• Tidak ada hasil yang ditemukan

5. PROGRAM STUDI MAGISTER (S2)

5.2. Teknik Lingkungan

Program Magister merupakan kelanjutan linier Program Sarjana atau merupakan interaksi beberapa disiplin ilmu yang terbentuk sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan atau tututan kebutuhan. Dengan demikian lulusan program magister akan mempunyai kemampuan lebih dari lulusan sarjana terutama dalam hal berdaya cipta dalam bidangnya, melakukan sintesis serta mengambil kesimpulan dari suatu kegiatan penelitian di samping kedalaman dan keluasan penguasaan ilmunya.

Program Magister dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:

1. Program Magister berorientasi penguasaan dan pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni yang memberikan penekanan pada kemampuan ilmiah dan pengembangan ilmu.

Program ini merupakan jenjang untuk melanjutkan ke jenjang program doktor dengan demikian penguasaan ilmu lulusannya yang akan meneruskan ke pendidikan doktor harus sudah berada di sekitar „frontier‟ ilmunya.

2. Program Magister berorientasi pemanfaatan dan pendayagunaan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni yang memberikan penekanan pada kemampuan keprofesian memberikan penekanan pada kemampuan untuk membangun kompetentsi keprofesian.

a. Body of Knowledge

Saat ini Program Studi Teknik Lingkungan ITB sebagai sebuah disiplin ilmu teknik lebih banyak bergerak dalam:

1. Penyediaan air yang baik dan layak bagi kebutuhan aktivitas manusia ditinjau dari sudut kualitas, kuantitas maupun kontinuitas.

2. Kontrol terhadap kemungkinan penyebaran penyakit dan pengelolaan kesehatan lingkungan, termasuk keselamatan dan kesehatan kerja (environmental health and safety).

3. Upaya pengendalian pencemaran akibat limbah hasil aktivitas manusia, mulai dari sumber terjadinya pencemaran sampai limbah itu terbentuk, misalnya melalui pendekatan teknologi bersih (pollution prevention), atau daur-ulang limbah.

4. Teknologi pengendalian dan pengelolaan (management) limbah cair, gas, dan padat dalam upaya pengendalian akibat pencemarannya terhadap media: tanah, air (termasuk laut) dan udara, termasuk pemanfaatan dan dan pengembangan bioteknologi yang relevan.

5. Penyaluran limbah dan buangan yang terjadi, termasuk air hujan, agar tidak mengganggu lingkungan, serta agar dapat tertangani secara baik.

6. Konservasi sumber-sumber daya air yang dapat diperluas dengan sumber daya alam.

7. Pengelolaan lingkungan melalui upaya sistem manajemen lingkungan (environment system management).

8. Penilaian terhadap dampak negatif yang mungkin terjadi akibat pencemaran lingkungan, termasuk di sini pendekatan risk assessment baik sebagai health risk assessment maupun ecological risk assessment.

b. Tantangan yang Dihadapi

Tantangan bidang keilmuan Teknik Lingkungan di masa mendatang depan dengan mengacu kepada berbagai sumber dan literatur serta diskusi dengan berbagai stakeholders, terutama advisory board Teknik Lingkungan ITB, meliputi hal-hal berikut ini:

1. Pembangunan yang berkelanjuan dan berkesinambungan (sustainability and sustainable development)

2. Perubahan lklim (climate change)

84

T. Sipil T. Lingkungan T. Kelautan STJR PSDA PIAS 3. Globalisasi (globalization)

4. UN milenium development goals (water, sanitation and public health) 5. Energi dan lingkungan dan tidak lagi energi versus lingkungan 6. Keamanan dan keselamatan bahan pangan (food safety and security) 7. Sertifikasi.

c. Akreditasi atau Standar Kurikulum Acuan

Lembaga akreditasi yang yang diikuti oleh Program Studi Teknik Lingkungan secara nasional adalah yang diselenggarakan secara independen oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) Indonesia. Sedangkan secara internasional, badan akreditasi yang dijadikan referensi dan acuan adalah Accreditation Board for Engineering and Technology (ABET) yang berpusat di Amerika Serikat. Organanisasi profesi yang akan diikuti secara nasional adalah Ikatan Ahli Teknik Penyehatan dan Lingkungan Indonesia (IATPI) dan secara internasional yang dijadikan acuan adalah American Association of Environmental Engineer (AAEE).

d. Referensi

1. Ketetapan Senat Akademik Institut Teknologi Bandung Nomor 10/SK/I1-SA/2012, tentang Harkat Pendidikan Institut Teknologi Bandung.

