• Tidak ada hasil yang ditemukan

RENCANA STRATEGIS KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN SIDOARJO TAHUN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "RENCANA STRATEGIS KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN SIDOARJO TAHUN"

Copied!
101
0
0

Teks penuh

(1)

KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN SIDOARJO

Jl. Jaksa Agung R. Suprapto No. 5 Telp (031) 8945605, 8059280 (Layanan Perpus.) Fax (031) 8055199 http : //perpus-arsip.sidoarjokab.go.id email : perpustakaan@sidoarjokab.go.id Sidoarjo - 61218

RENCANA STRATEGIS

KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP

KABUPATEN SIDOARJO

(2)

KANTOR P E R P U S T A K A A N DAN A R S I P

NPP : 3515083E1020081 AKREDITASI A

Jl. Jaksa Agung R. Suprapto No. 5 Telp (031) 8945605, 8059280 (Layanan Perpus.) Fax (031) 8055199 http ://perpus-arsip.sidoarjokab.go.id, email: perpustakaan@sidoarjokab.go.id

S I D O A R J O -61218

KEPUTUSAN

KEPALA KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN SIDOARJO

NOMOR : 188/23/404.6.7/2016 TENTANG

REVISI RENCANA STRATEGIS (RENSTRA)

KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN SIDOARJO TAHUN 2016-2021

K E P A L A KANTOR P E R P U S T A K A A N DAN ARSIP KABUPATEN S I D O A R J O

Menimbang a. Bahwa sehubungan dengan terjadinya perubahan lingkungan strategis Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo, maka perlu diadakan revisi Rencana Strategis (RENSTRA) Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016 - 2021 dengan Keputusan

Mengingat a. Undang-Undang Nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasionai;

* b. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah; c. Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2006 tentang Tata Cara

Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4663);

d. Peraturan Pemerintah Nomor : 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/Kota;

e. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 19, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4815);

f. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 21, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia

(3)

g. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

h. Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo No. 5 Tahun 2006 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kabupaten Sidoarjo Tahun 2006 - 2025 ;

i. Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Nomor 21 Tahun 2008 tentang Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Sidoarjo;

I. Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2016 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2016 - 2021;

j . Peraturan Bupati Sidoarjo Nomor 62 Tahun 2008 tentang Rincian Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo;

k. Keputusan Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Nomor 188/10.2/404.6.7/2016 tentang Rencana Strategis (RENSTRA) Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016 -2021.

M E M U T U S K A N

Menetapkan

PERTAMA ' Merevisi Rencana Strategis (RENSTRA) Rencana Strategis (RENSTRA)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016 - 2021 sebagaimana tercantum dalam Lampiran Keputusan ini.

KEDUA Dengan berlakunya Keputusan ini, maka Rencana Strategis Kantor

Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016 - 2021 sebagaimana tercantum dalam Lampiran Keputusan Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Nomor 188/10.2/404.6.7/2016 tentang Rencana Strategis (RENSTRA) Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016 - 2021 dinyatakan tidak berlaku lagi.

(4)

terjadi perubahan pada lingkup strategis, dapat dilakukan perubahan dan/atau penyesuaian sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Pada Tanggal

SIDOARJO

5 Desember 2016 rQR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP

?ATEN SIDOARJO

^SJUTJIPTO. MM

^em'bina Tingkat I i ^ £ d ^ l R ^ 6 0 0 6 2 0 198206 1 002

(5)

Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah Yang Maha Kuasa, yang telah melimpahkan rahmat dan hidayahNya Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo telah selesai menyusun Dokumen Rencana Strategis (Renstra) Tahun 2016-2021.

Kantor Perpustakaan Dan Arsip Kabupaten Sidoarjo merupakan lembaga teknis daerah yang berwenang dan bertanggungjawab di bidang perpustakaan dan kearsipan sudah seharusnya memiliki visi, misi, strategi, program dan kegiatan yang jelas, terarah dan terpadu seperti dalam dokumen Renstra ini, yang dapat memenuhi kehendak dan partisipasi masyarakat yang berkepentingan dengan informasi dan komunikasi (stakeholder)

Dokumen perencanaan 5 (lima) tahunan yang disebut Renstra ini selanjutnya akan dibagi dalam kurun waktu per 1 (satu) tahun yang disebut Rencana Kerja (Renja) yang nantinya akan memuat hasil evaluasi pelaksanaan tahun sebelumnya dan sebagai pedoman pelaksanaan kegiatan tahun berikutnya. Sehingga pelaksanaan hasil perencanaan menjadi sistematis, terorganisir dan terarah sesuai visi, misi, dan arah kebijakan yang telah ditetapkan.

Akhir kata kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu memberikan sumbangsih pikiran dalam menyusun Dokumen Renstra ini. Semoga bermanfaat dan dapat mewujudkan pelayanan dan melaksanakan pembangunan di bidang Perpustakaan dan Kearsipan yang lebih baik.

Sidoarjo, 5 Desember 2016 I S S f e f t P E R P U S T A K A A N DAN ARSIP : :^ M B P © ^ ' E N SIDOARJO ^ ^ P e m b i n a Tingkat I NIP. 19600620 198206 1 002 i

(6)

ii

Halaman

Kata Pengantar ... i

Daftar Isi ... ii

Daftar Gambar……….. iii

Daftar Tabel ... iv

Bab. I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang ... 1

1.2 Landasan Hukum ... 3

1.3 Maksud Dan Tujuan... 4

1.4 Sistematika Penulisan……… 5

Bab II GAMBARAN PELAYANAN KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN SIDOARJO 2.1 Tugas, Fungsi Dan Struktur Organisasi Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo . 6 2.2 Sumber Daya Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo ……... 10

2.3 Kinerja Pelayanan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo ……... 20

2.4 Tantangan Dan Peluang Yang Dihadapi………... 23

Bab III ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI 3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas Dan Fungsi Masing-Masing Seksi ……… 26

3.2 Telaahan Visi, Misi, Dan Program Kabupaten Sidoarjo ………... 30

3.3 Telaahan Renstra Lembaga Dan Renstra Kantor Perpustakaan Dan Arsip Kabupaten Sidoarjo ……….………... 36

3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah Dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis ………. 39

3.5 Penentuan Isu-Isu Strategis ………... 40

Bab IV VISI, MISI, TUJUAN, STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP 4.1 Visi Dan Misi ……….……….. 45

4.2 Tujuan Dan Sasaran SKPD Jangka Menengah ……… 46

4.3 Strategi Dan Kebijakan ……….. 50

Bab V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN, DAN PENDANAAN INDIKATIF KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP 5.1 Rencana Program dan Kegiatan ………. 65

5.2 Indikator Kinerja dan Kelompok Sasaran ……… 66

5.2.1. Indikator Kinerja ……… 66

5.2.2. Kelompok Sasaran ………... 65

5.3 Pendanaan Indikatif ………. 67

Bab VI INDIKATOR KINERJA SKPD YANG MENGACU PADA TUJUAN DAN SASARAN RPJMD ……... 78

(7)

iii

Gamb. Hal.

1. Struktur Organisasi ……… 10

(8)

iv

DAFTAR TABEL

Hal.

Tabel 2.1 : Komposisi Personil Berdasarkan Fungsi……… 10

Tabel 2.2 : Komposisi Personil Berdasarkan Status Kepegawaian……… 11

Tabel 2.3 : Komposisi Personil Berdasarkan Golongan/ Ruang ……… 11

Tabel 2.4 : Jenjang Jabatan Fungsional Pustakawan dan Arsiparis Tahun 2016 Kantor Perpustakaan dan Arsip Kab. Sidoarjo ……… 11

Tabel 2.5 : Koleksi UmumKantor Perpustakaan dan Arsip Kab. Sidoarjo ………… 13

Tabel 2.6 : Khasanah Arsip Inaktif Berdasarkan Instnsi Asal Arsip Kantor Perpustakaan dan Arsip Kab. Sidoarjo ………… 13

Tabel 2.7 : Fasilitas Penunjang Kegiatan Perpustakaan……… 17

Tabel 2.8 : Fasilitas Penunjang Kegiatan Kearsipan……… 18

Tabel 2.9 : Realisasi Capaian Kinerja Sasaran Kantor Perpustakaan dan Arsip Tahun 2010-2015 ……… 20

Tabel 2.10 : Realisasi Anggaran Pendanaan Kantor Perpustakaan dan Arsip ………… 21

Tabel 3.1 : Analisis Potensi dan Masalah ……… 26

Tabel 3.2 : Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo ……… 30

Tabel 3.3 : RPJMD Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016-2021 ……… 31

Tabel 3.4 : Keterkaitan Renstra Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo dengan RPJMD Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016-2021………… 34

Tabel 3.5 : Faktor Penghambat dan Pendorong Pelayanan SKPD Terhadap Pencapaian Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah ……… 35 Tabel 3.6 : Permasalahan Pelayanan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo berdasarkan Sasaran Renstra K/L beserta Faktor Penghambat dan Pendorong Keberhasilan Penanganannya………… 37 Tabel 4.1 : Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016-2021……… 47

