• Tidak ada hasil yang ditemukan

Realisasi Sistem Akuisisi Data Menggunakan Arduino Ethernet Shield dan Socket Programming Berbasis IP.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Realisasi Sistem Akuisisi Data Menggunakan Arduino Ethernet Shield dan Socket Programming Berbasis IP."

Copied!
17
0
0

Teks penuh

(1)

i Universitas Kristen Maranatha

REALISASI SISTEM AKUISISI DATA MENGGUNAKAN ARDUINO

ETHERNET SHIELD DAN SOCKET PROGRAMMING BERBASIS IP

Hery Andrian (NRP : 1022048)

Email : heryandrian.engineer@gmail.com

Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik

Universitas Kristen Maranatha

Jl. Prof. Drg. Suria Sumantri 65, Bandung 40164, Indonesia

ABSTRAK

Dalam hal sistem pemantauan data keluaran suatu mesin dalam otomasi

industri diperlukan suatu sistem akuisisi data yang baik dan efisien. Ada dua hal

yang menjadi faktor penting, yaitu sistem perangkat lunak (software) dan alat

perangkat keras (hardware). Dari sisi perangkat keras (hardware), pemanfaatan

teknologi mikrokontroler dan jaringan komputer sangat mempengaruhi kinerja

suatu sistem akuisisi data. Sedangkan dari sisi software, penggunaan bahasa

pemrograman sangat mempengaruhi bagaimana mendesain suatu aplikasi

antarmuka (interface) yang dapat memudahkan pengguna untuk melakukan sistem

pemantauan.

Pada tugas akhir ini, telah dilakukan perancangan dan realisasi sistem

akuisisi data dengan menggunakan mikrokontroler Arduino, Ethernet Shield

Arduino sebagai faktor utama dalam pengiriman akuisisi data ke komputer client, dan metode socket programming pada Delphi untuk aplikasi antarmuka berbasis

desktop.

Dari hasil pengujian didapatkan akuisisi data dengan socket programming

berhasil dilakukan dengan tingkat error maksimal pengukuran suhu 6,87%,

kelembaban udara 10,2 %, simulasi perhitungan produksi 0%, pengukuran arus

5,88 %, dan pengukuran tegangan 3,08 %.

(2)

REALIZATION OF DATA ACQUISITION SYSTEM USING ARDUINO ETHERNET SHIELD AND IP-BASED PROGRAMMING SOCKET

Hery Andrian (NRP : 1022048)

Email : heryandrian.engineer@gmail.com

Electrical Engineering Department, Faculty of Engineering Maranatha Christian University

Jl. Prof. Drg. Suria Sumantri 65, Bandung 40164, Indonesia

ABSTRACT

The output of data monitoring system in industrial automation machines required good and efficient data acquisition system. There are two things that become important factors, software and hardware . Hardware , the utilization of the microcontroller technology and computer network greatly affects the performance of a data acquisition system. Software, the use of a programming language greatly affects how designing an application interface that can allow the user to perform monitoring system.

In this final project, the design and realization of the data acquisition system using the Arduino’s microcontroller, Arduino Ethernet Shield as a major factor in the delivery of data acquisition computer’s client, and the method of socket programming in Delphi for desktop-based application’s interface.

From the test results showed that socket programming data acquisition successfully carried out with a maximum error rate of 6.87% for temperature measurement, 10.2% for air humidity measurement, 0% for simulation the calculation the amount of production, 5.88% for current measurement, and voltage measurement 3.08% .

