• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pokok Bahasan I KONSEP PENGELOLAAN DAERAH ALIRAN SUNGAI. Deskripsi Singkat

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Pokok Bahasan I KONSEP PENGELOLAAN DAERAH ALIRAN SUNGAI. Deskripsi Singkat"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

Universitas Gadjah Mada 1 Pokok Bahasan I

KONSEP PENGELOLAAN DAERAH ALIRAN SUNGAI

Deskripsi Singkat

Pemahaman tentang Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (P-DAS) dimulai dengan pemahaman tentang Daerah Aliran Sungai (DAS) dan pengertian Pengelolaan secara umum. Perbedaan dan persamaan antara daerah administratif dan daerah aliran sungai diskusikan dengan mengemukakan contoh-contoh di lapangan. Dalam bab ini digali didiskusikan masalah-masalah (problem) yang biasa dijumpai dalam daerah aliran gai. Alternatif-altematif pemecahan masalêh tersebut digali dan berbagai sumber baik nasional atau global dan didiskusikan. Alternatif yang biasa dilihat di lapangan / di kita didiskusikan cara pengembangannya

Dalam bab ini dikemukakan definisi tentang DAS dan P-DAS yang dirumuskan para ahli. Para mahasiswa diharap dapat membuat definisi DAS dan P-DAS menurut pemahaman mereka. Para mahasiswa diberi kesempatan untuk mengemukakan kegiatan(proyek) P-DAS di daerah masing-masing.

Relevansi Bab ini Dengan Kegunaan Mahasiswa

Bab ini merupakan dasar kuliah-kuliah berikutnya. Dengan menguasai bab ini mahasiswa akan dapat membatasi atau mengetahui ruang lingkup P-DAS. Mahasiswa melihat tantangan/ masalah yang dihadapi dalam P-DAS baik secara lokal, maupun nasional. Selain itu mahasiswa juga akan menyadari bahwa P-DAS memerlukan dukungan ilmu-ilmu lain.

Tujuan Instruksional Khusus

Setelah mempelajari bab ini mahasiswa akan dapat menjelaskan arti DAS dan PDAS; memahami persamaan dan perbedaan antara daerah administratif dan daerah aliran sungai; mengetahui ujudl praktek P-DAS di lapangan.

Bab ini merupakan dasar kuliah-kuliah berikutnya. Dengan menguasai bab ini mahasiswa akan dapat membatasi atau mengetahui ruang lingkup P-DAS. Mahasiswa dapat melihat tantangan/ masalah yang dihadapi dalam P-DAS baik secara lokal, regional, nasional maupun global. Selain itu mahasiswa juga akan menyadari bahwa PDAS memerlukan dukungan ilmu-ilmu lain.

(2)

Universitas Gadjah Mada 2 Materi Pokok Bahasan I

Definisi Daerah Aliran Sungai (DAS).

Dengan semakin meningkatnya jumlah manusia, maka semakin meningkat pula luas dan bentuk/ragam penggunaan lahan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Kita kenal bentuk-bentuk penggunaan lahan di sekitar kita, seperti hutan alam, hutan tanaman, agroforestri, tegal, sawah, ladang, badan air, daerah pemukiman, areal pertambangan, dll. Bentuk-bentuk penggunaan lahan ini dikenal sebagai tata-guna lahan. Tata-guna lahan penyusun daerah administratif dan daerah aliran sugai (DAS) itu sama. Mereka menempati ruang atau bentang lahan (landscape) yang sama. Artinya daerah administratif dan daerah aliran sugai (DAS) itu sama. Apakah yang membedakan antara keduanya? Yang membedakan antara keduanya adalah bentuk batas daerahnya. Kita kenal struktur daerah administratif seperti negara, propinsi, kabupaten, kecamatan dan desa. Daerah aliran sugai (DAS) juga terbagi kedalam DAS, sub-DAS, sub-sub-DAS, dst. Batas daerah administratif ditentukan atau dibuat oleh manusia; bentuk atau wujudnya biasanya adalah sungai, jalan, atau pal batas. Sementara batas DAS sifatnya alami, yaitu berujud punggung bukit atau gunung.