Tabel 4.2 : Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah……… 49

Tabel 4.3 : Strategi SWOT Perpustakaan Daerah……… 51

Tabel 4.4 : Strategi SWOT Perpustakaan Desa……… 53

Tabel 4.5 : Strategi SWOT Perpustakaan Sekolah……… 55

Tabel 4.6 : Strategi SWOT Perpustakaan Khusus……… 56

Tabel 4.7 : Strategi SWOT Perpustakaan Kantor Perpustakaan dan Arsip ……… 57

Tabel 4.8 : Strategi SWOT Kearsipan Lembaga Pemerintah (SKPD) ……… 58

Tabel 4.9 : Strategi SWOT Kearsipan Lembaga Pemerintah Desa ……… 58

(9)

v

Tabel 5.1 : Indikator Kinerja Kantor Perpustakaan dan Arsip Kab. Sidoarjo ……… 67 Tabel 5.2 : Pendanaan Indikatif ……… 68 Tabel 6.1 : Indikator Kinerja SKPD yang Mengacu Pada Tujuan dan Sasaran

(10)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 1 1.1. LATAR BELAKANG

Rencana Strategis Satuan Kerja Perangkat Daerah (Renstra SKPD) adalah dokumen perencanaan Satuan Perangkat Daerah untuk periode lima tahun ke depan. Fungsi Renstra SKPD adalah sebagai acuan dalam penyelenggaraan tugas pokok dan fungsi SKPD dalam pembangunan daerah. Renstra SKPD, memuat visi, misi, tujuan, kebijakan, program dan kegiatan pembangunan sesuai dengan tugas dan fungsinya, berpedoman pada Rencana Program Jangka Menengah Daerah (RJPMD) yang bersifat indikatif. Dengan demikian Renstra SKPD pada dasarnya merupakan penjabaran dari RPJMD dan salah satu komponen dari Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP).

RPJMD disusun berisi indikasi program pemerintah daerah selama lima tahun kedepan yang selanjutya harus diterjemahkan ke dalam Rencana Strategis per urusan/bidang oleh SKPD sesuai tugas pokok dan fungsinya. Rencana Strategis SKPD sebagai acuan dalam penyusunan Rencana Kinerja Tahunan dan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan SKPD (Renja SKPD). Dalam tahun berjalan, pelaksanaan Renja ini akan dilakukan pengukuran kinerja untuk mengetahui sejauh mana capaian kinerja yang dapat diwujudkan oleh SKPD serta dilaporkan dalam suatu laporan kinerja yang disebut Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP).

Dengan berakhirnya Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Periode kedua (Tahun 2010-2015) dan seiring dengan dilantiknya Kepala Daerah (Bupati) dan Wakil Kepala Daerah(Wakil Bupati) terpilih pada tanggal 16 Februari 2016, maka pemerintah wajib melanjutkan proses pembangunan periode selanjutnya atau periode ketiga yaitu tahun 2016-2021. RPJMD periode ketiga ini dijadikan dasar untuk melaksanakan pembangunan dan membawa Kabupaten Sidoarjo menjadi lebih baik sebagaimana ditegaskan dalam Visi RPJMD sekaligus Visi Bupati, H. Saiful Ilah, S.H., M.Hum, dan Wakil Bupati, H. Nur Ahmad Syaifuddin, S.H.,Kabupaten Sidoarjo tahun 2016-2021 yaitu “Kabupaten Sidoarjo yang Inovatif, Mandiri,

Sejahtera dan Berkelanjutan”.

Dengan terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati baru untuk periode 2016-2021 hasil proses pemilihan kepala daerah, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2016 - 2021 telah ditetapkan dengan Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2016 tentang RPJMD Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016 – 2021. Dokumen perencanaan ini selanjutnya digunakan sebagai landasan pelaksanaan

(11)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 2

program dan kegiatan pembangunan di Kabupaten Sidoarjo oleh semua SKPD yang ada di lingkungan Kabupaten Sidoarjo.

Sebagai salah satu SKPD di Kabupaten Sidoarjo, Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo harus menerjemahkan RPJMD tersebut ke dalam Renstra lembaga. Untuk itu, lembaga melakukan re-orientasi dan proses pengkajian kembali terhadap visi, misi, tujuan maupun sasaran-sasaran yang telah ditetapkan sebelumnya. Hal itu dilakukan sebagai penyempurnaan, penyesuaian atau perkembangan dan perubahan yang terjadi sesuai kebutuhan dan tantangan masa depan.

Penyusunan Rencana Strategis Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016-2021 dilaksanakan melalui serangkaian kegiatan diawali dengan identifikasi permasalahan, telaah visi misi dan program kepala daerah dan wakil kepala daerah, telaah hasil evaluasi renstra periode lima tahun sebelumnya, dan telaah RTRW. RENSTRA Perpustakaan Nasional RI, Renstra Arsip Nasional RI (ANRI) dan Renstra Badan Perpustakaan dan Arsip Propinsi Jawa Timur pun turut mendasari Renstra Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo. RENSTRA Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo juga merupakan penjabaran visi, misi, dan progam Bupati yang terpilih ke dalam RENSTRA (Rencana Strategis) pada Urusan Perpustakaan dan Kearsipan yang berfungsi sebagai pedoman atau acuan bagi penyusunan seluruh dokumen perencanaan pembangunan urusan perpustakaan dan kearsipan di Kabupaten Sidoarjo selama rentang waktu tahun 2016-2021.

Pembinaan Perpustakaan dan Kearsipan harus dirancang secara menyeluruh, terpadu dan berkesinambungan baik di bidang kelembagaan, sumber daya manusia, sistem, penyediaan sarana prasarana maupun aspek lainnya. Pembangunan dan pengembangan sistem informasi kearsipan dan Otomasi Perpustakaan adalah dalam rangka mendukung e-government, yang diharapkan dapat diimplementasikan pada seluruh lembaga perangkat daerah guna mendukung keberadaan perpustakaan dan arsip sebagai sumber informasi.

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo, dalam menterjemahkan seluruh

fenomena perkembangan maupun perubahan dalam penyelenggaraan

pemerintahan tersebut dengan membuat rencana strategis maupun rencana/ program kerja pengembangan lembaga

Rencana strategis (Renstra) SKPD merupakan produk perencanaan pembangunan daerah yang menjadi acuan bagi dinas, badan atau unit kerja pemerintah dan pelaksanaan tugas pelayanan publik dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat. Perencanaan strategis adalah pendekatan dan cara

(12)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 3

untuk mencapai tujuan; mengarahkan pengambilan keputusan serta tindakan di berbagai peringkat organisasi; sifatnya garis besar, menghubungkan sumber daya dan dana dengan tujuan yang ingin dicapai.

RENSTRA Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo disusun berdasarkan RPJMD dan RPJMN, dimana dokumen ini dibuat sebagai acuan dalam menyusun RENJA dan RKA Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo. Setelah RKA tersusun, tahap berikutnya bisa dilakukan penyusunan rincian APBD yang nantinya akan disahkan dalam APBD.

1.2. LANDASAN HUKUM

Landasan hukum penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016 – 2021 adalah :

1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Nasional (Lembaran Negara RI Tahun 2004 Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara RI Nomor 4421 ) ; 2. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Pusat dan

Daerah;

3. Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional Tahun 2005 – 2025

4. Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan 5. Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2009 tentang Kearsipan

6. Undang-Undang Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587) sebagaimana telah diubah terakhir dengan undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Undang- Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5679);

7. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 nomor 140);

8. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2014 Tentang Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 Tentang Perpustakaan;

9. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No.28 Tahun 2012 tentang Pelaksanaan UU Nomor 43 Tahun 2009 tentang Kearsipan;

(13)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 4

11. Peraturan Presiden Nomor 2 Tahun 2015 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2015 – 2019 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 3);

12. Peraturan Presiden Nomor 3 Tahun 2016 tentang Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional;

13. Peraturan Menteri Dalam Negeri No. 54 Tahun 2010 Tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah No. 8 Tahun 2008 tentang Tahapan Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

14. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2012 tentang Petunjuk Pelaksanaan Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah;

15. Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Nomor 10 Tahun 2015 tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Nomor 5 Tahun 2006 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kabupaten Sidoarjo Tahun 2006-2025;

16. Peraturan Bupati Sidoarjo Nomor 62 Tahun 2008 tentang Rincian Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo;

17. Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2016 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2016 - 2021

1.3. MAKSUD DAN TUJUAN MAKSUD

Penyusunan Renstra Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016 – 2021 dimaksudkan sebagai pedoman perencanaan pembangunan Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah untuk jangka waktu 5 (lima) tahun.

TUJUAN

Dokumen rencana strategis Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo sangat terkait dengan visi dan misi Kepala Daerah Terpilih dan RPJMD. Tujuan penyusunan rencana strategis Kantor Perpustakaan dan Arsip adalah untuk menjamin keterkaitan dan konsistensi antara perencanaan, penggangaran dan pelaksanaan pembangunan Kantor Perpustakaan dan Arsip dengan visi, misi dan agenda Kepala Daerah Terpilih, tujuan, strategi, kebijakan, dan capaian program RPJMD.