(3)

iii

PERNYATAN PUBLIKASI LAPORAN TUGAS AKHIR

KATA PENGANTAR

1.1 Latar Belakang Masalah... 1

1.2 Identifikasi Masalah... 2

1.3 Perumusan Masalah... 2

1.4 Tujuan... 3

1.5 Pembatasan Masalah... 3

1.6 Sistematika Penulisan... 4

BAB II LANDASAN TEORI... 5

2.1 Konsep Dasar Akuisisi Data... 5

2.2 Konsep Dasar Socket Programming... 6

2.2.1 Macam – Macam Komunikasi Socket... 8

2.3 Pengertian Aplikasi Berbasis Desktop... 10

2.3.1 Perbedaan Aplikasi Desktop dan Aplikasi Web... 10

2.4 Software Delphi 7... 11

2.4.1 Pemrograman Socket Dalam Delphi 7... 13

(4)

2.5.1 Software Arduino IDE... 17

2.5.2 Bahasa Pemrograman Arduino... 17

2.5.3 Arduino Mega 2560... 18

2.5.4 Arduino Ethernet Shield... 19

2.6 Sensor Suhu dan Kelembaban... 20

2.7 Sensor Arus... 20

2.8 Sensor Tegangan AC... 21

2.9 Switch Hub TP-Link... 21

2.10 Database Microsoft Access... 22

2.11 Sensor Photo-Sensitive Light Intensity... 23

BAB III PERANCANGAN DAN REALISASI... 24

3.1 Perancangan Diagram Blok Sistem... 24

3.2 Perancangan Perangkat Keras (Hardware)... 25

3.2.1 Perancangan pada Arduino Mega 1... 25

3.2.2 Perancangan pada Arduino Mega 2... 28

3.3 Perancangan Perangkat Lunak (Software)... 33

3.3.1 Perancangan pada Software Arduino IDE... 33

3.3.1.1 Flowchart Pemrograman Arduino... 33

3.3.1.2 Coding Pemrograman Arduino... 37

3.3.2 Perancangan pada Software Delphi 7... 41

3.3.2.1 Flowchart Pemrograman Delphi... 41

3.3.2.2 Coding Pemrograman Delphi... 48

BAB IV DATA PENGUKURAN DAN ANALISIS... 54

4.1 Data Pengukuran Suhu, Kelembaban, dan Jumlah Produksi... 55

(5)

v Universitas Kristen Maranatha

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN... 64

5.1 Kesimpulan... 64

5.2 Saran... 65

DAFTAR PUSTAKA... 66

Lampiran A Datasheet Sensor Arus SCT-013-000

Lampiran B Datasheet Sensor DHT 11 Suhu dan Kelembaban

Lampiran C Coding Arduino Mega 1

Lampiran D Coding Arduino Mega 2

Lampiran E Coding Form 1 : Aplikasi Monitoring Delphi 7

(6)

DAFTAR GAMBAR

Hal

Gambar 2.1 Diagram Sistem Akuisisi Data Secara Umum... 6

Gambar 2.2 Komunikasi Data Soket... 7

Gambar 2.3 Contoh Alur TCP Socket Client-Server... 9

Gambar 2.4 Contoh Alur UDP Socket Client-Server... 9

Gambar 2.5 Protocol Header TCP Socket... 10

Gambar 2.6 Protocol Header UDP Socket... 10

Gambar 2.7 Tampilan Depan Software Delphi 7... 11

Gambar 2.8 Tampilan Halaman Kerja Delphi 7... 13

Gambar 2.9 Tampilan Install Package Delphi 7... 14

Gambar 2.10 Tampilan Palette Internet terdapat ClientSocket dan ServerSocket... 14

Gambar 2.11 Logo Arduino... 16

Gambar 2.12 Tampilan Halaman Arduino IDE v1.0.1... 17

Gambar 2.13 Papan Board Arduino Mega 2560... 18

Gambar 2.14 Ethernet Shield Wiznet 5100... 19

Gambar 2.15 Modul Sensor Suhu dan Kelembaban DHT11... 20

Gambar 2.16 Sensor Arus YHDC SCT-013-000 100A... 20

Gambar 2.17 Sensor Tegangan AC... 21

Gambar 2.18 Switch Hub TP-Link SF-1008D... 21

(7)

