FOREX & COMMODITY
01 April 2016
Perekonomian Inggris dilaporkan tumbuh lebih cepat dari yang diharapkan pada periode kuartak terakhir di tahun 2015 lalu, seiring kinerja yang kuat dari sektor jasa, namun defisit transaksi berjalan di negara tersebut mencapai rekor tertingginya. Office National for Statistic melaporkan ekonomi tumbuh sebesar 0.6% di kuartal keempat tahun lalu, naik dari perkiraan sebelumnya sebesar 0.5%. Akan tetapi pada saat yang bersamaan lembaga tersebut juga melaporkan buruknya angka defisit di neraca berjalan Inggris hingga menyentuh rekor sebesar 32.7 milliar Poundsterling, setara dengan 7% dari GDP di kuartal terakhir tahun lalu, yang mana laporan ini semakin meningkatkan kekhawatiran mengenai berlanjutnya pemulihan ekonomi serta prospek ekonomi kedepan jika memang Inggris jadi keluar dari keanggotaan Uni Eropa. Secara keseluruhan selama tahun 2015 lalu, defisit di neraca berjalan Inggris sebesar 96.2 milliar Poundsterling atau sekitar 5.2% dari total Gross Domestic Product dalam setahun. Bank of England telah menyoroti kondisi dimana Inggris sangat mengandalkan investor asing untuk mendanai defisit di neraca berjalan dan telah menyatakan keprihatinannya bahwa potensi Inggris untuk keluar dari Uni Eropa melalui referndum di bulan Juni, akan menjadikan arus modal masuk dari para investor asing, terutama dari Uni Eropa, akan mengalami penurunan yang tajam. Kondisi ini kemungkinan besar akan semakin diperparah oleh masih berlanjutnya perlambatan pertumbuhan global.
PLAZA BAPINDO MANDIRI TOWER LT. 28 JL. JENDRAL SUDIRMAN KAV. 54-55 JAKARTA 12190
021 - 5273883
Konten dalam Daily Outlook adalah untuk tujuan informasi saja. Setiap prakiraan, komentar, analisa dan artikel yang disampaikan didasarkan pada informasi yang dikumpulkan dari berbagai sumber yang dapat dipercaya, lengkap dan akurat. Namun tidak dapat diberikan jaminan atas keabsahan dari sumber-sumber tersebut. Seluruh pernyataan dan ekspresi yang disampaikan sebagai prakiraan dan analisa adalah semata-mata pendapat dan tidak dimaksudkan sebagai nasihat investas iatau ajakan.
Pasar Valuta Asing, Kontrak Berjangka, Komoditi &
CFD (Contract For Difference) bersifat volatile dan pendapat yang disampaikan dapat berubah tanpa pemberitahuan.
RESEARCH TEAM
INFO
PRO - iTRADER
MARGIN TRADING SYSTEM TRADING TUTORIAL TRADING GUIDES