• Tidak ada hasil yang ditemukan

Education Brings H O P E S

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Education Brings H O P E S"

Copied!
8
0
0

Teks penuh

(1)

4 Mei 2014 Tahun V – No.18

Education Brings

H O P E S

Tanggal 2 Mei menjadi hari yang spesial bagi dunia pendidikan, termasuk bagi Seksi Pendidikan Paroki Santa Maria Regina (SanMaRe). Di setiap tanggal tersebut, kita selalu diingatkan akan arti pentingnya pendidikan bagi seseorang. Pepatah mengatakan bahwa pendidikan adalah tiket emas untuk menuju ke masa depan dan hari esok adalah milik orang-orang yang mempersiapkan dirinya sejak hari ini.

Oleh karena itu, sudah selayaknya semua anak usia sekolah dan kuliah memperoleh pendidikan yang layak. Ironisnya, biaya pendidikan tidaklah murah sehingga banyak orang di sekitar kita harus berusaha sangat keras untuk memperoleh pendidikan, bahkan gagal memperoleh pendidikan karena biaya pendidikan yang mahal.

Program AYO SEKOLAH AYO KULIAH (ASAK) Paroki SanMaRe yang lahir sejak dua tahun lalu hadir untuk tetap menjaga dan membuka asa mimpi anak usia sekolah dan kuliah di Paroki SanMaRe untuk tetap memperoleh pendidikan yang layak. Kita semua menyadari bahwa memberi “kail” lebih baik daripada memberi “ikan”. Dan kail terbaik bagi anak-anak adalah pendidikan yang baik.

Program ASAK hanyalah kepanjangan tangan dari umat (donator) yang budiman dan anak-anak yang sedang

T

JADWAL MISA Misa Harian: Senin s/d Jumat 06.00 wib

Hari Sabtu : 17.00 wib Hari Minggu : 06.30 - 09.00 - 17.00 wib

Misa Jumat Pertama : 06.00 - 12.00 - 19.30 wib

Adorasi Ekaristi : Setiap hari Senin 15.00 s/d 22.00 di Kapel ditutup pukul 22.00 dengan ibadat penutup (completorium)

PENYELIDIKAN KANONIK (dengan perjanjian) Hari Senin, 17.00 – 18.30 wib

Romo A.S. Gunawan, Pr. Hari Kamis, 17.00 – 18.30 wib

Romo Anton Baur, Pr.

Website: www.parokisanmare.or.id

Mailing-list:

sanmare_news@yahoogroups.com Facebook Group: SanMaRe Untuk kontribusi berita, artikel, pengumuman atau iklan baris,

silakan email ke : komsos@parokisanmare.or.id

(2)

merindukan pendidikan yang layak. Oleh karenanya, kami mencoba untuk menjadi jembatan bagi niatan baik dan kebutuhan ini. Semoga melalui Program ASAK kan semakin banyak anak usia sekolah dan kuliah di Paroki SanMaRe memperoleh pendidikan yang layak.

Pada saat ini, melalui Program ASAK telah dilayani 49 anak santun usia sekolah dan kuliah. Telah disalurkan

bantuan berupa biaya pendidikan bulanan, yaitu Rp 200.000 per bulan/ anak sekolah dan Rp 450.000 per bulan/ anak kuliah. Bantuan ini diberikan untuk 1 (satu) tahun ajaran dan dapat diperpanjang untuk tahun ajaran berikutnya.

Semakin hari, jumlah yang mendaftarkan diri sebagai anak santun semakin meningkat dan jenis bantuan juga berkembang termasuk bantuan uang masuk sekolah/kuliah. Oleh karena itu, peran aktif umat sangat diharapkan untuk mendukung program ini.

