• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENERAPAN PEMBELARAN IPS BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN PERILAKU TANGGUNG JAWAB SOSIAL SISWA : Penelitian Tindakan Kelas di Kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "PENERAPAN PEMBELARAN IPS BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN PERILAKU TANGGUNG JAWAB SOSIAL SISWA : Penelitian Tindakan Kelas di Kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung."

Copied!
38
0
0

Teks penuh

(1)

No. Daftar FPIPS : 2136/ UN. 40.2.7/ PL/2014

PENERAPAN PEMBELARAN IPS BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN PERILAKU TANGGUNG JAWAB SOSIAL SISWA

(Penelitian Tindakan Kelas di Kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung)

SKRIPSI

diajukan untuk memenuhi sebagian syarat memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial

Disusun oleh: Selly Siska Irvegalina

NIM: 1003243

PROGRAM STUDI

PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

FAKULTAS PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

(2)

PENERAPAN PEMBELARAN IPS BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN PERILAKU TANGGUNG JAWAB SOSIAL SISWA

(Penelitian Tindakan Kelas di Kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung)

Oleh

Selly Siska Irvegalina

Sebuah skripsi yang diajukan untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana pada Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial

© Selly Siska Irvegalina 2014

Universitas Pendidikan Indonesia

Januari 2014

Hak Cipta dilindungi undang-undang.

Skripsi ini tidak boleh diperbanyak seluruhya atau sebagian,

(3)

HALAMAN PENGESAHAN SELLY SISKA IRVEGALINA

1003243

PENERAPAN PEMBELARAN IPS BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN PERILAKU TANGGUNG JAWAB SOSIAL SISWA

(Penelitian Tindakan Kelas di Kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung) DISETUJUI DAN DISAHKAN OLEH

PEMBIMBING I

Prof. Dr. Aim Abdulkarim, M.Pd NIP. 19590714 198601 1 001

PEMBIMBING II

Dr. Encep Supriatna, M.Pd NIP.19760105 200501 1 001

Mengetahui,

Ketua Prodi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial

(4)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

PENERAPAN PEMBELAJARAN IPS BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN PERILAKU TANGGUNG JAWAB SOSIAL SISWA

Penelitian Tindakan Kelas di Kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung Oleh:

Selly Siska Irvegalina ABSTRAK

(5)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Kata kunci : Problem based learning, perilaku tanggung jawab sosial, Pembelajaran IPS

SOCIAL SCIENCES PROBLEM-BASEDLEARNING APPLICATION TO IMPROVE STUDENTS SOCIAL RESPONSIBILITY BEHAVIOR Class Action Research in the VII C Classroom Primary School 6 Pasundan,

Bandung By:

Selly Siska Irvegalina ABSTRACT

(6)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

improve their social responsibility behavior. In addition this study can also be used as a reference for teachers to always patiently guiding and facilitating the students during learning activities so students able to improve their behavior, because in addition to the task of teachers of delivering lessons is also to educate and build student morale and behavior.

(7)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN... i

PERNYATAAN... ii

KATA PENGANTAR... iii

UCAPAN TERIMA KASIH... iv

ABSTRAK... vi

DAFTAR ISI... vii

DAFTAR TABEL... xi

DAFTAR GRAFIK... xiv

DAFTAR DIAGRAM... xv

DAFTAR GAMBAR... BAB I PENDAHULUAN... xvi 1 A. Latar Belakang Masalah... 1

B. Rumusan Masalah... 5

C. Tujuan Penelitian... 5

D. Manfaat Penelitian... 6

E. Struktur Organisasi……... 7

BAB II KAJIAN PUSTAKA... 9

A. Tinjauan Tentang Pembelajaran IPS... 9

1. Pengertian Pembelajaran IPS... 9

2. Hakikat Pembelajaran IPS... 10

3. Tujuan Pembelajaran IPS... 11

B. Tinjauan Tentang Pembelajaran Berbasis Masalah ... 12

1. Strategi Pembelajaran... 12

2. Pengertian Pembelajaran Berbasis Masalah …... 13

(8)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

4. Kelemahan Pembelajaran Berbasis Masalah... 15

5. Perencanaan Pembelajaran Berbasis Masalah ……….... 17

6. Pelaksanaan Pembelajaran Berbasis Masalah... 18

C. Tinjauan Tentang Perilaku Tanggung Jawab Sosial... 23

1. Pengertian Perilaku... 23

2. Pengertian Tanggung Jawab Sosial... 23

3. Proses Pembentukan Perilaku... 25

4. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Perubahan Perilaku... 26

5. Teori Mengenai Perilaku... 29

D. Pembelajaran Berbasis Masalah dalam Pembelajaran IPS... 32

E. Teori Belajar yang Mendukung Pembelajaran Berbasis Masalah... 33

1. Teori Konstruktivistik... 33

2. Korelasi Perilaku Tanggung Jawab Sosial dengan Pembelajaran IPS... 35

3. Penelitian terdahulu... 37

BAB III METODE PENELITIAN... 40

A. Lokasi dan Subjek Penelitian... 40

B. Desain Penelitian... 40

C. Rencana dan Prosedur Penelitian... 43

D. Metode Penelitian... 44

E. Definisi Operasional... 45

F. Instrumen Penelitian... 56

G. Teknik Pengumpulan Data... 49

H. Teknik Analisis Data... 51

(9)

ix

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

A. Deskripsi Umum Lokasi dan Subjek Penelitian... 56

1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian... 56

2. Visi dan Misi SMP Pasundan 6 Bandung... 56

3. Profil Guru Mitra... 57

4. Profil Kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung... 58

B. Deskripsi Pembelajaran Sebelum Dilakukan Tindakan... 58

1. Observasi Awal Pembelajaran IPS... 58

2. Refleksi dan Rencana Penerapan Pembelajaran... 60

3. Rencana Tindakan... 61

C. Deskripsi Hasil Penelitian Tindakan Siklus I... 62

1. Rencana Tindakan Siklus I... 62

2. Deskripsi Pelaksanaan Tindakan Siklus I... 63

3. Deskripsi Hasil Observasi Tindakan Siklus I ... 74

4. Analisis dan Refleksi Pelaksanaan Tindakan Siklus I... 97

5. Deskripsi Hasil Belajar Siswa Siklus I... 96

6. Analisis dan Refleksi Pelaksanaan Siklus I... 97

D. Deskripsi Hasil Penelitian Tindakan Siklus II... 99

1. Rencana Tindakan Siklus II... 99

2. Deskripsi Pelaksanaan Tindakan Siklus II... 100

3. Deskripsi Hasil Observasi Tindakan Siklus II ... 106

4. Deskripsi Hasil Belajar Siswa Siklus II... 132

5. Analisis dan Refleksi Pelaksanaan Siklus II... 133

E. Deskripsi Hasil Penelitian Tindakan Siklus III... 134

1. Rencana Tindakan Siklus III... 134

2. Deskripsi Pelaksanaan Tindakan Siklus III... 135

3. Deskripsi Hasil Observasi Tindakan Siklus III ... 140

(10)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

5. Analisis dan Refleksi Pelaksanaan Siklus III... 165

F. Peningkatan Hasil Penelitian Tindakan Kelas... 167

1. Deskripsi Peningkatan Hasil Observasi Guru Siklus I, II, dan III 167 2. Deskripsi Peningkatan Hasil Observasi Siswa Siklus I, II, dan III... 181

