i
ABSTRAK
Salah satu keuntungan dari penggunaan motor sinkron adalah untuk memperbaiki faktor daya sistem. Ketika arus eksitasi pada motor sinkron diatur sedemikian rupa sehingga melebihi arus nominalnya (over excitation), maka motor akan bekerja pada faktor daya leading dan berperan juga sebagai kapasitor dengan menyuplai daya reaktif untuk sistem. Tugas akhir ini berisi tentang bagaimana sebuah motor sinkron dapat berperan sebagai kondensor sinkron dan memperbaiki faktor daya sistem, dan juga seberapa besar pengaruh sebuah motor sinkron terhadap perubahan faktor daya dari beberapa sistem dengan nilai beban yang berbeda-beda.
Dari hasil penelitian didapatkan bahwa sebuah motor sinkron baru akan menyuplai daya reaktif untuk sistem pada saat motor bekerja pada faktor daya leading (over excitation), motor belum menyuplai daya reaktif saat masih bekerja pada faktor daya lagging walaupun faktor daya motor sudah lebih tinggi daripada faktor daya sistem. Pada saat motor sinkron diberikan arus eksitasi sebesar 4 Ampere, maka didapat perubahan faktor daya sistem dari sebelumnya 0,5 lagging menjadi 0,960 lagging pada beban sistem 3000VA; 0,696 lagging pada beban sistem 6000VA; dan 0,640 lagging pada beban sistem 9000VA.
Kata Kunci : Motor Sinkron 3 Fasa, Faktor Daya, Arus Eksitasi