• Tidak ada hasil yang ditemukan

Strategi perempuan dalam menghadapi berbagai problematika kehidupan pasca perceraian di Kelurahan Petemon Kecamatan Sawahan Kota Surabaya.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Strategi perempuan dalam menghadapi berbagai problematika kehidupan pasca perceraian di Kelurahan Petemon Kecamatan Sawahan Kota Surabaya."

Copied!
116
0
0

Teks penuh

(1)

SKRIPSI

Diajukan Kepada Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana

Ilmu Sosial ( S. Sos ) Dalam Bidang Sosiologi

Oleh :

NURINDAH DWI ASTUTI B75213063

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL SURABAYA FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

JURUSAN ILMU SOSIAL PROGRAM STUDI SOSIOLOGI

(2)
(3)
(4)
(5)
(6)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id ABSTRAK

Nurindah Dwi Astuti, 2017, Strategi Perempuan dalam Menghadapi Berbagai Problematika Kehidupan Pasca Perceraian di Kelurahan

Petemon Kecamatan Sawahan Kota Surabaya, Skripsi Program Studi

Sosiologi Fakultas ilmu Sosial dan Ilmu Politik UIN Sunan Ampel Surabaya.

Kata Kunci : Perempuan,Problematika, Perceraian

Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana strategi yang dilakukan perempan dalam menghadapi berbagai problematika kehidupan pasca perceraian. Dalam penelitian ini terdapat tiga rumusan masalah yaitu mengapa banyak kasus perceraian di Kelurahan Petemon, apa saja problematika yang dihadapi perempuan usai bercerai dan bagaimana strategi yang dilakukan oleh perempuan dalam mengatasi probelamatike kehidupannya pasca becerai.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan tekhnik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teori yang diguanakan sebagai alat analisis penelitian ini adalah teori tindakan sosial Max Weber dan fenimisme radikal.

(7)

ix

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ... i

PERSETUJUAN PEMBIMBING ... ii

PENGESAHAN PENGUJI ... iii

MOTTO ... iv

PERSEMBAHAN ... v

PERNYATAAN PENANGGUNGJAWABAN ... vi

ABSTRAK ... vii

KATA PENGANTAR ... viii

DAFTAR ISI ... ix

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah ... 1

B. Rumusan Masalah. ... 6

C. Tujuan Penelitian ... 6

D. Manfaat Penelitian ... 7

E. Definisi Konsep ... 8

F.Sistematika Pembahasan ... ..10

BAB II MENGURAI PROBLEMATIKA PERCERAIAN DALAM PERSPEKTIF TEORI TINDAKAN SOSIAL DAN FEMINISME RADIKAL A. Penelitian Terdahulu ... 13

B. Perceraian sebagai Tanda Adanya Disfungsi Keluarga ... 17

1. Penyesuaian Status Baru Mantan Pasangan Suami-Istri dengan Lingkungan Sosial ... 21

2. Tekanan Psikologis Terhadap Anak... 22

3. Konflik dengan Keluarga Besar Kedua Pihak yang Bercerai ... 25

C. Problematika Kehidupan Perempuan Pasca Perceraian ... 26

D. Perubahan Nilai dan Tatanan Kehidupan di Kalangan Perempuan Pasca Bercerai ... 31

E.Teori Tindakan Sosial dan Feminisme Radikal sebagai Pisau Analisa ... 32

1. Teori Tindakan Sosial Max Weber ... 32

2. Teori Feminisme Radikal ... 40

BAB III METODE PENELITIAN A. Jenis Penelitian ... 47

B. Lokasi dan Waktu Penelitian ... 48

(8)

x

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

D. Tahap-tahap penelitian ... 51

1. Penelitian Pra Lapangan ... 51

2. Tahap Lapangan ... 52

E.Tekhnik Pengumpulan Data ... 52

1. Observasi ... 52

2. Wawancara ... 53

3. Dokumentasi ... 54

4. Data Online ... 55

F.Tahap Analisis Data ... 55

1. Reduksi Data ... 56

2. Penyajian Data ... 56

3. Penarikan Kesimpulan ... 56

G. Tekhnik Pemeriksaan Keabsahan Data ... 57

BAB IV KIAT DAN PERJUANGAN HIDUP PEREMPUAN PASCA PERCERAIAN DALAM PERSPEKTIF TEORI TINDAKAN SOSIAL DAN FEMINISME RADIKAL A. Kondisi Sosio Kultur masyarakat Kelurahan Petemon Kecamatan Sawahan Kota Surabaya. ... 57

B. Penyebab terjadinya banyak perceraian di Kelurahan Petemon ... 58

C. Perempuan dan Perceraian ... 65

1. Problematika dan sebab-sebab perceraian di Kelurahan Petemon ... 65

2. Perceraian menurut pandangan Orang tua ... 73

3. Perceraian menurut pandangan dari keluarga yang bercerai... 74

4. Makna janda dalam persepektif masyarakat ... 77

D. Strategi dan Perjuangan Hidup Perempuan Pasca Perceraian... 80

1. Strategi Perempuan janda dalam Mencukupi Kebutuhan Ekonomi ... 81

2. Strategi Perempuan janda dalam Pola Pengasuhan Anak ... 84

3. Strategi Perempuan janda dalam Penyesuaian Seksualitas ... 88

4. Strategi Perempuan dalam Menghadapi Stigma Negatif Masyarakat tentang Makna Janda ... 90

E.Strategi dan Perjuangan Perempuan Pasca Perceraian dalam Tinjauan Teori Tindakan Sosial dan Feminisme Radikal ... 93

1. Strategi Perempuan dalam Menghadapi Problematika Kehidupan Pasca Perceraian Tinajuannya dengan Teori Tindakan Sosial ... 96

2. Strategi Perempuan dalam Menghadapi Problematika Kehidupan Pasca Perceraian Tinajuannya dengan Teori Feminisme Radikal ... 99

BAB V PENUTUP A. Kesimpulan ... 103

B. Saran ... 105

(9)

xi

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id LAMPIRAN-LAMPIRAN

1. Pedoman Wawancara

2. Dokumen Yang Relevan

(10)

1

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Secara umum perceraian merupakan suatu keadaan yang tidak diinginkan

bagi pasangan menikah dimanapun. Karena pada dasarnya pernikahan adalah

sebuah usaha dari sepasang antar laki-laki dan perempuan untuk membentuk

sebuah keluarga yang harmonis. Dalam perceraian menyangkut beberapa

aspek, seperti ekonomi maupun sosial. Meskipun diperbolehkan, namun

perceraian dianggap sebagai masalah sosial. Setiap masyarakat yang terikat

oleh perkawinan tak jarang mendapat problema yang berujung pada

pemutusan ikatan pernikahan (perceraian). Hal tersebut dapat dipicu dari

berbagai aspek diantaranya, kesenjangan ekonomi, kekerasan dalam rumah

tangga, perselingkuhan maupun KDRT. Pada sebagaian masyarakat,

perceraian dianggap sebagai sebuah kegagalan. Karena didalamnya terdapat

pemutusan tali pernikahan yang sebelumnya dianggap sakral. Oleh karenanya

ketika ada perceraian pasti ada masalah didalamnya.

Melihat fenomena-fenomena yang terjadi pada masyarakat kota yang

banyak sekali dilanda masalah sosial tentu perceraian tidak luput darinya.

Dilihat dari prosentase perceraian yang selalu naik dari tahun ke tahun. Hal

tersebut tidak melulu pada konflik yag disebabkan oleh kesenjangan dalam

hubungan perkawinan. Tetapi jika dilihat dari perspektif budaya dengan

(11)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id dalam ajaran Islam diperbolehkan apabila suami menjatuhkan talak pada

istrinya. Atau dari kasus perkawinan siri yang hanya dengan syarat laki-laki

mengatakan bahwa pasangan bercerai maka perkara selesai. Walaupun kasus

ini juga masih menggukan media pengadilan untuk meresmikan sebuah

perceraian. Hal tersebut juga menjadi faktor banyaknya angka perceraian.

Di kota Surabaya angka perceraian dari tahun ke tahun kian tinggi.

Sepanjang tahun 2016 terdapat 4938 kasus perceraian dengan klasifikasi 1580

cerai talak dan 3358 cerai gugat. Di tahun 2017 dalam periode bulan Januari

hingga April terdapat 1869 kasus yang masuk ke Pengadilan Agama. Ada 593

kasus cerai talak dan 1276 cerai gugat. Jika dihitung rata, setiap bulan adalah

148 suami di Surabaya menalak istrinya. Sedangkan, untuk istri ada sebanyak

319 wanita menggugat suami setiap bulannya. Artinya dalam sehari ada lima

orang suami menalak istrinya, dan ada sebelas wanita di Surabaya mengugat

cerai suaminya1.