3. Deskripsi Data Angket Peningkatan Perilaku Tanggung Jawab Sosial Siswa Siklus I, II, dan III... 188

4. Deskripsi Peningkatan Hasil Belajar Siswa Siklus I,II, dan III.... 208

G. Analisis Hasil Pelaksanaan Tindakan Kelas... 210

1. Perencanaan Kegiatan Pembelajaran IPS dengan Menggunakan Pembelajaran Berbasis Masalah... 210

2. Pelaksanaan Kegiatan Pembelajaran IPS dengan Menggunakan Pembelajaran Berbasis Masalah... 213

3. Kendala yanag Dihadapi Guru Pada Kegiatan Pembelajaran IPS dengan Menggunakan Pembelajaran Berbasis Masalah... 216

4. Upaya yang Guru Lakukan untuk Mengatasi Kendala yang Terjadi pada Kegiatan Pembelajaran IPS dengan Menggunakan Pembelajaran Berbasis Masalah... 217 5. Hasil Belajar Siswa Setelah Diterapkannya Pembelajaran IPS dengan Menggunakan Pembelajaran Berbasis Masalah... 219

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN... 222

A. Kesimpulan... 222

B. Saran... 226

DAFTAR PUSTAKA... 228 LAMPIRAN...

(11)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

IPS merupakan suatu bidang kajian dimana IPS mempelajari masalah-masalah sosial, sehingga siswa dapat mengembangkan kemampuan, keterampilan, dan sikap dalam kehidupan bermasyarakat. Materi yang terkandung dalam pelajaran IPS mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Kemudian secara rinci Oemar Hamalik merumuskan tujuan pendidikan IPS berorientasi pada tingkah laku para siswa, yaitu : (1) pengetahuan dan pemahaman, (2) sikap hidup belajar, (3) nilai-nilai sosial dan sikap, (4) keterampilan (Hamalik, 1992 : 40-41). Banyak bentuk-bentuk karakter yang harus sekolah terapkan kepada siswa, diantaranya adalah tanggung jawab sosial, kepedulian, kontrol diri, rasa ingin tahu, religius, sikap kritis siswa, gotong royong, jujur, adil, dan masih banyak lagi.

(12)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

satu sama lain, seperti bullying dan tidak bisa menahan emosi. Saling mengejek fisik atau warna kulit, emosi yang meledak-ledak dan tidak bisa menahan diri sudah menjadi hal yang lumrah. Dalam masalah ini sudah terlihat bahwa tanggung jawab sosial siswa sangat lemah.

Dengan demikian apabila hal ini terus terjadi, maka tidak akan mencapai tujuan pengajaran IPS yang maksimal. Tujuan IPS itu sendiri menurut Banks dalam Sapriya (2008: 2), yaitu mempersiapkan warga negara yang dapat membuat keputusan reflektif dan berpartisipasi dengan sukses dalam kehidupan kewarganegaraan di lingkungan masyarakat, bangsa, dan dunia. Para siswa dalam kehidupan di masyarakat harus bisa berpartisipasi terhadap lingkungan sekitar, merekaharusmemilikitanggungjawabuntukdirisendiridan orang lain. Dalam hal ini jika guru membagi siswa dalam beberapa kelompok, seharusnya para siswa bisa berpartisipasi terhadap kelompoknya masing-masing. Bukti para siswa berpartisipasi yaitu, para siswa harus bertanggung jawab dengan tugas yang telah guru berikan, menaati peraturan, dan berinteraksi dengan sesama ataupun lingkungan dengan baik. Adapun yang dimaksud tanggung jawab adalah rasa peduli terhadap hak dan kewajibannya, meskipun itu harus menguras waktu dan tenaga serta biaya (Hartinah, 2010: 98). Kaitan keterampilan sosial dengan tanggung jawab sosial itu sangat erat, menurut Lickona (2012: 72), tanggung jawab secara literal berarti kemampuan untuk merespon atau menjawab. Comb & Slaby (Gimpel dan Merrell, 1998) memberikan pengertian bahwa keterampilan sosial adalah kemampuan berinteraksi dengan orang lain dalam konteks sosial dengan cara-cara yang khusus yang dapat diterima secara sosial maupun nilai-nilai dan disaat yang sama berguna bagi dirinya dan orang lain. Maka dapat disimpulkan, bahwa tanggung jawab sosial adalah perilaku seseorang dalam merespon dan berinteraksi dalam konteks sosial dengan tujuan memberikan manfaat bagi diri sendiri ataupun orang lain. Itu artinya berorientasi terhadap orang lain, memberikan bentuk perhatian, dan secara aktif memberikan respons terhadap apa yang mereka inginkan.

(13)

3

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Hal ini terjadi karena ia hanya memiliki pengetahuan mengenai perilaku baik yang harus dilakukan. Lickona menyebutkan bahwa individu tidak cukup hanya memiliki pengetahuan tentang perilaku yang baik (knowing the good), tetapi juga perlu menumbuhkan perasaan tentang perilaku yang baik pada diri sendiri yang bersumber dari keinginan untuk berbuat baik (desiring the good) dan kecintaan untuk berbuat baik (loving the good). Begitu pula dengan tanggung jawab, rasa tanggung jawab menjadi dasar pengembangannya menjadi tindakan atau tingkah laku tanggung jawab sosial.

Perilaku tanggung jawab sosial yang belum dimiliki oleh siswa harus segera diatasi karena jika terjadi secara terus menerus akan merugikan siswa itu sendiri. Mereka tidak akan memperoleh pengetahuan yang maksimal karena sifat acuhnya tersebut. Melihat permasalahan di atas salah satu pembelajaran yang peneliti rasa tepat untuk diterapkan dalam pembelajaran di kelas yaitu menggunakan pembelajaran berbasis masalah. Asumsidasardibangun karena problem based learning adalah solusi untuk

menyelesaikanmasalah, sedangkan orang yang

(14)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

ini, guru dapat membimbing, membantu dan mengarahkan siswa agar memiliki pengetahuan dan pemahaman berupa pengalaman belajar, atau suatu cara bagaimana mempersiapkan pengalaman belajar bagi siswa melalui pembelajaran berbasis masalah.