Program ASAK telah dipilih menjadi Gerakan Pelayanan Kasih unggulan Paroki SanMaRe tahun 2014. Pemilihan ini didasari bahwa program ini merupakan bentuk nyata dari Gerakan Pelayanan Kasih yang mengajak seluruh umat untuk peduli dan terlibat dalam masalah pendidikan anak sebagai perwujudan kasih Allah akan masa depan anak santun yang lebih baik. Sehubungan dengan hal ini, dan juga dalam rangka peringatan hari pendidikan nasional maka pada tanggal 10-11 Mei 2014 akan dipersembahkan misa khusus untuk hari pendidikan dan sekaligus umat diajak untuk berbela rasa dengan secara nyata terlibat dalam gerakan kasih ini dengan turut serta menjadi penyantun/donatur.

Donasi/santunan dapat diberikan dalam bentuk:

Jenis Bantuan Jumlah Bantuan Masa Komitmen Santunan

• Anak Sekolah

• Anak Kuliah Rp 200.000,- per bulan / anak Rp 450.000,- per bulan / anak Selama 12 bulan Selama 12 bulan

Donasi

• Uang masuk sekolah/ kuliah

• Lain-lain Tidak ditentukan Tidak ditentukan

Santunan/ donasi dapat dibayarkan per bulan/ per triwulan/ per semester/ per tahun, dan disalurkan melalui Rekening AYO SEKOLAH AYO KULIAH SANMARE:

a/n. PGDP Paroki Santa Maria Regina, Bank BCA KCP Bintaro no. rek. 4740320012 atau Bank Mandiri KCP Bintaro no. rek. 1640000494320.

Sesuai dengan tema pelayanan KAJ tahun 2014 “Dipilih untuk Melayani” maka Gereja mengajak seluruh umat Paroki SanMaRe untuk semakin beriman, semakin besaudara, dan semakin berbela rasa dengan mengulurkan tangan dan bantuan guna membuka asa dan harapan bagi masa depan anak santun yang lebih baik. Education Brings HOPE!

Dipersembahkan oleh R. Benny Udaya (Ketua Seksi Pendidikan Sanmare) dan FA. Joko Galungan (Ketua Sub-Seksi ASAK).

(3)

Romo menjawab:

Terima kasih untuk pertanyaannya. Kerap kali, ketika mengajar anak sekolah, baik SD ataupun SMP dan SMA, saya mengajukan pertanyaan ini kepada mereka: “Dalam Gereja Katolik, bulan Mei dan Oktober itu ditujukan untuk apa?”

Seringkali,muncul jawaban yang berbeda-beda. Ada yang mengatakan, bulan Mei itu adalah bulan Rosario dan bulan Oktober itu bulan Maria ataupun sebaliknya. Lalu, mulai terjadi sedikit kebingungan di antara mereka yang tak jarang memunculkan komentar, “Ya, sama saja kan Romo. Toh dua-duanya tertujuan untuk Bunda Maria”.

Memang, sebenarnya, kedua bulan tersebut ditujukan bagi Bunda Maria. Kita berdoa melalui perantaraan Bunda Maria sekaligus berdoa bersama Bunda Maria. Dalam Bahasa Latin, ada sebuah pepatah, Per Mariam Ad Iesum: melalui perantaraan Bunda Maria, kita menuju pada Yesus. Pepatah ini merupakan ungkapan iman Gereja dari dulu sampai saat ini bahwa kita mohon doa dan perlindungan dari Bunda Maria agar segala usaha dan perjuangan kita sungguh berkenan di hati Sang Putera, yakni Yesus Kristus sendiri.

Yang menjadi perbedaan dari intensi di kedua bulan ini adalah bahwa di bulan Mei, kita berdoa secara khusus kepada Bunda Maria, baik dalam doa pribadi ataupun dalam beragam bentuk devosi kepada Bunda Maria. Sedangkan, dalam bulan Oktober, kita berdevosi kepada Bunda Maria dalam dan melalui doa Rosario. Atau, dengan kata lain, kita sebut bahwa bulan Mei adalah bulan Maria dan bulan Oktober adalah bulan Rosario.