vii Universitas Kristen Maranatha

Gambar 2.20 Modul Sensor Cahaya MDLDR3P... 23

Gambar 3.1 Diagram Blok Sistem... 24

Gambar 3.2 Sensor Modul LDR, Sensor Modul DHT11, dan Laser 5V... 25

Gambar 3.3 Prototype Mesin Produksi... 26

Gambar 3.4 Arduino Ethernet Shield dihubungkan dengan Arduino Mega.. 27

Gambar 3.5 Sketsa Perancangan pada Arduino Mega 1... 27

Gambar 3.6 Sensor Arus SCT-013-000 dan Sensor Tegangan... 29

Gambar 3.7 Sketsa Perancangan pada Arduino Mega 2... 29

Gambar 3.8 Dasar Operasi Transformator Arus... 30

Gambar 3.9 Skema Rangkaian Pengkondisian Sinyal untuk Sensor Arus SCT... 31

Gambar 3.10 PCB Pengkondisian Sinyal untuk Sensor Arus SCT... 31

Gambar 3.11 Penggunaan Sensor Arus SCT yang Benar... 30

Gambar 3.12 Switch Hub yang Menghubungkan Dua Ethernet Shield Arduino dan Laptop... 33

Gambar 3.13 Flowchart Pemrograman Arduino Mega 1... 34

Gambar 3.14 Flowchart Pemrograman Arduino Mega 2... 36

Gambar 3.15 Parameter Teknis Sensor Arus SCT-013-000... 40

Gambar 3.16 Flowchart Pemrograman Aplikasi Monitoring Delphi... 42

Gambar 3.17 Sub Routine Client Socket Terkoneksi dengan Ethernet Shield... 44

(8)

Gambar 3.19 Sub Routine Stop Request Data... 45

Gambar 3.20 Sub Routine Tampilkan Data Arus... 45

Gambar 3.21 Sub Routine Tampilkan Data Tegangan... 46

Gambar 3.22 Sub Routine Tampilkan Data Suhu... 46

Gambar 3.23 Sub Routine Tampilkan Data Kelembaban... 47

Gambar 3.24 Sub Routine Tampilkan Data Jumlah Produksi... 47

Gambar 3.25 Tampilan Halaman Basis Data pada Delphi... 50

Gambar 3.26 Tampilan Utama Aplikasi Monitoring... 51

Gambar 4.1 Simulasi Pengukuran Suhu, Kelembaban, dan Perhitungan Simulasi Jumlah Produksi... 54

Gambar 4.2 Pengukuran Suhu dan Kelembaban DHT11 dan Constant HT100... 57

Gambar 4.3 Pengukuran Arus dan Tegangan pada Beban 1... 59

Gambar 4.4 Contoh Pengukuran Arus dan Tegangan pada Beban 2... 61

(9)

ix Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR TABEL

Hal

Tabel 2.1 Perbedaan Antara TCP dan UDP... 8

Tabel 4.1 Hasil Pengukuran Suhu DHT11 dan Constant HT100... 55

Tabel 4.2 Hasil Pengukuran Kelembaban DHT11 dan Constant HT100... 56

Tabel 4.3 Hasil Perhitungan Simulasi Jumlah Produksi... 57

Tabel 4.4 Hasil Pengukuran Arus pada Beban 1... 58

Tabel 4.5 Hasil Pengukuran Tegangan pada Beban 1... 58

Tabel 4.6 Hasil Pengukuran Arus pada Beban 2... 60

Tabel 4.7 Hasil Pengukuran Tegangan pada Beban 2... 60

Tabel 4.8 Hasil Pengukuran Arus pada Beban 3... 62

(10)

BAB I PENDAHULUAN

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Sistem pemantauan (monitoring) data keluaran suatu mesin dalam otomasi

industri akan memerlukan sistem akuisisi data yang baik. Sistem akuisisi data

adalah sistem untuk melakukan konversi besaran fisis dari sumber data ke bentuk

sinyal digital dan diolah oleh suatu komputer. Data tersebut dikumpulkan dan

disiapkan untuk diproses menghasilkan data yang dikehendaki. Setelah itu, data

dapat ditampilkan dalam bentuk grafik atau HMI (Human Machine Interface)

secara real-time. Tampilan tersebut dapat menggunakan VB (Visual Basic),

Delphi, dan perangkat lunak lainnya.

