• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pengaruh gaya hidup berbelanja dan keterlibatan fashion terhadap pembelian impulsif produk fashion (studi pada konsumen Toko Sakola Yogyakarta)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Pengaruh gaya hidup berbelanja dan keterlibatan fashion terhadap pembelian impulsif produk fashion (studi pada konsumen Toko Sakola Yogyakarta)"

Copied!
139
0
0

Teks penuh

(1)PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. PENGARUH GAYA HIDUP BERBELANJA DAN KETERLIBATAN FASHION TERHADAP PEMBELIAN IMPULSIF PRODUK FASHION (Studi Pada Konsumen Toko Sakola Yogyakarta). SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Manajemen Program Studi S1 Manajemen. Oleh: Flapiana Noveni NIM: 162214081. PROGRAM STUDI S1 MANAJEMEN JURUSAN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2020.

(2) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. PENGARUH GAYA HIDUP BERBELANJA DAN KETERLIBATAN FASHION TERHADAP PEMBELIAN IMPULSIF PRODUK FASHION (Studi Pada Konsumen Toko Sakola Yogyakarta). SKRIPSI. Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Manajemen Program Studi S1 Manajemen. Oleh: Flapiana Noveni NIM: 162214081. PROGRAM STUDI S1 MANAJEMEN JURUSAN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2020. i.

(3) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. MOTTO DAN PERSEMBAHAN. “Percayalah kepada Tuhan dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar kepada pengertianmu sendiri. Akuilah Dia dalam segala lakumu, maka Ia akan meluruskan jalanmu.” (Amsal 3:5-6) “Arahkan mata anda pada bintang-bintang dengan kaki tetap berpijak pada tanah.” (Theodore Roosevelt). Skripsi ini dipersembahkan untuk: Papaku tersayang Ariffin Mamaku tersayang Theodosia R Kakakku Octavia dan adikku Febyanti. iv.

(4) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. KATA PENGANTAR Puji syukur dan terimakasih kepada Tuhan Yesus Kristus untuk berkat dan kasih karuniaNya yang luar biasa sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Pengaruh Gaya Hidup Berbelanja dan Keterlibatan Fashion Terhadap Pembelian Impulsif Produk Fashion: Studi Pada Konsumen Toko Sakola Yogyakarta”. Skripsi ini ditulis sebagai salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Manajemen pada Program Studi Manajemen, Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Penulisan skripsi ini dapat selesai dengan baik karena bimbingan, bantuan, dukungan, dan doa-doa dari banyak pihak. Maka, penulis ingin mengucapkan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada: 1.. Bapak Tiberius Handono Eko Prabowo, Ph.D., selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma.. 2.. Bapak Patrick Vivid Adinata, M.Si., selaku Ketua Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Sanata Dharma.. 3.. Bapak Dr. Lukas Purwoto, M.Si., selaku dosen pembimbing I yang telah membimbing dan mengajarkan penulis dengan ketulusan hati.. 4.. Ibu Januari Ayu Fridayani, M.M., selaku dosen pembimbing II yang dengan sabar, ikhlas dan tulus hati membimbing penulis dalam menyelesaikan skripsi.. 5.. Seluruh dosen dan staf Sekretariat Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma yang telah mendukung penyelesaian skripsi ini.. vii.

(5) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. 6.. Ariffin, papa tercinta yang selama ini bekerja keras memberikan yang terbaik, mendukung, membimbing, mendoakan dengan kesungguhan hati dan menasehati penulis selama masa kuliah dan selalu menyemangati dalam mengejar cita-cita.. 7.. Theodosia R, mama tercinta yang telah mendoakan dengan penuh ketulusan hati, penuh kesabaran dalam mendidik, selalu menyemangati, menjadi teman cerita yang setia dan juga telah menjadi contoh wanita yang luar biasa bagi penulis.. 8.. Octavia, terimakasih kakakku tersayang yang luar biasa mendukung, mendoakan dengan tulus hati dan teman berbagi cerita bagi penulis.. 9.. Febyanti, terimakasih adikku tersayang yang luar biasa mendukung, mendoakan dan senantiasa baik hati menemani penulis dalam mengerjakan skripsi ini.. 10. Semua keluargaku, terimakasih untuk selalu mendoakan penulis. 11. Orang yang kukasihi dan semua sahabat-sahabatku yang kusayangi yaitu Riky Adri Sinaga, Selmi Deona, Flaviana Dwi JH, Eben Heizer, Anggita Pusparani, Triska, Rut Juniati G, Tika Pamuji, Kiki Roseni, Krizveva R, Daria Monica, Natalia Sindi 12. Teman-teman di Komunitas Pakat Dayak Universitas Sanata Dharma, yang selama masa kuliah selalu saling berbagi cerita, mendukung dan mendoakan. 13. Semua teman-teman seperjuangan manajemen angkatan 2016. 14. Teman-teman kelas B Manajemen 2016, terimakasih untuk kebersamaannya selama masa kuliah.. viii.

(6) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL………………………………………………………….. HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING……………………………. HALAMAN PENGESAHAN………………………………………………... HALAMAN PERSEMBAHAN……………………………………………… HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN KARYA TULIS……………… HALAMAN PERNYATAAN PUBLIKASI………………………………… HALAMAN KATA PENGANTAR…………………………………………. HALAMAN DAFTAR ISI……………………………………………………. HALAMAN DAFTAR TABEL………………………………………………. HALAMAN DAFTAR GAMBAR…………………………………………… HALAMAN DAFTAR LAMPIRAN………………………………………… HALAMAN ABTRAK………………………………………………………… BAB 1 PENDAHULUAN…………………………………………………….. A. Latar Belakang Masalah………………………………………………… B. Rumusan Masalah………………………………………………………. C. Batasan Masalah………………………………………………………... D. Tujuan Penelitian……………………………………………………….. E. Manfaat Penelitian…………………………………………………….... BAB II KAJIAN PUSTAKA…………………………………………………. A. Landasan Teori………………………………………………………….. 1. Pemasaran…………………………………………………………… 2. Perilaku Konsumen…………………………………………………. 3. Gaya Hidup Berbelanja……………………………………………... 4. Keterlibatan Fashion………………………………………………... 5. Pembelian Impulsif Produk Fashion………………………………... B. Penelitian Sebelumnya………………………………………………….. C. Kerangka Konseptual Penelitian………………………………………... D. Hipotesis………………………………………………………………… BAB III METODE PENELITIAN…………………………………………… A. Desain Penelitian………………………………………………………... B. Subjek dan Objek Penelitian……………………………………………. C. Waktu dan Lokasi Penelitian……………………………………………. D. Variabel Penelitian……………………………………………………… E. Populasi dan Sampel……………………………………………………. F. Teknik Pengambilan Sampel……………………………………………. G. Sumber Data…………………………………………………………….. H. Teknik Pengumpulan Data……………………………………………… I. Teknik Instrumen Penelitian…………………………………………….. ix. i ii iii iv v vi vii ix xi xii xiii xiv 1 1 5 5 5 6 8 8 8 9 16 25 27 29 33 34 38 38 38 39 39 43 44 45 46 47.

(7) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. J. Teknik Analisis Data……………………………………………………. BAB IV GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN…………………………… A. Sejarah Singkat Toko Sakola…………………………………………… B. Gambaran Umum Toko Sakola…………………………………………. C. Sosial Media Toko Sakola………………………………………………. D. Tujuan Usaha Toko Sakola……………………………………………... E. Visi dan Misi Toko Sakola……………………………………………… F. Logo Toko Sakola………………………………………………………. G. Produk Toko Sakola…………………………………………………….. BAB V ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN………………………….. A. Penjelasan Singkat Penelitian…………………………………………… B. Pengujian Instrumen…………………………………………………….. C. Teknik Analisis Data……………………………………………………. 1. Analisis Deskriptif…………………………………………………... 2. Uji Asumsi Klasik…………………………………………………... 3. Persamaan Regresi Linier Berganda………………………………... 4. Uji Hipotesis………………………………………………………… D. Pembahasan……………………………………………………………... BAB VI KESIMPULAN, SARAN DAN KETERBATASAN……………… A. Kesimpulan……………………………………………………………… B. Saran…………………………………………………………………….. C. Keterbatasan…………………………………………………………….. DAFTAR REFERENSI……………………………………………………….. LAMPIRAN…………………………………………………………………….. x. 50 59 59 60 61 61 62 62 63 66 66 67 69 68 76 79 80 86 91 91 91 92 94 97.

