• Tidak ada hasil yang ditemukan

Bahan Kimia Baru yang Bikin Orang Selalu Bahagia

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Bahan Kimia Baru yang Bikin Orang Selalu Bahagia"

Copied!
15
0
0

Teks penuh

(1)

Bahan Kimia Baru yang Bikin

Orang Selalu Bahagia

Bahan Kimia Baru yang Bikin Orang Selalu Bahagia

Kekayaan tidak ada artinya jika tidak bahagia, demikian petuah yang sering diajarkan para bijak. Sudah sejak lama ilmu pengetahuan mencoba memahami mekanisme yang memicu rasa bahagia pada manusia. Belakangan, ilmuwan menemukan hormon baru yang menjadi penyebabnya.

Sebelumnya para ilmuwan meyakini bahwa rasa bahagia dan senang disebabkan oleh hormon dopamin. Namun kini ternyata ilmuwan menemukan ada molekul kimia baru yang mendorong manusia merasa senang, tertawa, menyebabkan kecanduan dan bahkan memunculkan kemarahan.

Hormon itu adalah Hypocretin, zat kimia di otak yang mempengaruhi sel saraf yang sama dengan hormon dopamin. Dalam laporan yang dimuat jurnal Nature Communications, peneliti menerangkan bahwa kedua hormon ini diduga bekerjasama mempengaruhi rasa senang.

Menurut penelitian yang dilakukan seorang profesor di University of California, Los Angeles bernama Jeremy Siegel, hypocretin bertanggung jawab memunculkan rasa senang dan bahagia. Kadar hypocretin meningkat bersamaan dengan peningkatan emosi positif, interaksi sosial dan rasa marah.

(2)

implan otak. Tujuannya untuk membantu melacak penyebab kejang lalu mencegahnya. Siegel dan rekan-rekannya menemukan bahwa kadar hypocretin meningkat ketika pasien berbicara dengan anggota keluarga dan teman-temannya, serta ketika tertawa.

"Pasien-pasien ini mengalami banyak emosi. Kadang-kadang mereka sakit. Jika operasi ini berhasil, mereka akan terbebas dari kejang. Tapi dalam kasus lain, tidak ada yang bisa kita lakukan. Ini adalah kesempatan emas untuk mendapatkan pemahaman yang lebih dalam," kata Siegel seperti dilansir Counsel and Heal, Selasa (19/3/2013).

Siegel sebelumnya pernah mempelajari efek hypocretin pada tahun 2000. Ia menemukan bahwa hormon ini terkait dengan kantuk di siang hari dan kelemahan otot secara tiba-tiba yang merupakan gejala narkolepsi. Ia menemukan bahwa orang yang menderita narkolepsi tidak memiliki neuron otak yang mengatur hypocretin.

Peneliti menemukan bahwa tertawa dapat memicu serangan cataplexy, yaitu gejala narkolepsi yang menyebabkan hilangnya kemampuan menggerakan otot. Karena penderita narkolepsi tidak bisa mengatur hypocretin, peneliti menduga hormon ini bertanggung jawab mencegah gejala narkolepsi.

Fungsi hypocretin yang beragam ini dapat membantu peneliti mengembangkan pengobatan baru bagi pasien narkolepsi, depresi dan kecanduan. Namun penelitian lebih lanjut mengenai hypocretin perlu dilakukan sebelum ilmuwan dapat benar-benar memahami pengaruh bahan kimia otak tersebut.

Zat Kimia Berbahaya Pada

Makanan

(3)

Zat Kimia berbahaya pada makanan sering kita temui pada berbagai jenis produk seperti makanan yang diawetkan, penyedap rasa, pewarna makanan, pengental dan masih banyak yang lainnya. Dampak zat Kimia berbahaya pada makanan, mungkin tidak kita rasakan dalam waktu saat ini, namun sering muncul setelah jangka waktu yang lama. Berikut kami informasikan zat Kimia berbahaya yang ada dalam makanan yang perlu kita hindari.