Dalam tugas akhir ini, sistem akan memantau nilai suhu, nilai kelembaban,

jumlah produksi, nilai arus, dan nilai tegangan. Dan data akan didistribusikan

melalui jaringan LAN (Local Area Network) dengan metode socket programming

untuk ditampilkan pada aplikasi monitoring Delphi berbasis aplikasi desktop.

Socket programming merupakan pemrograman jaringan komunikasi end-points antara dua aplikasi (contohnya client-server). Socket mendukung dasar komunikasi transportasi data dan menyembunyikan rincian implementasi pada

lapisan bawah jaringan komunikasi data. Serta menyediakan tingkat yang lebih

tinggi dari proses komunikasi data pada layer bawah dan mendukung

pengembangan aplikasi berbasis jaringan komunikasi data yang cepat dan mudah.

Kelebihan dari socket programming adalah dapat melakukan komunikasi antar

proses/ program berbasis jaringan TCP/IP, dapat berkomunikasi dengan program

lain yang dijalankan dengan platform yang berbeda dengan syarat program

tersebut menggunakan protokol transfer yang sama, dan juga dapat menangani

(11)

BAB I PENDAHULUAN

aplikasi dapat berdiri sendiri (standalone) tanpa adanya bantuan aplikasi lain

seperti web browser untuk menjalankannya.

Dalam merealisasikan sistem akuisisi data pada tugas akhir ini, maka

digunakan alat untuk memperoleh sumber data dan mengubahnya dalam standar

sinyal transmisi (transduser), mengirimkan data melalui jaringan komputer LAN

(Ethernet) dan socket programming berbasis IP, dan menampilkan data pada PC.

Alat ini terdiri dari perangkat lunak (software) dan perangkat keras (hardware).

Perangkat lunak menggunakan Delphi 7 dan Arduino IDE v1.0.1. Perangkat keras

utama yang digunakan Arduino Mega 2560 R3, Arduino Ethernet Shield Module

W5100, dan sebuah PC (Personal Computer), TP-Link SF1008D (Switch Hub).

1.2 Identifikasi Masalah

Identifikasi masalah dalam tugas akhir ini yaitu diperlukan sistem

akuisisi data (nilai suhu, kelembaban, jumlah produksi, arus, dan tegangan)

dari Arduino ke komputer, yang nantinya data akan ditampilkan secara

real-time pada aplikasi (Delphi 7) dengan metode socket programming berbasis IP.

1.3Perumusan Masalah

Perumusan masalah dari Tugas Akhir ini, yaitu :

1. Bagaimana perancangan dan realisasi dari sistem akusisi data

dengan Arduino Ethernet Shield?

2. Bagaimana menampilkan hasil akuisisi data ke PC dengan

(12)

BAB I PENDAHULUAN

1.4Tujuan

Tujuan yang ingin dicapai dari Tugas Akhir ini adalah :

1. Merancang dan merealisasikan sistem akuisisi data dengan Arduino

Ethernet Shield dan socket programming berbasis IP.

2. Merancang user interface tampilan hasil akuisisi data menggunakan

Delphi 7.

3. Mengetahui tingkat keberhasilan dari rancangan yang telah

direalisasikan.

1.5 Pembatasan Masalah

Batasan masalah dalam Tugas Akhir ini, yaitu :

1. Data yang diambil disimulasikan dari prototype mesin produksi barang,

yaitu data suhu, kelembaban, dan jumlah produksi (disimulasikan dengan

counter).

2. Data nilai arus dan tegangan masing-masing diambil dari pengukuran

tegangan dan arus dengan beban 1 (charger laptop, charger HP, dan

switch hub TP-Link) , beban 2 ( lampu bohlam 15W, 25W, 40W, 60W,

dan 75W), dan beban 3 ( pompa air dengan tekanan 3 Psi).

3. Satu laptop dengan sistem operasi PC berbasis Windows 7 Home

Premium.