2. SK Rektor ITB No. 284/SK/I1-A/PP/2012 tentang Pedoman Penyusunan Kurikulum 2008 - 2013 Institut Teknologi Bandung.

3. Keputusan Menteri Pendidikan Nasional RI No. 323/U/2000 tentang Pedoman Penyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi dan Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa.

4. http://www.abet.org situs yang memuat kurikulum Environmental Engineering.

e. Tujuan Pendidikan dan Capaian Lulusan

Tujuan Pendidikan

Tujuan program pendidikan Magister Teknik Lingkungan pada dasarnya mengacu kepada tujuan program pendidikan magister ITB yaitu harus memiliki kemampuan lebih dari lulusan program sarjana yaitu berdaya cipta dalam bidang Teknik Lingkungan terutama dalam mengembangkan pengetahuan, keterampilan dan sikap untuk membina kegiatan inovatif di dalam masyarakat yang dilandasi oleh landasan ilmiah yang kuat dalam proses pendidikan tinggi yang bertumpu pada penelitian. Dalam pengambilan keputusan tersebut, lulusan magister Teknik Lingkungan harus mampu melakukan sintesis serta mengambil kesimpulan dari suatu kegiatan penelitian selain kedalaman dan keluasan penguasaan ilmunya, sehingga program magister Teknik Lingkungan diharapkan mampu:

1. Mengantarkan mahasiswanya sedekat mungkin ke state of the art atau frontier bidang ilmunya.

2. Mengantarkan mahasiswanya sedekat mungkin dengan tuntutan keahlian yang diperlukan dalam masyarakat.

Tujuan pendidikan Program Magister Teknik Lingkungan berorientasi yang penguasaan dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi adalah sebagai berikut:

1. Mampu mengembangkan dan merancang metode penelitian dalam bidang Teknik Lingkungan.

2. Mampu menganalisis, mengevaluasi, sintesis dan menginterpretasikan data hasil penelitian dan kesimpulan pemecahan permasalahan.

T. Sipil T. Lingkungan T. Kelautan STJR PSDA PIAS

85

3. Memiliki ketrampilan dalam menggunakan instrumen hardware maupun software yang mendukung pelaksanaan penelitian dalam bidang Teknik Lingkungan.

4. Mampu bekerjasama multidisiplin dengan etis dan profesional untuk membangun kerangka berfikir komprehensif dalam mengembangkan ilmu dan teknologi dalam lingkup Teknik Lingkungan.

Capaian (Outcome) Lulusan

Sesuai kriteria ABET, maka student outcomes untuk program magister Teknik Lingkungan adalah sebagai berikut:

1. “One year of academic study beyond the baccalaureate level," and demonstration that

"graduateshave an ability to applymaster's level knowledge in a specialized areaof engineering related to the program area“.

2. Student outcomes are outcomes (a) through (k) in undergraduate degree (lihat kurikulum Program Sarjana TL ITB) plus any additional outcomes that may be articulated by the program.

Therefore, the outcomes must be consistent with the required additional "one year of academic study beyond the baccalaureate level" and demonstration that "graduates have an ability to applymaster'slevelknowledgeinaspecializedarea of engineering related to the program area“.

3. A master's level program is expected to use measurements that relate to the master's level curriculum for the applicable outcomes in addition to measurements taken from the parts of the curriculum normally associated with a baccalaureate program (undergraduate program) Sesuai dengan Perpres RI No. 82 tahun 2012 tentang Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI), lulusan program magister setidaknya memiliki kualifikasi setara dengan jenjang 8, yaitu:

1. Mampu mengembangkan pengetahuan, teknologi, dan seni di dalam bidang keilmuannya atau praktek profesionalnya melalui riset, hingga menghasilkan karya inovatif dan teruji.

2. Mampu memecahkan permasalahan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni di dalam bidang keilmuannya melalui pendekatan inter atau multisipliner.

3. Mampu mengelola riset dan pengembangan yang bermanfaat bagi masyarakat dan keilmuan serta mampu mendapat pengakuan nasional maupun internasional.

Berdasarkan pertimbangan di atas, maka capaian lulusan (outcome) Program Magister Teknik Lingkungan, yang ingin dicapai adalah kemampuan lebih dari program studi sarjana yang mencakup:

1. Pengembangan dan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang bidang teknik lingkungan melalui kegiatan penelitian dan karya inovatif.