Rencana Strategis ( Renstra ) Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016 – 2021 sebagai pedoman, landasan dan referensi dalam menyusun Rencana

(14)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 5

Kerja (Renja) Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo.

1.4. Sistematika Penulisan

Untuk mempermudah dalam memahami RENSTRA Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo ini disusun dengan sistematika sebagai berikut :

BAB I : Merupakan bab pendahuluan yang didalamnya dikupas antara lain tentang; latar

belakang, landasan hukum, maksud dan tujuan, serta sistematika penyusunan.

BAB II : Memuat informasi tentang peran (tugas dan fungsi) SKPD Kantor Perpustakaan

dan Arsip Kabupaten Sidoarjo dalam penyelenggaraan urusan pemerintahan daerah, mengulas secara ringkas apa saja sumber daya yang dimiliki SKPD dalam penyelenggaraan tugas dan fungsinya, mengemukakan capaian-capaian penting yang telah dihasilkan melalui pelaksanaan Renstra SKPD periode sebelumnya, mengemukakan capaian program prioritas SKPD yang telah dihasilkan melalui pelaksanaan RPJMD periode sebelumnya, dan mengulas hambatan-hambatan utama yang masih dihadapi dan dinilai perlu diatasi melalui Renstra SKPD ini.

BAB III : Bab ini membahas antara lain; Identifikasi permasalahan sesuai tugas dan fungsi

pelayanan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo; Telaah Visi, Misi, dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah terpilih; dan Penentuan isu-isu strategis.

BAB IV : Pada bab ini dijelaskan tentang Visi dan Misi; Tujuan dan sasaran jangka

menengah SKPD; serta Strategi dan Kebijakan SKPD.

BAB V : Pada bagian ini dikemukakan rencana program dan kegiatan, indikator kinerja,

kelompok sasaran, dan pendanaan indikatif.

BAB VI : Pada bagian ini dikemukakan indikator kinerja SKPD yang secara langsung

menunjukkan kinerja yang akan dicapai SKPD dalam lima tahun mendatang sebagai komitmen untuk mendukung pencapaian tujuan dan sasaran RPJMD.

(15)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 6

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo memiliki sasaran yaitu Meningkatnya kualitas pelayanan perpustakaan, meningkatnya penambahan perpustakaan di Kabupaten Sidoarjo, meningkatnya pembinaan perpustakaan, serta Penyelamatan dan pelestarian dokumen/ arsip daerah. Dalam mencapai sasaran tersebut terdapat indikator kinerja sebagai pengukuran kinerja.

2.1. Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi

Berdasarkan Peraturan Bupati Sidoarjo Nomor 62 Tahun 2008 Tentang Rincian Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo menyatakan Tugas Pokok Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo adalah Melaksanakan

penyusunan dan pelaksanaan kebijakan daerah di bidang pengelolaan arsip dan perpustakaan, sedangkan fungsi dari Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo sebagai berikut :

a. Pelaksanaan perumusan kebijakan teknis di bidang pengelolaan perpustakaan daerah, kearsipan dan dokumentasi ;

b. Pelaksanaan pelayanan perpustakaan daerah dan kearsipan ;

c. Pelaksanaan pembinaan pengelolaan perpustakaan daerah, kearsipan dan dokumentasi; d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan Bupati sesuai dengan tugas dan fungsinya

Sedangkan Susunan Organisasi Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo terdiri dari :

a. Unsur Pimpinan : Kepala Kantor

b. Unsur Pembantu Pimpinan : Sub Bagian Tata Usaha c. Unsur Pelaksana : Seksi, terdiri dari :

1. Seksi Pelayanan Perpustakaan 2. Seksi Pembinaan Perpustakaan 3. Seksi Kearsipan dan Dokumentasi d. Kelompok Jabatan Fungsional

Kegiatan pelaksanaan pembangunan untuk Kantor Perpustakaan dan Arsip mencakup : 1. Urusan Perpustakaan, terdiri dari :

a. Pelayanan Perpustakaan pada Seksi Pelayanan Perpustakaan b. Pembinaan Perpustakaan pada Seksi Pembinaan Perpustakaan 2. Urusan Kearsipan, pada Seksi Kearsipan dan Dokumentasi

(16)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 7 KEPALA KANTOR

Mempunyai tugas membantu Bupati dalam melaksanakan penyusunan dan pelaksanaan kebijakan daerah di bidang pengelolaan perpustakaan, kearsipan dan dokumentasi

Dalam melaksanakan tugasnya Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo, menyelenggarakan fungsi :

a. Penyusunan program, petunjuk teknis dalam pengelolaan perpustakaan, kearsipan dan dokumentasi daerah;

b. Pengkoordinasian, pelaksanaan program, petunjuk teknis di bidang pengelolaan perpustakaan, kearsipan dan dokumentasi daerah;

c. Pelaksanaan pembinaan pengelolaan, pemeliharaan dan pengklasifikasian kearsipan dan dokumentasi daerah dari satuan pengelola arsip sesuai dengan kualifikasinya; d. Pengawasan dan evaluasi pengelolaan perpustakaan kearsipan dan dokumentasi

daerah;

e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Daerah sesuai dengan bidang tugasnya.

SUB BAGIAN TATA USAHA

Mempunyai tugas penyusunan rencana, urusan kepegawaian, keuangan, surat menyurat, perlengkapan rumah tangga dan laporan.

Dalam melaksanakan tugasnya, Sub Bagian Tata Usaha mempunyai fungsi : a. Melaksanakan urusan kepegawaian

b. Melaksanakan urusan keuangan

c. Melaksanakan urusan perlengkapan dan perawatan

d. Melaksanakan urusan surat-menyurat, rumah tangga dan laporan

e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip sesuai dengan bidang tugasnya

SEKSI PELAYANAN PERPUSTAKAAN

Mempunyai tugas melaksanakan pelayanan perpustakaan dan informasi serta pemasyarakatan perpustakaan

Dalam melaksanakan tugasnya, Seksi Pelayanan Perpustakaan mempunyai fungsi: a. Menyiapkan penyusunan program pelayanan perpustakaan

(17)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 8

c. Penyelenggaraan layanan jasa perpustakaan dan informasi kepada masyarakat, lembaga atau instansi sesuai standar

d. Menyelenggarakan kerjasama perpustakaan dengan instansi lain didalam maupun diluar lingkungan Pemerintah Kabupaten

e. Melaksanakan evaluasi pelayanan perpustakaan, sebagai bahan pertimbangan kebijakan

f. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Kantor sesuai dengan bidang tugasnya.

SEKSI PEMBINAAN PERPUSTAKAAN

Mempunyai tugas melaksanakan pembinaan, perencanaan, pengadaan, pengolahan bahan pustaka dan pengembangan perpustakaan.

Dalam melaksanakan tugasnya, Seksi Pembinaan Perpustakaan mempunyai fungsi : a. Menyiapkan penyusunan program dan kegiatan pembinaan perpustakaan b. Menyiapkan bahan koordinasi dan pelaksanaan teknis pembinaan perpustakaan c. Melaksanakan kebijakan pengembangan SDM dan organisasi pengelolaan

perpustakaan

d. Mengusulkan penyelenggaraan diklat teknis dan fungsional pustakawan

e. Melaksanakan kebijakan pengembangan jabatan fungsional pustakawan sesuai kebijakan nasional

f. Melaksanakan monitoring dan evaluasi pembinaan perpustakaan

g. Melaksanakan pengadaan, pengolahan, pemeliharaan/ perawatan bahan pustaka h. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip

sesuai dengan bidang tugasnya.

SEKSI KEARSIPAN DAN DOKUMENTASI

Mempunyai tugas melaksanakan perencanaan, pengembangan dan pengolahan kearsipan dan dokumentasi

Dalam melaksanakan tugasnya, Seksi Kearsipan dan Dokumentasi mempunyai fungsi : a. Menyiapkan penyusunan program pengelolaan kearsipan dan dokumentasi

b. Menyiapkan bahan koordinasi dan pelaksanaan teknis pengelolaan arsip dan dokumentasi, serta penyusunan pola klasifikasi arsip

c. Melaksanakan pengelolaan, pemeliharaan dan pengklasifikasi arsip dari satuan pengelola arsip sesuai dengan kualifikasinya

(18)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 9

d. Melaksanakan penyusunan dan pemprosesan tata cara penyusutan arsip e. Melaksanakan penyimpanan, melestarikan data kearsipan dan dokumentasi

f. Pengelolaan arsip statis perangkat daerah, badan usaha milik daerah, perusahaan swasta dan perorangan

g. Menyelenggarakan penilaian, pengolahan, pemeliharaan/ perawatan, pengamanan dan pelestarian arsip

h. Memfasilitasi penyimpanan kearsipan dan dokumentasi

i. Pembinaan kearsipan terhadap perangkat daerah, badan usaha milik daerah kecamatan dan desa/ kelurahan

j. Mengadakan penelitian kajian dan pengembangan sistem, sarana dan prasarana kearsipan

k. Melaksanakan monitoring dan evaluasi pengelolaan kearsipan

l. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip sesuai dengan bidang tugasnya.

