• Tidak ada hasil yang ditemukan

Tujuan yang ingin dicapai Meningkatkan Pemahaman Peserta Didik Kelas IX A Tahun Ajaran 2022/2023 Pada Materi Menentukan

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "Tujuan yang ingin dicapai Meningkatkan Pemahaman Peserta Didik Kelas IX A Tahun Ajaran 2022/2023 Pada Materi Menentukan"

Copied!
13
0
0

Teks penuh

(1)

LK 3.1 Menyusun Best Practices (PPL 2) Nama : Melania Yunita Napa No.UKG : 201503356052 Asal Sekolah : SMP Negeri 8 Borong LPTK : Universitas Nusa Cendana

Lokasi SMP Negeri 8 Borong

Lingkup Pendidikan Sekolah Menengah Pertama

Tujuan yang ingin dicapai Meningkatkan Pemahaman Peserta Didik Kelas IX A Tahun Ajaran 2022/2023 Pada Materi Menentukan Akar Persamaan Kuadrat Bentuk 𝑎𝑥2+ 𝑏𝑥 + 𝑐 = 0 dengan 𝑎 = 1Melalui PenerapanModel Pembelajaran Discovery Learning Berbantuan Media Blok Aljabar dan LKPD

Penulis Melania Yunita Napa, S.Pd

Tanggal Kamis, 15 September 2022

Situasi:

Kondisi yang menjadi latar belakang masalah, mengapa praktik ini penting untuk dibagikan, apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam praktik ini.

Latar Belakang Masalah

Yang menjadi latar belakang masalah ini dipilih oleh penulis yaitu materi menentukan akar persamaan merupakan materi yang sebenarnya sangat erat kaitannya dengan kehidupan sehari - hari dan juga merupakan materi yang akan dipelajari pada jenjang pendidikan selanjutnya baik pada jenjang SMA ataupun SMK tapi materi ini terkesan abstrak karena menggunakan variabel–variabel.

Selain itu, penulis juga masih menggunakan model pembelajaran yang konvensional (ceramah) untuk membelajarkan peserta didik materi menentukan akar persamaan kuadrat ini. Serta tidak adanya media pembelajaran yang digunakan untuk mengajarkan konsep yang abstrak ini.Sehingga pemahaman peserta didik menjadi lebih rendah. Hal ini mendorong penulis untuk menerapkan model pembelajaran Discovery Learning dalam proses pembelajaran serta menggunakan media Blok Aljabar dan LKPD sebagai alat bantu dalam memahamkan peserta didik.

Alasan Praktik ini perlu dibagikan

Alasannya yaitu agar pembaca yang mungkin memiliki permasalahan yang sama bisa menjadikan praktik ini sebagai contoh ataupun gambaran untuk melakukan praktik dengan permasalahan yang sama.

Peran dan tanggung jawab penulis dalam praktik ini sebagai guru yang memfasilitasi peserta didik dalam proses pembelajaran untuk menemukan sendiri cara menentukan akar persamaan kuadrat bentuk 𝑎𝑥2+ 𝑏𝑥 + 𝑐 = 0 dengan 𝑎 = 1 Tantangan :

Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut? Siapa saja yang terlibat,

Tantangan untuk mencapai tujuan ini yaitu:

1. Penguasaan Materi prasyarat terutama mengenai aljabar yang masih rendah dikarenakan pembelajaran materi tersebut dalam kondisi pandemi covid 19 sehingga pembelajaran yang terjadi kurang maksimal.

2. Mempersiapkan LKPD (Lembar Kerja Peserta Didik) yang bisa memfasilitasi tujuan tetapi dengan bentuk yang lebih sederhana agar mudah digunakan peserta didik dan sesuai dengan waktu

(2)

yang direncanakan dalam proses pembelajaran.

3. Pembuatan Powerpoint yang membantu dalam proses pembelajaran, di mana powerpoint dibuat agar dapat membantu terutama dalam menampilkan gambar dan menghemat waktu dalam proses pembelajaran.

