• Tidak ada hasil yang ditemukan

BUKU PEDOMAN TUGAS AKHIR

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BUKU PEDOMAN TUGAS AKHIR"

Copied!
52
0
0

Teks penuh

(1)

BUKU PEDOMAN

TUGAS AKHIR

AKADEMI AKUNTANSI

PERMATA HARAPAN

(2)

1

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Proses pendidikan pada jenjang Diploma 3 (D3) di Akademi Akuntansi Permata Harapan Batam, GICI Business School akan diakhiri dengan diwajibkannya bagi mahasiswa untuk menyusun tugas akhir. Tujuan dari penulisan tugas akhir tersebut adalah sebagai sarana pelatihan bagi mahasiswa dalam menulis karya ilmiah. Untuk menilai keberhasilan penulisan tugas akhir tersebut, mahasiswa harus mempertahankannya di depan penguji.

Kualitas tugas akhir tidak hanya ditentukan oleh substansi atau materinya tulisan saja, akan tetapi juga ditentukan oleh tata cara penulisannya. Oleh karena itu, untuk menjamin tercapainya kualitas tersebut maka diperlukan pedoman penulisan tugas akhir. Disamping itu manfaat dari pedoman penulisan tugas akhir ini adalah untuk membantu memperlancar proses penulisan dan pembimbingan tugas akhir.

Menyadari bahwa buku pedoman ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu saran dan kritik akan sangat bermanfaat untuk melengkapi kekurangan tersebut. Namun kami berharap semua pihak yang terkait dengan proses penyusunan dan pembimbingan tugas akhir memanfatkan buku pedoman ini dengan baik. Kepada semua pihak yang terlibat dalam penyusunan buku ini, Program Studi Manajemen menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya.

Batam, Januari 2017 GICI Business School Direktur,

(3)

2

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Visi program studi

“ Menjadi Program Studi yang berdaya saing di rumpun ilmu terapan bidang akuntansi dan bisnis skala nasional tahun 2025 ”.

Misi program studi

a. Menyelenggarakan pendidikan pada rumpun ilmu terapan bidang Akuntansi & bisnis

b. Menyelenggarakan penelitian pada rumpun terapan bidang Akuntansi & bisnis

c. Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat unutk rumpun ilmu terapan bidang Akuntansi & bisnis

d. Melakukan kerjasama dengan berbagai pihak yang dapat memberikan dampak positif bagi semua

Tujuan program studi

a. Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi bisnis pada bidang: akuntansi, perpajakan, dan auditing.

b. Menghasilkan penelitian pada bidang: akuntansi, perpajakan, dan auditing. c. Menghasilkan pengabdian masyarakat pada bidang: akuntansi, perpajakan,

dan auditing.

d. Menghasilkan peningkatan kerja sama dengan organisasi diantaranya perguruan tinggi sejenis, akuntan publik, asosiasi profesi, kantor pelayanan pajak, dan perusahaan multi nasional

(4)

3

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

a. Pada tahun 2020, lulusan AA-PH terserap sebesar 90% sesuai dengan bidang: akuntan, konsultan pajak, auditor, dan staff akuntan.\

b. Pada tahun 2020 menghasilkan penelitian sebanyak 75% di bidang: akuntansi, perpajakan, auditing, dan manajemen akuntansi.

c. Pada tahun 2020 menghasilkan pengabdian masyarakat sebanyak 75% di bidang: akuntansi, perpajakan, auditing, dan manajemen akuntansi.

d. Pada tahun 2020 menghasilkan kinerja kerjasama sebanyak 100 organisasi diantaranya: perguruan tinggi sejenis, akuntan public, asosiasi profesi, kantor pelayanan pajak, perusahaan multinasional

(5)

4

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

BAB I PENDAHULUAN

1. Pengertian Tugas Akhir

Setiap mahasiswa yang akan menyelesaikan studinya di Akademi Akuntansi Permata Harapan wajib mengambil Mata Kuliah Tugas Akhir. Penyebutan Tugas Akhir untuk mahasiswa DIII dan penyebutan Skripsi untuk mahasiswa S1. Secara umum Tugas Akhir adalah suatu karya tulis ilmiah berupa paparan hasil penelitian (research) maupun studi kasus (case study), yang mengkaji dan membahas suatu masalah serta ditulis menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, disusun secara sistematis berdasarkan ketentuan metode penelitian ilmiah. Kegiatan penelitian dalam rangka penulisan Tugas Akhir dapat dilaksanakan melalui:

a. Studi Lapangan (Field Research)

Studi lapangan dilakukan untuk memperoleh data primer. Data primer adalah data yang diperoleh mahasiswa secara langsung dari sumber data, baik melalui pengamatan (observation), wawancara (interview), maupun hasil pengukuran langsung lainnya.

b. Studi Kepustakaan (Library Research)

Studi kepustakaan dilakukan untuk memperoleh teori-teori dan/atau data sekunder. Data sekunder adalah data yang diperoleh mahasiswa dengan memanfaatkan data yang terlebih dahulu dikumpulkan dan dilaporkan oleh pihak lain, dalam bentuk publikasi ilmiah, jurnal, majalah ilmiah, dan lain sebagainya.

2. Ciri-ciri Tugas Akhir

a. Ada permasalahan yang akan dikaji/dipecahkan/diselesaikan;

b. Didasarkan pada pengamatan lapangan (data primer) dan/atau analisis data sekunder;

(6)

5

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

c. Mempunyai metodologi penelitian;

d. Mengungkapkan adanya kenyataan baru atau kenyataan khusus; e. Mengikuti tata tulis karya ilmiah;

f. Dipresentasikan dalam forum seminar;

g. Dipertahankan dalam ujian lisan di depan tim/dewan penguji.

3. Tujuan Penulisan Tugas Akhir

Penulisan Tugas Akhir ini bertujuan untuk melatih dan menguji kemampuan berfikir kritis, kreatif, dan analitis untuk memperkaya ilmu pengetahuan teoritis yang diperoleh mahasiswa di bangku kuliah dengan pengalaman-pengalamannya selama melakukan penelitian di lapangan, agar mereka mampu: a. Merangkum dan mengaplikasikan semua pengalaman pendidikan untuk

memecahkan masalah dalam bidang keahlian/bidang studi tertentu secara sistematis, logis, kritis, dan kreatif, berdasarkan data atau informasi yang akurat dan didukung oleh analisis yang tepat. Dengan demikian diharapkan mahasiswa mampu melakukan kedalaman dalam penguasaan suatu bidang ilmu setelah berproses di Akademi Akuntansi Permata Harapan melalui Tugas Akhirnya;

b. Membentuk sikap mental ilmiah dan mengidentifikasikan serta merumuskan masalah penelitian yang berdasarkan rasional tertentu yang dinilai penting dan bermanfaat ditinjau dari berbagai segi. Dengan demikian diharapkan mahasiswa mampu menjalankan keterpaduan dalam keilmuannya setelah berproses belajar di Akademi Akuntansi Permata Harapan melalui Tugas Akhirnya;

c. Melaksanakan penelitian, mulai dari penyusunan rancangan penelitian, pelaksanaan penelitian, sampai pelaporan hasil penelitian. Dengan demikian diharapkan mahasiswa berkarya atas inovasi dan karyanya sendiri setelah

(7)

6

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

berproses di Akademi Akuntansi Permata Harapan sebagai bentuk keaslian karya Tugas Akhirnya;

d. Melakukan kajian secara kuantitatif dan kualitatif, dan menarik kesimpulan yang jelas serta mampu merekomendasikan hasil penelitiannya kepada pihak- pihak tertentu dengan pemecahan masalah yang dilakukan. Dengan demikian diharapkan mahasiswa juga mampu memberikan kebermanfaatan setelah berproses di Akademi Akuntansi Permata Harapan;

e. Mempresentasikan hasil Tugas Akhir itu di dalam seminar dan mempertanyakannya dalam ujian komprehensif di hadapan tim penguji. Dengan demikian diharapkan mahasiswa mampu menunjukkan kedewasaan sikap dan komunikasi yang baik dalam kebebasan akademiknya melalui Tugas Akhirnya.