(8) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. DAFTAR TABEL. Tabel II.1 III.1 III.2 III.3 V.1 V.2 V.3 V.4 V.5 V.6 V.7 V.8 V.9 V.10 V.11 V.12 V.13 V.14 V.15 V.16 V.17. Judul Halaman Dimensi Gaya Hidup……………………………………………………...18 Definisi dan Indikator Variabel…………………………………………...41 Skor Penilaian Skala Likert………………………………………….…….43 Rentang Skor Kategori……………………………………………….…....51 Hasil Uji Validitas…………………………………………........................68 Hasil Uji Reliabilitas………………………….............................................69 Persentase Berdasarkan Jenis Kelamin Responden………………….....…69 Persentase Berdasarkan Pengalaman Berbelanja Responden………………………………………………………………....69 Persentase Berdasarkan Usia Responden……………………………….…70 Persentase Berdasarkan Pekerjaan Responden………………………........71 Persentase Berdasarkan Pendapatan Responden………………………….71 Hasil Analisis Deskriptif Variabel Gaya Hidup Berbelanja……………….73 Hasil Analisis Deskriptif Variabel Keterlibatan Fashion………………….74 Hasil Analisis Deskriptif Variabel Pembelian Impulsif Produk Fashion………………………………………………………………..…...75 Uji Normalitas………………………………………….……………..…...77 Uji Multikolinieritas………………………………….................................78 Uji Heteroskedastisitas…………………………………………………....78 Analisis Regresi Linier Berganda………………………………………....79 Hasil Koefisien Determinasi…………………………………………….....80 Hasil Uji F (Uji Simultan)…………………………………........................81 Hasil Uji T (Uji Parsial)………………………………………………........83. xi.

(9) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. DAFTAR GAMBAR Gambar II.1 IV.1 IV.2 IV.3 IV.4 IV.5 IV.6 IV.7 IV.8. Judul Halaman Kerangka Konseptual Penelitian……………………………………….33 Gambar Toko Sakola……………………………..................................59 Gambar Logo Sakola……………………………..................................62 Gambar Produk Koleksi Pribadi……………………………………….63 Gambar Produk Koleksi Pribadi……………………………………….63 Gambar Produk Koleksi Pribadi……………………………………….64 Gambar Produk Koleksi Pribadi……………………………………….64 Gambar Produk Koleksi Pribadi……………………………………….64 Gambar Produk Koleksi Pribadi……………………………………….65. xii.

(10) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. DAFTAR LAMPIRAN Lampiran 1 2 3 4. Judul Halaman Kuesioner…………………………………….……….…….97 Data Responden…………………………..………….…....102 Tabulasi Data Variabel……………………….....................109 Hasil Pengolahan Data SPSS ………………......................119. xiii.

(11) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. ABSTRAK PENGARUH GAYA HIDUP BERBELANJA DAN KETERLIBATAN FASHION TERHADAP PEMBELIAN IMPULSIF PRODUK FASHION (Studi Pada Konsumen Toko Sakola Yogyakarta) Flapiana Noveni Universitas Sanata Dharma Yogyakarta 2020 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah: 1) Gaya hidup berbelanja berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion, 2) Keterlibatan fashion berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion. Populasi di penelitian ini adalah seluruh konsumen Toko Sakola atau masyarakat yang menjadi pelanggan toko Sakola Yogyakarta. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode non-probability sampling dan teknik pengumpulan data dengan menyebar kuesioner kepada 100 responden. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda menggunakan program IBM SPSS 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa gaya hidup berbelanja berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion dan keterlibatan fashion tidak berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion. Kata kunci: Gaya Hidup Berbelanja, Keterlibatan Fashion, Pembelian Impulsif Produk Fashion. xiv.

(12) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. ABSTRACT THE INFLUENCE OF SHOPPING LIFESTYLE AND FASHION INVOLVEMENT ON IMPULSE BUYING BEHAVIOR OF FASHION PRODUCTS (Study of Yogyakarta Sakola Store Consumers) Flapiana Noveni Sanata Dharma University Yogyakarta 2020 This study aims to determine whether: 1) shopping lifestyle influences the impulse buying behavior of fashion products, 2) fashion involvement influences the impulse buying behavior of fashion products. The population in this study were all consumers of Sakola stores or people who were customers of Yogyakarta Sakola stores. The sampling technique used non-probability sampling methods and data collection technique was distributing questionnaires to 100 respondents. The data analysis technique in this research is multiple linear regression using the IBM SPSS 26 program. The results of this study indicate that shopping lifestyle influenced the impulse buying behavior of fashion products and fashion involvement did not influence the impulse buying behavior of fashion products. Keywords: Shopping Lifestyle, Fashion Involvement, Impulse Buying Behavior of Fashion Products. xv.

(13) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Perkembangan industri dan kemajuan teknologi yang semakin modern menciptakan berbagai inovasi untuk memenuhi kebutuhan yang semakin bervariasi. Perkembangan ini berdampak pada pola konsumsi masyarakat di semua kalangan dan membawa perubahan dalam waktu yang relatif singkat pada kebiasaan-kebiasaan masyarakat seperti pola pikir, gaya hidup, sikap dan kebiasaan lainnya. Dengan adanya inovasi di berbagai pilihan produk, masyarakat dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan yang beraneka ragam. Kebutuhan pada dasarnya sudah melekat pada diri manusia, tidak ditentukan oleh pasar atau siapapun. Kebutuhan adalah semua barang dan jasa. yang. dibutuhkan. manusia. untuk. menunjang. aktivitas. dan. kesehariannya. Sedangkan, keinginan adalah pelengkap kebutuhan pokok yang tidak memiliki keharusan untuk segera dipenuhi. Ketika konsumen mengetahui ada kebutuhannya yang tidak terpuaskan maka disaat itulah keinginan mulai bervariasi. Orang yang konsumtif terlihat pada saat melakukan kegiatan berbelanja dan melakukan pembelian secara berlebihan tanpa mempertimbangan kegunaannya. Saat ini berbelanja adalah suatu kegiatan yang tidak hanya memenuhi kebutuhan, tetapi juga bagian dari gaya hidup. Menurut Sumarwan (2011: 45) gaya hidup seringkali digambarkan dengan kegiatan (activities), minat (interests), dan opini (opinions) dari seseorang. Gaya hidup seseorang 1.

(14) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 2. dapat dilihat dari minat terhadap suatu produk, aktivitas yang dilakukan, dan pendapat seseorang terhadap suatu peristiwa di sekitarnya. Bagi orang yang berorientasi pada gaya hidup berbelanja nuansa kemewahan dan kondisi nyaman yang ada di tempat belanja menyebabkan konsumen senang dan menikmati proses belanja yang sering kali terasa setengah tidak sadar saat mengambil keputusan pembelian. Beraneka ragam barang produksi yang sebenarnya tidak mereka butuhkan justru dengan spontan dibeli. Kegiatan berbelanja menjadi hiburan yang dapat memberikan kesenangan tersendiri bagi seseorang untuk menghilangkan rasa lelah setelah bekerja, dan mengatasi kebosanan. Gaya hidup berbelanja menurut Betty Jackson dalam Japarianto (2011: 33) adalah ekspresi tentang gaya hidup dalam berbelanja yang mencerminkan perbedaan status sosial. Perilaku saat berbelanja secara sadar maupun tidak sadar telah menunjukkan tingkatan ekonomi seseorang dari produk yang dipilih. Konsumen dengan gaya hidup berbelanja akan memanjakan dirinya tanpa batasan ruang dan waktu untuk membeli. Konsumen lebih selektif dalam memilih model produk yang akan dibeli karena setiap konsumen memiliki cara pandang yang berbeda terhadap suatu produk. Pengalaman pribadi, suasana hati, gaya hidup dan faktor lingkungan menjadi prinsip dasar konsumen saat berbelanja, terutama saat membeli produk fashion. Fashion termasuk salah satu produk yang tidak pernah ketinggalan dalam perkembangan industri yang.

(15) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 3. semakin modern ini. Seseorang mudah dikenali dari fashion yang dipakainya karena dapat mencerminkan dan mengekspresikan identitas, serta status sosial. Perkembangan trend fashion di Indonesia bisa menjadi peluang bisnis yang menjanjikan akan mendatangkan keuntungan yang besar bagi pelaku usaha di bidang fashion. Yogyakarta merupakan salah satu kota yang terkena dampak dari perkembangan trend fashion. Hal tersebut dapat dilihat dari toko-toko pakaian yang terus bermunculan dan mampu mempertahankan eksistensinya, ini bentuk dari persaingan ketat antar pelaku bisnis bidang fashion, salah satunya adalah toko Sakola. Toko Sakola mampu menyediakan dan menawarkan produk yang dapat menarik perhatian dan kepuasan konsumen. Terbukti eksistensinya sejak berdiri tanggal 1 Agustus 2008 sampai saat ini toko Sakola masih ramai pengunjung dan selalu menawarkan fashion yang kekinian. Dalam melakukan pembelian produk fashion tidak akan sulit bagi konsumen menentukan produk yang akan dibeli karena sudah memiliki keterlibatan dan pengetahuan di bidang itu. Tentu mereka sudah tahu cara berpakaian yang menarik, kekinian, dan cocok dengan karakter pribadinya. Konsumen yang mengetahui tentang fashion khususnya saat mengenal produk baru, maka akan cenderung melakukan pembelian. Ini menunjukkan adanya keterlibatan konsumen dengan produk fashion. Keterlibatan terhadap fashion berkaitan erat dengan karakteristik pribadi khususnya pada wanita dan generasi muda. Pengetahuan mengenai fashion memengaruhi kepercayaan diri konsumen dalam beraktivitas.

