• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pemilihan sumber dan media pembelajaran

Rasional : Pembelajaran lebih efektif apabila, selain guru, terdapat sumber informasi lain dan alat bantu pembelajaran.

Tujuan : Menentukan sumber dan media pembelajaran

Kegiatan : 1. Mengkaji bahan pelajaran untuk menentukan sumber dan media pembelajaran 2. Menentukan sumber dan media pembelajaran

3. Tuliskan sumber dan media pembelajaran di dalam kolom Sumber dan Media Pembelajaran

4. Periksa keseluruhan silabus untuk memastikan kesatuan antar isi deskripsi masing-masing kolom

Bahan Pelajaran

(3) Sumber dan Media Pembelajaran (7)

Bahan Pelajaran 1 :… Tentukan sumber dan media

pembelajaran berdasarkan bahan pelajaran

Bahan Pelajaran 2 :… Bahan Pelajaran 3 :… Bahan Pelajaran 4 :…

Dengan dirumuskannya sumber dan media pembelajaran, penyusunan silabus untuk satu KD berakhir. Langkah selanjutnya adalah menyusun silabus untuk KD-KD yang lain atau mengembangkan RPP untuk KD yang telah diselesaikan. Yang amat penting dalam setiap pengembangan silabus adalah tahapan analisis instruksional karena hasil dan analisis ini akan menentukan uraian yang diperlukan di kolom-kolom lain. Seperti yang akan terlihat pada penjelasan pada bagian berikut, pengembangan silabus amat mudah dilakukan apabila setiap kolom di dalam di silabus telah berisi uraian yang lengkah dan sesuai dengan keperluan.

C. Pengembangan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Silabus adalah suatu rencana instruksional/pembelajaran yang dibuat untuk setiap mata pelajaran yang terdapat di struktur kurikulum. Silabus disusun untuk dilaksanakan selama kurun waktu tertentu (1 semester, 1 tahun, 2 tahun, atau 3 tahun). Satu silabus mata pelajaran memerlukan penjabaran ke dalam beberapa RPP. RPP sesuai namanya, adalah rencana pembelajaran satu unit pelajaran atau kompetensi dasar suatu mata pelajaran untuk dilaksanakan selama kurun waktu pembelajaran tertentu (1, 2,3, atau 4 x jam pembelajaran). Format RPP bisa berbeda, tetapi pada dasarnya memuat komponen-komponen sebagai berikut:

Format RPP:

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

1. Mata Pelajaran : … 2. Kelas/Semester : … 3. Pertemuan Ke : … 4. Alokasi Waktu : … 5. Kompetensi Dasar : … 6. Sub-kompetensi Dasar : … 7. Sub-sub-kompetensi Dasar : .. 8. Indikator : … 9. Bahan Pelajaran : … 10. Strategi pembelajaran : … 11. Langkah-langkah Pembelajaran : … a. Pembukaan :

Kegiatan Guru Kegiatan Siswa

… …

b. Kegiatan Inti:

Kegiatan Guru Kegiatan Siswa

… …

c. Penutup : …

12. Asesmen : …

13. Sumber dan Media Pembelajaran : … 14. Lampiran:

RPP dibuat berdasarkan silabus. Beberapa bagian dari RPP tidak memerlukan pengembangan, namun beberapa yang lain perlu ditambah dengan rincian atau contoh-contoh sesuai keperluan (Lampiran 6 - 10). Bagian-bagian yang pengenbangannya sama, maupun yang berbeda, adalah:

Kompetensi Dasar:

1. Sama dengan silabus.

2. Bagian Kompetensi Dasar diisi dengan rumusan KD seperti yang terdapat di dalam silabus.

Sub-kompetensi Dasar:

1. Sama dengan silabus.

2. Bagian Sub-kompetensi Dasar diisi apabila di dalam silabus terdapat rumusan sub-KD (Lampiran 8 dan 9). Apabila tidak ada rumusan sub-KD, bagian ini dibiarkan kosong Lampiran 6 dan 7).

3. Hanya satu sub-KD dipilih untuk dibuatkan RPP-nya.

Indikator:

1. Sama dengan silabus.

2. Bagian ini diisi dengan rumusan-rumusan indikatordari KD, Sub-KD, atau Sub-sub-KD. 3. Tuliskan indikator utama saja.

Bahan Pelajaran:

1. Diperjelas.

2. Bagian ini diisi deskripsi dan contoh bahan pelajaran.

3. Apabila bahan pelajaran tersebut terdapat di dalam buku paket, tuliskan bab atau judul pelajaran dan halaman butir-butir bahan pelajaran tersebut disajikan di buku paket.

