• Tidak ada hasil yang ditemukan

Strategi Promosi pada Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Strategi Promosi pada Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara"

Copied!
14
0
0

Teks penuh

(1)

LAMPIRAN 1

1.1. Sejarah Perpustakaan Daerah Provinsi Sumatera Utara

Sejak tahun 1957 Perpustakaan Umum Daerah Provinsi Sumatera Utara telah didirikan, dengan nama Perpustakaan Negara di bawah naungan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. Perpustakaan Negara berlokasi dilingkungan Cut Nyak Dien Jalan Jambi Medan.Pada masa itu Perpustakaan Negara dipimpin oleh Daniel Marpaung sampai 1959.

Pada tahun 1978, berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No.01/99/1978 tanggal 23 Juni 1978, Perpustakaan Negara berubah nama menjadi Perpustakaan Wilayah Sumatera Utara. Perpustakaan Wilayah Sumatera Utara setelah setahun berjalan dinyatakan sebagai Perpustakaan Tipe B, dengan Surat Keputusan nomor 095/04/1979 karena koleksinya kurang dari 20.000 judul.

Selanjutnya berdasarkan Kepres No. 11 tahun 1989 tanggal 6 Maret 1989, Perpustakaan Wilayah berubah nama menjadi Perpustakaan Daerah Provinsi Sumatera Utara. Berdasarkan Kepres ini Perpustakaan Daerah Provinsi Sumatera Utara merupakan satuan organisasi dilingkungan Perpustakaan Nasional RI yang berada di Ibu Kota Provinsi Sumatera Utara.Tugas dan fungsinya diatur oleh Perpustakaan Nasional RI melalui Keputusan Kepala Perpustakaan Nasional No. 001/RG/9/1990 tanggal 21 September 1990.

Sejarah perubahan nama belum berhenti, pada tanggal 29 Desember 1997 Perpustakaan Daerah Provinsi Sumatera Utara berubah nama menjadi Perpustakaan Nasional Provinsi Sumatera Utara dengan payung hukum Kepres No. 50 tahun 1997.

Kemudian seiring dengan diberlakukannya UU No.22 tahun 1999, Perpustakaan Nasional Provinsi Sumatera Utara beralih menjadi lembaga perangkat daerah Provinsi Sumatera Utara.

(2)

Namun, sejak diberlakukannya Perda Nomor 8 tahun 2008bertambah

fungsi perpustakaan dan Arsip dengan tugas baru yang secarafilosofis

merupakan satu induk keilmuan yaitu melakukaan pengelolaan dokumentasi

sehingga bernama Badan Perpustakaan,Arsip dan Dokumentasi Provinsi

Sumatera Utara (BPAD-SU) dan sesuai dengan Peraturan Gubernur Sumatera

Utara Nomor 38 Tahun 2016 Tanggal 27 Desember 2016 Badan

Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi Provinsi Sumatera Utara berganti nama

menjadi Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara.

1.2. Visi dan Misi

Berdasarkan Perda No.9 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tatakerja Lembaga Teknik Daerah Provinsi Sumatera Utara. Adapun visi Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera adalah:

“Menjadi Lembaga Pembina dan Pengembang Perpustakaan, Kearsipan dan Dokumentasi yang Profesional”.

Kemudian misi Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara adalah:

1. Mengumpulkan dan menyelamatkan karya cetak, karya rekam, karya tulis dan naskah-naskah/dokumen sebagai hasil karya budaya bangsa.

2. Meningkatkan promosi gemar budaya baca dan masyarakat sadar arsip. 3. Meningkatkan pelayanan bagi pemustaka, pengguna arsip yang berbasis

teknologi informasi guna mendukung kegiatan menulis, meneliti, berdiskusi, dan wisata baca.

4. Meningkatkan pembinaan dan pengembangan semua jenis perpustakaan dan kearsipan pada instansi peerintah, BUMD, Swasta dan masyarakat. 5. Mendorong pengembangan kualitas sumber daya manusia guna

(3)

1.3. Tugas Pokok dan Fungsi

Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara mempunyai tugas

melaksanakan urusan Pemerintahan Daerah/Kewenangan Provinsi di bidang

kesekretariatan, pengelolaan bahan pustaka dan deposit daerah, layanan

perpustakaan dan teknologi informasi, pembinaan sumber daya manusia dan

kelembagaan perpustakaan dan arsip serta tugas pembantuan.