(16) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 4. sehari-hari misalnya menghadiri berbagai acara dan kegiatan. Salah satu perilaku konsumen yang sering terjadi adalah pembelian impulsif. Keterlibatan fashion yang tinggi membuat konsumen mudah melakukan pembelian impulsif produk fashion, hal tersebut disebabkan karena pengetahuan tentang fashion membuatnya ingin terlihat fashionable dan ingin terlihat paling menarik penampilannya. Perilaku seperti ini menjadi bagian dari gaya hidup yang dijalaninya meskipun terjadi pemborosan. Pembelian impulsif adalah pola perilaku konsumen yang sering terjadi saat melakukan kegiatan pembelian atau berbelanja suatu produk tanpa ada shopping list yang dipersiapkan terlebih dahulu. Perilaku pembelian seperti ini terjadi ketika konsumen sampai di toko. Saat berbelanja atau melakukan pembelian produk, perilaku antar konsumen bisa saja sama atau bahkan berbeda. Pemahaman mengenai perilaku pembelian impulsif penting untuk dijadikan pegangan bagi pelaku usaha dalam menentukan dan mengembangkan strategi sehingga nantinya dapat memenangkan persaingan di pasar. Berdasarkan permasalahan di atas, gaya hidup berbelanja dan keterlibatan fashion memiliki keterkaitan dalam pengambilan keputusan pembelian suatu produk, termasuk dalam pembelian impulsif produk fashion. Maka dari itu, peneliti melakukan penelitian dengan judul: “Pengaruh Gaya Hidup Berbelanja dan Keterlibatan Fashion Terhadap Pembelian Impulsif Produk Fashion” studi pada konsumen toko Sakola Yogyakarta..

(17) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 5. B. Rumusan Masalah Berdasarkan penjelasan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut: 1. Apakah gaya hidup berbelanja berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion pada konsumen toko Sakola Yogyakarta? 2. Apakah keterlibatan fashion berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion pada konsumen toko Sakola Yogyakarta?. C. Batasan Masalah Berdasarkan latar belakang dan rumusan masalah, maka peneliti membatasi masalah yang akan diteliti agar fokus pada variabel yang telah ditentukan. Penelitian ini fokus pada perilaku konsumen yang sering terjadi di masyarakat yaitu pembelian impulsif, faktor yang dapat memengaruhi pembelian impulsif produk fashion yaitu gaya hidup berbelanja dan keterlibatan fashion. Dalam penelitian ini, konsumen toko Sakola yang akan menjadi responden penelitian.. D. Tujuan Penelitian Adapun tujuan penelitian ini sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui pengaruh gaya hidup berbelanja terhadap pembelian impulsif produk fashion pada konsumen toko Sakola Yogyakarta..

(18) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 6. 2. Untuk. mengetahui. pengaruh. keterlibatan. fashion. terhadap. pembelian impulsif produk fashion pada konsumen toko Sakola Yogyakarta.. E. Manfaat Penelitian Adapun manfaat dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Bagi peneliti Penelitian ini membahas tentang perilaku konsumen yang merupakan salah satu hal menarik untuk diteliti. Penelitian ini untuk mengembangkan ilmu pengetahuan yang didapat selama kuliah, sehingga kedepannya ilmu ini bisa diterapkan dalam membangun bisnis. 2. Bagi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta Penelitian ini dapat menjadi referensi untuk penelitian selanjutnya,. sehingga. dapat. membantu. memahami. ilmu. manajemen pemasaran terutama mengenai perilaku konsumen. 3. Bagi Toko Sakola Yogyakarta Penelitian ini diharapkan mampu memberikan informasi untuk pelaku usaha dalam berinovasi atau menciptakan ide-ide baru untuk berbisnis produk fashion. Penelitian ini dapat dijadikan sebagai referensi baru untuk meningkatkan profit penjualan karena penelitian ini memaparkan perilaku konsumen saat berbelanja produk fashion, terutama pembelian impulsif. Untuk berbisnis.

(19) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 7. produk fashion harus mampu membaca kebutuhan dan selera konsumen sehingga dapat memenuhi kebutuhan pasar dengan baik. Dalam. dunia. bisnis,. untuk. mencapai. kesuksesan. yang. berkelanjutan, maka harus mengetahui dan menggali informasi terbaru mengenai perilaku konsumen yang tentunya berkaitan dengan produk atau jasa yang harus disediakan sesuai selera dan minat konsumen..

(20) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. BAB II KAJIAN PUSTAKA A. Landasan Teori 1. Pemasaran Ilmu pemasaran ada demi terpenuhinya kebutuhan dan kepuasan konsumen terhadap suatu produk atau jasa. Ilmu pemasaran sangatlah penting karena salah satu aspek yang mendukung keberhasilan suatu bisnis. Pemasaran didefinisikan sebagai suatu proses sosial dan manajerial dimana individu dan kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan cara menciptakan, menawarkan dan bertukar sesuatu yang bernilai satu sama lain. Pentingnya memahami tentang konsumen ada pada definisi pemasaran yaitu kegiatan manusia yang ditujukan untuk memuaskan kebutuhan dan keinginan melalui proses pertukaran. Menurut Kotler dan Keller (2009: 5) manajemen pemasaran terjadi ketika setidaknya satu pihak dalam sebuah pertukaran potensial berpikir tentang cara-cara untuk mencapai respon yang diinginkan pihak lain, karenanya kita memandang manajemen pemasaran sebagai seni dan ilmu memilih pasaran sasaran dan meraih, mempertahankan, serta menumbuhkan pelanggan dengan menciptakan, menghantarkan dan mengomunikasikan nilai pelanggan yang unggul. Menurut American Marketing Association (AMA) dikutip dari buku Kotler dan Keller (2009) mendefinisikan bahwa pemasaran adalah suatu fungsi organisasi dan serangkaian proses untuk menciptakan, 8.

(21) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 9. mengomunikasikan, dan memberikan nilai kepada pelanggan untuk mengelola hubungan pelanggan dengan cara yang menguntungkan organisasi. dan. pemangku. kepentingannya,. dengan. demikian. disimpulkan bahwa pemasaran adalah suatu kegiatan yang bertujuan untuk memenuhi segala kebutuhan dan keinginan manusia.. 2. Perilaku Konsumen a. Pengertian Perilaku Konsumen Dalam pemasaran, konsumen ditempatkan sebagai pusat perhatian atau bisa disebut sebagai raja. Perilaku konsumen merupakan studi yang mempelajari tentang tindakan-tindakan individu. atau. kelompok. dalam. proses. mencari,. membeli,. menggunakan, dan akibat dari pengalaman dalam mendapatkan produk. untuk. memenuhi. kebutuhan.. Kemampuan. dalam. menganalisis perilaku konsumen berarti berhasil menyelami jiwa konsumen dalam memenuhi kebutuhannya. Perilaku konsumen juga didefinisikan sebagai kegiatan-kegiatan individu yang secara langsung terlibat dalam mendapatkan dan mempergunakan barangbarang/jasa termasuk di dalamnya proses pengambilan keputusan. Perilaku konsumen sebagai dasar fundamental untuk setiap keputusan pemasaran dan mengembangkan strategi pemasaran, seperti menentukan strategi yang sebaiknya dilakukan agar konsumen tertarik pada produk yang ditawarkan..

(22) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 10. American Marketing Association mendefinisikan perilaku konsumen (consumen behavior) sebagai “dinamika interaksi antara pengaruh dari kesadaran, perilaku, dan lingkungan di mana manusia melakukan pertukaran aspek-aspek kehidupan.” Dengan kata lain, perilaku konsumen melibatkan pemikiran dan perasaan yang mereka alami serta tindakan yang mereka lakukan dalam proses konsumsi. Menurut Hawkins, Best, dan Coney 2001 dalam Aji (2013: 133) perilaku konsumen adalah studi mengenai individu, kelompok atau organisasi dan proses dimana mereka menyeleksi, menggunakan dan membuang produk, layanan, pengalaman atau ide untuk memuaskan kebutuhan dan dampak dari proses tersebut pada konsumen dan masyarakat. Schiffman dan Kanuk (2010: 5) mendefinisikan perilaku yang diperlihatkan konsumen dalam mencari, membeli, menggunakan, mengevaluasi dan menghabiskan produk dan jasa yang mereka harapkan akan memuaskan kebutuhan mereka. Penting adanya memahami perilaku konsumen untuk menghindari terjadinya selisih antara permintaan dan penawaran di pasar, jika kelebihan pada penawaran menyebabkan banyak produk yang tidak terjual atau tidak dikonsumsi oleh konsumen. Hal ini disebabkan oleh faktor seperti kualitas barang tidak layak, tidak memenuhi keinginan dan kebutuhan konsumen, atau mungkin juga karena konsumen tidak mengetahui. keberadaan. produk. tersebut.. Untuk. mengetahui.

