• Tidak ada hasil yang ditemukan

Laporan Kami

Kami yakin keberhasilan suatu usaha ditentukan dan didukung oleh sumber daya manusia yang kompeten dan profesional. Oleh karena itu, Perseroan memandang sumber daya manusia sebagai salah satu aset utama yang memainkan peranan penting dalam menentukan keberhasilan kegiatan usaha Perseroan. Dengan demikian Perseroan berusaha semaksimal mungkin untuk membuat karyawan bekerja dalam keadaan nyaman, aman, dan bahagia. Perseroan senantiasa berupaya dalam pengembangan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia yang memadai untuk menopang laju pertumbuhan Perseroan secara berkesinambungan.

Pengembangan sumber daya manusia berada dalam tanggung jawab Human Capital Development & General Affair (HCD & GA). Divisi HCD & GA melakukan perencanaan, pengaturan dan pengawasan implementasi secara berkesinambungan yang ditujukan untuk memperkuat program rekrutmen tenaga kerja, program pelatihan dan pengembangan, imbalan kerja, penilaian kinerja, penghargaan dan perencanaan jenjang karir, serta mencakup pekerjaan General Affair antara lain dalam hal perawatan gedung dan gudang seperti penjagaan keamanan dan kebersihan.

Adapun visi tim HCD&GA yaitu mempersiapkan tenaga kerja berkualitas untuk mendukung visi dan misi organisasi untuk menjawab tuntutan dari pemegang saham, kemajuan teknologi, dan perkembangan pasar.

Sedangkan Misi HCD&GA Perseroan, antara lain:

1.

Menciptakan lingkungan kerja yang menyenangkan,

2.

Memberikan pelayanan melalui program kerja yang efektif, efisien dan profesional,

3.

Memberikan kesempatan bagi

karyawan untuk tumbuh dan berkembang,

4.

Meningkatkan kepercayaan dan kepuasan kerja karyawan,

5.

Fokus pada pelayanan dan perbaikan terus-menerus,

6.

Mengembangkan dan

mengkomunikasikan kebijakan dan prosedur yang selaras antara kebutuhan karyawan dan kebutuhan perusahaan, dan

7.

Menciptakan kepemimpinan strategis yang dapat menjadi panutan dengan mengedepankan kejujuran, integritas, dan kerjasama tim.

Laporan Kami

Laporan Tahunan 2015PT Megapolitan Developments Tbk 95

Perseroan memiliki program rencana tenaga kerja yang terfokus pada upaya merekrut, melatih dan mempertahankan karyawan kami.

Per tanggal 31 Desember 2015, Perseroan mempekerjakan 724 karyawan, yang terdiri dari 330 baik karyawan tetap maupun karyawan kontrak dan 394 karyawan outsourcing. Karyawan outsourcing ini terdiri dari petugas kebersihan dan keamanan yang berada di kantor pusat Bellagio dan bisnis unit di proyek Cinere, Bogor, dan Karawaci. Secara keseluruhan, jumlah karyawan Perseroan meningkat

Sementara, komposisi karyawan Perseroan berdasarkan jabatan terdiri dari Direksi 1,81%, Manajer dan Supervisor 17,27%, serta Staf dan Non-Staf 80,90%, dengan perbandingan komposisi di tahun 2014 dan 2015 sebagai berikut:

Rekrutmen

17% pada tahun 2015 dibandingkan dengan 618 karyawan di tahun 2014.

Berdasarkan jenjang pendidikan, komposisi karyawan Perseroan didominasi oleh lulusan SMU dengan komposisi 51,21% dari jumlah karyawan, diikuti oleh karyawan bergelar Sarjana (S1) dengan komposisi 36,06% dari jumlah karyawan, yang diikuti oleh karyawan bergelar Diploma sebanyak 11,21%, Pasca Sarjana (S2) 1,21%, dan Doktor (S3) 0,30%. Berikut rincian jumlah karyawan menurut tingkat pendidikan pada tahun 2014 dan 2015:

Jumlah karyawan berdasarkan tingkat pendidikan

(tidak termasuk outsourcing)

Jumlah karyawan berdasarkan tingkat jabatan

(tidak termasuk Dewan Komisaris & outsourcing)

Tahun 2015 Tahun 2014

Laporan Kami

Sumber Daya Manusia

269 55 7 Staf & Non-Staf Direksi Manajer & Supervisor Total : 331 229 52 7 Staf & Non-Staf Direksi Manajer & Supervisor Total : 288 119 111 37 38 169 117 5 4 1 1 Doktor (S3)

Sarjana (S1) Sarjana (S2)Pasca

SMUD iploma

Total :

2015 = 331 2014 = 271

Per Desember 2015, persentase jumlah perputaran karyawan atau turn over rata-rata per bulannya yaitu 2,1%, persentate ini sama atau tidak berubah dibandingkan tahun 2014.