Berikut ini dicontohkan beberapa definisi DAS yang dikemukakan oleh para ahli. Linsley (1949) : DAS adalah keseluruhan daerah yang diatus oleh sistem sungai sehingga seluruh aliran dan daerah tersebut dikeluarkan melalui outlet tunggal.

Brooks dkk. (1991) DAS (watershed) merupakan suatu areal atau daerah yang dibatasi oleh bentuk topografi yang didrainasi oleh suatu sistem aliran yang membentuk suatu sungai yang melewati titik out-let dan total area di atasnya.

River basin adalah serupa dengan watershed tetapi mencakup sekala yang luas sebagai contoh : Amazona River Basin, the Misisipi River Basin.

Pedoman Penyusunan Pola-RLKT (1994) : DAS adalah suatu daerah tetentu yang bentuk dan sifat alamnya sedemikian rupa sehingga merupakan satu kesatuan dengan sungai dan anak sungainya yang melalui daerah tersebut dalam fungsinya untuk menampung air yang berasal dan curah hujandan sumber air lainnya, penyimpanannya serta pengalirannya dihimpun dan ditata berdasarkan hukum alam sekelilingnya demi kesinambungan daerah tersebut. Esensinya, DAS adalah salah satu wilayah daratan yang menerima air hujan, menampung dan mengalirkannya melalui sungai utama ke laut/ danau. Satu DAS dipisahkan dan wilayah lain disekitamya (DAS-DAS lain) oleh pemisah alam topografi, seperti punggung bukit dan gunung.

(3)

Universitas Gadjah Mada 3 Dari pengertian tersebut boleh jadi suatu DAS akan melingkupi dua, tiga atau lebih daerah administratif. Dan dan pemahaman tersebut mahasiswa diberi kesempatan untuk membuat definisi DAS sendiri dan mengemukakannya di kias untuk didiskusikan.

Definisi Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (P-DAS).

Kata pengelolaan banyak digunakan dalam berbagai bidang keilmuan. Kita juga mengenal pengelolaan yang berkaitan dengan pemanfaatan lahan atau tata-guna lahan seperti pengelolaan hutan produksi, pengelolaan bidang pertanian, pengelolaan hutan lindung, pengelolaan DAS, dll. Berikut ini dikemukakan beberapa definisi P-DAS yang dirumuskan oleh para ahli.

Brooks dkk. (1991) : P-DAS (=Watershed Management) merupakan proses pengarahan dan pengorganisasian penggunaan lahan dan sumberdaya lainnya pada suatu DAS untuk menyediakan barang-barang dan jasa yang diinginkan tanpa merusakan sumberdaya tanah dan air. Termaktup dalam konsep tersebut adalah adanya pengenalan dalam keterkaitan antara tataguna lahan, tanah dan air; hubungan antara daerah hulu dan hilir.

Rumusan dan Comprehensive Course on Formulation of Watershed Management Project (CCF WSM Project) di Cina (1990) : P-DAS didefinisikan sebagai proses perumusan dan pelaksanaan serangkaian tindakan yang melibatkan manipulasi dan sistem alam dan suatu DAS untuk mencapai tujuan-tujuan tertentu ke arah pembangunan yang berkesinambungan (lestari).

Suyono (1996) : P-DAS terpadu adalah serangkaian kegiatan dengan berbagai eara yang saling terkait dengan penuh pertimbangan untuk mencapai suatu tujuan. Adapun tujuan P-DAS adalah untuk mencapai kelestarian DAS agar dapat memberikan manfaat yang maksimal dan berkesinambungan bagi kesejahteraan manusia.

Dari beberapa definisi tersebut tampak bahwa tekanan P-DAS adalah pada usaha pelestarian sumberdaya alam yang harus diperhatikan/ dilakukan dengan sungguh-sungguh. Hal inilah yang membedakan dengan bentuk-bentuk pengelolaan lahan lainnya. Dan dan pemahaman tersebut mahasiswa diberi kesempatan untuk membuat definisi PDAS sendiri dan mengemukakannya di klas untuk didiskusikan.