Selanjutnya setelah menyelesaikan program studinya, mahasiswa diharapkan mampu:

a. Menjadi tenaga siap kerja mandiri untuk melakukan kegiatan tertentu dan melakukan analisa terhadap kegiatan yang digelutinya sesuai dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan dalam pengelolaan aktivitas organisasi;

b. Memiliki kemampuan yang tangguh dalam perencanaan implementasi, pengendalian, evaluasi dan pengembangan system informasi, guna mendukung aktivitas organisasi secara efektif dan efisien;

c. Memiliki kemampuan dalam menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi.

4. Ruang Lingkup dan Materi Tugas Akhir

Topik Tugas Akhir disesuaikan dengan bidang masing-masing. Unsur-unsur yang diperlukan untuk membuat Tugas Akhir telah dipelajari sejak semester lalu, baik dalam kuliah teori maupun praktek. Oleh karena itu, mahasiswa sudah dapat

(8)

7

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

mempersiapkan judul atau topik Tugas Akhir sedini mungkin agar masa studi dapat selesai tepat waktu.

5. Kedudukan Tugas Akhir dan Bobot SKS

Tugas Akhir mempunyai kedudukan yang sama dengan mata kuliah lain dalam kurikulum, tetapi yang berbeda hanya dalam bentuk proses pembelajaran dan mekanisme penilaiannya. Bobot mata kuliah Tugas Akhir adalah 6 (enam) sks.

(9)

8

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

BAB II

PERSYARATAN AKADEMIK, ADMINISTRASI, DAN DOSEN PEMBIMBING

A. Persyaratan Akademik

Pengajuan penyusunan Tugas Akhir dapat dilakukan jika mahasiswa sudah memenuhi persyaratan akademik, berupa:

a. Mahasiswa sudah mengambil mata kuliah Metodologi Penelitian dengan nilai minimal C;

b. Mahasiswa menentukan judul tugas akhir yang akan dibahas dalam penelitian c. Mahasiswa sudah mengumpulkan sks minimal 90 sks dengan IPK minimal

2,00 untuk D3;

d. Tidak ada mata kuliah inti Program Studi yang bernilai “D” dan “E”;

e. Jumlah nilai “D” pada setiap mata kuliah (di luar mata kuliah inti) tidak melebihi dari 4 sks;

B. Persyaratan Administratif

Persyaratan administratif dalam pelaksanaan tugas akhir adalah:

1. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif Akademi Akuntansi Permata Harapan dengan melampirkan tanda bukti pembayaran uang kuliah;

2. Telah memenuhi persyaratan administratif seperti pembayaran SPP dan administrasi Tugas Akhir.

C. Dosen Pembimbing

Dosen pembimbing adalah dosen yang berfungsi sebagai penasehat dan fasilitator yang memberikan arahan tentang perencanaan, pelaksanaan, dan penulisan laporan Tugas Akhir. Setiap mahasiswa yang sedang menjalankan tugas akhir

(10)

9

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

akan mendapatkan dosen pembimbing yang telah ditunjuk dengan alokasi bimbingan ditentukan oleh dosen yang bersangkutan.

Tugas dosen pembimbing

1. Pembimbing memberi arahan kepada mahasiswa dalam penyusunan laporan; 2. Membantu dalam menyelesaikan penyusunan tugas akhir, termasuk di

dalamnya perbaikan bahasa, konsep ilmu dan format Tugas Akhir;

3. Pembimbing membimbing mahasiswa dalam pembuatan project;

4. Memberikan catatan-catatan yang diperlukan pada kartu bimbingan; 5. Memberikan (entry) penilaian obyektif ke dalam sistem penilaian Tugas Akhir

setelah mahasiswa melakukan presentasi kepada pembimbing;

6. Membubuhkan tanda tangan pada kertas penilaian pembimbing setelah memberikan nilai dan menyerahkannya kepada BAA.

Wewenang dosen pembimbing, adalah:

1. Berhak merekomendasikan mahasiswa untuk mengikuti sidang atau tidak; 2. Dosen pembimbing tidak berhak untuk meminta imbalan atau balas jasa atas

pembimbingan yang telah dilakukan kepada mahasiswa dalam bentuk apapun;

D. Dosen Penguji

Dosen penguji merupakan dosen yang ditunjuk oleh Prodi yang bertugas untuk menguji keterpahaman mahasiswa tentang materi Tugas Akhir yang telah disusun pada sidang komprehensif. Jumlah dosen penguji adalah 2 orang, yang terdiri atas ketua dan sekretaris.

(11)

1 0

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

BAB III

PROSEDUR PENYUSUNAN TUGAS AKHIR

A. Tahap Awal

Ada beberapa saran untuk para mahasiswa yang akan menyelesaikan Tugas Akhir, yaitu:

1. Mulai mengumpulkan bahan-bahan atau materi Tugas Akhir yang berkaitan dengan topik yang akan diambil. Bahan tersebut bisa berupa buku, jurnal ilmiah, artikel ilmiah, majalah ilmiah, laporan penelitian lain yang relevan dengan topik yang akan dijadikan Tugas Akhir;

2. Biasakan berdiskusi dalam kelompok-kelompok kecil untuk mengasah dan mempertajam ide penulisan Tugas Akhir.

B. Tahap Penyusunan Tugas Akhir

Langkah-langkah pendaftaran Tugas Akhir adalah sebagai berikut. 1. Telah memenuhi persyaratan akademik seperti yang telah dijelaskan pada bab

sebelumnya;

2. Menyelesaikan administrasi Tugas Akhir ke bagian finance;

3. Melakukan pendaftaran ke Program Studi dengan menyerahkan bukti pembayaran Tugas Akhir;

4. Mengisi form pengajuan judul Tugas Akhir;

5. Judul yang telah disetujui akan diumumkan sesuai waktu yang telah ditentukan;

6. Membuat proposal Tugas Akhir;

7. Menjalani bimbingan dan penyusunan Tugas Akhir yang dibimbing oleh dosen pembimbing masing- masing;

8. Menyusun Tugas Akhir dan melakukan penelitian; 9. Ujian/ Sidang Tugas Akhir

(12)

1 1

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

C. Pemilihan Topik

Beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh mahasiswa dalam memilih judul Tugas Akhir adalah:

1. Mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan seperti yang dipaparkan pada pembahasan sebelumnya diharapkan sudah mempunyai topik atau tema yang akan dijadikan bahan untuk mengajukan Tugas Akhir. Topik Tugas Akhir yang diambil mahasiswa hendaknya mencerminkan program studi yang diikuti atau sesuai dengan bidang yang diminatinya;

2. Judul Tugas Akhir tidak boleh sama dengan mahasiswa lain, dengan kata lain Tugas Akhir tidak boleh hasil plagiat. Jika terbukti melakukan plagiat maka Tugas Akhir mahasiswa tersebut akan dibatalkan.

D. Proses Penunjukkan Dosen Pembimbing

1. Berdasarkan bidang studi dan topik bahasan yang telah dipilih oleh mahasiswa, setiap mahasiswa akan dibimbing oleh dosen pembimbing;

2. Dosen pembimbing ditentukan langsung oleh Prodi masing-masing. Kualifikasi dosen pembimbing dipilih berdasarkan judul yang telah diajukan oleh mahasiswa;

3. Pengumuman dosen pembimbing dikeluarkan bersamaan dengan

pengumuman judul yang telah disetujui.

E. Prosedur Bimbingan Tugas Akhir

1. Mahasiswa dibimbing oleh dosen pembimbing; 2. Setiap mahasiswa mempunyai kartu bimbingan

3. Setiap bimbingan, mahasiswa harus memakai sepatu, berpakaian rapi, mengisi jadwal bimbingan dan meminta dosen pembimbing untuk memberikan

(13)

1 2

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

catatan-catatan tambahan/rekomendasi pada kartu bimbingan yang ada, serta membubuhkan tanda tangan pada kolom yang telah disediakan;

4. Mahasiswa harus melakukan bimbingan dengan dosen pembimbing minimal 16 kali tatap muka.

5. Masa bimbingan adalah selama satu semester (sesuai jadwal yang ditentukan). Rencana penyusunan Tugas Akhir dapat dilihat pada tabel di bawah ini.