Strategi pembelajaran dengan PBL menawarkan kebebasan siswa dalam proses pembelajaran. Panen (2001: 85) mengatakan dalam strategi pembelajaran dengan PBL, siswa diharapkan untuk terlibat dalam proses penelitian yang mengharuskannya untuk mengidentifikasi permasalahan, mengumpulkan data, dan menggunakan data tersebut untuk pemecahan masalah. Keterlibatan siswa dalam strategi dengan PBL menurut Baron, meliputi kegiatan kelompok dan kegiatan perorangan. Maka siswa selain dapat mengontrol diri sendiri dan bekerja sendiri, ia juga dapat berinteraksi dengan kelompok dengan baik untuk belajar dan menyelesaikan masalah.

Melihat permasalahan di atas peneliti ingin meningkatkan perilakutanggungjawab melalui pembelajaran berbasis masalah dalam pembelajaran IPS. Berdasarkan permasalahan-permasalahan yang peneliti paparkan diatas, maka penulis termotivasi untuk melakukan penelitian tindakan kelas dengan judul “Penerapan Pembelajaran IPS Berbasis Masalah Untuk Meningkatkan Perilaku Tanggung Jawab Sosial Siswa”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas fokus permasalahan dalam penelitian ini adalah : “Bagaimana pembelajaran IPS berbasis masalah (problem based learning) dapat meningkatkan perilaku tanggung jawab siswa di kelas VII-C SMP Pasundan 6 Bandung? “. Untuk memberikan arah dalam penelitian maka dari itu rumusan masalah lebih dispesifikkan lagi sebagai berikut:

1. Bagaimana guru merencanakan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab sosialsiswa di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung?

2. Bagaimana guru melaksanakan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab sosialsiswa di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung?

(15)

5

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

4. Apakah upaya yang guru lakukan ntuk menyelesaikan kendala yang terjadi pada pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab sosialsiswa di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung?

5. Bagaimana hasil belajar siswa setelah diterapkannya IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab sosialsiswa di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung?

C. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pembelajaran IPS berbasis masalah mampu meningkatkan perilaku tanggung jawab sosial siswa melalui penelitian tindakan kelas (PTK)

Adapun yang menjadi tujuan khusus dari penelitian ini yaitu :

1. Untuk mengetahui persiapan guru dalam mendesain pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab sosial siswa dalam pembelajaran IPS di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung.

2. Untuk mengetahui pelaksanaan dalam menerapkan pembelajaran IPS berbasis masalah yang dilakukan guru untuk pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab siswa dalam pembelajaran IPS di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung

3. Untuk mengetahui refleksi yang dilakukan guru dalam menerapkan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab siswa sosial dalam pembelajaran IPS di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung.

4. Untuk mengetahui efektivitas pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab sosial siswa dalam pembelajaran IPS di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung.

5. Untuk mengetahui hasil belajar siswa setelah diterapkannya IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab sosialsiswa di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung?

(16)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Adapun manfaat penelitian ini terbagi menjadi dua, yakni : 1. Manfaat Teoritis

Dari hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan ilmu pengetahuan dalam dunia pendidikan, terutama untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab sosial siswa agar calon penerus bangsa dapat lebih peka terhadap hak dan kewajiban yang harus mereka lakukan, serta dapat memberikan kontribusi terhadap masyarakat dan membangun dunia yang lebih baik.

2. Manfaat Praktis a. Manfaat bagi guru

Penerapkan pembelajaran IPS berbasis masalah dapat dijadikan suatu alternatif mengajar oleh guru dalam proses pembelajaran IPS serta dapat digunakan sebagai pertimbangan dan dapat menumbuhkan perilaku tanggung jawab sosial untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.

b. Manfaat bagi siswa

Dengan penerapan pembelajaran IPS berbasis diharapkan siswa memiliki tanggung jawab sosial dalam kehidupannya.

c. Manfaatbagisekolah

Hasil penelitian tindakan kelas ini akan memberikan sumbangan yang berarti bagi sekolah dalam rangka mempertahankan dan meningkatkan efektivitas dan efesiensi proses pembelajaran IPS. Terutama bagi sekolah yang tempat penelitian ini dilaksanakan dan bagi sekolah lain pada umumnya.

d. Manfaat bagi peneliti

Sebagai pengembangan pengetahuan tentang penelitian dalam pembelajaran IPS.

E. Struktur Organisasi Skripsi

(17)

7

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan struktur organisasi skripsi. Penyusunan hasil penelitian akan dijabarkan dalam sistematika penulisan sebagai berikut:

Bab I merupakan pendahuluan yang pada hakikatnya merupakan gambaran umum penelitian secara menyeluruh. Pendahuluan ini terbagi kedalam beberapa sub-bab, yaitu a) latar belakang penelitian; b) identifikasi masalah dan rumusan masalah; c) tujuan penelitian; d) manfaat penelitian, dan e) struktur organisasi.

Bab II berisi tentang landasan teoritis yang berhubungan dengan judul penelitian ini, yaitu “Penerapan Pembelajaran IPS Berbasis Masalah untuk Meningkatkan Tanggung Jawab Sosial Siswa (Penelitian Tindakan Kelas VII C di SMP Pasundan 6 Bandung)”. Bab ini terdiri atas paparan konsep-konsep dan teori-teori yang digunakan dalam penelitian serta menjadikannya sebagai kerangka berpikir

Bab III berisi tentang metodologi penelitian. Kajian dalam bab ini meliputi a) lokasi dan subjek penelitian; b) desain penelitian; c) metode penelitian; d) definisi operasional; e) instrumen penelitian; f) teknik pengumpulan data; g) prosedur pengumpulan data; h) teknik analisis data.

Bab IV merupakan pembahasan dari hasil penelitian yang dilakukan. Dalam bab ini akan dipaparkan lebih mendalam mengenai masalah yang menjadi objek kajian peneliti.

Bab V berisi tentang kumpulan dan saran. Bab ini berisi paparan kesimpulan dan saran berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan.

Daftar pustaka berisi tentang identitas buku dan sumber tertulis lainnya yang dijadikan rujukan oleh peneliti dalam penelitian ini.

(18)

Selly Siska Irvegalina, 2014

(19)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Lokasi dan Subjek Penelitian 1. Lokasi Penelitian

Lokasi Penelitian adalah tempat melakukan penelitian dengan tujuan memperoleh data yang berasal dari subjek penelitian. Menurut Nasution (2003: 43), lokasi penelitian menunjukkan pada tempat atau lokasi sosial dimana penelitian dilakukan, yang dicirikan oleh adanya 3 unsur yaitu pelaku, tempat dan kegiatan yang dapat diobservasi. Adapun yang menjadi tempat penelitian adalah di SMP Pasundan 6 Bandung yang berlokasi di Jalan Sumatera No. 41 Bandung 40117. Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap Tahun ajaran 2013/2014. Alasan peneliti memilih lokasi tersebut karena di SMP Pasundan 6 Bandung peneliti menemukan adanya masalah yang dihadapi yaitu rendahnya perilaku tanggung jawab sosial siswa dalam kehidupannya di lingkungan sekolah.