Analisa mengapa pasangan bisa bercerai, hal tersebut dapat terjadi akibat

dari nilai-nilai dan kecenderungan pasangan itu.2 Ketidakmampuan mereka

untuk menjaga ikatan pernikahan juga menyebabkan pasangan tersebut mudah

mengakhiri hubungan pernikahan, banyak hal yang mendorong mereka untuk

bercerai salah satunya adalah faktor ketergesaan dari salah satu pihak, dapat

juga disebabkan karena mereka kurang menyadari hak dan kewajiban mereka

sebagai pasangan dalam lingkup rumah tangga . Tak jarang masalah juga

1Data Perkara Perkawinan Pengadilan Agama Kota Surabaya

(12)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id timbul dari faktor internal. Misalnya saja dorongan dari keluarganya yang

memang menginginkan bercerai dengan berbagai alasan yang kurang rasional.

Pasangan pasca bercerai memang dihadapkan dengan berbagai permasalahan

sosial. Masalah yang dihadapi biasanya terkait dengan perekonomian, peran

ganda, hak asuh anak, penyesuaian seksual dan persepsi negatif di dalam

masyarakat. Hal ini menjadi bagian problema yang melanda keluarga pasca

bercerai.

Memang tampaknya perempuan mempunyai lebih banyak beban sosial.

Perempuan pasca perceraian tentu akan melakukan strategi untuk memulai

babak baru usai terputusnya tali pernikahan. Selain perempuan mempunyai tanggung jawab pada dirinya sebagai “janda” ia juga berpotensi melakukan

dua pekerjaan sekaligus, yaitu sebagai orang tua tunggal dan pencari nafkah

keluarganya. Disini peran perempuan memang mendominasi, selain ketahanan di lingkungan sosial yang dianggap “negatif”. Perempuan pasca

bercerai tentu beranggapan bahwa perceraian menjadi penyebab seseorang

kehilangan lingkungan dan kehidupan sosialnya. Karena pada kenyataannya

status mereka yang baru sebagai seorang “janda” dianggap masyarakat

sebagai status yang bermakna negatif3.

Ketika suatu keluarga dihadapakan dengan perceraian tentu akan

menimbulkan masalah setelahnya. Baik didalam masyarakat, keluarganya

ataupun individu itu sendiri. Seperti halnya dalam pola pengasuhaan anak.

Setelah dinyatakan bercerai hak asuh anak akan diberikan kepada salah satu

(13)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id orang tuanya sebagai pemilik hak asuhnya. Hal ini biasanya akan

menimbulkan konflik dengan keduanya. Perebutan hak asuh anak antara ibu

dan ayah si anak akan berujung pada pertengakaran. Misalnya saja ketika

salah satu dari mereka tidak memperbolehkan untuk bertemu dengan anaknya.

Problematika perempuan pasca bercerai memang banyak sekali dijumpai

pada masyarakat kota. Untuk itu, sebagai perempuan single parent ia

memiliki strategi untuk menghadapi berbagai problematika di masyarakat.

Dalam hal perekonomian, perempuan single parent memang diharuskan untuk

memenuhi kebutuhannya setelah ia lepas dari tanggung jawab laki-laki

sebagai suaminya. Ia akan bekerja untuk mencukupi kebutuhan sehari-harinya.

Ketika perempuan dihadapkan dengan pekerjaan ia tentu akan sibuk dengan

aktivitasnya dalam mencari uang. Ketika hak asuh anak jatuh ditangan

perempuan ini juga akan mempengaruhi pola pengasuhan anak. Karena terlalu

sibuk dengan urusannya sendiri, anak-anak dari pasangan pasca bercerai

terkadang juga mempunyai perilaku menyimpang akibat kurangnya kasih

sayang dan perhatian orang tuanya. Dengan begitu tak jarang dari kasus

perempuan pasca bercerai, mereka memilih menitipkan anaknya kepada orang

tua mereka untuk menghindari penyimpangan perilaku.

Penyesuaian seksusalitas juga masuk kedalam problematika keluarga

pasca perceraian. Memang dalam hal ini laki-laki yang lebih leluasa dalam

tindak seksual terlebih dia bebas melakukan kegiatan diluar rumah. Berbeda

(14)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id dalam masyarakat4. Memang dalam hal seksualitas ruang perempuan terbatas,

tidak seperti laki-laki yang leluasa bertindak seksual terhadap perempuan lain

setelah perceraian terjadi.

Dengan keadaan sosial yang terjadi pada pasangan pasca perceraian tentu

menjadikan perempuan merangkap tugasnya menjadi sosok ayah atau sosok

laki-laki dengan pribadi yang tangguh, perkasa sekaligus tetap menjalankan perannya sebagai “ibu” yang lemah lembut, penyayang dan panutan. Disini

terdapat kesetaraan gender dimana peran yang seharusnya dilakukan oleh

laki-laki dapat dirangkap oleh perempuan. Mengenai peran ganda yang dijalani

perempuan pasca perceraian ia akan menjalani berbagai upaya untuk

meneruskan kehidupannya dengan sebuah keputusan yang sudah ia buat.

Dengan strategi yang ia lakukan perempuan tentu berharap usahanya untuk

meneruskan kehidupannya tanpa suami dapat menjadikan kehidupannya bisa

terus baik dan selalu berdampak positif bagi keluarganya maupun dirinya

sendiri.

Melihat dari konsep feminisme, perempuan mempunyai peran dan hak

yang setara dengan laki-laki, perempuan dalam kajian feminisme mengacu

pada kemampuannya untuk bisa menyeimbangi laki-laki. Dari fenomena yang

menjadi topik peneliti mengenai strategi perempuan dalam mengatsi berbagai

problematika kehidupan pasca perceraian, tentu dapat dilihat usaha-usaha dan

startegi perempuan setelah ia lepas dari laki-laki.

(15)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id Dengan fenomena seperti diatas maka peneliti tertarik untuk mengangkat

masalah ini dalam penelitian yang berjudul “Strategi Perempuan dalam

Menghadapi Berbagai Problematika Kehidupan Pasca Perceraian di

Kelurahan Petemon Surabaya”.

B. Rumusan Masalah

Merujuk pada latar belakang diatas, maka rumusan masalah yang dapat

ditelaah untuk melakukan penelitian lebih lanjut adalah sebagai berikut :

1. Apa yang menjadi penyebab terdapat banyak kasus perceraian di

Kelurahan Petemon Surabaya ?

2. Apa masalah yang timbul bagi perempuan pasca perceraian di

Kelurahan Petemon Surabaya ?

3. Bagaimana strategi perempuan dalam menghadapi berbagai

problematika kehidupan pasca perceraian di Kelurahan Petemon

Surabaya ?

C. Tujuan Penelitian

Bersadarkan rumusan masalah diatas adapun tujuan penelitian ini

adalah sebagai berikut :

1. Untuk mengetahui mengapa di Kelurahan Petemon Surabaya

terdapat banyak kasus perceraian.

2. Untuk mengetahui masalah apa saja yang timbul bagi perempuan

(16)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id 3. Untuk mengetahui bagaimana strategi yang dilakukan perempuan

dalam menghadapi problematika kehidupan pasca perceraian di

Kelurahan Petemon Surabaya.

D. Manfaat Penelitian

Adapun penelitian mengenai Strategi Perempuan dalam

Menghadapi Berbagai Problematika Pasca Perceraian diharapkan berdaya

guna sebagai berikut :

1. Secara Akademis

a. Secara akademis penelitian ini diharapkan mampu menambah

khazanah keilmuan dalam bidang Sosiologi khususnya

Sosiologi Gender dan dapat memberikan kontribusi bagi

pengembangan program studi Ilmu Sosiologi. Penelitian ini

diharapkan dapat menjadi acuan dan referensi bagi penelitian

selanjutnya.

2. Secara Praktis

a. Penelitian ini diharapkan mampu memberikan informasi dan

menambah wawasan bagi pembaca baik dari kalangan

akademis maupun masyarakat umum tentang strategi

perempuan dalam menhadapi problematika kehidupan pasca

pereceraian di Kelurahan Petemon Surabaya.

b. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan

(17)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id perempuan dalam menghadapi problematika kehidupan pasca

perceraian.

