• Tidak ada hasil yang ditemukan

SINTESIS DAN KARAKTERISASI MEMBRAN ANORGANIK YANG BERBAHAN DASAR UTAMA ZEOLIT ALAM, SILIKA, DAN KALSIUM KARBONAT.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "SINTESIS DAN KARAKTERISASI MEMBRAN ANORGANIK YANG BERBAHAN DASAR UTAMA ZEOLIT ALAM, SILIKA, DAN KALSIUM KARBONAT."

Copied!
8
0
0

Teks penuh

(1)

SINTESIS DAN KARAKTERISASI MEMBRAN ANORGANIK YANG BERBAHAN DASAR UTAMA ZEOLIT ALAM, SILIKA, DAN KALSIUM KARBONAT

Skripsi Sarjana Kimia

Oleh :

Defina Nasmiaty No.BP 0810411014

JURUSAN KIMIA

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS ANDALAS

PADANG 2012

(2)

Oleh

Defina Nasmiaty

Skripsi diajukan untuk memperoleh gelar Sarjana Sains pada Jurusan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Universitas Andalas

JURUSAN KIMIA

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS ANDALAS

(3)

DAFTAR ISI

2.2.1 Pengertian Membran dan Klasifikasinya ... 7

2.2.2 Proses Sintering ... 10

3.3.3 Sintesis Membran Anorganik ... 14

3.3.4 Teknik Karakterisasi ... 14

(4)

3.3.6 Proses Penyaringan Air Rawa Gambut ... 15

IV. Hasil dan Pembahasan 4.1 Sintesis Membran Anorganik yang Berbahan Dasar Utama Zeolit Alam, Silika, dan Kalsium Karbonat ... 16

4.2 Pengaruh Proses Sintering terhadap Karakterisasi Membran Anorganik Berbahan Dasar Utama Zeolit Alam, Silika, dan Kalsium Karbonat ... 18

4.2.1 Thermalgravimetry analysis (TGA) ... 18

4.2.2 Scanning Electron Microscope (SEM) ... 19

4.2.3 Analisa Ukuran Partikel ... 21

4.2.4 Porositas dan Densitas Membran ... 22

4.2.5 Pengujian Kekerasan Membran ... 24

4.3 Hasil Analisa Uji Filtrasi Air Rawa Gambut ... 25

V. Kesimpulan dan Saran 5.1 Kesimpulan ... 28

5.2 Saran ... 28

Daftar Kepustakaan ... 29

(5)

ABSTRAK

SINTESIS DAN KARAKTERISASI MEMBRAN ANORGANIK YANG BERBAHAN DASAR ZEOLIT ALAM, SILIKA, DAN KALSIUM KARBONAT

Oleh :

Defina Nasmiaty (0810411014)

Sarjana Sains (S.Si) dalam bidang Kimia Fakultas MIPA Universitas Andalas Dibimbing oleh Prof.Dr.Syukri Arief, M.Eng dan Imelda M.Si

Penelitian ini bertujuan untuk mensintesis dan karakterisasi membran anorganik dengan menggunakan bahan dasar utama zeolit alam. silika, dan kalsium karbonat. Campuran bahan dasar untuk pembuatan membran anorganik ini dibuat dalam bentuk pasta dengan menggunakaan mixer. Kemudian dicetak dengan menggunakan ring dan dilakukan 4 variasi temperatur sintering yaitu 850oC, 900oC, 950oC, dan 1000oC. Hasil SEM menunjukkan adanya agglomerasi dan pembentukan dense ceramic body pada membran yang disinter pada temperatur 1000 oC. Ukuran pori yang baik ditunjukkan pada membran yang disinter pada

temperatur 850 oC dan 900 oC yaitu 0.1 – 3 µm. Porositas berkurang dengan meningkatnya temperatur sintering. kekerasan membran meningkat dari 8 mohs hingga 12 mohs. Hasil uji filtrasi air rawa gambut menunjukkan penurunan absorbansi yang signifikan pada membran yang disinter dengan suhu 850 oC dan 900 oC.