2. Subjek Penelitian

Subjek penelitian dalam kelas ini adalah siswa kelas VII-C SMP Pasundan 6 Bandung. Jumlah siswa dalam kelas sebanyak 46 yang terdiri dari 18 siswa perempuan dan 28 siswa laki-laki. Karakteristik siswa sangat heterogen, dimana secara keseluruhan siswa memiliki kemampuan serta sifat dan seikap yang berbeda-beda. Alasan peneliti memilih kelas VII-C untuk dilakukan penelitian karena pada pra-penelitian peneliti melihat bahwa kelas ini memiliki siswa yang kurang dalam tanggung jawab sosial dalam pelajaran IPS. Hal ini membuat peneliti untuk mencari solusi untuk memecahkan masalah tersebut. Sangat diharapkan untuk selanjutnya siswa kelas VII-C dapat menumbuhkan tanggung jawab sosial dalam pembelajaran IPS dan mengaplikasikan nya dalam keluarga atau lingkungan masyarakat.

B. Desain Penelitian

(20)

Selly Siska Irvegalina, 2014

[image:20.595.84.444.192.568.2]

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Gambar 3.1

Alur Penelitian Tindakan Kelas Kemmis & Taggart

Sumber: Wiriatmadja, 2008

Berdasarkan desain penelitian tersebut di atas maka tahapan dalam penelitian ini yakni: 1. Perencanaan

Tahap pertama pada model ini adalah perencanaan, secara rinci perencanaan mencakup tindakan yang akan dilakukan untuk memperbaiki, meningkatkan atau mengubah perilaku dan sikap yang diinginkan sebagai solusi dari permasalahan-permasalahan. Perlu disadari bahwa perencanaan ini bersifat fleksibel dalam arti dapat berubah sesuai dengan kondisi

Perencanaan

Perencanaan

Pelaksanaan

Pengamatan Pengamatan

Siklus 1

Siklus 2 Refleksi

Refleksi Pelaksanaan

(21)

42

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

nyata yang ada. Pada tahap ini menjelaskan mengenai rencana peneliti dalam menyusun RPP yang akan digunakan pada saat proses pembelajaran berlangsung, kemudian model yang akan digunakan, materi sesuai KD yang akan disampaikan, pada tahap ini juga peneliti menyusun instrumen penelitian yang akan memudahkan peneliti untuk mendapatkan data-data yang dibutuhkan dalam proses penelitian.

2. Pelaksanaan

Tahap ke dua adalah, tahap pelaksanaan. Tahap pelaksanaan tindakan menyangkut apa yang dilakukan peneliti sebagai upaya perbaikan, peningkatan atau perubahan yang dilaksanakan berpedoman pada rencana tindakan. Jenis tindakan yang dilakukan dalam PTK hendaknya selalu didasarkan pada pertimbangan teoritik dan empiric agar hasil yang diperoleh berupa peningkatan kinerja dan hasil program yang optimal. Tahap ini merupakan implementasi dari tahap perencanaan tindakan, mulai dari realisasi kegiatan dan semua kegiatan observasi yang dilakukan.

3. Observasi (pengamatan)

Kegiatan observasi dalam PTK dapat disejajarkan dengan kegiatan pengumpulan data dalam penelitian formal. Dalam kegiatan ini peneliti mengamati hasil atau dampak dari tindakan yang dilaksanakan atau dikenakan terhadap siswa. Istilah observasi digunakan karena data yang dikumpulkan melalui teknik observasi. Pada tahap ini peneliti melakukan kegiatan yang akan diamati menggunakan instrumen yang telah disusun untuk kegiatan penelitian. Dimana selain peneliti, observer juga membantu dalam mencatat ataau mengamati kegiatan yang dilakukan selama pengamatan.

4. Refleksi

Tahap refleksi merupakan tahap kegiatan untuk mengemukakan kembali kegiatan yang sudah dilaksanakan. Refleksi dilakukan setelah peneliti melakukan kegiatan tindakan, kemudian peneliti melakukan diskusi bersama guru mitra atau observer lain untuk merancang kembali perencanaan selanjutnya yang akan dilakukan agar masalah yang terdapat di kelas tersebut dapat terpecahkan.

(22)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

1. Tahap Perencanaan

Sebelum penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan, terlebih dahulu disusun perencanaan yang sistematis sehingga memudahkan peneliti dalam pelaksanaan tindakan. Tahapan perencanaan yang dimaksud adalah sebagai berikut:

a. Membuat RPP sesuai dengan metode pembelajaran IPS berbasis masalah

b. Merancang model pendekatan pembelajaran IPS berbasis masalah mencakup kegiatan percobaan dan diskusi kelompok

c. Pembuatan lembar kerja siswa dan lembar observasi sesuai indikator yang akan dicapai d. Pembuatan instrumen-instrumen yang dibutuhkan seperti catatan lapangan, lembar

aktivitas guru dan siswa serta angket e. Pemilihan media/sumber belajar

2. Tahap Pelaksanaan

Tahap ini merupakan pelaksanaan dan perencanaan yang telah dibuat sebelumnya. Dalam hal ini peneliti melakukan penelitian dalam tiga siklus. Kegiatannya adalah sebagai berikut:

a. Guru memotivasi siswa dengan membuat pertanyaan yang berhubungan dengan materi yang akan diajarkan

b. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok

c. Guru mengkondisikan siswa dalam kelompoknya dan membagikan LKS

d. Setiap kelompok mendiskusikan hasil temuannya. Dalam hal ini guru membantu kelompok yang mengalami kesulitan

e. Guru mengkondisikan setiap kelkompok untuk mempresentasikan hasil diskusinya f. Guru membimbing siswa untuk melakukan kegiatan tanya jawab

g. Guru memberikan apresiasi atau reward kepada kelompok yang terbaik untuk memotivasi siswa agar siswa bisa lebih baik lagi

h. Guru bersama siswa menyimpulkan hasil kegiatan pembelajaran yang telah dilaksanakan

3. Tahap Observasi

(23)

44

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

selama proses pembelajaran berlangsung untuk mengumpulkan data dari aktivitas yang dilakukan guru maupun siswa. Dalam hal ini peneliti memilih kelas VII C.

Adapun instrumen yang dipilih peneliti adalah format lembar observasi yang mencakup langkah-langkah kegiatan pembelajaran. Perekaman data ini dilakukan dengan cara daftar checklist untuk setiap indikator yang muncul dalam tindakan kegiatan pembelajaran disertai dengan keterangan aktivitas siswa dalam mengikuti proses pembelajaran.