E. Definisi Konseptual

Definisi konseptual merupakan penjelasan dari setiap kata dalam judul

penelitian yang memebutuhkan penjelasan lebih lanjut. Definisi konsep

berguna untuk menjelaskan judul kepada setiap pembaca. Karena hal tersebut

berguna untuk menghindari kesalahpahaman dan kekeliruan dalam

mengartikan maksud dari judul penelitian.

Peneliti perlu kiranya membatasi sejumlah konsep yang diajukan dalam

penelitian dalam judul “Strategi Perempuan dalam Menghadapi Berbagai

Problematika Kehidupan Pasca Perceraian di Kelurahan Petemon Surabaya adalah yang mempunyai konsep-konsep sebagai berikut:

1) Strategi

Sebuah usaha dari seseorang untuk menuntaskan perkara yang

sedang ia hadapi untuk mencapai solusi melalui sebuah tindakan.

Solusi tersebut diharapkan dapat menghantarkan menuju

kehidupannya yang lebih baik lagi. Pada perempuan pasca bercerai

ia tentu mempunyai strategi untuk melanjutkan kehidupannya

setelah ia lepas dari kontak biologis dan tanggung jawab suaminya.

Perempuan pasca bercerai memiliki banyak beban yang akan ia

rasakan. Oleh karenanya ia tentu akan mengantur strategi menuju

(18)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id 2) Perempuan

Secara biologis perempuan dapat diartikan sebagai seorang

mempunyai organ reproduksi, dapat menstruasi, hamil, melahirkan

anak dan menyusui5. Dalam kajian feminisme perempuan adalah

sosok yang dianggap setara dengan laki-laki ia juga bisa kuat

seperti laki-laki dan juga dapat melakukan pekerjaan yang

dilakukan oleh laki-laki. Penilaian feminisme mengenai perempuan

adalah perempuan dapat rmenyadari jika peran mereka di

masyarakat selalu dibelakang laki-laki. Sehingga dengan adanya

feminisme, diharapkan posisi perempuan di masyarakat bisa lebih

baik atau setidaknya setara dengan laki-laki.

3) Problematika

Problematika berasal dari bahasa inggris yaitu “problematic” yang

artinya persoalan atau masalah. Sedangkan dalam bahasa

indonesia, problematika berarti hal yang belum dapat dipecahkan6.

Dalam penelitian ini problematika mengandung makna berbagai

macam persoalan yang berbeda-beda dan bervariasi dari masalah

yang dihadapi. Problematika dalam kasus yang terjadi pada

perempuan pasca bercerai menyangkut beberapa aspek yaitu

ekonomi, peran ganda, hak asuh anak, dan seksualitas.

Problematika yang terjadi tersebut belum sepenuhnya

terselesaikan. Perempuan pasca bercerai mempunyai strategi untuk

5Depdikbud, Kamus Besar Bahasa Indonesia, (Jakarta : Bulan Bintang, 2002) hlm 251

(19)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id mengatasi berbagai masalah yang terjadi yag diharapkan dapat

menyelesaikan problematikanya pasca pereceraian.

4) Perceraian

Perceraian dianggap sebagai sebuah kesialan bagi orang atau

sebagian orang di dalam masyarakat manapun, tetapi juga

dipandang sebagai sebuah penemuan sosial, suatu macam

pengaman bagi ketegangan yang ditimbulkan bagi perkawinan itu

sendiri7. Perceraian dalam suatu keluarga dianggap sebagai tanda

adanya disfungsi keluarga. Pada sebagian orang menganggap

bahwa perceraian adalah sebuah keputusan yang berat tetapi harus

dilakukan dengan banyak pertimbangan. Misalnya saja terjadi

perselingkungan yang dilakukan oleh salah satu pasangan. Karena

dianggap menodai keskaralan perikahan dan kepercayaan, maka

memutuskan bercerai sebagai solusinya. Dalam konteks ini

perceraian dilakuukan harus dengan proses pengadilan, karena

dengan itu pasanga menikah baruu bisa dinyatakan bercerai.

F. Sistematika Pembahasan

1. Bab I Pendahuluan

Peneliti memberikan gambaran tentang latar belakang masalah

yang di teliti, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian,

definisi konseptual, metode penelitian yang terdiri dari pendekatan dan

(20)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id jenis penelitian, subyek penelitian, jenis dan sumberdata, tahap-tahap

penelitian, tehnik pengumpulan data, tehnik analisa data dan tehnik

keabsahan data dan sistematika pembahasan.

2. Bab II Mengurai Problematika Perceraian dalam Perspektif Teori Tindakan Sosial dan Feminimse Radikal

Meliputi kajian pustaka yang terdiri dari beberapa referensi

yang di gunakan untuk menelaah obyek kajian, kajian teori yaitu teori

yang digunakan untuk menganalisis masalah penelitian, dan peneliti

terdahulu yang relevan yaitu referensi hasil penelitian oleh peneliti

terdahulu yang mirip dengan kajian peneliti

Penelitian ini menggunkan kajian teori feminisme radikal dan

teori tindakan sosial. Kedua teori tersebut digunakan sebagai pembantu

dalam melihat fenomena dan menganalisis fenomena yang terjadi

dengan teori-teori sosial.

3. Bab III Metode Penelitian

Metode penelitian digunakan sebagai cara untuk memperoleh

data hasil lapangan. Dalam penelitian sksripsi kali ini peneliti

menggunakan metode penelitian deksriptif kualitatif, Metode

penelitian berisi tentang langkah-langkah peneliti untuk memperoleh

data lapangan. Metode penelitian yang digunakan adalah tekhnik

(21)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

4. Bab IV Kiat dan Perjuangan Hidup Para Perempuan Pasca Perceraian

Dalam bab empat peneliti menjelaskan tentang analisis data yang

berisi tentang hasil penelitian lapangan. Bab empat ini adalah bab inti

dari isi skripsi kali ini. Peneliti memberikan gambaran tentang

data-data yang di peroleh. Penyajian data-data dapat berupa tertulis atau dapat

juga di sertakan gambar. Sedangkan analisis data dapat di gambarkan

berbagai macam data-data yang kemudian di tulis dalam analisis

deskriptif. Analisis data yang dilakukan peneliti ini menyangkut

strategi perempuan pasca perceraian dalam menghadapi problematika

kehidupan. Analisis dilakukan berdasarkan fakta-fakta yang ada,

sesuai dengan yang sudah dilakukan dengan berbagai tahapan mulai

dari observasi, wawancara, dokumentasi dan trianggulasi. Analisis

dilakukan setelah data terkumpul dan menggabungkannya dengan teori

yang sudah ada.

5. Penutup

Peneliti menuliskan kesimpulan dari permasalahan dalam

(22)

13

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

BAB II

MENGURAI PROBLEMATIKA PERCERAIAN DALAM PERSPEKTIF TEORI TINDAKAN SOSIAL DAN FEMINISME RADIKAL

A. Penelitian Terdahulu

Dalam judul penelitian tentang “Strategi Perempuan dalam

Menghadapi Problematika Kehidupan Pasca Perceraian” peneliti berupaya

membandingkan dengan penelitian yang sudah ada dan relevan agar bisa

mengetahui posisi penelitian ini dengan penelitian lainnya. Ada tiga

penelitian terdahulu yang relevan dengan penelitian ini, yaitu sebagai

berikut:

1. Penelitian yang dilakukan oleh Abdul Aziz Velansyah dari

Fakultas Dakwah jurusan Psikologi UIN Sunan Ampel Surabaya dengan judul “Pemaknaan Hidup Perempuan Pasca

Perceraian” yang dilakukannya pada tahun 2012 penelitian ini

sepenuhnya membahas tentang kondisi mental dan dampak

psikologis perempuan pasca perceraian.

Perempuan pasca bercerai dianggap memiliki ketakukan

tersendiri dalam lingkungan masyarakat tempat ia tinggal. Masyarakat menganggap bahwa perempuan “single parent” atau

janda” merasa lemah karena ia sudah lepas dari ikatan laki-laki.

(23)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id disalahkan artikan oleh masyarakat sekitar sebagai sesuatu yang

rendah dan seringkali menjadi bahan tertawaan dalam kesempatan

formal atupun informal. Bagi seorang wanita yang hidup dalam

budaya patriarkhi seperti negara kita ini, beban sosial yang harus

dipikulakibat perubahan status dari seorang istri menjadi seorang

janda karena perceraian tentunya memiliki porsi yang lebih besar

dibandingkan seorang duda. Selain itu konotasi negatif yang

melekat pada perempuan berstatus janda juga merupakan beban

berat tersendiri yang harus dijalani setelah bercerai. Hal tersebut

menjadi alasan peneliti untuk mengambil informan wanita daripada

pria.

