• Tidak ada hasil yang ditemukan

Jurnal Refleksi Dwi Mingguan Modul 2.3. Coaching untuk Supervisi Akademik

N/A
N/A
mr. choliq boyolali

Academic year: 2024

Membagikan "Jurnal Refleksi Dwi Mingguan Modul 2.3. Coaching untuk Supervisi Akademik "

Copied!
4
0
0

Teks penuh

(1)

Jurnal Refleksi Dwi Mingguan Modul 2.3. Coaching untuk Supervisi Akademik

M. Abdul Khalik CGP Angkatan 7

SMAN 1 Andong, Boyolali

Facts (Peristiwa)

Kegiatan selama dua pekan terakhir ini adalah berkaitan Modul 2.3 tentang Coaching untuk Supervisi Akademik.

2.3.a.3. Mulai Dari Diri - Modul 2.3 Tanggal : 9 Maret 2023

Saya selaku CGP, dalam tahap mulai dari diri ini di awal modul 2.3 melakukan refleksi diri.

Kegiatan ini bertujuan CGP mampu mengidentifikasi pengetahuan, pengalaman, dan keterampilan dirinya terkait coaching di konteks pendidikan. Saya selaku CGP melakukan refleksi diri tentang pengalaman saya saat diobservasi atau disupervisi akademik oleh kepala sekolah. Refleksi yang saya lakukan mengacu pertanyaan yang ada di LMS.

Lokakarya 3 PGP Angkatan 7 Kabupaten Boyolali-Peran Pemimpin dalam Pembelajaran.

Tanggal : 12 Maret 2023

Lokakarya 3 bertempat di SMKN 1 Boyolali, dipandu oleh 3 pengajar praktik yaitu : Bapak Turut, Bapak Candra dan Ibu Ersi. Kegiatan ini diawali dengan perkenalan melalui permainan.

Kegiatan berikutnya adalah : simulasi pembelajaran berdiferensiasi, praktik mindfullness, praktik 5 KSE dalam pembelajaran, merancang strategi berbagi pengalaman belajar dengan rekan sejawat dan melakukan refleksi.

2.3.a.4. Eksplorasi Konsep Modul 2.3 - Mandiri Tanggal : 10 – 13 Maret 2023

Meliputi :

2.3.a.4.1.Eksplorasi Konsep Modul 2.3 - 2.1 Konsep Coaching secara Umum dan Konsep Coaching dalam Konteks Pendidikan

2.3.a.4.2.Eksplorasi Konsep Modul 2.3 - 2.2. Paradigma Berpikir dan Prinsip Coaching

2.3.a.4.3.Eksplorasi Konsep Modul 2.3 - 2.3. Kompetensi Inti Coaching dan TIRTA sebagai Alur Percakapan Coaching

(2)

2.3.a.4.4.Eksplorasi Konsep Modul 2.3 - 2.4 Supervisi Akademik dengan Paradigma Berpikir Coaching

Dalam tahap ini saya melakukan eksplorasi konsep secara mandiri dengan mempelajari materi berupa teks atau video yang ada di LMS, menjawab pertanyaan yang ada serta memberikan tanggapan terhadap jawaban peserta lain.

2.3.a.4. Eksplorasi Konsep Modul 2.3 – Forum Diskusi Tanggal : 14-15 Maret 2023

Yaitu :

2.3.a.4.5. Forum Diskusi Eksplorasi Konsep - Modul 2.3

Dalam tahap ini saya melakukan diskusi dengan CGP lainnya. Caranya yaitu setiap CGP memberikan pernyataan mengenai keterkaitan keterampilan coaching dengan supervisi akademik. Lalu setiap CGP menanggapi jawaban minimal 3 CGP lainnya.

2.3.a.5. Ruang Kolaborasi Modul 2.3 - Sesi Latihan Tanggal : 16 Maret 2023

Dalam tahap ini, melalui Gmeet, kami dibimbing fasilitator untuk berlatih melakukan praktik percakapan coaching dengan alur TIRTA. Dalam berlatih praktik coaching dengan alur TIRTA ini dibentuk kelompok terdiri atas dua orang. Saya bersama Pak Heru Pamuji berada dalam satu kelompok. Saya dan Pak Heru berlatih coaching dengan alur TIRTA secara bergantian sebagai coach dan coachee.