(6)

I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pada dua dekade terakhir, keuntungan yang signifikan dari riset teknologi membran telah

dilaporkan. Sejumlah aplikasi telah mengusulkan mengenai mikro-filtrasi dan ultrafiltrasi

sebagai sebuah teknologi yang penting pada proses kimia dan biokimia yang dianggap

kompetitif secara ekonomi dan sesuai dengan kemampuan dari membran dengan flux yang

tinggi dan biaya proses yang murah. Riset dari teknologi membran yang berkelanjutan

dimaksudkan untuk meluaskan cakrawala dari membran untuk proses yang memakai

temperatur tinggi dan ketersediaan ketahanan terhadap korosi untuk pengembangan membran

keramik.1

Kegunaan dari teknologi membran adalah untuk menggantikan langkah pemisahan dan

pemurnian pada industri yang akan mengurangi konsumsi energi dan menghasilkan produk

yang diinginkan. Dibandingkan dengan membran organik, membran anorganik menawarkan

beberapa keuntungan yaitu sifat termal yang baik, ketahanan kimia, dan sifat mekanik yang

baik.2

Pemisahan dengan menggunakan membran anorganik keramik telah digunakan pada

sejumlah lapangan industri, termasuk untuk kondisi operasional dan desain modul. Hal ini

karena membran tersebut memiliki sifat mekanik, termal dan kestabilan kimia yang baik, serta

ketahanan pada media asam dan basa. Membran juga memiliki distribusi ukuran pori yang

sempit, berukuran mikro, konsumsi energi yang rendah dan hanya menghasilkan sedikit polusi

untuk lingkungan. Oleh sebab itu, riset yang besar saat ini memfokuskan pada pengembangan

membran anorganik dan aplikasinya.3

Penelitian yang telah dilakukan dalam beberapa dekade terakhir ini mengenai membran,

melibatkan penggunaan bahan dasar yang tergolong ke dalam kategori mahal. Bahan dasar ini

antara lain: γ- alumina, zirconia, feldspar, titania, pyprophalite, dan lainnya. Namun, juga ada

beberapa penelitian yang telah menggunakan bahan dasar yang murah seperti kaolin, clay alam,

abu terbang, dan dolomite yang dapat memberikan karakteristik membran yang baik.1

Membran zeolit sebagai salah satu jenis membran anorganik, telah mendapat banyak

perhatian karena menunjukkan performa yang bagus untuk pemisahan cairan atau gas yang

sangat sulit. Hal ini dikarenakan membran zeolit memiliki struktur ukuran mikropori yang

(7)

Membran zeolit yang banyak disintesis saat ini umumnya menggunakan zeolit sintetis.

Tipe-tipe membran zeolit yang berasal dari zeolit sintetis adalah FAU, MOR, MFI dan LTA

yang dibuat dengan menggunakan metode in situ. Namun, ada lagi membran zeolit dengan

tipe A,L, Si-I dan ZSM-5 yang dibuat dengan menggunakan metode ex-situ.7

Zeolit alam dapat menjadi salah satu alternatif bahan dasar dari pembuatan membran

anorganik untuk dapat meringankan proses pembuatan membran dari segi harga dan

pemanfaatan dari sumber daya alam yang melimpah. Zeolit alam terdapat di daerah gunung

berapi, tepi sungai, laut dan danau berupa sedimen mineral alam, biasanya terdapat dalam

jumlah besar dan dalam skala megaton. Deposit zeolit alam di seluruh dunia terdapat di USA,

Jepang, Cuba, Uni soviet, Italia, Cekoslavia, Hungaria, Bulgaria, Afrika Selatan, Meksiko dan

Korea dengan kandungan zeolit berkisar antara 60-90%. Di Indonesia, zeolit alam paling

banyak terdapat di pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan dan Irian jaya.8

Zeolit alam yang tersebar di Indonesia saat ini hanya digunakan sebagian kecil untuk

industri, seperti halnya zeolit alam yang terdapat di daerah Padang Lakuak, Nagari Balimbing,

Kecamatan Rambatan, Kabupaten Tanah Datar. Zeolit alam ini, pemanfaatannya masih pada

batas proses pembuatan batu bata dan “belanga” sebagai peralatan rumah tangga.