4. Tahap Refleksi

Kegiatan refleksi merupakan kegiatan yang mengulas tentang perubahan yang terjadi pada siswa, guru dan situasi pembelajaran. Dalam tahap ini peneliti dapat mengetahui kekurangan dan kelebihan yang terjadi setelah melakukan tindakan. Keberhasilan dari tiap tindakan dapat dilihat dari hasil belajar maupun aktivitas yang ditemukan dalam pembelajaran. Berdasarkan hasil refleksi apabila masih terdapat kekurangan pada tindakan sebelumnya, maka diperlukan rencana tindakan untuk perbaikan selanjutnya. Kegiatan ini terus diulang dalam bentuk siklus sampai permasalahan dianggap selesai.

D. Metode Penelitian

Penelitian mengenai Penerapan Pembelajaran IPS Berbasis Masalah Untuk Meningkatkan Perilaku Tanggung Jawab Sosial Siswa ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Penelitian tindakan kelas adalah suatu pencermatan terhadap kegiatan belajar berupa sebuah tindakan, yang sengaja dimunculkan dan terjadi dalam sebuah kelas secara bersama. Tindakan tersebut diberikan oleh guru atau dengan arahan guru yang dilakukan oleh siswa (Suharsimi, 2007: 3). Arikunto (2007: 3) menyatakan Tindakan Kelas merupakan suatu pencermatan terhadap kegiatan belajar berupa sebuah tindakan, yang sengaja dimunculkan dan terjadi dalam sebuah kelas secara bersama.

(24)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

memiliki tujuan untuk melakukan perbaikan-perbaiakan terhadap sistem, cara kerja, proses, isi, kompetensi, atau situasi.

E. Definisi Istilah

1. Somantri (2001: 44) berpendapat bahwa Pendidikan IPS untuk tingkat sekolah bisa diartikan sebagai: (1) Pendidikan IPS yang menekankan pada tumbuhnya nilai-nilai kewarganegaraan, moral ideologi negara dan agama; (2) Pendidikan IPS yang menekankan pada isi dan metode berpikir ilmuan sosial; (3) Pendidikan IPS yang menekankan pada reflective unquiry; (4) Pendidikan IPS yang mengambil kebaikan-kebaikan dari butir 1, 2, 3, diatas.

2. Pembelajaran Berbasis Masalah (problem based learning) merupakan model pembelajaran yang merancang masalah-masalah yang dapat menuntut siswa untuk mendapatkan pengetahuan yang penting, membuat mereka mahir dalam memecahkan masalah dan memiliki strategi belajar sendiri serta memiliki kecakapan berpartisipasi dalam tim. Bern dan Erickson dalam Komalasari (2010: 59) pembelajaran berbasis masalah (problem based learning) merupakan strategi pembelajaran yang melibatkan siswa dalam memecahkan masalah dengan mengintegrasikan berbagai konsep dan keterampilan dari berbagai disiplin ilmu.

3. Tanggung jawab sosial adalah teori etika bahwa suatu entitas, baik itu organisasi atau individu, memiliki kewajiban untuk bertindak untuk menguntungkan masyarakat luas. Tanggung jawab sosial memiliki konsep yang kompleks dan terus berkembang, pendidik dapat mendorong pengembangan konsep-konsep ini melalui program-program yang sesuai dengan kemampuan anak didik. Tanggung jawab merupakan salah satu pendidikan karakter yang harus dikembangkan dalam proses pembelajaran.

F. Instrumen Penelitian

(25)

46

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

1. Lembar Aktivitas Guru

Lembar aktivitas guru adalah lembar observasi yang fokus penelitiannya kepada guru. Lembar aktivitas guru ini ini berguna untuk mencatat semua aktivitas guru mulai dari kegiatan awal, kegiatan inti dan kegiatan penutup. Selain itu lembar aktivitas guru juga berguna untuk meilai sejauh mana keesiapan guru dalam melaksanakan tindakan kelas pembelajaran IPS berbasis masalah di kelas VII C tersebut.

2. Observasi

Sanjaya (2009: 86) mengemukakan bahwa observasi merupakan teknik mengumpulkan data dengan cara mengamati setiap kejadian yang sedang berlangsung dan mencatatnya dengan alat observasi tentang hal-hal yang akan diamati atau diteliti. Observasi sebagai alat pemantau merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari tindakan tiap siklus. Observasi adalah instrumen lain yang sering dijumpai dalam penelitian pendidikan. Dalam observasi ini peneliti lebih banyak menggunakan salah satu dari panca indranya yaitu indra penglihatan. Instrumen observasi akan lebih efektif jika informasi yang hendak diambil berupa kondisi atau fakta alami, tingkah laku dan hasil kerja responden dalam situasi alami. Sebaliknya, instrumen observasi mempunyai keterbatasan dalam menggali informasi yang berupa pendapat atau persepsi dari subjek yang diteliti. Untuk memaksimalkan hasil observasi, biasanya peneliti akan menggunakan alat bantu yang sesuai dengan kondisi lapangan. Di antara alat bantu observasi tersebut misalnya termasuk buku catatan dan check list yang berisi objek yang perlu mendapat perhatian lebih dalam pengamatan.

[image:25.595.109.486.589.721.2]

Kegiatan atau aktivitas yang akan diteliti dibagi ke dalam beberapa indikator. Indikator tersebut dapat dilihat pada tabel dibawah ini:

Tabel 3.1 Kisi-Kisi Instrumen Penelitian

Nilai Indikator Perilaku Tanggung Jawab Sosial

Tanggung Jawab Sosial

Membangun empati yang baik

Mampu menjaga perasaan orang lain

Meningkatkan kepekaan terhadap perasaan orang lain (teman kelas)

(26)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Tidak berprilaku kasar Tidak melakukan kekerasan fisik

Menumbuhkan rasa hormat

Menghargai orang lain Sopan kepada guru, sahabat, orang tua, dll.

Menumbuhkan kebaikan hati

Membantu orang lain yang membutuhkan

Membiasakan diri berperilaku baik

Meningkatkan toleransi Mengormati hak semua orang

Berinteraksi baik dengan siapapun

Tidak membeda-bedakan orang lain

2. Wawancara

Sanjaya (2009: 96) mengemukakan wawancara merupakan suatu teknik mengumpulkan data dengan menggunakan bahasa lisan baik secara tatap muka ataupun melalui saluran media tertentu. Wawancara ini merupakan instrumen penelitiaan yang sering digunakan untuk mengumpulkan data dalam PTK. Hal ini disebabkan adanya beberapa keuntungan diantaranya pertama, wawancara dapat digunakan untuk mencek kebenaran data yang diperoleh dengan cara lain. Kedua, teknik ini memungkinkan data yang diperoleh lebih luas. Ketiga, dengan wawancara memungkinkan pewawancara dapat menjelaskan pertanyaan yang kurang dipahami oleh siswa yang diwawancarai. Wawancara ini dilakukan untuk mengetahui pendapat atau sikap siswa kelas VII C dan guru mitra mengenai pembelajaran yang selama ini dilakukan sebelum adanya penelitian dan proses penelitian tindakan kelas oleh peneliti.