TATA KERJA :

1. Dalam melaksanakan tugasnya, setiap pimpinan pada Kantor Perpustakaan dan Arsip wajib menerapkan prinsip koordinasi intregrasi dan sinkronisasi baik dalam lingkungan unit kerja masing-masing maupun antar satuan unit kerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo serta dengan instansi terkait sesuai dengan bidang tugasnya; 2. Setiap pimpinan bertanggung jawab memimpin dan mengkoordinasikan bawahannya

masing-masing, memberikan petunjuk dan bimbingan dalam pelaksanaan tugas bawahannya;

3. Setiap pimpinan wajib mengawasi pelaksanaan tugas bawahannya masing-masing dan apabila terjadi penyimpangan agar mengambil langka-langkah yang diperlukan sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku;

4. Sub Bagian Tata Usaha dipimpin oleh seorang Kepala Subbagian dan Seksi dipimpin oleh seorang Kepala Seksi yang berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Kepala Kantor;

5. Setiap pimpinan wajib menyampaikan laporan hasil pelaksanaan tugasnya kepada atasan masing-masing.

(19)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 10 Kepala Kantor Sub Bagian Tata Usaha Seksi Pembinaan Perpustakaan Seksi Kearsipan dan Dokumentasi Seksi Pelayanan Perpustakaan

Struktur organisasi Kantor Perpustakaan Dan Arsip Kabupaten Sidoarjo berdasarkan Perda Kabupaten Sidoarjo No. 21 Tahun 2008 tentang Susunan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Sidoarjo, terdiri dari :

Gambar 2. 1 Struktur Organisasi Kantor Perpustakaan dan Arsip

 Kepala Kantor Eselon III a

 Kasub Bag Tata Usaha Eselon IV a

 Kasi Pembinaan Perpustakaan Eselon IV a

 Kasi Pelayanan Perpustakaan Eselon IV a

 Kasi Kearsipan dan Dokumentasi Eselon IV a

2.2. Sumber daya SKPD

2.2.1. Sumber Daya Manusia

Jumlah Pegawai Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo adalah 26 orang dengan klasifikasi sebagai berikut :

Tabel 2.1

Komposisi Personil Berdasarkan Fungsi

No. Sub Bagian/ Seksi Jenis Kelamin Jumlah

Laki-laki Perempuan

1 Kepala ( Top Manajemen ) 1 1

2 Sub Bagian Tata Usaha 1 6 7

3 Seksi Pelayanan Perpustakaan 2 5 7

4 Seksi Pembinaan Perpustakaan 5 5

5 Seksi Kearsipan dan Dokumentasi 2 4 6

JUMLAH 6 20 26

(Sumber : Sub Bagian Tata Usaha)

(20)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 11 Tabel 2.2

Komposisi Personil Berdasarkan Status Kepegawaian

Status Kepegawaian Jumlah

Pegawai Negeri Sipil

- Jabatan Struktural 5

- Jabatan Fungsional Pustakawan 4

- Jabatan Fungsional Arsiparis 3

- Staf 14

Pegawai Kontrak 16

Jumlah 42

(Sumber : Sub Bagian Tata Usaha)

Tabel 2.3

Komposisi personil berdasarkan Golongan / Ruang No. Golongan Ruang A B C D Jumlah

1 Golongan I

2 Golongan II 5 5 10

3 Golongan III 4 4 3 3 14

4 Golongan IV 1 1 2

JUMLAH 26

(Sumber : Sub Bagian Tata Usaha)

Dalam rangka mengoptimalkan pelayanan publik Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo, perlu didukung oleh 2 (dua) kelompok jabatan fungsional, yaitu : Pustakawan dan Arsiparis. Jumlah pejabat fungsional dimaksud berjumlah 7 orang dengan komposisi 4 orang Pustakawan dan 3 orang Arsiparis.

Berdasarkan jenjang jabatan, komposisi dua jabatan fungsional secara detail dapat dilihat pada tabel berikut ini :

Tabel 2.4.

Jenjang Jabatan Fungsional Pustakawan dan Arsiparis Tahun 2016 Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo

No. Jenjang jabatan II/a II/b II/c II/d III/a III/b III/c III/d IV/a IV/c Golongan Jumlah

1 PUSTAKAWAN

Tingkat Terampil

- Pustakawan Pelaksana - - - 3 - - - 3

- Pustakawan Pelaksana Lanjutan - - - - 1 - - - 1

(21)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 12

No. Jenjang jabatan II/a II/b II/c II/d III/a III/b III/c III/d IV/a IV/c Golongan Jumlah

Tingkat Ahli - Pustakawan Pertama - - - - - Pustakawan Muda - - - - - Pustakawan Madya - - - - - Pustakawan Utama - - - - - - JUMLAH 4 2 ARSIPARIS Tingkat Ketrampilan - Arsiparis Pelaksana - - - 1 - - - 1

- Arsiparis Pelaksana Lanjutan - - - 2 - - - - 2

- Arsiparis Penyelia - - - - Tingkat Keahlian - Arsiparis Pertama - - - - - Arsiparis Muda - - - - - Arsiparis Madya - - - - - Arsiparis Utama - - - - JUMLAH 3

(Sumber : Sub Bagian Tata Usaha)

2.2.2 Sarana Prasarana

Adapun sarana dan prasarana yang berperan dan sangat penting dalam mendukung pelaksanaan kegiatan dan tugas fungsi Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo, meliputi: Gedung, kendaraan operasional, komputer, koleksi bahan pustaka, khazanah arsip dan sarana simpan arsip.

a. Gedung

Gedung Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo berdiri di atas tanah

seluas 1.821 m2 dengan luas bangunan gedung sekitar 1.967,15 m2, berlokasi di Jalan

Jaksa Agung R. Suprapto No. 5. Di samping itu Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo memiliki Unit Jaringan Layanan Perpustakaan (UJLP) di Jalan Sunandar No. 17

(22)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 13

b. Koleksi buku

Jumlah koleksi buku dan non-buku Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo sampai dengan akhir tahun 2015 adalah sebanyak 31.745 judul 80.514 eksemplar, dengan rincian seperti terdapat dalam tabel berikut :

Tabel 2.5 Koleksi Umum

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo

No Golongan/ Klasifikasi buku Jumlah

Judul Satuan

1. 000 Karya Umum 2.568 7.144 Eks.

2. 100 Filsafat 1.353 3.334 Eks.

3. 200 Agama 3.658 9.606 Eks.

4. 300 Pengetahuan Sosial 4.909 11.530 Eks.

5. 400 Bahasa 1.259 3.018 Eks.

6. 500 Pengetahuan Murni 2.224 5.866 Eks.

7. 600 Pengetahuan Praktis 5.443 13.909 Eks.

8. 700 Kesenian 1.564 4.458 Eks.

9. 800 Kesusastraan 4.131 10.558 Eks.

10. 900 Sejarah 1.470 3.526 Eks.

11. F Fiksi 3.166 7.565 Eks.

JUMLAH 31.745 80.514 Eks.

(Sumber : Seksi Pembinaan Perpustakaan)

c. Khasanah arsip

Khasanah arsip yang tersimpan terdiri dari arsip in aktif yang tersimpan di Pusat Arsip dan Khasanah arsip statis yang tersimpan di Tempat penyimpanan arsip.

1) Arsip inaktif, dengan rincian seperti terdapat dalam tabel sesuai dengan Instansi Asal Arsip

Tabel 2.6 Khasanah Arsip Inaktif Berdasarkan Instansi Asal Arsip

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo

No. Instansi Asal arsip Jumlah Berkas Keterangan

1. Sekretariat Daerah

a. Wakil Bupati b. Seketaris Daerah

c. Asisten Administrasi Umum d. Bagian Administrasi Pembangunan e. Bagian Umum 1.169 Berkas / 4 Bok 999 Berkas / 28 Bok 179 Berkas / 1 Bok 2.844 Berkas / 73 Bok 1.743 Berkas / 23 Bok 2010 – 2014 2000 – 2014 1999 – 2014 2007 – 2009 1991 - 2003

2. Dinas Kesehatan 78 Berkas / 16 Bok 1991 - 1999

(23)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 14 No. Instansi Asal arsip Jumlah Berkas Keterangan

