1
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) MATA PELAJARAN INFORMATIKA
SEMESTER 2
OLEH :
NI PUTU FERONIKA DARMAYANTI, ST
SMA KATOLIK SANTO YOSEPH DENPASAR TAHUN PELAJARAN 2021-2022
Jl. Serma Kawi 4, Denpasar Barat Bali
Telp. (0361) 236459
web:www.smaksantoyosephdenpasar.sch.id, email: [email protected]
2 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Sekolah : SMA Katolik Santo Yoseph Denpasar Kelas/Semester : X/II
Mata Pelajaran : Informatika Topik : Analisis Data Alokasi Waktu : 2 x 45 menit Tahun pelajaran : 2021-2022
A. Kompetensi Inti :
KI 1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2: Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, bertanggung jawab peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai) santun, responsive dan proaktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan social dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.
B. Kompetensi Dasar
KOMPETENSI DASAR
PENGETAHUAN KETERAMPILAN
3.4 Memahami bahwa data dapat dikoleksi secara kontinyu dan otomatis melalui berbagai perangkat.(C2)
4.4 Melakukan berbagai cara pengumpulan data yang dijelaskan di kelas
3 C. Indikator Pencapaian Kompetensi
INDIKATOR PENCAPAIAN MINIMAL
PENGETAHUAN KETERAMPILAN
3.4.1 Menjelaskan definisi analisis data (C2)
3.4.2 Menentukan jenis data (C3) 3.4.3 Menelaah metode pengumpulan
data(C4)
4.4.1 Menyusun analisis data (C5)
D. Tujuan Pembelajaran :
1. Melalui metode diskusi dan tanya jawab, peserta didik dapat menjelaskan definisi analisis data dengan tepat
2. Melalui metode diskusi dan tanya jawab, peserta didik dapat menentukan jenis data dengan tepat
3. Melalui metode diskusi dan tanya jawab, peserta didik dapat menelaah metode pengumpulan data dengan tepat
4. Melalui metode diskusi dan tanya jawab, peserta didik dapat menyusun pengumpulan data dengan terampil
E. Understanding
Suatu proses atau upaya pengolahan data menjadi sebuah informasi baru agar karakteristik data tersebut menjadi lebih mudah dimengerti dan berguna untuk solusi suatu permasalahan.
F. School Value 1. Disiplin
Peserta didik menunjukan sikap disipin dalam mengikuti pembelajaran dan pengerjaan tugas mandiri dengan tepat waktu
2. Jujur
Peserta didik menunjukan pribadi jujur dalam mengerjakan tugas belajar mandiri
G. Materi Pembelajaran
A. Analisis Data dan Tujuan
Menurut bahasa, data merupakan bentuk jamak dari kata datum (bahasa latin) yang berarti sesuatu yang diberikan.
4 Menurut istilah, pengertian data adalah kumpulan informasi atau keterangan- keterangan yang diperoleh dari pengamatan, informasi tersebut bisa berupa karakter, teks kata, angka, gambar, suara atau video.
Analisis data adalah suatu proses atau upaya pengolahan data menjadi sebuah informasi baru agar karakteristik data tersebut menjadi lebih mudah dimengerti dan berguna untuk solusi suatu permasalahan. Analisis data juga dapat didefinisikan sebagai suatu kegiatan yang dilakukan untuk mengubah data menjadi informasi baru yang dapat digunakan dalam membuat kesimpulan. Secara umum, tujuan analisis data adalah untuk menjelaskan suatu data agar lebih mudah dipahami dan dibuat kesimpulannya.
Salah satu model yang menggambarkan keterkaitan antara data, informasi dan pengetahuan adalah model DIKW. Dalam model DIKW terdapat empat elemen utama yaitu Data, Information (informasi), Knowledge (pengetahuan) dan Wisdom (kebijakan).