4. Menggunakan dua Arduino Mega 2560 R3, dua Ethernet Shield W5100,

dan tiga port switch TP-Link SF1008D.

5. Tampilan hasil akuisisi data dirancang menggunakan Delphi 7.

6. Sensor suhu dan kelembaban menggunakan DHT 11 Humidity & Temperature Sensor.

7. Sensor arus menggunakan YHDC SCT-013-000 100A. 8. Berbasis desktop application.

(13)

BAB I PENDAHULUAN

4

Universitas Kristen Maranatha

1.6 Sistematika Penulisan

Penyusunan laporan tugas akhir ini terdiri dari lima bab, yaitu :

1. BAB I – PENDAHULUAN

Pada bab ini dibahas mengenai latar belakang masalah, identifikasi

masalah, tujuan, perumusan masalah, pembatasan masalah, dan

sistematika penulisan laporan tugas akhir.

2. BAB II – LANDASAN TEORI

Pada bab ini akan dibahas mengenai teori – teori penunjang serta

cara kerja sistem. Teori penunjang akan dijadikan sebagai acuan

untuk mendesain suatu sistem akuisisi data.

3. BAB III – PERANCANGAN DAN REALISASI

Pada bab ini berisi penjelasan mengenai perancangan sistem

(software) dan realisasi alat (hardware) yang digunakan agar

sistem akuisisi data dapat bekerja.

4. BAB IV – DATA PENGUKURAN DAN ANALISIS

Pada bab ini berisi data – data pengukuran serta analisis yang

dihasilkan oleh sistem akuisisi data.

5. BAB V – KESIMPULAN DAN SARAN

Pada bab ini berisi kesimpulan dari realisasi hasil sistem akuisisi

data dan saran – saran yang diperlukan untuk pengembangan tugas

(14)

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini berisi kesimpulan berdasarkan dari hasil data pengukuran dan

analisis Tugas Akhir “Realisasi Sistem Akuisisi Data Menggunakan Arduino

Ethernet Shield Dan Socket Programming Berbasis IP”, beserta saran untuk

pengembangan selanjutnya.

5.1 Kesimpulan

Dari semua proses yang dilakukan dalam Tugas Akhir ini dapat diambil

kesimpulan sebagai berikut:

1. Realisasi sistem akuisisi data untuk pengukuran suhu didapat tingkat error

maksimal 6,87 %, dan pengukuran kelembaban didapat tingkat error

maksimal 10,2 %.

2. Realisasi sistem akuisisi data untuk perhitungan simulasi jumlah produksi

dapat berfungsi dengan baik, dengan melihat hasil tabel perhitungan manual

sama dengan tabel perhitungan di Delphi.

3. Realisasi sistem akuisisi data untuk perhitungan arus dan tegangan didapat

error maksimal :

3.1. Beban 1, tingkat error maksimal pengukuran arus adalah 5,88 % dan

tingkat error maksimal pengukuran tegangan adalah 1,85 %.

3.2. Beban 2, tingkat error pengukuran arus > 100 % dan tingkat error

maksimal pengukuran tegangan adalah 3,08 %.

3.3. Beban 3, tingkat error maksimal pengukuran arus adalah 3,46 % dan

(15)

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

65 Universitas Kristen Maranatha 4. Tingkat error pengukuran pada sensor arus SCT akan semakin kecil seiring

dengan pengukuran arus dengan beban yang memiliki nilai watt yang lebih

besar. Kemungkinan karena range sensor arus SCT yang besar yaitu 0-100 A.

Sehingga cocok untuk pengukuran beban dengan kapasitas besar tetapi tidak

cocok dengan pengukuran beban kapasitas kecil.

5. Hasil perancangan realisasi sistem akuisisi data dengan Arduino Ethernet

Shield dan pemrograman soket berbasis IP dapat berfungsi dengan baik.

5.2 Saran

Adapun saran untuk pengembangan tugas akhir ini adalah :

1. Data-data yang di monitoring dapat diakses lebih dari 1 user ( multiuser).

(16)

DAFTAR PUSTAKA

DAFTAR PUSTAKA

1) Ali, Muhammad. 2003. Mengakses Database pada Delphi dengan ADO.

