91
UPI KAMPUS SERANG Yusi Fauziah, 2016
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA FLASHCARD UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN ANAK USIA DINI
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1. Kesimpulan
Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis data dari hasil penelitian
yang dilakukan di TK Kartika Siliwangi 39 Serang pada anak kelas B tahun
pembelajaran 2015/2016, diperoleh simpulan sebagai berikut:
1. Kemampuan membaca permulaan anak yang memperoleh
pembelajaran dengan menggunakan media flashcard lebih baik
daripada anak yang memperoleh pembelajaran dengan menggunakan
media buku cerita tanpa gambar.
2. Peningkatan kemampuan membaca permulaan anak yang memperoleh
pembelajaran dengan menggunakan media flashcard lebih baik
daripada anak yang memperoleh pembelajaran dengan menggunakan
media buku cerita tanpa gambar.
3. Aktifitas anak pada saat proses pembelajaran menggunakan media
flashcard sangat baik dan antusias.
5.2. Saran
Berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan yang diperoleh, maka dapat
diajukan beberapa saran sebagai berikut:
1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan
media flashcard lebih baik daripada pembelajaran menggunakan
media buku cerita tanpa gambar terhadap kemampuan membaca
permulaan anak. Sehingga pembelajaran dengan menggunakan media
flashcard dapat digunakan sebagai salah satu alternatif pilihan dalam
92
UPI KAMPUS SERANG Yusi Fauziah, 2016
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA FLASHCARD UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN ANAK USIA DINI
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu
melatih anak untuk membaca agar memberikan kondisi pemahaman
yang berbeda dari biasanya.
2. Hasil penelitian ini masih perlu ditindaklanjuti untuk penelitian
berikutnya pada pokok bahasan lain.
3. Bagi peneliti lain yang akan melakukan penelitian lanjutan terkait
pembelajaran dengan menggunakan media flashcard agar dapat
mempersiapkan instrumen penelitian dan perangkat pembelajaran
yang lebih baik, sehingga kemampuan membaca permulaan anak
dapat meningkat melebihi penelitian yang telah dilakukan.
4. Dalam proses pembelajaran menggunakan media flashcard anak harus
terus dimotivasi untuk tidak mudah menyerah dan terus menikmati