Macam-macam bahan kimia berbahaya

Bahan kimia yang digunakan sebagai tambahan makanan yang dikategorikan berbahaya di antaranya adalah sebagai berikut :

1. Pengawet Berbahaya

Biasanya terdapat dalam bentuk : Formalin, Benzoat (bila terlalu banyak), dll.

2. Pewarna Berbahaya

Biasanya terdapat dalam bentuk : pewarna merah Rhodamin-B, pewarna kuning Methanyl Yellow, dll.

3. Pemanis Buatan (yang berlebihan)

B i a s a n y a t e r d a p a t d a l a m b e n t u k : N a t r i u m ( s o d i u m ) – Saccharine (sakarin), Na-Cycla-mate (siklamat), aspartame, sorbitol, dll.

(4)

4. Pengenyal (Bakso) Berbahaya

Biasanya dalam bentuk : Boraks, dll. Dampak negatif bagi kesehatan manusia:

Terdapat banyak efek (dampak) negatif penyalahgunaan (kontaminasi) bahan kimia ber-bahaya yang dipakai sebagai bahan tambahan pangan. Di antara efek negatif yang sering muncul adalah :

Keracunan, mulai gejala ringan hingga efek yang fatal

1.

(kematian).

Kanker, seperti kanker leher rahim, paru-paru, payudara,

2.

prostat, otak, dll.

Kejang-kejang, mulai tremor hingga berat.

3.

Kegagalan peredaran darah (gangguan fungsi jantung, otak,

4.

reproduksi, endokrin).

Gejala lain, seperti : muntah-muntah, diare berlendir, depresi,

5.

gangguan saraf, dll.

Gangguan berat, seperti : kencing darah, muntah darah,

kejang-6.

kejang, dll.

Bahan Zat Kimia Berbahaya Pada Makanan : 1. Saccharin / Pemanis buatan.

Bahan ini sebenarnya bersifat racun. Sering kita gunakan sebagai bahan pengganti gula. Dari percobaan terhadap tikus yang diberi makanan dengan kandungan 5% sakarin selama kurang lebih 2 tahun, menunjukkan bahwa tikus menderita kanker mukosa kandung kemih. Dosis ini mungkin setara dengan 175 gram sakarin sehari untuk orang dewasa yang dikonsumsi selama seumur hidup. Sakarin berbentuk bubuk kristal putih, sangat manis, setara 550 kali lebih manis dari gula biasa. Diyakini sakarin meningkatkan derajat kejadian kanker kandung kemih kira-kira 60% lebih tinggi bagi penggunanya, terutama kaum laki-laki.

2. Siklamat (Cyclamate)

(5)

boleh digunakan pada makanan dan minuman. Siklamat hampir mirip dengan sakarin, tidak berbau, berbentuk bubuk kristal putih, kira-kira 30 kali manis gula tebu. Bila kadar larutan terlalu tinggi kira-kira 0,5%, maka akan terasa getir atau pahit. Menurut para ahli, Siklamat dengan kadar 200 mg per ml dalam medium biakan sel leukosit dan monolayer manusia (in vitro) dapat mengakibatkan kromosom sel-sel menjadi pecah.

3. Nitrosamin (Sodium nitrit)

Pemakaian sodium nitrit harus hati-hati dan tidak boleh melebihi 500 ppm. Untuk makanan bayi sama sekali dilarang dan tidak boleh mengandung sodium nitrit. Sodium nitrit tidak berbau, berbentuk kristal, tak berwama atau sedikit kuning, ada yang berbentuk bubuk, butiran atau bongkahan. Ini sejenis garam yang sering digunakan untuk mempertahankan warna daging agar tetap segar asli, memberikan aroma khas pada makanan seperti sosis, keju, kornet, dendeng, dan lain-lain. Pada kandungan keju, sodium nitrit tidak boleh melampaui 50 ppm, sedangkan untuk bahan pengawet daging dan pemberi aroma tidak boleh melebihi 500 ppm. Secara kimiawi Sodium nitrit adalah precursor dari nitrosamines. Nitrosammes adalah zat yang bersifat karsinogenik.