Dari aspek lain, yang ditemukan oleh Abdul Aziz adalah

ketakutan ibu rumah tangga yang masih bersuami terhadap seorang

janda. Ia takut suaminya akan tergoda dengan seorang janda.

Menurut seorang informannya, janda adalah seorang yang butuh

kasih sayang laki-laki serta nafkah ekonomi. Karenanya ia takut

jika janda dapat menjadi seorang penggoda suami dari orang lain.8

2. Penelitian kedua dilakukan oleh Saiful Mubin Mz dari Fakultas

Psikologi dan Kesehatan UIN Sunan Ampel Surabaya pada tahun

2015 judulnya adalah “Interaksi Sosial Wanita Single Parent”.

Penelitian tersebut membahas tentang stigma masyarakat yang

8

(24)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id memandang “single parent” karena perceraian sebagai sebuah

kecacatan dalam nilai sosial. Sebab statusnya dianggap sebagai

kegagalan dari pihak perempuan. Adanya anggapan dan pelabelan

tersebuat menjadikan perempuan single parent merasa emosi dan

menimbulkan tekanan batin. Faktor ekonomi juga menjadi kendala

karena mereka tidak lagi diberi nafkah oleh pihak laki-laki. Hal itu

menjadikan perempuan harus berusaha untuk dapat menghidupi

anaknya seorang diri dengan banyak sekali kebutuhan.

Interaksi sosial yang terjadi pada perempuan single parent

seringkali menimbulkan persepsi negatif dari masyarakat, karena

masyarakat menganggap single parent mempunyai banyak masalah

dalm kehidupannya. Seorang single parent mempunyai kondisi

psikologis yang kurang baik karena persepsi masyarakat tersebut.

Akibatnya, interaksi dengan masyarakat sekitar juga jarang

dilakukan. Selain terganggu dengan stigma masyarakat ia juga

disibukkan dengan pekerjaanya dalam memenuhi kebutuhan

ekonominya9.

3. Penelitian yang ketiga dilakukan oleh Wintarti dari Fakultas

Dakwah dan Komunikasi Jurusan Bimbingan Penyuluhan IAIN

Walisongo Semarang dengan judul “Problematika Perceraian

dan Dampaknya Terhadap Tingkah Laku Anak Desa

(25)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

Purworejo Kabupaten Kendal” pada tahun 2014. Penelitian ini

membahas tentang kasus perceraian yang sering dianggap suatu

peristiwa tersendiri dan menegangkan dalam kehidupan keluarga.

Perceraian dalam keluarga berawal dari suatu konflik antar anggota

keluarga. Bila konflik sudah pada titik kritis, kasus perceraian

berada diambang pintu. Peristiwa perceraian selalu mendatangkan

ketidak tenangan berfikir dan ketegangan yang memakan waktu

lama. Saat kemelut, masing-masing pihak keluarga mencari jalan

keluar mengatasi berbagai rintangan dan berusaha menyesuaikan

dengan hidup baru. Masing-masing pihak menerima kenyataan

baru, seperti pindah rumah, tetangga baru, anggaran rumah baru.

Situasi rumah menjadi lain, karena diatur oleh satu orang tua saja.

Peristiwa perceraian dalam keluarga senantiasa akan

membawa dampak yang mendalam, antara lain dapat menimbulkan

stress dan perubahan fisik serta mental. Dengan demikian untuk

membina suatu rumah tangga yang bahagia tidak mudah,

perkawinan bisa kandas ditengah jalan. Bukan kebahagiaan yang

didapat tetapi hanyalah pertengkaran. Bukan kecocokan yang

terjadi antara suami istri melainkan semakin menonjolnya

perbedaan satu sama lain yang tidak bisa disatukan10.

Berbeda dengan penelitian sebelumnya, penelitian kali ini

adalah lebih berfokus terhadap usaha-usaha perempuan dalam

(26)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id keluarganya yang merangkap perannya sekaligus sebagai seorang

laki-laki. Artinya ia harus siap bekerja mencari nafkah yang

biasanya dilakukan oleh seorang laki-laki sekaligus mendidik

anaknya sebagai seorang ibu. Ketahanan perempuan dalam kasus

ini dipertaruhkan oleh problema di dalam masyarakat dan keluarga

tentang kegagalan pernikahan yang terjadi terhadap dirinya.

Penelitian ini juga mengulas tentang strategi perempuan

pasca bercerai dengan berbagai upaya yang ia lakukan. Peneliti

menggali data untuk mengetahui bagaimana usaha yang dilakukan

seorang perempuan pasca perceraian. Kemudian menganalisisnya

menggunakan teori berdasarkan dengan permasalahan yang terjadi.

Peneliti menggunkan teori feminisme radikal dan tindakan sosial

sebagai pisau analisis terkait dengan peran ganda perempuan pasca

bercerai dan strateginya.

B. Perceraian sebagai Tanda Adanya Disfungsi Keluarga

Pada hakikatnya perempuan identik dengan karakter yang lemah

lembut, keibuan, dan mempunyai hati yang sensitif. Dalam masyarakat

kebanyakan perempuan mempunyai peran dan posisi dibawah laki-laki,

artinya mayoritas perempuan selalu dipimpin dan cenderung mengikuti

kehendak dari laki-laki. Dalam kehidupan keluarga, kebanyakan

perempuan berperan sebagai ibu rumah tangga yang tugasnya hanya pada

(27)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id mengatur keuangan keluarga. Sementara untuk mengurus hal lain yang

bersifat penting akan tetap laki-laki sebagai penentu keputusan. Tetapi

dalam era modern seperti sekarang tidak jarang perempuan yang

merangkap tugas menjadi ibu rumah tangga sekaligus pencari nafkah

tambahan.

Perceraian memang erat kaitannya dengan konflik, meskipun

konflik dalam kasus perceraian bersumber dari kedua belah pihak namun

pada dasarnya tidak seorang pun mengharapkan demikian11. Perceraian

memang banyak sekali sebabnya, misalnya dalam kasus pernikahan dini.

Pasangan yang masih dalam tahap labil terkadang mempunyai emosi yang

sulit dikendalikan karena mereka sama-sama mempunyai keinginan dan

tujuan hidup berbeda satu sama lain. Meskipun begitu sebuah pemutusan

tali pernikahan memang selalu berakar dari peran antar hubungan suami

istri, pembinaan hubungan keluarga akan kurang berjalan dengan baik

ketika pasangan itu sendiri tidak memiliki keinginan untuk membina

hubungan keluarga yang harmonis.

Di Indonesia perceraian diamanatkan pada Undang-Undang

Perkawinan Pasal 39 ayat 1 sampai 3 yang dengan tegas menyatakan

bahwa : (1) perceraian hanya dapat dilakukan di depan sidang pengadilan

yang bersangkutan tidak berhadil mendamaikan kedua belah pihak. (2)

untuk melakukan perceraian harus ada cukup alasan, bahwa diantara suami

istri itu tidak akan dapat hidup rukun sebagai suami istri. (3) tata cara

(28)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id perceraian di depan sidang pengadilan diatur dalam peraturan

perundang-undangan tersendiri.12

Dalam kasus perceraian di Kelurahan Petemon Kecamatan

Sawahan Kota Surabaya, perempuan yang telah bercerai mempunyai peran

yang besar dalam kehidupan rumah tangganya. Status sebagai janda atau

single parent menjadi akibat dari sebuah keputusan yang telah diambil.

Perempuan mempunyai permasalahan yang kompleks setelah ia lepas dari

ikatan laki-laki. Permasalahan perempuan dalam kasus ini mengarah pada

kondisi perekonomian, hak asuh anak, peran ganda, persepsi masyarakat

dan penyesuaian seksualitas. Maka dari itu, perempuan mempunyai

stratregi dalam menghadapi problematika kehidupan pasca perceraian.

Perceraian dalam suatu keluarga dianggap sebagai tanda adanya

disfungsi keluarga. Pada sebagian orang menganggap bahwa perceraian

adalah sebuah keputusan yang berat tetapi harus dilakukan dengan banyak

pertimbangan. Misalnya terjadi perselingkuhan yang dilakukan oleh salah

satu pasangan. Karena dianggap menodai kesakralan pernikahan dan

kepercayaan, maka memutuskan bercerai sebagai solusinya.