(23) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 11. keinginan dan kebutuhan konsumen, dilihat dari aspek-aspek yang memengaruhi konsumen seperti persepsi, sikap, proses komunikasi, pengetahuan konsumen, keterlibatan terhadap produk, budaya, kelas sosial, kelompok referensi, keluarga, dan lain-lain yang semuanya bisa memengaruhi perilaku konsumen perlu dianalisis. Selain itu, mempelajari perilaku konsumen juga memberikan beberapa manfaat, sebagai berikut: 1) Membantu para manajer dalam pengambilan keputusan. 2) Memberikan pengetahuan kepada para peneliti pemasaran dengan dasar pengetahuan analisis konsumen. 3) Membantu legislator dan regulator dalam menciptakan hukum dan peraturan yang berkaitan dengan pembelian dan penjeualan barang dan jasa. 4) Membantu konsumen dalam membuat keputusan pembelian yang lebih baik.. b. Faktor yang Memengaruhi Perilaku Konsumen Faktor-faktor yang memengaruhi perilaku konsumen menurut Kismono (2011: 335) yaitu: 1) Faktor Budaya Budaya merupakan suatu kepercayaan, nilai-nilai dan kebiasaan yang dipelajari seseorang yang dapat mengarahkan seseorang tersebut dalam menggunakan suatu barang atau jasa..

(24) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 12. Kepercayaan, nilai-nilai dan kebiasaan itu dapat muncul bila seseorang. melakukan. interaksi,. hubungan. dan. saling. memengaruhi dalam berperilaku. Maka dari itu, budaya adalah hal yang paling mendasar dan penentu paling pokok dari keinginan dan perilaku seseorang. Hal ini menjadi perhatian khusus bagi pemasar. Adanya pergeseran budaya memengaruhi keinginan seseorang dan permintaan pasar. Para pemasar harus dapat membayangkan produk-produk baru yang diinginkan akibat dari pergeseran atau perubahan budaya. Tiap budaya memiliki sub-budaya yang juga memengaruhi perilaku seseorang seperti dari kelompok kebangsaan (suku), kelompok keagamaan, dan wilayah geografis. Dengan kata lain, kelompok orang dengan sistem nilai yang sama berdasarkan pengalaman dan situasi hidup yang sama. Setiap orang memiliki struktur kelas sosial yang membedakan satu sama lainnya. Kelas sosial adalah susunan yang relatif permanen dan teratur dalam suatu masyarakat yang anggotanya mempunyai nilai, minat, dan perilaku yang sama. Kelas sosial diukur sebagai suatu kombinasi pekerjaan, pendapatan, pendidikan, dan kekayaan. 2) Faktor Sosial Faktor sosial juga memengaruhi perilaku konsumen seperti kelompok referensi, keluarga, status, dan peranan sosial dalam masyarakat. Kelompok referensi adalah kelompok yang.

(25) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 13. merupakan titik pembanding, secara langsung maupun tidak langsung dalam pembentukan sikap dan perilaku seseorang. Seseorang dipengaruhi oleh kelompok referensi yang orang tersebut bukan termasuk anggotanya. Kelompok referensi memengaruhi pilihan produk dan merek sehingga menciptakan gaya hidup baru bagi seseorang. Dalam keluarga, keterlibatan suami-istri dan anak mempunyai pengaruh yang langsung terhadap perilaku pembelian sehari-hari menurut kategori produk dan proses pembelian yang berubah sesuai dengan perubahan gaya hidup konsumen. 3) Faktor Kepribadian Setiap orang memiliki karakteristik kepribadian yang berbeda-beda seperti dari segi usia, pekerjaan, keadaan ekonomi, gaya hidup, kepribadian, dan konsep diri. Orang mengubah produk dan jasa yang digunakan sesuai dengan karakteristik yang ikut berubah sepanjang hidupnya dan erat kaitannya dengan pola konsumsi dan pilihan produk. Hal tersebut membentuk suatu gaya hidup seseorang yang tercermin dalam kegiatan, minat, dan opininya. Jika kita mengetahui kelas sosial seseorang, kita dapat menduga beberapa hal mengenai perilakunya, tetapi tidak dengan kegiatan, minat, dan opininya. Gaya hidup menggambarkan keseluruhan pola seseorang dalam beraksi dan berinteraksi di dunia. Kepribadian seseorang.

(26) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 14. mengacu pada psikologis yang menimbulkan tanggapan yang konsisten terhadap lingkungannya sendiri. Kepribadian dikenal dengan istilah konsep diri. 4) Faktor Psikologis Perilaku seseorang dalam proses pembelian juga dipengaruhi oleh empat faktor psikologis yaitu motivasi, persepsi, belajar, serta kepercayaan, dan sikap. Perilaku seseorang berasal dari suatu motif. Motif adalah suatu dorongan kebutuhan dan keinginan seseorang yang diarahkan pada tujuan untuk mencapai kepuasan (Swastha dan Handoko, 1997: 76). Para ahli psikologis mengembangkan teori motivasi. Menurut Sigmund Freud, bahwa kebanyakan orang tidak menyadari tentang kekuatan psikologis nyata yang membentuk perilaku mereka. Seseorang yang termotivasi cepat bereaksi. Terlihat dari tindakan yang orang itu lakukan, dipengaruhi oleh persepsi orang itu mengenai situasi. Persepsi diartikan sebagai proses dengan mana seseorang individu memilih, merumuskan, dan menafsirkan masukan informasi untuk menciptakan suatu gambaran yang berarti mengenai dunia. Konsumen membuat keputusan pembelian dimulai dari presepsi tentang situasi, proses pembelajaran yang timbul dari pengalaman pribadi dan orang lain, sampai pada kepercayaan dan sikap yang membuat orang berperilaku jujur.

(27) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 15. dalam suatu cara yang konsisten ke arah objek yang serupa. Faktor-faktor inilah yang memengaruhi suatu proses atas perilaku konsumen, sehingga sangat berguna bagi pemasar untuk mengidentifikasi produk yang dibutuhkan konsumen untuk mencapai kepuasan berbelanja.. c. Perspektif Perilaku Konsumen Menurut Utami (2010: 45) terdapat tiga perspektif dalam perilaku konsumen yaitu: 1) Perspektif Pengambilan Keputusan Perspektif pengambilan menggambarkan seorang konsumen sedang melakukan serangkaian langkah tertentu pada saat melakukan. pembelian.. Langkah-langkah. ini. termasuk. pengenalan masalah, mencari, evaluasi alternatif, memilih, dan evaluasi pasca perolehan. Akar dari pendekatan ini adalah pengalaman kognitif dan psikologi serta faktor-faktor ekonomi lainnya.. Perspektif. pengambilan. keputusan. menekankan. pendekatan pemrosesan informasi yang rasional terhadap perilaku pembelian konsumen. 2) Perspektif Pengalaman Perspektif. pengalaman. (experiental. perspective). atas. pembelian konsumen menyatakan bahwa untuk beberapa hal, konsumen tidak melakukan pembelian sesuai dengan proses.

(28) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 16. pengambilan keputusan yang rasional. Namun, mereka membeli produk dan jasa tertentu untuk memperoleh kesenangan, menciptakan fantasi, atau perasaan emosi saja. Klasifikasi berdasarkan. perspektif. pengalaman. menyatakan. bahwa. pembelian akan dilakukan karena dorongan hati dan mencari variasi.. 3. Gaya Hidup Berbelanja Menurut Mowen dan Minor dalam Sumarwan (2011: 45) menjelaskan bahwa gaya hidup mencerminkan pola konsumsi yang menggambarkan seseorang dalam menggunakan waktu dan uang. Gaya hidup memengaruhi perilaku seseorang dan menentukan pilihan-pilihan konsumsi seseorang (Sumarwan, 2002). Leon Tan dalam Japarianto (2011: 33) mengatakan bayang-bayang resesi global, baik secara langsung atau tidak langsung, ikut memengaruhi pola pikir dan lifestyle masyarakat, termasuk dalam berbelanja. Menurut Betty Jackson dalam Japarianto (2011: 33) gaya hidup berbelanja adalah ekspresi tentang gaya hidup dalam berbelanja yang mencerminkan perbedaan status sosial. Gaya hidup seringkali digambarkan dengan kegiatan (activities), minat (interests), dan opini (opinions) dari seseorang (Sumarwan 2011: 45). Cara kita berbelanja mencerminkan status sosial, martabat, dan kebiasaan. Gaya hidup menunjukkan. bagaimana. orang. hidup,. bagaimana. mereka.