4. Zat Pewarna Sintetis

Pewarna sintetis yang paling banyak digunakan di Indonesia adalah warna merah, kuning, jingga, hijau dan coklat. Zat pewarna merah dan kuning adalah Rhodamine-B dan metanil yellow. Perlu diketahui bahwa, Kedua zat pewarna ini termasuk golongan zat pewarna yang digunakan pada industri kertas, tekstil, cat, kulit dan sebagainya, tentu ini sangat berbahaya. Penelitian telah dilakukan pada tikus dan mencit dan hasilnya tikus tersebut menderita limfoma. Begitu juga dengan boraks, merupakan zat pewarna yang sering digunakan oleh produsen makanan, namun cukup berbahaya bagi tubuh kita.

5. Monosodium Glutamat (MSG)

Ini adalah bahan yang selalu digunakan pada semua orang sebagai penyedap masakan. Monosodium glutamat (MSG) atau vetsin. Namun tahukah anda, dari hasil percobaan pada hewan percobaan, bahwa MSG dapat

(6)

menyebabkan degenerasi dan nekrosi sel-sel neuron, degenerasi dan nekrosis sel-sel syaraf lapisan dalam retina, menyebabkan mutasi sel, mengakibatkan kanker kolon dan hati, kanker ginjal, kanker otak dan merusak jaringan lemak. Kondisi ini akan muncul dalam kurun waktu yang lama (bahaya dalam jangka panjang). Dari penelitian MSG bersifat sangat mutagenik dan karsinogenik, khusus terhadap hati, kolon, ginjal dan otak.

6. Melamin

Zat ini terbawa pada bahan kemasan makanan seperti box untuk makanan,gelas, piring melamin yang saat ini sangat marak. Melamin bersama dengan formaldehid, digunakan untuk memproduksi perangkat kemasan untuk makanan atau minuman yang tahan panas. Ginjal akan sangat terganggu dengan kehadiran Melamin dan sangat sulit untuk membersihkan zat tersebut. Jika terjadi akumulasi, maka ginjal akan mengalami kegagalan fungsi (gagal ginjal). Hal ini pernah terjadi saat China menggunakan zat ini pada produk susu dengan mengandung melamin, dan mengakibatkan beberapa bayi meninggal, dan puluhan ribu lainnya mengalami gangguan ginjal.

7. Formalin

Bahan ini biasanya digunakan sebagai bahan antiseptik, germisida dan pengawet (termasuk untuk jenazah). Formalin adalah larutan dengan konsentrasi 10-40% dari formaldehid. Formalin bisa ditemukan pada makanan produk rumahan, untuk menimbulkan warna produk menjadi lebih menarik dan cerah serta awet. Formalin juga banyak dipakai pada bahan seperti piring, gelas dan mangkok yang berasal dari plastik. Bila terkena kulit, dapat menimbulkan perubahan warna, kulit menjadi merah, mengeras, mati rasa dan rasa terbakar. Apabila terkena mata menimbulkan iritasi, memerah, rasanya sakit dan gatal-gatal. Dalam konsentrasi yang tinggi formalin dapat menyebabkan pengeluaran air mata yang hebat dan kerusakan pada lensa mata.

Formalin berdampak pemicu kanker, bersifat karsinogenik dan jika terhirup, formalin dapat menyebabkan iritasi pada hidung dan tenggorokan, gangguan pernapasan, rasa terbakar pada hidung dan tenggorokan serta batuk, kerusakan pada sistem saluran pernapasan bisa

(7)

menganggu paru-paru berupa pneumonia (radang paru-paru) atau edema paru (pembengkakan paru).