Setelah berlatih praktik percakapan coaching dengan alur TIRTA, saya melakukan refleksi saat menjadi coach dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut :

 Apa yang sudah berjalan dengan baik selama percakapan?

 Apa yang masih perlu diperbaiki/ditingkatkan?

 Apa yang Bapak/Ibu lakukan untuk tetap dalam kondisi presence (kehadiran penuh) sebelum dan saat melakukan coaching?

 Apa yang akan Bapak/Ibu lakukan untuk memperbaiki/meningkatkannya?

Saya juga meminta umpan balik dari coachee dengan bertanya : Apa yang Anda rasakan pada saat dicoaching? ( Jawaban coachee : Saya merasa dibimbing coach dalam menemukan ide dan gagasan saya sehingga saya mampu menggali ide dan gagasan dalam mewujudkan rencana- rencana saya.)

2.3.a.5.1. Ruang Kolaborasi Modul 2.3 - Sesi Praktik Tanggal : 17 Maret 2023

Di sesi ini, kami melakukan praktik coaching secara kelompok (terdiri dua orang, yaitu : saya dan Pak Heru) menjadi coach dan coaching secara bergantian. Kami juga melakukan refleksi saat menjadi coach dan juga meminta umpan balik dari coachee. Kegiatan ini dilakukan melalui Gmeet dan direkam. Hasilnya diunggah ke LMS. Batas unggahnya adalah 23 Maret 2023. Hasil unggahan ini dinilai berdasar rubrik penilaian yang berada di LMS.

(3)

2.3.a.6. Demonstrasi Kontekstual - Modul 2.3 Tanggal : 20-21 Maret 2023

Di sesi ini, saya melakukan praktik coaching dengan CGP lain untuk membantu

mengembangkan area kompetensi coaching pada konteks pembelajaran atau keseharian saya.

Kegiatan ini dilakukan berkelompok terdiri 3 orang CGP. Satu orang berperan sebagai coach, satu orang lainnya berperan sebagai coachee, dan satu orang lainnya berperan sebagai pengamat. Peran ini dilakukan secara bergantian sehingga semua mengalami ketiga peran tersebut. Kegiatan ini bisa dilakukan secara daring ataupun luring dan direkam. Hasil rekaman saat saya berperan sebagai pengamat diunggah di LMS. Due datenya tanggal 27 Martet 2023.

2.3.a.7. Elaborasi Pemahaman - Modul 2.3 Tanggal : 25 Maret 2023

Pada fase ini kami akan berdiskusi untuk mengelaborasi pemahaman saya bersama instruktur secara tatap maya mengenai konsep coaching dalam konteks pendidikan, khususnya pada ranah supervisi akademik. Pada sesi ini, saya akan mendiskusikan hal tersebut dan bersama- sama membuat kesepakatan pemahaman mengenai coaching dalam konteks pendidikan.

Sebelum kegiatan elaborasi, saya dan rekan CGP lainnya diberi kesempatan bertanya melalui LMS, yang nantinya bisa didiskusikan bersama instruktur saat pelaksanaan elaborasi.

2.3.a.8. Koneksi Antarmateri - Modul 2.3 Tanggal : 23-24 Maret 2023

Di sesi ini, saya menyimpulkan dan menjelaskan keterkaitan materi yang diperoleh dan

membuat refleksi berdasarkan pemahaman yang dibangun selama modul 2, melalui pertanyaan pemandu :

 Bagaimana peran Anda sebagai seorang coach di sekolah dan keterkaitannya dengan materi sebelumnya di paket modul 2 yaitu pembelajaran berdiferensiasi dan

pembelajaran sosial dan emosi?

 Bagaimana keterkaitan keterampilan coaching dengan pengembangan kompetensi sebagai pemimpin pembelajaran?

Due date koneksi antar materi modul 2.3 adalah 30 Maret 2023.

