• Tidak ada hasil yang ditemukan

GAMBARAN UMUM & PERILAKU

B. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah ( APBD ) Tingkat I

Pembangunan di bidang kesehatan tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah pusat tetapi merupakan kewajiban utama bagi pemerintah daerah untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di daerahnya. Untuk itu maka pemerintah

Provinsi Maluku Utara pada tahun 2014 telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp. 31.613.245.000,-.

Adapun program / kegiatan yang dianggarkan melalui APBD Provinsi antara lain:

1. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur, 2. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur 3. Program Obat dan Perbekalan Kesehatan

4. Program Upaya Kesehatan Masyarakat

5. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Puskesmas dan Jaringannya

6. Program Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat 7. Program Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Menular 8. Program Peningkatan Lingkungan Sehat

9. Pengolahan data dan informasi kesehatan 10. Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan 11.Peningkatan Jaminan Kesehatan Masyarakat

Adapun rekapitulasi realisasi APBD Provinsi Tahun 2014 adalah sebagai berikut :

Tabel 5.8

Alokasi dan Realisasi Anggaran Bersumber APBD I Provinsi Maluku Utara Tahun 2014

NO PROGRAM/KEGIATAN

ALOKASI

(Rp.)

Realisasi

(Rp) %

1 Pelayanan Admnistrasi Kegiatan 36.585.613.000 19.442.225.845 53,1

2 Peningkatan Sarana & Prasarana Aparatur 2.690.942.000 2.519.762.750 93,6

4 Peningatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur

5.480.450.000 4.155.416.200 75,8

5 Obat dan Perbekalan Kesehatan 3.512.071.000 1.376.577.900 39,2

6 Penyediaan Saranan & Prasarana Instalasi Farmasi

2.343.121.000 716.434.000 30,6

7 Penyelenggaraan Pencegahan &

Pemberantasan Penyakit Menular & wabah

2.507.200.000 768.950.000 30,7

8 Upaya Kesehatan Masyarakat 8.947.100.000 4.820.837.500 53,9

9 Peningkatan Kesehatan Ibu dan Anak 1.424.200.000 1.262.910.800 88,7

10 Promosi Kesehatan & Pemberdayaan Masy. 1.218.950.000 807.200.000 66,2

11 Pengembangan Lingkungan Sehat 953.830.000 668.471.800 70,1

12 Pembangunan Sarana dan Prasarana Kesehatan

3.084.550.000 0 0

13 Perbaikan Gizi Masyarakat 507.200.000 292.676.700 57,7

14 Peningkatan Kesehatan Masyarakat 2.851.300.000 2.196.300.000 77

15 Penyusunan Dokumen 1.564.020.000 614.000.000 38,6

16 Pembinaan PHBS & Gizi 300.000.000 300.000.000 100

17 Upaya Kesehatan Perorangan 250.700.000 250.697.800 100

18 Pengolahan Data & Informasi 2.329.920.000 1.188.804.700 51

19 Peningkata Mutu & Pelayanan Kesehatan 1.299.950.000 850.070.100 65,4

20 Peningkatan Jaminan Kesehatan Masyarakat 4.638.000.000 756.000.000 16,3

TOTAL 44.188.315.000 26.889.821.039 60,9

Gambar 5.3

Trend Anggaran Kesehatan Bersumber APBD Menurut Pagu Dan Realisasi Tahun 2010 – 2014

Berdasarkan grafik diatas menunjukkan trend pembiayaan kesehatan 5 (lima) tahun terakhir bersumber dana APBD. Pada tahun 2011 dan 2012 menunjukkan peningkatan besaran pembiyaan namun menurun di tahun 2013 & sedikit meningkat di tahun 2014. Hal ini menggambarkan adanya upaya Pemerintah Daerah dalam peran aktif program pembangunan di bidang kesehatan. Walaupun dukungan pemerintah Provinsi Maluku Utara dalam upaya pembangunan kesehatan cukup besar, namun alokasi anggaran APBD untuk bidang kesehatan belum sesuai dengan amanah Undang-undang bahwa anggaran sektor kesehatan adalah sebesar 10% dari total APBD akan tetapi alokasi anggaran bidang kesehatan tahun 2010 hingga tahun 2014 menunjukkan peningkatan yang cukup siginifikan.

BAB VI

PENUTUPAN 

Bab ini merupakan highlight dari seluruh pencapaian pembangunan program kesehatan di Provinsi Maluku Utara pada tahun 2014, baik berupa keberhasilan program, maupun hal-hal yang masih memerlukan perhatian khusus, termasuk tantangan dan hambatan yang dihadapi.

Dengan semakin pesatnya kemajuan teknologi informatika juga memfasilitasi keterbukaan dan aksesiblitas data informasi kepada publik menjadi sesuatu hal yang mutlak. Penyajian data/informasi pun dapat dilakukan melalui berbagai media baik secara elektronik maupun cetak, dan dalam beragam bentuk antara lain berupa narasi, gambar, dan tabel. Hal Hal ini perlu didukung oleh ketersediaan data kesehatan yang akurat, cepat, tepat, dan akuntabel untuk diolah dan dianalisis kemudian disajikan menjadi informasi kesehatan, yang mana menjadi hal urgen yang sangat dibutuhkan oleh seluruh lapisan masyarakat termasuk pelajar, peneliti, kelompok professional, dan terutama para penentu kebijakan dan perencana pembangunan khususnya di bidang kesehatan baik di tingkat pusat maupun daerah.