8. Boraks

Pengaruh kesehatan secara akut adalah muntah dan diare. Sering digunakan pada makanan seperti bakso dan kerupuk. Boraks adalah senyawa yang bisa memperbaiki tekstur makanan sehingga akan menghasilkan rupa yang bagus dan tampak segar serta kenyal. Boraks sering dipakai untuk bahan anti anti septic kayu dan pengontrol kecoa dan untuk mengawetkan kayu. Boraks memiliki efek toksik, jika dikonsumsi dalam jangka waktu lama atau berulang-ulang. Dalam jangka waktu panjang dapat menyebabkan gangguan pencernaan, nafsu makan menurun, anemia, rambut rontok, dan kanker.

Cara Paling Ampuh Merawat

Wajah Secara Alami, Sehat dan

Agar Awet Muda

Cara Paling Ampuh Merawat

Wajah Secara Alami, Sehat dan

Agar Awet Muda

Bagaimana cara merawat wajah secara alami? Hal ini pertanyaan kebanyakan para wanita pada jaman saat ini, menunjukkan bahwa para wanita sekarang sudah memahami bahwa back to nature (kembali ke alam) dalam merawat wajah secara alami lebih berharga ketimbang perawatan kimia yang mahal.Dan

(8)

kebanyakan dari mereka juga berpikir menggunakan bahami lebih aman dipakai. Tetapi beberapa wanita juga masih berlomba-lomba melakukan perawatan wajah dengan biaya mahal untuk memiliki kulit wajah putih berseri,mulus, cerah, bersih, sehat, bersinar dan segar.

Padahal, kalau mereka tahu bagaimana cara merawat wajah agar putih bersih, tentu mereka tidak perlu mengeluarkan biaya mahal untuk perawatan di salon-salon kecantikan. Karena merawat wajah bisa dilakukan sendiri di rumah.Otomatis dengan begitu juga bisa menghemat pengeluaran kita. Simak saja penjelasannya di bawah ini:

Cara Merawat Wajah Tampak Lebih

Bercahaya

1. Jeruk Nipis

Jeruk nipis dikenal dengan khasiat yang terkandung di dalamnya berupa vitamin C serta memiliki kemampuan untuk membuat pori kulit disekitar wajah menjadi lebih rapat, serta mampu memberikan kehalusan pada kulit dan bisa lebih tampak bercahaya. Cara penggunaannya sangat mudah anda tinggal membelah jeruk menjadi 2 bagian kemudian peras airnya dan oleskan pada bagian wajah kemudian biarkan mengering dan setelah itu basuhlah menggunakan air hangat dan di susul beberapa menit kemudian dengan air dingin untuk pembasuhan terakhir.

2. Apel

Buah apel sangat baik untuk mengurangi kandungan minyak yang keluar di wajah sehingga tampak wajah lebih segar dan lembab, caranya juga begitu mudah. Anda tinggal blender saja Aple kemudian oleskan blenderan tadi ke wajah anda. Usahakan jangan mencampur dengan air dan

(9)

setelah itu basuhlah dengan air bersih.

3. Tomat

Tomat mampu menghilangkan segala macam penyakit mulai dari komedo, jerawat dan berbagai macam flek hitam kandungan vitaminnya untuk kulit benar-benar mampu membuat kulit lebih sehat. Cara menggunakannya juga cukup mudah tinggal blender dan oleskan sama dengan apel tadi.

4. Pisang

Pisang mampu memberikan kelembapan pada kulit wajah anda, kandungan yang ada dalam pisang mampu menutrisi kulit wajah dengan maksimal. Jika ingin mendapatkan yang lebih maka sebaiknya di campur dengan 1 sendok madu.

Cara Merawat Wajah Berminyak dan Kusam

1. Masker Bengkoang

Siapkan bengkoang dan cucilah hingga bersih. Kupas Kulit bengkoang dan kemudian parut. Peras parutan tersebut dan ambil airnya, tampung di mangkuk atau gelas dan buang ampasnya. Diamkan hasil perasan tadi beberapa saat, biarkan mengendap pada dasar wadah. Buang airnya dan ambil endapannya. Endapan itulah yang digunakan sebagai masker bengkoang.

