• Tidak ada hasil yang ditemukan

TATA IBADAH HARI MINGGU VI PRAPASKAH

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "TATA IBADAH HARI MINGGU VI PRAPASKAH"

Copied!
13
0
0

Teks penuh

(1)

P

GEREJA PROTESTAN di INDONESIA bagian BARAT

( G. P. I. B )

JEMAAT “ PANCARAN KASIH ” DEPOK

TATA IBADAH

HARI MINGGU VI PRAPASKAH

Minggu, 6 Maret 2022

(2)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 2

PERSIAPAN

 Tim Satgas menyambut Jemaat beribadah dengan mengikuti Prokes

 Doa pribadi Jemaat

 Prokantor mengajarkan Jemaat menyanyikan lagu-lagu baru

 Para Pelayan berdoa di konsistori

UCAPAN SELAMAT DATANG

P. 2 : Jemaat yang dikasihi Tuhan Yesus Kristus, selamat pagi / selamat sore …..

Para pelayan yang bertugas mengucapkan selamat datang dan selamat beribadah di HARI MINGGU VI PRAPASKAH.

Kiranya ibadah yang kita laksanakan saat ini berkenan di hadapan TUHAN, sehingga kita diberkati oleh-Nya.

Pemberita Firman pada saat ini adalah : ...

Saat teduh …..

UNGKAPAN SITUASI

P. 2 : Saudara-saudara, kekasih TUHAN Yesus Kristus.

Sekarang kita telah berada di Minggu-minggu Prapaskah atau Minggu-minggu sebelum peringatan hari kebangkitan Kristus (Paskah). Minggu-minggu ini juga disebut sebagai Minggu Sengsara TUHAN yang akan berlangsung selama 6 (enam) Minggu, dihitung mundur mulai hari Minggu Prapaskah VI (tanggal 6 Maret) sampai Minggu Prapaskah I (tanggal 10 April) yang berpuncak pada hari Jumat Agung (tanggal 15 April), di mana Gereja memperingati peristiwa Kematian Yesus Kristus di salib Golgota.

Peristiwa sengsara Yesus di Kitab-kitab Injil bukanlah mengisahkan nasib buruk yang menimpa Yesus sebagai Anak Manusia, tetapi semata menggenapkan nubuat Para Nabi (Yes.50:6// Mat.26:67; bdk. Im.24:16 // Yoh.8:58-59), di mana Allah yang datang dalam diri Yesus adalah sungguh-sungguh TUHAN yang mengerjakan keselamatan manusia dengan mengorbankan diri-Nya sebagai tebusan dosa (Mat.20:28; Mrk.1:45).

Sebelum penyaliban-Nya, Yesus berkata, ”Inilah tubuh-Ku yang diserahkan bagi kamu;”

(Luk.22:19). Memang, Yesus adalah Gembala Yang Baik yang memberikan nyawa-Nya bagi domba-domba-Nya (Yoh.10:11,15). Rasul Paulus pun bersaksi tentang Yesus

“… tidak mudah seorang mau mati untuk orang yang benar – tetapi mungkin untuk orang yang baik ada orang yang berani mati -. Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa” (Rm.5:7-8).

Di sinilah kita memahami dan menghayati bahwa kesengsaraan Yesus menunjukkan karya kasih Allah yang mendamaikan dunia, dengan menebus manusia dari dosanya.

Yesus sebagai Anak Domba Allah telah disembelih di atas salib dan oleh darah-Nya kita beroleh penebusan yaitu pengampunan dosa. (Ef.1:7; 1 Kor.5:7; Why.13:8)

(3)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 3

Karya penebusan dosa oleh Kristus itu memiliki makna yang sangat dalam bagi keselamatan kita, sekaligus menentukan masa depan hidup kita. Ini semua hanya dapat dimengerti dan diterima melalui iman kita kepada-Nya. Mari bersyukur atas hidup yang kita jalani ini, karena melalui Kristus, Allah telah berkarya bagi kita. Oleh karya-Nya itu, kita dapat mengerti bahwa hidup yang kita jalani ini adalah hidup yang penuh pengharapan sebagai anugerah yang sempurna dan besar dari Allah, bahkan harta yang bernilai tinggi tak tergantikan oleh apa pun di dunia ini. Marilah kita memaknainya dengan menguduskan seluruh hidup kita bagi Kristus, sehingga oleh kekudusan-Nya, kita dapat mengerjakan semua hal yang baik berdasarkan kasih-Nya. Diberkatilah kita oleh Allah Mahakudus yang juga telah menguduskan kita untuk menjadi berkat bagi banyak orang di dalam dunia milik-Nya.