Publikasi Profil Kesehatan Provinsi Maluku Utara merupakan salah satu upaya dalam merespon kebutuhan akan data informasi kesehatan, yang diharapkan dapat menjadi salah satu rujukan untuk menilai pencapaian pembangunan program kesehatan di Provinsi Maluku Utara. Selain itu, data/informasi yang tersaji juga diharapkan

dapat menjadi bahan evaluasi untuk mengambil langkah-langkah perbaikan bagi setiap program kesehatan dalam upaya memberikan pelayanan kesehatan yang merata, bermutu dan terjangkau kepada seluruh lapisan masyarakat.

Profil Kesehatan Provinsi Maluku Utara tahun 2014 ini telah diupayakan menyajikan data terpilah responsif gender sesuai petunjuk tekhnis penyusunan Profil Kesehatan yang disusun oleh Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia tahun 2014. Dalam upaya pengumpulan data maka lampiran tabel profil telah mengikuti petunjuk tekhnis penyusunan profil terbaru yang meliputi 81 tabel yang responsif gender. Sebagian data dan informasi yang ditampilkan juga belum berdasarkan gender yang disebabkan pencatatan dan pelaporan program/kegiatan pada sumber-sumber utama data kesehatan antara lain rumah sakit maupun puskesmas belum semuanya menggunakan format pencatatan dan pelaporan berdasarkan jenis kelamin. Selain itu, ada beberapa format data yang belum semua data Kab/Kota dimasukkan dalam data profil dikarenakan ada satu Kabupaten yang belum memasukkan datanya yaitu Kab. Halmahera Selatan dan salah satu Kabupaten baru yaitu Kab. Pulau Taliabu yang mana masih dalam transformasi pemilahan dari Kabupaten sebelumnya yakni Kab. Kepulauan Sula.

Gambaran keseluruhan pencapaian porgram yang tertuang dalam profil ini masih banyak indikator yang belum mencapai sasaran atau target yang diharapkan. Hasil ini menunjukkan masih perlu upaya keras Pemerintah Pusat, Daerah dan elemen masyarakat berperan aktif

setiap permasalahan kesehatan yang ada. Puskesmas sebagai fasyankes primer merupakan ujung tombak dari program pembangunan kesehatan terutama dalam hal promotif dan preventif. Tenaga kesehatan harus lebih berinisiatif untuk aktif dalam membangun komunikasi dan kemitraan dengan elemenan masyarakat sehingga terciptanya masyarakat yang sehat secara mandiri.

Dalam upaya perbaikan kualitas termasuk substansi penyajian maupun ketepatan waktu penerbitan profil kesehatan ini, dibutuhkan adanya komitmen bersama, keseriusan dan dukungan dari seluruh pihak khususnya seluruh program dalam lingkup kesehatan agar penyajian profil kesehatan ini baik substansi penyajian maupun waktu terbitnya menjadi lebih cepat dan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, sehingga tujuan profil kesehatan provinsi dapat menjadi salah satu sumber data dan informasi dapat tercapai. Selain itu hal penting lainnya adalah perlunya diupayakan perubahan format pencatatan dan pelaporan kegiatan/program yang memfasilitasi data responsif gender pada seluruh sumber-sumber utama data sehingga dalam penyusunan selanjutnya profil kesehatan telah dapat menyajikan informasi sesuai data terpilah gender.

Demikianlah penyajian Profil Kesehatan Provinsi Maluku Utara tahun 2014, walaupun masih jauh dari yang diharapkan namun semoga dapat memenuhi kebutuhan akan data dan informasi kesehatan untuk melihat pencapaian pembangunan program kesehatan dan kontribusinya terhadap pembangunan kesehatan di Maluku Utara secara menyeluruh.

Badan Pusat Statistik Provinsi Maluku Utara, Maluku dalam Angka

Tahun 2013

Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara, Profil Kesehatan Provinsi

Maluku Utara Tahun 2013

Dinas Kesehatan Kota Ternate, Profil Kesehatan Kota Ternate Tahun

2014

Dinas Kesehatan Kota Tidore Kepulauan, Profil Kesehatan Kota Tidore

Kepulauan Tahun 2014

Dinas Kesehatan Kab. Halmahera Utara, Profil Kesehatan Kab.

Halmahera Utara Tahun 2014

Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara, Profil Kesehatan Provinsi

Maluku Utara Tahun 2012

Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara, Laporan Bidang Bina

Kesehatan Masyarakat Tahun 2014

Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara, Laporan Bidang Pelayanan

Kesehatan Tahun 2014

Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara, Laporan Bidang P2PL Tahun

2014

Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara, Laporan Bidang SDK Tahun

2014

Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara, Laporan Subag Perencanaan

Tahun 2014

Dokumen terkait