Adapun dalam model DIKW, data berada pada posisi paling terbawah setelah informasi, pengetahuan dan kebijakan. Gambar 1 menunjukkan hierarki dari DIKW.
gambar 1 Piramida Data, Information, Knowledge dan Wisdom Sumber https://en.wikipedia.org/wiki/DIKW_pyramid
Gambar 1 menunjukkan bahwa data berada pada urutan terbawah dari hierarki tersebut. Hal ini menunjukkan bahwa peran data dapat menjadi fondasi untuk elemen diatasnya. Data yang sudah diolah (diagregasi, diakumulasi) menjadi informasi yang memiliki makna yang lebih. Setelah itu informasi dapat diproses lebih lanjut untuk
5 dibentuk menjadi pengetahuan. Adapun kebijakan merupakan penerapan/aksi terhadap pengetahuan yang sudah didapat.
B. Jenis jenis Data
1. Data berdasarkan sumber
• Data primer
Data yang diperoleh secara langsung dari sumber data. Data premier disebut juga sebagai data asli atau data-data baru yang memiliki sifat up to date. Teknik pengumpulan data yang dapat dilakukan untuk data primer antara lain melalui observasi, wawancara, diskusi, terfokus, penyebaran kuisioner.
gambar 2 lembar observasi
• Data sekunder
Data yang diperoleh dari berbagai sumber yang telah ada. Data sekunder merupakan data yang sudah dikumpulkan dan disusun oleh orang lain. Bahan tersedia dan dapat diunduh di internet. Data sekunder dapat diperoleh dari berbagai sumber seperti biro statistik, buku, laporan, jurnal.
gambar 3 jurnal
6 2. Data berdasarkan sifat
• Data kuantitatif
Data yang berbentuk angka atau bilangan. Data kuantitatif dapat diolah atau dianalisis menggunakan teknik matematika atau statistika.
Contoh data kuantitatif
gambar 4 data kuantitatif
• Data kualitatif
Data yang berbentuk kata-kata, bukan dalam bentuk angka. Bentuk lain adata kualitatif adalah berupa gambar yang diperoleh melalui pemotretan atau rekaman video.
Contoh data kualitatif
gambar 5 data kualitatif
7 3. Data berdasarkan waktu pengumpulan
• Data berkala(time series)
Data yang dikumpulkan secara berkala dari waktu ke waktu. Pengambilan data ini biasanya digunakan untuk melihat perkembangan dari waktu ke waktu.
gambar 6 data berkala
• Data cross section
Data yang diperoleh pada waktu yang telah ditentukan untuk mendapatkan gambaran keadaan atau kegiatan pada saat itu juga.
gambar 7 data cross section C. Keuntungan Analisis Data
Meskipun harus melakukan langkah dan prosedur yang rumit, tetapi yang kamu lakukan tidak sia-sia. Melakukan analisis data dapat mendatangkan manfaat, antara lain sebagi berikut:
1. Mendapat hasil pengukuran yang lebih jelas.
2. Proses identifikasi lebih reliable.
3. Memungkinkan untuk melakukan identifikasi pada hal hal penting.
4. Dapat dilihat secara visual, sehingga membantu dalam mengambil keputusan secara cepat dan tepat.
8 5. Dalam kegiatan bisnis, membantu proses identifikasi masalah yang membutuhkan
tindakan atau keputusan.
6. Memiliki kesadaran yang lebih baik mengenai potensi dan pelanggan.
D. Pengumpulan Data
Untuk mendapatkan informasi dari suatu data kita harus menganalisis data tersebut. Sebelum melakukan analisis data, beberapa langkah dan prosedur pengumpulan data antara lain :
1. Wawancara
Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui tatap muka dan tanya jawab langsung dengan narasumber.
2. Observasi
Pengumpulan data yang dilakukan dengan mengamati objek secara langsung untuk mendapatkan informasi.
3. Angket (kuisioner)
Metode pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pertanyaan tertulis kepada responden untuk dijawab. Dengan kecanggihan teknologi sekarang, angket bisa juga dibuat secara online, misalkan menggunakan Google Form.
4. Studi dokumentasi
Jenis pengumpulan data yang meneliti berbagai macam dokumen yang berguna untuk bahan analisis. Pengumpulan data dapat dilakukan secara otomatis dan kontinyu dengan menggunakan perangkat tertentu atau dengan teknologi AIDC (automatic identification and data capture).
