• Tidak ada hasil yang ditemukan

Mencapai Derajat Magister Program Studi Magister Hukum

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2019

Membagikan "Mencapai Derajat Magister Program Studi Magister Hukum"

Copied!
10
0
0

Teks penuh

(1)

IMPLEMENTASI DANA DESA

DALAM PELAKSANAAN PEMBANGUNAN DESA

DAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT

(Best Practice di Desa Kancilan Tahun 2017)

TESIS

Disusun Dalam Rangka Memenuhi Sebagian Persyaratan

Mencapai Derajat Magister

Program Studi Magister Hukum

Diajukan

UMMI MAHBUBAH

2014-02-014

Kepada

PROGRAM STUDI MAGISTER HUKUM

Universitas Muria Kudus

(2)

LEMBAR PERSETUJUAN

TESIS

Implementasi Dana Desa

Dalam Pelaksanaan Pembangunan Desa dan Pemberdayaan Masyarakat

(Best Practice di Desa Kancilan Tahun 2017)

Diajukan oleh UMMI MAHBUBAH

2014-02-014

Telah dipertahankan di depan Dewan Penguji Pada tanggal 28 Agustus 2018

Susunan Dewan Penguji Tesis ini telah diterima sebagai persyaratan

untuk memperoleh gelar Magister Tanggal

(3)

PERNYATAAN

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Ummi Mahbubah

NIM : 2014-02-014

Dengan ini menyatakan bahwa:

1. Tesis ini adalah murni gagasan, rumusan, dan penelitian saya sendiri, tanpa bantuan pihak lain, kecuali arahan Dosen Pembimbing

2. Dalam tesis ini tidak terdapat karya atau pendapat yang telah ditulis atau dipublikasikan orang lain, kecuali secara tertulis dengan jelas dicantumkan sebagai acuan dalam naskah dengan disebutkan sumber aslinya dan dicantumkan dalam daftar pustaka.

3. Pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya dan apabila di kemudian hari terdapat penyimpangan dan ketidakbenaran dalam pernyataan ini, maka saya bersedia menerima sanksi akademik berupa pencabutan gelar yang telah diperoleh karena tesis ini, serta sanksi lainnya sesuai dengan norma yang berlaku di Perguruan Tinggi ini.

Kudus, 28 Agustus 2018

Yang membuat Pernyataan

(4)

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT, karena ketika dalam kondisi sulit Allah selalu memberikan kemudahan. Demikian pula dalam penulisan tesis ini, Alhamdulillah, setelah melewati proses yang cukup lama, akhirnya tesis ini bisa penulis selesaikan. Shalawat serta salam senantiasa penulis sampaikan kepada Nabi Muhammad SAW, semoga dengan shalawat menambah manfaat dan keberkahan tesis ini.

Tesis yang berjudul “Implementasi Dana DesaDalam Pelaksanaan

Pembangunan Desa dan Pemberdayaan Masyarakat (Best Practice di Desa Kancilan Tahun 2017)” merupakan penelitian tentang perencanaan dan pelaksanaan dana desa tahun 2017 di desa Kancilan Kecamatan Kembang Kabupaten Jepara. Tesis ini merupakan salah satu persyaratan yang harus penulis selesaikan untuk mendapatkan gelar magister (S2) pada gelar studi Magister Hukum di Universitas Muria Kudus (UMK).

Terselesaikannya tesis ini tidak terlepas dari bantuan berbagai pihak, sehingga sudah selayaknya penulis menyampaikan ucapan terima kasih kepada mereka semua, yang pertama saya sampaikan terima kasih kepada Dr. Hidayatullah, S.H, M.Hum selaku ketua program studi Magister Hukum beserta jajaran dosen di Program Studi Magister Hukum UMK Kudus yang telah memberikan banyak pelajaran, pengalaman dan ilmu kepada penulis.

(5)

meluangkan waktu untuk membaca naskah, mengoreksi, dan mengarahkan penelitian dengan seoptimal mungkin.

Kepada Dewan Penguji (Dr. Suparnyo, S.H. M.S, Dr. Subarkah, S.H. M.Hum, Ibu Suciningtyas, S.H. M.Hum dan Dr. Hidayatullah, S.H, M.Hum) penulis ucapkan terimasih atas ssaran dan kritik yang diberikan baik dalam ujian baik review proposal tesis, review hasil penelitian maupun review tesis. Ucapan terima kasih juga penulis sampaikan kepada Ibu Wiwit Ariyani, S.H, M.Hum dan mbak titan, yang tidak pernah bosan memberikan motivasi dan semangat untuk menyelesaikan tesis.

Khusus untuk Kedua orang tua (Bapak Sobri dan Ibu Nur Istiqlaliyah) salam ta’dzim penulis sampaikan, beliau yang tidak berhenti mendo’akan penulis setiap saat, Adik-adik tercinta (M. Dalhar, Laili Usria dan Kun Mukarromah) dan keluarga besar H. Ali Hamim atas support baik moril maupun matriil yang luar biasa, special untuk Suami tercinta Muhammad Ali Burhan dan anak-anakku Puan Malaka Hilma, Jibril Tanziel Muhammad, Mikaela Dian Haula dan Husaien Taj Muhammad. Kalian semua yang mematik semangat untuk menyelesaikan studi.

Teman-teman Magister Hukum angkatan 2014 terima kasih atas bantuan support dan motivasinya, jargon masuk bareng lulus bareng. Menjadi pemacu kita untuk menyelesaikan studi ini.

