• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB 4 RANCANGAN SISTEM INFORMASI USULAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB 4 RANCANGAN SISTEM INFORMASI USULAN"

Copied!
31
0
0

Teks penuh

(1)

117

BAB 4

RANCANGAN SISTEM INFORMASI USULAN

4.1. Sistem Informasi Eksekutif yang Diusulkan

EIS (Executive Information System) dinilai sebagai solusi yang tepat untuk mendukung pengimplementasian strategi penetrasi pasar dan pengembangan produk sebagai solusi atas permasalahan yang dihadapi perusahaan. Perancangan dashboard untuk EIS (Executive Information System) yang diusulkan akan digunakan dalam membangun aplikasi yang bertujuan untuk mempermudah pihak eksekutif dalam mengakses informasi yang dibutuhkan untuk pengambilan keputusan strategis. EIS (Executive Information System) ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan informasi pihak eksekutif yang bertujuan untuk mengoptimalkan keputusan yang dibuat. Dengan begitu, keputusan yang dihasilkan dapat mendukung strategi yang akan dijalankan dalam perusahaan serta dapat memaksimalkan kegiatan penjualan dan keuntungan yang diperoleh perusahaan. Selain itu, EIS (Executive Information System) ini diharapkan dapat menunjang keputusan pihak eksekutif dalam melakukan perluasan pasar dan mengetahui selera masyarakat pada lokasi tertentu sehingga PT XYZ Indonesia dapat terus berinovasi dalam mengembangkan produknya dan bersaing dalam industri makanan cepat saji.

(2)

4.1.1. Penurunan Fitur ke Dalam Rancangan Dashboard

Berdasarkan analisis permasalahan dan kebutuhan informasi yang telah dijabarkan p ada bab sebelumny a, sistem informasi eksekutif usulan akan dibangun dengan fitur-fitur yang dirancang untuk menjadi solusi dalam memenuhi kebutuhan informasi tersebut dan menyelesaikan permasalahan y ang ada. Adapun kebutuhan informasi tersebut terbagi atas beberapa dimensi, yaitu kebutuhan terhadap informasi sales, product, event, store, dan CSR (Corporate Social Responsibility). Kebutuhan-kebutuhan akan informasi yang ada akan ditransformasi kedalam perancangan dashboard yang memiliki fitur-fitur seperti yang telah dijabarkan sebelumnya pada tahap analisis. Penentuan urutan tampilan (layer) dashboard dalam perancangan EIS (Executive Information System) ini dibuat berdasarkan peringkat kebutuhan eksekutif terhadap informasi yang terdapat didalam sebuah dashboard. Penenurunan fitur-fitur kedalam rancangan dashboard dapat dilihat pada tabel 4.1 di bawah ini.

Table 4.1. Penurunan Fitur ke Dalam Rancangan Dashboard

Dimensi Dashboard Layer Fitur

Sales, Product, Store, Event

Home 1 Executive summary untuk:

a. Hasil penjualan store yang mengalami peningkatan dan

penurunan paling

signifikan.

b. Store dengan hasil penjualan dan keuntungan dibawah standar.

c. Produk dengan kuantitas penjualan yang tidak

memenuhi maupun

(3)

Dimensi Dashboard Layer Fitur

d. Tiga produk dengan kuantitas penjualan terendah maupun tertinggi pada setiap store.

e. Kegiatan promosi dan event setiap store.

f. Kegiatan CSR.

g. Posisi dan keberadaan kompetitor.

Sales Sales Review & Exceptional Report

2 a. Executive summary untuk store dengan hasil penjualan dan keuntungan dibawah standar.

b. Executive summary untuk kegiatan promosi atau event pada periode tertentu. Sales Progress 3 Executive summary untuk hasil

penjualan dan keuntungan yang diperoleh setiap store.

Product Product Rating 2 Executive summary untuk tiga produk dengan kuantitas penjualan terendah maupun tertinggi pada setiap store. Product Profit

and Sales Review

3 a. Executive Summary untuk penjualan produk setiap store.

b. Executive summary untuk produk dengan kuantitas penjualan yang tidak

memenuhi maupun

(4)

Dimensi Dashboard Layer Fitur Store Stores Location

Comparison

2 a. Executive summary untuk posisi dan keberadaan kompetitor.

b. Executive summary untuk lokasi dengan peluang bisnis baru.

c. Executive summary untuk lokasi store dengan kompetitor kuat.

Event Event and

Promotion Review

3 a. Executive summary untuk kegiatan promosi dan event setiap store.

b. Executive summary untuk kegiatan promosi atau event yang memiliki penjualan produk diatas maupun dibawah target yang ditentukan.

c. Executive summary untuk penjualan produk pada suatu kegiatan promosi atau event.