Perdagangan, Energi dan SDM

4. Badan Kepegawaian Daerah 42 Berkas / 13 Bok 2004

5. Badan Pelayanan Perijinan Terpadu 39.604 Berkas / 1.317 Bok 2001 - 2010

6. Kantor Perpustakaan dan Arsip 3.373 Berkas / 57 Bok 1995 - 2015

7. RSUD 10.134 Berkas / 210 Bok 2002 - 2008

8. Kecamatan Candi 62 Berkas / 8 Bok 1984 - 2000

9. Kecamatan Buduran 59 Berkas / 3 Bok 1990 - 2003

10. Kecamatan Gedangan 66 Berkas / 3 Bok 1995 - 2003

11. Kecamatan Krian 222 Berkas / 19 Bok 1995 - 2004

12.. Kecamatan Tulangan 11 Berkas / 11 Bok 1991 - 2000

13. Kecamatan Tarik 49 Berkas / 3 Bok 1990 - 2006

14. Komisi Pemilihan Umum 330 Berkas / 23 Bok 2005

15. Panwaslu 113 Berkas / 54 Bok 2015

16. Eks Dinas Pertanian, Perkebunan, Peternakan.

795 Berkas / 30 Bok 1969 - 1998

17. Kantor Pengolahan Data Elektronik 334 Berkas / 18 Bok 2002

18. BP-7 273 Berkas / 71 Bok 1993 - 1999

19. BKKBN 143 Berkas / 18 Bok 1990 - 2002

20.. Kantor Pembantu Bupati Taman 505 Berkas / 114 Bok 1991 - 2000

21. Kantor Pembantu Bupati Porong 561 Berkas / 82 Bok 1997 – 2000

Jumlah 63.989 Berkas / 2.264 Bok - (Sumber : Seksi Kearsipan dan Dokumentasi)

2) Khasanah arsip statis, terdiri dari : Khasanah arsip statis dibedakan :

A. Berdasarkan jenisnya

NO. JENIS ARSIP KURUN WAKTU JUMLAH (ML) JUMLAH

(BERKAS)

1 Tekstual / kertas

a. Arsip Masa Hindia Belanda b. Arsip Masa Pemerintahan RI c. Arsip Swasta/BUMD d. Arsip Organisasi e. Arsip Perorangan - 1926-2014 - - - - - 57 ML - - - - berkas 2512 berkas berkas berkas berkas Jumlah 57 ML 2512 berkas

2 Arsip Audio Visual

a. Arsip Foto (positif, negative)

b. Arsip Video (Betacam, VHS, miniDV) c. Arsip film 16 mm d. Mikrofilm e. Rekaman Suara 1974-2002 - - - - - 632 - - - - lembar kaset roll reel kaset

(24)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 15

f. VCD 2005-2013 72 keping

3 Arsip Kartografi dan Kearsitekturan a. Arsip Peta

b. Arsip Gambar Teknik

1969-2013 - 194 - lembar bendel 4 Arsip Elektronik/Digital a. CD (foto digital)

b. Naskah (hasil scanning) c. Foto (dalam HD computer) d. Video (hasil reproduksi)

2013-2014 1923-2015 2010-2016 - 100 21 67 - keping ekspose ekspose ekspose (Sumber : Seksi Kearsipan dan Dokumentasi)

B. Berdasarkan lembaga pencipta arsip 1. Pemerintah Kabupaten Sidoarjo

NO SKPD JUMLAH KURUN WAKTU TH. AKUISISI

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 Wakil Bupati Sekretaris Daerah

Asisten Administrasi Umum Bagian Administrasi Kesra Dan Kemasyarakatan Setda

Bagian Administrasi Pembangunan Bagian Administrasi Pemerintahan Setda

Bagian Administrasi Perekonomian Dan SDA

Bagian Hukum

Bagian Humas dan Protokol Bagian Kerjasama

Bagian Organisasi

Bagian Telekomunikasi Dan Informatika

Bagian Umum BKD

Bakesbang

Badan Ketahanan Pangan Badan Lingkungan Hidup

Badan Pelayanan Perijinan Terpadu Badan Penanggulangan Bencana Daerah

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Dinas Kesehatan

Dinas Kelautan Dan Perikanan Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil

Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian,

101 Buku 1291 Buku 41 Buku - - - - - 20 keping VCD - - - 142 Berkas / 20 Bok 7 Buku - - - - - 14 Buku 10 keping VCD 38 Berkas / 1 Bok - - - 2012-2014 1926-2014 2010-2013 - - - - - 2011 -2012 - - - 1962 – 1998 2006 - - - - - 2001 - 2004 2013 1989 – 2007 - - - 2014 2014 2014 - - - - - 2015 - - - 1998 2014 - - - - - 2014 2015 2007 - - -

(25)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 16

NO SKPD JUMLAH KURUN WAKTU TH. AKUISISI

23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57

Perdagangan Dan ESDM Dinas Pasar

Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya Dan Tata Ruang

Dinas Pemuda, Olah Raga, Kebudayaan, Dan Pariwisata Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Dan Aset

Dinas Pendidikan Dinas Perhubungan

Dinas Sosial Dan Tenaga Kerja Inspektorat

Kantor Perpustakaan Dan Arsip Kecamatan Balongbendo Kecamatan Buduran Kecamatan Candi Kecamatan Jabon Kecamatan Krembung Kecamatan Krian Kecamatan Porong Kecamatan Prambon Kecamatan Sedati Kecamatan Sidoarjo Kecamatan Sukodono Kecamatan Taman Kecamatan Tarik Kecamatan Tulangan Kecamatan Waru Kecamatan Wonoayu Kecamatan Tanggulangin Kecamatan Gedangan Rumah Sakit Umum Daerah Satuan Polisi Pamong Praja Sekretariat Dewan Pengurus Korpri Sekretariat DPRD

Komisi Pemilihan Umum Ex. Dinas Infokom

- - - - 168 berkas/ 1 bok - - - - 152 Buku 1 Keping CD 13 Keping CD 1 Keping CD - - 1 Keping CD - - 1 Keping CD - - - - 2 Keping CD - - 1 Keping CD 1 Keping CD - - - 10 Buku 342 Berkas / 60 Bok 17 Buku 42 keping VCD - - - - 1995-2013 - - - - 2008-2012 1923 – 1962 1939 - 2015 1937 - 1993 - - 1960 - 1982 - - 1985 - 2014 - - - - 2010 – 2015 - - 1972 – 1982 2013 - - - 2004 2005 – 2014 1977-1982 2005 - 2008 - - - - 2014 - - - - 2014 2015 2016 2015 - - 2015 - - 2015 - - - - 2015 - - 2015 2015 - - - 2014 2014 2014 2015 (Sumber : Seksi Kearsipan dan Dokumentasi)

(26)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 17

2. Hasil Dokumentasi / Peliputan

NO PERISTIWA / MASALAH FOTO VIDEO REK. SUARA

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 Pemilu 2015

Desa terdampak lumpur lapindo Kesepakatan Pemilu Damai 2014 Lelang Bandeng Tradisional Pelantikan Pejabat Eselon 2014 Kirab Adipura 2014

Resepsi Hari Jadi Kab. Sidoarjo 2014

Tapak tilas KH Nawawi Desa Plumbungan Kec. Sukodono dan Pondok Pesantren Al-. Hamdani Desa Siwalanpanji Kec. Buduran

Pelantikan Bupati Tahun 2016 Upacara HUT Sidoarjo Tahun 2016 Pawai Budaya Tahun 2016

- 1 keping 1 keping 1 keping 1 keping 1 keping 1 keping 1 keping 1 keping 1 keping 1 keping 2 keping - - - - - - 1 keping 1 keping 1 keping 1 keping 1 keping - - - - - - - - - - (Sumber : Seksi Kearsipan dan Dokumentasi)

d. Depo arsip

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo belum memiliki Depo Arsip, hanya

memiliki tempat penyimpanan arsip berada di Lantai 2 dengan luas 96 m2

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo dalam melaksanakan kegiatannya didukung dengan 3 unit untuk Mobil Perpustakaan Keliling (MPK) dan 1 unit untuk Mobil Sadar Arsip

Sarana prasarana lainnya yang mendukung kegiatan perpustakaan dan kearsipan sebagai berikut:

Tabel 2. 7 Fasilitas Penunjang Kegiatan Perpustakaan

No Jenis Fasilitas Jumlah Kondisi

Baik Sedang Rusak

1 Mobil perpustakaan keliling 3 unit 3

2 Mobil operasional 2 unit 2

3 Sepeda motor operasional 2 unit 1 1

4 Wifi 10 mbps 2 unit 2

5 Taman bermain indoor dan outdoor 4 unit 3 1

6 Komputer 44 unit 38 6 7 Laptop/notebook 18 unit 16 2 8 Printer 27 unit 15 7 5 9 Server 2 unit 2 10 Scanner 1 unit 1 11 LCD 1 unit 1 12 Kamera 3 unit 3 13 Handycam 1 unit 1 14 Telepon 8 unit 6 2 15 Buku bacaan 80.514 80.514