P. 2 : Marilah kita saat teduh sejenak.

Saat teduh ...

(diiringi musik instrumental GB.169 : 1)

AJAKAN BERIBADAH

P. 2 : Jemaat, mari berdiri untuk menyambut Firman TUHAN yang hadir di tengah-tengah persekutuan kita.

MENGHADAP TUHAN

JEMAAT MENYANYI. GB. 16 : 1, 2 “ 'KAU YANG LAYAK ”

1. 'Kau yang layak, 'Kau yang layak, 'Kau yang layak,Tuhan;

layak 'Kau t'rima puji-pujian, hormat dan kuasa penuh.

Segala sesuatu telah 'Kau ciptakan seturut dengan maksud-Mu;

semuanya ada kar'na karya-Mu 'Kau yang layak, Tuhan.

….. Prosesi Alkitab dan Para Pelayan memasuki ruang ibadah …..

2. 'Kau yang layak, 'Kau yang layak, Anak domba Allah;

layak 'Kau t'rima puji-pujian, hormat dan kuasa penuh.

Engkau jadi kurban demi dunia ini dan kami telah 'Kau tebus dan kami menjadi imam dan raja di kerajaan-Mu.

VOTUM

P. F : Pertolongan kita adalah dalam nama TUHAN yang menjadikan langit dan bumi.

JEMAAT MENYANYI. KJ. 476b. “ AMIN ”

(4)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 4

NAS PEMBIMBING

P. F : ”Berbicaralah kepada segenap jemaah Israel dan katakan kepada mereka: Kuduslah kamu, sebab Aku, TUHAN, Allahmu, kudus. (Im.19:2)

SALAM

P. F : Kasih karunia, dan damai sejahtera dari Allah Bapa dan Kristus Yesus, Juruselamat kita, menyertai engkau. (Tit.1:4)

Jemaat : Dan menyertaimu juga.

JEMAAT MENYANYI. KJ. 310. “ KUDUS, KUDUS, KUDUSLAH ”

( Jemaat duduk  )

PENGAKUAN DOSA

P. 2 : Mari kita merendahkan diri dan mengaku dosa kita di hadapan Allah dan di tengah kehadiran kita bersama :

Ya Bapa Mahakudus dan yang penuh pengasihan, kami mengaku kepada-Mu, seperti kami mengaku satu kepada yang lain bahwa kami telah bersalah, baik dalam pikiran, perkataan dan perbuatan, maupun dalam kegagalan kami untuk berbuat baik.

….. saat hening yang pendek …..

Segala kekurangan kami sebagai orang percaya, kelemahan iman dan ketidak-setiaan, pelanggaran dan kelalaian, kami mengaku kepada-Mu.

(5)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 5

Jemaat : TUHAN, kasihani kami …..

P. 2 : Segala kekurangan kami sebagai Jemaat-Mu yang telah Kau kuduskan di dunia ini, salah paham dan kepudaran pengharapan, pementingan diri dan perselisihan, kami mengaku kepada-Mu.

Jemaat : KRISTUS, kasihani kami …..

P. 2 : Segala kekurangan kami sebagai Gereja yang telah Kau utus ke dalam dunia ini, ketidak-setiaan dan ketertutupan, ketidak-jelasan dalam kesaksian, kami mengaku kepada-Mu.

Jemaat : TUHAN, kasihani kami …..

P. 2 : Berilah kami pengampunan dan damai sejahtera, ya Bapa, bebaskanlah kami dari dosa kami, dan baruilah hidup kami dalam Yesus Kristus, Juruselamat dunia.