Di sinilah bedanya antara bulan Mei dan Oktober. Namun, dalam praktik iman, tetap saja terbuka bagi kita semua untuk berdoa dan berdevosi kepada Bunda Maria dengan beragam bentuk doa dan devosi kita seturut iman dan ajaran Gereja Katolik. **

Diasuh oleh Romo Anton Baur, Pr Pertanyaan silakan dikirimkan ke: umatbertanya@parokisanmare.or.id

umat bertanya

gembala menjawab

Apakah bedanya antara Bulan Mei dan Bulan Oktober dalam tradisi

Gereja Katolik? Bukankah keduanya

terkait erat dengan Bunda Maria?

(4)

Bunda Maria dan Ekaristi

Dalam ensikliknya Ecclesia de Eucharistia, Santo Yohanes Paulus II menunjukkan kaitan sangat erat antara Bunda Maria dan Ekaristi. Secara singkat kita semua diajak untuk “merenungkan wajah Kristus bersama Bunda Maria”. Santo Yohanes Paulus II menyatakan keyakinannya bahwa Maria adalah “wanita Ekaristi” dalam seluruh hidupnya, baik lahiriah maupun batiniah. Karena itu Gereja bisa meneladan Bunda Maria dalam hubungan dengan misteri yang mahakudus ini. Ekaristi mengandaikan iman dan amin akan Sabda Yesus. Bunda Maria memberikan teladan iman dan amin-nya pada Yesus ketika menyuruh pelayan di perjamuan nikah di Kana. Bunda Maria seolah berkata kepada kita: “Jangan takut, percayalah akan kata-kata Anakku.” Bila Ia sanggup mengubah air menjadi anggur, Dia juga akan sanggup mengubah roti dan anggur menjadi tubuh dan darah-Nya. Lewat misteri ini, Ia memberikan umat beriman peringatan paskah yang hidup. Bunda Maria juga menjadi teladan tentang bagaimana

kita harus menyiapkan diri untuk menyambut kehadiran Yesus Kristus. “Aku ini hamba Tuhan, terjadilah padaku menurut perkataanmu itu”, itulah jawaban Perawan Maria saat menerima kabar gembira dari malaikat Gabriel. Bunda Maria percaya bahwa yang dikandungnya “oleh Roh Kudus” adalah “Putera Allah”. Pada saat kita siap menyambut Komuni, imam menunjukkan Hostia kudus dan berkata kepada kita “Tubuh Kristus”, seakan-akan ia mau berkata: “Jika Anda percaya, silakan sambutlah”. Kita yang lemah ini, kita memang tidak mengerti dan tidak melihat, namun kita percaya. Karena itu dengan penuh keyakinan kita berkata: “Amin”. Ini suatu ungkapan yang sangat singkat tapi memiliki isi dan arti yang sama dengan ucapan Perawan Maria “Terjadilah padaku menurut perkataanmu”. Menyadari ini, selanjutnya kita mengucapkan kata “Amin” itu dengan lebih nyata sebagai suatu pernyataan iman yang sungguh-sungguh.

Dalam liturgi Ekaristi, Bunda Maria juga mendapat peran penting; saat seruan tobat kita dibimbing untuk menghadap Tuhan dengan hati yang murni. Bunda Maria juga turut serta dalam pujian syukur kepada Allah saat Prefasi dan Doa Syukur Agung.

Semoga dalam bulan Maria ini kita semakin menghayati iman kita akan Ekaristi dengan teladan dan perantaraan Bunda Maria.

Sumber: www.hidupkatolik.com Majalah Liturgi, Volume 17 2006 No. 3

POJOK LITURGI

(5)

Dipanggil untuk Melayani

Rekoleksi Keluarga 2014

Dalam Nasihat Apostolik pada November 1981, bertajuk Familiaris Consortio, Paus Yohanes Paulus II menuliskan bahwa keluarga merupakan miniatur Gereja, Ecclesia Domestica. Sebagai Ecclesia Domestica, keluarga merupakan tempat yang kudus, tempat kehadiran Allah di tengah umat-Nya. Keluarga menjadi tempat menyemai benih-benih iman, harapan, dan kasih yang melibatkan pengorbanan seturut teladan Kristus.

