• Tidak ada hasil yang ditemukan

sambutan kbmg 17agustus2010

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "sambutan kbmg 17agustus2010"

Copied!
11
0
0

Teks penuh

(1)
(2)

 2 ‐ 11 

Peringatan HUT RI kali ini, kita peringati secara sederhana dalam

suasana Bulan Suci Ramadhan, penuh Rahmat, Berkah dan

Kehidmatan. Kehidmatan yang diharapkan dapat menuntun kita dalam

berdo’a untuk para Pahlawan yang telah gugur mendahului kita dalam

memperjuangkan KEMERDEKAAN INDONESIA 65 tahun yang lalu.

Kiranya, Allah SWT meluaskan kuburnya dan menerima seluruh amal

perbuatannya, serta menempatkan di tempat yang sarat kemuliaan di

sisi-Nya. Amin.

Bapak – Ibu yang berbahagia,

Tema peringatan HUT RI ke-65 tahun 2010 ini, adalah:

”Dengan Semangat Proklamasi 17 Agustus 1945, Kita Sukseskan Reformasi Gelombang Kedua, untuk Terwujudnya Kehidupan Berbangsa yang Makin Sejahtera, makin Demokratis dan makin

Berkeadilan”

Menarik untuk disimak, bahwa saat ini kita berada pada gelombang

kedua reformasi. Reformasi dalam perspektif ini perlu diartikan tidak

hanya sekedar suatu proses “perubahan politik”, namun telah

terjabarkan menjadi “perubahan di segala sektor pemerintahan, di

setiap aspek kehidupan berbangsa dan bernegara”.

Salah satu wujud nyata perubahan itu adalah REFORMASI BIROKRASI

seluruh institusi pemerintah. Proses ini – secara garis besar – ditujukan

(3)

 3 ‐ 11 

1. Reformasi tatanan Kelembagaan;

2. Reformasi tata-laksana;

3. Reformasi Organisasi.

secara lebih sistematis, efisien dan efektif.

Pada saat sekarang ini, BMKG sedang melakukan penyusunan

dokumen proposal reformasi birokrasi. Dokumen tersebut akan

disampaikan kepada Tim Reformasi Birokrasi Nasional, dan – oleh

karenanya – harus selesai tahun ini, agar siap diimplementasikan

Tahun 2011.

Proses re-organisasi telah sampai tahap menerima masukan dari UPT

BMKG di Daerah, seraya mengadakan koordinasi dengan Kantor

Kementerian PAN. Dari laporan yang saya terima, masih tercermin

adanya perbedaan persepsi yang mendasar di dalam mengartikan

ORGANISASI di daerah. Perlu disampaikan disini, bahwa

RE-ORGANISASI perlu diartikan sebagai RIGHT SIZING. Ukuran

organisasi yang tepat, untuk masa-masa yang akan datang, sebuah

BMKG yang modern, world class dan profesional.

Perkembangan teknologi yang semakin cepat dan tuntutan terhadap

profesionalitas pelayanan informasi MKKUG, menuntut sebuah bentuk

organisasi yang mempunyai kelincahan dan kecepatan pembuatan

keputusan yang tepat, didukung oleh data yang sahih serta SDM yang

professional. Hierarki organisasi modern dicirikan oleh beban

struktur yang ringan dan ramping tetapi kaya fungsi. Oleh karenanya,

(4)

 4 ‐ 11 

karyawan BMKG untuk memahami hal ini. Agar Tim Kecil

Reorganisasi BMKG untuk meninjau ulang konsep organisasi di

daerah, sejalan dengan penyusunan REFORMASI BIROKRASI yang

harus diselesaikan tahun ini.

Masih dalam kaitan dengan reformasi birokrasi, Bapak – Ibu sekalian,

yang tidak kalah pentingnya adalah proses penguatan budaya

organisasi, yaitu penanaman nilai dan perilaku baru, yang lebih

sesuai dengan mekanisme birokrasi baru, dengan tetap menjaga

NILAI-NILAI MORALITAS ETIKA dan KARAKTER BIROKRASI.

Proses transisi ini tidaklah sederhana mengingat akan terdapat suatu

kondisi transisi. Situasi ini tentunya menimbulkan rasa tidak nyaman

bagi sebagian orang.