Salah satu penyebab pada pasangan menikah adalah pengabaian

kewajiban rumah tangga. Hal ini bisa terjadi ketika antara pasangan terlalu

sibuk dengan kegiatannya di luar rumah, misalnya kedua orang tua

sama-sama bekerja sehingga anak menjadi kurang perhatian dan tidak terurus

(29)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id dengan baik. Persoalan keuangan nampaknya juga menjadi problema

tersendiri bagi pasangan sebelum terjadinya perceraian. Tidak cukupnya

penghasilan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangganya juga dapat

dijadikan alasan bagi pasangan untuk bercerai. Ketidakcocokan dalam

hubungan seksual juga masuk dalam problematika yang melanda pasangan

menikah. Misalnya terjadi penolakan dalam hubungan seksual atau terjadi

keengganan dari salah satu pihak13.

Dalam kaitanya dengan keengganan dalam ranah seksualitas ini

dapat menimbulkan perselingkuhan, sebab antar pasangan merasa tidak

mendapatkan nafkah biologis. Perselingkuhan yang terjadi menjadikan

ketidakterimaan dari pasangan sehingga menimbulkan perkataan kasar,

kekerasan fisik yang menimbulkan tindak KDRT dalam lingkup rumah

tangga. Hal lain adalah ketidakcocokan dengan keluarga besar dari pihak

suami maupun istri, banyak diantar kasus perceraian didasari oleh

keterlibatan keluarga terlalu jauh. Karena merasa banyak tekanan mereka

memutuskan untuk mengakhiri pernikahan mereka dengan bercerai.

Dalam kasus perceraian yang marak terjadi belakangan ini

memang menjadi keresahan sendiri bagi pasangan suami istri. Pasangan

suami istri yang dihadapakan pada konflik rumah tangga tentu mempunyai

tantangan untuk tetap menjaga tali pernikahan agar terhindar dari

(30)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id perceraiaan. Karena memang perceraian dianggap sebagai kegagalan yang

mempunyai beberapa dampak besar, diantaranya adalah :

1) Penyesuaian Status Baru Mantan Pasangan Suami-Istri dengan

Lingkungan Sosial

Dampak yang dirasakan bagi mantan suami dan istri pasca

bercerai yang biasanya terjadi adalah masalah penyesuaian kembali

terhadap peranan masing-masing serta hubungan dengan

lingkungan sosial. Penyesuaian yang harus dilakukan adalah untuk

proses terhadap peran baru, seseorang pada masa tersebut tentu

mengalami perasaan bimbang yang melihat sebuah perceraian

sebagai sesuatu yang melegakan karena dianggap sebuah puncak

dari penyelesaian konflik rumah tangga, sekaligus sebagai tekanan

tersendiri bagi mantan pasangan suami istri yang biasanya masih

mengenang masa-masa ketika mereka masih bersama.

Penyesuaian kembali ini termasuk upaya mantan pasangan

suami istri untuk mempunyai hak dan kewajiban individu.

Meskipun kehidupan setelah bercerai merupakan suatu kehidupan

baru, namun masih ada ikatan-ikatan diantara pasangan yang

bercerai. Ikatan yang paling penting adalah ikatan sebagai orang

tua dari anak yang dilahirkan selama perkawinan. Setelah bercerai,

(31)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id peran mereka sebagai ayah dan ibu yang sudah tidak tinggal lagi

dalam satu rumah.14

Pasangan bercerai memang banyak sekali macamnya,

beberapa diantara mereka masih menjaga ikatan kekerabatan demi

hubungan yang baik terhadap anak-anak mereka. Pasangan macam

ini biasanya adalah pasangan yang bercerai karena sudah ada

pertimbangan yang matang. Mereka menganggap perceraian adalah

satu-satunya jalan yang ditempuh demi mendapatkan solusi dari

masalah yang mereka alami.

Kedua adalah pasangan bercerai dengan meninggalkan

perasaan benci, mereka menganggap mantan pasangan sebagai

musuh yang patut untuk dibenci. Mereka cenderung menghindari

pertemuan satu sama lain, biasanya model pasangan seperi ini

menganggap bahwa perceraian memang harus dilakukan karena

adanya kesenjangan dalam lingkup keluarga. Misalnya terjadi

perselingkuhan atau kekerasan dalam rumah tangga.

2) Tekanan Psikologis Terhadap Anak

Peran anak dalam sebuah perceraian memang penting.

Persepsi anak tentang perceraian tergantung dari pandangan anak

terhadap hubungan orang tuanya selama pernikahan. Jika pada

masa pernikahan kedua orang tua anak sering mempunyai konflik

(32)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id atau hubungan tidak harmonis, maka reaksi anak akan cinderung

memahami bahwa perceraian bukan menjadi tekanan bagi mereka.

Tetapi, jika sebelumnya dalam keluarganya mempunyai ikatan

yang harmonis maka perceraian akan menjadi tekanan yang sangat

besar bagi anak.

Masalah yang dihadapi anak dari pasangan bercerai

mengarah pada kondisi psikologis, perceraian dapat membuat

kondisi mental anak sangat tertekan, sering gelisah dan stres.

Hal-hal tersebut tentu akan mempengaruhi perkembangan anak didalam

kehidupan sosialnya baik dalam lingkup sekolah maupun

masyarakat. Dalam kasus seperti ini biasanya akan menyebabkan

perilaku menyimpang bagi anak. Akibatnya anak dari pasangan

bercerai akan membuat mereka salah pergaulan, mengkonsumsi

narkotika, prestasi menurun dan sulit bersosialisasi dengan

masyarakat sekitar.

Konflik psikologis anak sebenarnya dimulai dari sebelum

perceraian terjadi. Konflik yang sering terjadi sebelum bercerai

bisa jadi menjadi tekanan tersendiri oleh anak, pertengkaran yang

kadang kala melibatkan anak dianggap menjadi sebuah konflik

yang berat bagi anak. Dalam kasus ini dampak negatif dari

(33)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id orang tua tetap mempertahankan perkawinan mereka yang tidak

bahagia dan harmonis lagi.15

Namun ada hal yang membuat perkembangan anak korban

perceraian lebih sulit dibanding dengan konflik yang tengah

dialami orang tuanya. Anak dalam fase remaja memang sedang

aktif dalam lingkungan sosialnya, anak dalam tahap ini kerap

penasaran dengan hal-hal baru di lingkungan sekitarnya. Dengan

konflik yang tengah melanda keluarganya tentu akan membuat

anak terlibat sepenuhnya terhadap kejadian yang tengah menimpa

orang tua mereka. Kekhawatiran akan perkembangan anak korban

perceraian juga menjadi ketakutan tersendiri oleh orang tua yang

bercerai.

Faktanya, sebagian anak yang mengalami problema

tersebut justru dapat menjadi pribadi yang cepat matang. Anak

dalam kasus ini dituntut dengan keadaan agar mandiri dan sigap

dalam berbagai permasalahan yang tengah dihadapi. Memang,

permasalahan yang dihadapi bagi anak begitu signifikan mengingat

problema ini menyangkut dengan institusi kecil yang sehari-hari ia

gunakan untuk belajar.

Sebetulnya bagi orang tua atau anak perlu melihat

perubahan dalam keluarga dengan memperhatikan hal-hal yang

(34)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id lebih berkualitas untuk membangun harmoni dalam keluarga,

meskipun faktanya kedua orang tua telah bercerai. Karena proses

sosialisasi dalam keluarga itu penting. Dimana orang tua

menanamkan nilai-nilai kepada anak, agar mereka nantinya mampu

berperilaku di masyarakat sesuai dengan yang diharapkan oleh

masyarakat16.

3) Konflik dengan Keluarga Besar Kedua Pihak yang Bercerai

Pernikahan memang ikatan antara dua individu laki-laki

dan perempuan, tetapi dalam proses pernikahan tentu melibatkan

keluarga besar dari pihak suami maupun istri. Begitupun dengan

perceraian, konflik dalam perceraian memang timbul dari pasangan

menikah tersebut tetapi dampaknya juga akan melibatkan keluarga

besar. Konflik yang terjadi pada pasangan pernikahan sebelum

akhirnya memutuskan untuk bercerai juga akan menyebabkan

konflik bagi keluarga mereka. Biasanya konflik ditengerai dengan

adanya perbedaan pendapat antar keluarga, ketidakterimaan karena

adanya kesenjangan dalam kehidupan keluarga dan konflik usai

perceraian mengenai pembagian harta gono gini maupun

perberutan hak asuh anak.