(29) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 17. membelanjakan uangnya, dan bagaimana mereka mengalokasikan waktu mereka (Mowen, 2002). Penelitian yang dilakukan oleh Cobb dan Hoyer dalam Tirmizi dkk (2009: 524) menyatakan bahwa gaya hidup berbelanja diartikan sebagai perilaku seorang konsumen mengenai keputusan pembelian sebuah produk yang dihubungkan dengan tanggapan atau pendapat pribadi mereka, penelitian ini menunjukkan hubungan yang positif antara gaya hidup berbelanja dan pembelian impulsif. Dapat disimpulkan bahwa, gaya hidup berbelanja adalah cara seseorang menghabiskan waktu dan uangnya disetiap kesempatan untuk berbelanja dengan berbagai pilihan produk, layanan, jasa, fashion, teknologi, hiburan, dan pendidikan. Orang dengan orientasi gaya hidup berbelanja, memiliki kepercayaan diri yang tinggi sehingga selalu memiliki semangat membeli, tingkat energi, dan memiliki hasrat untuk mencoba produk baru yang dilihat atau diketahui. Ada dua pendekatan yang dapat digunakan untuk melihat gaya hidup seseorang sebagai berikut: a. Pendekatan AIO (Activities, Interests, Opinions) Para peneliti pasar yang menganut pendekatan gaya hidup cenderung mengklasifikasikan konsumen berdasarkan variabelvariabel AIO yaitu activity, interest and opinion. Plummer dalam Kasali (2007) mengungkapkan bahwa segmentasi gaya hidup mengukur aktivitas–aktivitas manusia dalam hal bagaimana mereka.

(30) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 18. menghabiskan waktunya (activity), minat mereka, apa yang dianggap. penting. di. sekitarnya. (interest),. pandangan–. pandangannya baik terhadap diri sendiri maupun orang lain (opinions), dan karakter-karakter dasar seperti tahap yang telah mereka lalui dalam kehidupan, penghasilan, pendidikan, dan dimana mereka tinggal. Komponen-komponen segmentasi gaya hidup dalam bentuk AIO dapat dilihat pada tabel berikut ini: Tabel II.1 Dimensi Gaya Hidup Aktivitas. Minat. Opini. Demografi. Pekerjaan Hobi Kegiatan sosial Liburan Hiburan Keanggotaan club Komunitas Belanja Olahraga. Keluarga Rumah Pekerjaan. Diri sendiri Isu sosial Politik. Usia Pendidikan Pendapatan. Komunitas Bisnis Rekreasi Ekonomi Mode Pendidikan. Pekerjaan Jumlah Keluarga Menghuni. Makanan Media Prestasi. Produk Geografi Masa depan Ukuran Kota Kebudayaan Tahapan pada daur hidup Sumber: William D. Well and Douglas J. Tiger, “Activities, interest and Opinions,” Journal of Advertising Research 11 (August 1971): 27-35. By the Advertising Research Foundation. b. Pendekatan VALS (Value and Lifestyles) VALS merupakan sebuah metode segmentasi pasar yang bersifat. psikografis,. diciptakan. pada. tahun. 1970. untuk. menerangkan dan memprediksi nilai dan gaya hidup serta konsumsi masyarakat. Amerika. Serikat. yang. dikembangkan. dengan.

(31) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 19. menggunakan gabungan beberapa teori yang kemudian disebut dengan riset VALS. Teori-teori tersebut adalah sebagai berikut: 1) Teori Hierarki kebutuhan manusia (need hierarchy) Teori ini dikembangkan oleh Abraham H. Maslow, ada lima tingkat kebutuhan yang dilalui oleh manusia, yaitu kebutuhan fisik dasar, rasa aman, memiliki, esteem dan aktualisasi diri. VALS mengidentifikasi nilai-nilai yang dianut masyarakat pada setiap kebutuhan tersebut. 2) Teori tentang dorongan-dorongan kepribadian (The Inner and Outer Directed Personality Theory) Teori ini diperkenalkan oleh Riesman, Glazer dan Denney (1950). Terminology other directed kemudian oleh VALS diubah menjadi outer directed (dorongan dari luar). Menurut Utami (2012: 49) ada enam faktor motivasi berbelanja, yaitu: 1. Adventure Shopping Konsumen berbelanja karena adanya sesuatu yang dapat membangkitkan gairah belanja, merasa bahwa berbelanja adalah suatu pengalaman dan dengan berbelanja mereka merasa memiliki dunia sendiri. 2. Social Shopping Konsumen beranggapan bahwa kenikmatan dalam berbelanja akan tercipta ketika mereka menghabiskan waktu bersama-sama dengan keluarga atau teman. Selain itu juga ada yang merasa.

(32) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 20. bahwa berbelanja adalah suatu kegiatan sosialisasi, baik itu antar konsumen maupun dengan para pegawai. Mereka beranggapan bahwa dengan berbelanja bersama keluarga ataupun teman, akan memberikan banyak informasi lebih mengenai produk yang akan dibeli. 3. Gratification Shopping Konsumen beranggapan bahwa berbelanja merupakan salah satu alternatif untuk mengatasi stress, mengatasi suasana hati yang sedang buruk dan berbelanja sebagai sesuatu yang spesial untuk dicoba dan sebagai sarana untuk melupakan masalah yang sedang dihadapi. 4. Idea Shopping Konsumen berbelanja untuk mengikuti trend fashion baru, dan untuk melihat produk serta inovasi baru. Biasanya konsumen berbelanja karena melihat sesuatu yang baru di iklan. 5. Role Shopping Konsumen lebih suka berbelanja untuk orang lain daripada untuk dirinya sendiri. Mereka merasa bahwa berbelanja untuk orang lain sangat menyenangkan daripada untuk dirinya sendiri. 6. Value Shopping Konsumen menganggap bahwa berbelanja merupakan suatu permainan yaitu pada saat tawar-menawar, maupun pada saat.

(33) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 21. mencari tempat berbelanja yang menawarkan diskon atau tempat berbelanja dengan harga yang murah. Faktor-faktor yang memengaruhi gaya hidup menurut Kotler dan Amstrong (2008), gaya hidup seseorang secara garis besarnya dapat dipengaruhi oleh dua faktor yaitu faktor yang berasal dari dalam diri individu (internal) dan faktor dari luar individu (eksternal). Adapun faktor-faktor yang memengaruhi gaya hidup sebagai berikut: 1. Faktor Internal a. Sikap terhadap Objek Tertentu Sikap menggambarkan penilaian kognitif yang baik maupun tidak baik, perasaan-perasaan emosional dan kecenderungan berbuat untuk bertahan selama beberapa waktu tertentu terhadap beberapa objek atau gagasan ke dalam satu kerangka berpikir yaitu menyukai atau tidak menyukai suatu objek. Dengan demikian, jika individu memiliki sikap yang positif terhadap gaya hidup maka individu tersebut akan terdorong untuk mengikuti gaya hidup tersebut. 1) Pengalaman dan Pengamatan Pengalaman. seseorang. dipengaruhi. oleh. pengalaman-pengalaman yang diperoleh dari semua tingkah lakunya pada masa lalu dan dapat dipelajari melalui proses belajar. Hasil pengalaman seseorang.

(34) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 22. akan membentuk suatu pandangan tertentu terhadap suatu objek. 2) Kepribadian Kepribadian adalah karakteristik psikologis yang memiliki perbedaan antara individu yang satu dengan individu yang lain. Kepribadian seseorang akan memengaruhi perilakunya. Individu yang memiliki karakteristik impulsif seperti mudah dibujuk akan menjadi follower. Dengan demikian, individu tersebut akan. mudah. terpengaruh. kepribadiannya. untuk. mengikuti gaya hidup. 3) Konsep Diri Konsep diri merupakan gambaran mental yang rumit tentang dirinya, bagaimana individu memandang dirinya akan memengaruhi minat dan perilakunya. Konsep diri terbagi menjadi positif dan negatif. Karakteristik individu dengan konsep diri negatif antara lain tidak mempunyai gambaran yang pasti tentang dirinya, tidak menyukai dirinya dan mudah terbujuk. Dengan mempunyai karakter-karakter tersebut maka sangat besar kemungkinan individu akan memiliki gaya hidup..

(35) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 23. 4) Motif Perilaku individu dapat dimunculkan dengan adanya motif, kebutuhan untuk merasakan kepuasan dan kebutuhan terhadap prestise merupakan beberapa contoh tentang motif. Dengan mengikuti gaya hidup dapat memberikan citra dan kehormatan, sehingga individu yang mengikuti gaya hidup termotivasi agar kebutuhan dan penghargaannya terpenuhi.. 2. Faktor Eksternal a. Kelompok Referensi Kelompok. referensi. merupakan. orang-orang. yang. memberikan pengaruh baik secara langsung maupun tidak langsung terhadap perilaku dan sikap individu. Pengaruh tersebut akan melandasi perilaku dan gaya hidup dalam diri individu. b. Keluarga Keluarga memiliki peranan terbesar dalam pembentukan sikap dan perilaku individu. Jika dalam lingkungan keluarga terbiasa dengan gaya hidup, maka secara tidak sadar individu akan mengikuti gaya hidup seperti apa yang dianut oleh keluarganya. Hal ini dikarenakan pola asuh orangtua akan.