Proyek F- DAS.

Lemckert (1990) Proyek dapat didefinisikan sebagai kegiatan yang terkecil, paling rinci yang dapat dilaksanakan secara terpisah dan proyek lainnya. Contoh : dari rencana P- DAS yang salah satu tujuannya adalah menekan perlumpuran sungai. Untuk mengatasinya, lahan hutan seharusnya dihutankan kembali dan lahan-lahan yang seharusnya diteras. Disini

(4)

Universitas Gadjah Mada 4 tujuan akhirnya sama, tetapi ada dua (2) macam giatan dapat dilakukan secara terpisah yaitu penghutanan kembali dan terasering. hkan yang satu dapat dilaksanakan walaupun yang lainnya tidak dikerjakan. Dalam adalah ini ada (2) proyek yang jelas berbeda yaitu proyek penghutanan kembali dan yek terasering.

Proyek memberikan bentuk yang konkrit dan sebuah perencanaan atau elolaan, memberikan informasi yang rinci (detail) tentang waktu pelaksanaan, ukura, lokasi, biaya dan keuntungan (cost and benefits). Tanpa proyek, sebuah rencana kosong, karena tidak ada alat untuk mencapai tujuannya.

Perlu diperhatikan bahwa seringkali (dalam praktek P-DAS) istilah proyek akan untuk menarnai kumpulan beberapa kegiatan (kegiatan yang sebenarnya bisa definisikan sebagai proyek) dalam satu DAS (DAS sebagai satu unit pengelolaan).

Dan dari pernahaman tersebut mahasiswa diberi kesempatan untuk menyebutkan proyek - proyek P-DAS sendiri dan mengemukakannya di klas untuk didiskusikan.

Problematika dalam DAS

Brooks dkk.(1991) membagi berbagai jenis masalah yang umumnya dijumpai DAS kedalam kategori sebagaimana dalam Tabel 1. Dalam tabel tersebut ukakan juga bahwa dimungkinkan adanya beberapa solusi yang dapat diajukan mengatasi satu rnasalah yang mungkin muncul di lapangan. Sebagai contoh, gan suplai air dapat diatasi dengan mengembangkan proyek reservoir atau LgKutan air dari daerah lain.

Tabel-1. Peranan P-DAS di dalam mengembangkan pemecahan masalah sumberdaya alam. Masalah Alternatif Pemecahan Tujuan PDAS terkait

Kekurangan suplai air

reservoir storage dan pengangkutan air

water harvesting

manipulasi vegetasi dan pengurangan evapotranspirasi

desalinisasi air laut

menekan pengangkutan sedimen ke - reservoir; mempertahankan penutupan vegetasi di weal DAS

mengembangkan fasilitas-fasilitas penyimpanan/penampungan air

penggantian jenis vegetasi dan spp. berakar dalam ke spp. Berakar dangkal

(5)

Universitas Gadjah Mada 5 pemompaan groundwater dan

irigasi

pengelolaan daerah resapan (recharge)

Banjir reservoir penyimpan

pembangunan tanggul sungai, dan saluran

pengelolaan dataran banjir

penanaman kembali pada daerah-daerah yang rusak dan gundul

menekan angkutan sedimen

mempertahankan penutupan vegetasi

menekan angkutan sedimen

zonasi kawasan untuk menekan kegiatan manusia di tempat bahaya. menekan angkutan sedimen

penanaman dan pengelolaan

penutupan vegetasi yang cocok/sesuai

Kekurangan energi

penggunaan kayu untuk bahan-bakar

mengembangkan pusat listrik- tenaga air

penanaman fast-growing spp.

mempertahankan produktivitas lahan menekan erosi

menekan angkutan sedimen ke sungai tenaga dan reservoir

mempertahankan water-yield Kekurangan makanan pengembangan agroforestry meningkatkan budidaya – tanaman meningkatkan peternakan

mempertahankan produktivitas lahan menekan erosi

mengenalkan species yang sesuai - dengan kondisi setempat

penerapan konservasi tanah di daerah tanaman daerah miring

mengembangkan sistim peternakan - kelompok dan daerah penghasil - makanan temak yang produktif - dan lestari