2.3.a.9. Aksi Nyata - Modul 2.3 Tanggal : 27-30 Maret 2023

Di tahap ini, saya mempraktikkan rangkaian supervisi akademik dalam pembelajaran dengan menggunakan paradigma berpikir coaching dan melakukan refleksi terhadap praktik supervisi akademik tersebut. Saya akan melakukan rangkaian supervisi klinis dan percakapannya dengan paradigma berpikir coaching secara langsung dengan rekan sejawat. Rangkaian supervisi klinis ini terdiri dari kegiatan perencanaan sebelum observasi (pra-observasi), observasi dan pasca observasi berupa praktik percakapan coaching yang memberdayakan. Praktik rangkaian supervisi klinis dengan percakapan coaching ini akan dilaksanakan di komunitas sekolah saya

(4)

dengan rekan sejawat yang akan dihadiri pengajar praktik pada sesi pasca observasi di Pendampingan Individu 5.

Langkahnya adalah saya akan melakukan praktik dengan rekan sejawat. Saya akan menjadi supervisor dan satu rekan sejawat menjadi guru yang akan diobservasi. Kegiatan ini akan saya rekam sebagai bukti pelaksanaan aksi nyata modul 2.3 ini, kemudian saya unggah ke kanal YouTube dan PMM saya (pada menu Bukti Karya). Hasil rekaman kegiatan aksi nyata ini diunggah di LMS sesuai petunjuk yang ada di LMS.

Due date Aksi Nyata - Modul 2.3 adalah tanggal 9 Juni 2023.

Feelings (Perasaan)

Perasaan saya saat mengikuti pembelajaran selama dua pekan terakhir ini adalah :

Saya merasa senang, bahagia dan semangat saat mengikuti lokakarya 3 PGP Angkatan 7 ini, karena bisa berkenalan dan belajar bareng dengan CGP lainnya dengan dipandu oleh pembimbing praktik. Kegiatan yang kami lakukan meliputi : simulasi pembelajaran

berdiferensiasi, praktik mindfullness, praktik 5 KSE dalam pembelajaran, merancang strategi berbagi pengalaman belajar dengan rekan sejawat dan melakukan refleksi.

Saya juga merasa senang, bahagia dan semangat karena belajar modul 2.3 ini tentang coaching untuk supervisi akademik bersama dengan teman CGP lainnya, dengan dipandu oleh fasilitator Ibu Sri Lestari. Saya merasa ini benar-benar ilmu baru bagi saya. Saya merasa bersemangat untuk mempraktikkan dalam kehidupan sehari-hari terutama saat di kelas/sekolah.

Findings (Pembelajaran)

Pelajaran yang saya peroleh dari proses modul 2.3 ini antara lain : Coaching Untuk Supervisi Akademik bagi saya merupakan hal baru. Dengan ini saya dapat ilmu banyak bagaimana

melakukan coaching dengan metode TIRTA, juga berlatih dan mempraktikkan bersama CGP lain saat sesi bersama fasilitator.

Future (Penerapan)

Saya akan selalu menerapkan pemahaman yang telah saya peroleh dari kegiatan modul 2.3 ini dalam kegiatan sehari-hari di sekolah, sehingga saya semakin terampil melakukan coaching.

Dan tidak hanya itu, tentunya saya berharap, coaching yang saya lakukan memberikan dampak nyata yang positif dalam komunitas sekolah saya. Dengan coaching harusnya, coachee bisa menyelesaikan masalahnya atau bisa mencapai keadaan yang lebih baik, tanpa merasa digurui, diarahkan, tetapi coachee dipantik agar memunculkan ide/gagasan dari dalam dirinya. Dengan coaching diharapkan bisa meningkatkan kompetensi coachee (guru) dalam menciptakan pembelajaran yang berpihak pada murid.

Saya berharap bisa menerapkan coaching di sekolah (rekan sejawat, murid), di rumah maupun di masyarakat. Sehingga coachee, siapapu itu, bisa menyelesaikan masalahnya atau bisa

mencapai keadaan yang lebih baik yang bersumber dari dirinya sendiri.

Referensi

Dokumen terkait