E. Aspek privasi dalam pengumpulan data
Ketika melakukan pengumpulan data, kita akan berinteraksi dengan orang lain sebagai narasumber atau responden. Oleh karena kita perlu memperhatikan aspek privasi agar tidak mencederai hak-hak narasumber atau responden yang membantumu dalam mengumpulkan data. Berikut aspek privasi dalam pengumpulan data antara lain:
1. Memperlakukan informasi yang diberikan responden dengan memegang prinsip kerahasiaan dan menjaga pribadi responden
2. Tidak menanyakan informasi pribadi kepada responden
9 3. Tidak boleh ada paksaan kepada responden untuk merespon survei
4. Tidak boleh mengancam responden baik fisik maupun mental 5. Tidak boleh ada penyampaian yang salah dalam melaporkan data
H. Model dan Metode Pembelajaran Pendekatan : Saintifik
Model Pembelajaran : Discovery Learning Strategi Pembelajaran : diskusi, tanya jawab
Metode : ceramah, diskusi, presentasi, penugasan
I. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan 1 (2 x 45 menit) KD 3.4 Tahapan/
Sintak DISKRIPSI KEGIATAN PPK, PA21,
Lit.
PENDAHULUAN ( 10 MENIT)
Orientasi Guru memberi salam dan menyapa siswa. Religius Disiplin Literasi digital Doa (memulai
pelajaran)
Guru mengajak berdoa sebelum kegiatan pembelajaran dimulai.
Kehadiran Mengecek kehadiran siswa.
Apersepsi dan motivasi
1. Guru memulai pembelajaran dengan memberikan apersepsi dengan menyapa peserta didik, menanyakan kabar dan memberikan motivasi dan memberikan gambaran tentang materi yang akan dipelajari kaitan dengan analisis data
2. Siswa menerima informasi tentang materi yang akan dipelajari serta metode yang akan dilaksanakan.
KEGIATAN INTI (70 MENIT) Memberi
Stimulus
1. Guru menampilkan video mengenai “pengukuran berat dan tinggi badan mengenai hubungan dengan analisis data” kepada peserta didik
Rasa ingin tahu
Berkomunikasi , kreatif, 2. Peserta didik mengamati tanyangan video sehingga
memunculkan stimulus pada tiap peserta didik 3. Guru melakukan kegiatan tanya jawab kepada
peserta didik serta membimbing peserta didik.
4. Peserta didik merespon kegiatan tanya jawab.
5. Guru menyajikan lembar kerja secara berkelompok kepada peserta didik
10 Mengidentifikasi
masalah
6. Setiap peserta didik dalam kelompok mengidentifikasi masalah yang berkaitan dengan cara kerja data dalam penerapan sehari hari.
Kerja keras
Kerjasama Mengumpulkan
Data
7. Setiap kelompok mencermati lembar kerja dan mengingat materi yang berkaitan dengan analisis data
8. Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengumpulkan informasi yang relevan pada buku teks, modul dan internet
Mengolah Data 9. Setiap kelompok membaca dan mengerjakan lembar kerja, membuat ringkasan dan menyiapkan presentasi pembahasan LKPD
10. Guru memberikan bantuan jika diperlukan.
Memverifikasi 11. Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya kepada guru.
12. Guru bersama kelompok disksui membahas lembar kerja terkait materi.
Menyimpulkan 13. Peserta didik diminta memberikan kesimpulan apa yang telah dipelajari.
