• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang - Sistem Informasi Nilai Madrasah Aliyah Negeri Berbasis Web Menggunakan PhP dan MySQL

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2019

Membagikan "BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang - Sistem Informasi Nilai Madrasah Aliyah Negeri Berbasis Web Menggunakan PhP dan MySQL"

Copied!
9
0
0

Teks penuh

(1)

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Perkembangan Teknologi Internet yang pesat telah memicu munculnya berbagai aplikasi baru termasuk di bidang Teknologi Informasi. Website adalah salah satu revolusi dibidang informasi berbasis teknologi internet. Website diharapkan dapat dijadikan alternative bagi pengembangan sistem informasi yang lebih efektif dan efesien dengan biaya yang lebih rendah dimasa mendatang. Hal ini dapat berjalan lancar apabila ada suatu jaringan internet. Salah satu bidang yang mendapatkan dampak yang cukup berarti dengan perkembangan teknologi ini adalah bidang pendidikan, dimana pada dasarnya pendidikan merupakan suatu proses komunikasi dan informasi dari pendidik kepada peserta didik yang berisi informasi informasi pendidikan, yang memiliki unsur‐unsur pendidik sebagai sumber informasi, media sebagai sarana penyajian ide, gagasan dan materi pendidikan serta peserta didik itu sendiri, beberapa bagian unsur ini mendapatkan sentuhan media teknologi informasi.

(2)

terkoneksi internet dapat memanfaatkan fasilitas ini sebagai media informasi yang cepat, akurat dan up to date dalam menyajikan informasi yang diperlukan.

Dengan adanya Website diharapkan dapat membantu masyarakat pada umumnya dan sekolah pada khususnya untuk melakukan penyebaran informasi dengan cepat, murah, dan efektif.

Seiring dengan perkembangan Teknologi Informasi Website bukan lagi sekedar menawarkan company/product profile melainkan menuju ke system back office ( pengelolaan system perkantoran/instansi/sekolah ) secara online dan realtime. “Portal Akademik” merupakan implementasi system back office yang berbasis Website.

Sekolah adalah tempat pendidikan dimana siswa dan guru melakukan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), dalam hal ini sekolah Madrasah Aliyah Negeri Barus dapat memberikan informasi sekolahnya kepada orang yang membutuhkan informasi khususnya orang tua siswa.

Informasi Sekolah yang dibutuhkan orang tua siswa dan masyarakat umum yang convensional dengan cara mendatangani secara langsung, atau menyanyakan informasi kepada siswa yang bersekolah pada sekolah yang dimaksud.

(3)

MADRASAH ALIYAH NEGERI BERBASIS WEB MENGGUNAKAN PHP DAN

MYSQL“.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian dari latar belakang permasalahan di atas, maka masalah yang akan dibahas adalah sebagai berikut :

1. Pendataan siswa, orang tua siswa dan nilai siswa yang masih manual. 2. Penyampaian informasi yang kurang tepat karena orang tua siswa dan

masyarakat harus datang langsung ke sekolah untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.

3. Orang tua hanya mengetahui nilai perkembangan siswa pada saat pembagian raport saja.

4. Memerlukan informasi yang lama untuk mengetahui Informasi sekolah seperti Program Keahlian ( Jurusan ), data guru, keadaan sekolah, fasilitas dan sebagainya karena sistemnya masih manual (Promosi Secara Langsung datang ke sekolah / face to face).

(4)

1.3. Batasan Masalah

Untuk menghindari pembahasan diluar permasalahan, berikut adalah batasan permasalahan :

1. Sistem hanya menangani dan membahas tentang informasi umum sekolah khususnya melalui jalur online (internet).

2. Sistem hanya menangani dan membahas tentang penginputan biodata siswa, orang tua siswa, input data nilai.

3. Sistem memberikan layanan informasi seputar sekolah. 4. Sistem menyediakan fasilitas Guest Book (Buku Tamu). 5. Halaman admin untuk pembaharuan isi Website.

6. Sistem Ini merupakan Sistem Basis Data yang dibangun menggunakan PHP dan MySQL Sebagai Database-nya dengan Sistem Operasi Windows.

1.4. Maksud dan Tujuan

Maksud diadakannya penelitian ini adalah untuk membantu memberikan informasi yang berkaitan dengan kegiatan akademik, bai k itu materi, konsep, tahapan, maupun sistem pembelajaran yang diterapkan oleh suatu lembaga pendidikan dan dapat di akses oleh semua pihak (open course ware).

(5)

2. Tujuan Khusus

Dengan “Sistem Informasi Nilai Sekolah Berbasis Web” ini dapat menjadi

informasi untuk semua orang (Orang Tua Siswa/Wali), Masyarakat Umum dan Dinas Institusi yang ingin dibutuhkannya :

a. Membuat sistem informasi sekolah yang Berbasis Web secara sistematis, tersruktur, terarah, dan lengkap, sehingga sistem informasi sekolah yang dibuat benar-benar berguna dan mengefesiensikan pekerjaan.

b. Untuk memberikan informasi yang cepat dan akurat kepada orang yang membutuhkannya.

c. Mendukung rencana pemanfaatan fasilitas yang tersedia dengan membuat aplikasi informasi sekolah.

d. Membuat suatu sistem yang baru menjadi alternative penyelesaian yang berkaitan dengan pengelolahan nilai.

e. Menyajikan informasi yang lebih cepat, tepat dan akurat tentang pengelolahan nilai.

f. Untuk mengetahui kelemahan-kelemahan cara kerja yang berjalan.