P. 2 & Jemaat : AMIN.

JEMAAT MENYANYI. GB. 36. “ DI KAKI SALIB YESUS ”

(6)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 6

BERITA ANUGERAH

P. F : Kepada setiap orang yang telah mengaku dosa dan bertobat, disampaikan Berita Anugerah Pengampunan seperti tertulis dalam Surat Ibrani 9 : 13 - 14. Yang mengatakan :

“….jika darah domba jantan dan darah lembu jantan dan percikan abu lembu muda dan menguduskan mereka yang najis, sehingga mereka disucikan secara lahiriah, betapa lebihnya darah Kristus, yang oleh Roh yang kekal telah mempersembahkan diri-Nya sendiri kepada Allah sebagai persembahan yang tak bercacat, akan menyucikan hati nurani kita dari perbuatan-perbuatan yang sia-sia, supaya kita dapat beribadah kepada Allah yang hidup.”

Berdasarkan firman Tuhan ini, sebagai Pelayan Yesus Kristus, kami memberitakan bahwa pengampunan dosa telah berlaku dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus.

Jemaat : Syukur kepada Tuhan, Amin.

JEMAAT MENYANYI. GB. 167 : 1, 2 “ HANYA DEBULAH AKU ”

1.

2. Ampun seribu ampun, hapuskan dosa-dosaku.

Segunung sesal ini kuunjuk pada-Mu.

Tak layak aku tengadah menatap wajah-Mu.

Namun tetap 'ku percaya maharahim Engkau.

PERINTAH HIDUP BARU

P. F : Marilah kita berdiri untuk mendengar Perintah Hidup Baru seperti tertulis dalam Kitab Imamat 19 : 9 – 18. Yang mengatakan : ...

Roh Kudus menolong kita mewujudkan kemuliaan Allah dalam seluruh hidup dan kesaksian kita di dunia.

(7)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 7

JEMAAT MENYANYI. GB. 381: 3 “ KEMULIAAN BAGI ALLAH ”

3.

Anakdomba, Jurus’lamat, Putra Allah Mahakuasa,

Engkau yang menghapus dosa dunia,

.

kasihanilah kami, dengarlah doa kami!

( Jemaat duduk  )

KESAKSIAN PUJIAN

Saat teduh …..

PEMBERITAAN FIRMAN

DOA MOHON BIMBINGAN ROH KUDUS

P. F : ………

PEMBACAAN ALKITAB

P. F : Jemaat, mari berdiri untuk mendengar Firman TUHAN yang dibacakan dari Alkitab.

HOSIANA!

(8)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 8

JEMAAT MENYANYI. GB. 396.

“ HOSIANA, HOSIANA ”

P. 3 : Pembacaan Alkitab terambil dari Kitab Imamat 19 : 1 – 4. Yang mengatakan : ...

Demikian pembacaan Alkitab.

P. F : Hendaklah Firman TUHAN dengan segala kekayaannya diam di dalam hatimu dan ucaplah syukur kepada Allah.

JEMAAT MENYANYI.

GB. 377. “ KUDUS ”

( Jemaat duduk  )

KHOTBAH :

“ KUDUSLAH KAMU SEBAB AKU KUDUS ”

P. F : Pancaran Kasih Pkl. 06.00 WIB : Pnt. Gerhard W. Aipassa Pkl. 10.00 WIB : Pdt. S. Marlin Souhoka - Apuy Pkl. 18.00 WIB : Pdt. Job Makienggung

Pos Mahanaim – Cilodong Pkl. 09.00 WIB : Pdt. Job Makienggung

Pos Depok Timur Pkl. 18.00 WIB : Pnt. Gunawan E. P. Petrus

Saat teduh tanpa diiringi musik…..

(9)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 9

JAWABAN JEMAAT

JEMAAT MENYANYI. KJ. 132 : 1, 2, 5 “ LAHIR PUTRA MULIA ”

1.

2. Sorga ditinggalkan-Nya walau Ia Tuhan; kandang domba rumah-Nya dan ranjang-Nya palungan, dan ranjang-Nya palungan.

5. Mari kita bersyukur, nyanyilah semua, kumandangkanlah mazmur memuji nama Tuhan, memuji nama Tuhan!

PENGAKUAN IMAN

P. F : Jemaat, silakan berdiri bersama semua orang percaya di segala waktu dan tempat, kita mengaku iman menurut Pengakuan Iman Rasuli, dengan hati dan mulut, masing-masing orang berkata :

P. F & Jemaat : Aku Percaya kepada Allah, Bapa yang Mahakuasa, Khalik langit dan bumi ... Kebangkitan daging dan hidup yang kekal.

