Nama Mahasiswa: Fannan Cakti Wibisono NIM: J0405221129
Tanggal Mengumpulkan: 25/08/2023
TUGAS PERSONAL KULIAH PRAKTIK KEWIRAUSAHAAN Minggu ke 2
Kerjakan tugas berikut di file word ini lalu PDF-kan dan kumpulkan di Loker Tugas Kuliah M2 yang disediakan di Topik Perkuliahan Minggu ke 2 MK PRAKTIK KEWIRAUSAHAAN
1. Apa yang dimaksud dengan Pengembangan Produk?
Jawab : Pengembangan produk adalah serangkaian langkah langkah yang dilakukan oleh sebuah perusahaan atau tim atau individu untuk menciptakan, merancang, menguji, dan memperkenalkan produk baru ke pasar.
2. Beri alasan kenapa perlu mengembangkan produk pangan.
Jawab : Pengembangan produk pangan diperlukan karena beberapa hal, hal ini dilakukan untuk menciptakan inovasi atau mengembangkan produk tersebut di antara produk sejenis yang ada di pasaran, hal ini dilakukan karena produsen memiliki keinginan untuk menciptakan produk yang lebih baik, dapat pula dikarenakan permintaan dari konsumen untuk membuat/memodifikasi produk tersebut dengan lebih baik untuk keperluan lifestyle nya atau kepraktisan kehidupan sehari harinya, pengembangan produk dapat juga dilakukan untuk mengalahkan pesaing di pasar yang memiliki produk yang sejenis, hal ini dapat membuat produsen meraup keuntungan yang lebih.
3. Sebutkan tujuan pengembangan produk di sisi konsumen dan di sisi produsen
Jawab : Dari sisi konsumen produk dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan nya setiap hari serta memudahkan kegiatan nya.
Sedangkan dari sisi konsumen, pengembangan produk dilakukan untuk mendapatkan keuntungan yang lebih diantara kalangan pesaing, hal ini dapat pula untuk meningkatkan popularitas dari waralabanya.
4. Sebutkan jenis-jenis pengembangan produk.
Jawab :
- Memodifikasi produk lama : Produk yang sebelumnya sudah berada dipasaran dapat dikembangkan dengan cara mengganti variabel yang terdapat di produk tersebut seperti kemasan nya, komposisinya, nutrisinya, penggunaan teknologi nya, maupun proses pembuatan nya : dengan melakukan ini, produk tersebut dapat masih dikenal konsumen namun telah mengalami proses pembuatan yang lebih baik, sehingga kepuasan dari konsumen dapat lebih meningkat
- Membuat produk baru : Pembuatan produk baru dapat dilihat dengan tanggapan/ masukan yang datang dari konsumen, ataupun segmen pasar maupun juga pesaing dengan produk yang sejenis : hal ini dapat membuat produk tersebut lebih mudah disukai oleh konsumen dikarenakan dapat memenuhi kebutuhan nya ataupun karena sedang dalam masa nya.
- Memperluas produk lama : Membuat variasi dari produk sebelum nya seperti warna, ukuran, kemasan, ataupun rasa yang baru :Produk lama yang sudah membosankan dimata
konsumen dapat menjadi lebih diminati lagi karena variasi nya yang bertambah atau memberikan manfaat yang lebih daripada sebelum nya
5. Sebutkan 8 tahap pengembangan produk dengan rincian kegiatan di setiap tahapan, jawaban ditulis pada Tabel berikut
Tahapan Pengembangan Produk Rincian Kegiatan Tahap ke 1:
Mengumpulkan ide serta gagasan dari konsumen berdasarkan jenis perusahaan nya
Pengumpulan ide dari konsumen dan juga bagian sales, marketing, serta research and development dari departemen perusahaan tersebut.
Pengumpulan ide tidak memedulikan kegunaan nya, seluruh masukan diterima Tahap ke 2:
Penyaringan Gagasan Menyaring ide yang berguna dan tidak berguna dengan mempertimbangkan nya Ide yang berguna akan dipakai untuk proses pengembangan nya, hal ini juga dapat memotong biaya yang tidak diperlukan dan hal yang tidak memungkinkan
Tahap ke 3:
Mengembangkan dan Menguji konsep dari produk yang akan dibuat
Produk yang dibuat berdasarkan ide yang telah lolos dari penyaringan digunakan serta dengan melihat bahan alternatif yang dapat digunakan.
Konsep yang didapatkan dari produk menjadi pertimbangan sebagai produk yang akan menjadi citra dari waralaba nya Hingga didapatkan produk yang paling unggul yang akan dipasarkan
Tahap ke 4:
Strategi Pemasaran yang akan digunakan Produk unggul yang telah dibuat akan dipasarkan berdasarkan sasaran target pasar nya misalnya dari umur, lokasi, atau tempat nya
Tahap ke 5:
Analisis Usaha Analisis usaha atau keuntungan yang akan didapatkan dari penjualan produk tersebut akan dipertimbangkan, hal ini dapat memotong biaya yang berlebih atau menganalisa nya jika terjadi hal yang salah untuk diriset ulang
Tahap ke 6:
Pengembangan Produk
Produk yang telah lolos dari uji analisa, ataupun terdapat kerugian pada uji analisa dapat diubah untuk lebih meningkatkan keuntungan dari produk tersebut Tahap ke 7:
Menguji Pasar Produk unggul yang telah dikembangkan
kemudian akan diperkenalkan ke pasar untuk dilihat kemampuan bertahan nya, serta ke populeran yang akan didapat Tahap ke 8:
Komersialisasi Produk yang disukai konsumen kemudian
akan di perjual belikan dengan melihat kepada siapa produk tersebut dijual, pada waktu apa, lokasi penjualan nya, serta
bagaimana cara penjualan nya
Kumpulkan Tugas di jam akhir kuliah di loker dan akses Loker di class langsung tertutup di akhir jam kuliah
***** Good Luck *****