• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pasang penjaga yang tepat untuk mencegah kontak dengan bagian yang bergerak dari mesin yang berbahaya

MANFAAT

Berbagai macam mesin yang digunakan dalam lokasi bangunan seperti mesin pemotong kayu, marmer, pengaduk semen dan mesin-mesin lainnya. Mesin-mesin ini sering ditempatkan di tempat-tempat yang sempit dimana pekerja berjalan. Cedera bisa terjadi karena bersentuhan dengan bagian yang bergerak dari mesin, misalnya, roda gigi, rol atau sabuk. Pekerja dapat terluka ketika melewati area mesin-mesin jika mesin-mesin itu tidak terlindungi dengan benar . Keamanan dapat ditingkatkan dengan membuat dan memasang penjaga sederhana, untuk bagian yang bergerak dari mesin. Dengan penjaga ini, pekerja dapat berkonsentrasi pada pekerjaan mereka. Hal ini akan memberikan kontribusi bagi keamanan dan efisiensi kerja .

CARA UNTUK PENINGKATAN

1.  Berjalan disekitar lokasi bangunan. Identifikasi bagian yang bergerak dan peralatan transmisi listrik pada mesin-mesin yang membutuhkan penjaga yang tepat . 2.  Tempatkan penjaga dan pelindung yang

tepat pada bagian-bagian yang berbahaya. Gunakan bahan yang tersedia seperti potongan kayu atau baja untuk membuat penjaga. Gunakan bahan yang cukup kuat . 3.  Pastikan bahwa penjaga mesin ditempatkan

sehingga mereka tidak menghambat untuk b e k e r j a d a n t i d a k m e n u r u n k a n produktivitas .

4.  Secara teratur memeriksa penjaga tersebut. Memperbaiki mereka jika mereka goyang.

6.  Ganti penjaga yang ada dengan yang lebih kuat setiap kali Anda menemukan cara atau bahan yang lebih baik

7.  Gunakan bahan transparan seperti plastik atau jaring besi sebagai penjaga, jika Anda perlu untuk melihat mesin beroperasi dibalik penjaga .

CARA MEMPROMOSIKAN KERJASAMA Lihatlah solusi lain dan melihat bagaimana orang lain menggunakan penjaga mesin untuk meningkatkan keselamatan dan produktivitas. Penjaga ini sangat penting di lokasi bangunan sempit untuk melindungi pekerja dari kemungkinan kecelakaan yang disebabkan oleh mesin. Belajar dari pengalaman mereka untuk merancang penjaga mesin yang efektif dan gunakan bahan-bahan yang tersedia untuk membuat penjaga tersebut .

BEBERAPA PETUNJUK TAMBAHAN

1.  Pastikan bahwa penjaga yang tepat dilengkapi ketika membeli mesin baru .

2.  Sisakan ruang yang cukup untuk area mesin untuk menghindari kontak dengan pekerja. 3.  Jauhkan permukaan kerja mesin dari

benda-benda yang tidak perlu .

4.  Saat memasang penjaga mesin, pasang dengan erat pada mesin. Sebelum mengoperasikan mesin, hati-hati memeriksa setiap baut dan mur pada penjaga yang terpasang.

5.  Pertimbangkan pemeliharaan mesin ketika merancang penjaga.

6.  Tempatkan barikade di sekitar beberapa mesin seperti pengaduk semen untuk mencegah masuknya pekerja lain.

POIN UNTUK DIINGAT

Memasang penjaga pada mesin-mesin melindungi pekerja kecelakaan.

Gambar 12-1: Pasang penjaga yang tepat pada bagian yang bergerak dari mesin-mesin. (*)

Gambar 12-2: Tempatkan barikade di sekitar beberapa mesin seperti pengaduk semen untuk mencegah masuknya pekerja lain. (*)

Pasang label yang mudah dibaca dan tanda-tanda yang ditulis dalam bahasa dapat dipahami pada tempatnya

MANFAAT

Pekerja bangunan membutuhkan label dan tanda-tanda ditulis dengan jelas untuk mengoperasikaan mesin atau pada papan saklar listrik. Tanda-tanda yang tidak jelas, sulit untuk dipahami akan menyebabkan kesalahan dan dapat menyebabkan kecelakaan serius. Efisiensi kerja akan berkurang.

Buat dan pasang label dan tanda-tanda yang mudah terbaca pada saklar pemberhentian darurat dan pada tempat-tempat lain yang diperlukan. Label dan tanda-tanda ini harus terlihat jelas, bahkan oleh pengunjung dan orang luar. Mereka akan mampu menghindari bahaya dan bahkan menghentikan mesin dalam keadaan darurat. Label harus ditulis dalam bahasa yang dapat pahami pekerja. CARA UNTUK PENINGKATAN 1. Lihatlah di sekitar tempat kerja dan identifikasi tempat dan area yang perlu label dan tanda-tanda yang jelas. Instruksi

penggunaan dari mesin, listrik atau bahan kimia yang aman menjadi prioritas. Tanyakan pekerja untuk ide-ide lain.