Hidup berkeluarga hendaknya menampakkan kehidupan Gereja sebagai sebuah persekutuan (koinonia), ikut merayakan iman melalui doa peribadatan (lyturgia), mewujudkan pelayanan-pelayanan (diakonia) melalui pekerjaan bagi sesama, menjadi serta memberi kesaksian (martyria) dalam pergaulan sehari-hari dan menjadi sarana penginjilan (kerygma) yang baru.

Keluarga zaman sekarang dihadapkan pada tantangan-tantangan, seperti kesetiaan terhadap janji perkawinan, penggunaan gadget secara berlebihan yang menggantikan waktu bersama untuk berbicara dan saling mendengarkan, pergeseran terhadap konsep keluarga, dan lain-lain. Persoalan dalam keluarga tersebut telah lama menjadi keprihatinan Gereja dan khususnya Dewan Paroki Santa Maria Regina (SanMaRe), Bintaro Jaya. Menanggapi keprihatinan tersebut, Dewan Paroki Santa Maria Regina, Bintaro Jaya menawarkan kegiatan Rekoleksi Keluarga dengan Seksi Katekese, Seksi Kerasulan Keluarga, dan seksi Komunikasi Sosial (KomSos) sebagai pelaksana kegiatan tersebut yang kemudian membentuk kepanitian Rekoleksi Keluarga. Rekoleksi ini bertujuan mengajak setiap keluarga paroki SanMaRe untuk berhenti sejenak dari kegiatan rutin sehari-hari untuk merefleksikan/ merasakan kehadiran Allah dan karya penyelamatan-Nya dalam keluarga masing-masing.

Tema besar yang dipilih adalah “KEMBALI KE NAZARETH” yang diambil dari Tema Advent 2012 sebagai ajakan bagi umat di Paroki SanMaRe untuk merenungkan perjalanan hidup keluarganya. Kita semua diajak untuk kembali “pulang” ke keluarga kita dan mengolah kehidupan bersama agar saling memberkati seperti Keluarga Kudus di Nazareth.

Panitia berharap adanya keterlibatan dan partisipasi umat dalam mengikuti acara Rekoleksi Keluarga lingkungan. Keterlibatan adalah salah satu cara yang paling efektif untuk memperoleh

POJOK KELUARGA

(6)

buah-buah rohani dari setiap permenungan yang diselenggarakan yang dapat mengarahkan keluarga pada hidup bersama yang sejahtera, beriman, dan mampu menghadapi tantangan kehidupan dengan tangguh.

Rekoleksi tahun pertama (2013), Panitia menawarkan sub-tema : “Keluarga adalah Gereja”. Dalam rekoleksi ini keluarga diajak untuk melihat kekuatan dan potensi masing-masing anggota keluarga serta mengenal lebih dekat keluarga lain dalam satu lingkungan dan melalui kekuatan dan potensi tersebut. Setiap keluarga diajak untuk menghayati bahwa keluarga adalah Gereja dengan mengambil bagian dalam lima tugas utama Gereja. Rekoleksi petama telah berjalan baik dan diikuti oleh 25 lingkungan dengan variasi kehadiran dari 7 keluarga–25 keluarga per lingkungan.

Dalam Rekoleksi tahun kedua 2014 ini, Panitia menawarkan sub-tema: “Dipanggil Untuk Melayani”. Tujuan Rekoleksi kali ini adalah melihat kehadiran Allah dalam sejarah kehidupan keluarga masing-masing keluarga serta rencana menanggapi panggilan keluarga sebagai suatu Gereja Rumah Tangga yang mampu menghadirkan Yesus di tengah masyartakat. Rekoleksi ini dirancang dengan suasana yang menghadirkan kegembiraan, santai, dan dikemas dengan bentuk aktivitas “bermain” sehingga tercipta komunikasi yang akrab dalam masing-masing keluarga. Untuk memperdalam iman, Romo Paroki akan membawakan satu sesi dimana peserta diajak melihat Karya Penyelamatan Allah dalam perjalanan iman bangsa Israel dan umat Katolik.

