• Tidak ada hasil yang ditemukan

Analisa Ketangguhan dan Struktur Mikro pada Daerah Las dan HAZ Hasil Pengelasan Sumerged Arc Welding pada Baja SM 490

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Analisa Ketangguhan dan Struktur Mikro pada Daerah Las dan HAZ Hasil Pengelasan Sumerged Arc Welding pada Baja SM 490"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

HAZ Hasil Pengelasan Sumerged Arc Welding pada

Baja SM 490

Anang Setiawan dan Yusa Asra Yuli Wardana

Jurusan Teknik Penerbangan STTA, Yogyakarta E-mail: raffiadit@yahoo.co.id

ABSTRAK

Pengelasan dengan menggunakan metode Sumerged Arc Welding (SAW) adalah pengelasan yang banyak digunakan untuk penyambungan konstruksi berat, misalnya jembatan, perpipaan den bangunan. Luasnya penggunaan metode ini dikarenakan dapat dilakukan secara otomatis dan memiliki keandalan yang tinggi. Struktur mikro dan ketangguhan las dipengaruhi oleh banyak faktor seperti komposisi kimia logam las, input panas, filler, fluks dan lain-lain. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa struktur mikro dan ketangguhan hasil pengelasan SAW pada bahan baja karbon rendah. Percobaan dilakukan menggunakan bahan baja SM 490 dan filler jenis EH 14 sedangkan input panas yang digunakan adalah 2,1 kJ/mm, 3,16 kJ/mm, dan 4,3 kJ/mm. Hasil penelitian menunjukkan terjadinya pembesaran ukuran butir logam induk untuk setiap penaikan input panas. Pada heat input 2,1 kJ/mm menunjukkan jumlah Ferit

Accicular yang lebih banyak, sehingga memberikan nilai ketangguhan las tertinggi pada suhu

transisi –10 0C sebesar 50 joule dan pada suhu 20 0C ketangguhan las tertinggi pada masukan

panas 3,16 kJ/mm sebesar 117 joule.

Kata kunci: Sumerged arc welding, ketangguhan, input panas.

ABSTRACT

Submerged Arc Welding (SAW) is one of method for welding process which used for the extensions of heavy construction, for example bridge construction. Broadness usage of SAW caused by welding process can be done automatically and have high reliability. Microstructure and toughness properties of weld metal were influenced by many factors such as chemical composition, heat input, filler, fluks, etc. This research aim to study influence of heat input. Welding Process was carried out using SAW with the material is SM 490, filler type used was EH 14 and the heat input were varied at 2,1 kJ/mm, 3,16 kJ/mm and 4,3 kJ/mm. The Results of this research show that an increase on heat input leads to coarsening the microstructure on the weld metal. A maximum percentage of Acicular Ferrite and hence the highest impact toughness were achieved at weld metal with heat input 2,1 kJ/mm where it’s 50 joule with transition temperature –10 oC. The highest toughness with transition temperature 20 oC were obtained at heat input 3,16 kJ/mm where toughness was 117 joule.

Keywords: Sumerged arc welding, toughness, heat input

PENDAHULUAN

Pengelasan adalah proses penyambungan antara dua bagian logam atau lebih dengan meng-gunakan energi panas, maka logam yang di sekitar daerah las mengalami perubahan struktur meta-lurgi, deformasi dan tegangan termal. Untuk mengurangi pengaruh tersebut, maka dalam proses pengelasan perlu diperhatikan metode dan prosedur pengelasan yang benar dan tepat, termasuk pemili-han bapemili-han pengisi (filler) yang di gunakan.

Menurut Cary [1] luasnya penggunaan proses penyambungan dengan pengelasan disebabkan oleh biaya murah, pelaksanaan relatif lebih cepat dan mudah serta bentuk konstruksi lebih variatif. Namun demikian disamping keuntungan, sambung-an las juga memiliki kelemahsambung-an, disambung-antarsambung-anya adalah timbulnya lonjakan tegangan yang besar disebabkan oleh perubahan struktur mikro pada daerah sekitar las yang menyebabkan turunnya kekuatan bahan dan akibat adanya tegangan sisa, serta adanya retak akibat proses pengelasan.

(2)

Pengelasan dengan menggunakan metode SAW atau las busur terendam adalah pengelasan dengan prinsip logam cair ditutup dengan fluks yang diatur melalui suatu penampang, fluks dan logam pengisi yang berupa kawat pejal diumpankan secara terus menerus [2] sehingga pengelasan tersebut dapat dilakukan secara otomatis dan mudah dalam pengoperasiannya serta memiliki keandalan yang tinggi.

