BAB I
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Perpustakaan merupakan pusat informasi di mana bahan-bahan pustaka dikumpulkan, diolah dan kemudian disebarluaskan agar dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh penggunanya.
Perpustakaan menyediakan berbagai sumber informasi yang dibutuhkan oleh pengguna, maka dengan ini peranan perpustakaan perguruan tinggi sangatlah penting dalam memberikan layanan kepada sivitas akademika untuk mendukung pelaksanaan tridharma perguruan tinggi yaitu pendidikan, pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat.
Perpustakaan perguruan tinggi digunakan sebagai sarana penunjang melaksanakan tugas pendidikan/pengajaran agar dapat melaksanakan proses belajar mengajar yang dinamis. Perpustakaan perguruan tinggi haruslah merupakan pusat informasi yang menyuguhkan berbagai jenis bahan pustaka dengan koleksi yang memadai, perpustakaan perguruan tinggi dapat berfungsi sebagai sarana belajar, sebagai sumber informasi, sebagai sumber rekreasi, dan sarana untuk mencapai tujuan pendidikan nasional.
Tri Dharama Perguruan tinggi terlaksana dengan baik apabila memiliki perpustakaan yang dapat memberikan informasi kepada pengguna perpustakaan perguruan tinggi tersebut. Perpustakaan harus berperan penting untuk menyediakan sumber informasi bagi pengguna perpustakaan khususnya mahasiswa. Salah satu tugas dan kegiatan perpustakaan dalam menyediakan sumber informasi untuk kebutuhan pengguna perpustakaan adalah bidang pengadaan bahan pustaka.
Pengadaan bahan pustaka adalah salah satu dari kegiatan pelayanan teknis pada suatu perpustakaan dalam usaha untuk memberikan informasi yang dibutuhkan oleh para pengguna sesuai dengan perkembangan zaman. Melalui kegiatan pengadaan bahan pustaka tersebut, perpustakaan berusaha menghimpun bahan pustaka yang akan dijadikan koleksi perpustakaan baik itu koleksi seperti