CSR Review 2 a. Executive summary untuk kegiatan CSR.

b. Executive summary untuk respon masyarakat terhadap kegiatan CSR.

c. Executive summary untuk biaya pelaksanaan kegiatan CSR.

(5)

4.1.2. System Definition

Pihak yang nantinya akan mengakses EIS (Executive Information System) ini adalah pihak eksekutif dari manajemen strategis kantor pusat PT XYZ. Yang dimaksud dengan pihak eksekutif disini adalah pimpinan pada lini manajemen tingkat atas yang berwenang dalam menentukan strategi yang akan diimplementasikan oleh perusahaan. Fitur-fitur yang terdapat dalam EIS (Executive Information System) ini dapat diklasifikasikan menjadi empat dimensi, yaitu fitur Sales, fitur Product, fitur Store, dan fitur Event.

Berikut adalah penjelasan fitur-fitur yang ada dalam EIS (Executive Information System) yang diusulkan berdasarkan pengklasifikasian dimensinya:

A. Dimensi Sales adalah pengelompokkan untuk fitur-fitur yang berisi informasi mengenai hasil penjualan dan keuntungan dari store-store PT XYZ. Perancangan fitur pada dimensi sales diwujudkan dalam perancangan dashboard berikut ini:

1. Sales Progress, berisi informasi hasil penjualan dan keuntungan dari semua store yang dimiliki oleh PT XYZ beserta dengan besarnya kenaikan maupun penurunan hasil penjualan yang dialami setiap store. Informasi pada dashboard ini disajikan dalam bentuk tabel. 2. Sales Review & Exceptional Report yang memberikan informasi

mengenai store yang memiliki hasil penjualan dibawah maupun diatas standar yang telah ditetapkan untuk setiap store pada PT XYZ. Fitur pada dashboard ini juga memberikan informasi mengenai peningkatan maupun penurunan penjualan setiap produk yang dijual pada store-store tersebut melalui penggambaran grafik dengan trend. Selain itu, pada dashboard Sales Review & Exceptional Report terdapat fitur yang memberikan informasi kepada pihak eksekutif mengenai kegiatan promosi atau event yang mungkin menjadi faktor yang mempengaruhi peningkatan hasil penjualan maupun keuntungan yang diperoleh sebuah store pada suatu bulan. Melalui dashboard ini, pihak eksekutif PT XYZ juga dapat mencetak laporan yang berisi informasi penjualan dari store-store yang memiliki penjualan diatas maupun dibawah standar ini.

B. Dimensi Product adalah pengelompokkan untuk fitur-fitur yang memberikan informasi mengenai penjualan dan keuntungan dari setiap produk yang dijual

(6)

pada store-store PT XYZ. Perancangan fitur pada dimensi product diwujudkan dalam perancangan dashboard berikut ini:

1. Product Profit and Sales Review yang memberikan informasi mengenai hasil penjualan dan keuntungan yang diperoleh dari produk-produk yang dijual pada setiap store PT XYZ dengan menggunakan tabel dan penggambaran grafik dengan trend. Pada dashboard ini, pihak eksekutif juga mendapat informasi mengenai store-store yang memiliki kuantitas penjualan yang berada diatas dan yang tidak memenuhi standar dari suatu produk. Selain itu, pihak eksekutif dapat mencetak laporan yang berisi informasi pada dashboard ini.

2. Product Rating berisi fitur yang memberikan informasi produk dengan kuantitas penjualan terendah dan juga tertinggi dari setiap store yang dimiliki oleh PT XYZ. Disamping itu pihak eksekutif juga dapat mengetahui informasi mengenai peningkatan maupun penurunan hasil penjualan dan keuntungan yang diperoleh setiap store dari setiap penjualan produk. Informasi disajikan dalam bentuk diagram batang dan penggambaran grafik dengan trend. Melalui dashboard ini, pihak eksekutif juga dapat mencetak laporan yang berisi informasi penjualan produk dengan kuantitas terendah dan tertinggi dari setiap store.

C. Dimensi Store adalah pengelompokkan untuk fitur-fitur yang berisi informasi mengenai penyebaran lokasi penjualan PT XYZ dan juga perusahaan pesaing dalam industri makanan cepat saji. Perancangan fitur pada dimensi store diwujudkan dalam perancangan dashboard berikut ini:

1. Store Location Comparison menyediakan fitur yang memberikan informasi kepada pihak eksekutif mengenai lokasi-lokasi penyebaran store yang dimiliki PT XYZ dan juga perusahaan pesaing. Informasi ini disajikan melalui bubble chart pada peta dengan menggunakan warna yang berbeda untuk setiap store yang dimiliki pesaing yang berbeda serta menggunakan ukuran yang berbeda pada setiap bubble untuk menunjukkan besarnya hasil penjualan dari setiap store yang dimiliki pesaing. Dashboard ini juga memiliki fitur yang memberikan informasi kepada pihak eksekutif mengenai lokasi store yang