Sedangkan zeolit alam mempunyai beberapa sifat di antaranya dehidrasi, adsorpsi,

penukar ion, katalisator dan separator. Bentuk kristal zeolit yang relatif teratur dengan rongga

yang saling berhubungan ke segala arah menyebabkan permukaan zeolit menjadi sangat luas

sehingga baik digunakan sebagai adsorben.9

Oleh karena itu, dilakukan penelitian untuk memodifikasi zeolit alam dengan

menggunakan silika dan kalsium karbonat menjadi sebuah membran yang dapat digunakan

untuk mikro/nano-filtrasi.

1.2 Perumusan Masalah

Perumusan masalah dari penelitian ini adalah :

1. Bagaimana kemampuan dari penggunaan zeolit alam, silika dan kalsium karbonat

(8)

2. Bagaimana pengaruh dari temperatur sintering terhadap struktural dari membran

anorganik dengan bahan dasar zeolit alam, silika dan kalsium karbonat.

3. Apakah membran anorganik ini dapat digunakan untuk aplikasi mikro/ultra filtrasi.

4. Apakah membran anorganik ini dapat digunakan untuk menurunkan intensitas warna

air rawa gambut.

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah:

1. Mempelajari proses pembuatan membran anorganik dengan bahan dasar utama zeolit

alam, silika, dan kalsium karbonat.

2. Mengetahui karakterisasi dari membran anorganik dengan bahan dasar utama zeolit

alam, silika, dan kalsium karbonat.

3. Mengetahui pengaruh dari temperatur sintering terhadap struktural dari membran

anorganik ini.

4. Dapat menurunkan intensitas warna air rawa gambut.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini adalah:

1. Dapat mengetahui proses pembuatan membran anorgaik dengan menggunakan bahan

dasar utama zeolit alam, silika, dan kalsium karbonat.

2. Dapat mengetahui karakterisasi dari membran anorganik yang berbahan dasar utama

zeolit alam, silika, dan kalsium karbonat.

3. Meningkatkan nilai mutu dari zeolit alam, khususnya yang berada di daerah Padang

Lakuak, Nagari Balimbing, kecamatan Rambatan, Kabupaten Tanah Datar.

Referensi

Dokumen terkait

Brosur Hotel Sasando menggunakan design yang HOHJDQW \DQJ VHVXDL GHQJDQ WHPD KRWHO \DLWX ³6DVDQGR ,QWHUQDWLRQDO +RWHO´ 'HQJDQ WXMXDQ DJDU FDORQ konsumen yang melihat tertarik

Proses yang dilaksanakan dalam melakukan penyaluran bantuan santunan Ramadhan permintaan jumlah masyarakat miskin dari pihak Baitul Mal kepada kepala desa Kabupaten

Fokus Penelitian Yang menjadi fokus dalam penelitian ini adalah Peranan bahan ajar tematik integratif berbasis cerita Islami untuk meningkatkan karakter religius siswa kelas IV MIN

6) Penerapan ilmu di tengah keluarga sangat penting untuk pemahaman kebiasaan adat istiadat dalam suatu keluarga.. Strategi pembelajaran Pendidikan di Indonesia

Menurut Soekartawi (1994) setelah penggunaan faktor produksi dalam suatu usahatani dievaluasi dengan menggunakan rumus efisiensi teknik dan efisiensi harga apakah sudah mencapai

Mempunyai dan memiliki dokumen hukum yang lengkap sebagai referensi ataupun sebagai pustaka; ingin mempercepat pencarian landasan hukum dan peraturan dalam menangani masalah hukum

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kinerja kapasitor bank pada beban tidak seimbang ketika terjadi kelebihan kompensasi, arus dan tegangan mengalami

Berdasarkan hal tersebut di atas, maka rumusan masalah yang diajukan dalam penelitian ini adalah (1) Apakah budaya perusahaan berpengaruh langsung terhadap kepuasan kerja?; (2)