• Tidak ada hasil yang ditemukan

Faktor-Faktor yang mempengaruhi Siklus Menstruasi pada Mahasiswi Ilmu Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Faktor-Faktor yang mempengaruhi Siklus Menstruasi pada Mahasiswi Ilmu Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara"

Copied!
16
0
0

Teks penuh

(1)

BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Siklus Menstruasi

Menstruasi merupakan proses alamiah yang terjadi pada setiap wanita, dimana terjadinya peristiwa pengeluaran darahmenandakan bahwa organ dalam kandungan telah berfungsi dengan matang (Kusmiran,2014).

Pada definisi klinik, menstruasi dinilai berdasarkan tiga hal.Pertama, siklus menstruasi yaitu jarak antara hari pertama menstruasi dengan hari pertama menstruasi berikutnya.Kedua, lama menstruasi, yaitu jarak dari hari pertama menstruasi sampai perdarahan menstruasi berhenti, dan ketiga jumlah darah yang keluar selama satu kali menstruasi. Menstruasi dikatakan normal apabila didapatkan siklus menstruasi tidak kurang dari 24 hari, tetapi tidak melebihi 35 hari, lama menstruasi 3-7 hari, dengan jumlah darah selama menstruasi berlangsung tidak melebihi 80 ml, ganti pembalut 2-6 kali per-hari (Anwar,dkk, 2011).

2.2 Fisiologi Menstruasi

(2)

2.2.1 Perubahan Histologik pada Ovarium dalam Siklus Haid

Selama satu siklus pertumbuhan folikel secara berurutan mulai dari awal siklus dibagi menjadi tiga fase, yaitu fase folikuler, fase ovulasi, dan fase luteal. Sejak saat lahir, terdapat banyak folikel primordial di bawah kapsul ovarium, setiap folikel mengandung sebuah ovum matur.Pada permulaan setiap siklus, beberapa folikel membesar, dan terbentuk suatu rongga di sekitar ovum.Rongga ini terisi oleh cairan folikel.Cairan folikel memiliki kandungan estrogen yang tinggi, dan banyak dari estrogen ini berasal dari sel-sel granulosa.

(3)

menstruasi) dan akhirnya diganti oleh jaringan ikat, membentuk korpus albikans (Ganong, 2003).

2.2.2 Perubahan Histologik Endometrium

Siklus akhir menstruasi, semua endometrium kecuali lapisan-lapisan dalam telah terlepas.Di bawah pengaruh estrogen dari folikel yang sedang tumbuh, ketebalan endometrium cepat meningkat dari hari kelima sampai keempat belas siklus menstruasi.Seiring dengan peningkatan ketebalan, kelenjar-kelenjar uterus tertarik keluar sehingga memanjang, tetapi kelenjar-kelenjar-kelenjar-kelenjar tersebut belum berkelok-kelok atau mengeluarkan sekresi.Perubahan endometrium ini disebut proliferatif, dan bagian siklus menstruasi ini kadang-kadang disebut fase proliferatif.Fase ini juga disebut fase praovulasi atau folikular.

Setelah ovulasi, vaskularisasi endometrium menjadi sangat meningkat dan endometrium agak sembab di bawah pengaruh estrogen dan progesteron dari korpus luteum.Kelenjar-kelenjar mulai bergulung-gulung dan menggumpar, lalu mulai menyekresikan cairan jernih.Akibatnya, fase siklus ini disebut fase sekretorik atau luteal.Pada akhir fase luteal, endometrium, seperti hipofisis anterior, menghasilkan prolaktin, tetapi fungsi prolaktin endometrium ini tidak diketahui.

(4)

sebelahdalam yang tidak terlepas, stratum basal, dialiri darah oleh arteri basilaris yang pendek dan lurus.

Sewaktu korpus luteum mengalami regresi, pasokan hormon untuk endometrium terhenti.Endometrium menjadi lebih tipis, yang menambah gulungan-gulungan arteri spiralis.Muncul fokus-fokus nekrosis di endometrium, dan fokus-fokus ini kemudian bersatu.Juga terjadi spasme lalu nekrosis dinding arteri spiralis, menyebabkan timbulnya perdarahan berbecak yang kemudian menyatu dan menghasilkan darah menstruasi.