Aktivitas Bulan ke-1 Bulan ke-2 Bulan ke-3 Bulan ke-4 Bulan ke-5 Bulan ke-6 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 Bimbingan 1: Judul Bimbingan 2: Bab 1 Bimbingan 3: revisi Bab 1 Bimbingan 4: Bab 2 Bimbingan 5: revisi Bab 2 Bimbingan 6: Bab 2 Bimbingan 7: Bab 3 Bimbingan 8: revisi Bab 3 Bimbingan 9: Bab 4 Bimbingan 10: revisi Bab 4 Bimbingan 11: Bab 4 Bimbingan 12: Bab 5 Bimbingan 13: revisi Bab 5 Bimbingan 14: review all Bimbingan 15: revisi hasil siding

(14)

10

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

F. Prosedur Penggantian Judul

Penggantian judul dapat dilakukan apabila:

1. Selama proses bimbingan dari minggu pertama sampai minggu keempat, mahasiswa belum dapat membuat kerangka penyusunan Tugas Akhir yang baik, akibat kurangnya data, dan lain-lain;

(15)

11

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

DIAGRAM PROSEDUR PELAKSANAAN PENYUSUNAN TUGAS AKHIR

Mengeluarkan judul yang telah di-acc + dosen

pembimbing Ti da k Lulus Ya Proses Bimbingan ACC Pembimbing

Sidang Tugas Akhir

Wisuda Mulai Pendaftaran Tugas Akhir/Skripsi Registrasi (Finance) Ti da k Setuju Ya

Pengajuan Judul Program Studi Slip Setoran SPP dan Biaya lain

(16)

12

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

BAB IV

PEDOMAN PENULISAN LAPORAN TUGAS AKHIR A. Bahasa

1. Bahasa yang dipakai adalah Bahasa Indonesia yang baik dan benar. Bahasa yang sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan (EYD), bahasa yang baku, serta bahasa yang jelas.

2. Tidak boleh menggunakan kata ganti orang pertama atau orang kedua (saya, aku, kami, kau, dll.), sebagai gantinya dapat digunakan kata “penelitian ini” atau kata “saya” dapat diganti dengan kata “penulis”.

B. Teknik Penulisan Tugas Akhir

Mahasiswa penyusun Tugas Akhir harus melaksanakan ketentuan pengetikan dan cara penulisan.

1. Pengetikan

a. Kertas dan Ukuran

Naskah TA diketik pada kertas HVS putih ukuran A4, berwarna putih dan diketik tidak timbal balik. Apabila digunakan kertas khusus, seperti kertas millimeter untuk grafik, kertas kalkir untuk bagan, dan sejenisnya, boleh di luar batas ukuran dan dilipat sesuai dengan ukuran kertas naskah.

Antara bab yang satu dengan bab yang lain diberi pembatas kertas

doorslag warna dan logo kampus.

b. Jarak Baris

Jarak antara dua baris pengetikan Tugas Akhir adalah dua spasi. Khusus untuk nama bab, judul tabel, dan judul gambar yang lebih dari satu baris diketik dengan jarak satu spasi. Daftar pustaka diketik dengan jarak satu spasi, sedangkan jarak antara dua pustaka diketik dalam dua spasi.

(17)

13

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

c. Alinea Baru

Alinea baru dimulai pada ketukan ke enam dari batas tepi kiri. d. Batas Tepi (Margin)

Batas tepi pengetikan naskah mengikuti ketentuan sebagai berikut. Tepi atas : 4 cm

Tepi bawah : 3 cm Tepi kiri : 4 cm Tepi kanan : 3 cm

Ketentuan batas tepi ini berlaku juga untuk tabel, gambar, atau ilustrasi lainnya termasuk semua lampirannya. Pengetikan dilakukan dengan rata kanan dan kiri (justify).

e. Bab, Subbab, dan Anak Subbab

1) Tiap bab dimulai pada halam baru;

2) Judul bab diketik dengan huruf kapital dengan jarak 4 cm dari tepi atas. Nomor urut bab ditulis dengan huruf romawi dan ditulis di tengah-tengah kertas di atas nama bab tanpa menggunakan tanda baca titik atau koma;

3) Judul subbab dan nomor dimulai dari batas tepi kiri. Huruf awal setiap kata ditulis dengan huruf kapital, kecuali kata penghubung tanpa diakhiri dengan titik. Nomor subbab ditulis dengan huruf capital;

4) Judul anak subbab dimulai dari batas tepi kiri. Huruf awal dari setiap kata ditulis dengan huruf kapital, kecuali kata penghubung;

(18)

14

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

f. Penggunaan Huruf

1) Naskah diketik dengan menggunakan jenis huruf Times New Roman dengan ukuran 12 kecuali pada isi tabel, gambar dan grafik, ukuran boleh lebih kecil dari 12. Huruf-huruf tersebut harus terlihat jelas dan tajam.

2) Lambang, huruf Yunani, atau tanda-tanda yang tidak dapat diketik harus ditulis dengan rapi memakai tinta hitam.

g. Rincian

Jika pada penulisan naskah ada rincian yang harus disusun ke bawah, pakailah nomor urut dengan angka atau huruf sesuai dengan derajat rincian. Penggunaan simbol seperti garis penghubung (-) atau sejenisnya yang ditempatkan di depan rincian tidaklah dibenarkan penggunaannya. h. Letak Simetris

Gambar, tabel (daftar), judul, dan subjudul ditulis simetris terhadap tepi kiri dan kanan pengetikan (center). Gambar dan tabel diberi nomor.

2. Penulisan a. Penomoran

1) Penomoran Halaman

Penomoran halaman diletakkan di sebelah kanan atas, dua spasi atau 1 cm di atas baris pertama teks. Nomor halaman menggunakan angka Arab, dimulai dari bab pendahuluan. Halaman-halaman sebelumnya seperti halaman judul, kata pengantar, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar menggunakan angka Romawi kecil. Khusus untuk halaman yang memuat judul bab, nomor halaman diletakkan di tengah bawah halaman, dua spasi atau 1 cm di bawah baris terakhir.

(19)

15

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

2) Penomoran Matematis

Jika di dalam tugas akhir terdapat sejumlah persamaan matematis, penomoran menggunakan angka Arab yang dituliskan di antara tanda kurung dan diacu dalam teks.

b. Pedoman Umum Ejaan Yang Disempurnakan (EYD)

1. Jarak antar kata dalam paparan hanya satu ketukan dan tidak menambah jarak antar kata dalam rangka meratakan margin kanan karena margin kanan tidak harus rata lurus;

2. Setiap kata ditulis rapat, tidak ada jarak antar huruf dalam sebuah kata. Contoh yang salah : P E M B A H A S A N;

3. Gabungan kata yang mungkin menimbulkan salah penafsiran, dapat diberi tanda hubung untuk menegaskan pertalian antar unsurnya. Contoh: proses belajar-mengajar;

4. Kata berimbuhan gabung depan dan belakang ditulis serangkai. Contoh: dinonaktifan, menomorduakan;

5. Tanda tanya (?), titik (.), koma (,), titik koma (;), titik dua (:), tanda seru (!), ditulis rapat dengan huruf akhir dari kata yang mendahuluinya. Contoh: perhatikan contoh berikut!;

6. Tanda petik ganda (“…”), petik tunggal (‘…’), kurung ( ), diketik rapat dengan kata, frasa, dan kalimat yang diapit. Contoh: ijazahnya masih “disekolahkan”;

7. Tanda perhitungan seperti =, +, -, x, :, <, >, ditulis dengan jarak satu ketukan (spasi) dengan huruf yang mendahului dan yang mengikutinya. Contoh: 2 + 2 = 4;

8. Huruf kapital dipakai pada huruf pertama nama bangsa, suku, dan bahasa serta tahun, bulan, hari, hari raya, dan peristiwa sejarah. Contoh: bangsa Indonesia (bukan Bangsa Indonesia). Peringatan Hari Kartini jatuh pada hari Kamis.