(6)

Universitas Gadjah Mada 6 mengimport makanan dari -

daerah lain

mengembangkan sumberdaya hutan untuk pulp, kayu, wildlife, dil. untuk pengembangan dasar-dasan ekonomi Erosi / -

sedimentasi

bangunan pengendali erosi

pengembangan tataguna lahan

penanaman kembali daerah- yang terbuka

mempertahankan umur bangunan - dengan KTA di daerah hulu

penerapan tataguna lahan institusional

penanaman dan pengelolaan vegetasi daerah sampai pulih kembali

Kualitas air- minum

mengembangkan air sumur dan mata air

melindungi groundwater dari -pencemaran

menyaring air dengan penetapan - hutan di daerah hulu

Pencemaran - air sungai & produksi ikan berkurang

pengendalian polutan yang - memasuki sungai

perlakuan Iimbah

pengembangan buffer-strip sepanjang sungai; mempertahankan penutupan vegetasi; pengaturan kawasan riparian.

penggunaan hutan untuk perlakuan - limbah

Latihan Soal – Soal

1. Apakah yang saudara ketahui tentang Daerah Aliran Sungai (DAS) dan Sub-DAS, Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (P-DAS dan proyek P-DAS.

2. Sebutkan beberapa problem atau masalah (minimal 4) yang biasa dijumpai di dalam DAS yang ada kaitannya dengan sumberdaya alam, dan sebutkan juga alternatif-alternatif pemecahannya

Referensi

Brooks, K.N., P.F. Ffolliott, H.M. Gregersen, dan J.L. Thames, 1992. Hydrology and the Management of Watersheds. Iowa State University Press, Ames, Iowa, USA.

(7)

Universitas Gadjah Mada 7 Suyono. 1996. Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Dalam Konteks Hidrologi Dan Kaitannya

Dengan Pembangunan Berkelanjutan: Pidato Pengukuhan Jabatan Lektor Kepala Madya pada Fakultas Geografi, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia.

---. 1994. Pedoman Penyusunan Pola Rehabilitasi Daerah Lahan dan Konservasi Tanah Aliran Sungai. Kpts. Dirjen RRL No. 073/Kpts/V/1994 Departemen Kehutanan, Jakarta.

Referensi

Dokumen terkait

Lokasi daerah aliran sungai (DAS) yang dibahas dalam penelitian ini adalah daerah aliran sungai (DAS) Way Ketibung yg merupakan bagian dari Daerah Aliran Sungai (DAS) Sekampung

Daerah Aliran Sungai (DAS) adalah suatu wilayah kesatuan ekosistem yang dibatasi oleh pemisah topografis dan berfungsi sebagai pengumpul, penyimpan, dan penyalur air,

Kehut anan Pengelolaan Daerah Aliran Sungai yang w ilayah kerjanya seluruh.. Indonesia unt uk melakukan penelit ian pengelolaan DAS yang salah

Jurusan Ilmu Tanah, Fakultas Pertanian, Universitas Gadjah Mada.. Definisi – Definisi Daerah Aliran Sungai

memberikan pemahaman kepada para multi pihak mengenai Daerah Aliran Sungai (DAS), serta memberikan informasi mengenai wilayah kerja Balai Pengelolaan DAS (BPDAS)

Penelitian ini dimaksudkan untuk menganalisis dampak perubahan tata guna lahan di Daerah Aliran Sungai (DAS) Beringin terhadap debit banjir yang ada..

52/Kpts-UU/2001 daerah aliran sungai DAS adalah suatu daerah tertentu yang bentuk dan sifat alaminya sedemikian rupa, sehingga merupakan kesatuan dengan sungai dan anak-anak sungainya

Defenisi lain yaitu suatu daerah tertentu yang bentuk dan sifat alamnya sedemikian rupa, sehingga merupakan satu kesatuan dengan sungai dan anak-anak sungainya yang melalui daerah