Ditinjau dari fungsi endometrium, fase proliferatif siklus menstruasi merupakan pemulihan epitel dari menstruasi sebelumnya, dan fase sekrotik mencerminkan persiapan uterus untuk implantasi ovum yang telah dibuahi.Panjang fase sekrotik sangat konstan, yaitu 14 hari, dan variabel lama siklus menstruasi tampaknya sebagian besar disebabkan oleh variasi panjang fase proliferatif. Bila tidak terjadi pembuahan selama fase sekretorik, endometrium terlepas dan dimulai siklus baru (Ganong,2003).

2.3 Gangguan Siklus Menstruasi

(5)

Hendarto (2011) membagi gangguan menstruasi dan siklusnya menjadi beberapa macam, yaitu: gangguan lama dan jumlah darah menstruasi yang terbagi menjadi hipermenorea (menoragia), dan hipomenorea, ganggguan siklus menstruasi seperti polimenorea, oligomenorea, dan amenorea, gangguan perdarahan di luar siklus menstruasi yaitu menometroragia dan ada gangguan lain yang berhubungan dengan siklus menstruasi seperti dismenore dan sindroma pramenstruasi.

Perubahan pada lamanya siklus menstruasi terbagi menjadi polimenorea, oligomenorea, dan amenorea.Poliamenorea adalah menstruasi dengan siklus yang lebih pendek dari normal yaitu kurang dari 21 hari. Pendarahan kurang lebih sama atau lebih banyak dari haid yang biasa. Bila siklus memendek namun teratur ada kemungkinan stadium proliferasi pendek atau stadium sekresi memendek atau kedua stadium memendek. Penyebab poliamenorea bermacam-macam antara lain gangguan endokrin yang menyebabkan gangguan ovulasi, fase luteal memendek, dan kongesti ovarium karena peradangan.

(6)

diberikan bila oligoamenorea disertai dengan obesitas dan infertilitas karena mungkin berhubungan dengan sindroma metabolik.

Amenorea adalah tidak terjadi menstruasi pada seorang perempuan dengan mencakup salah satu tiga tanda dari: pertama, tidak terjadi menstruasi sampai usia 14 tahun, disertai tidak adanya pertumbuhan atau perkembangan tanda kelamin sekunder. Kedua, tidak terjadi menstruasi sampai usia 16 tahun, disertai adanya pertumbuhan normal dan perkembangan tanda kelamin sekunder. Ketiga, tidak terjadi menstruasi untuk sedikitnya selama tiga bulan berturut-turut pada perempuan yang sebelumnya pernah haid.

(7)

2.4 Faktor-faktor yang Mempengaruhi Siklus Menstruasi

Faktor yang mempengaruhi siklus menstruasi, Kusmiran (2014): a. Faktor Hormon

Hormon-hormon yang dapat mempengaruhi menstruasi pada seseorang wanita yaitu Follicle Stimulating Hormone (FSH) yang dikeluarkan oleh hipofisis, estrogen yang dihasilkan oleh ovarium, Luteinizing Hormone (LH) yang dihasilkan oleh hipofisis, serta progesterone oleh ovarium. b. Faktor Enzim

Enzim hidrolitik yang terdapat dalam endometrium merusak sel yang berperan dalam sintesis protein, yang mengganggu metabolism sehingga mengakibatkan regresi endometrium dan perdarahan.

c. Faktor Vaskular

Saat fase proliferasi, terjadi pembentukan sistem vaskularisasi dalam lapisan fungsional endometrium.Pada pertumbuhan endometrium ikut tumbuh pula arteri-arteri, vena-vena dan hubungan di antara keduanya.Dengan regresi endometrium, timbul statis dalam vena-vena serta saluran-saluran yang menghubungkannya dengan arteri, dan akhirnya terjadi nekrosis dan perdarahan dengan pembentukan hematoma, baik dari arteri maupun vena.

d. Faktor Prostaglandin

(8)

kontraksi myometrium sebagai suatu faktor untuk membatasi perdarahan pada haid.