(20)

16

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

9. Huruf capital dipakai pada huruf pertama nama khas geografi. Contoh: Kota Medan, Jalan Diponegoro;

10. Huruf miring digunakan (1) untuk menegaskan atau mengkhususkan huruf, kata, atau frasa, dan (2) untuk menuliskan istilah asing/daerah. Contoh: Islam adalah the way of life bagi umat Nabi Muhammad SAW;

11. Kata hubung antarkalimat diikuti koma. Contoh: Oleh karena itu, …… Dengan demikian, …….

12. Koma dipakai memisahkan kalimat setara yang didahului oleh kata- kata: tetapi, melainkan, namun, padahal, sedangkan, dan yaitu. Contoh: Penelitian ini sangat sederhana, tetapi pengambilan datanya rumit;

13. Koma dipakai memisahkan anak kalimat dan induk kalimat, jika anak kalimat mendahului induk kalimat. Contoh: Sejak ibunya meninggal, dia tampak murung.

14. Penyingkatan kata dapat dilakukan asal sesuai dengan EYD (Ejaan Yang Disempurnakan) edisi terbaru.

15. Penulisan angka yang digunakan mengikuti peraturan yang berlaku pada EYD edisi terbaru. Dalam penulisan angka tunggal seperti 1-9 yang berada di tengah kalimat selalu disertakan penyebutnya di dalam kurung. Misalnya: 2 (dua), 1 (satu). Sementara dalam penulisan di awal kalimat dapat langsung disebutkan, tidak dapat langsung dituliskan dalam bentuk angka.

c. Huruf miring digunakan untuk:

1) Judul buku, nama terbitan berkala, atau nama publikasi lain;

2) Istilah kosakata atau kalimat dalam bahasa daerah/asing yang masuk ke dalam teks;

(21)

17

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

4) Huruf yang digunakan untuk simbol-simbol dalam statistika atau aljabar;

d. Penyajian Tabel dan Gambar 1) Tabel

a) Penulisan kata tabel dimulai dari tepi kiri, diikuti nomor tabel, tanda titik, dan judul tabel.

b) Nomor tabel menggunakan angka Arab, ditulis secara urut tanpa memperhatikan dalam bab mana tabel disajikan.

c) Tabel dibedakan dalam dua macam yaitu tabel dalam teks dan tabel dalam lampiran. Tabel dalam lampiran menggunakan urutan penomoran sendiri, tidak menyambung nomor tabel dalam teks.

d) Setiap tabel harus disajikan pada halaman yang sama, meskipun harus memodifikasi ukuran huruf.

e) Tulisan tabel, nomor tabel, dan nama tabel diletakkan di atas tabel.

f) Jika tabel dikutip dari suatu sumber maka di bawah tabel dicantumkan referensinya.

2) Gambar

Gambar meliputi foto, grafik, diagram, peta, bagan, skema, dan yang sejenisnya. Penyajian gambar mengikuti ketentuan sebagai berikut.

a) Penulisan kata gambar, diikuti nomor gambar, tanda titik, dan nama gambar diletakkan di bawah gambar.

b) Nomor gambar menggunakan angka Arab, ditulis secara urut tanpa memperhatikan dalam bab mana gambar disajikan.

(22)

18

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

d) Jika gambar dikutip dari suatu sumber maka di bawah gambar dituliskan referensinya.

e. Pengutipan

Sebagai karya ilmiah, maka Tugas Akhir harus dilengkapi acuan kepada sumber informasi untuk mengaktualkan pernyataan yang tertulis. Sumber informasi tersebut dihimpun dalam suatu daftar pustaka yang diberi nama “Daftar Pustaka”, yang ditempatkan pada halaman setelah bab terakhir Tugas Akhir. Pengutipan tersebut dapat dilakukan dengan mengutip langsung dan mengutip tidak langsung. Kutipan langsung dan tidak langsung mengikuti aturan-aturan tertentu, seperti yang akan dijelaskan berikut ini.

1) Cara Menulis Kutipan Langsung

Kutipan langsung ditulis sama persis dengan sumber aslinya, baik mengenai bahasanya, maupun ejaannya. Kutipan yang terdiri dari lima baris atau lebih, diketik satu spasi, dimulai lima ketukan dari margin kiri. Kutipan yang panjangnya kurang dari lima baris dimasukkan dalam teks, diketik seperti ketikan teks, diawali dan diakhiri oleh tanda petik (“…”). Apabila pengutip memandang perlu untuk menghilangkan beberapa bagian kalimat, pada bagian yang dihilangkan diganti dengan tiga titik. Apabila pengutip menghilangkan satu kalimat atau lebih, bagian dari kalimat yang dihilangkan tersebut diganti dengan empat titik. Apabila pengutip memberikan penjelasan atau menggarisbawahi bagian yang dianggap penting, pengutip harus memberikan keterangan. Keterangan tersebut berada di antara tanda kurung.

(23)

19

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

2) Cara Menulis Kutipan Langsung dan Sumbernya

Sumber kutipan langsung ditulis dengan menyebut nama akhir pengarang, tahun terbitan, dan nomor halaman yang dikutip. Contoh: (Baumgartner, 2001 : 12).

3) Cara Menulis Kutipan Tidak Langsung dan Sumbernya

Kutipan tidak langsung adalah kutipan yang tidak sama persis dengan aslinya. Pengutip hanya mengambil pokok pikiran dari sumber yang dikutip dalam kalimat yang disusun sendiri oleh pengutip. Kutipan tersebut ditulis dua spasi.

4) Cara Menulis Sumber Kutipan Tidak Langsung

Sumber kutipan tidak langsung ditulis dengan menyebut nama akhir pengarang dan tahun terbitan.

Contoh :

(1) ...(Safrit, 2002 : 10--12).

(2) Menurut Safrit (2002 : 11--14), ……….. f. Penulisan Daftar Rujukan

Penulisan daftar rujukan dapat diikuti aturan berikut ini. Buku rujukan diurutkan secara alfabetis menurut nama akhir pengarang dan tidak perlu menggunakan nomor urut. Apabila pemilik nama tersebut berperan sebagai penyunting buku, di belakang namanya diberi tanda (ed) untuk satu orang penyunting atau (eds) untuk lebih dari satu orang penyunting.

1) Penulisan Buku

Penulisan mengikuti urutan: nama pengarang, tahun terbit, judul buku (ditulis miring), tempat penerbitan, dan nama penerbit. Penulisan nama pengarang diawali dengan nama akhir pengarang,

(24)

20

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

yaitu nama keluarga (surname). Nama lain atau huruf singkatannya (initials) ditulis di belakang nama akhir dan dipisahkan dengan koma. Inisial ditandai dengan titik di belakangnya.

Contoh:

a) Buku dengan pengarang satu orang

Prawiryowardoyo, Susilo. 1996. Meteorologi. Bandung: ITB. b) Buku dengan pengarang dua orang

Paul, Richard & Elder Linda. 2001. Critical Thinking. New York : Prentice Hall.

Strunk, W., Jr., & E.B. White. 1979. The Elements of Style. 3rd.

(ed). New York : Macmillan.

c) Buku dengan pengarang lebih dari dua orang

Mohran, A.M. et al. 1989. Large-scale Organizational

Change. San Francisco : Josse-Bassy.

Zuhdi, dkk. 2008. Cara Menulis Buku. Malang: Rena Press. d) Buku yang disunting

Elmore, R.F. (ed). 2010. Restructuring School : The Next

Generation of Educational Reform. San Francisco : Jossey-

Bass.

Popkewitz, Thomas S. & Fendler, Lynn (eds). 1999. Critical

Theories in Education. New York : Routledge.

e) Buku yang direvisi

Cohen, J. 2000. Statistical Power Analysis for the Behavioral

(25)

21

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

2) Artikel Jurnal

Penulisan artikel dalam jurnal mengikuti urutan: nama pengarang, tahun penerbitan, judul artikel (ditulis miring), nama jurnal, nomor jurnal dan halaman.

Contoh:

a) Artikel dengan satu pengarang

As’ari, Abdur Rahman. 2001. “Penggunaan Strategi Pemampatan dalam Pembelajaran Matematika.” Jurnal

MIPA (Nomor 1 tahun 30). Hlm. 1--14.

b) Artikel dengan dua pengarang

Sarmino dan Husain Haikal. 2001. “Segi Kultural Religius Perpindahan Keraton Kartasura ke Surakarta.” Jurnal

Penelitian dan Evaluasi. 4(III). Hlm. 103--121.

