TAK KENAL MAKA TAK SAYANG
"Tak kenal maka tak sayang" adalah kata pepatah yang berarti bahwa kita tidak dapat mencintai atau peduli terhadap seseorang jika kita tidak mengenalinya dengan baik. Sangat penting untuk mengenal satu sama lain dalam hubungan antarpribadi, baik itu pertemanan atau keluarga. Jika kita tidak mengenal seseorang dengan baik, kita mungkin skeptis atau tidak terlalu peduli terhadap mereka.
Ini juga berlaku di lingkungan sekolah, Jika kita tidak mengenal penduduk sekolah baik teman dan guru, kita cenderung merasa tidak nyaman atau bahkan meremehkan mereka. Namun, ketika kita mulai mengenal mereka dengan lebih baik, kita dapat mengembangkan pemahaman yang lebih dalam dan menghargai perbedaan.
Di Tahun Ajaran baru ini, ada masa perkenalan baik itu perkenalan dengan teman maupun guru, kita perlu mengenal dan memperkenalkan diri dengan teman dan guru agar membangun hubungan yang lebih kuat dan saling memahami. Kita akan lebih cenderung memahami perasaan, pikiran, dan keinginan mereka, yang memungkinkan kita untuk berempati, dan untuk membangun hubungan yang lebih harmonis dan mendukung satu sama lain.
Dalam kelas Bahasa inggris, siswa harus mengenal teman dan guru serta mampu memperkenalkan dirinya sendiri dan orang lain menggunakan Bahasa inggris, namun kebanyakan siswa belum saling kenal dengan guru dan teman sekelas serta siswa belum bisa memperkenalkan dirinya dan orang lain dengan menggunakan Bahasa inggris. Faktor dari permasalahan ini salah satunya ialah karena kebanyakan siswa tidak tau harus memulai darimana dan cara memperkenalkan diri dengan Bahasa inggris. Guna untuk mempermudah para siswa memperkenalkan dirinya maka perlu mempelajari cara memperkenalkan diri dalam Bahasa inggris dengan baik, terstruktur, sopan dan efektif..