Sedangkan Kusmiran (2014) mengatakan menurut penelitian mengenai faktor risiko dari variabilitas siklus menstruasi adalah sebagai berikut:

a. Berat badan

Berat badan dan perubahan berat badan memengaruhi fungsi menstruasi.Penurunan berat badan akut dan sedang menyebabkan gangguan pada fungsi ovarium, tergantung derajat tekanan pada ovarium dan lamanya penurunan berat badan.Kondisi patologis seperti berat badan yang kurang/kurus dan anorexia nervosa yang menyebabkan penurunan berat badan yang berat dapat menimbulkan amenorrhea.

b. Aktivitas Fisik

Tingkat aktivitas fisik yang sedang dan berat dapat membatasi fungsi menstruasi.Atlet wanita seperti pelari, senam balet memiliki faktor risiko untuk mengalami amenorrhea, anovulasi, dan defek pada fase luteal. Aktivitas fisik yang berat merangsang inhibisi Gonadotropin Releasing

Hormon (GnRH) dan aktivitas gonadotropin sehingga menurunkan level

dari serum estrogen. c. Stres

Stres menyebabkan perubahan sistemik dalam tubuh, khususnya sistem persarafan dalam hipotalamus melalui perubahan proklatin atau endogenous opiat yang dapat mempengaruhi elevasi kortisol basal dan

(9)

d. Diet

Diet dapat mempengaruhi fungsi menstruasi.Vegetarian berhubungan dengan anovulasi, penurunan respons hormon pituitari, fase folikel yang pendek, tidak normalnya siklus menstruasi (kurang dari 10 kali/tahun).Diet rendah lemak berhubungan dengan panjangnya siklus menstruasi dan periode perdarahan.Diet rendah kalori seperti daging merah dan rendah lemak berhubungan dengan amenorrhea.

e. Paparan lingkungan dan kondisi kerja

Beban kerja yang berat berhubungan dengan jarak menstruasi yang panjang dibandingkan dengan beban kerja ringan dan sedang.Paparan agen kimiawi dapat mempengaruhi/ meracuni ovarium, seperti beberapa obat anti-kanker (obat sitotoksik) merangsang gagalnya proses di ovarium termasuk hilangnya folikel-folikel, anovulasi, oligomenorrhea, dan amenorrhea. Neuropletik berhubungan dengan amenorrhea.

Tembakau pada rokok berhubungan dengan gangguan pada metabolism estrogen sehingga terjadi elevasi folikel pada fase plasma estrogen dan progesteron.Faktor tersebut menyebabkan risiko infertilitas dan menopause yang lebih cepat.Hasil penelitian pendahuluan dari merokok dapat juga menyebabkan dysmenorrhea, tidak normalnya siklus menstruasi, serta perdarahan menstruasi yang banyak.

f. Sinkronisasi proses menstrual (interaksi sosial dan lingkungan)

(10)

fungsi hormonal adalah hormon-hormon reproduksi. Adanya pherohormon yang dikeluarkan oleh setiap individu yang dapat mempengaruhi prilaku individu lain melalui persepsi dari penciuman baik melalui interaksi dengan individu jenis kelamin sejenis maupun lawan jenis, serta dapat menurunkan variabilitas dari siklus menstruasi dan sinkronisasi dari onset menstruasi.

g. Gangguan endokrin

Adanya penyakit-penyakit endokrin seperti diabetes, hipotiroid, sertahipertiroid yang berhubungan dengan gangguan menstruasi.Prevalensiamenorrhea dan oligomenorrhea lebih tinggi pada pasien diabetes.Penyakit polystic ovarium berhubungan dengan obesitas, resistensi insulin, dan oligomenorrhea.Amenorrhea dan oligomenorrhea pada perempuan dengan penyakit polystic ovarium berhubungan dengan insensitivitas hormon insulin dan menjadikan perempuan tersebut obesitas.Hipertiroid berhubungan dengan oligomenorrhea dan lebih lanjut menjadi amenorrhea.Hipotiroid berhubungan dengan polymenorrhea dan menorraghia.

h. Gangguan perdarahan

(11)

gangguan perdarahan menstruasi.Dysfungsional Uterin Bledding (DUB) adalah gangguan perdarahan dalam siklus menstruasi yang tidak berhubungan dengan kondisi patologis. DUB meningkat selama proses transisi menopause.

2.4.1 Status Gizi

Gizi adalah suatu proses organisme menggunakan makanan yang dikonsumsi secara normal melalui proses digesti, absorpsi, transportasi, penyimpanan, metabolisme dan pengeluaran zat-zat yang tidak digunakan untuk mempertahankan kehidupan, pertumbuhan dan fungsi normal organ-organ, serta menghasilkan energi. Sedangkan status gizi adalah ekspresi dari keadaan keseimbangan dalam bentuk variabel tertentu, atau perwujudan dari nutriture dalam bentuk variabel tertentu (Idrus & Kunanto, 1990).

