UTILITAS PROGRAM
4. Aplikasi Khusus Statistik
Pengolahan data statistik, sejalan dengan makin spesialisasinya banyak software, dapat dilakukan dengan software yang khusus digunakan untuk pengolahan data statistik. Software seperti itu hanya melakukan pengolahan data statistik deskriptif maupun induktif, menyajikan berbagai grafik yang relefan untuk membantu pengambilan keputusan di bidang statistik. Contoh program tersebut seperti Microstat, SAS, Micro TSP, MINITAB, SPSS, LISTREAL dan lain sebagainya.
Gambar 18. Tampilan Data Editor SPSS (Statistical Product and Service
Solutions) Ver. 10
Multimedia
Aplikasi yang umum digunakan pada PC untuk multimedia umumnya adalah audio dan video player. Sistem operasi windows umunya menyediakan aplikasi untuk itu yaitu pada Windows Media Player, namun tentu banyak yang lebih suka menggunakan software lain karena menawarkan opsi, penampilan, dan tentunya kemampuan yang lebih menarik.
Software / Perangkat Lunak 38
Teknologi Informasi dlm BK / Bimbingan dan Konseling FKIP – UPS Tegal
Audia player
Di internet sebenarnya banyak sekali aplikasi pemutar file audio. Dari sejumlah aplikasi, beberapa yang paling populer di antaranya adalah WinAmp, dan Jet Audio. Saat ini kedua software inipun sudah dilengkapi dengan fitur untuk memutar file video.
WinAmp
Untuk aplikasi WinAmp, versi yang terbaru saat ini adalah versi 5 dan dapat diperoleh di www.winamp.com . Untuk dapat menggunakan aplikasi ini secara leluasa, Anda tidak dipungut biaya apapun. Tetapi jika membutuhkan fitur untuk riping atau encode audia dan membakar CD hingga kecepatan 48x, Anda perlu membayar sebesar 19,95 dolar. Yang paling menarik dai Winamp adalah banyak plug-in yang dapat kita tambahkan dan skin yang dapat dimodifikasi dengan mudah.
Gambar 19. Tampilan WINAMP Versi 5
iTunes
Serupa dengan WinAmp, aplikasi keluaran Apple yang satu ini jga dapat diperoleh dengan gratis dari www.apple.com . Selain dapat digunakan pada MacOS, iTunes juga tersedia versi Windows-nya dan OS yang didukung adalah Windows 2000/XP. Pada paket instalasi iTunes, Anda juga akan mendapatkan Quicktime 7 di dalamnya.
Software / Perangkat Lunak 39
.
Video player
Microsoft menyertakan Windows Media Player pada sistem operasinya. Namun demikian, banyak juga format file video yang tidak mampu didukung oleh aplikasi ini. Untuk itu Anda membutuhkan software lain misalnya Quick Time dari Apple, ataupun DivX Player.
Quick Time
Dari sekian banyak aplikasi video player, palikasi ini salah satu yang paling banyak mendukung format file. Selain banyak memutar file*.mov, ataupun *.avi, Quick Time juga mendukung file-file berormat MPEG-1, MPEG-2, dan MPEG-4, serta file 3GPP. Aplikasi yang dibutuhkan jika Anda menemukan situs dengan animasi flash ini juga mendukung file audio terpopuler seperti MP3, MIDI, dan CD Audio.
DivX Player
DivX merupakan salah satu format video yang semakin populer. Berhubung banyaknya versi, untuk memutar file video ini diperlukan aplikasi khusus ataupun codec tambahan bagi media player bawaan Windows. Di internet sendiri banyak terdapat player khusus untuk itu yaitu DivXPlayer yang kini sdah mencapai versi 6.0 yang bisa didapat di http://www.divx.com/divx . Jika Anda hanya memerlukan DivX Player, Anda bisa mendapatkannya secara gratis di sana.
Software / Perangkat Lunak 40
Teknologi Informasi dlm BK / Bimbingan dan Konseling FKIP – UPS Tegal
PDF Reader / Adobe Reader
Aplikasi pengolah file PDF saat ini juga termasuk esensial untuk pengguna PC. Secara defacto, format PDF merupakan salah satu format dokumen yang paling banyak digunakan an paling diminati jika akan saling bertukar data. Contoh-contoh aplikasi pengolah file portabel dokument format ini adalah Acrobat Reader, Adobe Acrobat, dan CutePDF.
Acrobat Reader / Adobe Reader
Aplikasi yang satu ini paling banyak digunakan untuk membuka file-file PDF. Software yang dibuat olah Adobe ini mencapai edisi 7.0.5 dapat digunakan secara gratis tanpa batasan waktu penggunaan. Untuk mendapatkannya, silakan download di www.adobe.com
Gambar 20. Tampilan Adobe Reader Versi 7 Professional Adobe Acrobat
Berbeda dengan Acrobat Reader, aplikasi ini tidak gratis. Software yang dapat digunakan untuk memproduksi file dalam format PDF ini untuk versi standarnya harus ditebus dengan 299 dollar AS, sedangkan versi profesional yang fiturnya lebih lengkap harus dibayar dengan harga 449 dollar AS.
Software / Perangkat Lunak 41
Cute PDF
Software buatan Acro Software ini bisa didapat di www.cutepdf.com dengan gratis. Selain apat digunakan untuk membuka file PDF, software ini juga mempunyai fitur untuk mengedit, memecah, dan menggabungkan file-file PDF. Bagi Anda yang ingin membuat file PDF, juga bisa mendapat CutePDF writer di situs tersebut. Jangan khawatir, untk menggunakan software yang versi terbarunya adalah versi 2.4, Anda tidak dikenakan biaya.