3. Catatan Harian (field note)

(27)

48

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

peneliti adalah catatan yang memuat secara deskriptif berbagai kegiatan. Format catatan harian ini meliputi pengisian waktu, mendeskripsikan kegiatan yang terjadi selama penelitian berlangsung meliputi beberapa aspek saat pembelajaran di kelas seperti suasana kelas, pengelolaan kelas, hubungan interaksi guru dengan siswa, interaksi siswa dengan siswa lainnya.

4. Lembar Observasi Siswa dan Guru

Lembar observasi guru berfungsi untuk melihat sejauh mana guru siap dalam melaksanakan KBM di kelas. Selain itu, lembar observasi pelaksanaan penelitian yang fokus penelitiannya terhadap guru juga berfungsi untu melihat peningkatan-peningkatan guru setiap pelaksanaan penelitian. Tenaga pendidik sangat penting dalam proses KBM, keberhasilan ketercapaian siswa tergantung kepada tenaga pendidik tersebut. Maka peningkatan setiap pelaksanaan harus dinilai agar guru selalu melakukan perbaikan dalam setiap siklusnya.

Lembar observasi siswa berfungsi untuk melihat peningkatan siswa setiap siklusnya, sehingga guru dapat merencanakan setiap tindakannya agar siswa dapat meningkatkan tanggung jawab sosialnya maupun hasil belajarnya. Lembar observasi siswa juga berfungsi untuk melihat kesiapan siswa dalam belajar dan mengikuti tahap-tahap PBL yang direncanakan oleh guru. Peningkatan perilaku tanggung jawab sosial juga dapat dilihat dari setiap siklus yang dicatat atau dinilai dalam lembar observa siswa.

G. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1. Observasi

(28)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

persepsi dari subjek yang diteliti. Untuk memaksimalkan hasil observasi, biasanya peneliti akan menggunakan alat bantu yang sesuai dengan kondisi lapangan. Di antara alat bantu observasi tersebut misalnya termasuk buku catatan dan check list yang berisi objek yang perlu mendapat perhatian lebih dalam pengamatan. Alat lain yang juga penting yaitu kamera, film proyektor, dan sebagainya. Karena banyaknya alat bantu observasi, maka peneliti dianjurkan untuk dapat memilih yang tepat dan dapat memaksimalkan pengambilan data di lapangan.

Dalam penelitian pendidikan, teknik pengambilan data dengan menggunakan metode observasi dapat dibedakan menjadi tiga macam, yaitu sebagai berikut.

a. Observasi terbuka

Pada posisi ini kehadiran peneliti dalam menjalankan tugasnya di tengah-tengah kegiatan responden diketahui secara terbuka, sehingga antara responden dengan peneliti terjadi hubungan atau interaksi secara wajar.

b. Observasi tertutup

Pada kondisi ini kehadiran peneliti dalam menjalankan misinya, yaitu mengambil data dari responden, tidak diketahui responden yang bersangkutan. Model observasi tertutup ini, pada umumnya untuk mengantisipasi agar reaksi responden dapat berlangsung secara wajar dan tidak dibuat-buat, sehingga peneliti dapat memperoleh data yang diinginkan.

c. Observasi tidak langsung

Pada kondisi ini peneliti dapat melakukan pengambilan data dari responden walaupun mereka tidak hadir secara langsung di tengah-tengah responden. Observasi tidak langsung ini semakin banyak dilakukan, sesuai dengan kemajuan teknologi komunikasi canggih, seperti penggunaan telepon, televisi jarak jauh, dan jasa satelit komunikasi yang dapat digunakan dalam dunia penelitian.

2. Wawancara

(29)

50

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

relation(Bima Walgito, 1987).Wawancara adalah alat untuk memperoleh data atau fakta atau informasi dari seorang murid secara lisan (Dewa Ktut Sukardi, 1983).Wawancara informatif adalah suatu alat untuk memperoleh fakta/data informasi dari murid secara lisan. Dengan tujuan mendapatkan data yang diperlukan untuk bimbingan (W.S.Winkel, 1995).

3. Studi Dokumentasi

Dokumentasi adalah sekumpulan berkas yakni mencari data mengenai hal-hal berupa catatan, transkrip, buku, surat kabar, majalah, prasasti, notulen, agenda dan sebagainya. Dari pengertian di atas, dapat dipahami bahwa metode dokumentasi dapat diartikan sebagai suatu cara pengumpulan data yang diperoleh dari dokumen-dokumen yang ada atau catatan-catatan yang tersimpan, baik itu berupa catatan transkrip, buku, surat kabar, dan lain sebagainya.

4. Angket

Angket adalah pertanyaan atau dialog tertulis yang diberikan kepada siswa dengan tujuan untuk dapat menilai peneliti selama proses pembelajaran dan untuk mengetahui keberhasilan tindakan yang dilakukan oleh peneliti dalam penerapan pembelajaran berbasis masalah.

H. Teknik Analisis Data 1. Teknik Analisis Data

Menganalisi data adalah suatu proses mengolah dan menginterpretasikan data dengan tujuan untuk mendudukan berbagai informasi sesuai dengan fungsinya hingga memiliki makna dan arti yang jelas sesuai dengan tujuan penelitian. Data yang diperoleh dalam penelitian di analisis dengan menggunakan analisis data kualitatif, pengolahaan data kualitatif diolah selama proses penelitian berlangsung yaitu dengan melakukan pengolahaan data deskriptif.

2. Analisis Data Kualitatif

Dalam desertasi Encep Supriatna (2011: 119), data yang telah terkumpul akan di analisis dengan menggunakan teknik analisis data deskriptif-kualitatif. Teknik analisis ini dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah, yakni: (1) Reduksi data, (2) Penyajian data, (3) Penafsiran data, dan (4) Menarik kesimpulan. Langkah-langkah tersebut terangkum dalam satu kegiatan yang dapat diulakukan di lokasi maupun luar lokasi penelitian. Pola Kegiatan ini dapat digambarkan sebagaimana berikut:

(30)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Prosedur Kerja Komponen-Komponen Analisis Data Model Interaktif

Sumber: Miles dan Huberman (1992: 20)

Gambar tersebut memperlihatkan sifat interaktif koleksi data atau pengumpulan data dengan analisis data. Tanpa secara aktif melakukan perbandingan-perbandingan dalam proses pengumpulan data tak mungkin terjelajah dan terlacak secara induktif hingga ke tingkat memadai muatan-muatan yang tercakup dalam suatu konsep, kategori, atau teori, (Bungin, 2003: 69-70).