Untuk mempertahankan keunggulan kompetisi kami dalam industri ini, Perseroan membekali karyawan dengan keterampilan serta informasi mengenai topik-topik umum dan industri yang dapat meningkatkan pengetahuan mereka tentang Perseroan dan industri terkait. Program pelatihan kami berbasis kompetensi dan dirancang berdasarkan praktik terbaik yang telah berlaku dan sesuai dengan tuntutan pasar. Adapun pada program pengembangan karyawan, Perseroan memberikan job enrichment, Kami berusaha untuk membuat karyawan nyaman dalam bekerja dan memberikan kontribusi kepada Perseroan. Karyawan yang memiliki keterlibatan dengan Perseroan yaitu dengan menunjukkan

Perputaran Karyawan

Pelatihan dan Pengembangan Karyawan

keberhasilan dalam setiap kinerjanya adalah karakter yang diharapkan oleh Perseroan. Oleh karenanya Perseroan berusaha dengan optimal agar karyawan bisa bekerja dengan efektif dan efisien.

job enlargement, dan on the job development, memberikan kesempatan kepada karyawan untuk menangani suatu tugas atau proyek khusus dengan maksud untuk meningkatkan pengalaman yang bersangkutan (special assignment). Secara periodik karyawan melakukan proses pembelajaran dalam bidang tertentu yang dipilih melalui program mentoring serta mengirimkan karyawan untuk mengikuti pelatihan untuk meningkatkan keterampilan atau pengetahuan dalam bidang tertentu.

JAN FEB MAR APR MEI JUN JUL AGU

3.61% 2.57% TURN OVER 2.39%2.35% 1.05% 1.81%

SEP OKT NOV DES

1.68%2.00% 1.97%1.57% 2.04% 2.32%

Laporan Kami

Laporan Tahunan 2015PT Megapolitan Developments Tbk 97 Konsep Pengembangan Karyawan

Selain dari program pelatihan dan pengembangan karyawan, sepanjang tahun 2015 kami juga melakukan beberapa kegiatan yang dapat mendukung kepemimpinan, motivasi, kebersamaan antara karyawan, kebutuhan rohani, dan kegiatan olahraga, antara lain:

Program pengenalan Perusahaan atau orientasi karyawan diberikan kepada seluruh karyawan baru sekali dalam setiap bulan. Peserta diberikan pengarahan mengenai visi misi dan budaya Perusahaan, struktur organisasi, job desc, golden rules dari departemen HCD serta pengenalan proyek dari seluruh bisnis unit Perseroan. Melalui program ini, karyawan baru juga dibekali penanaman perilaku dalam bekerja sehingga mereka siap dan mudah beradaptasi di departemennya masing-masing.

Program Pengenalan Perusahaan (Orientasi Karyawan)

Human Capital Customer Capital Sosial Capital Intellectual Capital

Tacit Knowledge Customer Relationships Corporate Culture Patents

Education Brands Management - Philosophy Copyrights

Work - related

Know - How Customer Loyalty

Management

Practices Trade Secrets

Work - Related

Competence Distribution Channels Informal Networking System Intellectual Property

- - Coaching/Mentoring Relationships

-Laporan Kami

Pelatihan motivasi dan pengelolaan kondisi lingkungan kerja diberikan kepada seluruh karyawan khususnya mereka yang berada di jenjang officer. Melalui program ini, diharapkan karyawan dapat menangani dan mengelola kondisi lingkungan kerja dalam hal ini penanganan menghadapi pekerjaan serta cara meningkatkan motivasi kerja.

Karyawan diajarkan mengenai hal-hal yang berdampak pada kesehatan apabila kondisi lingkungan kerja tidak ditangani secara baik dan bijaksana. Karyawan juga diajarkan untuk selalu berfikiran positif serta mengatur pola hidup teratur, mengatasi segala kondisi dengan tenang, banyak berdoa, serta melakukan kegiatan yang digemari salah satunya berolahraga.

Pelatihan Kepemimpinan yang dilaksanakan pada bulan Mei ini bertujuan untuk melatih para pemimpin departemen dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya. Melalui pelatihan ini, peserta diajar mengenali tipe dan karakteristik kepemimpinan, tipe-tipe karyawan, pengelolaan motivasi kepada tim, cara membuat peraturan, serta cara

memberikan reward dan punishment

kepada timnya.

Pelatihan Motivasi dan Pengelolaan Kondisi

Lingkungan Kerja

Pelatihan Ketrampilan Kepemimpinan

Laporan Kami

Laporan Tahunan 2015PT Megapolitan Developments Tbk 99

Program pelatihan keterampilan pengawasan diadakan satu kali dalam setahun. Program ini ditujukan kepada karyawan jenjang Supervisor. Pelatihan ini dibagi menjadi dua sesi yaitu teori dan praktik. Pelatihan keterampilan pengawasan diharapkan dapat membantu peserta menjadi Supervisor yang dapat menjadi panutan bagi timnya.

Melalui pelatihan ini, diharapkan karyawan dengan jenjang Supervisor mampu memberikan pengarahan kerja, memberi umpan balik yang positif, memberikan bantuan dalam memecahkan masalah, mampu bersikap adil dan objektif dalam tim, memberikan masukan kepada manajer untuk memberikan reward dan punishment kepada karyawan tertentu.