2. Tombol-tombol darurat atau saklar pada mesin harus dibuat jelas terlihat dengan menggunakan warna cerah. Tempatkan tombol dan saklar ditempat yang mudah dijangkau dari pengguna .

3. Semua label dan petunjuk harus ditulis dalam bahasa lokal yang dapat dipahami semua pekerja di lokasi bangunan dengan jelas .

kelompok etnis yang berbeda dari pekerja yang menggunakan bahasa yang berbeda, label dan petunjuk keselamatan harus ditulis dalam semua bahasa.

CARA MEMPROMOSIKAN KERJASAMA Bersama-sama mendesain label dan tanda-tanda yang jelas untuk memastikan penggunaan yang aman dari mesin dan listrik. Gunakan warna dan bentuk yang berbeda. Pastikan bahwa semua pekerja di lokasi bangunan memahami isi dari label dan petunjuk yang ada. Jika ada pekerja yang menggunakan bahasa yang berbeda, bekerja sama untuk mengembangkan label dan tanda-tanda dalam semua bahasa yang diperlukan.

BEBERAPA PETUNJUK TAMBAHAN 1.Gunakan karakter besar dan jelas untuk label pada tombol dan saklar.

2. Ganti label yang tidak jelas atau label yang ditulis dalam bahasa asing dengan label jelas tertulis dalam bahasa lokal untuk dipahami semua pekerja.

3. Bila menggunakan gambar, simbol dan tanda-tanda untuk instruksi, tunjukkan kepada semua pekerja untuk mengkonfirmasi bahwa mereka mengerti dengan jelas apa yang dimaksud.

POIN UNTUK DIINGAT

Label dan tanda-tanda yang jelas akan membuat pekerjaan lebih mudah, lebih aman dan lebih produktif.

Gambar 13-1: Identifikasi tempat dan area yang perlu label dan tanda-tanda yang jelas. (*)

Gambar 13-3: Jika ada kelompok etnis yang berbeda menggunakan bahasa yang berbeda, bekerja sama menulis instruksi keselamatan dalam bahasa mereka jugaa. Gambar 13-2: Saklar pemberhentian darurat harus terlihat jelas oleh siapapun.

Periksa kondisi keamanan pengungkit, derek, dan mesin lainnya setiap hari sebelum digunakan

MANFAAT

Katrol, derek, dan mesin lainnya membutuhkan perawatan rutin untuk keselamatan dan efisiensi. Mesin-mesin tersebut dapat menyebabkan kecelakaan serius jika tidak dikelola dengan hati-hati. Bagian mesin yang rusak atau bergoyang-goyang harus segera diperbaiki. Bahkan jika mesin tampaknya tidak memiliki masalah, untuk menjaga keamanan dan mencegah kecelakaan, perlu pemeriksaan dan pemeliharaan rutin. Perhatian terhadap keamanan saat memperbaiki dan memelihara mesin sangat penting. Banyak k e c e l a k a a n t e r j a d i s e l a m a m e l a k u k a n pemeliharaan. Sangat berbahaya apabila mesin menyala dengan tidak disengaja ketika seseorang sedang memperbaiki.

CARA UNTUK PENINGKATAN

1.  Periksa kondisi keamanan katrol, derek, dan mesin lainnya sehari-hari sebelum digunakan. Jika ada masalah yang ditemukan, laporkan segera, jika dibutuhkan, datangkan orang yang memenuhi syarat untuk memperbaikinya sebelum digunakan . 2.  Selain itu, menetapkan hari pemeliharaan

secara berkala untuk memeriksa rinci sesuai dengan petunjuk produsen. Menyimpan catatan perawatan .

3.  Pengecekan dan pemeliharaan mesin harus dilakukan oleh orang-orang yang berkualitas dan berpengalaman .

4.  Selama pemeliharaan atau perbaikan, mesin harus dimatikan dan listrik harus diputuskan.

5. Selain itu, saat pemeliharaan mesin, gantungkan tanda yang besar "BAHAYA. DALAM PERBAIKAN. JANGAN MENGOPERASIKAN MESIN" .

CARA MEMPROMOSIKAN KERJASAMA Kumpulkan informasi dari para pekerja tentang kondisi keamanan katrol, derek, dan mesin lainnya. Jika para pekerja menemukan atau merasakan sesuatu yang berbeda dari kondisi normal seperti suara yang tidak biasa, bergoyang-goyang, kerusakan pada kabel dan konektor, mesin harus diperiksa dan diperbaiki sebelum digunakan. Mendorong pekerja untuk melaporkan setiap tanda kondisi yang tidak biasa dari mesin. Mereka bekerja dengan mesin mereka sehari-hari dan sering mendeteksi tanda-tanda berbahaya. Para pengelola harus mendengarkan keluhan para pekerja dan mengambil tindakan untuk mencegah kecelakaan .

BEBERAPA PETUNJUK TAMBAHAN

1.  Carilah saran tentang keamanan mesin dari toko mesin dimana mesin yang dibeli. Latih pekerja tentang masalah mesin dan keselamatan dasar listrik .

