• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pengawasan Administrasi dan Verifikasi Faktual Pencalonan Anggota DPD RI

SDM dan Organisasi Bawaslu Kab/Kota

KEGIATAN PENGAWASAN a. Pencegahan

1) Pengawasan Administrasi dan Verifikasi Faktual Pencalonan Anggota DPD RI

Dalam melakukan Pengawasan administrasi calon anggota DPD RI ini Panwaslih Aceh Barat

terus mengawasi kinerja KIP Aceh Barat dalam melakukan verifikasi faktual secara metode sampling terhadap data dukungan untuk persyaratan calon anggota DPD dengan cara mengacak secara random untuk wilayah yang akan di datangi secara door to door ke setiap warga kecamatan di seluruh kabupaten Aceh Barat. Disini KIP Aceh Barat terus melakukan Verifikasi terhadap jumlah minimal dukungan kepada bakal calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Verifikasi faktual administrasi dan analisa dukungan ganda, dan Verifikasi faktual syarat dukungan hasil Perbaikan sesuai dengan waktu yang sudah di tentukan. Dalam Kegiatan verifikasi faktual tersebut KIP Aceh Barat melakukan pencocokan dan penelitian terhadap data KTP orang yang memberikan dukungannya kepada calon perseorangan atau calon anggota DPD RI.

2) Pengawasan Pendaftaran Bakal Calon

Anggota DPRK Aceh Barat.

Panwaslih Aceh Barat akan melakukan pengawasan terhadap proses pendaftaran calon anggota legislatif kabupaten oleh Parpol ke KIP Aceh Barat sejak mulai dibukanya pendaftaran pada tanggal 4 juli sampai pada penutupannya tanggal 17 juli 2018. Melalui divisi Pengawasan, Humas dan Hubal Panwaslih Aceh Barat terus memantau seluruh proses, mulai dari keaslian ijazah bakal caleg hingga kelengakapan adminstrasi lainnya sesuai dengan persyaratan

yang telah ditetapkan dalam pengumuman pendaftaran. Mengenai dengan waktu dimulai dibukanya pendaftaran dari jam 08.00 wib s/d 16.00 wib untuk setiap hari dalam tahapan itu kecuali pada hari terkahir pendaftaran ada penambahan waktu mulai dari jam 08.00 wib s/d jam 23.59. apabila lewat dari waktu yang sudah ditetapkan, maka KIP tidak boleh memproses lagi segala kegiatan yang berhubungan dengan pendaftaran ini.

Rata-rata partai politik yang akan ikut kompetisi dalam pemilu tahun 2019 kabupaten Aceh Barat mendaftarkan para bakal calon legislatif pada akhir masa pendaftaran yaitu tanggal 17 Juli 2018 dengan waktu yang bervariasi kecuali untuk partai Golkar dan PDIP yang duluan mendaftar pada tanggal 14 dan 16 juli 2018. Untuk kelengkapan administrasi para bakal calon legislatif masih banyak ditemukan persyaratan administrasi yang belum lengkap sesuai dengan apa yang sudah ditulis dalam persyaratan penfdaftaran bahkan diantaranya masih ada juga ditemukan ijazah yang legalisirnya tidak asli, ijazah tidak terdaftar di Kemenag dan ijazah yang belum terlegalisir tetapi pihak KIP tetap menerima pendaftaran itu mengingat deadline pendaftarannya sudah habis dan menyuruh pihak partai politik untuk melengkapi semua berkas-berkas persyaratan bakal calon legislatifnya yang belum lengkap di saat perbaikan daftar calon dan syarat calon serta pengajuan calon pengganti DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota selama 10 (sepuluh)

hari dari tanggal 22-31 juli tahun2018. Setelah itu KIP Aceh Barat akan melakukan verifikasi kembali terhadap data perbaikan daftar calon dan syarat calon DPR, DPRD Provinsi dan DPRD kabupaten/kota selama 7 (tujuh) hari sebelum ditetapkannya sebagai Daftar Calon Sementara. Dalam tahapan pendaftaran ini ada juga ditemukan beberapa bakal calon yang masih berstatus sebagai Keuchik dan anggota MPD Aceh Barat, maka untuk bakal calon tersebut harus bisa melampirkan surat pengunduran diri sebelum di tetapkan sebagai Daftar calon Tetap.

3) Pengawasan Pleno Pengumuman DCS

Anggota DPRK Aceh Barat.

Setelah di verifikasi kembali kelengkapan berkas persyaratan pada masa perbaikan ini oleh pihak KIP Aceh Barat ternyata ada satu bakal calon yang tidak lagi melengkapi berkas persyaratannya atas Nama Ramali Lubis dan dinyatakan mengundurkan diri (TMS). Sesuai dengan waktu yang telah di tentukan dalam PKPU Nomor 5 tentang Tahapan, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2019, maka KIP Aceh Barat melaksanakan kegiatan Penyusunan dan Penetapan Daftar Calon Sementara (DCS). Kegiatan itu dilaksanakan di Aula KIP Aceh Barat tanggal 12 Agustus tahun 2018 pukul 14.00 s/d selesai.