3) Artikel Majalah Contoh:

Iskarna, Tatang. 2002. “Diaspora dan Postkolonialisme”. Ekspresi. Hlm. 20-21

4) Artikel Surat Kabar Contoh:

Herman. 2002. “Islam, Agama Populer atau Elitis.” Kompas. (6 September 2002).

5) Penelitian, Tesis, Disertasi yang Diterbitkan Contoh:

Foster, Havercamp. M.E. 1982. “An Analysis of the Relationship be tweer. Preservice Teacher Training and Directed Teaching Performance.” Doctoral dissertation. University of Chicago. 1981. Dissertation Abstract International. 42.4409A.

6) Penelitian, Tesis, Disertasi yang Tidak Diterbitkan Contoh:

Suparno, dkk. 1988. “Studi Experimental Metode Membaca PQRST dan Metode Membaca STUDY terhadap Mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia FPBS IKIP Padang”.

(26)

22

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Firman. 2001. “Daya Prediksi Nilai Rapor dan STTB terhadap Prestasi Belajar jalur PMDK FPTK UNP.” Tesis tidak

diterbitkan. PPs-UNP.

7) Artikel dari Internet

Azhar. 2008. “Pembelajaran Fisika Berbasis Pendidikan Karakter”. www.medfis.co.id, diakses 12 Desember 2010.

C. Etika Penyusunan Tugas Akhir

Setiap perguruan tinggi menuntut tugas akhir yang berkualitas dari setiap lulusannya. Untuk menghasilkan tugas akhir tersebut diperlukan kriteria ilmiah, persyaratan administratif, dan etika dalam penyusunan tugas akhir. Hal-hal yang perlu dipenuhi oleh penyusun tugas akhir adalah:

1. Kejujuran akademik

a. Mencantumkan secara jelas semua sumber yang dijadikan rujukan dan memperoleh izin penggunaan apabila diperlukan.

b. Penyusun tugas akhir harus melaporkan kajiannya sesuai dengan hal yang sebenarnya.

2. Keterbukaan

Keterbukaan berarti bersedia menerima kritik dan saran demi peningkatan hasil kajiannya.

3. Tidak memaksa dan merugikan subjek

Apabila subjek kajian adalah manusia, partisipasi subjek harus bersifat sukarela. Subjek tidak boleh dipaksa, disinggung perasaannya, atau dirugikan secara material atau nonmaterial.

4. Menjaga kerahasiaan subjek

Menjaga keamanan dan keselamatan subjek dengan tidak mempublikasikan nama dan identitas subjek yang dikaji, kecuali dengan seizin yang bersangkutan.

(27)

23

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

BAB V

KERANGKA PENULISAN

Struktur laporan Tugas Akhir yang berlaku juga untuk semua laporan karya ilmiah. Merupakan struktur yang lazim digunakan di lembaga-lembaga perguruan tinggi. Ada tiga bagian besar yang dimasukkan dalam laporan Tugas Akhir, yaitu: 1. Bagian awal

2. Bagian inti/pokok, yang memuat naskah utama dari Tugas Akhir 3. Bagian akhir, yang memuat bahan-bahan referensi dan lampiran.

Struktur Laporan Tugas Akhir Bagian Struktur Laporan

Awal Halaman Sampul Halaman Judul

Halaman Pernyataan Orisinalitas Halaman Pengesahan Tugas Akhir Halaman Kata Pengantar

Halaman Abstrak Halaman Daftar Isi Halaman Daftar Tabel Halaman Daftar Gambar Halaman Daftar Lampiran

Halaman Daftar Istilah (bila ada) Inti/Pokok BAB I Pendahuluan

BAB II Landasan Teori BAB III Metode Penelitian

A. Rancangan Penelitian B. Jenis dan Sumber Data C. Populasi dan Sampel D. Teknik dan Jumlah Sampling E. Teknik Pengumpulan Data F. Teknik Analisis Data G. Uji Keabsahan Data BAB IV Hasil dan Pembahasan BAB V Kesimpulan dan Saran Akhir Daftar Pustaka

Lampiran (Daftar pertanyaan/pedoman wawancara, izin penelitian, tabel, grafik, dll)

Daftar Riwayat Hidup

(28)

24

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

A. Bagian Awal

1. Halaman Sampul Depan

Halaman sampul depan memuat judul tugas akhir, lambang Akademi Akuntansi Permata Harapan Batam, nama dan nomor mahasiswa, instansi pemberi gelar, dan tahun penyelesaian tugas akhir.

2. Halaman Judul

Judul penelitian berisi pernyataan yang secara spesifik mencerminkan isi penelitian yang dilakukan (mencerminkan konsep atau hubungan antar konsep dari gejala/fenomena yang diteliti).

3. Halaman Pernyataan Orisinalitas

Berisikan pernyataan mahasiswa bahwa Tugas Akhir yang dibuat adalah hasil karya asli dengan kesediaan memberikan hak publikasi kepada institusi.

Halaman ini berisi pernyataan tentang:

a) Tugas akhir yang diajukan adalah asli dan belum pernah diajukan untuk mendapatkan gelar akademik.

b) Tugas akhir adalah murni gagasan, rumusan dan penelitian penulis sendiri tanpa bantuan pihak lain, kecuali arahan tim pembimbing atau tim promotor.

c) Dalam tugas akhir tidak terdapat karya-karya atau pendapat yang telah dituliskan atau dipublikasikan orang lain, kecuali secara tertulis dengan jelas mencantumkannya sebagai acuan dan menuliskan sumber acuan tersebut dalam daftar pustaka.

(29)

25

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

4. Halaman Pengesahan

Halaman ini memuat tanda tangan dosen pembimbing dan tanggal ujian. Tanda persetujuan pembimbing yang menyatakan bahwa tugas akhir layak diujikan.

5. Halaman Kata Pengantar

Pada dasarnya halaman ini memuat ucapan terima kasih mahasiswa kepada mereka yang telah membantunya selama pembuatan Tugas Akhir. Judul Kata Pengantar ditulis center, tanpa garis bawah, dan tanpa pembubuhan titik akhir. Di akhir teks dicantumkan tempat, bulan, dan tahun penyelesaian Tugas Akhir yang diletakkan di kanan bawah, yang diikuti kata “Penulis” di bawahnya. Di bagian tengah bawah diketik nomor halaman dengan angka romawi kecil.

6. Halaman Abstrak

Mencerminkan isi Tugas Akhir dengan mengungkapkan intisari permasalahan penelitian, pendekatan yang digunakan atau kerangka pemikiran, metode penelitian, temuan penelitian, dan kesimpulan. Uraian ditulis dalam bahasa Indonesia (abstrak) dan Bahasa Inggris (Abstract), masing-masing tidak lebih dari 500 kata. Pada akhir abstrak dicantumkan kata-kata kunci yang terkait dengan topik Tugas Akhir yang dibuat.

7. Halaman Daftar Isi

Daftar isi dimaksudkan untuk memberikan gambaran secara menyeluruh tentang isi Tugas Akhir dan sebagai petunjuk bagi pembaca yang ingin langsung melihat suatu bab atau subbab. Di dalam daftar isi tertera urutan judul, subjudul, dan disertai dengan nomor halaman.

(30)

26

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

8. Halaman Daftar Tabel

Jika dalam tugas akhir terdapat banyak tabel, perlu adanya daftar tabel yang memuat urutan judul tabel beserta dengan nomor halamannya. Akan tetapi kalau hanya ada beberapa tabel saja, daftar ini tidak perlu dibuat.

9. Halaman Daftar Gambar

Pada dasarnya sama dengan daftar tabel, pada halaman ini berisikan daftar gambar berisi judul gambar dan nomor halamannya.

10. Halaman Daftar Lampiran

Sama halnya dengan daftar tabel dan daftar gambar, daftar lampiran dibuat bila tugas akhir dilengkapi dengan banyak lampiran. Isinya ialah urutan judul lampiran dan nomor halamannya.

11. Halaman Daftar Istilah (bila ada)

Berisikan daftar istilah yang digunakan dalam Tugas Akhir.