4. Media Pembelajaran Blok Aljabar yang baru digunakan guru dan peserta didik

5. Mempersiapkan bidang untuk menempelkan blok- blok. Karena penulis menggunakan karton, maka untuk menempelkan dan agar bisa dibuka pasang maka menggunakan paku. Ini menjadi tantangan karena harus lebih berhati–hati saat menggunakannya

6. Mempersiapkan blok–blok dengan ukuran yang lebih kecil agar bisa ditempelkan pada LKPD peserta didik. Masing–masing kelompok diberikan blok–blok aljabar sehingga blok yang dibutuhkan cukup banyak.

Pihak yang terlibat dalam kegiatan ini yaitu Pakar dalam hal ini, rekan sejawat yang menjadi narasumber untuk menggali permasalahan serta dosen, guru pamong dan rekan–rekan peserta PPG.

Aksi :

Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk

menghadapi tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana prosesnya, siapa saja yang terlibat / Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk

melaksanakan strategi ini

Langkah–langkah / strategi yang dilakukan serta prosesnya yaitu:

1. Kegiatan Pendahuluan

A. Mengawali Pembelajaran dengan memberi salam dan berdoa

B. Menyampaikan tujuan pembelajaran

C. Menyampaikan manfaat mempelajari materi menentukan akar persamaan kuadrat yang berkaitan dengan kehidupan sehari–hari peserta didik agar membuat peserta didik tertarik mempelajari materi.

(3)

D. Menyampaikan materi prasyarat agar peserta didik saat kegiatan inti dapat mengerjakan LKPD ataupun latihan soal dengan baik.

2. Kegiatan Inti

A.

Pemberian Rangsangan (Stimulation)

Peserta didik diberikan pertanyaan untuk merangsang peserta didik untuk mempelajari materi menentukan akar persamaan kuadrat.

Penulis menggunakan bermain tebak-tebakan bilangan untuk merangsang peserta didik mempelajari materi.

B.

Pernyataan atau Identifikasi Masalah (Problem Statement)

Peserta didik diberikan kesempatan mengidentifikasi pertanyaan dari hasil pengamatannya serta membuat hipotesis/

jawaban sementara. Pada tahapan ini, peserta

didik agak kesulitan membuat pertanyaan

sehingga guru perlu mengarahkan peserta didik

untuk dapat membuat pertanyaan. Pada

kegiatan pembelajaran ini dengan bantuan guru

peserta didik sudah dapat membuat pertanyaan.

(4)

C. Pengumpulan Data(Data collection)

Untuk pengumpulan data, ada beberapa kegiatan yang dilakukan yaitu:

1) Peserta didik melihat tayangan powerpoint mengenai pengenalan media blok aljabar dan cara menggunakannya

2) Peserta didik bersama guru mencoba

menggunakan media blok aljabar

(5)

3) Peserta didik di dalam kelompok mengerjakan LKPD aktivitas 1. Pada aktivitas ini, peserta didik mengerjakan soal menggunakan media blok aljabar dengan cara menyusun dan menempelkan blok aljabar yang diberikan guru pada lembaran yang ada. Kemudian menentukan panjang dan lebar dari bangun persegi panjang yang terbentuk dan melanjutkan untuk menentukan nilai x berdasarkan panjang dan lebar yang diperoleh. Setelah mengerjakan, peserta didik mempresentasikan hasil yang diperoleh. Presentasi dilakukan dengan perwakilan dari 2 kelompok.

4) Peserta didik mengerjakan LKPD aktivitas 2 untuk dapat mengaitkan hasil yang diperoleh menggunakan media blok aljabar dengan menggunakan rumus 𝑥

2

+ 𝑏𝑥 + 𝑐 = 𝑥 + 𝑝 𝑥 + 𝑞 . Dengan 𝑏 = 𝑝 + 𝑞 dan 𝑐 = 𝑝 × 𝑞. Untuk aktivitas 2, peserta didik membuat kesimpulan sementara bersama guru.