(7)

memiliki tingkat persaingan yang kuat dengan kompetitor dan juga informasi mengenai lokasi yang dapat menjadi peluang bisnis baru bagi PT XYZ untuk membuka store. Dengan adanya fitur ini, pihak eksekutif dapat memperoleh informasi guna untuk mendukung keputusan strategis dalam perluasan pasar. Melalui dashboard ini, pihak eksekutif juga dapat mencetak laporan yang berisi informasi mengenai perbandingan lokasi penyebaran store yang dimiliki PT XYZ dan perusahaan pesaingnya.

D. Dimensi Event adalah pengelompokkan untuk fitur-fitur yang memberikan informasi mengenai kegiatan promosi dan event yang dilakukan oleh PT XYZ, baik yang menghasilkan keuntungan bagi perusahaan dan juga yang tidak seperti kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility). Perancangan fitur pada dimensi event diwujudkan dalam perancangan dashboard berikut ini:

1. Event and Promotion Preview memberikan informasi mengenai kegiatan promosi dan event yang menghasilkan keuntungan bagi perusahaan di setiap store yang dimiliki PT XYZ. Informasi ini disajikan dengan menggunakan bubble chart. Dashboard ini juga menyediakan fitur yang memberikan informasi mengenai keuntungan yang diperoleh store dari hasil penjualan produk yang terkait dengan kegiatan promosi atau event yang dilakukan pada suatu store. Selain itu, pihak eksekutif juga mendapat informasi kegiatan promosi atau event yang memperoleh keuntungan dibawah maupun diatas standar yang telah ditetapkan untuk setiap store dengan menggunakan diagram batang serta peningkatan dan penurunan keuntungan yang didapat melalui penggambaran grafik dengan trend. Melalui dashboard ini, pihak esksekutif dapat mencetak laporan yang berisi informasi mengenai kegiatan promosi dan event yang ada pada setiap store PT XYZ.

2. CSR Review berisi fitur yang membuat pihak eksekutif dapat memperoleh informasi mengenai perkembangan dan respon masyarakat terhadap CSR (Corporate Social Responsibility) yang dilakukan oleh PT XYZ di berbagai wilayah yang tersebar di seluruh Indonesia dengan menggunakan bubble chart pada peta. Selain itu

(8)

pada fitur ini, pihak eksekutif dapat juga memperoleh informasi mengenai perbandingan biaya yang diperlukan untuk melaksanakan setiap kegiatan CSR pada suatu wilayah melalui penggambaran diagram batang. Pada dashboard ini, pihak eksekutif juga dapat mencetak laporan yang berisi informasi mengenai kegiatan CSR yang dilakukan perusahaan di setiap wilayah di Indonesia beserta dengan respon masyarakat terhadap kegiatan tersebut dan biaya yang dibutuhkan untuk melaksanakannya.

(9)

4.2. Use Case Diagram Sistem Informasi Eksekutif Usulan PT. XYZ Indonesia

uc Use Case PT XYZ

Sistem Informasi Eksekutif PT XYZ

Eksekutif

View Home Screen

View Product Profit & Sales Rev iew

View Product Rating View Sales Rev iew &

Exceptional Report

View Ev ent and Promotion Rev iew

View Stores Location Comparison

CSR Rev iew View Sales Progress

(10)

4.3. Rancangan User Interface untuk Dashboard pada Sistem Informasi Eksekutif Usulan PT. XYZ Indonesia

Rancangan User Interface Home Screen

Gambar 4.2. User Interface Home Screen Dashboard Usulan PT. XYZ Indonesia

(11)

Home Screen yang ditunjukan pada gambar 4.2 merupakan halaman utama yang akan muncul untuk pertama kali ketika pihak eksekutif menjalankan aplikasi EIS (Executive Information System) ini. Selain itu jika user mengklik header pada aplikasi ini, maka user akan kembali pada tampilan home screen ini. Di dalam Home Screen terdapat empat buah menu utama, yaitu Sales, Product, Store, dan Event.

Secara ringkas, di dalam Home Screen ditampilkan rangkuman informasi dari keempat dimensi yang mengelompokkan fitur-fitur yang dimiliki oleh aplikasi EIS (Executive Information System) ini. Halaman ini dapat digunakan oleh pihak eksekutif untuk memantau dan mengevaluasi secara luas kegiatan bisnis perusahaan dari berbagai dimensi yang ada. Informasi yang ditampilkan ketika halaman ini pertama kali diakses adalah informasi perusahaan pada bulan terakhir sebelum informasi diakses.