Kompresi
Selain menggunakan format PDF, metode lain yang juga umum digunakan jika akan bertukar dokumen adalah dengan mengompresnya dengan software kompresi. Selain untuk memudahkan pertukaran, mengompres juga umum dilakukan jika pengguna PC akan meyimpan data tersebut sebagai backup atau untuk menghemat ruang media simpannya. Software kompresi yang paling banyak digunakan adalah WinZip dan WinRAR.
WinZip
Bagi pengguna Windows XP, mungkin tidak terlalu membutuhkan WinZip yang dijual seharga 29 dollar AS karena Microsoft sudah menyediakan aplikasi kompresi dan dekompresi yang mendukung file *.Zip secara default. Tetapi, aplikasi yang versi ke 10-nya siap dirilis ini tentu memiliki kelebihan seperti tersedia fasilitas pengaman pada file yang dikompresi, dapat memecah file-file yang dikompresi,dan dapat membuat self extractZip file. Anda bisa mencoba 21 hari sebelum memutuskan untuk membeli software ini, silakan download dii www.winzip.com jika tertarik.
Software / Perangkat Lunak 42
Teknologi Informasi dlm BK / Bimbingan dan Konseling FKIP – UPS Tegal
WinRAR
Serupa dengan WinZip, aplikasi versi 3.51 yang bisa di download dari www.rarlab.com ini juga harus ditebus dengan harga 29 dollar jika Anda ingin menggunakannya dengan bebas. Namun, untuk WinRAR, Anda bisa menggunakannya dengan gratis lebih dari 40 hari. Kelebihan WinRAR adalah dukungannya terhadap lebih banyak format file kompresi dibandingkan dengan WinZip. Selain itu, opsi yang ditawarkan saat akan mengompresi juga lebih banyak.
7-Zip
Aplikasi yang satu ini mungkin paling tepat buat kita. Selin memiliki kinerja yang sangat baik, Anda juga dapat memanfaatkan 7-zip ini secara cuma-cuma. Versi terstabil 7-zip yang sudah beredar yaitu versi 4.23 bisa diambil dari situs http://www.7-zip.org .
Image / Grafis
Selain untuk mengerjakan aplikasi kantoran dan menjalankan aplikasi kantoran, tentu kita juga membutuhkan aplikasi grafis. Untuk mengolah dan menyimpan foto, atau untuk melakukan video editing sederhana pada rekaman video pribadi kita misalnya.
Pengolah Foto
Pada Microsoft Windows juga tersedia aplikasi grafis yang dapat digunaan untuk menampilkan file-file foto seperti Windows Picture dan Fax Viewerdan aplikasi yang bisa digunakan untuk menyunting gambar meski sangat sederhana yaitu Microsoft Paint. Tentu dua aplikasi “gratisan” tersebut tidak cukup untuk mememnuhi kebutuhan. Untuk pengolah foto, aplikasi yang paing banyak dan umum digunakan contohnya adalah Adobe Photoshop, sedangkan salah satu aplikasi manajemen foto yang paling populer misalnya seperti ACDSee.
Adobe photoshop
Software yang satu ini sangat mumpuni untuk digunakan sebagai aplikasi pengolah gambar. Versi terbarunya, yaitu Adobe Photoshop CS2 memiliki fitur yang lebih bertenaga untuk membantu penggunanya
Software / Perangkat Lunak 43
melakukan image editing. Adobe Photoshop ini bisa ditebus dengan harga sebesar 599 dollar AS.
Gambar 22. Tampilan Adobe Photoshop Versi 7 ACDSee
Software ini juga populer untuk memanage gambar-gambar yang tersimpan pad harddisk kita. Selain digunakan untuk melihat-lihat gambar, Anda juga dapat melakukan editing terhadap koleksi foto-foto tersebut. AcdSee yang versi terbarunya adalah versi 8 dijual seharga 49,99 dolar As. Anda juga dapat melakukan coba-coba selama 30 hari sebelum memutuskan untuk membeli software tersebut. Aplikasi trial version tersebut dapat didapat pada situs resminya, http://www.acdsystems.com.
Software / Perangkat Lunak 44
Teknologi Informasi dlm BK / Bimbingan dan Konseling FKIP – UPS Tegal
Pengolah Video
Untuk pengolah video, contoh palikasi yang populer digunakan adalah
Pinnacle Studio, dan Ulead Video Studio. Kedua aplikasi ini lebih lengkap
fiturnya dibandingkan dengan aplikasi video editing buatan Microsoft yaitu Windows Movie Maker yang sudah diinstalasikan secara default.
Pinnacle Studio
Aplikasi yang satu ini dikenal sebagai aplikasi video editing kelas berat. Selain membutuhkan PC dengan spesifikasi yang “berat” seperti 2,4 GHz dan memori 1GB agar dapat bekerja dengan lancar, untuk instalasi,
Pinnacle Studio 10 membutuhkan tempat 1 GB di harddisk. Di situs
resminya, www.pinnaclesys.com , software ini dijual seharga 49,99 dolar AS.
Ulead Video Studio
Beberapa vendor VGA menyertakan aplikasi ini pada paket penjualan produknya meski biasanya bukan versi terbaru. Produk yang menyediakan
Ulead Video Studio biasanya adalah produk VGA yang memiliki fasilitas
VIVO. Versi trial 30 hari dari Ulead Video Studio keluaran terbaru yaitu versi 9 dapat di down-load di http://www.ulead.com/vs/trial.htm. Dibandingkan dengan Pinnacle Studio, Ulead Video Studio memiliki tampilan yang relatif sederhana. Untuk spesifikasi PC yang dibutuhkan,
Ulead Video Studio 9 tersebut dapat bekerja dengan lancar pada PC
dengan memori 512 MB serta prosesor dengan kecepatan di atas 800 MHz.