(27)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 18

No Jenis Fasilitas Jumlah Kondisi

Baik Sedang Rusak eksemplar eksemplar

16 Majalah yang dilanggan 19 judul 19 judul

17 Tabloid yang dilanggan 11 judul 11 judul

18 Koran yang dilanggan 8 judul 8 judul

19 Meja baca 62 62

20 Kursi baca 114 114

21 Rak majalah 2 2

22 ID card printer 1 unit 1

23 Televise 10 unit 10

24 VCD/DVD player 2 unit 4

25 Sound system 3 set 3

26 AC 23 unit 23

27 Genset 3 unit 3 1

28 Meja rapat 10 10

29 Kursi rapat 65 65

30 Mesin fotocopy 2 unit 1 1

31 CCTV 24 unit 21 3

32 Penghancur kertas 1 unit 1

33 Pemotong kertas 3 unit 3

34 Mesin laminating 3 unit 3

35 Home theatre 1 set 1

36 Loker 17 set 12 5

37 Tabung pemadam kebakaran 8 unit 8

38 Almari display 4 unit 4

39 Mesin faximile 1 unit 1

40 Troli 5 unit 5

41 Filing cabinet 4 unit 4

42 Meja resepsionis 3 unit 3

43 Almari CD 5 unit 4 1

44 Mixer audio sound 1 set 1

45 Wireless microphone 1 set 1

46 Meja café wifi 2 unit 2

47 Kulkas 1 unit 1

48 Mesin cutter card 2 unit 2

49 Software manajemen perpustakaan 1 paket 1

50 Software pelayanan perpustakaan 1 paket 1

Sumber: Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Tahun 2015

Tabel 2. 8 Fasilitas Penunjang Kegiatan Kearsipan

No Jenis Fasilitas Jumlah (Unit) Kondisi

Baik Sedang Rusak

1 Mobil Box Arsip 1 1

2 Komputer 4 4

3 Laptop 2 1 1

4 Printer 2 2

5 Kamera DSLR 2 2

6 Cam recorder 1 1

7 Dokumen scanner kompleks 2 2

8 Dokumen A3 scanner 1 1 9 Perekam 1 1 10 Telepon 1 1 11 AC 4 4 12 Penghancur kertas 4 4 13 Alatfumigasi 1 1

(28)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 19

No Jenis Fasilitas Jumlah (Unit) Kondisi

Baik Sedang Rusak

14 Tabung pemadam kebakaran 1 1

15 Filing cabinet 2 2 16 Almarikaca 5 5 17 Televisi 2 1 1 18 Almari CD 1 1 19 Lemari peta 1 1 20 Software kearsipan 1 1

(29)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 20 2.3. Kinerja Pelayanan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kab. Sidoarjo

Tingkat keberhasilan kinerja pelayanan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo dapat dilihat melalui 2 hal, yaitu melalui hasil capaian kinerja dan melalui penyerapan anggaran. Hasil kinerja tersebut dapat dijadikan bahan evaluasi terhadap kinerja periode sebelumnya, yang kemudian menjadi pertimbangan dalam menentukan kebijakan 5 tahun mendatang (2016-2021) sehingga Kantor Perpustakaan dan Arsip dapat menjalankan tugas dan fungsi lebih baik lagi dan mampu memperbaiki apa yang menjadi kekurangan pada periode sebelumnya. Hasil kinerja tersebut dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 2. 9 Pencapaian Kinerja Pelayanan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo

No

Indikator Kinerja sesuai Tugas dan

Fungsi SKPD Target SPM Target IKK Target Indikator Lainnya

Target Renstra SKPD Tahun Ke Realisasi Capaian Tahun Ke- Rasio Capaian Pada Tahun Ke- (%) 2011 2012 2013 2014 2015 2011 2012 2013 2014 2015 2011 2012 2013 2014 2015 (1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) 1 URUSAN KEARSIPAN Jumlah Satuan Kerja yang menerapan pengelolaan arsip secara baku - Jumlah Satuan Kerja yang menerapan pengelolaan arsip secara baku 15 SKPD 25 SKPD 30 SKPD 44 SKPD 61 SKPD 22 SKPD 26 SKPD 30 SKPD 61 SKPD 61 SKPD 146,6 104 100 138,6 100 Jumlah Arsip in Aktif yang dikelola

- Jumlah Arsip in Aktif yang dikelola 7.250 berkas 7.500 berkas 7.750 berkas 8.000 berkas 8.250 berkas 9.321 berkas 12.270 berkas 12.570 berkas 15.954 berkas 16.020 berkas 128, 56 163, 6 162, 19 199,42 194,18 2 URUSAN PERPUSTAKAAN Pengunjung perpustakaan - Pengunjung perpustakaan 40.590 Orang 42.590 Orang 44.590 Orang 46.590 Orang 48.590 Orang 54.624 Orang 55.637 Orang 59.621 orang 85.185 orang 137.676 orang 134,5 7 130,6 3 133, 71 182,84 283,34 Jumlah buku perpustakaan - Jumlah buku perpustakaan 38.500 Eks. 43.500 Eks. 49.500 Eks. 57.000 Eks. 66.000 Eks. 46.528 Eks. 51.982 Eks. 70.032 Eks. 74.708 Eks. 80.514 Eks. 120,8 5 119,4 9 141, 48 131,07 121,99 Jumlah judul buku

perpustakaan - Jumlah judul buku perpustakaan 20.253 judul 20.537 judul 22.734 judul 25.151 judul 27.810 judul 20.107 judul 21.754 judul 29.091 judul 30.054 judul 31.745 judul 99,28 105,9 2 127, 96 119,49 114,15

Jumlah peminjam - Jumlah peminjam 20.000 peminj am 21.000 peminj am 22.000 peminj am 23.500 peminj am 25.000 peminj am 19.749 peminj am 16.954 peminja m 27.981 peminj am 38.538 peminj am 43.607 peminja m 98,75 88,73 125, 82 163,98 174,43

(30)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 21

No

Indikator Kinerja sesuai Tugas dan

Fungsi SKPD Target SPM Target IKK Target Indikator Lainnya

Target Renstra SKPD Tahun Ke Realisasi Capaian Tahun Ke- Rasio Capaian Pada Tahun Ke- (%) 2011 2012 2013 2014 2015 2011 2012 2013 2014 2015 2011 2012 2013 2014 2015 (1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) Jumlah perpustakaan keliling - Jumlah perpustakaan keliling

2 unit 2 unit 2 unit 2 unit 2 unit 2 unit 2 unit 3 unit 3 unit 3 unit 100 100 150 150 150

Tabel 2. 10 Realisasi Anggaran Pendanaan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo

Uraian

Anggaran pada Tahun ke- Realisasi Anggaran pada Tahun ke- Rasio antara Realisasi dan Anggaran Tahun ke- (%) Rata-rata Pertumbuhan (%) 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 Anggar an Realisasi (1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) Pelayanan administrasi perkantoran 272.270 .000 419.875. 000 436.11 9.900 557.764.6 00 732.6 20.00 0 246.478. 664 308.024 .316 411.430 .366 480.060. 530 611.849. 651 90,5 73,4 94,3 86,1 83,5 29,3 25,7 Peningkatan Sarana dan

Prasarana Aparatur 279.775 .000 782.690. 000 725.48 6.000 284.395.0 00 818.3 74.00 0 261.287. 200 716.459 .757 682.407 .353 237.550. 442 799.260. 533 93,4 91,5 94,1 83,5 97,7 74,9 85,2 Program Peningkatan Disiplin Aparatur 5.280.0 00 6.400.00 0 6.600.0 00 12.900.00 0 - 5.280.00 0 6.400.0 00 6.600.0 00 12.900.0 00 - 100 100 100 100 - 4,9 4,9 Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya Aparatur 7.500.0 00 50.000.0 00 54.750. 000 10.000.00 0 55.89 0.000 6.950.00 0 45.592. 900 51.726. 500 6.800.00 0 25.103.6 74 92,7 91,2 94,5 68,0 44,9 238,3 187,9 Program Peningkatan pengembangan sistem pelaporan, capaian, kinerja dan keuangan 20.000. 000 5.000.00 0 4.700.0 00 5.813.100 49.63 3.000 17.930.3 00 1.973.1 00 4.151.8 00 3.738.30 0 43.013.3 50 89,7 39,5 88,3 64,3 86,7 174,1 265,5 Pengembangan budaya

baca dan pembinaan perpustakaan 851.000 .000 1.374.38 7.750 1.648.5 23.000 2.124.550. 000 2.133. 263.0 00 750.981. 923 1.293.2 48.200 1.609.0 76.770 2.075.94 4.850 1.989.01 9.025 88,2 94,1 97,6 97,7 93,2 27,7 30,4 Program Perbaikan Sistem

Administrasi Kearsipan - - 61.200. 000 72.172.40 0 12.50 0.000 - - 60.200. 000 58.400.0 00 12.500.0 00 0 0 98,4 80,9 100 -16,2 -20,4 Penyelamatan dan pelestarian dokumen/arsip daerah 73.200. 000 352.579. 950 3.362.7 75.500 230.360.5 00 534.4 25.00 0 71.056.0 00 317.089 .664 257.555 .120 228.613. 700 519.249. 706 97,1 89,9 7,7 99,2 97,2 318,6 110,8 Pemeliharaan rutin/berkala

sarana dan prasarana

- 14.500.0 41.707. 32.792.90 10.00 - 12.966. 41.477. 27.800.4 9.720.00 0 89,4 99,4 84,8 97,2 24,2 30,5