( Jemaat duduk  )

DOA SYAFAAT

P. F : ...

Ya Tuhan, dalam pengasihan-Mu, kami memohon :

Jemaat : Dengarlah doa kami.

P. F : Peliharalah kami dalam kasih Yesus Kristus, Tuhan dan Juruselamat, yang telah mengajar kami berdoa :

P. F

& Jemaat :

Bapa kami yang di sorga dikuduskanlah nama-Mu, datanglah kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga ………. Tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat.

(10)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 10

JEMAAT MENYANYI. KJ. 475. “ KAR’ NA ENGKAULAH ”

KESAKSIAN PUJIAN

PENGUCAPAN SYUKUR

P. 4 : Jemaat, marilah kita memberi persembahan syukur kepada Tuhan, dan dengarlah nas Firman Tuhan dari Kitab Yoel 2 : 23 - 26. Yang mengatakan :

“Hai bani Sion, bersorak-soraklah dan bersukacitalah karena TUHAN, Allahmu!

Sebab telah diberikan-Nya kepadamu hujan pada awal musim dengan adilnya, dan diturunkan-Nya kepadamu hujan, hujan pada awal dan hujan pada akhir musim seperti dahulu. Tempat-tempat pengirikan menjadi penuh dengan gandum, dan tempat pemerasan kelimpahan anggur dan minyak. Aku akan memulihkan kepadamu tahun-tahun yang hasilnya dimakan habis oleh belalang pindahan, belalang pelompat, belalang pelahap dan belalang pengerip, tentara-Ku yang besar yang Kukirim ke antara kamu. Maka kamu akan makan banyak-banyak dan menjadi kenyang, dan kamu akan memuji-muji nama TUHAN, Allahmu, yang telah memperlakukan kamu dengan ajaib; dan umat-Ku tidak akan menjadi malu lagi untuk selama-lamanya.”

Tuhan Yesus memberkati saudara dan persembahan saudara.

JEMAAT MENYANYI. GB. 77 : 1, 2 “ PERSEPULUHANMU ”

1. Persepuluhanmu hendaklah kau beri kepada Allah, Sumber berkat.

Persepuluhanmu yang akan kau beri itulah persembahan kudus.

Marilah memberi persepuluhanmu, dari hasil jerih payahmu.

Apa yang kauberi kepada Tuhanmu; Dialah Sumbernya.

Refrain. Persepuluhan bagi Allahmu, beri dengan setulus hatimu.

Janganlah kau kuatir akan hari esokmu, Ia menjagamu.

Persepuluhan dari tanganmu asalnya juga dari Tuhanmu dan Ia sanggup melipatgandakan yang kau b'ri; itulah janji-Nya.

( Jemaat memberikan Persembahan diiringi musik instrumentalia )

(11)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 11

2. Persepuluhanmu yang sudah kau beri memuliakan Sang Pemberi.

Persepuluhanmu yang sudah kau beri menjamin hidup sesamamu.

Persepuluhanmu yang sudah kau beri menjadi akta di hidupmu;

percayalah teguh Tuhan Sang Pemberi menjamin hidupmu.

Refrain. ...

DOA SYUKUR

P.4 : Jemaat, mari

berdiri

membawa persembahan syukur ini dalam doa. Kita berdoa :

Ya TUHAN, kasih-Mu setinggi langit dan setia-Mu sampai ke awan-awan. Seluruh hidup kami dipenuhi dengan kasih-Mu dan melimpah dengan berkat-Mu. Kepada-Mu kami serahkan persembahan ini sebagai tanda kasih dan setia kami kepada-Mu.

Terimalah syukur hati kami, ya Yesus, TUHAN kami. Dalam nama-Mu, kami berdoa.

Amin.

( Jemaat duduk  )

KESAKSIAN PUJIAN

PENGUTUSAN

WARTA JEMAAT

P. 6 : ...

AMANAT PENGUTUSAN

( Jemaat berdiri  )

P. F : Kembalilah ke dalam kehidupanmu sehari-hari dan peliharalah firman TUHAN di dalam pergumulan hidupmu.

JEMAAT MENYANYI. KJ. 400: 1, 3 “ KUDAKI JALAN MULIA ”

1. Kudaki jalan mulia; tetap doaku inilah:

”Ke tempat tinggi dan teguh, Tuhan, mantapkan langkahku!”