Sambungan las yang akan digunakan pada sambungan konstruksi baja seperti jembatan dan bejana tekan, harus memenuhi persyaratan yang ketat diantaranya adalah tegangan tarik dan ketangguhan harus mempunyai nilai tinggi, minimal 27 Joule pada suhu yang –50 °C atau 100

Joule pada suhu 0 °C [3].

Persyaratan di atas dapat terpenuhi jika struk-tur mikro logam las berupa Ferit Accicular. Menurut Harisson dan Farrar [4], menyatakan bahwa Ferit

Accicular dapat meningkatkan kekuatan tarik

logam las karena ukuran butirannya kecil, sedangkan ketangguhannya yang baik disebabkan oleh adanya struktur interlocking

Submerged Arc Welding (SAW)

Submerged Arc Welding merupakan proses

pengelasan otomatis dimana busur listrik dan logam cair tertutup oleh lapisan serbuk fluks, sedangkan kawat pengisi diumpankan secara kontinu. Karena panas yang hilang dalam bentuk radiasi sangat kecil maka efisiensi perpindahan panas dari busur listrik ke logam las sangat tinggi yaitu sekitar 90 % [2].

Fluks

Fluks adalah bahan serbuk yang berfungsi sebagai sumber terak untuk melindungi logam cair dari udara sekitarnya, menjaga busur listrik agar tetap stabil, sebagai deoksidator, menghasilkan gas pelindung, mengurangi percikan api dan uap pada pengelasan, serta sebagai sumber unsur paduan.

Basicity Index (BI) atau indeks kebasaan digunakan

untuk menentukan derajat keasaman atau kebasa-an suatu fluks. BI dapat dibedakkebasa-an menjadi 4 jenis yaitu bersifat asam jika BI < 1, bersifat netral untuk 1 < BI < 1,5, bersifat semi basa untuk 1,5 < BI < 2,5 dan bersifat basa jika BI > 2,5

Input Panas

Input panas adalah besarnya energi panas tiap satuan panjang las ketika sumber panas bergerak. Input panas (H), dinyatakan dengan persamaan sebagai berikut [1]:

H = P/v = EI/v ( 1 ) dimana,

P : Tenaga input (watt)

E : Potensial listrik (volt)

Input panas juga mempengaruhi bentuk penampang lintang lasan (bead on plate) yang meliputi besarnya permukaan logam induk yang mencair, permukaan bahan pengisi dan HAZ.

Fungsi utama sumber panas pada las cair (fusion welding) adalah untuk mencairkan logam, yang mempunyai dua pengaruh, yaitu; pada pem-bentukan struktur mikro las dan juga menimbulkan siklus termal daerah lasan yang masing-masing akan dijelaskan sebagai beikut.

Siklus Termal Daerah Lasan

Selama pengelasan berlangsung, logam las dan daerah pengaruh panas atau heat affected zone (HAZ) akan mengalami serangkaian siklus thermal, yaitu pemanasan sampai mencapai suhu maksi-mum kemudian diikuti dengan pendinginan. Siklus thermal tersebut mempengaruhi struktur mikro logam las dan HAZ, di mana logam las akan mengalami serangkaian transformasi fasa selama proses pendinginan, yaitu dari logam las cair berubah menjadi Ferit-δ kemudian γ (Austenit) dan akhirnya menjadi α (Ferrit). Pada umumnya waktu (cooling time) antara temperatur 8000C – 5000C

dipakai sebagai acuan pada pengelasan baja karbon, karena pada interval suhu tersebut terjadi trans-formasi fasa dari Austenit (γ) menjadi Ferrite atau

Bainite yang tergantung pada kecepatan

pen-dinginannya. Besarnya waktu pendinginan dapat dihitung dengan persamaan berikut [1]:

      − − − = ∆ 0 0 5 / 8 800 1 500 1 2 / T T k v q t

π

(2) dimana:

∆T8/5 : Waktu pendinginan antara 800 0C dan 500 0C

T0 : Temperatur akhir las (0C)

q : Masukan panas (kJ/mm) v : Kecepatan las (mm/s)

k : Konduktifitas termal (J/mm. s-1 K-1)

Struktur Mikro Las

Selama pendinginan dari logam cair sampai menuju suhu kamar, logam las mengalami serang-kaian perubahan fasa. Baja karbon rendah (kan-dungan C < 0,1%) akan mengalami perubahan-perubahan fasa cair menjadi Ferrite δ ketika pembekuan berlangsung kemudian berubah men-jadi Austenite γ dan akhirnya menmen-jadi Ferrite α dan

Pearlite. Struktur mikro yang akan terbentuk

ditentukan pada saat pendinginan. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi struktur mikro, seperti komposisi akhir logam las, filler serta kondisi udara sekitar pengelasan.