B. Bagian Inti/pokok

Bagian ini memuat isi Tugas Akhir yang disajikan dalam bentuk bab, subbab, dan anak subbab. Bagian inti Tugas Akhir meliputi:

1. BAB I Pendahuluan

Pada bagian pendahuluan berisi hal-hal sebagai berikut: a) Latar belakang

Dimulai dari hal-hal yang bersifat umum menuju hal yang berhubungan dengan topik Tugas Akhir yang dibahas. Tuliskan juga alasan apa yang melatarbelakangi penulis untuk meneliti topik tugas akhir.

Pada subbab ini berisi keterangan mengenai: 1) Gambaran permasalahan;

(31)

27

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

2) Menjawab pertanyaan mengenai suatu gejala/konsep/dugaan. Termasuk kelebihan atau manfaat dari penelitian yang harus dijabarkan dengan jelas oleh penulis;

3) Alasan pemilihan permasalahan, mengapa tertarik untuk mengambil topik tersebut;

4) Masalah yang ditemui dituliskan secara apa adanya, namun tidak boleh membuat kesimpulan karena kesimpulan akan dibahas di bab tersendiri.

b) Batasan Masalah

Batasan masalah menjelaskan batasan-batasan penelitian. Misalnya hal-hal yang tidak berhubungan dengan topik Tugas Akhir tidak perlu dibahas. c) Rumusan masalah

Perumusan masalah merupakan pendetailan dari permasalahan yang telah diidentifikasi dalam latar belakang. Uraian pendekatan dan konsep disertakan untuk menjawab masalah yang diteliti, hipotesa yang akan diuji, dugaan yang akan dibuktikan, dan masalah yang akan dicarikan penyelesaiannya. Rumusan masalah bisa dalam bentuk pertanyaan ataupun tidak. Tetapi pada umumnya memang ditulis dalam bentuk kalimat pertanyaan yang dapat dijawab dengan jelas, seperti “apakah”, “bagaimanakah”, “mengapa”. Namuan tidak boleh menggunakan kata- kata abstrak seperti: “sejauh mana”, “mungkinkah”, dan sebagainya.

d) Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian disesuaikan dengan perumusan masalah yang akan diteliti atau suatu informasi yang dijabarkan untuk dapat menjawab permasalahan yang telah dirumuskan sebelumnya. Tujuan penelitian adalah menguraikan, menerangkan, membuktikan atau merancang,

(32)

28

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

mengimplementasikan dan menerapkannya. Tujuan harus jelas dan dapat diukur secara kualitatif atau kuantitatif.

e) Manfaat Penelitian

Manfaat adalah hal-hal yang terjadi apabila tujuan tercapai dan manfaat bagi pengembangan keilmuan, serta manfaat bagi pengembangan institusi/lembaga yang terkait dengan isi Tugas Akhir. Berikut ini beberapa contoh dari manfaat:

 “Manfaat penelitian ini adalah diperolehnya informasi tentang…”

 “Manfaat penelitian adalah terkumpulnya data penelitian…” 2. BAB II Landasan Teori

Dalam bab ini anda dapat menuliskan teori-teori yang berkaitan erat dengan topik bahasan Tugas Akhir yang sedang disusun yang diambil dari berbagai sumber literature. Bab ini juga berisi kutipan teori-teori, konsep, proposisi, dan paradigm secara runtut dan sistematis yang diambil dari berbagai sumber. Teori-teori yang dikutip hendaknya ditulis dengan memperhatikan tatacara pengutipan yang baik dan benar, apakah kutipan langsung atau kutipan tidak langsung. Sebagai salah satu bentuk metode penelitian yang digunakan yaitu library research/studi pustaka. Teori-teori tersebut dapat dikategorikan dalam teori dasar/umum dan teori-teori khusus yang berhubungan langsung dengan topik bahasan.

a. Teori-Teori Dasar/ Umum

Berisikan definisi-definisi dari teori yang ada, misalnya pengertian sistem, perancangan sistem, UML, DAD, Topologi Jaringan, Sistem Operasi, dan lain-lain.

(33)

29

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

b. Teori-Teori yang Berhubungan dengan Topik yang Dibahas.

Berisikan tentang definisi-definisi dari teori yang ada hubungannya dengan topik yang dibahas. Sub bab ini juga harus memaparkan teori-teori yang sangat rinci, dan dijadikan sebagai bahan acuan untuk penulisan bab selanjutnya (khususnya bab tentang Hasil Analisa).

c. Literature Review/Penelitian Sebelumnya

Literature Review dilakukan oleh peneliti untuk mengetahui landasan awal dan sebagai pendukung bagi kegiatan penelitian yang akan dilakukan oleh peneliti sehingga dapat menghindari pengulangan hal yang sama dalam penelitian dan dapat melakukan pengembangan ketingkat yang lebih tinggi dalam rangka menyempurnakan/ melengkapi penelitian yang sudah ada sebelumnya. Literature review dilakukan dengan mengambil sebanyak 3 (tiga) literatur dari perpustakaan dan 3 (tiga) artikel/jurnal internasional.

3. BAB III Metode Penelitian

Pada dasarnya menjelaskan rencana dan prosedur penelitian yang dilakukan untuk memperoleh jawaban yang sesuai dengan permasalahan atau tujuan penelitian. Pendekatan yang bisa dilakukan oleh mahasiswa dalam metode yang digunakannya dapat berupa kuantitatif maupun kualitatif. Penjabaran di bab ini secara umum menjabarkan rancangan atau gambaran mengenai rangkaian penelitian yang dilakukan.

Perbedaan antara metode kuantitatif dan kualitatif dapat dilihat pada tabel di bawah ini.

(34)

30

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Tabel. Perbedaan Metode Penelitian

Aspek Metode Kuantitatif Metode Kualitatif

Jenis dan Sumber Data

Jenis data biasanya diperoleh melalui instrument/kuosioner yang dibuat berdasarkan hipotesis (kesimpulan sementara) yang berhasil dirumuskan. Jenis data yang diharapkan dapat diukur dalam skala nominal (berdasarkan tanda/nama), ordinal (berdasarkan tingkatan), interval (berdasarkan rentang nilai), atau rasio (nilai sesungguhnya.

Jenis data yang diungkapkan dalam penelitian ini adalah bersifat skematik, narasi, dan uraian juga penjelasan data dari informan baik lisan maupun data dokumen tertulis, perilaku subjek yang diamati di lapangan. Kesemuanya dapat berupa rekaman audio video, catatan lapangan, dokumentasi dan foto. Populasi dan

Sampel

Populasi diartikan sebagai wilayah generalisasi yang terdiri atas subjek/objek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu. Sampel adalah bagian dari perwakilan populasi (sampel statistik) yang akan digeneralisasikan.

Sampel pada penelitian kuantitatif sering disebut dengan responden.

Populasi adalah situasi sosial yang terdiri atas tempat, pelaku, aktivitas, dan waktu.

Sedangkan sampel adalah narasumber, informan, partisipan, teman, kolega, dan pembimbing dalam penelitian (sampel teoritis, karena tujuannya untuk menghasilkan teori). Sampel berfungsi untuk mendapatkan informasi yang maksimum. Teknik dan

Jumlah Sampling

Banyak teknik yang bisa dipakai untuk teknik sampling,

diantaranya adalah Probability

Sampling, yang subjek/objeknya

memiliki kesempatan yang sama untuk dipilih sebagai sampel. Penentuan jumlah sampel sudah harus ditentukan sebelum ke lapangan dan dianjurkan minimal di atas 30 orang untuk

mendapatkan perhitungan statistic parametrik, dapat mengacu pada jumlah sampel yang sama dengan penelitian sejenis, atau

berdasarkan rumus formula statistic yang memperhitungkan populasinya.

Penentuan jumlah sampel tidak dibatasi dan umumnya menggunakan teknik purposive

dan snowball, yang artinya

menentukan subjek/objek yang direferensikan oleh subjek/objek sebelumnya sampai informasi tersebut menjadi jenuh. Dengan demikian tidak bisa ditentukan secara pasti di awal penelitian, jumlahnya bergulir seiring dengan pengungkapan data yang menunjukkan informan yang tepat untuk mengungkapkannya.

