• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pengaruh Persepsi Pemanfaatan Sistem Informasi Akuntansi dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Paragon Cabang Medan

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Pengaruh Persepsi Pemanfaatan Sistem Informasi Akuntansi dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Paragon Cabang Medan"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Kinerja karyawan menurut Mangkunegara (2000:67) adalah “hasil kerja

secara kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh seorang karyawan dalam

melaksanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya”.

Kinerja PT. Paragon Technology and Innovation (PTI) merupakan hasil dari

upaya-upaya yang dilakukan oleh seluruh komponen sumber daya yang ada dalam

organisasi PTI dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan oleh organisasi

tersebut. Sedangkan kinerja karyawan pada PT. Paragon Technology and

Innovation Cabang Medan merupakan hasil kerja yang dicapai oleh karyawan pada

PT. Paragon Technology and Innovation Cabang Medan.

Perusahaan kosmetik yang ada di Indonesia saat ini menghadapi persaingan

yang cukup tajam pada bidang sumber daya manusia untuk lebih mampu

bertanggung jawab dan menguasai secara maksimal tugas yang dijalankannya. PT.

Paragon Technology and Innovation adalah salah satu perusahaan yang menjadi

produsen kosmetik terkemuka yang selalu mengutamakan kepuasan konsumen

serta memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen melalui jaringan kerja yang

tersebar luas dan didukung oleh kinerja karyawan yang professional agar dapat

memberikan keuntungan dan manfaat yang optimal kepada pihak-pihak yang

berkepentingan.

PT. Paragon Technology and Innovation Kantor cabang Medan selalu

(2)

pelayanan yang maksimal terhadap konsumennya. Dan dari aspek finansial, kinerja

PT. Paragon Technology and Innovation Cabang Medan terus mengalami

peningkatan dari tahun ketahun. Persaingan bisnis di sektor perdagangan kosmetik

kecantikan saat ini akan semakin tajam sehingga manajemen perusahaan mau tidak

mau harus proaktif meningkatkan jasa pelayanan dan kualitas produk yang

memuaskan terhadap konsumen agar bisa terus bertahan dan berkembang.

Karyawan dituntut bekerja professional dengan berkemampuan, disiplin, jujur,

penuh komitmen dan dedikasi yang tinggi untuk meningkatkan kinerja karyawan

dan kinerja perusahaan.

Fenomena yang terjadi pada PT. Paragon Technology and Innovation ialah

melejitnya perusahaan ini sejak lima tahun terakhir. PT. Paragon Technology and

Innovation menjadi salah satu produsen kosmetik terbesar di Indonesia, dengan

merek Wardah. Tahun lalu, PT. Paragon Technology and Innovation mengklaim

kinerja produknya mampu melampaui merek Martina Berto, dengan pertumbuhan

bisnis mencapai 50 persen. Kepada Majalah SWA beberapa bulan yang lalu,

Wardah berhasil meraih market share sekitar 30 persen. Marketing Manager PT.

Paragon Technology and Innovation, Salman Subakat mengatakan 300 varian

produk kosmetiknya yang beredar di pasaran saat ini telah diterima dengan baik

oleh masyarakat. Bahkan pihaknya bangga karena menjadi perusahaan kosmetik

asli dalam negeri yang mampu menjadi kompetitor produk asing.

Menurut Lumbantoruan (2007:1) “Sistem informasi akuntansi mencakup

kegiatan mengidentifikasi, menghimpun, memperoses, dan mengkomunikasikan

(3)

akan berusaha mencapai tujuannya dengan mengalokasikan sumber dayanya secara

optimal melalui pengambilan keputusan alokasi sumber daya yang efisien sehingga

tujuan organisasi dapat dicapai.

Dalam melaksanakan kegiatannya perusahaan pada umumnya sangat

memerlukan sistem akuntansi yang efisien dan efektif, khususnya dalam

menyajikan informasi yang sesuai dengan kebutuhan manajemen maupun berbagai

pihak diluar perusahaan yang memerlukannya. Pelayanan dalam dunia perdagangan

kosmetik merupakan hal yang penting karena akan langsung berhadapan dengan

konsumen. Untuk itu diperlukan informasi yang akurat dalam pengolahan datanya

dan sistem informasi yang ada pada perusahaan juga digunakan untuk memudahkan

konsumen dalam melakukan transaksi.

Selanjutnya hal yang dianggap mempengaruhi kinerja karyawan perusahaan

adalah motivasi kerja. Menurut Purnomowati (2006:5), motivasi adalah suatu

keterampilan dalam memadukan kepentingan karyawan dan kepentingan

organisasi, sehingga keinginan karyawan dipuaskan bersamaan dengan tercapainya

sasaran organisasi.

Menurut Chandra (2001:30) motivasi adalah dorongan dalam diri seseorang

untuk menunjukkan perilaku yang diarahkan kepada tujuan tertentu. Motivasi

sebagai suatu bentuk dorongan baik yang bersifat internal maupun eksternal dalam

melakukan suatu tindakan tertentu.Terkait dengan motivasi individu dalam suatu

organisasi, motivasi dapat dikaitkan dengan suatu dorongan karyawan dalam

(4)

Organisasi adalah proses mempengaruhi atau mendorong dari luar terhadap

seseorang atau kelompok agar mau melaksanakan sesuatu yang telah ditetapkan.

Motivasi merupakan suatu yang esensial dalam menunjang kinerja karyawan dan

pada akhirnya akan menjadi faktor penentu dalam mewujudkan tujuan organisasi.