14. Guru memberikan generalisasi terkait dengan kesimpulan yang telah disampaikan peserta didik.
PENUTUP (10 MENIT)
1. Peserta didik merefleksi penguasaan materi yang telah dipelajari dengan membuat catatan penguasaan materi.
2. Guru memberikan tes pengetahuan melalui Quizzis, dengan link: https://quizizz.com/join?
3. Guru memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran.
4. Peserta didik mendengarkan arahan guru untuk materi pada pertemuan berikutnya.
5. Megakhiri dengan mengajak berdoa dan salam penutup.
Tanggung jawab
J. Media Pembelajaran 1. Laptop/komputer 2. LCD
3. Ms. Power Point 4. Ms. Excel
K. Sumber Pembelajaran
1. Buku bahan ajar Informatika kelas X hal.77
2. https://penalaran-unm.org/jenis-jenis-data-penelitian/
3. https://muhammadilhammubarok.wordpress.com/2018/11/13/data-information- knowledge-wisdom-dikw/
11 L. Penilaian Pembelajaran :
1) Penilaian sikap: disiplin, jujur.
2) Penilaian pengetahuan: bentuk tes objektif
3) Penilaian keterampilan: kemampuan berdiskusi dan berargumentasi.
Mengetahui Denpasar, 5 Oktober 2021
Waka Kurikulum Guru Mata Pelajaran
Bernadetha Febri Susmintarti, S.Pd Ni Putu Feronika Darmayanti, ST
12 LAMPIRAN
Instrumen Penilaian Kognitif Materi : Analisis Data
Indikator
soal Level
Kognitif Nome
r Soal Redaksi Soal Pilihan Jawaban
Benar Pilihan
Jawaban Salah 1
Pilihan Jawaban Salah 2
Pilihan Jawaban
Salah 3 Pilihan Jawaban Salah 4
Skor
Dituliskan sebuah pernyataa n
mengenai definisi, siswa dapat memilih jawaban pengertian analisis data dengan tepat
C1 1 Suatu proses
atau upaya pengolahan data menjadi sebuah informasi baru agar karakteristik data tersebut menjadi lebih mudah
dimengerti dan berguna untuk solusi suatu
permasalahan disebut ....
Analisis Data Data Pengumpul an data
Penyimpanan data
Pengolahan data
1
Disajikan pertanyaa n tentang tujuan analisis data, siswa dapat
C2 2 Tujuan
dilakukannya analisis data adalah untuk membuat
Kesimpulan Laporan Dokumen Grafik Diagram 1
13 memilih
beberapa tujuan yang tepat Disajikan pertanyaa n tentang jenis data, siswa dapat memilih salah satu jenis yang tepat
C2 3 Salah satu
jenis data berdasarkan sifat nya dapat diolah atau dianalisis menggunakan teknik
matematika atau statistika yaitu....
Data kuantitatif Data kualitatif
Data berkala
Data sekunder Data premier
1
Disajikan pertanyaa n tentang jenis data, siswa dapat memilih salah satu jenis yang tepat
C2 4 Data yang
diperoleh dari Biro Pusat Statistik, buku, laporan, dan jurnal disebut data....
Data sekunder Data primer
Data tersier Data kualitatif Data kuantitatif
1
Disajikan pertanyaa n tentang keuntunga n data, siswa dapat memilih
C2 5 Salah satu
keuntungan dari analisis data yaitu…
Memungkinkan untuk
melakukan identifikasi pada hal-hal penting
Mendapat hasil pengukura n yang tidak jelas
Tidak dapat dilakukan secara visual
Dalam kegiatan bisnis,
membutuhkan proses
identifikasi masalah yang panjang
Proses identifikasi lebih rumit
1
14 keuntunga
n data yang tepat Disajikan pertanyaa n tentang elemen data, siswa dapat memilih alasan posisi elemen data yang tepat
C3 6 Dalam model
DIKW terdapat empat elemen utama yaitu Data,
Information (informasi), Knowledge (pengetahuan ) dan Wisdom (kebijakan).
Data berada urutan paling bawah, hal ini menunjukkan bahwa…
Peran data dapat menjadi fondasi untuk elemen
diatasnya
Peran data terletak pada bagian tidak dipantau
Data tidak lebih penting dari sebuah Informasi
Informasi lebih memiliki peran daripada data
Pengetahua n lebih memiliki peran dari data
1
Disajikan pertanyaa n tentang metode pengumpu lan siswa dapat memilih metode yang tepat
C2 7 Metode
pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pertanyaan tertulis kepada responden untuk
Angket Wawancara Observasi Studi dokumen Tanya
jawab 1
15 dijawab
adalah…
Disajikan sebuah masalah tentang metode pengumpu lan siswa dapat memilih metode yang tepat
C3 8 Amati
masalah berikut!