(Sanjaya, 2012: 106) mengatakan bahwa analisis data kualitatif digunakan untuk menentukan peningkatan proses belajar khususnya berbagai tindakan yang dilakukan guru. Menurut Nasution (1998: 129) bahwa dalam “dalam penelitian Kualitatif, analisis data harus dituangkan dalam bentuk tulisan dan analisis”

Menurut Sanjaya (2011: 106), analisis data dilakukan dalam tiga tahapan, diantaranya yaitu:

a. Reduksi Data

Reduksi data merupakan kegiatan menyeleksi data sesuai dengan fokus permasalahan. b. Mendeskripsikan Data

Pendeskripsian data harus dilakukan agar data yang telah kita seleksi menjadi bermakna, pendeskripsian pun dapat dilakukan secara naratif, grafik, maupun tabel.

c. Catatan Pinggir dan Catatan Reflektif Pengumpulan

Data Penyajian Data

Menarik Kesimpulan/

Verifikasi Reduksi

[image:30.595.79.455.73.292.2]
(31)

52

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Penjabaran dari catatan lapangan yang dilakukan sesaat setelah catatan lapangan dibuat, hal ini dimaksudkan agar penulis mampu menganalisis kejadian-kejadian yang terjadi dalam proses belajar mengajar.

d. Membuat Kesimpulan Berdasarkan Deskripsi Data

Dalam proses penelitian, menganalisis dan mengintreprestasikan data merupakan proses penting, karena data yang telah terkumpul tidak akan ada artinya jika tidak mengolahnya. a. Validitas Data

Validitas data adalah semua data yang masuk divalidasi dengan teknik seperti yang digunakan dalam analisis kualitatif menurut Hopkins Glaser dan Strauss, (Wiriaatmadja 2005:168-170).

Salah satu langkah dalam melakukan penelitian adalah dengan mengumpulkan data yang akan dipakai sebagai bahan pengambilan kesimpulan untuk mendapatkan jawaban penelitian.Pengumpulan data dapat dilakukan dengan berbagai metode sesuai dengan tujuan dan karakteristik penelitian. Data yang telah dikumpulkan perlu dicek keabsahannya untuk dikenali validitasnya. Pengecekan data untuk memperoleh keyakinan terhadap kebenaran data pada penelitian kualitatif dapat dilakukan dengan triangulasi. Triangulasi merupakan metode sintesa data terhadap kebenarannya dengan menggunakan metode pengumpulan data yang lain atau berbagai paradigma triangulasi. Data yang dinyatakan valid melalui triangulasi akan memberikan keyakinan terhadap peneliti tentang keabsahan datanya, sehingga tidak ragu dalam pengambilan kesimpulan terhadap penelitian yang dilakukan. Dalamkegiatanvaliditas data padapenelitiantindakankelasinimenggunakantekniktriangulasi, member check, danexpert opinion.

a. Triangulasi

(32)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

b. Member Check

Pengujian kredibilitas data dengan member check yaitu memeriksa kembali keterangan-keterangan atau informasi data yang diperoleh selama observasi dan wawancara. Ini penting agar data-data yang didapat dapat teruji ke validan nya, serta untuk pencekan apabila ada data yang kurang didapatkan. Wiriaatmadja (2008: 168), member check yakni memeriksa kembali keterangan-keterangan atau informasi data yang diperoleh selama observasi atau wawancara dari nara sumber.

c. Audit Trail

Wiriaatmadja (2005: 168) mengemukakan bahwa audit trail adalah mengecek hasil penelitian beserta prosedur dan metode pengumpulan data dengan mengkonfirmasikan buku-buku temuan yang diperiksa dan dicek kesahihannya kepada sumber data pertama guru dan siswa.

d. Expert Opinion

Expert Opinion yaitu meminta pendapat dari pakar atau ahli. Pada penelitian tindakan kelas ini, expert opinion dilakukan dengan meminta saran dan nasehat dari dosen pembimbing. Ini bertujuan agar informasi yang didapat serta PTK yang dilakukan bisa lebih baik dengan mendapat masukan serta bimbingan dari pakar yang sudah berpengalaman.

3. Menganalisis Angket

(33)

54

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

hasil data kualitatif diubah ke dalam skala kuantitatif, dengan menjumlahkan angka-angka yang di peroleh dari tiap penyataan, akan muncul nilai sikap kita dan intensitasnya.

Menurut Sudjana (2001: 19) untuk mengukur data angket digunakan rumus sebagai berikut:

P = F X 100% N Keterangan:

P = Frekuensi jawaban seluruh siswa F = Frekuensi jawaban

N = Banyak responden

Setelah dianalisis, kemudian dilakukan interpretasi untuk mempermudah mengambil kesimpulan dalam penyajian hasil penelitian, maka penulis menggunakan istilah yang dikemukakan oleh A. Suryadi (1987: 70) dan diklasifikasikan sebagai berikut:

(34)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan

Pada bab ini akan berisi kesimpulan dan saran yang diajukan oleh peneliti kepada pihak-pihak yang terkait dengan peneliatan yang telah dilaksanakan. Berdasarkan hasil pengamatan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi pada siklus I, siklus II, dan siklus III pada pembelajaran IPS di kelas VII C SMP Pasundan 6 Bandung mengenai “Penerapan Pembelajaran IPS Berbasis Masalah Untuk Meningkatkan Perilaku Tanggung Jawab Sosial Siswa”. Secara garis besar dapat diambil kesimpulan sebagai berikut:

1. Kesimpulan Umum

Berdasarkan hasil penelitian, dapat diambil kesimpulan umum bahwa pembelajaran IPS berbasis masalah dinilai mampu meningkatkan perilaku tanggung jawab sosial siswa. Hal ini dapat dilihat dari hasil observasi siswa, angket, serta hasil belajar siswa yang terus meningkat pada setiap siklusnya. Kemudian perilaku tanggung jawab sosial juga semakin meningkat dengan diterapkannya pembelajaran IPS berbasis masalah. Perilaku empati, kontrol diri, rasa hormat, kebaikan hati serta perilaku toleransi pada diri siswa semakin meningkat pada setiap siklusnya dengan melihat hasil observasi melalui instrumen angket dan hasil belajar siswa.