Dari fenomena tersebut, peneliti berpendapat bahwa kesuksesan yang tercapai

tersebut tak lepas dari komponen-komponen yang terdapat dalam perusahaan.

Dalam kasus ini, peneliti menganggap bahwa pemanfaatan Sistem Informasi

Akuntansi dan motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan dalam

menyukseskan PT. Paragon Technology and Innovation, karena dengan

pemanfaatan Sistem Informasi Akuntansi yang baik dan dorongan motivasi yang

dilakukan dari top management ke lower management akan menghasilkan suatu

kekuatan perusahaan yang terlihat dari kinerja perusahaan tersebut.

Dalam penelitian ini akan di uji secara parsial dan simultan pengaruh

variabel pengaruh persepsi pemanfaatan sistem informasi akuntansi, dan motivasi

kerja terhadap kinerja karyawan.

Alasan peneliti memilih PT. Paragon Technology and Innovation Cabang

Medan sebagai objek penelitian karena PT. Paragon Technology and Innovation

Cabang Medan merupakan salah satu perusahaan yang memiliki jaringan penjualan

yang luas hingga ke daerah-daerah terpencil dan PT. Paragon Technology and

Innovation sudah dikenal banyak lapisan masyarakat, selain itu PT. Paragon

Technology and Innovation merupakan perusahaan kosmetik yang memiliki

banyak karyawan dan konsumen di Indonesia. Hal-hal tersebut akan memudahkan

(5)

sebelumnya yang dilakukan di PT. Paragon Technology and Innovation Cabang

Medan. Hal tersebut akan menghindari kesamaan dengan penelitian pihak lain.

PT. Paragon Technology and Innovation Tbk (PTI) merupakan salah satu

perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan kosmetika. Pertumbuhan industri

kosmetik di Indonesia semakin meningkat setiap tahunnya, berdasarkan data

Kementrian perindustrian, penjualan produk kosmetik di dalam negeri mengalami

pertumbuhan sekitar 15% dari Rp 9.7 triliun di 2012 menjadi Rp 11.2 triliun di

tahun 2013, adapun saat ini terdapat 760 perusahaan kosmetik yang menyerap 75

ribu tenaga kerja secara langsung dan 600 ribu secara tidak langsung

(Metrotvnews.com).

Penelitian ini merupakan replikasi dari penelitian yang telah dilakukan oleh

Binawan Nur Tjahjono dan Tri Gunarsih (2006), Bier (2010) dan Nurhikmah

Manurung (2015). Penelitian ini menggabungkan variabel tertentu dari penelitian

yang sudah dilakukan tersebut, kemudian dikembangkan, sehingga terdapat

perbedaan judul dan metode penelitiannya.

Berdasarkan latar belakang di atas, maka peneliti tertarik untuk melakukan

penelitian dengan judul “Pengaruh Persepsi Pemanfaatan Sistem Informasi

Akuntansi dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT. Paragon

(6)

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas, maka

rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Apakah persepsi sistem informasi akuntansi berpengaruh terhadap kinerja

karyawan di PT. PTI cabang Medan?

2. Apakah motivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan di PT. PTI

cabang Medan?

3. Apakah persepsi pemanfaatan sistem informasi akuntansi dan motivasi

kerja secara simultan berpengaruh terhadap kinerja karyawan di PT. PTI

cabang Medan?

1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian

1.3.1 Tujuan Penelitian

Sesuai dengan rumusan masalah, penelitian ini bertujuan untuk

menemukan bukti atas hal-hal berikut:

1. Untuk mengetahui pengaruh persepsi pemanfaatan sistem informasi

akuntansi terhadap kinerja karyawan.

2. Untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan.

3. Untuk mengetahui pengaruh persepsi pemanfaatan sistem informasi

(7)

1.3.2 Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan memberi manfaat bagi semua pihak,

diantaranya:

1. Bagi PT. Paragon Technology and Innovation Cabang Medan

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan informasi dan evaluasi

mengenai pentingnya sistem informasi akuntansi dan motivasi kerja untuk

memaksimalkan kinerjanya.

2. Bagi peneliti

Dapat menambah pengetahuan dan wawasan serta dapat menerapkan

pengalaman dan ilmu yang telah didapat kedalam praktek.

3. Bagi peneliti selanjutnya

Penelitian ini dapat digunakan sebagai pelatihan dan referensi yang

Referensi

Dokumen terkait

kepada Penyelenggara UN Kabupaten/Kota dan pihak terkait – untuk memperhatikan beberapa penekanan UN tahun 2013 yaitu antara lain : Jumlah paket soal, ketiadaan ujian

melakukan penelitian yang berjudul “ Pengaruh Harga, Citra Merek dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Kalkulator Merek Karce Pada Mahasiswa

Guru meminta setiap siswa untuk bertanya kepada kelompok yang maju jika. materinya tidak bisa

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh harga, citra merek dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian Kalkulator Merek Karce pada

Derrida's critic of philosophy (as traditionally understood) and his preoccupation of reading (and writing) lead his critics and readers to the question of whether he is a

Berdasarkan beberapa pengertian pembelajaran kooperatif menurut para ahli, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa pembelajaran kooperatif merupakan metode yang berpusat

ANALISIS KELAYAKAN BUKU TEKS KIMIA SMA/MA KELAS XII MATERI SENYAWA TURUNAN ALKANA BERDASARKAN KRITERIA TAHAP SELEKSI DARI 4S TMD.. Universitas Pendidikan Indonesia |

• Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada siswa tentang mengurutkan dan menuliskan urutan peristiwa pada teks (Bahasa Indonesia KD 3.8 dan 4.8) serta