Pada bagian kiri atas terdapat informasi dari dimensi sales. Informasi ini memperlihatkan peringkat ketiga tertinggi untuk store yang mengalami kenaikan dan penurunan hasil penjualan bulan terakhir dari hasil penjualan dua bulan sebelumnya. Informasi ini disajikan dalam bentuk tabel dan jika diklik maka user dapat mengakses halaman sales progress. Dibawahnya terdapat diagram batang yang memberikan informasi untuk store-store yang memiliki hasil penjualan diatas dan dibawah standard yang ditetapkan. Jika diagram batang ini diklik maka user dapat mengakses halaman sales review & exceptional report.

Pada bagian kiri bawah terdapat informasi dari dimensi product. Informasi pada dimensi ini disajikan dalam bentuk bubble chart. Bubble chart yang pertama memberikan informasi mengenai produk-produk yang memiliki hasil penjualan diatas dan dibawah standar yang ditetapkan di setiap store. Besar kecilnya bubble menunjukkan besar kecilnya perbedaan hasil penjualan sebuah produk pada sebuah store dengan standar yang ditetapkan. Jika bubble chart ini diklik maka user dapat mengakses halaman product profit and sales review. Sedangkan bubble chart kedua memberikan informasi mengenai produk-produk yang merupakan kuantitas penjualan dengan peringkat ketiga tertinggi dan terendah di setiap store. Besar kecilnya bubble menunjukkan besar kecilnya keuntungan yang didapat suatu store dari penjualan suatu produk. Jika bubble chart ini diklik, maka user dapat mengakses halaman product rating.

(12)

Pada bagian kanan atas terdapat peta yang dapat digunakan untuk menampilkan informasi dari dua dimensi yang berbeda berdasarkan pilihan user pada combo box show. Jika user memilih store pada combo box, maka pada peta akan muncul bubble chart yang memberikan informasi lokasi store-store PT XYZ dan kompetitornya, beserta dengan keterangan warna untuk tiap lokasi. Besar kecilnya bubble merepresentasikan penjualan dari tiap store. Jika peta diklik maka user dapat mengakses halaman stores location comparison.

Jika user memilih CSR pada combo box, maka pada peta akan muncul bubble chart yang memberikan informasi mengenai kegiatan-kegiatan CSR yang dilakukan PT XYZ di seluruh wilayah Indonesia, beserta dengan keterangan warna untuk setiap kegiatan CSR yang berbeda. Besar kecilnya bubble merepresentasikan respon masyarakt terhadap kegiatan CSR pada suatu wilayah. Jika peta diklik maka user dapat mengakses halaman CSR review.

Informasi yang terakhir dan berada di sebelah kanan bawah halaman adalah informasi dari dimensi event. Informasi disajikan dalam bentuk bubble chart yang memberikan informasi mengenai kegiatan promosi dan event yang dilaksanakan pada setiap store, beserta dengan hasil penjualan produk dan biaya yang dikeluarkan dalam pelaksanaan kegiatan promosi atau event tersebut. Besar kecilnya bubble melambangkan besarnya keuntungan yang diperoleh dan jika bubble dihover maka akan ditampilkan nominal dari keuntungan yang diperoleh. Jika bubble chart diklik maka user dapat mengakses halaman event and promotion review.

Tabel disebelah kanan bubble chart memberikan informasi mengenai penjualan produk yang berkaitan dengan suatu kegiatan promosi atau event pada suatu store, beserta dengan nominal total hasil penjualan dan nominal total keuntungan yang diperoleh. Informasi pada dimensi event ini akan ditampilkan sesuai dengan pilihan user terhadap kegiatan promosi atau event, wilayah, dan store pada combo box yang tersedia.

(13)

Rancangan User Interface Sales Progress Screen

Gambar 4.3. User Interface Sales Progress Screen Dashboard Usulan PT. XYZ Indonesia

(14)

Sales Progress Screen yang ditunjukan pada gambar 4.3 merupakan halaman yang akan muncul ketika user mengklik tabel-tabel yang menunjukkan store-store dengan peringkat ketiga teringgi yang mengalami kenaikan dan penurunan hasil penjualan pada home screen. User juga dapat mengakses halaman ini melalui sub menu sales progress yang ada pada menu sales atau mengklik titik-titik pada trend yang menunjukkan kenaikan dan penurunan hasil penjualan suatu store setiap bulannya pada tahun yang sedang berlangsung.