Seorang mahasiswa sedang dalam tahap proses skripsi
membutuhka n
pengumpulan data disebuah sekolah. Data tersebut melibatkan banyak responden untuk menjawab.
Dari kasus tersebut, teknik
pengumpulan data yang harusnya dilakukan mahasiswa tersebut adalah…
Angket Wawancara Observasi Studi dokumen Tanya jawab
1
Disajikan sebuah pertanyaa
C4 9 Perhatikan
pernyaatan dibawah ini!
tidak mencederai hak-hak
Dapat menanyaka n informasi
Dapat boleh ada
paksaan
Boleh mengancam responden baik
boleh ada penyampai an yang
1
16 n tentang
aspek privasi , siswa dapat memilih alasan yang tepat
a. Tidak mence derai b. Dapat
mena nyaka n c. Dapat
boleh ada paksa aan d. Boleh
meng ancam e. Boleh
ada penya mpaik an Ketika melakukan pengumpulan data, kita akan
berinteraksi dengan orang lain sebagai narasumber atau
responden.
Oleh karena kita perlu memperhatik
narasumber atau responden yang
membantumu dalam
mengumpulkan data
pribadi kepada responden
kepada responden untuk merespon survei
fisik maupun
mental salah dalam melaporka n data
17 an aspek
privasi agar…
Disajikan sebuah masalah tentang metode pengumpu lan, siswa dapat menelaah metode yang tepat
C4 10 Terjadi kasus pencurian motor di rumah si A, untuk
membantu polisi mencari pengungkap pencurian motor
dirumah si A dapat
dilakukan pengumpulan data dengan cara…
Wawancara Observasi Studi dokumen
Tanya jawab angket 1
18 Lampiran 1 : Instrumen Penilaian Pengetahuan
Rubrik Penilaian Pengetahuan Evaluasi soal objektif
No Nama Siswa/kelompok Soal 1-10 Jumlah Skor
Nilai Maksimal 1 10
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Keterangan :
Soal no. 1-10
Skor 1 = Jika menjawab lengkap dan benar Skor 0 = jika tidak menjawab sama sekali
Skor pengolahan nilai:
Nilai = skor yang diperoleh X 100 skor maksimal
19 Lampiran 2 : Instrumen Penilaian Keterampilan
No Nama Kegiatan Jumlah Kriteria
Berdiskusi berargumentasi
Keterangan :
Berdiskusi Kemampuan menyampaikan hasil presentasi dan tanya jawab Berargumentasi Kemampuan menyampaikan pendapat
Kriteria Uji Praktek : 1 =
2 = 3 = 4 = 5 =
Sangat Kurang Kurang
Sedang Baik Amat Baik Kriteria penilaian :
• Nilai 20 – 25 = Amat Baik
• Nilai 15 – 19 = Baik
• Nilai 10 – 14 = Cukup
• Nilai 5 – 9 = Kurang
• Nilai 1 – 4 = Sangat Kurang
20 Lampiran 3 : Lembar Penilaian Sikap
Tabel Instrumen dan Rubrik Penilaian Sikap Disiplin dan Jujur
No Nama
Siswa/kelompok
Aspek yang dinilai
Disiplin Jujur
1 2 3 4 1 2 3 4
1 …
2 …
3 …
4 …
5 …
Keterangan:
Nilai : 4=jika empat indikator terlihat 3=jika tiga indikator terlihat 2=jika dua indikator terlihat 1=jika satu indikator terlihat
21 Pedoman sikap
No Indikator Keterangan
1 Disiplin
Mengerjakan tugas tepat waktu
Tertib mengikuti instruksi/waktu pembelajaran Hadir tepat waktu
2 Jujur
Jujur mengerjakan tugas belajar (tidak mencontek) Jujur dalam kehadiran