(36) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 24. membentuk kebiasaan anak yang secara tidak langsung memengaruhi gaya hidupnya. c. Kelas Sosial Kelas sosial adalah sebuah kelompok yang relatif homogen dan bertahan lama dalam sebuah masyarakat yang tersusun ke dalam satu urutan jenjang dan para anggota dalam setiap jenjang itu memiliki nilai, minat, dan tingkah laku yang sama. Misalnya apabila individu tinggal dalam kelas sosial yang menganut gaya hidup maka akan terjadi proses penyesuaian dengan lingkungan tempat tinggal, sehingga individu tersebut akan mengikuti gaya hidup sesuai dengan kelas sosialnya. d. Kebudayaan Kebudayaan adalah faktor penentu keinginan dan perilaku seseorang yang paling mendasar karena perilaku manusia sebagian besar dipelajari dari budayanya. Perkembangan teknologi, seperti semakin banyak pusat perbelanjaan, perangkat hiburan serta kartu kredit yang menyebabkan budaya yang ada di seluruh dunia dapat dengan mudah dikonsumsi oleh individu tanpa melalui pertimbanganpertimbangan terlebih dahulu..

(37) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 25. 4. Keterlibatan Fashion Keterlibatan adalah kondisi motivasi yang memberi energi dan mengarahkan proses kognitif dan afektif konsumen dan perilakunya saat mengambil keputusan (J. Paul Petter dan Jerry Olson, 2013: 84). Keterlibatan mengacu pada persepsi konsumen tentang pentingnya relevansi pribadi terhadap suatu objek, peristiwa, atau aktivitas. Keterlibatan sering diartikan sebagai keinginan dan ketertarikan seseorang terhadap sesuatu yang menimbulkan rasa ingin memiliki dan mengonsumsi. produk. yang. ditawarkan. karena. situasi. yang. memungkinkan. Menurut Zaichkowsky dalam Japarianto (2011: 33), keterlibatan adalah hubungan seseorang terhadap suatu objek berdasarkan kebutuhan, nilai, dan ketertarikan. Pengambilan keputusan pembelian konsumen tidak terlepas kaitannya dengan keterlibatan konsumen terhadap produk. Keterlibatan konsumen berkaitan dengan kepentingan pribadi yang muncul karena adanya rangsangan atau suatu keinginan untuk memiliki suatu produk. Ada dua tipe keterlibatan konsumen terhadap suatu produk yaitu keterlibatan. situasional. dan. keterlibatan. tahan. lama. (abadi).. Keterlibatan situasional terjadi ketika ada situasi khusus, seperti mengganti suatu produk yang rusak, setelah diperbaiki maka keterlibatan dikatakan berakhir terhadap produk tersebut. Sedangkan, tipe keterlibatan tahan lama (abadi) berlangsung lama dan sifatnya.

(38) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 26. permanen. Seseorang selalu membeli produk dengan merek tertentu, jika ia tidak membeli produk dengan merek yang sama, maka ia menganggap akan merusak konsep dirinya, ini adalah bentuk keterlibatan tahan lama (abadi). Keterlibatan tahan lama (abadi) terjadi saat konsumen memiliki minat yang tinggi dan konsisten terhadap suatu produk dan rela menghabiskan waktunya hanya untuk produk tersebut. Dalam fashion marketing, keterlibatan dalam fashion merujuk pada ketertarikan terhadap kategori produk fashion seperti baju, tas, dan sepatu. Keterlibatan dirasakan secara individu terhadap suatu objek. Pada fashion, tanpa disadari setiap orang memiliki tingkat konsumsi yang tinggi ketika berbelanja, terutama produk fashion. Fashion merupakan hal penting yang harus diperhatikan karena menunjukkan karakteristik pribadi seseorang. Tidak heran bagi kaum wanita dan kaum muda sering mengalami pembelian impulsif produk fashion. Secara spontan, seseorang mudah terhipnotis dan jatuh cinta terhadap tampilan atau model fashion yang terbaru serta selalu kekinian menyebabkan rasa ingin membeli yang tinggi. Perasaan senang saat berbelanja dan terjadinya pembelian impulsif membuktikan bahwa seseorang memiliki keterlibatan tinggi terhadap fashion. Kim (2005) dalam Japarianto (2011: 34) mengemukakan bahwa untuk mengetahui hubungan keterlibatan fashion terhadap pembelian impulsif adalah dengan menggunakan indikator:.

(39) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 27. a. Fashion hal penting b. Fashion menunjang aktivitas c. Berbeda dari yang lain d. Karakteristik saya e. Mengetahui orang f. Orang melihat saya g. Mencoba terlebih dahulu h. Memahami fashion model terbaru (trend) Keterlibatan seseorang dalam fashion berhubungan erat dengan dengan karakteristik seseorang dan pengetahuannya mengenai fashion (O’Cass, dalam Emir Zakiar 2010: 32), yang pada akhirnya memengaruhi seseorang dalam menentukan barang yang akan dibeli.. 5. Pembelian Impulsif Produk Fashion Menurut Engel dan Blacwell dalam Hatane (2006: 105) pembelian impulsif adalah suatu tindakan pembelian yang dibuat tanpa direncanakan sebelumnya atau keputusan pembelian dilakukan pada saat berada didalam toko. Menurut Thomson et al. dalam Hatane (2006: 105) mengemukakan bahwa ketika terjadi pembelian impulsif akan memberikan pengalaman emosional lebih dari pada rasional, sehingga tidak dilihat sebagai suatu sugesti dengan dasar ini maka pembelian impulsif lebih dipandang sebagai keputusan rasional dibanding irasional. Secara umum, konsumen telah merencanakan apa yang.

(40) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 28. hendak dibeli. Pola belanja konsumen yang lain yaitu pembelian impulsif. Stern dalam Hatane (2007: 32) mengemukakan bahwa pembelian impulsif dapat dikategorikan dalam empat kategori, yaitu: a. Impulse murni (pure impulse) Pengertian ini mengacu pada tindakan pembelian sesuatu karena alasan menarik. Biasanya pembelian terjadi karena loyalitas terhadap merek atau perilaku pembelian yang telah biasa dilakukan. b. Impulse pengingat (reminder impulse) Tindakan pembelian ini dikarenakan suatu produk biasanya memang dibeli oleh konsumen, tetapi tidak tercatat dalam daftar belanja. c. Impulse saran (suggestion impulse) Suatu produk yang dilihat konsumen untuk pertama kali akan menstimulasi keinginan konsumen untuk mencobanya. d. Impulse terencana (planned impulse) Aspek perencanaan dalam perilaku ini menunjukkan respon konsumen terhadap beberapa insentif spesial untuk membeli produk yang diantisipasi. Impulse ini biasanya distimulasi oleh pengumuman penjualan kupon, potongan kupon, atau penawaran menarik lainnya..

(41) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 29. Indikator pembelian impulsif menurut (Beatty dan Ferrel, 1998 dalam Ervina Ristiana, 2016) menjelaskan tentang 7 (tujuh) dimensi utama yang digunakan untuk mengukur skala perilaku pembelian impulsif yaitu: a) Desakan Untuk Berbelanja (Urge To Purchase) b) Emosi Positif (Positive Affect) c) Melihat-lihat toko (In-Store Browsing) d) Kesenangan berbelanja (Shopping Enjoyment) e) Ketersediaan waktu (Time Available) f) Ketersediaan uang (Money Available) g) Kecenderungan. pembelian. impulsif. (Impulse. Buying. Tendency). B. Penelitian Sebelumnya Beberapa penelitian yang relevan dengan penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Pengaruh Shopping Lifestyle dan Fashion Involvement Terhadap Impulse Buying Behavior pada konsumen di Toko “Top Man, Top Shop” di Paris Van Java Mall, Bandung oleh Suranta Sembiring tahun 2013. Masalah yang dihadapi yaitu konsumen sering melakukan pembelian yang menggunakan pengeluaran yang tidak direncanakan lebih besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya.

(42) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 30. hidup belanja dan keterlibatan fashion terhadap pembelian impulsif konsumen di toko “Top Man, Top Shop” di Paris Van Java Mall, Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dan kuantitatif. Unit analisis dalam penelitian ini adalah bahwa konsumen yang melakukan pembelian di toko ‘Top Man, Top Shop” di Paris Van Java Mall, Bandung, berjumlah 448 orang dengan sampel 100 responden. Uji Statistik yang digunakan adalah uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi, dan pengujian hipotesis menggunakan aplikasi program bantuan SPSS 13.00. Hasil analisis menggunakan regresi linier berganda dapat diketahui bahwa variabel gaya hidup berbelanja berpengaruh positif terhadap pembelian. impulsif.. Kedua,. variabel. keterlibatan. fashion. memengaruhi pembelian impulsif. Analisis menggunakan koefisien determinasi gaya hidup belanja dan keterlibatan fashion secara simultan berpengaruh terhadap pembelian impulsif sebesar 41,8% sedangkan, sisanya 58,2% adalah pengaruh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini seperti kualitas layanan, merek, diskon, display, hedonis nilai belanja, tahap pra-keputusan, tahap pascakeputusan, dan lain-lain. 2. Pengaruh Shopping Lifestyle dan Fashion Involvement terhadap Impulse Buying Behavior studi kasus pada masyarakat kota Bandung dilakukan oleh Astri Nurrohmah Fauziyyah dan Farah Oktafani tahun 2018..