2. Pepaya

Pepaya yang berwarna hijau atau oranye dapat berkhasiat mencerahkan kulit. Pepaya hijau mengandung enzim papain yang ideal untuk memutihkan kulit. Caranya, ambil satu sendok makan pepaya hijau (pepaya yang masih mangkal) yang telah dihaluskan, dan satu sendok makan pepaya masak, campurkan. Oleskan pada wajah dan biarkan selama 15 menit, lalu bilas. Lakukan cara ini setiap hari untuk hasil yang optimal.

3. Kentang

Kentang ternyata dapat bermanfaat untuk memutihkan

kulit, lho. Jus kentang dapat digunakan sebagai pemutih alami

(10)

bagi kulit kita. Caranya, parut satu buah kentang dan

tambahkan satu sendok teh madu, campur lalu oleskan pada kulit

wajah dan leher. Diamkan selama 20 menit, lalu bilas dengan

air. Ramuan ini cocok untuk semua jenis kulit.

Cara Merawat Wajah Agar Putih Bersih dan Awet Muda

1. Minyak alpukat

Banyak perempuan yang malas membersihkan wajah sebelum tidur, karena merasa sudah begitu lelah. Nah, minyak alpukat dapat membantu Anda yang tak sempat mencuci muka sebelum tidur. Minyak alpukat ini secara efektif membantu menghilangkan sisa-sisa riasan wajah. Setelah menghapus sisa make-up, gunakan tisu untuk menyerap kelebihan minyak yang tertinggal di wajah.

2. Lada Manis (Paprika)

Paprika adalah salah satu bahan alami yang bagus untuk facial wajah Anda, dengan membuat masker dari olahan paprika Anda bisa memutihkan wajah Anda, dimana masker paprika ini bisa meningkatkan sirkulasi aliran darah di dalam wajah. Anda bisa menghancurkan (mem-blender) paprika merah atau hijau untuk menghasilkan pasta atau krim sebagai masker wajah. Oleskan pada wajah Anda dan kemudian biarkan selama lima belas menit, kemudian bersihkan wajah Anda dengan air dingin. Dengan krim alami ini sel-sel kulit wajah Anda dapat lebih sehat dan pastinya wajah putih alami bisa Anda dapatkan.

3. Yogurt

Yogurt ternyata bisa memberikan kelambapan untuk kulit wajah Anda. Dengan mencampur sedikit madu dan kemudian oleskan pada kulit wajah Anda, biarkan selama 10 menit kemudian bisa dibersihkan dengan air. Masker berbahan yogurt ini bisa menghaluskan kulit wajah Anda, pastinya kulit wajah putih nan halus adalah dambaan semua orang.

(11)

Chamomile memang biasa dijadikan teh. Namun bunga ini bisa berfungsi sebagai bahan alami untuk mencerahkan kulit wajah. Chamomile juga memiliki banyak kandungan untuk mengatasi mata yang bengkak. Anda hanya perlu mencelupkan kantong teh ke dalam air panas, dan biarkan sampai dingin. Kemudian, tempelkan kantong teh pada mata. Lakukan hal ini selama dua minggu untuk melihat hasilnya.

5. Susu

Anda pasti sebelumnya sudah mendengar tentang manfaat mandi susu. Tetapi bila mandi susu dirasa terlalu repot, cukup gunakan susu untuk membasuh muka. Susu memiliki banyak bahan yang dapat mengurangi bintik-bintik hitam pada wajah, dan meningkatkan warna kulit dengan cara yang sempurna. Tuang beberapa tetes susu pada kain pencuci muka, lalu gunakan kain tersebut untuk menggosok wajah dengan lembut. Susu akan menghilangkan sel-sel kulit mati yang menutup wajah, dan memberikan warna yang baru.