2. Kemampuan memecahkan permasalahan terkait isu lingkungan melalui pendekatan ilmiah secara inter atau multidisiplin dalam area terkait dengan bidang teknik lingkungan.

3. Kemampuan dalam berkomunikasi secara efektif, bekerjasama dalam tim termasuk memimpin secara profesional pada intitusi masyarakat, pemerintah, maupun swasta di tingkat nasional maupun internasional.

86

T. Sipil T. Lingkungan T. Kelautan STJR PSDA PIAS f. Struktur Kurikulum

Matakuliah Wajib Jalur Pilihan Teknologi dan Manajemen Lingkungan

No. Kode Kuliah Nama Kuliah SKS

1. TL 5098 Metoda Penelitian 3

2. TL 5214 Ekonomi Lingkungan dan Valuasi 2

3. TL 5213 Pemodelan Lingkungan 2

4. TL 5204 Transport dan Transformasi Polutan 2

5. TL 5112 Penelitian Operasi 2

6. TL 5111 Konservasi Sistem Lingkungan 3

7. TL 5103 Matematika Lanjut 2

8. TL 5102 Analisis Data Lingkungan 2

9. TL 5101 Dasar-dasar Teknik Lingkungan 2

10. TL 6099 Seminar dan Tesis 6

No. Matakuliah Pilihan SKS

1. Pilihan Prodi 6

2. Pilihan Luar Prodi 0

3. Pilihan Bebas 4

Total SKS = 36 SKS

Matakuliah Wajib Jalur Pilihan Pengendalian dan Pencegahan Pencemaran

No. Kode Kuliah Nama Kuliah SKS

1. TL 5098 Metoda Penelitian 3

2. TL 5224 Daur Ulang Limbah 2

3. TL 5223 Laboratorium Teknik Lingkungan 2

4. TL 5204 Transport dan Transformasi Polutan 2

5. TL 5122 Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya Beracun 2

6. TL 5121 Rekayasa Proses 3

7. TL 5103 Matematika Lanjut 2

8. TL 5102 Analisis Data Lingkungan 2

9. TL 5101 Dasar-dasar Teknik Lingkungan 2

10. TL 6099 Seminar dan Tesis 6

No. Matakuliah Pilihan SKS

1. Pilihan Prodi 6

2. Pilihan Luar Prodi 0

3. Pilihan Bebas 4

Total SKS = 36 SKS

Matakuliah Wajib Jalur Pilihan Keselamatan dan Kesehatan Lingkungan

No. Kode Kuliah Nama Kuliah SKS

1. TL 5098 Metoda Penelitian 3

2. TL 6099 Seminar & Tesis 6

3. TL 5233 Toksikologi Lingkungan 2

4. TL 5204 Transport dan Transformasi Polutan 2

5. TL 5132 Pengendalian Limbah Industri 2

6. TL 5131 Higiene Industri 3

7. TL 5122 Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya Beracun 2

8. TL 5102 Analisis Data Lingkungan 2

T. Sipil T. Lingkungan T. Kelautan STJR PSDA PIAS

87

9. TL 5101 Dasar-Dasar Teknik Lingkungan 2

10. TL 6137 Analisis Resiko Kesehatan 2

No. Matakuliah Pilihan SKS

1. Pilihan Prodi 6

2. Pilihan Luar Prodi 0

3. Pilihan Bebas 4

Total SKS = 36 SKS

Matakuliah Pilihan Program Studi Magister Teknik Lingkungan

No. Kode Kuliah Nama Kuliah SKS

1 TL 5122 Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya Beracun 2

2 TL 5141 Penilaian AMDAL 2

3 TL 5142 Ekohidrologi 2

4 TL 5143 Pengelolaan Kualitas Udara 2

5 TL 5144 Fisika dan Kimia Atmosfer 2

6 TL 5151 Rekayasa Air Berkelanjutan 2

7 TL 5152 Sistem Penyaluran Air Buangan 2

8 TL 5153 Konversi Energi Limbah 2

9 TL 5154 Aspek Non Teknis dalam Pengelolaan Limbah 2

10 TL 5155 Sistem Drainase Pemukiman 2

11 TL 5180 Pengelolaan Pesisir Pantai 2

12 TL 5181 Keselamatan Radiasi 2

13 TL 5182 Pengendalian Bising 2

14 TL 5224 Daur Ulang Limbah 2

15 TL 5233 Toksikologi Lingkungan 2

16 TL 5234 Ventilasi Industri 2

17 TL 5235 Rekayasa Keselamatan 2

18 TL 5245 Sistem Manajemen Air Berkelanjutan 2