Semoga dengan tawaran Rekoleksi Keluarga ini, bisa membantu saling meneguhkan antar anggota keluarga maupun antar keluarga dalam satu lingkungan dan Paroki dan semakin bertumbuh dalam iman, pengharapan dan kasih sehingga tercipta semangat persaudaraan.

(7)

 JADWAL LITURGI 

MINGGU PASKAH IV – 10 & 11 Mei Bacaan: Kis. 2:14a,36-41; Mzm. 23:1-3a,3b-4,5,6;Ul:1;

1Ptr. 2:20b-25; Yoh. 10:1-10

Saran Nyanyian: PS 539, 542, 543, 646, 656, 849, 956

MINGGU PASKAH – 17 & 18 Mei

Bacaan: Kis. 6:1-7; Mzm. 33:1-2,4-5,18-19;Ul:22; 1Ptr.

2:4-9; Yoh. 14:1-12

Saran Nyanyian: PS 543, 833, 959, 541, 530, 653

Sabtu, 10 Mei, pukul 17.00

Koor dan Tatib: Sta. Regina - II Petugas Lektor : Maria Stella K & Theresia Priscylla

Putra/i Altar: Gregorius Rio Alfrian, Nicolas Yabes Condi, Issabella Titta Iswadi, Felicitas Tania Elvina, Regina Retno Putri M., Shannon Wijaya, Fransiska Yuka Julia, Yohanes Purba Sangga, Cita Permata Kusuma, Caroline Susan Mahadewi Prodiakon: Djoko Soetarno, F.X. Margiono, Gunawan Wibowo, Hexana Tri Sasongko, Joachim Sulistyo, Kamilus Arifin, Paul August Liqui

Sabtu, 17 Mei, pukul 17.00

Koor dan Tatib: Sta. Agatha - V

Petugas Lektor : Luisa Martha W & Theresia Wahyunita Putra/i Altar: Michael David Christopher, Melvin Pratama, Yohana Apsari, Michael Ryan de Fretes, Ignas Deo Dedit, Delbert Suryaatmaja, Lovisia Eva Karensa, Fransiskus Arya Kusuma, Margareta Sheren Angela, Vincentius Adrian Laurens Prodiakon: Georgino Godong, Ignatius Soeprapto, Heribertus Darno, Indri Prijatmodjo, Johannes Pudjiastoto, Martha Maria Elfian, Rinto Setiono

Minggu, 11 Mei, pukul 06.30

Koor dan Tatib: St. Yoh.de Brito – I Petugas Lektor :Adette & Mariska

Putra/i Altar: Fransisca Mariana R.Z., Fr. Wahyuni Novita K., Josephine Cahyaning P, Andreas Widiatmoko P., Ignatius Prayogo, Virgina Regina, Kiara Anindita, Marie Yohana, Jonathan Mark, Dias Riandari

Prodiakon: Rudy Trisnanta, Antonius Indarahardjo, Djonowardjoko, F.X. Soehartono, Hadi Susanto, Joannes Suharno

Minggu, 18 Mei, pukul 06.30

Koor dan Tatib: St. Petrus - VII Petugas Lektor :Lidya K. Marlyan & Ag. Supratikno

Putra/i Altar: Lilian Dharmahutama, Stevanus Winata, Anggitasari Hartawan, Benedicto Siswoko, Hillary Stephina Putri, William Filipe Rahardjo, Christoporus Satrio B., Euginia Puspa Pitaloka, Natania Pangastuti, Jason Bhaskara

Prodiakon: Tri Darmawati, Albertus Bambang K.R., Benni Saptiyanto, Engelbertha Dumatubun, Gregorius Utomo, Heru Santosa