Teknik Pengumpulan

Data

Teknik pengumpulan data dapat bervariasi dengan disertai instrument pendukungnya, dari

Perolehan data penelitian yang luas serta mendalam dilakukan dengan berbagai teknik,

(35)

31

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

mulai teknis tes hasil dari kondisi percobaan laboratorium maupun simulasi, teknik wawancara

tertutup, teknik

observasi/pengamatan di luar lingkungan yang diteliti dan teknik angket (kuesioner).

diantaranya adalah observasi berpartisipasi (peneliti ada di dalam lingkungan yang diteliti), teknik wawancara terbuka, terstruktur dengan pedoman, focus

group discussion, studi

dokumentasi. Teknik Analisis

Data

Langkah-langkah dalam persiapan data untuk analisis dimulai dari pengecekan instrumen/kuisioner yang masuk, edit, coding, tabulasi dan pengecekan data akhir.

Pemilihan teknik analisis data kuantitatif setidaknya

mempertimbangkan tiga hal sebagai berikut:

1. Tujuan Riset, yang bersifat deskriptif tentunya akan berbeda untuk riset yang bersifat membandingkan (komparatif) ataupun asosiatif. 2. Jenis Pengukuran dan Jumlah

Sampel, yang akan membedakan analisis

statistiknya, apakah Parametrik atau Non-Parametrik.

3. Jumlah variabel yang diamati, yang akan menentukan model analisis Univariat atau

Multivariat

Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif naratif yang diterapkan biasanya melalui tiga alur, yaitu Reduksi Data, Penyajian Data dan penarikan Kesimpulan atau Verifikasi.

Uji Keabsahan Data

Biasanya dilakukan melalui Uji Validitas dan Reliabilitas. Uji validitas adalah alat uji statistik untuk mengukur variable yang seharusnya diukur. Apabila ditemukan ada yang kurang bersesuaian maka variabel dalam instrumen dapat tidak digunakan. Uji reliabilitas adalah uji statistik untuk mengukur kehandalan suatu instrumen/kuisioner apabila digunakan kembali masih menunjukkan hasil yang sama. Untuk uji validitas dengan jenis data ordinal biasa digunakan Korelasi Rank Spearman & untuk

Pengecekan keabsahan data biasanya dilakukan melalui Kredibilitas (derajat kepercayaan data yang diperiksa melalui bukti kelengkapan data yang diperoleh dari berbagai sumber), Defendabilitas (derajat konsistensi dan stabilitas data yang dapat direplikasi dengan mengaudit keseluruhan aktivitas lapangan yang telah dilakukan), Konfirmabilitas (derajat kepastian data yang dapat dilacak kembali sumber informan dan kebenaran datanya), dan Transperabilitas (derajat keteralihan hasil

(36)

32

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

data interval dengan Korelasi Product Moment.

penelitian oleh pemakai dari pihak eksternal yang dibuktikan saat hasilnya diimplementasikan). Pemanfaatan

Hasil Penelitian

Berlaku generalisasi untuk seluruh populasi

Hanya dapat dimanfaatkan untuk situasi sosial yang sama atau mirip.

4. BAB IV Hasil dan Pembahasan

Hasil penelitian berisi deskripsi dan pemaknaan terhadap semua data hasil penelitian yang ada. Hipotesis penelitian (jika ada) diuji dan ditafsirkan maknanya secara konseptual. Pembahasan berisi jawaban permasalahan yang diajukan dan penjelasan mengapa dan bagaimana hasil-hasil penelitian itu terjadi. Pada akhir bab ini, dapat juga ditambahkan subbab keterbatasan penelitian.

5. BAB V Penutup

Simpulan berisi simpulan hasil penelitian yang merupakan jawaban secara tegas dan lugas atas rumusan masalah. Saran berisi usulan konkret serta operasional yang merupakan tindak lanjut sumbangan penelitian terhadap perkembangan IPTEKS.

C. Bagian Akhir

Bagian akhir skripsi memuat daftar rujukan dan lampiran. 1. Daftar Rujukan

2. Daftar rujukan memuat daftar nama buku, jurnal, laporan penelitian, dan sumber lain yang digunakan. Penulisan daftar pustaka dibahas pada Bab II. 3. Lampiran

Lampiran memuat bahan-bahan penunjang yang digunakan dalam penulisan skripsi. Lampiran dapat berupa surat izin penelitian, instrumen, data, rumus- rumus dan perhitungan statistik yang dipakai, prosedur perhitungan dan hasil ujicoba instrumen, dan catatan lapangan.

(37)

33

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

4. Riwayat Hidup

Halaman riwayat hidup berisi nama penulis, tempat dan tanggal lahir, nama orang tua, riwayat pendidikan dan riwayat pekerjaan serta prestasi-prestasi yang menonjol.

(38)

34

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

DAFTAR LAMPIRAN

(39)

35

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Sampul Bagian Luar

PENGARUH DISIPLIN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT X TAHUN 2017

TUGAS AKHIR

Diajukan Sebagai Salah Satu Persyaratan Guna Memperoleh Gelar Ahli Madya

Oleh:

ANIK KUSUMAWATI NIM. 201100541

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

AKADEMI AKUNTANSI PERMATA HARAPAN BATAM 2017

(40)

36

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Sampul Bagian Dalam

PENGARUH DISIPLIN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT X TAHUN 2017

TUGAS AKHIR

Diajukan Sebagai Salah Satu Persyaratan Guna Memperoleh Gelar Ahli Madya

Oleh:

ANIK KUSUMAWATI NIM. 201100541

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

AKADEMI AKUNTANSI PERMATA HARAPAN BATAM 2017

(41)

37

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Halaman Persetujuan Tugas Akhir

HALAMAN PERSETUJUAN TUGAS AKHIR

Judul Tugas Akhir : Pengaruh Disiplin dan Motivasi terhadap Kinerja Karyawan PT X pada tahun 2017

Nama : Anik Kusumawati

TM/NIM : 2011 / 201100541

Program Studi : Akuntansi

Institusi : Akademi Akuntansi Permata Harapan Batam

Batam, September 2016

Disetujui Oleh :

Pembimbing

Sahara, S.Pd., M.Pd.E

Mengetahui : Ketua Program Studi

(42)

38

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Halaman Pengesahan

PENGESAHAN TIM PENGUJI

Nama : Anik Kusumawati NIM : 2011/201100541

Dinyatakan lulus setelah mempertahankan tugas akhir di depan Tim Penguji Program Studi Akuntansi

Akademi Akuntansi Permata Harapan Batam Dengan judul

Pengaruh Disiplin dan Motivasi terhadap Kinerja Karyawan PT X Tahun 2017

Batam, September 2016 Tim Penguji Tanda Tangan 1. Ketua : Sahara,S.Pd.,M.Pd.E 1.

2. Anggota : Wildayati, S.Pd., M.Pd.E 2. 3. Anggota : Ira Yuliana, S.Pd., M.Pd 3.

(43)

39

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Halaman Pernyataan

PERNYATAAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa:

1. Tugas akhir ini berjudul “Pengaruh Disiplin dan Motivasi terhadap Kinerja

Karyawan pada PT X Tahun 2017” adalah asli dan belum pernah diajukan untuk

mendapatkan gelar akademik (ahli madya, sarjana, magister, dan/atau doktor), baik di Akademi Akuntansi Permata Harapan Batam maupun di perguruan tinggi lain;

2. Tugas Akhir ini adalah murni gagasan, rumusan, dan penelitian saya sendiri, tanpa bantuan pihak lain, kecuali arahan Pembimbing;

3. Dalam Tugas Akhir ini tidak terdapat karya atau pendapat yang telah ditulis atau dipublikasikan orang lain, kecuali secara tertulis dengan jelas dicantumkan sebagai acuan dalam naskah dengan disebutkan nama pengarang dan dicantumkan dalam daftar pustaka;

4. Pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya dan apabila di kemudian hari terdapat penyimpangan dan ketidakbenaran dalam pernyataan ini, maka saya bersedia menerima sanksi akademik berupa pencabutan gelar yang telah diperoleh, serta sanksi lainnya sesuai dengan norma dan ketentuan yang berlaku.

