• Tidak ada hasil yang ditemukan

Analisis Potensi dan Pengembangan Kawasan Wisata Kawah Putih, Kecamatan, Silau Kahean, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Analisis Potensi dan Pengembangan Kawasan Wisata Kawah Putih, Kecamatan, Silau Kahean, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara"

Copied!
3
0
0

Teks penuh

(1)

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Wisata adalah suatu kegiatan perjalanan atau sebagian dari kegiatan tersebut yang dilakukan

secara sukarela serta bersifat sementara untuk menikmati objek dan daya tarik wisata, dan pariwisata

adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan wisata,termasuk pengusahaan objek dan daya tarik

wisata serta usaha-usaha yang terkait di bidang tersebut. Kepariwisataan mempunyai peranan penting

untuk memperluas dan memeratakan kesempatan berusaha dan lapangan kerja, mendorong pembangunan

daerah, memperbesar pendapatan nasionaldalam rangka meningkatkan kesejahteraan, kemakmuran

rakyat, memupuk rasa cinta tanah air, dan memperkaya kebudayaan nasional.Dalam rangka

pengembangan dan peningkatan kepariwisataan, diperlukan langkah-langkah pengaturan yang semakin

mampu mewujudkan keterpaduan dalam kegiatan penyelenggaraan kepariwisataan, memelihara

kelestariandan mendorong upaya peningkatan mutu lingkungan hidup serta objek dan daya tarik

wisata(Undang-Undang Republik Indonesia No.9 Tentang Kepariwisataan, 2009).

Pengembangan pariwisata sebagai andalan perekonomian nasional dalam operasionalnya

bertumpu pada potensi alam, potensi budaya, dan kehidupan masyarakat dilokasi pengembangan wisata.

Hal ini berarti bahwa permintaan wisatawan terhadap produk wisata terkait dengan alam dan kehidupan

serta budaya masyarakat tempat pariwisata tersebut telah dikembangkan. Dengan demikian, diharapkan

terjadi hubungan timbal balik antara alam, budaya, dan kehidupan masyarakat setempat. Hubungan timbal

balik tersebut harus saling menguntungkan, artinya pariwisata harus mampu meningkatkan budaya dan

alam serta sebaliknya dapat menumbuhkan kemajuan pariwisata disuatu tujuan (Prasiasa, 2011).

Kabupaten Simalungun merupakan salah satu kecamatan yang memiliki panorama alam dan

daerah wisata yang indah di Provinsi Sumatera Utara. Dimana daerah ini memiliki nilai wisata yang

perlu untuk dipertimbangkan akan potensi di dalamnya. Selain daerah yang kaya akan tanaman

pertaniannya, ternyata Kabupaten Simalungun merupakan daerah yang memiliki daerah-daerah potensi

wisata yang berbasis pemandangan alam, wisata pertanian, dan masih banyak lagi. Kabupaten

Simalungun mempunyai nilai wisata dan nilai ekonomi yang cukup diperhitungkan. Selain bernilai

(2)

wisata, kawasan ini memiliki banyak fungsi seperti meningkatkan pendapatan daerah dan meningkatkan

kesejahteraan masyarakat disekitar objek wisata. Salah satunya adalah Kawah Putih, Kecamatan Silau

Kahean.

Pengelolaan objek-objek wisata ini belum tercapai maksimal. Faktor tersebut dapat dilihat dari

kurangnya kesadaran dan kerjasama antara masyarakat dan pemerintah, pengadaaan kelengkapan sarana

dan prasarana yang tidak lengkap, informasi akan pentingnya sumber daya alam yang baik kurang

optimal, promosi mengenai wisata tersebut kurang mengglobal sehingga daerah ini kurang dikenal luas (Lubis, 2009).

Kawah Putih sebagai salah satu objek wisata yang memiliki potensi membutuhkan perencanaan

yang dapat memberikan gambaran hal-hal yang berkaitan dengan pengelolaannya kedepan. Penelitian

lebih rinci mengenai potensi obyek dan daya tarik wisata alam (ODTWA) di Kawah Putih belum pernah

dilakukan, untuk itu perlu studi dan penilaian terhadap potensi-potensi yang ada.

Tujuan penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah :

1. Menganalisis potensi objek wisata Kawah Putihuntuk pengembangan ekowisata di Kecamatan Silau

Kahean.

2. Menganalisis masalah dan strategi pengembangan SWOT wisata alam diKawah Putih.

Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dari penelitian ini adalah :

1.

Manfaat Bagi Masyarakat

Penelitian ini diharapkan dapat menimbulkan partisipasi yang aktif dari masyarakat dalam

pengembangan objek wisata Kawah Putih, Kecamatan Silau Kahean.

2.

Manfaat Bagi Pemerintah

Penelitian ini dapat digunakan sebagai dasar kajian penerapan kebijakan dan peran institusi dalam

pengembangan objek wisata Kawah Putih, Kecamatan Silau Kahean. Penelitian ini diharapkan mendapat

kebijakan dan peran aktif dari pemerintah.

(3)

3.

Manfaat Bagi Akademis

Hasil kajian diharapkan dapat digunakan sebagai referensi guna penelitian lebih lanjut tentang

pengembangan objek wisata Kawah Putih serta pengembangannya di masa yang akan datang.

Referensi

Dokumen terkait

Data rekam medis rumah sakit jiwa Banyumas di Ruang Nakula saja pada tahun 2016 schizofrenia terinci merupakan diagnosa pertama terbesar setelah schizofrenia paranoid

yang diperkaya dengan viterna lama perendaman 3 jam dan 5 jam dengan dosis berbeda tidak berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan (pertumbuhan bobot mutlak, laju

pendididikan akhlak mulia dan usaha sekolah dalam mengatasi hambatan pembinaan akhlak melalui pendidikan akhlak mulia, sedangkan yaitu yang saya buat tentang strategi

Penelitian tindakan kelas ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaralan IPS, serta berdasarkan hasil belajar pra tindakan yaitu daya serap

[r]

Kanggo nyukupi kebutuhan pokok babagan pangan, para among tani pada nandur pari.. Anggone nandur ing

This results in geometric distortions and ghosting effects in the original multispectral images, which requires image registration for performing band co-registration correction to

Naskah ditulis antara 15 sampai 30 halaman termasuk lampiran foto, gambar, foto gambar teknik, denah, grafik. Jumlah halaman yang tidak sesuai dengan ketentuan