6. Almond

Almond dapat membantu mengurangi kegelapan warna kulit, sehingga kulit akan terlihat lebih terang. Cara praktis dan alami untuk menggunakan almon untuk memutihkan kulit adalah dengan mencampurkan almon dengan susu dan sedikit kunyit. Caranya, pada pagi hari, rendam 4-5 biji almond dan satu ruas kunyit dalam susu cair. Pada malam harinya, keluarkan kunyit, lalu haluskan almon dalam susu tersebut hingga terbentuk pasta. Oleskan campuran ini pada wajah dan leher dan biarkan semalaman. Setelah itu, pada pagi harinya bilas dengan air dingin dan bersihkan. Untuk hasil yang optimal, lakukan cara ini 2 minggu sekali. Demikian itu beberapa bahan alami Perawatan Wajah Secara Alami dan Mudah pada wajah Anda, selain itu bahan yang dibutuhkan juga mudah untuk didapat bukan. Silahkan dipraktekan dan semoga mendapat hasil yang diinginkan . Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

(12)

10 Manfaat Gula Aren Bagi

Kesehatan

10 Manfaat Gula Aren Bagi Kesehatan

Ada dua jenis gula yang banyak digunakan dan dikonsumsi oleh

masyarakat Indonesia, yaitu gula putih dan gula merah atau

bisa juga disebut dengan gula aren. Berbeda dengan gula putih

yang berbentuk butiran dan berasal dari sari batang tebu. Gula

aren mempunyai tekstur yang padat dan kasar, gula jenis ini

terbuat dari sari buah aren yang diolah dengan cara

tradisional. Karena mempunyai rasa yang manis dan legit, gula

(13)

aren banyak digunakan untuk memasak berbagai makanan

tradisional.

Selain itu, gula aren juga digunakan sebagai pemanis makanan –

minuman sehat. Hal ini disebabkan karena gula aren merupakan

pemanis yang rendah kalori sehingga tidak akan menyebabkan

obesitas. Tak hanya itu saja, gula khas Indonesia ini juga

mempunyai banyak manfaat yang menguntungkan tubuh.

Gambar Manfaat Gula Aren

Berikut ini beberapa manfaat gula aren untuk kesehatan tubuh,

sesuai dengan apa yang tertera di kesehatan.blogekstra.com.

Adapun beberapa diantaranya adalah sebagai berikut :

10 manfaat gula aren bagi kesehatan

Sumber Antioksidan

1.

(14)

jumlah yang banyak. Kandungan antioksidan tersebut

mempunyai kemampuan untuk menangkal radikal bebas,

sehingga dapat melindungi tubuh dari ancaman penyakit

yang berbahaya seperti kanker kulit.

Mengobati dan Mencegah Penyakit Anemia

2.

Gula aren mempunyai kandungan zat besi yang cukup

tinggi. Kandungan zat besi tersebut mempunyai kemampuan

untuk meningkatkan produksi sel-sel darah merah sehingga

dapat mengobati dan mencegah penyakit anemia atau kurang

darah.

Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

3.

Di dalam gula aren terdapat beberapa unsur kimia yang

mempunyai kemampuan untuk melancarkan sistem peredaran

darah, sehingga fungsi dan kinerja semua organ-organ

tubuh menjadi lebih optimal. Kemudian, kandungan unsur

kimia di dalamnya juga berfungsi untuk meningkatkan

sistem kekebalan tubuh.

Menstabilkan Kadar Kolesterol Di Dalam Darah

4.

Gula aren memiliki kandungan niacin yang berperan untuk

menstabilkan kadar kolesterol di dalam darah. Kandungan

niacin tersebut juga berfungsi untuk menghaluskan dan

menjaga kesehatan kulit. [1]

Meningkatkan Sistem Pencernaan

5.

Kandungan zat niacin yang terdapat di dalam gula aren

juga mempunyai kemampuan untuk meningkat sistem

pencernaan, sehingga tubuh terhindar dari masalah

gangguan pencernaan dan dapat menyehatkan organ-organ

pencernaan.

Melancarkan Sirkulasi Darah

6.

Salah satu masalah yang dapat menyebabkan penyakit yang

serius, yaitu sirkulasi udara yang tidak lancar.