19 TL 5246 Pencemaran dan Pemantauan Udara Toksik 2

20 TL 5247 Pemodelan Pencemaran Udara 2

21 TL 5248 Sistem Manajemen Lingkungan 2

22 TL 5256 Pengolahan Air Lanjut 2

23 TL 5257 Rekayasa dan Aplikasi Bioremediasi 2

24 TL 5258 Sistem Penyediaan Air 2

25 TL 5259 Pengendalian Pencemaran Udara 2

26 TL 5260 Perencanaan Lingkungan 2

27 TL 5283 Sistem Manajemen K3 2

28 TL 5284 Drainase Permukiman Berkelanjutan 2

29 TL 6136 Manajemen Mutu 2

30 TL 6180 Komputasi Sistem Pengelolaan Lingkungan 2

31 TL 6181 Biomonitoring 2

32 TL 6182 Toksikologi Akuatik 2

33 TL 6183 Kapita Selekta 2

34 TL 6184 Bioteknologi Lingkungan 2

35 TL 6185 Teknologi Aerosol 2

88

T. Sipil T. Lingkungan T. Kelautan STJR PSDA PIAS Tabel 5.2 Struktur Kurikulum Program Studi Magister Teknik Lingkungan

g. Silabus

TL 5098 Metoda Penelitian (Wajib, 3 SKS)

Matakuliah ini adalah subjek awal bagi siswa dalam memasuki penelitian dan tesis.

metodologi penelitian ilmiah umumnya akan disampaikan. Dalam matakuliah ini akan disampaikan beberapa metode penelitian yang sering digunakan dalam bidang manajemen dan rekayasa.

TL 5101 Dasar-dasar Teknik Lingkungan (Wajib, 2 SKS)

Pemahaman neraca massa dan enersi, pengantar kimia lingkungan, konsep pertumbuhan populasi mahluk hidup, konsumsi sumber daya alam, populasi manusia dan kaitannya dengan mortalitas dan morbiditas, konservasi sumber daya alam, pengantar bahan berbahaya, pengantar pencemaran air, tanah dan udara, serta cara pengolahannya, isu global perubahan cuaca.

TL 5102 Analisis Data Lingkungan (Wajib, 2 SKS)

Review statistika elementer, pentingnya statistika dalam penelitian, bentuk-bentuk distribusi probabilitas, analisis varians dan faktorial, analisis regresi dan korelasi linier dan non-linier, analisis time series, analisis statistika yang tidak terikat pada bentuk densitas probabilitas teoritis (non-paramteris).

TL 5103 Matematika Lanjut (Wajib, 2 SKS)

Metoda mencari akar persamaan non-linear, matrik, persamaan diferensial ordiner, metoda penyelesaian POD, Persamaan Diferensial Parsial (PDP), metoda penyelesaian PDP.

TL 5111 Konservasi Sistem Lingkungan (Wajib, 3 SKS)

Definisi sistem dalam lingkungan, model dan penyederhanaan sistem, dasar-dasar kecerdasan buatan dan penerapan dalam bidang engineering, watershed system, air system, dan sistem buatan seperti danau, estuary.

TL 5112 Penelitian Operasi (Wajib, 2 SKS)

Program linear dan program dinamik. Demikian pula penerapan kedua metoda tersebut dalam berbagai pemecahan masalah optimasi yang berhubungan dengan masalah lingkungan.

TL 5121 Rekayasa Proses (Wajib, 3 SKS)

Proses fisik, kimia dan biologi dalam pengolahan air bersih dan limbah cair, padat dan gas digunakan, misalnya: gravitasi, kompresi, sentrifugasi, filtrasi, adsorbsi, absorpsi, flotasi, volatilisasi, gas transfer, stripping gas, pertukaran ion, membran proses, reverse osmosis, koagulasi, desinfeksi, netralisasi ; overview dasar-dasar mikrobiologi; peranan enzym dalam bioproses; neraca massa dalam bioproses; proses aerob dan anaerob;

bioreaktor pertumbuhan tersuspensi; bioreaktor pertumbuhan terlekat; modelling dalam bioreaktor; penggunaan mikroorganisme yang direkayasa secara genetika.