Batam, Januari 2017 Yang membuat pernyataan,

Anik Kusumawati NIM 2011/201100541

Materai Rp. 6.000

(44)

40

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Halaman Abstrak Bahasa Indonesia

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh disiplin terhadap kinerja karyawan, pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan, dan pengaruh disiplin dan motivasi terhadap kinerja karyawan PT X di Batam. Penelitian ini mengambil sampel sebanyak 56 dari 125 karyawan PT X di Batam. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode Convenience sampling. Analisis yang digunakan adalah regresi berganda. Dengan menggunakan batas signifikansi 0,05.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara motivasi terhadap kinerja karyawan, dengan tingkat signifikan 0,002 (lebih kecil dari 0,05). Dengan demikian berarti bahwa hipotesis yang menyatakan bahwa motivasi kerja memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan dapat diterima. Tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara disiplin kerja terhadap kinerja karyawan , dengan tingkat signifikan 0,199 (lebih besar dari 0,05). Terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel motivasi dan disiplin kerja secara simultan terhadap kinerja karyawan PT X. di Batam, dengan tingkat signifikansi 0,000 Kata kunci: Disiplin, Motivasi, dan Kinerja Karyawan

(45)

41

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Halaman Abstrak Bahasa Inggris

Abstract

The research aims to examine and analyze the influence of discipline toward performance of employee, the influence motivation toward performance of employee and The influence work discipline and motivation toward performance of employee in PT X di Batam. This research was a sample of 56 of the 125 employees of PT X di Batam. Samples was taken by Convenience sampling. The analysis used is multiple regression. By using signification limits about 0,05

Analysis result demonstrates that motivation have a positive and significant influence between motivation to employee performance. By significant value about 0,02 (less than 0,05). Therefore, hypothesis which stated that motivation have influence to employee’s work could be accepted. There was no significant influence between work discipline to employee performance, by significant value 0.199 (greater than 0.05). Simultaneously both motivation and work dicipline have positive and significant influence to employee’s performance by f value about 18,729 (more than 0.05), therefore obtained signification value 0,000.

(46)

42

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Halaman Kata Pengantar:

KATA PENGANTAR

Syukur Alhamdulillah penulis ucapkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa yang dengan rahmat-Nya penulis telah dapat menyelesaikan Tugas Akhir yang merupakan salah satu syarat untuk menempuh Ujian Ahli Madya pada Program Studi Manajemen Informatika pada Akademi Akuntansi Permata Harapan Batam.

Tugas Akhir ini disusun berdasarkan hasil penelitian yang telah penulis lakukan dengan judul: Pengaruh Disiplin dan Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT X Tahun 2017 Selanjutnya penulis mengucapkan terima kasih kepada:

1. Bapak Kiatwansyah selaku Ketua Pembina Yayasan Permata Harapan Bangsa Batam. 2. Ibu Sumiati Br. Bangun, S.E. selaku Ketua Yayasan Permata Harapan Bangsa Batam. 3. Bapak Joko Setiawan, SE.,MM selaku Direktur Akademi Akuntansi Permata Harapan

Batam.

4. Ibu Hermaya Ompusunggu,SE.,MAk selaku Ketua Program studi Akuntansi pada Akademi Akuntansi Permata Harapan Batam.

5. Sahara, S.Pd., M.Pd.E selaku Pembimbing yang telah mengarahkan dan membimbing penulis selama pembuatan Tugas Akhir ini.

6. Bapak Hendra Agus selaku Pimpinan tempat penulis memperoleh data selama penulisan Tugas Akhir ini.

7. Staff dosen dan Karyawan Akademi Akuntansi Permata Harapan Batam, yang telah banyak memberikan ilmu dan kemudahan di dalam penyelesaian Tugas Akhir ini.

Penulis menyadari bahwa Tugas Akhir ini masih jauh dari sempurna. Oleh sebab itu, kritikan dan saran dari pembaca sangat penulis harapkan agar kekeliruan dan kekhilafan dalam penulisan ini dapat kita koreksi bersama untuk penyempurnaan baik isi maupun bahasanya.

Akhir kata penulis berharap semoga tugas akhir ini dapat menambah wawasan ilmu Pengetahuan baik pembaca maupun penulis sendiri, dan bermanfaat bagi perkembangan dan kemajuan penelitian berikutnya.

Batam, Januari 2017

(47)

43

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Daftar Isi:

DAFTAR ISI Halaman ABSTRAK... i KATA PENGANTAR... ii DAFTAR ISI... iv DAFTAR TABEL ... vi

DAFTAR GAMBAR ... vii

DAFTAR GRAFIK ... viii

DAFTAR LAMPIRAN ... ix

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah... 1

B. Identifikasi Masalah... 6

C. Pembatasan Masalah... 6

D. Perumusan Masalah ... 6

E. Tujuan Penelitian... 7

F. Manfaat Penelitian... 7

BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Kajian Teori... 8

1. Kinerja... 8

2. Motivasi... 18

B. Kerangka Konseptual ... 23

C. Hipotesis Penelitian ... 24

BAB III METODOLOGI PENELITIAN A. Jenis Waktu dan Tempat Penelitian ... 25

B. Populasi dan Sampel... 23

C. Jenis dan Sumber Data ... 27

D. Teknik Pengumpulan Data ... 27

E. Instrumen Penelitian... 28

F. Teknik Analisis Data ... 35

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN A. Deskripsi Data ... 36

B. Pengujian Hipotesis... 40

C. Pembahasan... 41

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan ... 44

B. Saran ... 45

DAFTAR PUSTAKA... 46

(48)

44

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Daftar Tabel

DAFTAR TABEL Tabel Halaman 1. Populasi Penelitian ... 26 2. Sampel Penelitian ... 27 3. Penilaian ... 33 4. Norma ... 34 5. Deskripsi Data ... 39

(49)

45

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Daftar Gambar Halaman

(50)

46

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

Contoh Daftar Grafik

DAFTAR GRAFIK

Grafik Halaman

(51)

47

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1. Data Motivasi ... 48

2. Data Disiplin... 49

3. Deskripsi Data Penelitian ... 50

4. Uji Normalitas ... 51

5. T Score ... 53

6. Data Sesudah dan Sebelum T Score ... 54

7. Analisis Korelasi Data Mentah ... 55

8. Analisis Korelasi Product Moment... 56

(52)

48

Pedoman Penulisan Tugas Akhir AA-PH

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama : NIM : Alamat : Tempat/Tanggal lahir : Jenis Kelamin : Pendidikan : Pekerjaan : Prestasi : … … … … … … … … … … … … … … … … … … … … … … … …

Gambar

DIAGRAM PROSEDUR  PELAKSANAAN    PENYUSUNAN   TUGAS  AKHIR
Gambar  1.  Layout Kertas

Referensi

Dokumen terkait

Untuk dapat memiliki Izin Prinsip Penanaman Modal, pemohon harus terlebih dahulu mengajukan permohonan secara tertulis kepada Walikota melalui Kepala Dinas,

Dari hasil analisis statistik diketahui nilai p yang diperoleh adalah 0,478. De- ngan demikian uji-t tersebut menunjuk- kan bahwa tidak ada perbedaan atau pe- ningkatan yang

membuat sebuah sistem. Proses ini juga adalah proses di mana awal pencarian solusi dari suatu masalah yang ada. Dalam perencanaan ini juga dilakukan pengumpulan data-data

Selain sebagai media informasi, aplikasi yang dibangun juga dapat memberikan peringatan dini dan rekomendasi dalam mempersiapkan diri dalam menghadapi daerah hujan

Penulisan tugas akhir karya seni ini bertujuan untuk mendeskripsikan konsep, tema, proses visualisasi, dan bentuk lukisan dengan judul Aktivitas Petani Sabagai Objek

Subyek dalam penelitian ini adalah mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya yang terdiri dari beberapa fakultas dan berhasil peneliti temui yaitu 3 mahasiswa dari Fakultas

Diharapkan melalui penelitian ini, para pembelajar bahasa Jepang dapat lebih menyenangi dalam memahami dan mendalami keigo dengan menggunakan anime sebagai objek

Sesuai dengan visi pembangunan kesehatan melalui Puskesmas yakni terwujudnya Kecamatan Sehat Menuju MDGs 2015, Puskesmas bertanggung jawab untuk menyelenggarakan