Perceraian tentu akan mengikutsertakan keluarga untuk

menyelesaikan konflik, alhasil antar keluarga dari pasangan

bercerai akan ikut berkonflik. Hal-hal semacam ini menjadikan

(35)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id perpecahan dari kedua belah pihak yang sebelumnya disatukan

dengan kondisi yang baik dan harmonis.

C. Problematika Kehidupan Perempuan Pasca Perceraian

Problematika yang dihadapi perempuan pasca bercerai cukup

banyak, dimulai dari tuntutan ekonomi, kemandirian, peran ganda, sampai

pada perspektif masyarakat yang menganggap janda adalah status yang

mempunyai makna berbeda.

Dalam kegiatan ekonomi perempuan yang dihadapkan dalam kasus

perceraian memang dituntut untuk lebih pintar mengatur perekonomian

rumah tangga, terlepas dari apakah perempuan masih mendapatkan nafkah

lahir dari mantan suaminya. Melihat dari perspektif Islam tentang hak-hak

anak misalnya disebutkan bahwa seorang ayah tidak hanya berkewajiban

membuatkan anaknya akta kelahiran yang sah, yang membuktikan bahwa

anak tersebut adalah anak sahnya tetapi uga berkewajiban untuk memberi

nafkah dan keperluan lainnya seperti keperluan pendidikan sesuai dengan

kemampuan yang dimilikinya17.

Perekonomian agaknya menjadi hal yang pokok dalam lingkup

rumah tangga, perekonomian menjadi standarisasi bagi kesejahteraan

keluarga. Perekonomian adalah salah satu faktor kuat pendukung

keharmonisan keluarga. Karena terpenuhinya kebutuhan rumah tangga

(36)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id sangat bergantng pada kondisi perekonomian keluarga itu sendiri.

Semakin besar kemampuan ekonomi keluarga semakin, maka semakin

banyak pula kebutuhan-kebutuhan yang mereka penuhi. Kemudian

semakin kecil kemampuan ekonomi dalam keluarga maka semakin sedikit

pula kebutuhan ekonomi yang dapat terpenuhi18.

Masalah ekonomi inilah yang seringkali menjadi pemicu

permasalahan dalam keluarga. Perempuan menggugat cerai laki-laki juga

dapat didasarkan dengan kondisi ekonomi yang tidak stabil atau

penghasilan perempuan lebih banyak dari laki-laki, bisa juga laki-laki

tidak bekerja dengan hanya menggantungkan hidupnya pada perempuan.

Hal ini dapat menjadi indikasi bahwa perempuan mempunyai kuasa penuh

dalam lingkup rumah tangganya. Namun, setelah bercerai perempuan juga

menghadapi kendala perekonomian yang signifikan. Perempuan dituntut

utuk bekerja dan memenuhi kebutuhan ekonominya secara mandiri, jika

sebelumnya ia adalah pencari nafkah tambahan setelah bercerai ia akan

menjadi pencari nafkah utama.

Dalam hal perekonomian sepak terjang perempuan memang

berbeda dan terbatas dibanding dengan laki-laki. seringkali terdapat

ketimpangan antara laki-laki dan perempuan sebagaimana telah

digambarkan hal tersebut mempengaruhi pola kehidupan perempuan diluar

rumah. Disini timbul anggapan bahwa rumah tangga termasuk dalam

aliansi kuat untuk menghadapi persoalan ekonomi, tetapi dalam konteks

(37)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id berbeda keluarga dianggap sebagai penghambat kemandirian perempuan

dalam perekonomian19.

Kasus tersebut tentu menjadikan perempuan berada dalam

belenggu kebimbangan, dilain soal perempuan mempunyai peranan

sebagai ibu rumah tangga yang sepenuhnya dihadapkan pada tugas di

dalam rumah. Namun, dalam kasus lain jika hanya berdiam diri di dalam

rumah banyak perekonomian yang tidak tercover dengan baik jika tidak

diimbangi dengan perempuan sebagai pencari nafkah tambahan. Pada

perempuan modern juga banyak mengalami hal serupa, menjadi ibu rumah

tangga atau meniti karier akan menjadi persoalan bagi mereka.

Dalam pola pengasuhan anak juga menjadi kendala tersendiri yang

dialami perempuan pasca bercerai. Anak dalam didikan dua orang tua

tentu akan berbeda dengan didikan hanya dengan satu orang tua saja. Hal

ini bisa saja mempengaruhi perilaku anak, jika anak kekurangan perhatian

dari orang tua akan menyebabkan berperilaku menyimpang. Pola

pengasuhan anak tentu menjadi masalah yang berarti bagi semua orang

tua. Dengan itu tentu menjadi tugas tersendiri bagi perempuan single

parent untuk dapat mendidik anak-anak agar terhindar dari penyimpangan

perilaku akibat dari perceraian dari kedua orang tuanya.

Sosialiasasi orang tua terhadap anak sangatlah penting. Anak

adalah sebagai center dalam keluarga. Baik buruk sikap dan perilaku anak

(38)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id didasarkan pada pola pengasuhan orang tuanya. Untuk itu anak akan

menjadi fokus perhatian keluarga, anak-anak harus betul-betul

diperhatikan oleh orang tua supaya menghasilkan generasi yang kelak

mampu bersosialisasi di masyarakat dengan baik dan sesuai dengan nilai

dan norma yang ada.20

“....Kurangnya perhatian orang tua tentu akan mempengaruhi pola interaksi anak terhadap lingkungan sekitar. Sulitnya orang tua meluangkan waktunya untuk anak-anaknya kerap ditemukan masalahnya, seperti anak sulit diajak berbicara, bandel, dan nilai sekolah anjlok. Hal tersebut karena kurangnya komunikasi dan interaksi antar orang tua dan anak”.21

Persepsi masyarakat juga menjadi masalah tersendiri bagi

perempuan. Bagi sebagian orang perceraian kerap dipandang sebagai

sebuah aib, baik dari segi status atau proses terputusnya ikatan pernikahan

tersebut. Makna janda dalam masyarakat nampaknya juga menjadi

masalah tersendiri, seringkali masyarakat memandang janda adalah sebuah

status yang memiliki makna berbeda. Janda sering diidentikan dengan aib

dari gambaran sebuah kegagalan pernikahan. Timbulnya stigma negatif

dari masyarakat terkadang menjadikan janda mempunyai pergaulan yang

terbatas di lingkungan sekitarnya. Problema yang terjadi pada kasus ini

tentu akan menjadi penghambat bagi perempuan usai bercerai dalam

bersosialisasi di masyarakat.

20Dr. Linda Darmajanti, “Majalah Wanita Kartini” Februuari tahun 2012, hlm 73

(39)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id Penyesuaian seksualitas dapat juga dikatakan sebagai problematika

kehidupan perempuan pasca bercerai. Hal ini menjadi sesuatu yang sangat

sensitif bagi perempuan. Perempuan pasca bercerai akan dihadapkan

dengan tatanan kehidupan baru yang lepas dari ikatan biologis laki-laki.

Banyak hal yang menjadi kendala tersendiri bagi perempuan terkait

dengan penyesuain seksualitas. Seperti halnya pandangan laki-laki

terhadap seorang janda. Hal ini juga dapat menajdi pemicu adanya

perselingkuhan dari pihak laki-laki yang biasanya masih menjadi suami

dari wanita lain.

Penyesuaian hubungan seksual dimaknai berbeda pada laki-laki

dan perempuan. Laki-laki lebih cinderung mengeluhkan hubungan seks

daripada wanita, hal tersebut karena laki-laki manganggap lebih penting

untuk mengevaluasi hubungan perkawinan dibandingkan dengan kepuasan

wanita akan keseluruhan hubungan perkawinan mereka22. Pada dasarnya

laki-laki lebih bebas jika terlibat dalam tingkah laku yang mungkin

dianggap kurang wajar atau tidak dianggap hal ini akan berbeda pada

perempuan, laki-laki pada umumnya mempunyai pergaulan yang lebih

luas dibanding dengan wanita.

(40)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

D. Perubahan Nilai dan Tatanan Kehidupan di Kalangan Perempuan Pasca Bercerai

Masyarakat, secara umum menempatkan perempuan dilingkungan

keluarga dan rumah tangga. Peranan perempuan dalam lingkup keluarga

antara lain sebagai pemelihara tradisi, norma, dan nilai serta penghubung

untuk generasi kedepannya23. Dengan anggapan ini perempuan yang

menjadi janda, setelah perceraian aka menghadapi tantangan tantangan

kehidupan didalam masyarakat. Mereka dianggap sebagai perempuan yang

tidak benar.