Secara ringkas, di dalam Sales Progress Screen juga ditampilkan tiga store dengan kenaikan hasil penjualan tertinggi dan tiga store dengan penurunan hasil penjualan tertinggi, beserta dengan perbandingan nominal hasil penjualan store-store tersebut pada bulan terakhir dan dua bulan lalunya sebelum informasi diakses. Selain itu juga ditampilkan sebuah tabel yang memberikan informasi mengenai hasil penjualan dari setiap store yang dimiliki PT XYZ pada bulan terakhir sebelum informasi diakses. Tabel tersebut berisikan kolom sebagai berikut:

1. Store :

Menampilkan nama store-store PT XYZ Indonesia. 2. Sales :

Menampilkan nominal total hasil penjualan dari suatu store. 3. Profit :

Menampilkan nominal total keuntungan yang diperoleh suatu store. 4. Status :

Segitiga hijau melambangkan peningkatan hasil penjualan dialami oleh suatu store dan segitiga merah melambangkan penurunan hasil penjualan dialami oleh suatu store.

5. Sales Increase / Decrease :

Menampilkan nominal kenaikan atau penurunan hasil penjualan yang dialami suatu store.

Namun begitu, pihak eksekutif sebagai user tetap dapat melihat informasi penjualan tiap bulannya pada tahun yang berlangsung saat itu, yaitu dengan cara memilih periode bulan pada combo box di kanan atas halaman ini.

(15)

Rancangan User Interface Sales Review & Exceptional Report Screen

Gambar 4.4. User Interface Sales Review & Exceptional Report Screen Dashboard Usulan PT. XYZ Indonesia

(16)

Sales Review & Exceptional Report Screen seperti yang ditunjukan pada gambar 4.3 akan muncul bila pihak eksekutif mengklik menu sales pada halaman home screen atau halaman lainnya. Di halaman ini, pihak eksekutif akan disuguhkan informasi mengenai penjualan yang dihasilkan PT XYZ Indonesia.

Di halaman ini ditampilkan store mana saja kah yang hasil penjualannya berada dibawah dan diatas standar yang telah ditetapkan untuk setiap store. Diantara daftar store-store tersebut, terdapat sebuah speedometer yang memperlihatkan indikasi apakah suatu store memiliki hasil penjualan dibawah atau diatas standar penjualan yang seharusnya dihasilkan oleh suatu store. Indikasi pada speedometer ini akan berubah mengikuti pilihan pihak eksekutif sebagai user terhadap nama store yang diklik. Di bawah speedometer, terdapat grafik dengan trend yang menunjukkan peningkatan maupun penurunan hasil penjualan dan keuntungan yang diperoleh berdasarkan store yang dipiliih. Jika titik-titik pada trend diklik maka user dapat mengakses halaman sales progress yang memperlihatkan perkembangan hasil penjualan setiap store pada suatu bulan.

Di dalam tampilan user interface ini juga terdapat sebuah kalender yang secara default akan menampilkan tanggal pada bulan terakhir sebelum pihak eksekutif membuka halaman ini. Tepat di sebelah kalender terdapat sebuah kolom yang berfungsi menampilkan deskripsi event yang berlangsung pada store dan tanggal yang dipilih oleh user. Informasi ini dimaksudkan agar pihak eksekutif dapat menganalisis event-event yang memungkinkan terjadinya kenaikan maupun penurunan hasil penjualan dari suatu store.

Di bawah deskripsi event, ditampilkan tabel yang memberikan informasi mengenai penjualan produk yang terkait dengan event yang dideskripsikan diatasnya. Tabel tersebut terdiri dari kolom-kolom sebagai berikut :

1. Product :

Menampilkan nama produk yang dijual pada event yang diselenggarakan. 2. Sales Quantity :

Menampilkan jumlah produk terjual pada event yang diselenggarakan. 3. Total Sales :

Menampilkan nominal total hasil penjualan produk. 4. Total Profit :

Menampilkan nominal total keuntungan yang diperoleh dari penjualan produk

(17)

Jika nama bulan pada kalender diklik maka user dapat mengakses dashboard event and promotion review yang tampilan awalnya akan memberikan informasi mengenai kegiatan promosi dan event yang dilakukan pada bulan tersebut di setiap store yang dimiliki PT XYZ.

Dibawah tabel dengan informasi penjualan produk pada suatu event, terdapat sebuah tabel yang merupakan perincian dari penjualan setiap produk yang terdapat di suatu store disertai dengan harga produk, persentase penjualan bulan terakhir dan dua bulan sebelum informasi diakses. Informasi pada tabel ini muncul berdasarkan store yang dipilih oleh user.

Di posisi paling bawah terdapat sebuah grafik dengan trend yang membandingkan dan memperlihatkan peningkatan maupun penurunan hasil penjualan dengan keuntungan yang diperoleh setiap bulannya melalui penjualan sebuah produk pada sebuah store. Informasi pada grafik ini akan menyesuaikan dengan tampilannya dengan pilihan user pada nama produk yang diklik di tabel atasnya.