Di dalam menjalankan visi dan misinya Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara memiliki uraian tugas, fungsi dan tata kerja yang diatur dalam Peraturan Gubenur Sumatera Utara Nomor 8 tahun 2010. Untuk melaksanakan tugas tersebut Provinsi Sumatera Utara memiliki fungsi :

a. Pembinaan, pengembangan, dan pendayagunaan semua jenis perpustakaan dan kearsipan di Provinsi Sumatera Utara.

b. Perumusan kebijakan teknis dalam pembinaan perpustakaan dan kearsipan di Provinsi Sumatera Utara.

c. Pelaksanaan pelayanan perpustakaan dan kearsipan.

d. Pelaksanaan penyusunan Bibliografi Daerah, Katalog Induk Daerah, Bahan Rujukan berupa Indeks, Bibliografi Subyek, Abstrak, dan Literatur Sekunder lainnya.

e. Pengadaan, pengumpulan, pengolahan, penyimpanan, pelestarian dan penyajian bahan pustaka karya cetak dan karya rekam.

f. Pelaksanaan kerjasama dalam penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan, serta pembinaan Sumber Daya Manusia di bidang perpustakaan dan kearsipan dengan instansi terkait.

g. Pelaksanaan kerjasama di bidang perpustakaan, dokumentasi, informasi serta kearsipan dengan lembaga atau instansi lain.

(4)

1.4.Struktur Organisasi

Susunan Organisasi Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara, terdiri dari:

1. Kepala

2. Sekretaris terdiri dari: a. Sub Bagian Umum b. Sub Bagian Keuangan c. Sub Bagian Program

3. Bidang Arsip Daerah, terdiri dari: a. Sub Bidang Pengolahan Arsip

b. Sub Bidang Layanan dan Pembinaan Kearsipan

4. Bidang Pengolahan Bahan Pustaka dan Deposit Daerah, terdiri dari: a. Sub Bidang Pengolahan Bahan Pustaka

b. Sub Bidang Deposit Daerah

5. Bidang Layanan Perpustakaan dan Teknologi Informasi, terdiri dari: a. Sub Bidang Layanan Perpustakaan

b. Sub Bidang Teknologi Informasi

6. Bidang Pembinaan Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan Perpustakaan, terdiri dari:

a. Sub Bidang Sumber Daya Manusia Perpustakaan b. Sub Bidang Kelembagaan Perpustakaan

(5)

LAMPIRAN 2

2.1.Gambar Bagan Organisasi Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara

(6)

2.3.Gambar Tes Kognitif Lomba Pustakawan Berprestasi Sumatera Utara

(7)

2.5.Gambar Kerjasama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Agrobisnis Perkebunan (STIPAP) Medan

(8)

2.7.Gambar Penandatanganan Kerjasama Dinas Perpustakaan dan Arsip PROVSU dengan STIKes MEDISTR

(9)
(10)
(11)

2.11. Gambar Brosur Dinas Perpustakaan dan Arsip PROVSU

(12)

2.13.Gambar Spanduk yang dipasang di dalam gedung perpustakaan

(13)
(14)

Referensi

Dokumen terkait

Panitia Pengadaan Barang/Jasa pada Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah TA 2012 akan melaksanakan Pelelangan Umum dengan pascakualifikasi untuk paket pekerjaan konstruksi

Pada sisi lain, dana Program Desa Mandiri Anggur Merah sangat mengandalkan partisipasi aktif dari masyarakat penerima, dimana sesudah taraf ekonominya membaik,

Pokja Bidang Konstruksi 3 ULP Kabupaten Klaten akan melaksanakan [Pelelangan Umum/Pemilihan Langsung] dengan pascakualifikasi untuk paket pekerjaan konstruksi secara

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memahami bagaimana Akuntabilitas Pelayanan Publik Surat Ijin Usaha Perdagangan pada Dinas Penanaman Modal dan

Hubungan Jumlah Komplikasi Kronik dengan Derajat Gejala Depresi pada Pasien Diabetes Melitus tipe 2. Berdasarkan hasil penelitian mengenai

Bapak Purwanto, S.E., M.Cs., selaku ketua Program Studi D3 Komputerisasi Akuntansi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Kristen Satya Wacana serta selaku

bahwa prevalensi ansietas pada mahasiswa kedokteran FK Unand tahap akademik menjelang ujian tulis sebesar.. 46,99%, ansietas ringan prevalensinya sebesar 30,45%,

Nugroho, Bunafit, 2004, ”Database Relasional dengan Mysql” , Yogyakarta: Andi Offset. Sutabri, Tata, 2003, ”Analisa Sistem Informasi” , Yogyakarta: