• Tidak ada hasil yang ditemukan

Strategi Pemasaran Laboratorium Kesehatan

C. FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRATEGI PEMASARAN Adapun faktor-faktor yang dapat mempengaruhi strategi pemasaran pada suatu

2. Lingkungan Makro

a. Lingkungan Demografis/ Kependudukan

Lingkungan demografis/ kependudukan menunjukkan keadaan dan permasalahan mengenai penduduk, seperti distribusi penduduk secara geografis, tingkat kepadatannya, kecenderungan perpindahan dari satu tempat ke tempat lain, distribusi usia, kelahiran, perkawinan, ras, suku bangsa dan struktur keagamaan. Ternyata hal diatas dapat mempengaruhi strategi pemasaran suatu perusahaan dalam memasarkan produknya karena publiklah yang membentuk suatu pasar.

b. Lingkungan Ekonomi.

Lingkungan ekonomi menunjukkan sistem ekonomi yang diterapkan, kebijakan-kebijakan pemerintah yang berkenaan dengan ekonomi, penurunan dalam pertumbuhan pendapatan nyata, tekanan inflasi yang berkelanjutan, perubahan pada pola belanja konsumen, dan sebagainya yang berkenaan dengan perekonomian.

c. Lingkungan Fisik

Lingkungan fisik menunjukkan kelangkaan bahan mentah tertentu yang dibutuhkan oleh perusahaan, peningkatan biaya energi, peningkatan angka pencemaran, dan peningkatan angka campur tangan pemerintah dalam pengelolaan dan penggunaan sumber-sumber daya alam.

d. Lingkungan Teknologi

Lingkungan teknologi rnenunjukkan peningkatan kecepatan pertumbuhan teknologi, kesempatan pembaharuan yang tak terbatas, biaya penelitian dan pengembangan, yang tinggi, perhatian yang lebih besar tertuju kepada penyempurnaan bagian kecil produk daripada penemuan yang besar, dan semakin banyaknya peraturan yang berkenaan dengan perubahan teknologi.

e. Lingkungan sosial/ budaya

Lingkungan ini menunjukkan keadaan suatu kelompok masyarakat mengenai aturan kehidupan, norma-norma dan nilai-nilai yang berlaku dalam masyarakat, pandangan masyarakat dan lain sebagainya yang merumuskan hubungan antar sesama dengan masyarakat lainnya serta lingkungan sekitarnya.

Latihan

1) Jelaskan pengertian pemasaran!

2) Jelaskan segmentasi dalam pemasaran!

3) Apa yang dimaksud dengan bauran pemasaran?

4) Apa saja variabel – variabel dalam bauran pemasaran jasa Laboratorium Kesehatan? 5) Apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi strategi pemasaran Laboratorium

Kesehatan?

Petunjuk Jawaban Latihan

Untuk membantu Anda dalam mengerjakan soal latihan tersebut silakan pelajari kembali materi tentang

1) Konsep pemasaran terutama menyangkut pengertian pemasaran. Banyak pakar yang mencoba mendefinisikan pemasaran, diantaranya American Marketing Association 1960, W.J Stanton, Philip Kotler, dan lainnya.

2) Konsep pemasaran terutama menyangkut 3 pilar utama yang menentukan efektifitas pemasaran.

3) Bauran pemasaran (marketing mix) merupakan sebuah gabungan strategi pada manajemen pemasaran dalam rangka peningkatan mutu layanan kesehatan. Diperlukan pertimbangan yang matang agar implementasi strategi pemasaran berjalan dengan sukses. Bauran pemasaran (marketing mix) terdiri dari gabungan variabel-variabel yang diharapkan mampu mempengaruhi dan menciptakan kepuasan konsumen, sehingga konsumen menjadi loyal untuk membeli produk layanan yang ditawarkan penyedia pelayanan kesehatan

4) Bauran pemasaran usaha jasa Laboratorium Kesehatan terdapat 7 unsur bauran pemasaran (Marketing Mix - 7p) yaitu: Product, Price, Promotion, Place, People,

105

Physical Evidence dan Process. Berikan contoh masing – masing unsur disesuaikan dengan usaha laboratorium kesehatan.

5) Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi strategi pemasaran pada suatu laboratorium kesehatan

Ringkasan

1. Kesuksesan sebuah laboratorium kesehatan sangat ditentukan oleh strategi pemasarannya. Jika dibandingkan dengan produk dan layanan lain, untuk dapat memasarkan laboratorium kesehatan diperlukan trik - trik tertentu, sehingga tidak terlalu terkesan hard selling dan menjadi terkesan kurang etis karenanya. Selain strategi, diperlukan juga waktu, karena kita perlu membangun reputasi dengan cara soft selling. Bagaimana caranya? Kita tentu memerlukan testimonial dalam hal ini. Laboratorium kesehatan haruslah dapat membangun reputasinya lewat promosi dari mulut ke mulut, yang berarti membiarkan para pelanggan Anda sendiri yang menyebarkan berita-berita baik tentang laboratorium kesehatan Anda. Dalam hal ini, Anda perlu membangun kepuasan pelanggan dari setiap pelanggan yang ada.

2. Kepuasan pelanggan akan tercapai tentunya jika harapan mereka bisa terpenuhi. Untuk mengetahui apa harapan pelanggan, analisislah terlebih dahulu dengan melakukan segmentasi melalui cara mengidentifikasi kebutuhan dari tiap-tiap segmen. Anda menentukan tempat setelah yakin betul bahwa lokasi yang dekat menjadi harapan yang menentukan dari pelanggan laboratorium kesehatan. Kadang-kadang untuk kota yang relatif kecil, lokasi bukanlah faktor yang terpenting untuk sebuah laboratorium, mengingat frekuensi kunjungan ke laboratorium kesehatan juga tidak terlalu sering.

3. Faktor kuncinya di sini adalah reputasi. Bahkan, hampir pada semua segmen pasar ditemukan bahwa reputasi adalah benefit yang paling sering dicari. Selebihnya adalah faktor-faktor pelayanan yang dapat menunjang reputasi, seperti tim dokter, keramahan staf, kelengkapan, kebersihan, ketepatan waktu, akurasi, serta kejelasan dalam memberikan konsultasi

4. Strategi pemasaran yang dibuat hendaknya haruslah mempertimbangkan situasi dan keadaan perusahaan baik keadaan intern perusahaan itu sendiri atau lingkungan mikro perusahaan, maupun keadaan ekstern perusahaan atau yang dikenal dengan lingkungan makro perusahaan.

5. Perusahaan yang berjaya dan mampu mempertahankan serta meningkatkan lagi penjualannya ditengah-tengah pesaingnya adalah perusahaan yang telah berhasil menetapkan strategi pemasarannya serta strategi bersaingnya dengan tepat.

Tes 3

1) Salah satu dari berbagai sistem, institusi, prosedur, hubungan sosial dan infrastruktur dimana usaha menjual barang, jasa dan tenaga kerja untuk orang-orang dengan imbalan uang. Merupakan pengertian dari

A. Pemasaran

B. Manajemen pemasaran C. Pasar

D. Permintaan dan penawaran

2) Strategi pemasaran dipengaruhi oleh faktor mikro, yaitu A. Perantara pemasaran

B. Demografi C. Teknologi/ fisik D. Sosial/ budaya

3) Yang termasuk salah satu faktor dari pemasaran adalah A. Pasar

B. Harga C. Penjualan D. Pembelian

4) Tujuan dari pemasaran hubungan yaitu

A. Mengembangkan produk dan promosi untuk menyenangkan banyak orang B. Membagi pasar menurut penggunaan

C. Memelihara pelangan individual dengan menawari produk yang memenuhi persyaratan mereka

D. Membagi pasar menurut usia, pendapatan dan tingkat pendidikan

5) Proses perencanaan dan pelaksanaan konsep, penetapan harga, promosi, serta distribusi barang dan jasa untuk memfasilitasi pertukaran yang memenuhi objek individual dan organisasional merupakan pengertian dari

A. Pemasaran B. Pembelian C. Penjualan D. Perencanaan

6) Menganalisis data penelitian

1. Mendefinisikan (masalah atau peluang) dan menentukan situasi saat ini 2. Memilih solusi terbaik dan mengimplementasikanya

107

Urutan proses penelitian pemasaran di atas yang benar adalah A. 1,3,2, dan 4

B. 2,4,1, dan 3 C. 3,4,2, dan 1 D. 2,1,4, dan 3

7) Yang merupakan satu diantara tiga komponen dari rencana pemasaran adalah.... A. Analisis kesempatan pasar