Pihak eksekutif dapat mencetak laporan sales review & exceptional report ini melalui tombol print yang terletak di pojok kanan bawah halaman

(18)

.Rancangan User Interface Product Rating Screen

Gambar 4.5. User Interface Product Rating Screen Dashboard Usulan PT. XYZ Indonesia

(19)

Product Rating Screen pada gambar 4.4. adalah halaman yang menampilkan informasi mengenai produk-produk apa saja yang memiliki kuantitas penjualan tertinggi dan terendah dari seluruh store yang dimiliki PT XYZ di seluruh Indonesia. Halaman ini akan muncul apabila pihak eksekutif sebagai user mengklik sub menu product rating yang terdapat pada menu product. Informasi yang ditampilkan merupakan informasi pada bulan terakhir sebelum user mengakses informasi tersebut.

Pada halaman ini ditampilkan informasi mengenai produk-produk dengan peringkat kuantitas penjualan ketiga tertinggi dan produk dengan peringkat kuantitas penjualan ketiga terendah. Daftar produk-produk tersebut akan ditampilkan sesuai dengan pilihan wilayah yang diklik user pada combo box maupun pada peta. Pada pilihan combo box, user dapat memilih all untuk menampilkan daftar produk dengan kuantitas penjualan tertinggi dan terendah dari seluruh store PT XYZ dan user dapat memilih nama sebuah store untuk menampilkan daftar produk dengan kuantitas penjualan tertinggi dan terendah pada suatu wilayah tertentu yang ingin dipantau.

Pada halaman ini juga ditampilkan diagam batang yang menampilkan store-store yang kuantitas penjualannya terhadap produk tertentu berada pada peringkat ketiga tertinggi atau peringkat ketiga terendah pada store tersebut. Informasi pada diagram batang ini ditampilkan sesuai dengan pilihan user terhadap nama produk yang diklik. Ketika setiap diagram batang dihover, maka akan ditampilkan informasi kuantitas penjualan produk yang dipilih sebelumnya pada sebuah store yang diwakili oleh setiap diagram batang. Dibawah diagram batang, terdapat grafik dengan trend yang membandingkan hasil penjualan dan keuntungan yang diperoleh suatu store dari penjualan suatu produk. Informasi pada grafik ini akan menyesuaikan tampilannya dengan pilihan user pada diagram batang yang diklik yang menentukan produk dan store yang dipilih.

Jika titik-titik pada grafik dengan trend ini diklik maka user akan masuk ke halaman product profit and sales review yang akan menampilkan detil penjualan produk di store yang dipilih pada bulan yang disesuikan dengan pilihan user pada saat mengklik titik-titik pada trend.

(20)

Rancangan User Interface Product Sales Review Report Screen

Gambar 4.6. User Interface Product Profit and Sales Review Screen Dashboard Usulan PT. XYZ Indonesia

(21)

Gambar 4.5. merupakan tampilan halaman yang akan muncul jika user mengklik menu product profit and sales review yang terdapat pada menu product. Halaman ini memberikan informasi mengenai penjualan setiap produk yang ada pada setiap store PT XYZ pada bulan terakhir sebelum informasi tersebut diakses. Informasi ini disajikan dalam bentuk tabel, dimana setiap barisnya merepresentasikan nama-nama store dan setiap kolomnya merepresentasikan nama-nama produk yang dijual. Isi tabel berupa persentase penjualan suatu produk pada suatu store dari total penjualan seluruh produk pada store tersebut. Nama-nama store yang ditampilkan pada tabel disesuaikan dengan pilihan user terhadap provinsi, kota, dan cabang store pada combo box. Pada combo box provinsi, user dapat memilih pilihan all untuk menampilkan seluruh nama store yang dimiliki PT XYZ di seluruh Indonesia. Begitu pula dengan combo box kota dan cabang.

Dibawah tabel terdapat dua grafik dengan trend. Dimana grafik pertama memperlihatkan perbandingan hasil penjualan dan keuntungan yang diperoleh suatu store beserta dengan peningkatan dan penurunan yang dialaminya. Tampilan grafik akan disesuaikan dengan pilihan user terhadap nama store yang diklik pada tabel diatasnya. Sedangkan grafik kedua memperlihatkan perbandingan hasil penjualan dan keuntugan yang diperoleh dari penjualan sebuah produk pada sebuah store. Tampilan grafik ini akan disesuaikan dengan pilihan user terhadap produk pada suatu store, yang dipilih dengan mengklik pada isi tabel diatasnya yang berupa persentase penjualan produk pada suatu store.