Agar dapat melanjutkan pada aktivitas 3.

D. Pengolahan Data(Data Processing)

Peserta didik mengerjakan LKPD aktivitas 3 dan

soal kelompok dengan tidak menggunakan media

blok aljabar atau dengan menggunakan rumus

yang telah disimpulkan sementara pada aktivitas

2. Setelah mengerjakan LKPD aktivitas 3 dan

soal kelompok, peserta didik kembali

mempresentasikan dengan beberapa kelompok

yang mewakili untuk mempresentasikan.

(6)

E. Pembuktian(Verification)

Peserta didik memeriksa secara cermat hasil penggerjaan yang dilakukan pada LKPD dan membuktikan benar atau tidak hipotesis yang tadi ditetapkan.

F. Menarik Kesimpulan/

generalisasi(Generalization)

Guru memfasilitasi peserta didik untuk membuat kesimpulan secara umum mengenai cara menentukan akar persamaan kuadrat dengan memfaktorkan. Pada tahapan ini peserta didik dapat memberikan kesimpulan dengan baik.

Sumber daya / materi yang diperlukan

Yang dibutuhkan dalam pembelajaran yaitu:

 RPP yang menggunakan model pembelajaran Discovery Learning lengkap dengan instrumen penilaian.

 LKPD.

 Media Blok Aljabar.

Powerpoint untuk membantu menayangkan mulai dari awal pembelajaran sampai kepada mengakhiri pembelajaran

Refleksi Hasil dan dampak Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah-langkah yang dilakukan? Apakah hasilnya efektif? Atau tidak efektif?

Mengapa? Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi yang dilakukan, Apa yang menjadi faktor

keberhasilan atau ketidakberhasilan dari

strategi yang dilakukan? Apa pembelajaran dari

keseluruhan proses tersebut

Dampak dari aksi yang dilakukan yaitu berdasarkan pengamatan, dari 19 peserta didik yang mengikuti proses pembelajaran, 13 peserta didik memiliki rasa ingin tahu, kerjasama dan percaya diri yangBaik dan 6 peserta didik dengan kategori Sangat Baik. (Penilaian sikap sosial terlampir)

Peserta didik juga memiliki pemahaman yang lebih baik dalam memahami cara menentukan akar persamaan kuadrat dengan memfaktorkan karena peserta didik sendiri yang menemukan.

Pemahaman yang semakin baik ini terlihat dari beberapa hal sebagai berikut:

1. Hasil pengerjaan LKPD

Untuk LKPD, terdiri dari beberapa aktivitas

(7)

yaitu aktivitas 1, peserta didik mengerjakan soal menggunakan blok aljabar. Aktivitas 2, pesera didik dengan bantuan guru membuat kaitan antara hasil pemfaktoran yang diperoleh pada aktivitas 1 dengan nilai b dan c yang ada pada persamaan kuadrat. Aktivitas 3, berdasarkan kesimpulan sementara dari aktivitas 2, peserta didik mengerjakan soal tanpa menggunakan blok aljabar tapi menggunakan kesimpulan yang diperoleh dari aktivitas 2.

