. Biologi Reproduksi Dan Kebiasaan Makanan Ikan Lampam (Barbonymus schwanefeldii) Di Sungai Musi, Sumatera Selatan. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Siahaan, R, Andry,I, Dedi, S, Lilik, B, P. 2012. Kualitas Air Sungai Cisadane, Jawa Barat – Banten. Jurnal Ilmiah Sains. 11 (2):268-272

(64)

Suci, R,M. 2007. Keragaman Morfometrik Populasi Udang Windu (Penaeus monodon) Keturunan Induk Alam Dan Hasil Domestikasi. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Surawijaya, A. 2004. Studi Morfologi Beberapa jenis ikan Lalawak (Barbodes spp) di sungai cikandung dan kolam budidaya kecamatan buah dua kabupaten sumedang. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Umiyati, 2002. Kualitas air sungai cisadane bagian hulu dan tengah yang melintasi wilayah kabupaten bogor jawa barat, selama periode 1996-2000. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Vitri,D,K, Dewi I.R, Syaifullah. 2012. Analisis Morfologi Ikan Puntius binotatus Valenciennes 1842 (Pisces: Cyprinidae) dari beberapa Lokasi di Sumatera Barat. Jurnal Biologi Universitas Andalas 1(2) : 139-143

Widiyanto, I, N, 2008. Kajian Pola Pertumbuhan Dan Ciri Morfometrik-Meristik Beberapa Spesies Ikan Layur (Superfamili Trichiuroidea) Di Perairan Palabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor

Yuliana,W, Eddy, S, Ambeng. 2013. Morfometrik Kerang Bulu anadara antiquata, L.1758 Dari Pasar Rakyat Makassar, Sulawesi Selatan. Universitas Hasanuddin. Makassar

(65)
(66)

Lampiran 1. Gambar Alat dan Bahan

Jala Kaliper Digital

Coolbox GPS

(67)
(68)
(69)

Lampiran 3. Nilai 12 Komponen yang dihitung (Jantan)

Principal Component Analysis: PT, PS, PK, PBE, PM, TSP, PPSP, DM, TBE, TB, PSD,

Eigenanalysis of the Correlation Matrix

Eigenvalue 8.4515 1.3096 0.6161 0.5400 0.3491 0.1970 0.1786 0.1276 Proportion 0.704 0.109 0.051 0.045 0.029 0.016 0.015 0.011 Cumulative 0.704 0.813 0.865 0.910 0.939 0.955 0.970 0.981

(70)

Lampiran 4. Nilai 12 Komponen yang dihitung (Betina)

Principal Component Analysis: PT, PS, PK, PBE, PM, TSP, PPSP, DM, TBE, TB, PSD,

Eigenanalysis of the Correlation Matrix

(71)

Lampiran 5. Nilai 12 Komponen yang dihitung (Keseluruhan)

Principal Component Analysis: PT, PS, PK, PBE, PM, TSP, PPSP, DM, TBE, TB, PSD,

Eigenanalysis of the Correlation Matrix

Eigenvalue 9.1936 0.9251 0.4681 0.3979 0.2984 0.2567 0.1282 0.1022 Proportion 0.766 0.077 0.039 0.033 0.025 0.021 0.011 0.009 Cumulative 0.766 0.843 0.882 0.915 0.940 0.962 0.972 0.981

(72)
(73)
(74)

Gambar

Gambar 1. Kerangka Pemikiran Penelitian
Gambar 2. Ikan Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii)
Gambar 3. Peta Lokasi Penelitian
Gambar 4. Stasiun 1
+6

Referensi

Dokumen terkait

Hubungan ini menunjukkan bahwa pertambahan karakter morfometrik pembanding lebih lambat dari pada panjang total, sedangkan pada ikan lais danau betina di Sungai Siak

Kondisi Perairan dan Struktur Komunitas Makrozoobentos di Sungai Belumai Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara, Jurnal Depik 3(1): 1-9.. Kimia Farmasi

Nilai Analisis Regresi antara Indeks Keanekaragaman, Keseragaman, dan Dominansi Ikan dengan Faktor Fisika dan Kimia Perairan

dominansi jenis ikan pada Sungai Belumai Kabupaten Deli Serdang. Mengetahui hubungan fisika kimia perairan terhadap

Uji Chi-square terhadap nisbah kelamin ikan lemeduk di Sungai Belumai Kabupaten Deli serdang Provinsi Sumatera

Pada karakter truss morfometrik tiga generasi ikan tengadak menunjukkan kesamaan karakter di bagian kepala, yaitu ujung mulut-ujung operculum bawah (A1), di bagian tengah

Berdasarkan hasil Analisis Komponen Utama terhadap karakter morfometrik dan meristik menunjukkan bahwa Ikan betok pada ketiga stasiun (rawa, sungai, dan danau)

Hasil pengukuran morfometrik yang dilakukan menujukkan bahwa ikan julung- julung yang tertangkap di perairan Pidie memiliki 4 karakter dengan nilai tertinggi yaitu panjang dasar