B. Analisis situasi lingkungan dan peluang pasar C. Strategi peningkatan posisi pesaingan

D. Pemilihan pasar sasaran 8) Ruang lingkup dari riset pasar adalah

A. Menyelidiki karakteristik pasar B. Meneliti barang-barang saingan C. Membuat ramalan penjualan D. Meneliti saluran distribusi

9) Didalam menganalisis aspek pelanggan, wirausahawan harus menitikberatkan pada … A. Manfaat produk yang disukai pelanggan

B. Keuangan pelanggan C. Jarak tempuh pelanggan D. Semua jawaban benar

10) Promosi adalah salah satu kegiatan yang dilakukan dalam … A. Sistem penjualan

B. Sistem distribusi C. Rencana produksi D. Rencana penjualan

Cocokkanlah jawaban Anda dengan Kunci Jawaban Tes 3 yang terdapat di bagian akhir Bab 2 ini. Hitunglah jawaban yang benar. Kemudian, gunakan rumus berikut untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap materi topik 3.

Jumlah Jawaban yang Benar

Tingkat penguasaan = --- X 100 %

Jumlah Soal

Arti tingkat penguasaan : 90 – 100 % = baik sekali

70 – 79 % = cukup

< 70 % = kurang

Apabila mencapai tingkat penguasaan 80% atau lebih, Anda dapat meneruskan dengan Bab 3. Bagus! Jika masih dibawah 80 %, Anda harus mengulangi materi Topik 3, terutama bagian yang belum dikuasai.

109

Kunci Jawaban Tes

Tes 1 1. D 2. B 3. B 4. A 5. A 6. A 7. C 8. B 9. D 10. C Tes 2 1. A 2. B 3. A 4. B 5. A 6. C 7. A 8. A 9. C 10. D Tes 3 1. C 2. A 3. B 4. C 5. A 6. B 7. B 8. A 9. D 10. A

Glosarium

Akurasi : derajat pemenuhan terhadap pengukuran standar, yaitu yang mana menjangkau pengukuran aktual mendekati ukuran standar, yaitu tepat sasaran. Akurasi mengukur ketepatan dan

kemiripan hasil pada waktu yang sama dengan

membandingkannya terhadap nilai absolut.

Database : Basis data adalah kumpulan data yang disimpan secara sistematis di dalam komputer yang dapat diolah atau dimanipulasi menggunakan perangkat lunak (program aplikasi) untuk menghasilkan informasi. Pendefinisian basis data meliputi spesifikasi berupa tipe data, struktur data dan juga batasan-batasan pada data yang akan disimpan. Basis data merupakan aspek yang sangat penting dalam sistem informasi karena berfungsi sebagai gudang penyimpanan data yang akan diolah lebih lanjut. Basis data menjadi penting karena dapat mengorganisasi data, menghidari duplikasi data, menghindari hubungan antar data yang tidak jelas dan juga update yang rumit.

FEFO : Masa kadaluarsa pendek dipakai dahulu. Hal ini adalah untuk menjamin

barang tidak rusak akibat penyimpanan yang terlalu lama. FIFO : Pertama masuk – pertama keluar, yaitu barang yang lebih

dahulu masuk

persediaan harus digunakan lebih dahulu.

Inkaso : sebuah layanan bank untuk penagihan pembayaran atas surat/ dokumen berharga kepada pihak ketiga di tempat atau kota lain di dalam negeri.

Kalibrasi : kegiatan peneraan untuk menentukan kebenaran nilai penunjukkan alat ukur dan atau bahan ukur. Proses verifikasi bahwa suatu akurasi alat ukur sesuai dengan rancangannya. Kalibrasi biasa dilakukan dengan membandingkan suatu standar yang tertelusur dengan standar nasional maupun internasional dan bahan-bahan acuan tersertifikasi.

Lobi : kegiatan yang dilakukan seseorang untuk mempengaruhi orang lain atau

melakukan pendekatan secara tidak resmi.

Masif : suatu yang terjadi secara besar / massal atau skalanya luas. Persuasif : bersifat membujuk secara halus (supaya menjadi yakin).

111

Preferensi : hak untuk didahulukan dan diutamakan daripada yang lain; prioritas; pilihan; kecenderungan; kesukaan.