Penilaian status gizi terbagi menjadi dua yaitu penilaian status gizi secara langsung dan penilaian status gizi secara tidak langsung. Penilaian status gizi secara langsung dibagi menjadi empat penilaian yaitu: antropometri, klinis, biokimia, dan biofisik (Idrus & Kunanto,1990). Penilaian antropometri dalam sudut pandang gizi berhubungan dengan berbagai macam pengukuran dimensi tubuh dan komposisi tubuh dari berbagai tingkat umur dan tingkat gizi.

(12)

massa tubuh (IMT), rasio pinggang-pinggul (waist-to-hip ratio), lingkar lengan atas, tebal lipatan kulit, Bioelectrical Impedance Analysis, dan Hydrostatic weighing.

Penggunaan IMT sebagai parameter dalam menentukan total lemak tubuh seseorang memiliki beberapa keuntungan dan kekurangan dibandingkan dengan cara yang lain. Pengukuran IMT dapat memperkirakan total lemak tubuh dengan perhitungan yang sederhana, cepat, dan murah dalam populasi tertentu. Pengukuran IMT rutin dilakukan dan sering digunakan dalam studi-studi epidemiologi, namun terdapat kekurangan dimana IMT tidak dapat menjelaskan tentang distribusi lemak dalam tubuh seperti pada obesitas sentral maupun obesitas abdominal maupun menggambarkan jaringan lemak viseral.Nilai IMT yang tinggi belum tentu karena jaringan lemak tapi dapat juga karena jaringan otot (Han,2006).

Berikut ini kategori IMT menurut WHO (2004).

Tabel 2.1 Kategori Indeks Massa Tubuh

Berdasarkan metode pengukuran IMT menurut World Health Organization (WHO) tahun 2011, menentukan IMT dilakukan dengan cara sampel diukur

(13)

terlebih dahulu berat badannya dengan timbangan kemudian diukur tinggi badannya dan dimasukkan ke dalam rumus untuk mendapatkan besar indeks massa tubuh. Berikut adalah rumus untuk mendapatkan besar IMT :

IMT = Berat badan (kg) Tinggi badan (m)²

Penilaian status gizi secara klinis adalah metode yang sangat penting untuk menilai status gizi masyarakat.Metode ini didasarkan atas perubahan-perubahan yang terjadi yang dihubungkan dengan ketidak cukupan zat gizi.Hal ini dapat dilihat pada jaringan epitel seperti kulit, mata, rambut dan mukosa oral atau pada organ-organ yang dekat dengan permukaan tubuh seperti kelenjar tiroid.Penggunaan metode ini umumnya untuk survei klinis secara cepat (rapis clinical surveys).Survei ini dirancang untuk mengetahui status gizi seseorang

dengan melakukan pemeriksaan fisik yaitu tanda (sign) dan gejala (symptom) atau riwayat penyakit.

Penilaian status gizi dengan biokimia adalah pemeriksaan spesimen yang diuji secara laboratoris yang dilakukan pada berbagai macam jaringan tubuh. Jaringan tubuh yang digunakan antara lain: darah, urine, tinja dan juga beberapa jaringan tubuh seperti hati dan otot. Metode ini digunakan untuk suatu peringatan bahwa kemungkinan akan terjadi keadaan malnutrisi yang lebih parah lagi. Banyak gejala klinis yang kurang spesifik, maka penentuan kimia faal dapat lebih banyak menolong untuk menentukan kekurangan gizi yang spesifik.

(14)

struktur dari jaringan.Penggunaan penilaian secara biofisik umumnya digunakan dalam situasi tertentu seperti kejadian buta senja epidemik.Cara yang digunakan adalah tes adaptasi gelap (Supariasa, 2014).

Berat badan dan perubahan berat badan memengaruhi fungsi menstruasi.Penurunan berat badan akut dan sedang menyebabkan gangguan pada fungsi ovarium, hal ini tergantung pada derajat tekanan pada ovarium dan lamanya penurunan berat badan. Kondisi patologis seperti berat badan yang kurang/kurus dan anorexia nervosa yang menyebabkan penurunan berat badan yang berat dapat menimbulkan amenorea (Kusmiran, 2011)..

