KATA PENGANTAR
Puji dan syukur dipanjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat dan rahmat Nya akhirnya dapat terselesaikannya Penyusunan Dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Nias Utara Tahun 2011-2016. RPJMD merupakan dokumen resmi Pemerintah Kabupaten Nias Utara yang diajukan kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Nias Utara untuk mendapatkan legitimasi hukum dan politik melalui peraturan daerah. Selanjutnya RPJMD menjadi acuan dalam perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, pengendalian dan evaluasi kebijakan dan program pembangunan daerah dalam lima tahun mendatang.
RPJMD Kabupaten Nias Utara Tahun 2011-2016 memuat penjabaran visi, misi, strategi, arah kebijakan dan program pembangunan Bupati dan Wakil Bupati Nias Utara terpilih untuk masa bakti 2011-2016 dengan memperhatikan berbagai aspirasi seluruh pemangku kepentingan yang ada di Kabupaten Nias Utara. RPJMD Kabupaten Nias Utara merupakan dokumen perencanaan pembangunan daerah sebagai satu kesatuan yang tidak terpisahkan dari sistem perencanaan pembangunan nasional yang tercantum dalam RPJMN Tahun 2010-2014 dan RPJMD Provinsi Sumatera Utara Tahun 2009-2013. RPJM Daerah Kabupaten Nias Utara Tahun 2011-2016 adalah bagian dari rencana pembangunan jangka panjang Kabupaten Nias Utara yang berkesinambungan melakukan perubahan/perbaikan dalam satu tahapan yang konsisten, sehingga dapat meningkatkan akuntabilitas kinerja yang berorientasi pada pencapaian hasil.
Akhirnya, saya selaku Bupati Nias Utara mengajak kepada seluruh aparatur Pemerintah Kabupaten Nias Utara dan para pemangku kepentingan untuk secara bersama-sama, bersungguh-sungguh, ikhlas dan penuh semangat dengan prinsip membangun Nias Utara yang lebih baik. Kita melaksanakan seluruh kebijakan dan program pembangunan yang tercantum dalam RPJMD Kabupaten Nias Utara Tahun 2011-2016. Dengan semangat dan kepedulian bersama, mari kita jadikan Kabupaten Nias Utara lebih baik, maju, dan mandiri di masa yang akan datang.
EDWARD ZEGA