Berdasarkan hasil pekerjaan peserta didik dalam kelompok, pada aktivitas 1, semua kelompok dapat mengerjakan dengan benar soal nomor 1, sedangkan untuk soal nomor 2, 3 kelompok mengerjakan dengan benar tetapi ada dua kelompok yang salah dengan kesalahan yaitu, untuk soal nomor 2, kelompok kuning salah menyusun blok aljabar sehingga untuk penyelesaian selanjutnya menjadi salah. Sedangkan kelompok lainnya yang salah yaitu kelompok hijau dengan letak kesalahan yaitu salah menentukan panjang dan lebar dari persegi panjang yang ada padahal untuk menyusun blok aljabar sudah benar. Kemungkinan kesalahan ini dipengaruhi oleh peserta didik tidak memperhatikan warna blok aljabar yang berwarna biru yang berarti negatif. Untuk persentase penggerjaan LKPD aktivitas 1, 100% kelompok dapat mengerjakan soal nomor 1 dengan benar, sedangkan untuk soal nomor 2, persentasenya yaitu 85%. Rata-rata persentase dari kedua soal untuk semua kelompok yaitu 92,5%. Dengan melihat kesalahan yang masih dilakukan peserta didik dalam menyusun blok aljabar, kelemahan yang mungkin dilakukan penulis yaitu kurang banyak memberikan contoh penggunaan blok aljabar dan melibatkan lebih banyak peserta didik dalam peragaan langsung.

Sedangkan untuk aktivitas 3, Semua kelompok dapat mengerjakan soal nomor 1 dengan benar. Tetapi untuk soal nomor 2, 3 kelompok mengerjakan dengan benar, 2 kelompok masih membuat kesalahanyaitu untuk kelompok kuning sudah benar menentukan a, b dan c serta sampai pada hasil pemfaktorannya tetapi tidak melanjutkan untuk mencari nilai x, sedangkan kelompok berikutnya yang salah yaitu kelompok hijau dengan kesalahan yaitu salah menentukan bilangan yang jika dijumlakan sama dengan b dan jika dikalikan sama dengan c.Untuk persentase penggerjaan LKPD aktivitas 3, 100% kelompok dapat mengerjakan soal nomor 1 dengan benar, sedangkan untuk soal nomor 2, persentasenya yaitu 80%. Rata-rata persentase dari kedua soal untuk semua kelompok yaitu 90%.Dengan informasi mengenai masih ada kelompok yang salah menentukan dua bilangan yang jika dijumlahkan sama dengan b dan jika dikalikan sama dengan c maka kelemahan

(8)

yang dilakukan penulis yaitu tidak menyampaikan materi faktor dari serta selisih dan jumlah bilangannya saat pemberian materi prasyarat.

Berdasarkan pemaparan di atas, dengan menggunakan media blok aljabar, peserta didik dapat menarik hubungan antara pemfaktoran yang didapat dengan nilai b dan c pada persamaan kuadrat sehingga saat mengerjakan aktivitas 3 pada LKPD, tidak banyak kesalahan yang dilakukan peserta didik.

2. Nilai pengetahuan dan keterampilan secara kelompok

Pada nilai pengetahuan dengan KBM 70, kelompok memperoleh nilai di atas KBM dengan nilai terendah 75 dan tertinggi 100.

Peserta didik juga memperoleh nilai rata-rata di atas KBM yaitu 87,5. Pada pengerjaan soal pengetahuan, ada beberapa langkah yang tidak dibuat peserta didik yaitu langkah untuk mendapatkan dua bilangan yang jika dijumlahkan sama dengan b, jika dikalikan sama dengan c. Ada juga kelompok yang tidak melanjutkan sampai pada menentukan nilai x.

Pada nilai keterampilan dengan KBM 69, kelompok memperoleh nilai di atas KBM dengan nilai terendah 70 dan tertinggi 90.

Peserta didik juga memperoleh nilai rata-rata di atas KBM yaitu 77,2. (terlampir). Untuk nilai keterampilan, ada 3 kategori yaitu prosedur dan sistematika pemecahan masalah, kebenaran hasil yang diperoleh dan kerapian penyajian. Hampir semua kelompok kurang rapi dalam penyajian sehingga hanya memperoleh skor 2. Hal ini juga dikarenakan penulis/guru kurang menginformasikan mengenai kriteria penilaian keterampilan yang akan diambil

3. Pengerjaan soal untuk mengecek pemahaman peserta didik secara individu

Selain pemahaman secara kelompok, penulis juga mengecek pemahaman peserta didik secara individu pada pertemuan berikutnya yaitu dari 19 anak yang hadir pada pertemuan sebelumnya, ada 3 anak yang tdak hadir, maka peserta didik yang hadir yaitu 16 orang. 14 orang dapat langsung menjawab dengan benar soal yang diberikan pada soal yang pertama (waktu yang diberikan 5-7 menit) dan 2 orang menjawab pada soal yang ke dua (waktu yang diberikan 5-7 menit).