(3)

Menurut Abson dan Pargeter (1986), struktur mikro yang mungkin terbentuk dari pengelasan adalah: 1. Proeutectoid Ferrrite, terdiri dari grain boundary

Ferrite dan intragranular polygonal Ferrite pada

suhu 1000-650 oC.

2. Widmanstatten Ferrrite atau Ferrite with aligned

second phase pada suhu 750-650 oC.

3. Accicular Ferrite, tumbuh di dalam butir

Auste-nite pada suhu 650 oC.

4. Bainite, terbentuk pada suhu 400-500 oC.

5. Martensite, terjadi jika pendinginan berlangsung sangat cepat.

Proses pendinginan hasil pengelasan pada umumnya berlangsung secara cepat sehingga untuk menganalisa struktur mikro hasil pengelasan tidak dapat digunakan diagram fasa. Diagram fasa hanya dapat dipergunakan untuk kondisi dimana laju pendinginan sangat lambat dan proses difusi atom berlangsung. Karena itu untuk menganalisa struk-tur mikro hasil pengelasan dapat digunakan dia-gram Continuous Cooling Transformation (CCT).

METODE PENELITIAN

Bahan yang di gunakan pada penelitian ini adalah SM 490 dengan tebal 20 mm yang memiliki spesifikasi tegangan tarik sebesar 490 – 610 N/mm2

dan tegangan luluh sebesar 325 N/mm2.

Proses pengelasan yang dilakukan mengguna-kan metode SAW dengan elektrode EH 14 φ 4 mm, fluks CHF 101 (by Atlantis) sedangkan input panas yang digunakan adalah 2,1 kJ/mm, 3,16 kJ/mm, dan 4,3 kJ/mm.

Untuk mengetahui Ketangguhan material di adakan Pengujian Impak, dengan bentuk dan ukuran spesimen sesuai dengan standar ASTM [5] seperti ditunjukan pada Gambar 1, sedangkan kom-posisi kimia untuk logam induk, filler dan fluks terdapat pada tabel 1, 2, dan 3.

Gambar 1. Spesimen Uji Impak sesuai ASTM E23-96 [5]

Tabel 1. Komposisi Kimia Logam Induk (wt %)

C Mn S P Ni Cr

0,146 0,321 0,022 0,012 0,021 0,031

Tabel 2. Komposisi Kimia Elektrode Las (wt %)

C Mn Si

0,1 1,9 0,2

Tabel 3. Komposisi Kimia Fluks (wt %)

C Mn S P Ni Cr

0,12 1.5-1.9 0,035 0,035 0,31 0,2

HASIL DAN PEMBAHASAN

Pada pendinginan lambat, Ferrite mulai ter-bentuk pada bagian ujung dan sepanjang batas butir austenite dan mulai tumbuh ke arah dalam butir Austenite. Ferrite ini dinamakan grain

boun-dary Ferrite dan proses terbentuknya Ferrite ini

berlangsang secara difusi karbon.Dari batas butir

Austenite menuju ke dalam butir Austenite dengan

bentuk pelat yang panjang sedangkan accicular ferrite pertumbuhannya di fasilitasi oleh adanya kerapatan dari tempat pembutiran atau nukleasi yang tinggi. Inklusi membantu untuk tumbuhnya

Acicular Ferrite. Acicular Ferrite berbentuk jarum

dengan orientasi arah acak.

Kecepatan pendinginan tinggi maka karbon sulit untuk berdifusi ke Austenite; hal ini menyebab-kan terjadinya struktur mikro berupa Bainite yang merupakan aggregat dari Ferrite dan Cementite (Fe3C). Bainite dapat di kelompokkan menjadi bainit

atas dan bainit bawah. Bainit atas adalah Ferrite yang tumbuh dari batas butir Austenite dan ber-bentuk pelat dengan Fe3C berada di antara plat-plat

Ferrite tersebut, sedangkan Bainite bawah Fe3C

berada di dalam Ferrite berbentuk plat.

