ix UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
ABSTRAK
Skripsi ini berjudul Representasi Citra Perempuan Dalam Lirik Lagu (Analisis Semiotika Representasi Citra Perempuan dalam Lirik Lagu "Cewek B Aja" oleh Kemal Palevi). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui citra perempuan direpresentasikan dalam lirik lagu Cewe B Aja berdasarkan denotasi, konotasi dan mitos yang ada. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan beberapa teori relevan seperti komunikasi massa, komunikasi verbal, semiotika, bahasa dan lirik lagu, semiotika Roland Barthes, semiotika dalam musik, media baru (new media), representasi dan feminisme.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode semiotika dan yang menjadi objek dalam penelitian ini lirik lagu dan video music ‘Cewe B Aja’. Teknik analisis data yang digunakan melalui tahap diseleksi, diklarifikasi, dianalisis, diinterpretasikan dan ditarik kesimpulan. Penelitian ini menggunakan analisis semiotika dengan perangkat analisis semiologi Roland Barthes berupa signifikasi dua tahap (two order of signification) yaitu denotasi dan konotasi, yang kemudian dibagi dalam penanda, petanda, level denotasi dan konotasi. Hasil penelitian ini menemukan bahwa dalam lirik lagu
Cewe B Aja, citra perempuan digambarkan sangat buruk. Perempuan berperilaku
tidak sewajarnya dan terlihat negatif seperti suka mabuk, keluar malam dan mempermainkan perasaan laki - laki. Perempuan ikut – ikutan meniru gaya hidup seorang laki - laki yang negatif.
Kata kunci: Semiotika, Lirik Lagu, Perempuan, Citra Perempuan, Kemal Palevi
x UNIVERSITAS SUMATERA UTARA ABSTRACT
This research is titled Representation Images of Women In song lyrics (Semiotics Analysis Representation images of women in the song lyrics"Cewek B Aja" By Kemal Palevi). This research aims to knows image of women who are represented in the song lyrics "Cewek B Aja" based on denotation, connotation, and myths. There are several relevant theories used in this research, such ass mass communication,verbal communication, semiotics, language and the song lyric, semiotics of Roland Barthes, semiotics in music, new media, representation, feminism. The method that used in this research is semiotics. Pbject of research that used are songlyrics and music video ‘Cewe B Aja’. Data analysis techniques that used in this research are selected, clarified, analyzed, interpreted and conclusion drawn. This research uses a semiotics analysis by Roland Barthes semiology analysis devices, such as the significance of the two stages (two orders of signification)that is the denotation and connotation, which are divided into markers, signs, levels of denotation and connotation. The results of this research found In the song lyrics of ‘Cewek B Aja’ images of women described very bad. Women behave not properly and looks negative like drunken, out of the night and bullies feeling man. Women duplicate a man’s bad lifestyle.
Keywords: Semiotics, Song lyrics, Women, Images of Women, Kemal Palevi