Namun tidak bagi sebagian mereka yang optimis dan selalu berpikiran

positif. Inilah tantangan yang sesungguhnya, yang menjadi kancah

untuk menggali potensi dan menempa kekuatan dalam diri (Personal

Intelektual) sehingga dapat lebih kreatif menghadapi keadaan.

Seperti yang dikatakan First Lady AS - Madame Eleanor Roosevelt

bahwa seperti halnya teh celup, seorang tidak pernah mengetahui

betapa kuatnya dia sampai dicelupkan ke dalam air panas. Artinya

bahwa tantanganlah yang akan membuat seseorang menjadi

semakin tangguh, kreatif, matang dan dewasa. Sikap positif inilah

yang harus terus diasah, sehingga dapat bekerja cerdas dan keras

secara lebih efektif dan efisien, dengan tetap menjaga sopan-santun

(5)

 5 ‐ 11 

seseorang dan tingginya pendidikan SDM organisasi tersebut, akan

merusak tatanan organisasi !!

Bapak – Ibu yang berbahagia,

Dengan bangga saya sampaikan beberapa kemajuan telah kita capai

bersama di sepanjang tahun ini. Diantaranya adalah terpilihnya Kepala

BMKG sebagai the President of Regional Association V periode 2010

– 2014, melalui sebuah proses pemilihan yang sangat ketat pada

Pertemuan the 15th Session of RA-V di Bali awal Mei yang lalu.

Selama 4 (empat) tahun ke depan, tugas dan tanggung jawab kita akan

bertambah luas, meliputi koordinasi kegiatan dan program cuaca iklim di

negara-negara Regional Association V South-West Pacific.

Salah satu bentuk nyata dari tugas tersebut adalah bertindaknya BMKG

sebagai host dalam pertemuan “The 5th Session of WMO Regional

Association V Management Group (MG-5)”, yang akan

diselenggarakan pada tanggal 20 - 22 September 2010 di Gedung

Serbaguna BMKG Citeko – Bogor. Pertemuan ini akan dihadiri 16

perwakilan negara-negara wilayah South-west Pacific yang

merupakan anggota RA V Management Group.

Kemudian, menyusuli 5 (lima) sertifikat akreditasi yang telah diterima

sebelumnya oleh Laboratorium Kalibrasi (2007), Stasiun Meteorologi

Cengkareng (2008), Biro Perencanaan (2008), Biro Umum (2008),

Stasiun Meteorologi Surabaya (2009), tercatat tahun 2010 ini

(6)

 6 ‐ 11 

Capaian lain yang membuat kita lebih berlega hati adalah bahwa kita

berhasil mempertahankan predikat “Wajar tanpa Pengecualian” untuk

Hasil Pemeriksaan BPK untuk Laporan Keuangan BMKG tahun 2009.

Meski disertai beberapa catatan, namun hal ini adalah prestasi BMKG

yang luar biasa. Sebuah perwujudan dari buah kerja keras dan

kerjasama secara keseluruhan, baik unsur di Pusat maupun di Daerah.

Tugas kita ke depannya adalah berupaya bersama mempertahankan

kembali predikat menjadi WTP yang tanpa catatan.

Salah satu upaya tersebut diterapkan dalam bentuk pelaksanaan

workshop Pembinaan Administrasi dan Pengelolaan Keuangan,

bulan Juli yang lalu dan melibatkan personil pengelola keuangan Pusat

dan Daerah.

Hadirin sekalian,

Terkait substansi hukum, saat ini kegiatan penyusunan Rancangan

Peraturan Perundangan (RPP) masih berlangsung dan diharapkan

selesai akhir Oktober 2010. Sosialisasi UU No 31 Tahun 2009 tentang

MKG telah dilakukan baik di kalangan internal BMKG di seluruh

Indonesia (yang secara cerdas untuk efisiensi waktu dan anggaran) -

telah dilaksanakan secara paralel dengan kegiatan Rekonsiliasi

Keuangan kepada lima Balai Besar Wilayah kepada instansi Pemerintah

terkait, Pemda dan stake-holder di 4 (empat) lokasi yaitu Pontianak,

Lombok, Padang, Manado, dan menyusul untuk Batam.