(43) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 31. Tujuan penelitian untuk mengetahui shopping lifestyle dan fashion involvement terhadap impulse buying behavior pada masyarakat kota Bandung. Populasinya yaitu seluruh masyarakat kota Bandung berdasarkan BPS (Badan Pusat Statistik) yang berjumlah 2.490.622 jiwa. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik non-probability sampling dengan tipe incidental sampling yaitu teknik penentuan sampel berdasarkan kebetulan, yaitu siapa saja yang secara kebetulan bertemu dengan peneliti dengan jumlah responden sebanyak 400 responden. Teknik pengumpulan data dengan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif dan analisis linear berganda. Kesimpulan dari penelitian ini, bahwa shopping lifestyle masyarakat kota Bandung dalam kategori baik sebesar 70,38% dan fashion involvementnya sebesar 67,21% dan impulse buying behavior 64,45%. Secara simultan variabel shopping lifestyle dan fashion involvement berpengaruh signifikan terhadap impulse buying behavior masyarakat Bandung. Sedangkan, secara parsial variabel shopping lifestyle berpengaruh terhadap impulse buying behavior dan fashion involvement juga berpengaruh signifikan terhadap impulse buying behavior. Berdasarkan koefisien determinasi disimpulkan bahwa pengaruh shopping lifestyle dan fashion involvement sebesar 55,7%, sisanya sebesar 44,3% merupakan kontribusi dari variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini..

(44) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 32. Rekomendasi penelitian mendatang agar meneliti variabel lain, untuk mengetahui faktor lain yang memengaruhi impulse buying behavior. 3. Pengaruh fashion involvement dan in-store shopping environment terhadap pembelian impulsive (survei pada konsumen Manonjaya Center Batik Bandung) dilakukan oleh Andri Supriandi tahun 2013. Penelitian. ini. menentukan. faktor-faktor. apa. saja. yang. menyebabkan konsumen melakukan pembelian impulsif ketika berbelanja di toko Manonjaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui fashion involvement pada konsumen toko Manonjaya Batik Center Bandung, mengetahui tanggapan-tanggapan konsumen terhadap in-store environment yang dilakukan toko Manonjaya dan untuk mengetahui pengaruh fashion involvement dan in-store environment terhadap pembelian impulsive di toko Manonjaya. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang pernah berbelanja di toko Manonjaya dan diambil sampel sebanyak 75 konsumen sebagai responden. Data diambil menggunakan kuesioner. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Teknik analisis data dengan analisis regresi linier berganda. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa fashion involvement tergolong baik bagi toko Manonjaya karena dengan adanya fashion involvement dapat tercipta pembelian terencana maupun impulsive. Tanggapan konsumen terhadap in-store environment toko Manonjaya baik karena toko Manonjaya dapat menarik perhatian konsumen dari lingkungan.

(45) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 33. fisik maupun lingkungan sosial termasuk interior toko. Secara simultan, variabel fashion involvement dan in-store environment berpengaruh signifikan terhadap pembelian impulsive dan secara parsial variabel fashion involvement berpengaruh signifikan sebesar 60%, sedangkan in-store environment berpengaruh signifikan sebesar 11%.. C. Kerangka Konseptual Penelitian. Gaya Hidup Berbelanja (X1) Pembelian Impulsif Produk Fashion (Y). Keterlibatan Fashion (X2). Gambar II.1 Kerangka Konseptual Penelitian Keterangan variabel bebas: X1 : Gaya hidup berbelanja X2 : Keterlibatan fashion Keterangan variabel terikat: Y : Pembelian impulsif produk fashion Dari kerangka konseptual diatas, peneliti merumuskan:.

(46) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 34. 1. Apakah gaya hidup berbelanja berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion. 2. Apakah keterlibatan fashion berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion. D. Hipotesis Menurut Sugiyono (2014: 93) hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan penelitian. 1. Pengaruh gaya hidup berbelanja terhadap pembelian impulsif produk fashion pada konsumen toko Sakola Yogyakarta Teori dari Mowen dan Minor dalam Sumarwan (2011: 45) menjelaskan bahwa gaya hidup mencerminkan pola konsumsi yang menggambarkan seseorang dalam menggunakan waktu dan uang. Gaya hidup berbelanja menurut Betty Jackson dalam Japarianto (2011: 33) adalah ekspresi tentang gaya hidup dalam berbelanja yang mencerminkan perbedaan status sosial. Dalam penelitian yang dilakukan oleh Astri Nurrohmah Fauziyyah dan Farah Oktafani tahun 2018 memperoleh hasil uji hipotesis gaya hidup berbelanja terbukti berpengaruh secara signifikan terhadap pembelian impulsif. Berbelanja saat ini bukan lagi semata-mata untuk memenuhi kebutuhan pokok, melainkan juga sebagai hiburan diri terutama pada generasi muda dan wanita. Penelitian yang dilakukan oleh Suranta Sembiring tahun 2013 dengan menggunakan regresi linier berganda diketahui bahwa variabel.

(47) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 35. gaya hidup berbelanja berpengaruh positif terhadap pembelian impulsif. Penelitian yang dilakukan oleh Cobb dan Hoyer dalam Tirmizi dkk (2009: 524) menyatakan bahwa gaya hidup berbelanja diartikan sebagai perilaku seorang konsumen mengenai keputusan pembelian sebuah produk yang dihubungkan dengan tanggapan atau pendapat pribadi mereka, penelitian ini menunjukkan hubungan yang positif antara gaya hidup berbelanja dan pembelian impulsif. Orang dengan orientasi gaya hidup berbelanja, memiliki kepercayaan diri yang tinggi sehingga selalu memiliki semangat membeli, tingkat energi, dan memiliki hasrat untuk mencoba produk baru yang dilihat atau diketahui. Dengan demikian, masyarakat rela menggunakan uang dan waktunya untuk berbelanja dalam hal ini mengakibatkan pembelian impulsif. Berdasarkan penjelasan diatas, maka dapat dirumuskan hipotesis sebagai berikut: H1 : Gaya hidup berbelanja berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion.. 2. Pengaruh keterlibatan fashion terhadap pembelian impulsif produk fashion pada konsumen toko Sakola Yogyakarta Keterlibatan fashion merujuk pada keterlibatan seseorang terhadap kategori produk fashion seperti baju, tas, dan sepatu. Kim (2005) dalam Japarianto (2011: 34) mengemukakan bahwa untuk mengetahui.

(48) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 36. hubungan keterlibatan fashion terhadap pembelian impulsif adalah dengan menggunakan indikator yaitu model terbaru (trend), fashion hal penting, berbeda dari yang lain, karakteristik saya, mengetahui orang, orang melihat saya, mencoba terlebih dahulu dan mengetahui fashion terbaru. Keterlibatan seseorang dalam fashion berhubungan erat dengan dengan karakteristik seseorang dan pengetahuannya mengenai fashion (O’Cass, dalam Emir Zakiar 2010: 32), yang pada akhirnya memengaruhi seseorang dalam menentukan barang yang akan dibeli. Penelitian yang dilakukan oleh Andri Supriandi tahun 2013 menunjukkan bahwa keterlibatan fashion berpengaruh positif dan baik terhadap pembelian impulsive. Sehingga, disimpulkan keterlibatan fashion di toko Manonjaya dapat menciptakan pembelian impulsive atau pembelian impulsif yang dapat mendatangkan keuntungan bagi toko Manonjaya. Berdasarkan penjelasan diatas, maka dapat dirumuskan hipotesis sebagai berikut: H2: Keterlibatan fashion berpengaruh terhadap pembelian impulsif produk fashion..

(49) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI. BAB III METODE PENELITIAN A. Desain Penelitian Jenis penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bersifat kausal karena mencari seberapa besar pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Penelitian kuantitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme digunakan untuk meneliti pada populasi atau penelitian, analisis data bersifat kuantitaif atau statistik, dengan tujuan untuk menggambarkan dan menguji hipotesis yang telah ditetapkan (Sugiyono, 2017: 23). Berdasarkan tingkat eksplanasinya (tingkat kejelasan), jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif. Menurut Sugiyono (2003: 11) penelitian asosiatif adalah penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh ataupun juga hubungan antara dua variabel atau lebih. Penelitian ini mempunyai tingkatan tertinggi dibandingkan dengan diskriptif dan komparatif karena dengan penelitian ini dapat dibangun suatu teori yang dapat berfungsi untuk menjelaskan, meramalkan dan mengontrol suatu gejala.. B. Subyek dan Obyek Penelitian 1. Subjek Penelitian Subjek dalam penelitian ini adalah konsumen toko Sakola Yogyakarta yang menjadi responden penelitian ini.. 38.