No. Kode Kuliah Nama Kuliah SKS

36 TL 6186 Pencemaran Tanah dan Air Tanah 2

37 TL 6188 Kedaruratan B3 di Industri 2

38 TL 6287 Toksikologi Lingkungan Kerja 2

T. Sipil T. Lingkungan T. Kelautan STJR PSDA PIAS

89

TL 5131 Higiene Industri (Wajib, 3 SKS)

Pengantar dan prinsip dasar hygiene industri; identifikasi, evaluasi dan kontrol terhadap faktor-faktor bahaya di lingkungan kerja (zat fisik: kebisingan, radiasi, pengion dan non-pengion, temperatur, tekanan, kimia: pelarut, debu; biologi: jamur, bakteri, dan lain-lain, serta ergonomi); penyakit-penyakit dan gangguan akibat lingkungan kerja; pengantar manajemen SMK3; dasar ventilasi industri; praktikum pengukuran; studi kasus untuk melaksanakan evaluasi.

TL 5132 Pengendalian Limbah Industri (Wajib, 2 SKS)

Macam dan jenis buangan industri, Sumber buangan; Karakteristik buangan industri dan dampaknya terhadap lingkungan; Aplikasi proses fisik; Kimia dan biologi dalam buangan industri; Padat, cair, dan gas, Langkah-langkah perencanaan pengolahan buangan industri; Sistem cluter dalam pengolahan buangan industri.

TL 5204 Transpor dan Transformasi Polutan (Wajib, 2 SKS)

Kuliah ini menerangkan gerakan dan perubahan zat pencemar di media air, udara, dan tanah. Gerakan dan perubahan zat pencemar dipengaruhi sifat fisik-kimia zat pencemar dan kondisi lingkungan yang dinamis.

TL 5213 Pemodelan Lingkungan (Wajib, 2 SKS)

Pengenalan tentang model, Penyusunan model, Pendekatan sistem, model matematis, teknik solusi, penyajian model, konsep hukum kekekalan massa, Jenis dan perkembangan model lingkungan

TL 5214 Ekonomi Lingkungan dan Valuasi (Wajib, 2 SKS)

Memberikan pengetahuan mengenai dasar-dasar ekonomi lingkungan dan metode valuasi dari sisi manfaat dan biaya. Materi tentang pemodelan sistem lingkungan dan ekonomi juga diberikan. Selanjutnya mahasiswa diharapkan dapat membuat suatu model dinamis sistem lingkungan dan sistem ekonomi dalam rangka pengambilan keputusan yang mempengaruhi kedua sistem tersebut.

TL 5223 Laboratorium Teknik Lingkungan (Wajib, 2 SKS)

Sedimentasi, aliran melalui media berbutir, transfer gas, lumpur aktif, biodegradasi materi padat.

TL 5224 Daur Ulang Limbah (Wajib, 2 SKS)

Penilaian kelayakan proses daur ulang, metode fisik dalam pemilahan dan recovery limbah, pemisahan secara kimia dan proses konversi, microbial recycling, pemanfaatan panas dari insinerasi, potensi gas-bio, potensi fly ash dan sludge, reuse air limbah untuk industri dan agriculture, Wastewater reuse untuk supply public water.

TL 6099 Seminar dan Tesis (Wajib, 6 SKS)

Matakuliah mandiri dalam proses pengerjaan Tugas Akhir dengan arahan dari pembimbing Tugas Akhir.

TL 5122 Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya Beracun (Pilihan, 2 SKS)

Definisi dan peraturan pengelolaan limbah B3, Identifikasi, karakterisasi, penentuan versi RCRA, versi Indonesia. Konsep cradle-to-grave, Konsep pengolahan, secara fisika – kimia, biologi, termal. Solidifikasi/stabilisasi limbah B3, TCLP Landfilling B3 teknik remediasi.