Dapat saya sampaikan pula bahwa saat ini kita telah memiliki Unit

(7)

 7 ‐ 11 

hukum baik di Pusat maupun di Daerah, misalnya untuk penyelesaian

masalah lahan dan aset.

Bapak – Ibu yang saya hormati,

Di bidang kerjasama institusi luar negeri bidang iklim tercatat kerjasama

BMKG - KNMI – Deltares – PusAir (prediksi iklim memakai data satelit),

BMKG - JICA Jepang (pembuatan peta kerentanan iklim dan

peningkatan kapasitas SDM), BMKG - NESO Belanda (peningkatan

kapasitas SDM dalam bidang perubahan iklim), BMKG - UNDP -

Bappenas (sosialisasi perubahan iklim pada petani, nelayan dan dunia

pendidikan). Masih terkait iklim, tahun ini BMKG mendapat dukungan

dari Pemerintah Australia melalui bantuan pendanaan/grant untuk

pengembangan program Sekolah lapang Iklim (SLI) di wilayah

Indonesia Timur.

Hal menarik lain adalah bahwa BMKG sejak tahun ini hingga 2014

bekerjasama dengan BPRC-Ohio University dan LDEO Colombia USA

melaksanakan Program Ice Core Drilling untuk penelitian Paleoclimate

Indonesia, dengan tujuan mengungkap data historis iklim yang

terkandung dalam es/salju yang berasal dari Puncak Jaya –

Pegunungan Jayawijaya Papua. Staf BMKG ikut dilibatkan dalam

penelitian dan analisis data proksi es yang dilakukan di laboratorium

milik Ohio University – Ohio USA, sekaligus berkesempatan

meningkatkan kapasitasnya dengan mengikuti program master dan

(8)

 8 ‐ 11 

Dalam kaitannya dengan kesertaan BMKG di kancah internasional,

BMKG terpilih untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan “The

Eleventh WMO Symposium on Education and Training (SYMET-XI)”

yang akan diadakan pada tanggal 25 - 29 Oktober 2010, di gedung

Serbaguna BMKG Citeko. Pertemuan yang membahas program WMO

terkait edukasi dan pelatihan ini, direncanakan dihadiri sekitar 100

perwakilan negara-negara anggota WMO seluruh dunia.

Bapak – Ibu yang berbahagia,

Dapat saya sampaikan pula bahwa sebagai bagian dari program

InaTEWS, BMKG telah melakukan updating RANET (fasilitas pendukung

diseminasi informasi gempabumi remote area) menjadi DVB (Digital

Video Broadcast) sejumlah 150 unit. Selain itu BMKG telah pula

melakukan hand-over fasilitas pendukung InaTEWS dengan

pemerintah China dan Jepang.

Untuk peningkatan kualitas dan penguatan kapasitas SDM. Pusdiklat

BMKG telah mengadakan beberapa pelatihan baik di bidang

teknis/substansi (diantaranya Diklat Teknis Meteorologi Publik,

Penerbangan, Maritim, Klimatologi, Kualitas Udara dan Geofisika),

Kesempatan personil BMKG untuk meningkatkan kompetensinya

diperluas dengan adanya kegiatan Tugas Belajar BMKG di ITB untuk

Program S1, S2, S3 melalui program APBNP 2010. Kegiatan ini

merupakan lanjutan program 2009. Pada tahun itu sejumlah 48 staf

BMKG mengikuti program perkuliahan di ITB untuk jenjang studi S1

(9)

 9 ‐ 11 

Kesempatan yang sama diberikan kepada 60 orang personil BMKG dari

latar-belakang D1 dan SLTA untuk melanjutkan pendidikan di AMG pada

tahun ini, bersama-sama dengan 150 orang taruna/i yang diterima

melalui program penerimaan reguler.

Saya harapkan, peluang ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh

personil BMKG baik di pusat dan daerah yang ingin meningkatkan

kapasitasnya dan kompetensinya.

Kita mensyukuri bahwa mengimbangi jumlah personil BMKG yang

memasuki masa purnabakti, tahun ini AMG menghasilkan 146 lulusan

Diploma III, yang akan bertugas sebagai forecaster di UPT BMKG

seluruh Indonesia. Di samping itu, UPT Daerah juga akan menerima 182

orang lulusan D-1 AMG yang akan menjadi tenaga observer selama 1

(satu) tahun ke depan.