Selain itu, halaman ini juga menampilkan store-store yang memiliki kuantitas penjualan produk diatas dan dibawah standar hasil penjualan yang telah ditetapkan untuk setiap produk pada sebuah store. Berdasarkan produk yang dipilih pada combo box. Informasi ini akan disajikan dalam bentuk grafik dengan trend yang memberikan informasi mengenai perbandingan hasil penjualan dan keuntungan yang diperoleh dari penjualan sebuah produk beserta peningkatan dan penurunannya setiap bulan. Dibawah grafik akan muncul penjelasan untuk nama store yang memiliki kuantitas penjualan produk diatas atau dibawah standar, harga produk, dan kuantitas penjualan pada store tersebut. Terdapat juga speedometer untuk mengindikasi posisi kuantitas penjualan produk berdasarkan standar yang ditetapkan.

(22)

Rancangan User Interface Store Location Comparison Screen

Gambar 4.7. User Interface Stores Location Comparison Screen Dashboard Usulan PT. XYZ Indonesia

(23)

Gambar 4.6. menampilkan gambaran dari tampilan Store Location Comparison Screen pada dashboard usulan bagi PT XYZ Indonesia. Halaman ini memberikan informasi mengenai perbandingan penyebaran store-store milik PT XYZ Indonesia dengan kompetitornya. Halaman ini dapat diakses dengan cara mengklik menu store pada halaman home screen maupun halaman dashboard yang lainnya atau dengan cara mengklik nama bulan pada kalender yang ada pada halaman sales review and exceptional report.

Pada halaman ini terdapat bubble chart pada peta Indonesia yang merepresentasikan posisi setiap store yang dimiliki oleh PT XYZ dan kompetitornya. Store PT XYZ dan kompetitornya dibedakan dengan menggunakan warna yang berbeda pada bubble chart. Besar kecilnya bubble yang dibuat merepresentasikan hasil penjualan dari store tersebut. Jika sebuah bubble dihover maka akan menampilkan informasi mengenai nama store dan hasil penjualan dari store tersebut.

Dengan adanya halaman user interface ini maka pihak eksekutif dapat mengetahui pada lokasi mana terdapat persaingan yang ketat antara perusahaan dengan kompetitor dan juga kompetitor yang menjadi pesaing utama dalam radius tertentu dari store PT XYZ. Selain itu, pihak eksekutif juga mendapat informasi yang membantu dalam pengambilan keputusan pembukaan store baru di lokasi yang memiliki peluang dengan hasil penjualan besar. Kedua informasi tersebut disajikan dalam tabel untuk lokasi store dengan kompetitor kuat dan tabel untuk lokasi dengan peluang bisnis baru.

Pihak eksekutif dapat mencetak laporan dari halaman ini dengan cara mengklik tombol print yang terdapat pada pojok kanan bawah halaman.

(24)

Rancangan User Interface Event & Promotion Screen

(25)

Event and Promotion Review Screen seperti pada gambar 4.7. dapat diakses dengan cara memilih sub menu event and promotion review pada menu event.

Pihak eksekutif dapat melihat perbandingan hasil penjualan, biaya yang dibutuhkan, dan keuntungan yang diperoleh dari perusahaan melalui kegiatan promosi atau event yang dilaksanakan pada setiap store PT XYZ. Perbandingan ini disajikan dalam bubble chart yang menggunakan warna berbeda untuk setiap bubble yang merepresentasikan setiap kegiatan promosi dan event yang berbeda serta ukuran besar kecilnya bubble yang merepresentasikan keuntungan yang diperoleh dari kegiatan promosi atau event tersebut.

Disebelah kanan bubble chart terdapat diagram batang yang memberikan informasi mengenai perbandingan keuntungan yang diperoleh pada suatu store untuk setiap kegiatan promosi atau event yang berjalan. Dibawah diagram batang, disajikan grafik dengan trend yang memperlihatkan peningkatan maupun penurunan keuntungan yang diperoleh suatu store untuk setiap kegiatan promosi atau event yang ada. Selain itu, dibawah grafik dengan trend ini terdapat tabel yang memberikan informasi mengenai produk yang dijual dan hasil penjualannya pada setiap kegiatan promosi atau event. Ketiga informasi ini akan ditampilkan sesuai dengan pilihan user terhadap store yang dipilih dengan cara mengklik salah satu bubble pada diagram.

Halaman ini juga memberikan informasi mengenai kegiatan promosi atau event yang memperoleh keuntungan diatas maupun dibawah standar yang telah ditetapkan untuk setiap store. Jika user mengklik salah satu nama dari daftar kegiatan promosi atau event yang ada, maka diagram batang akan menampilkan keuntungan yang diperoleh dari store-store yang melebihi atau tidak memenuhi standar.