TL 5141 Penilaian AMDAL (Pilihan, 2 SKS)

Perencanaan kerangka acuan, metoda penyusunan dan evaluasi AMDAL, baik dalam format nasional ataupun internasional dengan berbagai metodologi teknik analisis untuk pengambilan keputusan beserta pengembangannya. Isi matakuliah meliputi:

highlight kebijakan dan perundangan lingkungan pada tingkat nasional dan beberapa kasus pada tingkat lokal beserta pelaksanaannya, perancangan dan pengelolaan studi dampak, berbagai metoda identifikasi dampak, penguraian rona lingkungan, berbagai

90

T. Sipil T. Lingkungan T. Kelautan STJR PSDA PIAS indeks dan indikator lingkungan, prediksi dan penilaian di lingkungan udara, air permukaan, tanah dan air tanah, kebisingan, biologi, budaya, visual, dan sosio- ekonomi. Juga diuraikan mengenai berbagai metoda untuk penganbilan keputusan dari berbagai alternatif, partisipasi publik di dalam pengambilan keputusan, penyusunan dokumen AMDAL dan pemantauan. Contoh-contoh aplikatif diberikan untuk elaborasi uraian yang memperkuat pemahaman analisis untuk kemungkinan penerapan di lapangan.

TL 5142 Ekohidrologi (Pilihan, 2 SKS)

Ekohidrologi menjembatani antara disiplin ilmu hidrologi dan ekologi, dengan tujuan tertentu digabungkan menjadi suatu konsep ilmu yang menjelaskan tentang terjadinya seleksi alamiah.yang terjadi pada organisme hidup Bidang ini mejabarkan tentang aplikasi kemampuan respons dari organisme hidup terhadap perubahan parameter lingkungan baik fisik dan kimianya, dimana perubahan ini juga banyak melibatkan faktor iklim sebagai faktor penentu. Curah hujan dan kandungan air tanah yang mempengaruhi terhadap perilaku tanaman di berbagai ekosistem diakibatkan oleh adanya perubahan siklus hidrologis.

TL 5143 Pengelolaan Kualitas Udara (Pilihan, 2 SKS)

Pendahuluan; sistem pengelolaan kualitas udara dan komponen-komponennya;

sumber, jenis, efek dan dampak terhadap manusia dan lingkungan; strategi pengelolaan kualitas udara; prinsip-prinsip penyusunan strategi; instrumen-instrumen yang digunakan dalam pengendalian pencemaran udara: institusional, ekonomi, teknologi dan hukum; evolusi pengelolaan kualitas udara di Indonesia dan berbagai negara pembanding; baku mutu udara ambien dan emisi dan dasar penetapannya;

peranan pengetahuan sains dan teknologi dalam kebijakan PKU dan perubahan iklim;

peranan pemantauan, jenis-jenis pemantauan dan prinsip penerapan sistem pemantauan, inventarisasi emisi dan modeling sebagai tools dalam regulasi dan kebijakan PKU, sistem PKU terintegrasi untuk pengambilan keputusan dan kebijakan;

co-benefit PKU dan perubahan iklim.

TL 5144 Fisika dan Kimia Atmosfer (Pilihan, 2 SKS)

Pendahuluan; evolusi dan komposisi atmosfer bumi; aspek meteorologi dan penyebaran regional dan global zat-zat pencemar; pengenalan unit konsentrasi zat di atmosfer (termasuk mixing ratio, column density, Dobson unit); sifat fisik dan kimia zat pencemar di atmosfer; energy balance and radiative forcing; kereaktifan kimia; senyawa-senyawa reaktif di atmosfer; kinetika; prinsip-prinsip fotokimia atmosfer; reaksi kimia ozone troposferik and stratoferik; sinks pencemar (deposisi basah dan kering); perubahan iklim; hujan asam; formasi dan dinamika meteorologi dan pencemar udara; interaksi antara komposisi kimia atmosfer dan iklim; formulasi matematis model kimia dan transport di atmosfer ; implikasi umum pengetahuan fisika kimia atmosfer dan meteorologi dalam kebijakan dan manajemen kualitas udara dan perubahan iklim.

TL 5151 Rekayasa Air Berkelanjutan (Pilihan, 2 SKS)

Dalam matakuliah ini akan dibahas konsep dasar dan isu yang terkait dalam reklamasi air dan penggunaan air yang berkelanjutan.

TL 5152 Sistem Penyaluran Air Buangan (Pilihan, 2 SKS)

Pendahuluan, prinsip dasar penyaluran air limbah, perhitungan dasar, permasalahan dalam sistem penyaluran, aspek ekonomi, operasional dan pemeliharaan, kuliah dari praktisi, studi kasus.

TL 5153 Konversi Energi Limbah (Pilihan, 2 SKS)

Pendahuluan, review karakteristik umum limbah terkait dengan potensi enersi, teknologi pengolah limbah dan konversi enersi, pengolah limbah berbasis termal:

insinerasi, dan alternatif selain insinerasi, pengolah limbah berbasis proses degradasi:

biometanisasi dan selain biometanisasi, enersi biometan dari landfilling sampah kota.