Sebenarnya keputusan perempuan untuk bercerai tidaklah

dilakukan dengan mudah, perempuan mempunyai hati yang sensitif,

Perceraian akan menimbulkan prahara jiwa bagi mereka. Namun, opsi

untuk bercerai ini mereka ambil demi menyelesaikan konflik yang terjadi

dalam lingkup rumah tangganya. Pasca bercerai akan dimulailah peran

yang baru. Sebagai seorang janda atau single parent dia harus

menghadapi berbagai problematika hidup dengan kekuatan dirinya.

Mereka harus menyadari bahwa mereka yang memutuskan kemunculan

peran baru terebut.

Jika perempuan yang bercerai mempunyai anak, maka peran baru

dalam pengasuhan anak akan dimulai. Setelah bercerai tugas pengasuhan

anak akan berubah dengan dilakukan sendiri, pola pengasuhan anak tentu

(41)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id akan berbeda saat dilakukan oleh mantan suami. Tentunya semua yang ada

dalam lingkup rumah tangga akan berubah. Perubahan dalam lingkup

keluarga bercerai akan ikut merubah struktur didalamnya. Sehingga

perubahan peran dan status akan berdampak pada perekambangan anak,

tentunya perempuan single parent harus mengupayakan kehidupan

keluarga yang tetap berjalan sesuai dengan strukurnya walaupun ia telah

bercerai.

E. Teori Tindakan Sosial dan Feminisme Radikal sebagai Pisau Analisa

I. Teori Tindakan Sosial Max Weber

Max Weber adalah salah satu ahli sosiologi dan sejarah

bangsa Jerman, lahir di Erfurt, 21 April 1864 dan meninggal di

Munchen, 14 Juni 1920. Teori tindakan sosial masuk dalam

paradigma definisi sosial yang terfokus pada kekuatan individual,

individu sebagai anggota masyarakat memformulasikan sendiri

tentang peristiwa atau tindakan-tindakan yang dilakukan oleh

orang lain. Kemudian individu sendirilah yang mendefinisikan

situasi yang dihadapinya24.

Pemahamannya terhadap teori tindakan sosial bermula

ketika Weber melihat sosiologi sebagai sebuah studi tentang

tindakan sosial antar hubungan sosial. Weber membuat perbedaan

antara memahami sebuah tingkah laku dan menjelaskannya secara

kausal. Dia menunjukkan bahwa pemahaman sosiologis tantang

(42)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id tindakan yang dilakukan dengan melihat makna-makna yang

muncul dalam tindakan yang diungkapkan melalui simbol-simbol

bersama25.

Weber membedakan tindakan dengan perilaku yang murni

reaktif. Ia memusatkan perhatiannya pada tindakan yang jelas-jelas

dilakukan dengan proses pemikiran antara terjadinya stimulus dan

respon. Dalam teori tindakan sosialnya tujuan lain Weber adalah

untuk memfokuskan perhatian pada individu bukan pada

kolektivitas artinya Weber memfokuskan sebuah tindakan

dilakukan oleh individu bukan kelompok. Tujuan ini sama dengan

tindakan yang ditentukan oleh perilaku individu dalam lingkungan

dan perilakunya terhadap manusia lain.

Weber menekankan tindakan pada makna dan pemahaman

untuk menunjukan betapa pentingnya hermeneutik dan

fenomenologi didalam teori tindakan sosial. Tindakan sosial yang

dimaksudkan Weber dapat berupa tindakan yang nyata-nyata

diarahan kepada orang lain. juga dapat berupa tindakan yang bersifat “membatin” atau bersifat subjektif yang mungkin terjadi

karena pengaruh positif dari situasi tertentu26.

Didalam teorinya tentang tindakan, Weber berfokus pada

individu, pola-pola dan regularitas-regularitas tindakan dan bukan

25Tom Cambell, Tujuh Teori Sosial, (Yogyakarta : Kanisius, 1994), hlm 205

(43)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id pada kolektivitas. Weber membedakannya kedalam empat tipe.

Semakin rasional tindakan itu akan semakin mudah dipahami. Ada

beberapa tipe tindakan yang dijelaskan oleh Weber. Yang pertama

adalah tindakan yang murni atau biasanya disebut dengan Zwerk

Rasional. Dalam tindakan ini aktor tidak hanya sekedar menilai

cara yang terbaik untuk mencapai tujuannya tetapi juga

menentukan nilai dari tujuan itu sendiri. Tujuan dalam zwerk

rasional tidak absolut. Ia juga dapat menjadi cara dari tujuan

berikutnya. Bila aktor berkelakuan dengan cara yang paling

rasional maka dengan mudah memahami tindakannya itu.

Bentuk orientasi ini mencakup perhitungan yang tepat dan

pengambilan sarana-saran yang paling efektif untuk tujuan-tujuan

yang dipilih dan mempertimbangkan dengan jelas antara

sarana-sarana yang paling efektif untuk tujuan-tujuan yang dipilih dan

mempertimbangkan dengan jelas atau sasaran, seorang pelaku dan

terang keadaan-keadaan khusus tindakannya dan efek samping

yang timbul akibat tindakan yang dilakukannya. Menurut Weber

kerangka berfikir ini bersifat logis, ilmiah,dan ekonomis.27

Analisis Weber tentang tindakan rasional ini tidak

menyiratkan bahwa manusia selalu bertindak rasional. Sejauh

tingkah laku aktual mendekati tipe ideal rasional, tingkah laku

tersebut langsung dapat dimengerti. Namun pada kenyataannya

(44)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id tingkah laku aktual sangat sering menyimpang dari model rasional

tersebut.28

Tindakan selanjutnya adalah sebuah tindakan dimana aktor

tidak dapat menilai apakah cara-cara yang dipilihnya itu

merupakan cara yang tepat atau lebih tepat untuk mencapai tujuan

lain ini merujuk kepada tujuannya itu sendiri, tindakan ini disebut

dengan (Werktrational action). Dalam tindakan ini memang antara

tujuan dan cara-cara mencapainya cenderung sukar untuk

dibedakan. Namun tindakan ini rasional, karena pilihan terhadap

cara-cara kiranya sudah menentukan tujuan yang diinginkan.29

Menurut tindakan ini seorang pelaku terlibat dalam nilai

penting yang mutlak atau nilai kegiatan yang bersangkutan.

Mereka lebih gencar megejar nilai daripada memperhitungkan

sarana-sarana dengan cara yang evaluatif. Manusia yang

mengatkan kebenaran apa adanya jelas bertindak secara

rasionalitas nilai karena tujuan secara logis dalam segala bentuk

dapat mengendalikan tujuan tersebut yang dinilai oleh pelaku.30

Kemudian Weber juga menjelaskan tentang Affectual

Action yaitu tidakan yang dibuat-buat, yang dipenuhi dengan emosi

dan kepura-puraan aktor. Menurut Weber tindakan ini sulit

28Tom Cambell, Tujuh Teori Sosial, (Yogyakarta : Kanisius, 1994), hlm 208

29George Ritzer, Sosiologi Ilmu Berparadigma Ganda, (Jakarta : CV Rajawali, 1985) hlm 47

(45)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id dipahami dan tidak rasional. Tindakan efektif ini dinilai sebagai

tingkah laku yang berada langsung dibawah dominasi perasaan.

Disini tidak ada rumusan sadar atas nilai atau kalkulasi rasional

dengan sarana-saran yang cocok. Tindakan ini merupakan tindakan

yang emosional karena bukan tindakan yang rasional.31

Terkhir tentang empat tipe tindakan menurut Weber adalah

tindakan yang didasarkan atas kebiasaan-kebiasaan dalam

mengerjakan pekerjaan di masa lalu saja, tindakan ini disebut

dengan Tradisional Action32. Jenis tingkah laku ini tak bisa

dianggap cukup sebagai tingkah laku yang sebenarnya, dan karena

tindakan ini adalah tindakan sejati. Dengan itu Weber

memperhitungkan tindakan ini sebagai interasionalitas sebagai

sesuatu yang implisit dan relatif berada di bawah kesadaran.33

Meskipun Weber membedakan empat bentuk tindakan yang

khas dan ideal, ia sadar betul bahwa setiap tindakan tertentu

biasanya memuat kombinasi keempat tipe-tipe ideal tindakan.