Persentase yang dapat mengerjakan soal 1 yaitu 87,5%, dapat dikatakan bahwa pemahaman peserta didik secara individu pada materi sudah baik karena persentase yang dapat mengerjakan dengan benar yaitu lebih dari 50%.

Respon dari orang lain terhadap aksi yang dilakukan

Rekan sejawat

Teman guru matematika sebagai observer merasa

(9)

sangat senang terutama dengan media blok aljabar yang digunakan karena sangat membantu untuk memahamkan peserta didik terhadap konsep matematika yang abstrak. Untuk model pembelajaran yang diterapkan juga sangat berbeda dari biasanya sehingga membuat peserta didik menjadi lebih bersemangat mengikutinya.

Pembelajaran seperti ini dapat menjadi contoh teman guru dalam pembelajaran matematika.

Untuk penilaian yang dilakukan rekan secara, penulis memperoleh nilai 95% dengan kategori A (Baik Sekali)

Peserta Didik

Untuk mendapat informasi mengenai proses pembelajaran, penulis juga melakukan survei dan wawancara kepada beberapa peserta didik. Rata- rata hasil survei yaitu 97% dan dapat dikategorikan A (Baik Sekali). Untuk wawancara, penulis menanyakan mengenai proses pembelajaran yang berlangsung dan penggunaan media blok aljabar, dari 6 peserta didik yang diwawancarai, menjawab bahwa pembelajaran seperti yang diterapkan penulis perlu dilakukan dan penggunaan media blok aljabar membuat peserta didik menjadi lebih mengerti.

Secara keseluruhan pembelajaran sudah berlangung dengan baik namun ada beberapa hal yang masih perlu diperhatikan yaitu:

1. Saat menggunakan media blok aljabar, guru harus lebih mengingatkan peserta didik mengenai panjang dan lebar yang diperoleh setelah menyusun blok – blok yang ada,akan membentuk luas yang merupakan soal atau persamaan kuadratnya.

2. Guru perlu memberi penegasan mengenai warna blok yang terdiri dari blok positif dan negatif karena ada kelompok yang sudah benar dalam menyusun blok tapi karena bloknya negatif maka lupa menambahkan tanda negatif pada hasil pemfaktoran

3. Pemberian materi prasyarat mengenai faktor dari serta selisih dan jumlahnya agar memudahkan peserta didik saat mengerjakan menggunakan rumus.

4. Selain beberapa hal yang disebutkan di atas, kegiatan pembelajaran dengan model pembelajaran seperti ini perlu dilakukan secara terus menerus agar peserta didik terbiasa dan terlatih untuk menemukan sendiri konsep/ rumus bukan hanya mencatat apa yang disampaikan guru, pembelajaran seperti ini juga akan membentuk karakter peserta didik. Persiapan RPP, LKPD, Media dan Tampilan Powerpoint harus memperhatikan waktu dan kemampuan peserta didik agar proses pembelajaran dapat berlangsung dengan baik dan sesuai waktu yang disediakan.