(50) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 39. 2. Objek Penelitian Objek penelitian adalah variabel-variabel yang menjadi dasar penelitian. Variabel dalam penelitian ini meliputi gaya hidup berbelanja (X1), keterlibatan fashion (X2), dan pembelian impulsif produk fashion (Y).. C. Waktu dan Lokasi Penelitian Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei-Juni 2020. Lokasi toko Sakola Yogyakarta berada di jalan Kapten Piere Tandean no.47, Wirobrajan, Daerah Istimewa Yogyakarta.. D. Variabel Penelitian 1. Identifikasi Variabel dan Definisi Variabel a. Identifikasi Variabel Penelitian ini terdiri dari variabel bebas (independent variable) dan variabel terikat (dependent variable). 1) Variabel Bebas Menurut Sugiyono (2017: 68) variabel bebas merupakan variabel yang memengaruhi atau yang menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel terikat. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah gaya hidup berbelanja dan keterlibatan fashion..

(51) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 40. 2) Variabel Terikat Menurut Sugiyono (2017: 68) variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat karena adanya variabel bebas. Variabel dependen pada penelitian ini adalah pembelian impulsif produk fashion..

(52) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 41. b. Definisi dan Indikator Variabel Tabel III.1 Definisi Dan Indikator Variabel Variabel Gaya hidup berbelanja (X1). Definisi Definisi Teoritis: Betty Jackson (2004) mengatakan gaya hidup berbelanja merupakan ekspresi tentang gaya hidup dalam berbelanja yang mencerminkan perbedaan status sosial. Cara berbelanja mencerminkan status sosial, martabat, dan kebiasaan, orang dengan orientasi gaya hidup berbelanja memiliki kepercayaan diri yang tinggi sehingga selalu bersemangat untuk melakukan pembelian dan memiliki hasrat untuk mencoba produk baru yang dilihat. Definisi Operasional: Gaya hidup berbelanja adalah ekpresi tentang gaya hidup seseorang ketika berbelanja dalam berbagai pilihan produk yang ada di toko Sakola, sehingga akan terlihat perbedaan status sosial seseorang..     . .  . Indikator Berbelanja adalah suatu pengalaman yang menyenangkan Tipe orang yang boros Berbelanja untuk mengatasi stress Berbelanja karena mengikuti trend baru Selalu memiliki semangat membeli ketika melihat produk baru di iklan Memiliki kepercayaan diri yang tinggi setelah berbelanja Rela menghabiskan waktu untuk berbelanja Berbelanja mencerminkan status sosial.

(53) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 42. T Keterlibatan a (X2) fashion b e l I I I . 1 D e f i n i s i d a Pembelian n impulsif produk fashion (Y) I n d i k a t o r V a r i a b e l. Definisi Teoritis: Keterlibatan fashion atau keterlibatan seseorang dalam fashion berhubungan erat dengan karakteristik seseorang dan pengetahuannya mengenai fashion (O’Cass, dalam Emir Zakiar 2010: 32). Definisi Operasional: Keterlibatan fashion berkaitan erat dengan pengetahuan dan ketertarikan konsumen terhadap produk fashion yang menimbulkan rasa ingin memiliki dan mengonsumsi produk di toko Sakola.. Definisi Teoritis: Menurut Engel dan Blacwell dalam Hatane (2006: 105) pembelian impulsif adalah suatu tindakan pembelian yang dibuat tanpa direncanakan sebelumnya atau keputusan pembelian dilakukan pada saat berada didalam toko. Definisi Operasional: Pembelian impulsif produk fashion adalah perilaku konsumen yang terjadi secara spontan melakukan pembelian ketika berada di toko Sakola..  Fashion hal penting  Fashion menunjang aktivitas  Memahami fashion model terbaru (trend)  Mencoba terlebih dahulu sebelum membeli produk fashion  Menunjukkan karakteristik diri  Dari fashion, kita dapat mengetahui status sosial orang  Ingin berbeda dari fashion yang orang lain gunakan  Orang melihat saya karena fashion yang saya gunakan  Sering merasakan desakan untuk berbelanja ketika berada di toko  Berbelanja spontan produk fashion ketika ada emosi positif/semangat  Sebelum membeli, saya melihat-lihat dulu semua produk fashion yang ada di Toko Sakola  Senang berbelanja produk fashion  Membeli karena adanya ketersediaan waktu  Membeli karena adanya ketersediaan uang  Kecenderungan pembelian impulsif.

(54) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 43. 2. Pengukuran Variabel Skala pengukuran yang digunakan untuk mengukur variabel bebas dan variabel terikat adalah skala Likert. Menurut Sugiyono (2017: 158) skala Likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial. Indikator variabel dijadikan untuk menyusun item-item instrumen yang berupa pertanyaan atau pernyataan. Skor penilaian skala Likert yang digunakan sebagai berikut. Tabel III.2 Skor Penilaian Skala Likert Alternatif Jawaban Sangat Setuju Setuju Netral Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju. Skor 5 4 3 2 1. Skor penilaian diatas akan digunakan untuk menjawab kuesioner mengenai variabel yang diteliti yaitu gaya hidup berbelanja, keterlibatan fashion dan pembelian impulsif produk fashion.. E. Populasi dan Sampel 1. Populasi Menurut Sugiyono (2017: 136), populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek atau subyek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian dapat ditarik kesimpulannya. Populasi dalam.

(55) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 44. penelitian ini adalah semua konsumen yang pernah melakukan pembelian di toko Sakola Yogyakarta. 2. Sampel Dalam penelitian kuantitatif, sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki populasi tersebut (Sugiyono, 2017: 137). Dalam penelitian ini, sampelnya adalah 100 responden konsumen toko Sakola Yogyakarta. Rumus pengambilan sampel yaitu: 𝑍². n = 4 (𝑀𝑜𝑒)² 1.96 ². n = 4 (0.10)² = 96.04 Dengan keterangan sebagai berikut: n = Jumlah sampel z = Tingkat keyakinan yang dibutuhkan dalam penentuan sampel, yaitu 95% dengan mengacu pada tabel Z Moe = Margin of error ditentukan oleh penulis sebesar 10% Berdasarkan rumus di atas maka jumlah sampel sebesar 96.04, sehingga peneliti menarik keputusan dalam penelitian ini dibulatkan menjadi 100 responden.. F. Teknik Pengambilan Sampel Dalam penelitian ini, teknik pengambilan sampel menggunakan metode non-probability sampling. Teknik pengambilan sampel yang tidak.

(56) PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 45. memberikan peluang atau kesempatan yang sama bagi setiap unsur anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel (Sugiyono, 2017: 142). Dalam non-probability sampling, teknik yang peneliti gunakan adalah. accidental. sampling.. Accidental. sampling. adalah. teknik. pengambilan sampel berdasarkan kebetulan yaitu siapa saja yang secara kebetulan bertemu peneliti dapat digunakan sebagai sampel, bila dipandang orang yang kebetulan itu cocok sebagai sampel (Sugiyono, 2017: 144). G. Sumber Data 1. Data Primer Dalam penelitian ini data akan diperoleh dari data primer. Primer artinya asli atau secara langsung dari sumbernya. Dalam penelitian pemasaran, data primer didapat secara langsung dari sumbernya, sehingga peneliti merupakan tangan pertama yang menerima data tersebut (Istijanto, 2005). Menurut Sekaran dan Bougie (2017: 130) data primer mengacu pada informasi yang diperoleh langsung (dari tangan pertama) oleh peneliti terkait dengan variabel keterlibatan untuk tujuan tertentu dari studi. Dalam penelitian ini untuk mendapatkan data yaitu dengan membagi kuesioner kepada konsumen toko Sakola Yogyakarta secara daring melalui google form..

Gambar

Tabel II.1  Dimensi Gaya Hidup
Gambar II.1
Tabel III.1
Tabel III.2
+7

Referensi

Dokumen terkait

Semakin tinggi gaya hidup brand minded pada remaja, maka semakin tinggi pula kecenderungan para remaja tersebut untuk melakukan pembelian yang impulsif terhadap

yang dapat mempengaruhi konsumen dalam hal keterlibatan fashion , emosi positif dan kecenderungan konsumsi hedonik terhadap perilaku..

penelitian dengan judul, “ Pengaruh Harga,kualitas produk dan Lokasi Terhadap Keputusan Pembelian untuk berbelanja fashion di Toko Sakola Yogyakarta”.. Berikut ini disajikan

Untuk itu peneliti ingin mengetahui gaya pemgambilan keputusan pembelian apa yang digunakan oleh konsumen pria generasi Y untuk produk fashion casual yang dibeli di

berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap pembelian impulsif produk fashion oleh pria, (2) perceived crowding secara positif tetapi tidak signifikan mempengaruhi pria

Regresi linear berganda digunakan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh faktor yang digunakan dalam model penelitian keterlibatan fashion dan gaya hidup

Hal ini menunjukkan pembelian impulsif pada konsumen yang datang untuk membeli produk fashion Nike di store Nike Bandung tidak hanya sekedar dipengaruhi oleh emosi

Hasil analisis menunjukkan bahwa ada pengaruh positif dan signfikan negara asal produk terhadap sikap konsumen dalam berbelanja produk fashion pada toko online Kata Kunci: Negara Asal