Merujuk peraturan pemerintah, Perseroan mendaftarkan seluruh karyawannya dalam program BPJS. Pada bulan Februari, Perseroan mengundang tim BPJS untuk melakukan sosialiasi dan memberikan informasi seputar BPJS. Informasi yang disampaikan antara lain mengenai cakupan wilayah layanan BPJS, manfaat BPJS, mekanisme penggantian, informasi fasilitas kesehatan yang terdaftar, biaya iuran, serta koordinasi manfaat dengan pihak asuransi lainnya.

Pelatihan Keterampilan Pengawasan

Sosialisasi Program Kesehatan BPJS (Badan Penyelenggara

Jaminan Sosial)

Laporan Kami

Sumber Daya Manusia

Bulan September 2015, Perseroan

mengadakan Outing karyawan di

Pantai Anyer, Karang Bolong. Tujuan

penyelenggaran outing yaitu untuk

meningkatkan kerjasama, persaudaraan dan kekeluargaan, demi lancarnya kegiatan operasional kantor dan lapangan.

Perseroan bekerjasama dengan Woman radio dan Campina Lu Ve Litee menyelenggarakan acara office to office di bulan Oktober 2015. Acara ini mengangkat tema hidup sehat dengan makanan sehat dan lifestyle sehat. Acara ini juga memberikan informasi mengenai manfaat dan teknik Yoga yang bisa diaplikasikan di waktu kerja.

Outing Karyawan Fun Day with Campina Lu Ve

Laporan Kami

Sumber Daya Manusia

Dalam rangka meningkatkan kesehatan dan kebugaran seluruh karyawan, secara berkala Perseroan mengadakan kegiatan senam aerobic bagi seluruh karyawati Perseroan yang dipandu oleh instruktur profesional. Sedangkan untuk karyawan, Perseroan menyediakan fasilitas olahraga Futsal dan Bulutangkis. Diharapkan dengan adanya kegiatan olahraga seperti ini, seluruh karyawan dan karyawati dapat lebih sehat dan bugar dalam menjalankan pekerjaan dan kehidupannya masing-masing.

Kegiatan siraman rohani merupakan kegiatan rutin yang diadakan Perseroan. Selain pembekalan rohani, karyawan juga diberikan pembekalan mental kerja dan semangat kerja yang tetap positif, serta kerjasama dan silaturahmi yang kuat untuk memperlancar semua urusan pekerjaan di kantor dan lapangan. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan karyawan menjadi lebih solid dan seimbang dalam menjalankan kehidupan di dalam pekerjaan, keluarga dan beribadah.

Aktivitas Olahraga Siraman Rohani

Setiap tahun Perseroan mengadakan acara buka puasa bersama dengan seluruh karyawan. Di tahun 2015, buka puasa dilaksanakan di bulan Juli dengan tema Berbagi Berkah Ramadhan. Di momen ini, Perseroan mengundang anak-anak yang memiliki keterbatasan fisik dari yayasan penyandang disabilitas, Yayasan Wisma Chesire untuk saling berbagi.

Perseroan senantiasa berupaya meningkatkan hubungan industrial yang harmonis antara seluruh pihak seperti manajemen, karyawan, dan pemerintah. Secara berkala kami melakukan coaching

dan konseling untuk karyawan dan

memberikan solusi terhadap masalah-masalah yang berhubungan dengan ketenagakerjaan dan hubungan industrial. Penyelesaian masalah ketenagakerjaan dipandang sebagai hal penting, krusial dan sensitif yang dilakukan melalui komunikasi dua arah.

Jaringan komunikasi dibangun melalui antara lain sesi konseling, pertemuan berkala antara manajemen dan karyawan, dan kegiatan karyawan seperti Outbound, Perayaan Natal, Perayaan Cap Go Meh, Buka Puasa Bersama, dan lainnya.

Laporan Tahunan 2015PT Megapolitan Developments Tbk 101

Divisi Human Capital membawahi Departemen General Affair (GA) yang di dalamnya terdapat aktivitas pemeliharaan aset, dan penyediaan tenaga outsourcing untuk petugas keamanan dan kebersihan. GA melayani kebutuhan internal manajemen dan karyawan atas fasilitas kerja yang dibutuhkan dan fokus dengan berbagai tugas untuk mendukung operasional divisi lain. Kinerja Perseroan tidak dapat optimal tanpa peran GA. Setiap anggota tim GA wajib memiliki pengetahuan luas dan keterampilan teknis karena tingkat variasi pekerjaan yang banyak dan beragam. Kinerja GA yang handal mampu mendukung tercapainya Visi dan Misi Perseroan.

General Affair

a.

Meningkatkan produktivitas kerja sebesar 95%,

b.

Menjaga komitmen dan motivasi karyawan pada 85%,

c.

Mengendalikan tingkat turn over karyawan pada 1,6%,

d.

Menjalankan Individual Development Program 3 hari per tahun, dan

e.

Engagement dan kepuasan kerja karyawan sebesar 90%

Target di Tahun 2016

Laporan Kami

S u s ta i n a b l e

Laporan Tahunan 2015PT Megapolitan Developments Tbk 103

TATA KELOLA