T. Sipil T. Lingkungan T. Kelautan STJR PSDA PIAS

91

TL 5154 Aspek Non Teknis dalam Pengelolaan Limbah (Pilihan, 2 SKS)

Pada kuliah ini diberikan pengetahuan mengenai hukum dan perundang-undangan serta kebijakan dalam pengelolaan persampahan. Selain itu juga dibahas aspek kelembagaan pengelolaan persampahan dan pengembangan organisasi yang diperlukan. Diulas pula variasi dan metode pengembangan peran serta masyarakat.

Metode analisis sosial persampahan, termasuk analisis persepsi, image, dan kepercayaan akan dikaji. Kulian ini juga dilengkapi bahasan mengenai komunikasi persampahan dan aspek pelatihan persampahan.

TL 5155 Sistem Drainase Pemukiman (Pilihan, 2 SKS)

Prinsip dasar drainase, perbedaan drainase umum dengan drainase pemukiman, permasalahan, perhitungan dan perancangan di daerah permukiman, aspek finansial, pemberdayaan masyarakat, dan studi kasus.

TL 5180 Pengelolaan Pesisir Pantai (Pilihan, 2 SKS)

Pendahuluan; Sekilas tentang lingkungan pesisir; Transport; Gerak air di estuary;

Perhitungan kualitas air; Estimasi koefisien disperse; Penurunan persamaan estuary;

Modelling estuary nyata; Sistematika model dalam satuan dimensi; Perencanaan pipa buang estuary.

TL 5181 Keselamatan Radiasi (Pilihan, 2 SKS)

Definisi radiasi, jenis-jenis radiasi, radiasi ionisasi, sinar x, evaluasi dan kontrol, prinsip dasar perlindungan terhadap bahaya radiasi.

TL 5182 Pengendalian Bising (Pilihan, 2 SKS)

Matakuliah ini melingkupi pengetahuan mengenai konsep dasar dari suara, aspek praktis dari pengendalian bising dan eksperimen teoritis di laboratorium dan lapangan.

Perkuliahan memberikan pengetahuan melalui pendekatan teoritis, pembelajaran melalui berbagai studi kasus dimana termasuk juga program pengendalian bising industrial.

TL 5233 Toksikologi Lingkungan (Pilihan, 2 SKS)

Pada kuliah ini akan diberikan pengetahuan mengenai definisi, maksud dan tujuan, emisi, ekokinetika, imisi, farmakokinetik, efek biologis, bioesei, penelitian awal toksikologi dan ekotoksikologi.

TL 5234 Ventilasi Industri (Pilihan, 2 SKS)

Pada kuliah ini akan diberikan pengetahuan mengenai prinsip Fisiologis, kualitas udara termasuk panas, prinsip aliran udara, sumber-sumber pencemar (termasuk panas), desain sistem ventilasi umum dan lokal: jenis hood, duct, pembersih udara (cleaner) dan fan, intake dan discharge udara pada bangunan.

TL 5235 Rekayasa Keselamatan (Pilihan, 2 SKS)

Definisi, maksud dan tujuan, problem pencemaran (fate of pollutant), teknik remediasi secara in-situ, teknik remediasi ek-situ, monitoring dan evaluasi. Pada kuliah ini akan diberikan pengetahuan mengenai prinsip Fisiologis, kualitas udara termasuk panas, prinsip aliran udara, sumber-sumber pencemar (termasuk panas), desain sistem ventilasi umum dan lokal: jenis hood, duct, pembersih udara (cleaner) dan fan, intake dan discharge udara pada bangunan.

TL 5245 Sistem Manajemen Air Berkelanjutan (Pilihan, 2 SKS)

Dalam matakuliah ini akan dibahas konsep dasar dan isu yang terkait dalam sistem manajemen yang meliputi reklamasi air dan penggunaan air yang berkelanjutan.

Dalam proses pemanfaatan kembali air terdapat resiko ataupun pengaruh terhadap kesehatan. Parameter penting yang berdampak bagi kesehatan perlu ditelaah. Dalam proses reklamasi air, diperlukan teknologi pengolahan yang telah dikembangkan secara konvensional maupun non konvensional. Sistem penyimpanan air yang telah dilakukan reklamasi harus dilakukan.

Dokumen terkait