IlmuKomputer.com

2) Bogdan Ciubotaru, Gabriel Mirel M.2013. Advanced Network Programming

Principles and Techniques. London. Springer – Verlag.

3) Darmawan, Aan. 2013. Modul Workshop Arduino. Bandung : Laboratorium

Teknologi Komputer Jurusan Teknik Elektro UK.Maranatha.

4) Jayanto . 2015.Membuat Aplikasi Database dengan Delphi (Re-create by Ferry

(PDF E-book)

5) Jayanto. 2015.Panduan Praktis Pemograman Delphi 5 dan 7 .Wahana Komputer

(Re-create by Ferry (PDF E-book)

6) Syahwil, Muhammad. 2013. Panduan Mudah Simulasi dan Praktek

Mikrokontroler Arduino. Yogyakarta : Penerbit ANDI.

7) http://klikhost.com/perbedaan-tcp-dan-udp/ by Purba Kuncara

(diakses tanggal 25 Juli 2015)

8) https://id.wikipedia.org/wiki/Microsoft_Access (diakses tanggal 27 Juli 2015)

9) http://www.vcc2gnd.com/sku/MDLDR3P (diakses tanggal 8 Agustus 2015)

10) https://www.tmssoftware.com/ (diakses tanggal 9 Agustus 2015)

11) http://www.alphaskins.com/ (diakses tanggal 19 Agustus 2015)

12) http://www.streetdirectory.com/travel_guide/114448/programming/

desktop_applications_vs_web_applications.html ( diakses tanggal 8 September 2015)

13) https://en.wikipedia.org/wiki/Current_transformer

(diakses tanggal 10 September 2015)

14) http://www.openenergymonitor.org

(diakses tanggal 10 September 2015)

15) http://www.arduino.cc/en/Main/ArduinoEthernetShield

( diakses tanggal 13 September 2015)

16) http://arduino.cc/en/Main/ArduinoBoardMega2560

(diakses tanggal 13 September 2015)

17) http://www.tp-link.com/lk/products/details/cat-4763_TL-SF1008D.html

(17)

DAFTAR PUSTAKA

67 Universitas Kristen Maranatha 18) http://edwincool07.blogspot.co.id/2012/03/pemrograman-socket.html

( diakses tanggal 17 September 2015)

19) http://condor.depaul.edu/jkristof/technotes/tcp.html

( diakses tanggal 21 Oktober 2015)

20) http://www.erg.abdn.ac.uk/users/gorry/course/inet-pages/udp.html

Referensi

Dokumen terkait

Bisa saja, hubungan antara tutor dan peserta didik bersifat stabil dan berlangsung lama dikarenakan adanya kesadaran dari masing-masing pada suatu konteks khusus, yaitu

Modeling (SEM) dengan bantuan software AMOS. Hasil penelitian menemukan bahwa : 1) Kualitas pelayanan berpengaruh positif signifikan terhadap citra institusi. 2) Kualitas

Belajar melakukan empati kepada orang lain dengan rasa kepedulian yang tinggi; (14) cinta damai, melalui pendidikan diharapkan dapat membentuk peserta didik yang cinta

Anda bisa menghormati orang yang anda kenal baik, dan juga orang yang sama sekali tidak anda kenal itu karena bagian dari sikap hormat adalah menghargai sesama

Untuk kebutuhan analisis perlu dilakukan simulasi pada prediksi beban listrik dalam jangka pendek, optimisasi pembangkit hidrotermis, penjadwalan operasi pumped storage, dan

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena dengan rahmad, karunia, serta taufik dan hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan makalah tentang

• Berdasarkan tabel yang siswa buat, siswa diminta untuk mengidentifikasikan kegiatan mana yang menggunakan sumber energi panas yang paling sering dan paling jarang,

Melalui program outbound anak belajar dari pengalaman langsung dan dilibatkan secara aktif dalam seluruh kegiatan yang dilakukan, dan dalam implementasinya