(10)

Lampiran

Penilaian Sikap sosial

(11)

Analisis Pemahaman Peserta didik (Kelompok) Dalam Mengerjakan LKPD

LKPD

No

Nama kelompok dan

Anggota Aktivitas 1 Aktivitas 3

1 Kelompok Putih Soal No. 1 Benar Soal No. 1 Benar Maria Imur

Avilia Panggo Soal No. 2 Benar Soal No. 2 Benar Atanius Nusa

2 Kelompok Hitam Soal No. 1 Benar Soal No. 1 Benar Mariani Astuti

Fransiska

Maria Amus Soal No. 2 Benar Soal No. 2 Benar Glordivan

3 Kelompok Merah Soal No. 1 Benar Soal No. 1 Benar Floriana

Ermelinda

Silvester Soal No. 2 Benar Soal No. 2 Benar Noventus

4 Kelompok Kuning Soal No. 1 Benar Soal No. 1 Benar

Leliana

Yuliana Soal no 2 Salah (Kelompok Keliru dalam menyusun blok aljabar yang diberikan)

Soal No. 2 Salah (Kelompok sudah benar menentukan nilai a, b dan c serta pemfaktorannya tapi tidak melanjutkan sampai pada menentukan nilai x

Gardianus Paskalis

5 Kelompok Hijau Soal No. 1 Benar Soal No. 1 Benar Relia Soal No. 2 Salah ( Kelompok keliru

menentukan panjang dan lebar sehingga salah dalam menuliskan pemfaktorannya)

Soal No. 2 Salah (Kelompok sudah benar menentukan nilai a, b dan c tapi masih salah dalam menentukan dua bilangan yang jika dijumlahkan sama dengan b dan dikalkan sama dengan c) Yeldiana

Fridolinsia Alfan

Persentase dalam mengerjakan LKPD

Persentase LKPD

No Nama kelompok Aktivitas 1 Aktivitas 3

Soal 1 Soal 2 Persentase Soal 1 Soal 2 Persentase

1 kelompok Putih 4 4 100 4 4 100

2 kelompok Hitam 4 4 100 4 4 100

3 kelompok merah 4 4 100 4 4 100

4 Kelompok Kuning 4 2 75 4 3 87,5

5 kelompok Hijau 4 3 87,5 4 1 62,5

Persentase tiap soal 100 85 92,5 100 80 90

(12)

Nilai Pengetahuan dan Keterampilan (Kelompok)

Lembar Observasi Oleh Rekan Sejawat

(13)

Survei Peserta Didik

Format Survei Peserta Didik Terhadap Proses Pembelajaran

Wawancara

Daftar Pertanyaan Wawancara

Referensi

Dokumen terkait

Berdasarkan uji ketahanan rhizobium terhadap salinitas, diambil 2 isolat yaitu yang berasal dari bintil akar Lamtoro (leguminosa pohon dan sangat selektif) dan Calopo

Secara umum fungsi penggunaan tanah adalah mengembangkan, memperluas, dan meningkatkan pemanfatan tanah yang tidak sesuai ddengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW), agar

Setelah Permen KP No.2 tahun 2015, ada kebijakan yang lebih spesifik lagi yaitu Permen KP nomor 71 tahun 2016 tentang jalur penangkapan ikan dan penempatan alat

Variabel bebas yaitu pengalaman indrawi, pengalaman emosi, pengalaman sosial dan persepsi kualitas secara simultan mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap niat beli

a. Terdapat hubungan antara peran guru dalam pendidikan kesehatan reproduksi dengan sikap remaja dalam menghadapi pubertas di SMP N 2 Dukun Magelang tahun

Kepadatan (K) dan Kepadatan Relatif (KR) terendah pada wilayah tertutup yaitu famili Apionidae dengan spesies Apion frumentarium dengan nilai kepadatan 0,05 dan

Menimbang, bahwa berdasarkan bukti P.2, Tergugat II dan Tergugat III telah menikah pada tanggal 11 Maret 2011 di wilayah Kantor Urusan Agama Kabupaten Lampung

Dalam koleksinya, ANRI juga memiliki (seba- gai bagian dari Dagregister Kastel Batavia) surat tertulis kepada Hoge Regering dari Chao Si Sang dan Chao Chui 3 , dua pangeran