1.5. Manfaat

(6)

1.6. Tinjauan Pustaka

Sebagai suatu sistem informasi sekolah yang ingin dinilai baik haruslah memiliki referensi dan program aplikasi pendukung yang cukup. Oleh karena itu penulis mengumpulkan bahan bacaan guna mengumpulkan informasi yang berhubungan dengan materi yang terdapat dalam tugas akhir nantinya. Sebagai sumber bahan bacaan atau informasi tersebut penulis mendapatkannya dari perpustakaan Universitas Sumatera Utara, koleksi buku pribadi milik sendiri serta pinjaman dari teman – teman penulis. Kemudian adapun beberapa program aplikasi pendukung dalam pembentukkan sistem informasi ini, yaitu:

1. MySQL adalah sebuah perangkat lunak manajemen basis data SQL (database management system) atau DBMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL.

2. Sublime merupakan program yang banyak digunakan oleh pengembang web karena fitur – fiturnya yang menarik dan kemudahan penggunaannya.

(7)

pengembangan. Dalam sisi pemahamanan, php adalah bahasa scripting yang paling mudah karena referensi yang banyak. PHP adalah bahasa open source

yang dapat digunakan di berbagai mesin (linux, unix, windows) dan dapat dijalankan secara runtime melalui console serta juga dapat menjalankan perintah-perintah sistem.

1.7. Metodologi Penelitian

Untuk menyelesaikan penelitian ini, penulis melakukan penerapan metode penelitian dalam memperoleh data-data yang dibutuhkan sehingga lebih mudah dalam menyelesaikan penelitian ini dan mendapatkan hasil yang lebih baik. Metode penelitian yang penulis lakukan adalah :

1. Penelitian Kepustakaan (Library Research)

Disini penulis menggunakan buku-buku yang berhubungan dengan masalah dan melakukan searching literatur di internet sehingga dapat membantu penyelesaian masalah.

2. Penelitian Lapangan (Field Research)

Penelitian dilakukan langsung ke sekolah yang bersangkutan yaitu MAN Barus dimana penulis melakukan pengumpulan data dengan cara bertanya langsung kepada pihak yang terkait. Data dalam penelitian di lapangan diperoleh melalui: a. Wawancara (Interview)

(8)

dibutuhkan, yaitu : penyediaan data dan fakta tentang sekolah, profil prestasi sekolah dan lain-lain yang telah diterangkan pada bagian batasan masalah. b. Pengamatan (observasi)

Penulis melakukan pengamatan secara langsung terhadap objek penelitian khususnya pengamatan terhadap MAN Barus.

c. Dokumentasi

Penulis melakukan pengambilan data melalui hal-hal atau variable yang berupa catatan, transkip, buku-buku, majalah, dokumen, dan bahan-bahan tulisan dari Madrasah Aliyah Negeri serta sumber-sumber lain yang berhubungan.

1.8. Sistematika Penulisan

Adapun sistematika penulisan laporan Tugas ini adalah sebagai berikut : BAB 1 : PENDAHULUAN

Dalam bab ini penulis menguraikan Latar Belakang, Rumusan Masalah, Batasan Masalah, Maksud Dan Tujuan Penelitian, Metode Penelitian dan Sistematika Penulisan.

BAB 2 : LANDASAN TEORI

(9)

Madrasah Aliyah Negeri yaitu sejarah, profil, fungsionaris sekolah, struktur organisasi, dan sebagainya yang menyangkut administrasi sekolah.

BAB 4 : PERANCANGAN SISTEM

Dalam bab ini penulis menguraikan tentang perancangan sistem yang dirancang yang meliputi perancangan layout, perancangan database, gambaran aplikasi web yang akan dibuat serta bagaimana algoritma aplikasi tersebut saat dijalankan.

BAB 5 : IMPLEMENTASI SISTEM

Dalam bab ini penulis menyajikan tentang pengertian implementasi sistem, tujuan implementasi sistem serta spesifikasi aplikasi.

BAB 6 : KESIMPULAN DAN SARAN

Referensi

Dokumen terkait

Sistem Informasi geografis Untuk Pengelolaan Bentang Lahan Berbasis Sumber Daya Alam Buku 1 Sistem Informasi Geografis dan Pengindraan Jauh Menggunakan ILWIS Open Source..

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh penerapan sistem informasi akuntansi, komunikasi internal, dan kompensasi terhadap kinerja karyawan pada Usaha

Tingginya efisiensi penyisihan kekeruhan pada variasi debit udara 4 L/menit dapat disebabkan karena pada variasi debit udara ini memiliki kenaikan nilai pH yang paling tinggi

algoritma kompresi LZW akan membentuk dictionary selama proses kompresinya belangsung kemudian setelah selesai maka dictionary tersebut tidak ikut disimpan dalam file yang

Pembangkitan bilangan acak data permintaan pelanggan distributor produk 2 pada gudang penyangga sesuai dengan distribusi data uniform dengan parameter nilai minimum sebesar

Pencemaran lingkungan yang diatasi antaranya pencemaran air, tanah, dan pencemaran udara, kontaminasi tanah oleh sampah, hujan asam, perubahan iklim global, penipisan lapisan

Berdasarkan cuplikan wawancara di atas, diketahui bahwa YPS dapat menjelaskan analogi (keserupaan) yang digunakan, namun siswa belum bisa menggunakan cara yang

model Discovery Learning dan Think Pair Share (TPS) siswa kelas VIII. SMP Negeri 1 Pogalan pada materi teorema pythagoras tahun