Para Peserta Upacara Sekalian,

Terkait momen ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1431 tahun ini,

tentunya akan terjadi mobilisasi penduduk dalam jumlah besar antar

wilayah di Indonesia. Ini tentunya tidak lepas dari peran BMKG sebagai

penyedia informasi cuaca, ikim, gempa dan tsunami, antara lain

untuk mendukung kegiatan transportasi. Karenanya, saya

menghimbau seluruh personil BMKG terutama yang tergabung sebagai

anggota Posko Angkutan Lebaran 1431 H baik di Pusat maupun di

Daerah, Saya sampaikan apresiasi yang sangat tingginya. Diharapkan

(10)

 10 ‐ 11 

menjalankan tugas, disela-sela kebutuhan untuk bersilaturahmi di

tengah-tengah keluarga. InsyaAllah, ini merupakan catatan amal ibadah

Bapak - Ibu dalam menjalankan amanah pekerjaan.

Bapak – Ibu sekalian,

Seluruh rangkaian kemajuan ini tidak lepas dari kontribusi Bapak – Ibu

sekalian, baik yang bertugas di kantor Pusat maupun di Daerah. Baik

dalam penyelenggaraan kegiatan operasional substantif maupun

administratif. Baik pada kegiatan internal BMKG, maupun di luar BMKG

terutama dalam menjalin kerjasama dengan institusi lain serta

Pemerintah Daerah setempat. Oleh karenanya, inilah kesempatan yang

tepat bagi saya selaku Pimpinan BMKG, untuk menyampaikan rasa

terimakasih dan apresiasi atas dukungan, upaya serta kontribusi

Bapak – Ibu sekalian. Diharapkan ke depan kinerja kita semua dapat

terus ditingkatkan.

Hari ini, juga merupakan kesempatan yang baik bagi saya, utnuk

mengucapkan selamat kepada Bapak-Ibu sekalian yang mendapatkan

anugerah penghargaan Satyalencana Karya Satya 10,20,10 tahun

atas pengabdian dan karya Bapak/Ibu.

Dan, sebagaimana setiap kali memulai atau melanjutkan sesuatu yang

baik, doa selayaknya selalu kita panjatkan. Semoga Allah SWT meridhoi

niat dan upaya tulus kita, selaku insan BMKG yang tengah menjalankan

(11)

 11 ‐ 11 

Bagi umat islam selamat menjalankan Ibadah Shaum, kiranya Allah

memberi kekuatan dan kesehatan sehingga kita semua dapat

melengkapkan ibadah kita dan lahir fitri kembali. InsyaAllah.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Jakarta, 17 Agustus 2010

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika

Kepala

DR Ir. Sri Woro Budiati Harijono., MSc

Referensi

Dokumen terkait

Keputusan Investasi yang dilakukan secara tepat akan memberikan keuntungan bagi perusahaan di masa yang akan datang sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan pemilik

Demikian pentingnya peranan dari karyawan dalam menentukan keberhasilan organisasi baik bagi masa sekarang dan masa yang akan datang, maka sangat diperlukan komunikasi yang sangat

 Tujuan merupakan misi sasaran yang ingin dicapai oleh suatu organisasi di masa yang akan datang..  Manajer bertugas mengarahkan jalannya organisasi untuk mencapai

Trend KM di masa yang akan datang masih akan berlanjut, setiap organisasi akan membutuhkan Knowledge Management System dalam membantu pekerjaan dan

diperkirakan akan meberikan pengaruh pada masa yang akan datang. Dalam suatu organisasi seharusnya perencanaan sudah dapat memprediksi.. bahwa kegiatan yang dilakukan

 Sebuah desain harus menuju struktur data yang tepat untuk class-class yang akan diimplementasi dan digambar dari pola data yang dikenal..  Sebuah desain harus

Kelima, kepentingan nasional sebuah negara berkaitan erat dengan masa yang akan datang. atau masa depan sebuah negara Maka suatu nejiara &an memprediksi

Pertimbangan on-site treatment :  Jenis dan karakteristik sampah yang akan diolah  teknologi pengolahan yang tepat  antisipasi jenis limbah di masa yang akan datang  Jumlah