Sebuah pribahasa “tiada gading yang tidak retak” Penulis sepenuhnya

(6)

penulis semoga tesis ini membawa manfaat bagi masyarakat maupun perkembangan ilmu pengetahuan.

Kudus, Agustus 2018

(7)

DAFTAR ISI

Halaman judul ……….……… i

Halaman persetujuan ……….. ii

Halaman pernyataan ……….. iii

2. Rumusan Permasalahan ……….. 17

3. Tujuan Penelitian ……… 17

4. Metode Penelitian ………... 18

5. Sistematika Penulisan ………. 24

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ……… 26

1. Desa ……… 26

2. Pemerintah Desa ………. 31

3. Dana Desa ………... 31

4. Pengelolaan Keuangan Desa ……….. 34

5. Pembangunan Desa ……… 34

6. Pemberdayaan Masyarakat ………. 37

7. Swakelola ………... 40

BAB III HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ……… 43 1. Proses Perencanaan Dalam Kegiatan Pembangunan Desa dan Pemberdayaan Masyarakat di Desa Kancilan Tahun 2017

43

2. Pelaksanaan Dana Desa yang Dipergunakana Untuk Kegiatan Pembangunan Desa dan Pemberdayaaan Masyarakat desa di Desa kancilan Tahun 2017

(8)

BAB IV PENUTUP ……… 75

1. Kesimpulan ……….... 75

(9)

ABSTRAK

Undang-Undang Nomor 4 tahun 2014 Tentang Desa memberikan amanat penerimaan Dana Desa untuk setiap desa se Indonesia, dana desa tersebut dapat digunakan oleh pemerintah desa untuk membiayai pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat. Namun sebelum dana desa digunakan seluruh kegiatan baik pembangunan desa maupun pemberdayaan masyarakat, seluruh perencanaan harus masuk dalam dokumen perencanaan desa yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDesa) dan dokumen Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDesa).

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perencanaan dan pelaksanaan penggunaan dana desa di desa Kancilan Kecamatan Kembang Kabupaten Jepara, Penelitian ini termasuk penelitian hukum yuridis empiris disajikan secara diskiptif analitis, yaitu dengan memberikan gambaran secara lengkap dengan pengumpulan data dan analisa yang bertujuan untuk mengetahui proses perencanaan dan pelaksanaan penggunaan dana desa di desa kancilan, untuk memperoleh data yang valid di gunakan data primer dan sekunder.

Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan, proses perencanaan pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat di desa kancilan mengacu kepada dokumen RPJMDesa dan RKPDesa. dalam penggunaan dana desa di desa kancilan lebih banyak digunakan untuk kegiatan pembangunan desa dari pada kegiatan pemberdayaan masyarakat, dengan prosentase kegiatan pembangunan desa 96,44% sedangkan kegiatan pemberdayaan masyarakat 3,56%.

(10)

ABSTRACT

Law No. 4 of 2014 concerning Villages gives the mandate of receiving Village Funds for every village in Indonesia, the village funds can be used by the village government to finance village development and community empowerment. But before the village funds are used all activities both village development and community empowerment must be included in the village planning documents contained in the Village Medium Term Development Plan (RPJMDesa) and Village Government Work Plan (RKPDesa) documents.

The purpose of this study was to determine the planning and implementation of village fund use in Kancilan village, Kembang sub-district, Jepara regency. This research included empirical juridical legal research presented in analytical discipline, namely by providing a complete picture with data collection and analysis aimed at knowing the planning and implementation process. use of village funds in the rural village, to obtain valid data using primary and secondary data.

Based on the results of the research that has been done, the village development planning process and community empowerment in the rural villages refer to the Village RPJMDesa and RKPDesa documents, but the Village RPJMD documents in the Kancilan village in the preparation have not been in accordance with the Minister of Home Affairs Regulation No. 114 of 2014 concerning Village Development Guidelines.

The village government annual work plan The inclusion contained in the Village RKP also experienced delays in the preparation, in addition there was a discrepancy in the planning procedure, namely the activities of extracting community ideas that were carried out before the drafting of the Village RKP should have been carried out before the RPJMdesa.

The use of village funds in rural villages is more widely used in rural development activities than in community empowerment activities, with the percentage of rural development activities 96.44% while community empowerment activities are 3.56%.

Referensi

Dokumen terkait

Mengembalikan jati diri bangsa menjadi negara yang terdiri dari manusia yang berideologi kuat, menanamkan nilai Pancasila dan preambule undang-undang dasar dalam diri

[r]

Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara kapasitas sumber daya manusia terhadap kualitas laporan keuangan, (2)

Penelitian ini dilakukan dengan cara studi kasus pada mahasiswa Universitas Sanata Dharma Yogyakarta kampus I dan III. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan

Diharapkan peningkatan produksi tembakau rajangan rakyat tipe Mutilanan dapat dilakukan dengan terus menjalin kemitraan seluas-luasnya dengan petani, menambah

[r]

Sehubungan degan point 1 dan 2 POKJA Pengadaan Barang Pemerintah Kabupaten Empat Lawang, memutuskan bahwa peket pekerjaan Pengadaan Belanja Modal Peralatan dan Mesin Pengadaan

Hal ini dikarenakan produk sabun antiseptik kompetitor memiliki efek berbahaya bagi kulit tubuh manusia karena menggunakan bahan aktif dari senyawa kimiawi yaitu triclosan,