Acara tersebut langsung di buka oleh ketua KIP Aceh Barat T. Novian Nukman, SP dan di dampingi oleh anggota KIP lainnya yaitu Sabki

Mustafa Habli, S.Sos, Saiful Asra, M.Soc dan Saktian, SE. Acara ini turut dihadiri oleh Ketua Panwaslih Aceh Barat Romi Juliansyah, SE dan Perwakilan Partai Politik peserta Pemilu 2019. Dalam rapat tersebut ketua KIP Aceh Barat T. Novian Nukman, SP juga menyampaikan tentang beberapa hal kepada peserta rapat yang bahwa dalam tahapan ini KIP sudah bekerja sesuai dengan aturan yang berlaku dan apabila nanti ada dari pihak partai politik yang ingin menggantikan calon atau ingin memperbaiki kelengkapan administrasi lainnya, maka kami siap menerima sebelum sampai waktu penyusunan dan penetapan Daftar Calon Tetap.

Untuk pengumuman Daftar Calon Sementara (DCS) akan di umumkan di media massa dan diusahakan akan ditempel di setiap Desa/ kelurahan dalam Kabupaten Aceh Barat.

4) Pengawasan Pleno Pengumuman DCT

Anggota DPRK Aceh Barat.

Pada hari kamis tanggal 20 september 2018 pukul 10.00 wib bertempat di Aula KIP Aceh Barat, Jl.Swadaya, Lr. Gleh hatee, Gp. Drien Rampak, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat. Melalui divisi Pengawasan, Humas dan Hubal Panwaslih Aceh Barat (Marzalita, SE,. M.Si) dan bersama Staf (Rudika Zulkumar, SH) menghadiri undangan KIP Aceh Barat dengan Nomor: 558/PL.01.5-Und/1105/KIP-Kab/IX/2018 sekaligus melakukan pengawasan terkait kegiatan tentang penetapan Daftar Calon Tetap

Anggota Dewan Perwakilan Daerah Kabupaten Aceh Barat.

Adapun rapat ini dipimpin langsung oleh ketua Komisioner KIP Aceh Barat saudara T. Novian Nukman. SP dan didampingi oleh oleh beberapa anggotan komisioner lainnya yaitu Sabki Mustafa Habli, S.Sos, Saiful Asra, M.Sc dan Basri, S.Pdi dan juga turut di hadiri oleh ketua Komisioner Panwaslih Aceh Barat saudara Romi Juliansyah, SE dan anggota Marzalita, SE., M.Si selaku Kordiv Pengawasan, Humas dan Hubal.

Dalam rapat pleno ini bapak T. Novian Nukman, SP selaku Ketua KIP Aceh Barat menyampaikan kata-kata sambutan dan membacakan hasil pleno penetapan Daftar Calon Tetap Anggota Dewan Perwakilan Daerah Kabupaten Aceh Barat berjumlah 333 orang, yang terdiri dari laki-laki 193 orang dan perempuan 140 orang.

Bapak Mustafa Habli, S.Sos selaku Kordiv Teknis di KIP Aceh Barat menyampaikan beberapa hal mengenai penetapan DCT ini antara lain:

a. Mengenai DCT ini tidak dapat dilakukan pergantian lagi setelah pleno kecuali berdasarkan keputusan Panwaslih.

b. DCT tetap dinyatakan sah walaupun tidak di paraf oleh penghubung partai.

c. DCT akan di umumkan di media dan di usahakan DCT juga di tempel di setiap Gampong.

Dari hasil pengawasan Panwaslih terhadap penetapan Daftar Calon Tetap tersebut terdapat 1 (satu) bacaleg yang tidak memenuhi syarat atas

nama Nurdin, SE dari Partai PKS dapil 2 (dua), dimana yang bersangkutan masih berstatus PNS sampai Tanggal 30 September 2018.

Ketua Panwaslih Aceh Barat yaitu Romi Juliansyah, SE juga menyampaikan beberapa hal mengenai penetapan Daftar Calon Tetap Anggota Dewan Perwakilan Daerah Kabupaten Aceh Barat yang apabila ada diantara para calon yang merasa dirugikan hak nya berdasarkan keputusan KIP Aceh Barat, Maka untuk itu dapat melakukan pelaporan keberatan ke Panwaslih Aceh Barat terhitung tiga hari kerja setelah ditetapkan DCT ini.

Tabel 26: Rekapitulasi Calon Tetap Bakal Calon Anggota DPRK Aceh Barat Pada Pemilihan Umum Tahun 2019

No. Urut Parpol Nama Partai Politik Jumlah Dapil Jumlah bakal calon Tota l Keterwakila n Perempuan % LK PR 1 PKB 3 7 5 12 42% 2 GERINDRA 5 14 11 25 44% 3 PDI-P 2 3 4 7 57% 4 GOLKAR 5 14 11 25 44% 5 NASDEM 5 12 8 20 40% 6 GARUDA 0 0 0 0 0% 7 BEKARYA 3 8 6 14 43% 8 PKS 5 13 11 24 46% 9 PERINDO 4 8 7 15 47% 10 PPP 5 14 11 25 44% 11 PSI 3 8 5 13 38% 12 PAN 5 14 11 25 44% 13 HANURA 4 10 6 16 38% 14 DEMOKRAT 5 14 11 25 44% 15 P. ACEH 5 20 11 31 35%

16 SIRA 3 5 5 10 50% 17 PDA 1 2 1 3 33% 18 PNA 5 19 11 30 37% 19 PBB 3 8 5 13 38% 20 PKPI 0 0 0 0 0 JUMLAH TOTAL 193 140 333 42%

Diagram 1: Rekapitulasi Calon Tetap Bakal Calon Anggota DPRK Aceh Barat Pada Pemilihan Umum Tahun 2019

5) Pengawasan Pleno Perubahan Daftar Calon