2. Kesimpulan Khusus

(35)

223

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

adalah RPP yang disusun secara tepat menggunakan strategi PBL, selain itu hal penting lainnya adalah membuat media yang tepat yang akan digunakan dalam Pembelajaran IPS berbasis masalah. Semua perencanaan yang direncanakan oleh guru harus disesuaikan dengan kondisi kelas serta kemampuan dan karakteristik siswa dalam kegiatan pembelajaran. Hal tersebut harus sangat diperhatikan karena tidak semua karakter siswa mampu menerima pembelajaran yang dilaksanakan. Perencanaan yang guru susun ditujukan agar seluruh tujuan pembelajaran dapat tercapai dengan baik. Selain itu perencanaan pembelajaran juga berguna agar guru mampu mengukur setiap peningkatan perilaku tanggung jawab sosial yang siswa alami. Perencanaan pembelajaran menggunakan strategi pembelajaran IPS berbasis masalah juga mampu untuk mengatur seluruh kegiatan pembelajaran agar terlaksana dengan lebih baik dan sistematis.

(36)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

yang telah disajikan. Setelah semua kegiatan selesai guru melaksanakan kegiatan akhir dengan menyimpulkan kegiatan pembelajaran serta melakukan evaluasi.

c. Pada setiap pelaksanaan kegiatan pembelajaran, guru menghadapi beberapa kendala. Kondisi kelas atau sekolah yang kurang kondusif saat kegiatan pembelajaran berlangsung, kemudia siswa yang belum memahami prosedur pembelajaran IPS berbasis masalah juga dapat menjadi kendala dalam kegiatan pembelajaran, sehingga sebagian besar siswa belum tertarik dengan pembelajaran yang dilaksanakan. Selanjutnya yaitu kurangnya motivasi dalam diri siswa untuk memecahkan masalah yang ada dan terbatasnya waktu yang tersedia saat kegiatan pembelajaran membuat kegiatan pembelajaran kurang maksimal. Pada siklus pertama, kasus yang guru sajikan kurang menarik perhatian siswa sehingga siswa kurang tertarik membahas kasus yang disediakan. Karena pada kegiatan pembelajaran pada pelajaran lain sangat jarang dilaksanakan kegiatan presentasi maka kurangnya keberanian siswa untuk berargumen pada kegiatan presentasi juga menjadi kendala bagi guru dalam melaksanakan kegiatan presentasi. Kendala lainnya terdapat pada kurangnya fasilitas sekolah seperti media yang masih minim disekolah.

(37)

225

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

pembelajaran akan lebih maksimal dilaksanakan oleh guru maupun siswanya itu sendiri. Guru harus lebih sigap dalam mengatasi setiap kendala yang dihadapi, karena kualitas guru akan mempengaruhi kualitas belajar dan hasil belajar siswa.

e. Setelah semua kegiatan terlaksanakan, maka yang diharapkan oleh setiap guru yaitu siswa mendapatkan hasil belajar yang baik. Pada setiap siklusnya siswa mengalami peningkatan yang cukup baik. Hasil belajar siswa yaitu diambil dari nilai lembar kerja ssiswa serta nilai presentasi siswa. Pada siklus pertama setelah diakumulasikan, nilai tertinggi siswa hanya mencapai kriteria penilaian “kurang”. Maka dapat dinyatakan bahwa pada siklus pertama nilai siswa masih sangat kurang dari KBM yang ditentukan. Pada siklus kedua, siswa mengalami peningkatan dengan mencapai kriteria “cukup”. Pada siklus terakhir yaitu siklus tiga, kriteria peni;aian siswa mencapai kategori “Baik sekali”. Pada setiap siklusnya, dengan dorongan dari guru siswa mengalami perbaikan dan peningkatan yang cukup signifikan sehingga hasil belajar siswa secara teratur meningkat dengan baik. Pada siklus terakhir, hampir semua indikator dan tujuan pembelajaran tercapai dengan baik dan maksimal. Perilaku tanggung jawab sosial siswa juga terlihat semakin meningkat dengan diterapkannya strategi pembelajaran IPS berbasis masalah.

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian yang peneliti laksanakan menggunakan strategi pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan perilaku tanggung jawab sosial siswa, terdapat saran bagi pihak-pihak yang terkait dengan penelitian ini. Berikut saran yang diberikan peneliti:

1. Bagi Guru

(38)

Selly Siska Irvegalina, 2014

Penerapan pembelajaran IPS berbasis masalah untuk meningkatkan tanggung jawab sosial siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Selain itu, guru IPS sebaiknya dapat memaksimalkan strategi pembelajaran IPS berbasis masalah dengan mencari bahan ajar untuk membuat lembar kerja siswa berbasis masalah dengan kasus yang mampu menarik perhatian siswa dan mampu meningkatkan perilaku tanggung jawab sosial siswa.

2. Bagi Siswa

a) Siswa harus lebih aktif dalam mencari wawasan serta informasi terutama berupa kasus-kasus menarik yang terdapat dilingkungan sekitar

b) Siswa harus mampu melaksanakan kegiatan pembelajaran setertib dan sebaik mungkin

c) Siswa harus mampu meningkatkan perilaku tanggung jawab sosialnya demi kebaikan diri sendiri dan orang lain

d) Siswa harus mampu menghormati guru dan menaati peraturan yang tedapat disekolah

3. Bagi Sekolah

Sebaiknya sekolah harus meningkatkan fasilitas yang mendukung kegiatan pembelajaran agar pelaksananaan pembelajaran dapat berjalan dengan lebih baik dan maksimal. Seperti dengan menyediakan media pembelajaran serta infocus, proyektor, dll.

4. Bagi Peneliti Berikutnya

Gambar

Gambar 3.1
Tabel 3.1 Kisi-Kisi  Instrumen Penelitian
Gambar tersebut memperlihatkan sifat interaktif  koleksi data atau pengumpulan data

Referensi

Dokumen terkait

Kesadaran hokum masyarakat mengenai pernikahan di bawah umur terhadap hak anak menurut uu no 23 tahun 2002.. Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu |

Di samping pola dasar pembelajaran kewirausahaan, skenario dan prosedur implementasi desain pembelajaran kewirausahaan hendaknya dapat dijadikan 2 pilar utama dalam

Bagaiman mungkin orang yang dihatinya terdapat cinta Tuhan seberat separuh biji atom, bias mendengar ucapan

Melalui karakter asli kota ini maka penataan bangunan dan lingkungan kawasan akan mengangkat potensi dan jatidirinya sendiri sebagai suatu kekekuatan yang dapat menyaring

dimaksud dalam huruf a dan huruf b serta untuk melaksanakan ketentuan Pasal 4 ayat (4) Undang- Undang Nomor 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik Negara,

Lahan kering umumnya terdapat didataran tinggi (daerah pegunungan) yang ditandai dengan topografinya yang bergelombang dan merupakan daerah penerima dan peresap air hujan yang

lain yang menentukan efektivitas pendekatan jaringan pada integrasi kawasan Uni. Eropa, yaitu faktor penghasilan (income) dan faktor dasar hukum

Adalah sengketa yang timbul dalam bidang perpajakan antara wajib pajak atau penanggung pajak dengan pejabat yang berwenang sebagai akibat dikeluarkannya keputusan yang dapat