Minggu, 11 Mei, pukul 09.00

Koor: PSA Sanmare - Tatib: St. Gregorius - IV Petugas Lektor : Anna Retno Hapsari & Elisabeth Ratih Putra/i Altar : Kevin Bagas K., Revabelle Maharani, Alfa Sebastian Kullit, Patricia Kristina, Gabriela Liviana, Nathania Edrea Haryanto, Christofer Aldy S.U, Mikael Josafat, Timothy Luke Lumy, Anselmus Prayudi, Antonius Rangga H.W., DeBritto Maurizt A.S.

Prodiakon:Kristian Ong, PGL Sarwanawadya, Susman Riyadi, Adrianus Nggala, Antonius Nelwan, Donanta Octaviardi, Frans Narendra, Haryono Widarta, Johanes Sumardi, Prima Widii H., Temmy Royani, Agung Wahju, Dwi Respati, GD Noegroho TR, Hendrawan Thiodorus,

Ignatius Sudarmadi

Minggu, 18 Mei, pukul 09.00

Koor dan Tatib: Sta. Khatarina – II Petugas Lektor : K.F. Nurahasti & Anastasia Agnes

Putra/i Altar : Gabriel Randall W, Aurelia Virenze, Benedictus Raymardi, Issabella Titta Iswadi, Felicitas Tania Elvina, Regina Retno Putri M., Shannon Wijaya, Fransiska Yuka Julia, Cita Permata Kusuma, Caroline Susan Mahadewi, Chelsea Novelia, Archangela Girlani

Prodiakon:Ingewati Kusuma, Joko Galungan, Mudjihardjo, RM. Soedjono Respati, Veronika Kani, Aloysius Bambang, Deddy Kurniawan, F.A. Soedjarno, Gunawan Gunarso, Heru Yuniriyanto, Irwan Wijaya, Josz Juswanto, Okky Sentana, Romualdus Ponidjan, Victor Sudytio, Anna Retno H.

Minggu, 11 Mei, pukul 17.00

Koor dan Tatib: St. Theodorus - III Petugas Lektor : Kinet & Maria Kristiono

Putra/i Altar: Catherine Inez M.P., Santos F. Tambunan, Claudia Kartikasari Sutandi, Erica Ratnasari Sutandi, Prabandari Ayu, Gabriel Kineta, Antonius Priya Prathama, Elisabeth Novadiana, Aurelian Anindita, Katarina Sari Kusuma Prodiakon: Johanna Kindangen, Maria Yoke Edna, Probel Gultom, Tjhong Vincentius, Agustinus Darmawan, Bayu Rajasa, Eko Prihadi

Minggu, 18 Mei, pukul 17.00

Koor dan Tatib: St. Ignatius - I Petugas Lektor : Dinda & Jacinta

Putra/i Altar: Septaviel Kenzie, Lukas Setya A.C.P, Gita Adinda Satyaningtyas, Josephine Cahyaning P, Andreas Widiatmoko P., Ignatius Prayogo, Kiara Anindita, Marie Yohana, Jonathan Mark, Dias Riandari

Prodiakon: Djoko Soetarno, F.X. Margiono, Gunawan Wibowo, Hexana Tri Sasongko, Joachim Sulistyo, Kamilus Arifin , Paul August Liqui

(8)

PENGUMUMAN

1. Perubahan Jadwal Misa Anak-anak bulan Mei 2014

Mohon perhatian para orangtua dan penggiat dalam misa anak-anak yang biasanya diadakan pada minggu ke-4, khusus untuk bulan Mei 2014, akan dimajukan dari 25-Mei ke tanggal 11 Mei 2014 (bertepatan dengan Minggu Panggilan).

2. Persekutuan Doa Karismatik Katolik SanMaRe - PDKK

Mengundang seluruh Umat SanMaRe untuk mengikuti Persekutuan Doa yang diadakan pada hari Kamis, tanggal 8 Mei 2014 pukul 19.30 dengan pembawa firman Bapak Kodrat Wahyudi.