Dibawah diagram batang juga terdapat speedometer yang menunjukkan posisi keuntungan yang diperoleh perusahaan terhadap standar yang harus dipenuhi, grafik dengan trend yang menunjukkan peningkatan dan penurunan yang diperoleh dari suatu kegiatan promosi atau event pada suatu store, dan tabel yang memberikan informasi mengenai produk yang dijual dan hasil penjualannya pada suatu kegiatan promosi atau event pada suatu store. Ketiga informasi ini akan ditampilkan sesuai dengan pilihan user terhadap store dan kegiatan promosi atau event yang dipilih dengan mengklik salah satu diagram batang diatasnya.

(26)

Rancangan User Interface CSR Review Screen

Gambar 4.9. User Interface CSR Review Screen Dashboard Usulan PT. XYZ Indonesia

(27)

Gambar 4.8. memperlihatkan rancangan tampilan untuk dashboard CSR Review. Halaman ini dapat diakses dengan cara memilih sub menu CSR review yang terdapat dalam menu event.

Pihak eksekutif mendapat informasi mengenai perbandingan respon masyarakat terhadap kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility) di setiap wilayah yang ada di Indonesia melalui bubble chart yang digambar pada peta. Setiap warna bubble merepresentasikan kegiatan CSR yang berbeda. Besar kecilnya bubble pada peta merepresentasikan semakin baik atau semakin buruknya respon masyarakat terhadap kegiatan CSR yang dilakukan perusahaan. Informasi ini juga dapat dilihat lebih detil pada diagram batang yang berada dibawah peta. User dapat membandingkan respon masyarakat terhadap setiap kegiatan CSR yang ada, bahkan pada wilayah tertentu saja. Tampilan pada diagram batang ini akan disesuaikan dengan pilihan user pada combo box kategori CSR dan wilayah. User dapat memilih all pada kedua combo box ini untuk mengakses seluruh informasi respon masyarakat terhadap semua kegiatan CSR dari seluruh wilayah Indonesia dan user dapat memilih salah satu kategori CSR maupun salah satu wilayah pada combo box untuk mengakses informasi respon masyarakat terhadap suatu kegiatan CSR pada suatu wilayah yang lebih spesifik.

Pada halaman ini pihak eksekutif juga dapat memperoleh informasi mengenai perbandingan biaya yang dibutuhkan untuk menjalankan setiap kegiatan CSR. Informasi ini juga disajikan dalam bentuk diagram batang yang ditampilkan sesuai dengan pilihan user terhadap kategori kegiatan CSR dan wilayah yang dipilih pada combo box.

Pihak eksekutif juga dapat mencetak informasi pada tampilan dashboard ini dengan cara mengklik tombol print yang terdapat pada bagian kanan bawah halaman.

(28)
(29)

4.4. Navigation Diagram

(30)
(31)

Gambar

Table 4.1. Penurunan Fitur ke Dalam Rancangan Dashboard
Gambar 4.1. Usecase Diagram Dashboard Usulan PT. XYZ Indonesia
Gambar 4.3. User Interface Sales Progress Screen Dashboard Usulan PT. XYZ  Indonesia
Gambar 4.4. User Interface Sales Review & Exceptional Report Screen  Dashboard Usulan PT
+7

Referensi

Dokumen terkait

Work Engagement merupakan kontributor penting dalam upaya retensi karyawan, menjaga kepuasan pelanggan, dan pencapaian kinerja optimal suatu organisasi. Munculnya

Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor instrinsik pada diri siswa kelas VIII.1 SMP Negeri 1 Sukadana tahun 2013/2014 mampu mempengaruhi motivasinya dalam mengikuti

Dalam kajian etimologi, Tayub bermakna “ditata ben guyub”, diatur.. Namun, stereotipe negatif yang telah dilekatkan pada tayub seakan mendarah daging

Condeser dengan pendinginan air (water-cooled condenser) digunakan pada sistem yang berskala besar untuk keperluan komersial di lokasi yang mudah memperoleh air bersih. Water

Periode kompetisi gulma E.crus-galli nyata menurunkan jumlah anakan, jumlah daun, indeks luas daun, bobot kering akar dan tajuk, anakan produktif, biji isi, produksi gabah

Pada analisis sikap konsumen, atribut kebersihan, rasa, dan kehalalan dianggap konsumen sebagai pertimbangan yang paling penting dalam proses keputusan pembelian produk frozen

TASPEN (Persero) KCU Semarang) tidak terdapat keseluruhan atau sebagian tulisan orang lain yang saya ambil dengan cara menyalin atau meniru dalam rangkaian

Penentuan formula optimum untuk tablet kaptopril lepas lambat menggunakan persamaan SLD dari uji yang dilakukan pada uji sifat fisik garnul (sudut diam) dan sifat fisik