(31)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 22

Uraian

Anggaran pada Tahun ke- Realisasi Anggaran pada Tahun ke- Rasio antara Realisasi dan Anggaran Tahun ke- (%) Rata-rata Pertumbuhan (%) 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 Anggar an Realisasi (1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) kearsipan 00 500 0 0.000 200 500 00 0 Program Peningkatan Kualitas Pelayanan Informasi

75.000. 000 463.400. 300 142.64 3.100 93.062.10 0 248.5 25.00 0 73.605.0 00 450.250 .000 132.617 .600 92.762.1 00 150.093. 600 98,1 97,2 93,0 99,7 60,4 145,2 118,2 TOTAL 1.584.0 25.000 3.468.83 3.000 6.484.5 05.000 3.423.810. 600 4.314. 490.0 00 1.433.56 9.087 3.152.0 04.137 3.257.2 43.009 3.224.57 0.322 4.159.80 9.539 90,5 90,9 50,2 94,2 90,5 48,2 37,8

(32)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 23 2.4. Tantangan dan Peluang Yang Dihadapi

2.4.1 Tantangan

a. Perkembangan jumlah penduduk

Jumlah penduduk Kabupaten Sidoarjo terus bertambah. Berdasarkan proyeksi yang dilakukan, jumlah penduduk Tahun 2015 adalah sekitar 2.146.313 jiwa, angka tersebut akan terus bertambah dari tahun ke tahun. Keseluruhan jumlah masyarakat Kabupaten Sidoarjo yang begitu besar merupakan pemustaka potensial (potential user) yang menjadi sasaran pelayanan perpustakaan. Agar layanan perpustakaan dapat menjangkau seluruh masyarakat Kabupaten Sidoarjo dan membuat semuanya menjadi pemustaka riil (actual

user) diperlukan usaha yang terencana, sistematis dan berkesinambungan.

b. Pengembangan sektor pendidikan dan SDM Kabupaten Sidoarjo

Pembangunan pendidikan di Kabupaten Sidoarjo diarahkan pada upaya perluasan dan pemerataan kesempatan memperoleh pendidikan yang bermutu bagi seluruh masyarakat, dan kemudian dapat terserap dalam lapangan kerja. Taraf pendidikan di Kabupaten Sidoarjo terus mengalami peningkatan diukur dari menurunnya angka buta huruf dan meningkatnya angka partisipasi sekolah.

c. Perkembangan Teknologi Informasi

Semakin tingginya kesadaran masyarakat untuk memperoleh infomasi secara cepat dan tepat merupakan tantangan terbesar bagi perpustakaan untuk menyediakan informasi dalam berbagai bentuk, terutama dalam bentuk digital. Perkembangan teknologi yang sangat pesat tanpa bisa dibendung merupakan tantangan bagi Kantor Perpustakaan dan Arsip untuk mampu menyajikan informasi kepada masyarakat sehingga masyarakat bisa memperoleh informasi secara tepat dan akurat. Dan perlu adanya layanan peminjaman self service untuk pemustaka tahun depan, adanya integrasi antar perpustakaan desa/ kelurahan di Kabupaten Sidoarjo

d. Pergembangan perpustakaan Desa/Kelurahan

Banyaknya perpustakaan Desa/Kelurahan maupun perpustakaan sekolah yang belum dikelola sesuai standar. Pembangunan Perpustakaan Desa yang berbasis pada pengembangan SDM masyarakat setempat. Pemerintah Desa membangun perpustakaan yang memperhatikan keragaman potensi desa dan sumber – sumber ekonomi untuk peningkatan taraf hidup masyarakat. Perpustakaan desa dipakai sebagai tempat rujukan untuk mendapat informasi dan tempat belajar warga desa.

(33)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 24 e. Bencana alam

Banyaknya bencana alam di negara kita menimbulkan tantangan baru dan sekaligus menjadi hambatan yang sangat krusial dalam penyelamatan dokumen. Dalam hal ini, bencana bukan hanya berasal dari faktor alam tetapi juga faktor lain seperti pencurian, kebakaran, kerusuhan/ demonstrasi massa, serta faktor lain yang disebabkan oleh manusia. Isu-isu inilah yang ke depan harus segera diprediksi dari awal. Kita harus menghadapi dan mencari solusi di mana lebih mengedepankan kebijakan pada kebijakan yang berpihak pada penyelamatan budaya dan aset bangsa sebagai suatu ilmu dan pengetahuan di masa mendatang.

2.4.2 Peluang

Menjalin kemitraan dengan pihak lain untuk mengembangkan koleksi dan layanan. Kemitraan bisa di jalin antarperpustakaan, yaitu dengan melakukan jasa silang layan, document delivery service, penelusuran informasi, dan link antar website. Tujuan kemitraan adalah agar pengguna memperoleh informasi dari perpustakaan lain di bawah koordinator dan tanggung jawab kepala perpustakaan. Hal ini dilakukan karena tidak mungkin suatu perpustakaan akan memenuhi seluruh kebutuhan informasi pengguna selain dengan cara kerja sama.

Peningkatan sarana prasarana dalam pengembangan layanan perpustakaan berupa pengembangan software, RFID reader, chip reader, buku tamu online, security gate system pada akhirnya akan mempercepat layanan (layanan peminjaman self service) serta Book Drop Box untuk pengembalian self service, pengembangan web untuk akses layanan secara online kedepannya.

Angka partisipasi sekolah menunjukkan selalu terjadi peningkatan. Kondisi ini memerlukan suatu persiapan khusus terkait penyediaan sarana prasarana serta fasilitas pendukung yang dibutuhkan, terutama dari sisi kualitas SDM.

Peningkatan jumlah ketersediaan informasi baik berupa peningkatan jumlah penerbitan bahan perpustakaan tercetak seperti buku, majalah, surat kabar, brosur dan lain-lain, bahan terekam seperti CD/DVD maupun bahan yang tersedia secara on-line dalam jaringan internet dapat dikumpulkan, diolah dan disebarluaskan kepada masyarakat dalam berbagai kegiatan kepustakawanan.

Tingginya kebutuhan masyarakat terhadap informasi di tengah arus reformasi dan globalisasi, memberi peluang pada lembaga perpustakaan dan kearsipan untuk

(34)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 25

mengumpulkan arsip dari SKPD-SKPD serta membuka/membina perpustakaan yang tersebar di seluruh Kabupaten Sidoarjo.

Masyarakat semakin sadar bahwa informasi menjadi komoditi penting dan diminati sekarang ini. Apalagi dengan adanya teknologi informasi dan pemanfaatannya dalam administrasi pemerintahan. Tentu saja, hal ini akan meningkatkan jumlah arsip baik dinamis maupun statis di setiap SKPD.

Dengan banyaknya perpustakaan yang dibuka, berarti membutuhkan lebih banyak koleksi pustaka baik terbitan dalam maupun luar negeri untuk menambah koleksi.

Hal ini memberi peluang pada penerbit untuk menghasilkan bahan pustaka yang lebih banyak dan berkualitas. Di antara peluang-peluang yang ada, sebaliknya juga muncul sejumlah Ancaman, seperti :

- Masih rendahnya pemahaman dan kesadaran aparatur terhadap pengelolaan arsip maupun perpustakaan. Akibatnya banyak perpustakaan yang belum berjalan dengan baik karena kekurangan bahan pustaka serta SDM pengelola. Di bidang kearsipan, banyak arsip yang belum terkelola dengan baik di unit-unit kerja

- Munculnya Perusahaan swasta bidang pengelolaan arsip di Kab. Sidoarjo - Belum adanya regulasi pengembangan perpustakaan dan arsip di daerah

- Tidak meratanya tingkat pendidikan di masyarakat menjadi problem khusus dalam mendapatkan layanan informasi

(35)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 26 3.1. IDENTIFIKASI PERMASALAHAN BERDASARKAN TUGAS POKOK DAN FUNGSI KANTOR

PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN SIDOARJO.

Dalam menjalankan tugas Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo memiliki beberapa permasalahan yang tentunya menghambat kinerja Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo. Adapun permasalahan-permasalahan yang dihadapi Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo tersebut antara lain:

1. Urusan perpustakaan

a. Terbatasnya SDM

b. Terbatasnya dana/anggaran pengembangan

c. Fasilitas (sarana prasarana) masih kurang baik dari segi kuantitas maupun kualitas

d. Kurangnya bahan koleksi yang dibutuhkan masyarakat

e. Kurangnya kelembagaan perpustakaan desa

2. Urusan kearsipan

a. Belum terdapat sistem pengelolaan arsip yang sistematis

b. Terbatasnya dana/anggaran pengembangan

c. Belum terdapat fasilitas penyimpanan/depo arsip

d. Fasilitas (sarana prasarana) masih kurang baik dari segi kuantitas maupun kualitas

Di sisi lain terdapat potensi-potensi yang menjadi faktor pendorong dalam pengembangan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo. Potensi tersebut dapat dikembangkan dan diptimalkan sebagai salah satu upaya menangani permasalahan yang ada di Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo.