Rumah dijual : Bebas banjir dan harga reasonable.

Graha Raya GR 13. Lt/lb 112/80, SHM. Hadap Timur. Hub Elisa 0816743043

Rumah dijual: Bebas banjir dan harga reasonsble.

Pondok Duta I Cimanggis Depok: lt/lb 225/150, hoek, SHM. Hub Elisa 0816743043.

ZIARAH NAPAK TILAS TUHAN YESUS :

Bethelem- Nazareth-Yerusalem-S.-Yordan-Kana-D.Galilea-L.Mati-G.Sinai-Mesir-Gn.Nebo-Jordania. Tgl 9-20 Mei: Joppy Taroreh & Romo. 21/5-1/6 Juni: Benyamin Ratu & Romo. 15-26 Juni: P. Jordan OFM. 23/7-3/8: P. Endi Pr, & Yolanda Taroreh. 23/7-3/8 Lourdes, Roma, Vatican, Paris, Amsterdam, Monaco: Joppy Taroreh. Pendaftaran

& Informasi hub. (021) 71133336/ 08158073796

BSM Contractor : Mengerjakan Pembangunan dan

Renovasi Rumah Tinggal. Ruko dll. Melayani

pembangunan/Renovasi di Jabodetabek, Luar kota, Luar Pulau, Sejak Th. 2000. Untuk keterangan lebih lanjut hubungi : F.Bambang Suharso , HP : 0812 992 4065 / 0818 0796 8290 / pin BB : 32A86458 / email : bsm_arcon@yahoo.com

IKLAN BARIS – Wahana bagi umat yang ingin mengiklankan informasi lowongan pekerjaan, mencari pekerjaan atau jasa usaha pribadi. Materi iklan diserahkan ke sekretariat paroki setiap hari kerja atau

email ke: sekretariat@parokisanmare.or.id

Pendaftaran

Katekumen Baru

Telah dibuka pendaftaran

katekumen baru untuk

Dewasa dan Remaja.

Pelajaran akan dimulai pada

tanggal 18 MEI 2014

Dilaksanakan setiap hari Minggu

pukul 16:00 wib.

Formulir pendaftaran bisa

diambil di Sekretariat pada jam

Referensi

Dokumen terkait

Pada tabel tersebut juga terlihat bahwa tingkat kelulushidupan larva ikan selais yang direndam dalam larutan probiotik dengan rentang waktu berbeda (perlakuan P1,

Menjelaskan tugas LK untuk pertemuan berikutnya mengenai Review perkuliahan, tugas-tugas, dan Refleksi perkuliahan, tugas-tugas, dan latihan Konsep dasar dalam matematika

Mechanoreceptor ini terletak pada tendon itu sendiri dan distimulasi oleh kekuatan yang dapat meregangkan yang dihasilkan oleh kontraksi serat otot yang melekat pada tendon

PT LION METAL WORKS Tbk DAN ANAK PERUSAHAAN CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI Untuk Tahun Yang Berakhir Pada Tanggal 31 Desember 2009.. (Dengan Angka Perbandingan Untuk

Sistem ini berfungsi sebagai bahan evaluasi dalam menentukan kebijakan berdasarkan kebutuhan masing-masing wilayah per kecamatan atau per kelurahan meliputi Informasi penyebaran

hubungan yang signifikan antara pengetahuan siswi tentang risiko kehamilan diluar nikah dengan motivasi pencegahan hubungan seksual pranikah pada siswi di SMA PGRI I

Dalam sisi sistem informasi yang dibutuhkan oleh salesman untuk mengambil keputusan adalah salesman dapat mengambil keputusan mengenai harga produk yang diberikan

25 tahun, maka Gerakan Pramuka, mulai dari Kwartir Nasional hingga Gugus Depan mengadakan kegiatan besar bagi golongan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega dengan nama Raimuna,