Selain itu Weber mengatakan bahwa sosiolog mempunyai peluang

yang jauh lebih baik untuk memahami tindakan dari varietas yang

31Tom Cambell, Tujuh Teori Sosial, (Yogyakarta : Kanisius, 1994), hlm 209

32 George Ritzer, Sosiologi Ilmu Berparadigma Ganda, (Jakarta : CV Rajawali, 1985) hlm 48

(46)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id lebih rasional daripada untuk memahami tindakan yang didominasi

oleh perasaan atau tradisi34.

Dengan mempergunakan tipe-tipe tindakannya, Weber bisa

menyusun sebuah gambaran terpadu mengenai manusia indvidual

menurut kombinasi jenis tindakan yang mencirikan tingkah laku

mereka. Individu-individu akan menjadi berbeda sesuai dengan

kegiatan yang mereka lakukan. Weber juga memasukkan

pandangannya tentang kodrat manusia yang cinderung untuk

membuat pilihan dan nilai atas dasar struktur otoritas masyarakat

dimana tempat individu tersebut tinggal.35

Teori tindakan sosial diatas dapat digunakan untuk

membantu peneliti dalam menganalisa kasus dalam topik yang

diangkat peneliti mengenai strategi perempuan dalam menghadapi

berbagai problemtika kehidupan pasca perceraian. Dalam teori

tindakan sosial yang berfokus pada tindakan individu yang

benar-benar nyata yang diarahkan kepada individu lain dan bukan pada

benda mati. Hal ini dapat dikaitkan dengan usaha dan strategi

perempuan dalam menghadapi permasalahan setelah ia bercerai.

Perempuan dalam kasus ini melakukan berbagai usaha sebagai

bentuk tindakannya dalam menghadapi probelmatikanya pasca

perceraian. Strategi yang dilakukan perempuan disini berdasarkan

34George Ritzer, Teori Sosiologi, (Yogyakarta : Pustaka Belajar, 2012) hlm 216

(47)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id dengan problematika yang ia hadapi, semakin besar masalah yang

melanda dirinya semakin besar pula usahanya untuk

menyelesaikan.

Disini strategi perempuan termasuk kedalam sebuah usaha

untuk mencapai target, yaitu menghadapi problematika kehidupan

pasca perceraian dan menyelesaikannya. Problematika yang

dimaksud adalah dalam hal perekonomian, peran ganda, hak asuh

anak, dan penyesuaian seksualitas. Dapat dilihat bagaimana usaha

perempuan dalam menghadapi berbagai permasalahannya pasca

perceraian. Karena tindakan ini mengarah pada usaha individu

beserta usahanya maka perempuan maka ada keterkaitan dengan

analisa Weber mengenai tindakan sosial.

Dalam tindakan yang dilakukan oleh perempuan pasca

bercerai masuk dalam kategori Zwerk Rasional. Dalam tindakan ini

aktor tidak hanya sekedar menilai cara yang terbaik untuk

mencapai tujuannya tetapi juga menentukan nilai dari tujuan itu

sendiri. Dapat dilihat ketika perempuan melakukan usaha-usaha

untuk melakukan strategi ketika mereka keluar dari lingkup rumah

tangganya. Tindakan yang dilakukan perempuan pasca bercerai

masih seputar tentang usahanya untuk membuat kehidupanya

kembali bermakana meskipun tanpa adanya suami yang

(48)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id Mempunyai kehidupan yang sejahtera memang dambaan

bagi setiap orang, oleh karenanya banyak strategi yang dilakukan

oleh perempuan pasca bercerai untuk tetap bisa menjalani

problema kehidupan. Perempuan single parent akan melakukan

usaha-usaha yang membuatnya menjadi perempuan yang mandiri

dengan kehidupannya yang baru. Kaitan teori tindakan sosial diatas

dengan fokus penelitian adalah pemaknaan perempuan terhadap

usahanya melakukan startegi dalam mengahadapi problematika

kehidupan pasca perceraian.

II. Teori Feminisme Radikal

Feminisme radikal adalah sebuah gerakan dimana

pemikiran kaum perempuan mengacu pada ketidaksetaraan dalam

ranah rumah tangga. Dalam gerakan feminisme radikal penindasan

didominasi oleh seksualitas perempuan dalam lingkup privat.

Dalam keluarga misalnya, tugas utama perempuan hanya sebatas

melayani kebutuhan suami, baik secara sosial maupun biologis.

“....Fenimisme radikal terkenal dengan analisis kesetaraan gendernya yang menekankan laki-laki sebagai sebuah kelompok yang mendominasi perempuan sebagai kelompok utama yang memperoleh keuntungan dari penindasan atas perempuan. Sistem dominasi ini dinamai dengan patriarki, tidak diturunkan dari sistem ketidaksertaan sosial lainnya dimana peran perempuan dalam lingkup sosial lebih terbatas dibanding dengan laki-laki.36

(49)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id Aliran feminis radikal berpendapat bahwa struktur

masyarakat dilandaskan pada hubungan hirarkis berdasarkan jenis

kelamin. Laki-laki sebagai suatu kategori yang mendominasi kaum

perempuan sebagai kategori sosial, oleh karenanya kaum laki-laki

diuntungkan dengan adanya subordinasi perempuan. Dalam hal ini

jenis kelamin mementukan faktor yang paling berpengaruh dalam

menentukan posisi sosial, pengalaman hidup, kondisi fisik dan

psikologis serta kepentingan dan nilai-nilainya37.

Feminis radikal berbicara tentang pemaknaan perempuan

terhadap ketidakadilan dan kesengsaraan yang dianggap wanita

sebagai masalah personal. Feminis radikal juga memprotes

eksploitasi wanita dan pelaksanaan peran sebagai istri, ibu, dan

pasangan seks laki-laki, serta menganggap perkawinan sebagai

bentuk formalisasi pendiskriminasian terhadap mereka.

Kaum feminis radikal menyoroti konsep utama yaitu

patriarki dan seksualitas. Patriarki sebenarnya tidak hanya pada

area kekerabatan saja, tetapi juga dalam semua lingkup kehidupan

manusia seperti ekonomi, politik, keagamaan dan seksualitas.

Feminisme radikal mengacu pada aspek sistematik dari subordinasi

perempuan sebagai akibat adanya unsur patriarki. Pada ideologi

patriarki mendefinisikan perempuan sebagai kategori sosial yang

fungsi khususnya untuk memuaskan dorongan seksual kaum

(50)

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id laki untuk melahirkan dan mengasuh anak-anak mereka

sebagaimana dikatakan, patriarki tidak hanya memaksa perempuan

menjadi ibu, tetapi penentuan pula kondisi keibuan mereka38.

“....Feminisme radikal mempunyai anggapan bahwa keluarga adalah suatu institusi yang menindas, tempat perempuan menyumbang pada penindasan terhadap mereka sendiri sebagai suatu kelompok melalui sosialisasi sebagai objek seks dan persamaan simbolis mereka sebagai sosok “ibu”39

.

Pemisahan wanita dari rumah yang penuh kekerasan adalah

hal yang mungkin, sebab wanita dalam aliran feminisme radikal

tidak dapat terbelenggu oleh keadaan patriarkatnya

Gambar

Tabel 1.1 Informan utama  (perempuan single parent)
Tabel 2.2

Referensi

Dokumen terkait

Dengan menggunakan model tersebut diperoleh variabel yang signifikan terhadap TPAK perempuan Jawa Timur adalah TPAK laki-laki, persentase penduduk miskin, PDRB perkapita, UMK,

Jadi pengembangan multimedia pembelajaran interaktif mata kuliah computer akuntansi dengan program (MYOB Accounting 13 pada materi Inventory Journal sangat tepat

Dari hasil uji polinominal orthogonal (Ilustrasi 1) dapat dilihat bahwa semakin besar dosis vitamin E yang diberikan motilitas sper- matozoa semakin tinggi, dengan persamaan

“Menyimak adalah suatu proses kegiatan mendengarkan lambang-lambang lisan dengan penuh perhatian, pemahaman, argumentasi, serta interprestasi untuk memperoleh

dadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya, kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putera-putera mereka, atau putera-putera suami

Degenerasi bengkak keruh dapat terjadi seperti dalam penelitian Khayyat & Abou-zaid yang memperlihatkan gambaran degenerasi bengkak keruh pada tikus yang

Sudiadnyana, Eka, Yudha dan teman-teman yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu selama penulis menempuh studi di Fakultas Ekonomi Universitas Udayana

Dengan adanya pembelian barang yang tinggi sehingga harus adanya pengendalian internal yang baik di dalam Hotel Shangri-La Surabaya khususnya dalam siklus