Presisi : keseragaman dan pengulangan pada pengukuran. Presisi merupakan derajat keunggulan, pada performa dari suatu operasi atau teknik yang digunakan untuk mendapatkan hasil. Presisi mengukur tingkat yang mana hasilnya mendekati satu sama lain, yaitu ketika pengukuran berkerumun bersama-sama.

Sensitivitas : Kemampuan organisme untuk merespon obat atau agen lain. Pada statistik, sensitivitas adalah ukuran keakuratan tes yaitu seberapa besar kemungkinan tes untuk mendeteksi positif orang-orang yang memiliki penyakit atau kondisi. Kontras dengan spesifisitas. Sebuah tes dengan sensitivitas yang tinggi akan hampir selalu positif bagi orang yang memiliki kondisi itu (tes memiliki hasil negatif palsu yang rendah). Sensitivitas juga dikenal sebagai tingkat benar positif. Kontras dengan spesifisitas.

Spesifisitas : ukuran statistik mengenai akurasi tes, yaitu seberapa baik tes mengidentifikasi negatif orang-orang yang tidak memiliki penyakit atau kondisi. Kontras dengan sensitivitas.

Stakeholder : Individu atau kelompok yang memiliki kepentingan terhadap keputusan serta aktivitas organisasi. Kelompok yang dapat mempengaruhi dan/atau terpengaruh oleh aktivitas, produk atau layanan, serta kinerja organisasi.

Stock opname : istilah lain dari penghitungan fisik persediaan atau stock. Tujuan diadakannya stock opname adalah untuk mengetahui kebenaran catatan dalam pembukuan, yang mana merupakan salah satu fungsi sistem pengendalian intern (SPI).

Supersonik : kecepatan di atas kecepatan suara, yang kira-kira adalah 343 m/d (1.087 kaki/detik, 761 mpj, 1.225 km/j, di udara pada permukaan laut.

Utang Rekening Koran : pinjaman dimana plafon pinjamannya dicantumkan pada rekening koran debitur sesuai dengan kesepakatan antara Bank dengan debitur berdasarkanPerjanjian Kredit/Pengakuan Utang. Jenis pinjaman ini umumnya digunakan untuk membiayai modal kerja debitur sehari-hari. Debitur bebas melakukan penarikan atau pengembalian pinjaman dengan menggunakan cek, bilyet giro atau surat pemindah bukuan lainnya selama dalam masa berlakunya perjanjian kredit dan penarikannya tidak melewati plafon pinjaman.

Daftar Pustaka

Bambang Riyanto. 2011. Dasar – Dasar Pembelanjaan Perusahaan. Edisi keempat, Yogyakarta: BPFE.

Boy Subirosa Sabarguna, Dr, dr, H, MARS. 2008. Aspek Bisnis Dan Wirausaha Di Rumah Sakit, Jakarta: Sagung Seto.

Chairlan, Estu Lestari, Albertus Agung Mahode. 2011. Pedoman Teknik Dasar Untuk Laboratorium Kesehatan/ WHO (Manual of Basic Techniques for A Health Laboratory), Edisi 2. Jakarta : Buku Kedokteran EGC.

Danang Sunyoto. 2013. Kewirausahaan Untuk Kesehatan. Yogyakarta : Nuha Medika.

Direktorat Jenderal Bina Pelayanan Medik. 2008. Pedoman Praktik Laboratorium Kesehatan yang Benar (Good Laboratory Practice). Jakarta : Departemen Kesehatan RI.

Donald F Kuratko, Richard M Hodgetts. 2007. Entrepreneurship : Theory, Process, Practice, seven edition, Canada : Thomson South-Western.

Hardjoeno. 2002. Organisasi Dan Tata Kerja Laboratorium Klinik Rumah Sakit. Kumpulan Artikel. www.pdspatklin.or.id.

Henry J.B. 1996. The Clinical Laboratory in Clinical Diagnosis and Management by Laboratory Methods, 19th edition. USA: W.B. Sanders Co.

Philip Kotler dan Gary Armstrong. 2012. Principles of Marketing. New Jersey: Prentice Hall. Kotler, Philip dan Kevin Lane Keller. 2012. Marketing Management. Edisi 14 Jakarta :

Erlangga.

R.Heru Kristanto HC. 2009. Kewirausahaan (Entrepreneurship) Pendekatan Manajemen dan Praktik, Yogyakarta : Graha Ilmu.

113

BAB III