Refrein. Ya Tuhan, angkat diriku lebih dekat kepada-Mu;

di tempat tinggi dan teguh, Tuhan, mantapkan langkahku!

3. ’Ku ingin hidup yang benar, jauh dari tindak yang cemar;

umat kudus memanggilku ke tempat tinggi dan teguh.

Refrein. ………

(12)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 12

Persembahan Ibadah Hari Minggu (IHM) dapat disetor

ke Kantor Sekretariat (Kasir/Keuangan) pada jam kerja atau disetor/ditransfer dengan mencantumkan keterangan (IHM,Nama Keluarga/NN, Sektor dan tanggal Ibadah) ke rekening atas nama GPIB Pancaran Kasih, BRI Simpedes Nomor Rekening : 7202-01-000134-53-1 dan

Bank Mandiri Nomor Rekening : 157-00-8010664-5.

Atau dengan metode scan QR menggunakan aplikasi

uang elektronik (gopay, ovo, dana, linkaja, dan lain-lain).

BERKAT

P. F : Angkatlah hati dan arahkanlah pikiranmu kepada TUHAN, serta terimalah berkat-Nya : Bagi Dia, yang berkuasa menguatkan kamu, — menurut Injil yang kumasyhurkan dan pemberitaan tentang Yesus Kristus, sesuai dengan pernyataan rahasia, yang didiamkan berabad-abad lamanya, tetapi yang sekarang telah dinyatakan dan yang menurut perintah Allah yang abadi, telah diberitakan oleh kitab-kitab para nabi kepada segala bangsa untuk membimbing mereka kepada ketaatan iman — bagi Dia, satu-satunya Allah yang penuh hikmat, oleh Yesus Kristus: segala kemuliaan sampai selama-lamanya! Amin. (Rm 16:25-27)

JEMAAT MENYANYI.

KK. 771c. “ AMIN ”

Saat teduh …..

SALAM PRESBITER

 Para Pelayan berdiri di depan mimbar menghadap Jemaat.

 Setelah memberi salam, Jemaat segera meninggalkan ruang ibadah langsung ke rumah masing-masing dan tidak berkumpul di halaman gedung gereja.

CATATAN :

(13)

Tata Ibadah Hari Minggu VI Prapaskah – Minggu 6 Maret 2022 13

CATATAN

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________________________________

Referensi

Dokumen terkait

Pendamping konselor mutlak perlu pada aktivitas konseling kelompok karena sebagian anak panti asuhan memiliki masalah emosi yang perlu ditangani.. Jumlah

Microsoft berharap bila Xbox One lebih cepat masuk ke pasar dibandingkan Playstation 4, maka bisa mengubah pandangan masyarakat bahwa Amerika adalah negara yang jauh lebih

Bagi Perguruan Tinggi. Pimpinan Perguruan Tinggi Kesehatan di pontianak perlu mengoptimalkan pembinaan kepada dosen melalui pelaksanaan gaya kepemimpinan

Gagal ginjal akut (GGA) merupakan suatu sindrom klinik akibat adanya gangguan fungsi ginjal yang terjadi secara mendadak (dalam beberapa jam sampai beberapa hari)

Menindak lanjuti surat MS Nomor: 0556/II-22/MS.XXI, Hal: Pendaftaran Peserta Persidangan Sinode Tahunan GPIB 2022, maka Majelis Jemaat GPIB Jurang Mangu mengutus 2

deng."~n segala kedjudjuran dan keichlasan tanp't~ diperpoli tisier,, sebab kalau penjelewongan2 lni meradja-lel~ berarti pengha.mbatan tcrhadap R:ep-e~ita. s2Jna

Bagi Jemaat sektor I - XII yang berkerinduan untuk Ibadah diharapkan kehadirannya. Peneguhan Katekisasi Dewasa Khusus. Akan dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 1 Maret 2020

Dan kepada Yesus Kristus, Anak-Nya yang Tunggal, Tuhan kita, Yang dikandung daripada Roh Kudus, lahir dari anak dara Maria; yang menderita di bawah pemerintahan