Sirkulasi udara yang tidak lancar dapat menyebabkan

hipertensi atau tekanan darah tinggi, menyumbat saluran

peredaran darah, menurunkan kinerja jantung dan dapat

meningkatkan resiko terkena penyakit kardiovaskular.

Menghangatkan Tubuh

7.

(15)

dalam gula aren mempunyai kemampuan untuk menghangatkan

tubuh sehingga suhu tubuh tetap stabil dan dapat

terhindar dari penyakit flu.

Baik untuk Diet

8.

Pada umumnya, orang yang sedang menjalani program diet

cenderung menghindari untuk mengkonsumsi makanan yang

manis-manis. Namun, hal ini berbeda dengan gula aren

karena gula aren dapat baik untuk diet. Sebab, gula aren

merupakan pemanis yang rendah kalori.

Mengobati Sariawan

9.

Kembali lagi pada kandungan niacin yang terdapat di

dalam gula aren. Kandungan niacin tersebut mempunyai

kemampuan untuk mengobati sariawan, caranya cukup

menempelkan gula aren pada bagian mulut yang mengalami

sariawan.

Dapat Dijadikan Sebagai Campuran Ramuan Obat

10.

Gula aren biasanya banyak digunakan sebagai campuran

ramuan obat karena selain berfungsi sebagai pemanis,

gula aren juga mempunyai kemampuan untuk memaksimalkan

manfaat dari ramuan obat tersebut.

Siapa sangka bahwa di dalam gula yang biasanya disepelehkan

oleh banyak orang ini, ternyata mempunyai banyak manfaat yang

menguntungkan bagi kesehatan tubuh. Terlebih lagi, di pasaran

jenis gula ini dibanderol dengan harga yang murah per gramnya

sehingga tak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk mendapatkan

semua manfaat tersebut.

Walaupun demikian, tetap dianjurkan untuk mengkonsumsi dalam

porsi sewajarnya atau tidak berlebihan. Karena sebagai orang

awam, kita tidak bisa mengerti akan efek samping yang akan

ditimbulkan dari mengonsumsi dan penggunaan gula aren secara

berlebihan. Namun, jika mempunyai penyakit diabetes sebaiknya

berkonsultasilah kepada dokter, apakah diperbolehkan untuk

mengkonsumsinya.

Gambar

Gambar Manfaat Gula Aren

Referensi

Dokumen terkait

Diharapkan penelitian ini dapat menjadi jembatan, baik bagi Ahok sebagai seorang pemimpin untuk mengetahui persepsi rakyat yang dipimpinnya terhadap

Bantuan Sosial Kepada Anggota Masyarakat P3 Meningkatkan kebutuhan hidup masyarakat Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa 4 B 200 orang RTM Kel. tukangkayu 100.000.000 0

H1 : Terdapat hubungan yang signifikan antara penerapan metode brainstorming dengan aktivitas belajar peserta diklat pada aspek memecahkan masalah pada mata

Hasil mengungkapkan variasi luas dalam kisaran protein dan mikronutrien dalam daun MO yang dikumpulkan dari berbagai daerah, dan di antara semua kabupaten

Berkaiatan dengan penulisan hokum mengenai Kebijakan Rehabilitasi terhadap Korban Tindak Pidana Terorisme Dalam Peraturan Perundang-undangan di Indonesia, maka sistematika

Bahwa benar setelah Terdakwa mengetahui mobil Daihatsu Pick Up Grand Max Nopol W 8532 NI adalah milik Saksi Agus yang dibawa lari oleh Saksi Candra maka selanjutnya

Peneliti dari Institut Teknologi Bandung (ITB) yang bekerja sama dengan peneliti dari Australia National University (ANU) berhasil menciptakan sistem rekam medis online yang

d) Kawasan Perkotaan Metropolitan, yaitu Kawasan Perkotaan dengan jumlah penduduk yang dilayani lebih besar dari 1.000.000 jiwa. Berdasarkan PP No. 47/1997, kawasan budidaya