Tabel 3. 1 Analisis Potensi dan Masalah

No Potensi Analisis Masalah Analisis

A URUSAN PERPUSTAKAAN 1 Adanya jabatan fungsional pustakawan sebagai SDM perpustakaan Keberadaan pustakawan dapat mendukung Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo dalam menjalankan tugas dan fungsi secara optimal, terutama dalam urusan perpustakaan. Terbatasanya SDM SDM perpustakaan

memiliki peran penting dalam pengelolaan dan pengembangan

perpustakaan. Kondisi

eksisting SDM

perpustakaan saat ini masih terbatas baik dari segi kuantitas maupun kualitas. Dari segi

kuantitas, SDM

perpustakaan

Bab - III

ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI

(36)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 27

No Potensi Analisis Masalah Analisis

desa/kelurahan sangat kurang dan dari segi kualitas masih perlu ditingkatkan baik melalui pendidikan formal maupun non formal. 2 Lokasi Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo strategis Lokasi Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo terletak di pusat kota dan mudah di akses oleh masyarakat.

Terbatasnya dana

pengembangan

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo masih belum menjadi lembaga besar (Dinas).

Hal tersebut

mempengaruhi anggaran dana pengembangan yang

terbatas padahal

kebutuhan dana untuk mengembangan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo sangat penting dalam merealisasikan program

dan kegiatan

pengembangan sehingga perlu penambahan sumber

dana lain untuk

mendukung program

kegiatan Kantor

Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo. 3 Adanya fasilitas

perpustakaan seperti katalog online, toilet, wi-fi spot, ruang baca, mobil perpustakaan keliling, ruang multimedia,loker tas pengunjung. Keberadaan fasilitas perpustakaan sangat penting dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat dan perlu dipertahankan serta ditingkatkan kualitasnya. Fasilitas (sarana prasarana) masih kurang baik dari segi kuantitas maupun kualitas

Fasilitas perpustakaan masih belum lengkap dan masih terdapat fasilitas dengan kondisi kurang baik, misalnya AC yang sering tidak berfungsi. Hal

tersebut dapat

berpengaruh pada kinerja pelayanan perpustakaan yang tidak optimal dan kepuasan masyarakat sebagai pengguna jasa pelayanan. Oleh karena itu perlu adanya peningkatan fasilitas terutama fasilitas pendukung digitalisasi untuk mewujudkan e-library. 4 Adanya perpustakaan keliling Adanya perpustakaan keliling dapat memperluas dan mempermudah akses masyarakat terhadap perpustakaan sehingga perlu dipertahankan keberadaannya dan dikembangkan dengan berbagai Kurangnya bahan koleksi yang dibutuhkan masyarakat Jumlah koleksi

perpustakaan yang ada saat ini belum mampu mencukupi kebutuhan pengunjung. Apalagi dengan makin banyaknya buku baru yang dihasilkan oleh penerbit.Dalam rangka turut serta mencerdaskan kehidupan

bangsa, lembaga

(37)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 28

No Potensi Analisis Masalah Analisis

inovasi yang

mendukung

memenuhi kebutuhan buku-buku berkualitas bagi masyarakat. Karena itu

upaya pengembangan

koleksi penting dilakukan. Selain itu ketersedian koleksi dalam bentuk elektronik juga harus segera dilaksanakan. 5 Adanya perlombaan yang diadakan di Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo Adanya perlombaan yang diadakan di Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo dapat menjadi daya tarik yang sekaligus meningkatkan minat masyarakat untuk mengunjungi yang diadakan di Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo. Kurangnya kelembagaan perpustakaan desa Perkembangan perpustakaan desa di Kabupaten Sidoarjo belum

signifikan karena kurangnya kesadaran masyarakat untuk mengembangkan desa melalui pemanfaatan perpustakaan. 6 Adanya program pelatihan Bhs Inggris dan Komputer yang diadakan oleh Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo tanpa dipungut biaya Adanya program pelatihan Bhs Inggris dan Komputer yang diadakan oleh Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo tanpa dipungut biaya dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo.

Kurang adanya dukungan pelaksanaan program ini

Dengan adanya program pelatihan Bhs Inggris dan Komputer yang diadakan oleh Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo tanpa dipungut biaya dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo

sehingga menarik

masyarakat untuk datang ke perpustakaan. B URUSAN KEARSIPAN 1 Adanya jabatan fungsional arsiparis sebaga SDM kearsipan Keberadaan pustakawan dapat mendukung Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo dalam menjalankan tugas dan fungsi secara optimal, terutama dalam urusan kearsipan. Belum terdapat sistem pengelolaan arsip yang sistematis

Pengelolaan arsip masih belum sitematis sehingga perlu dikembangkan sistem pengelolaan arsip yang baik. 2 Lokasi Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo strategis Lokasi Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo terletak di pusat kota dan mudah di akses oleh masyarakat.

Terbatasnya dana

pengembangan

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo masih belum menjadi lembaga besar (Dinas).

Hal tersebut

mempengaruhi anggaran dana pengembangan yang

terbatas padahal

(38)

Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo 29

No Potensi Analisis Masalah Analisis

mengembangan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo sangat penting dalam merealisasikan program

dan kegiatan

pengembangan sehingga perlu penambahan sumber

dana lain untuk

mendukung program

kegiatan Kantor

Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo. 3 Adanya fasilitas kearsipan seperti software kearsipan, dokumen A3 scanner dan fasilitas penunjang lainnya Keberadaan fasilitas kearsipan sangat penting dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat dan perlu dipertahankan serta ditingkatkan kualitasnya. Belum terdapat fasilitas penyimpanan arsip

Pada kondisi eksisting Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo belum memiliki tempat khusus penyimpanan arsip baik arsip biasa maupun arsip khusus/berharga.

Kondisi tersebut

menyebabkan kurangnya kepercayaan dan minat masyarakat/lembaga untuk menyimpan arsip di Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sidoarjo. Oleh karena itu perlu dikembangkan tempat

penyimpanan arsip

misalnya depo arsip yang didukung sistem kearsipan yang memadai. 4 Fasilitas (sarana prasarana) yang ada Keberadaan fasilitas kearsipan sangat penting dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat dan perlu dipertahankan serta ditingkatkan kualitasnya. Fasilitas (sarana prasarana) masih kurang baik dari segi kuantitas maupun kualitas

Fasilitas kearsipan masih belum lengkap dan masih terdapat fasilitas dengan kondisi kurang baik. Hal

tersebut dapat

berpengaruh pada kinerja pelayanan kearsipan yang tidak optimal dan kepuasan masyarakat sebagai pengguna jasa pelayanan. Oleh karena itu perlu adanya peningkatan fasilitas terutama fasilitas penyimpanan arsip/depo arsip, penyimpanan arsip

berharga dan

pengembangan fasilitas penunjang lainnya seperti diorama.

Gambar

Gambar 2. 1 Struktur Organisasi Kantor Perpustakaan dan Arsip
Tabel 2.5  Koleksi Umum
Tabel 2. 7 Fasilitas Penunjang Kegiatan Perpustakaan
Tabel 2. 8 Fasilitas Penunjang Kegiatan Kearsipan
+7

Referensi

Dokumen terkait

UML (Unified Modelling language) adalah sebuah bahasa untuk menentukan, visualisasi, kontruksi, dan mendokumentasikan artifact (bagian dari informasi yang digunakan

Adapun terkait dengan sanksi bagi seseorang yang memiliki tanah pertanian secara absentee, dalam PP Nomor 224 Tahun 1961 telah dijelaskan bahwa tanah pertanian yang dimiliki

Manfaat teoritis diharapkan hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai tambahan informasi ilmu pengetahuan khususnya kebidanan untuk menambah gambaran dan pengetahuan tentang

 Deflasi terjadi karena adanya penurunan harga yang ditunjukkan oleh turunnya indeks untuk beberapa kelompok pengeluaran, yaitu: kelompok bahan makanan 0,82 persen;

22 Tahun 1999 menurut Prasojo (2003) diharapkan dapat memberikan sejumlah efek positif terhadap fungsi pelayanan birokrasi di Daerah dengan sejumlah alasan: pertama,

Melalui Gambar 4 dapat diketahui bahwa urutan kandungan karotenoid tumbuhan taliputri dari yang tertinggi sampai yang terendah adalah Cuscuta australis R.Br.. orange diikuti

Ifdil (2007) juga menyebutkan bahwa kunjungan rumah adalah upaya yang dilakukan Konselor untuk mendeteksi kondisi keluarga dalam kaitannya dengan permasalahan anak/individu

bola sepak ini merupakan sesuatu yang unik. Bola sepak sebenarnya sesuatu yang sangat dekat dengan dirinya kerana adanya semangat setia kawan. Meminta pendapat daripada Syahrul