2.4.2 Kafein

Kafein adalah salah satu farmakologi yang paling umum tergolong zat aktif.Kafein terdapat dalam kopi, teh, minuman berkarbonasi, coklat, susu coklat dan beberapa obat-obatan. Kafein cepat diserap dari saluran pencernaan dan didistribusikan ke seluruh jaringan. Mekanisme dari kafein termasuk penghambatan hidrolisis siklik 3',5'adenosine monophosphate dan 3',5'-guanosin monophosphate dan antagonisme adenosine (Rail et al., 1990; Mahmoud, 2014). Oleh karena itu, kafein dapat mengubah profil hormon dan dengan demikian mempengaruhi fungsi menstruasi.Disfungsi menstruasi, selanjutnya mungkin terkait dengan hasil kesehatan lainnya, seperti kesuburan, osteoporosis dan kanker payudara (Harlow, 1995; Mahmoud et al., 2014).

(15)

2.4.3 Aktivitas Fisik

Aktivitas fisik atau latihan fisik dapat didefinisikan dengan cara yang umum yaitu sebagai aktivitas rekreasi fisik dan aktivitas sehari-hari yang mempertahankan kebugaran fisik. Ahli kesehatahan masyarakat menyadari aktivitas fisik yang adekuat dan tepat adalah salah satu faktor dalam pencegahan kematian dini, penyakit jantung, diabetes non-independen insulin (Tipe II), obesitas, beberapa kanker, osteoporosis, ostreoatritis, jatuh, cemas, dan depresi.

Tingkat aktivitas fisik yang sedang dan berat dapat membatasi fungsi menstruasi.Termasuk olahraga yang berlebihan (Kusmiran, 2014).

2.4.4 Stres

Stres merupakan respons nonspesifik general tubuh terhadap setiap faktor yang mengalahkan, atau mengancam kompensasi tubuh untuk mempertahankan homeostasis. Respon utama terhadap rangsangan stresadalah pengaktifan sistem saraf simpatis generalisata dan pengaktifan sistem CRH-ACTH-kortisol (Corticotropin- releasing hormone-Adenocorticotropik Hormone) (Sherwood, 2009).

(16)

Siklus menstruasi melibatkan banyak perubahan psikologis, seperti iritabilitas, suasana hati, depresi dan kecemasan. Kegemukan, aktivitas fisik dan stres meningkatkan durasi siklus menstruasi pada siswa di Amerika Serikat (Harlow et al., 1991;Khamdan et al.,2014).Stres psikologis menghasilkan respon fisiologis, seperti aktivasi sistem hormon corticotrophin-releasing, yang mungkin mempengaruhi fungsi haid (Chrousos et al.,1998; Rose, 1987; Sood et el., 2012). Dampak stres terhadap fungsi reproduksi, khususnya siklus menstruasi, perempuan masih belum jelas. Salah satu mekanisme yang menghubungkan stres dengan fungsi menstruasi terjadi melalui disregulasi respon stress tubuh, terutama di sepanjang sumbu hipotalamus-pituitaryadrenal (Lemieux & Coe, 1995; Yehuda, Giller, Southwick, Lowy, & Mason, 1991; Allsworth,2007).

Gambar

Tabel 2.1 Kategori Indeks Massa Tubuh

Referensi

Dokumen terkait

KONTRIBUSI POWER TUNGKAI DAN KESEIMBANGAN DINAMIS TERHADAP HASIL DRIBBLE-SHOOT DALAM PERMAINAN FUTSAL.. Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Menurut data yang diperoleh dari Dinas Kesehatan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (2012). Usia balita merupakan usia pra sekolah dimana seorang anak akan

Demikian untuk menjadikan maklum, dan atas perhatiannya disampaikan terima kasih..

Demikian untuk menjadikan maklum, dan atas perhatiannya disampaikan terima kasih..

Atap dan plafond) dan Pemasangan Dinding Aluminium Composite Panel Lokasi : Jalan Sutomo No.2 Tebing Tinggi1. Tahun Anggaran :

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, didapatkan sebuah kesimpulan yaitu interaksi sosial merupakan hubungan timbal balik antara peserta didik satu dengan lainnya

Derajat stenosis pada arteri koroner dapat dilihat dengan tindakan angiografi dan biasanya diukur dengan evaluasi visual dari presentasi pengurangan diameter relatif

Kebiasaan dalam pengelolaan pembuatan kue rumahan di Desa Lampanah memiliki kebiasaan kurang baik, hal ini di sebabkan karena pengelolaan kue rumahan oleh