Kecepatan pendinginan sangat cepat transfor-masi terjadi tanpa adanya proses difusi karbon dan menghasilkan Martensite. Untuk mendapatkan struktur mikro hasil pengelasan yang baik maka unsur-unsur paduan, waktu pendinginan dan ukuran butiran Austenite harus tepat.

(4)

Keterangan:

(a), (b) hasil pengelasan dengan heat input 2,16 kJ/mm, (c), (d) hasil pengelasan dengan heat input 3,4 kJ/mm, (e), (f) hasil pengelasan dengan heat input 4,3 kJ/mm AF : Acicular Ferrite (Accicular Ferrite)

GF : Grain boundary Ferrite

20 µm AF GF 50 µm (a) (b) 20 µm GF AF 50 µm

(c)

(d) 20 µm GF AF 50 µm (e) (f)

(5)

Gambar 3. Struktur Mikro Daerah HAZ 50 µm 50 µm 50 µm 20 µm 20 µm 20 µm GF GF GF WF WF WF (a) (b) (c) (d) (e) (f) Keterangan:

(a), (b) hasil pengelasan dengan heat input 2,16 kJ/mm, (c), (d) hasil pengelasan dengan heat input 3,4 kJ/mm, (e), (f) hasil pengelasan dengan heat input 4,3 kJ/mm AF : Acicular Ferrite (Accicular Ferrite)

GF : Grain boundary Ferrite (ferit batas butir) WF : Widmanstanten Ferit

(6)

Struktur Mikro

Pengamatan struktur mikro dimaksudkan untuk mengetahui bentuk, susunan, dan ukuran butir pada daerah las dan HAZ. Struktur mikro pengelasan ditentukan oleh banyak faktor diantara-nya masukan panas, kuat arus, filler dan fluks, kecepatan las, dan laju pendinginan.

Pengaruh heat input terhadap struktur mikro logam las terlihat pada Gambar 2. Pada Gambar 2a dan b menunjukkan struktur mikro yang terbentuk didominasi oleh Ferit batas butir dan accicular

Ferrite, Terbentuknya struktur seperti ini

disebab-kan oleh pendinginan yang relatif cepat. Pada Gambar 2c dan d terlihat peningkatan accicular

Ferrite, namun Ferit batas butir juga masih tinggi,

ini disebabkan laju pendinginan semakin lambat. Untuk Gambar 2e dan f menunjukkan bahwa jum-lah struktur accicular Ferrite terlihat lebih banyak. Hal ini disebabkan oleh meningkatnya masukan panas yang sesuai untuk terbentuknya accicular

Ferrite. Sedangkan untuk daerah HAZ pada

masukan panas 2,16 kJ/mm struktur kolumnar lebih halus dan memiliki struktur Widmanstanten

Ferit yang lebih sedikit hal ini terjadi karena proses

pendinginan yang lebih cepat (Gambar 3a) lain halnya pada masukan panas 4,3 kJ/mm meng-hasilkan struktur mikro yang didominasi oleh

Widmanstanten Ferit dan memiliki kolumnar yang

lebih besar (Gambar 3e).

Ketangguhan

Pengujian impak bertujuan untuk mengetahui ketangguhan daerah las. Pengujian ketangguhan dilakukan pada suhu -60 0C, -40 0C, -20 0C, 0 0C, 20 0C dan 60 0C. Pengujian impak menunjukkan

bahwa besarnya masukan panas mempengaruhi ketangguhan lasan.

Hasil uji ketangguhan impak pada daerah las terlihat bahwa variasi suhu pengujian sangat mempengaruhi nilai ketangguhan dari sambungan las

Grafik Ketangguhan Daerah Las

0 20 40 60 80 100 120 140 -80 -60 -40 -20 0 20 40 60 80 Temperatur C E n e r gi ( J oul e ) H=2,16 kJ/mm H=3,14 kJ/mm H=4,3 kJ/mm

Grafik Ketangguhan Daerah HAZ

0 20 40 60 80 100 120 140 -80 -60 -40 -20 0 20 40 60 80 Temperatur C Ener gi ( J oul e) H=2,16 kJ/mm H=3,14 kJ/mm H=4,3 kJ/mm

Gambar 5. Hasil Uji Impak Daerah HAZ

Hasil pengujian menunjukkan bahwa semakin rendah suhu pengujian maka nilai ketangguhan dari sambungan las semakin rendah, dan semakin tinggi suhu pengujian maka semakin besar nilai ketangguhan sambungan las. Pada pengujian tem-peratur terendah masukan panas relatif tidak mempengaruhi ketangguhan las karena pada kurva terihat kecil sekali perubahannya. Suhu transisi terjadi pada suhu –10 0C, ketangguhan yang paling

tinggi terjadi pada masukan panas 2,16 kJ/mm dengan nilai 50 joule sedangkan ketangguhan tertinggi pada suhu 20 0C pada masukan panas 3,14

kJ/mm adalah 117 Joule. Ketangguhan daerah HAZ pada suhu transisi –20 0C paling tinggi di capai

oleh masukan panas 2,16 kJ/mm sebesar 17,5 joule.