2.  Dapatkan dan baca instruksi manual mesin yang ditulis dalam bahasa lokal untuk m e m a s t i k a n p e r a w a t a n y a n g a m a n . Tempatkan manual dekat mesin untuk referensi cepat bagi semua orang .

3.  Siapkan buku catatan untuk mencatat pemeliharaan dan menyimpannya di dekat mesin untuk referensi semua orang. Catat tanggal dan jenis pemeliharaan yang dilakukan .

POIN UNTUK DIINGAT

Dengarkan keluhan pekerja tentang deteksi dini kondisi abnormal mesin untuk mencegah kecelakaan.

Gambar 14-1: Pastikan penggunaan katrol dan derek yang aman dari. Periksa kondisi keamanan setiap pagi sebelum memulai pekerjaan. (*)

Gambar 14-2: Hanya pekerja terlatih yang dapat menggunakan mesin pengungkit untuk memastikan keamanan. Periksa dan pelihara mesin secara teratur untuk mencegah kecelakaan.

Gambar 14-3: Selama pemeliharaan atau perbaikan, mesin harus dimatikan dan listrik harus diputuskan. Gantungkan tanda yang besar "BAHAYA. DALAM PERBAIKAN. JANGAN MENGOPERASIKAN MESIN" (*)

Pastikan sambungan kabel aman untuk memasok listrik ke mesin, peralatan dan lampu.

MANFAAT

Penggunaan listrik yang tidak aman merupakan penyebab utama kecelakaan di lokasi bangunan kecil. Sambungan kabel yang terbuka dan tidak aman di lokasi bangunan bisa menyebabkan cedera listrik fatal atau serius bagi pekerja. Hubungan arus pendek listrik juga dapat dengan cepat menyebabkan kebakaran besar. Penggunaan listrik yang aman dibutuhkan untuk melindungi pekerja . Pekerja di lokasi bangunan kecil harus memiliki pengetahuan dasar untuk menjamin keselamatan dalam penggunaan instalasi dan peralatan listrik. Semua kabel listrik harus terlindungi dan terselubung dengan baik. Berikan perhatian khusus pada titik-titik pertemuan yang menghubungkan kabel listrik dan mesin. Titik-titik pertemuan sering menyebabkan kebocoran listrik. Kecelakaan listrik dapat dicegah dengan, langkah-langkah sederhana.

CARA UNTUK PENINGKATAN

1.  Lihatlah bagaimana listrik dipasok ke tempat kerja. Amati semua kabel listrik dan pastikan semua ditutupi dengan benar. 2.  Hindari menempatkan kabel listrik

langsung di tanah dan lantai di lokasi bangunan. Hal ini akan menyebabkan kecelakaan tersandung. Tempelkan kabel dengan aman di dinding atau digantung diatas kepala.

sambungan sudah tua dan terbuka, ganti dengan k a b e l a t a u s a m b u n g a n b a r u a t a u memperbaikinya dengan hati-hati dengan pita perekat listrik. Jangan meninggalkan sambungan terbuka dan pastikan bahwa tak seorangpun menyentuhnya.

4. Bersihkan kabel listrik secara teratur, terutama bagian sambungan. Hapus semua debu karena dapat menyebabkan kecelakaan kebakaran.

5. Jangan sampai setiap bagian dari kabel listrik dan sambungan basah. Lindungi mereka dari hujan dan sumber air lainnya .

CARA MEMPROMOSIKAN KERJASAMA Pemeliharaan dan perbaikan kabel listrik dan sambungannya hanya boleh dilakukan oleh pekerja berpengalaman dan berkualitas atau bengkel khusus. Namun, semua yang terlibat di lokasi bangunan harus bekerja sama dengan menginformasikan kepada pengelola setiap kerusakan pada kabel listrik dan koneksi dari mesin atau alat-alat listrik yang mereka gunakan.

BEBERAPA PETUNJUK TAMBAHAN

1.  Setiap sambungan listrik yang rusak atau tergores harus segera diganti dengan yang baru dan aman.

2.  Pastikan rangkaian listrik tertutup, terisolasi, dibumikan dan menyatu dengan baik. Pastikan mereka tidak kelebihan beban .

3.  Lindungi semua sirkuit dan kabel dengan pemutus rangkaian atau sekering. Saklar daya utama dan kotak listrik harus ditandai dengan jelas .

POIN UNTUK DIINGAT

Periksa bagaimana listrik dipasok ke tempat kerja untuk memastikan keamanan.

Gambar 15-1. Hindari menempatkan kabel listrik dan konektor di lantai. Tempatkan mereka di dinding. (*)

Gambar 15-4. Jangan meninggalkan sambungan terbuka. Perbaiki dengan pita perekat listrik. (*)

Gambar 15-3. Semua peralatan listrik harus dibumikan dengan benar. Sebuah batang pembumian independen harus digunakan untuk menghubungkan kabel pembumian dari mesin. (*)

Gambar 15-2. Menempatkan kabel listrik diatas kepala adalah ide lain yang baik untuk memastikan keselamatan listrik.

Bab IV