KESIMPULAN

1. Secara umum masukan panas mempengaruhi nilai ketangguhan dan struktur mikro daerah las dan HAZ bahan baja SM 490.

2. Pada masukan panas 2,1 kJ/mm memiliki Nilai ketangguhan optimal sebesar 50 joule pada suhu transisi –10 0C hal ini disebabkan karena

Frekuensi acicular Ferrite yang lebih banyak 3. Pada masukan panas 4,3 kJ/mm paling kecil

karena terjadi pendingin yang paling lambat sehingga menghasilkan struktur mikro yang didominasi oleh grain boundary Ferrite.

4. Untuk daerah HAZ kenaikan masukan panas menyebabkan meningkatnya prosentase

Wid-manstanten Ferit.

DAFTAR PUSTAKA

1. Cary, H.B., Modern Welding Technology, Third Edition, Printice Hall, New Jersey, 1989.

2. Wiryosumarto, H. dan Okumura, T., Teknologi

Pengelasan Logam, PT. Pradya Paramita,

(7)

3. Johnson, M.Q., Evans, G.M and Edwards, G.R., The Influences of Addition and Interpass Tem-peratur on the Microstructures and Mechanical Properties of High Strength SMA Weld Metals,

ISIJ International vol 35 No. 10, 1985, pp.

1222-1231.

4. Harrison, P.L, dan Farrar, R.A., Influence of Oxigen-rich Inclusions on the γ - a Phase Trans-formation in High Strength Low Alloy (HSLA) Steel Weld Metals, Journal of Material Science, 16, 1981, pp. 2218-2226.

5. ASTM Standards, Metal Test Methods and

Ana-lytical Procedures Volume 03.01 Edisi 3, West

Gambar

Gambar 1. Spesimen Uji Impak sesuai ASTM E23-96  [5]
Gambar 2. Struktur Mikro Daerah Las
Gambar 3. Struktur Mikro Daerah HAZ   50 µm 50 µm 50 µm  20 µm 20 µm  20 µm GF GF GF WF WF WF (a) (b) (c) (d) (e) (f)  Keterangan:
Grafik Ketangguhan Daerah Las

Referensi

Dokumen terkait

Jika dibandingkan dari masing-masing masukan panas yang berbeda terlihat bahwa pada daerah lasan untuk masukan panas 250 Ampere struktur austenite lebih dominan

Dari hasil nilai impak dan energi yang diserap pengaruh perbedaan penggunaan beda arus pada saat pengelasan sangat berpengaruh, dimana semakin tinggi kuat arus maka semakin

STUDI PERBANDINGAN KARAKTERISTIK SUHU TRANSISI, STRUKTUR MIKRO DAN SIFAT KEKERASAN PADA LOGAM INDUK, LOGAM LAS DAN DAERAH PENGARUH PANAS {HAZ) BAJA TAHAN KARAT

Besarnya masukan panas (heat input) yang sangat tergantung pada kecepatan pengelasan, ternyata memberikan pengaruh yang cukup signifikan terhadap luasan yang terpengaruh oleh

Pengelasan aluminium menggunakan las TIG (Tungsten Inert Gas) dengan pelindung gas mulia (Argon) diharapkan dapat memberikan hasil sambungan las aluminium yang bagus, baik

4. Teknologi Pengelasan logam / oleh Harsono Wiryosumarto, Toshie Okumura. Pengantar untuk Memahami Proses Pengelasan Logam / Oleh Herry Sonawan, Rochim Suratman. Wiryosumarto,

Besarnya masukan panas (heat input) yang sangat tergantung pada kecepatan pengelasan, ternyata memberikan pengaruh yang cukup signifikan terhadap luasan yang terpengaruh oleh

Wiryosumarto dan Okumura (2004) menyebutkan bahwa pengelasan adalah penyambungan setempat dari beberapa batang logam dengan menggunakan energi panas.Penyambungan dua buah logam