4. Apabila bahan pelajaran tersebut diambilkan dan sumber lain, lampirkan bahan tersebut.

Strategi Pembelajaran:

1. Tidak terdapat di dalam silabus.

2. Pembelajaran adalah proses aktif yang dilakukan siswa untuk menemukan hubungan antara pengetahuan yang hendak dipelajarinya dengan pengetahuan yang telah dimilikinya. Jadi, strategi pembelajaran adalah suatu cara siswa - yang difasilitasi guru - untuk menemukan hubungan antara pengetahuan yang telah diketahuinya dengan pengetahuan baru.

3. Isi bagian ini dengan kegiatan siswa dalam setiap tahap pembelajaran sesuai dengan performansi yang diharapkan dan strateginya, sebagai berikut:

Indikator hasil belajar Strategi Kegiatan Siswa Mengingat isi pelajaran:

menyebutkan ulang definisi, rumus, aturan-aturan, proedur dan sebagainya

Menghafal: mempelajari fakta

dan mengulang kata demi kata Mengulang. Menghafalkan.

 Berlatih. Menerapkan isi pelajaran:

menggunakan definisi, rumus, aturan-aturan, atau prosedur dalam situasi baru.

1. Integrasi: mengubah infor-masi ke bentuk yang mudah diingat

 Mengidentifikasi atau contoh lain dan isi pembelajaran.

2. Pengorganisasian: mengidentifikasi hubungan pengetahuan baru dengan pengetahuan lama

 Menganalisis pikiran pikiran pokok dan menunjukkan hubungannya.

 Membuat klasifikasi dalam bentuk tabel, kerangka, atau diagram. 3. Elaborasi: menambahkan

informasi yang diketahuinya ke pengetahuan baru.

 Menjelaskan suatu akibat.

 Berimajinasi

 Mempredikasi kejadian.

 Mernbuat gambar atau diagram 4. Demonstrasikan:

Memperagakan isi pembelajaran

 Memperagakan/ Mendemonstrasikan 5. Praktek: Memperagakan isi

pembelajaran pada kondisi yang sebenarnya, namun dalam skala kecil, misalnya di laboratorium atau bengkel latihan kerja

 Praktel

Langkah-langkah Pembelajaran:

1. Deskripsikan bagian ini berdasarkan hasil analisis instruksional.

2. Kelompokkan bagian ini menjadi bagian pembukaan, bagian inti kegiatan, dan bagian penutup. 3. Pembukaan: Bagian pembukaan bisa diisi dengan salah satu atau gabungan dari hal-hal berikut:

a. Penciptaan suasana kelas yang produktif/kondusif.

b. Persiapan mental dan intelektual siswa mengikuti pelajaran.

c. Pemberian prates: Prates yang dimaksud disini berbeda dengan prates untuk mengases pengetahuan terdahulu. Prates ini adalah sejumlah pertanyaan yang langsung terkait dengan isi pembelajaran, diberikan dalam waktu singkat sehingga tidak menyita waktu kegiatan inti pembelajaran, berbentuk terbuka (open-ended), dan dijawab siswa dalam angan-angan unituk merangsang penemuan jawaban yang tepat sejalan dengan proses pembelajaran.

d. Pemaparan tujuan pembelajaran: siswa diberitahukan tujuan-tujuan pembelajaran (indikator-indikator) yang diharapkan dapat dilakukan dan dikuasainya.

e. Overview: deskripsi singkat isi bahan pelajaran dalam bentuk paragraf atau diagram. f. Advance organizer seperti overview, tetapi ditulis dalam bentuk abstraksi tingkat tinggi.

4. Kegiatan Inti: Kelompokkan bagian kegiatan inti menjadi dua bagian. Bagian pertama mendeskripsikan kegiatan guru dan bagian kedua kegiatan siswa. Rumuskan masing-masing bagian sedemikian rupa untuk menunjukkan waktu yang lebih lama digunakan siswa belajar dibandingkan waktu yang digunakan guru memberikan penjelasan — siswa aktif melakukan kegiatan pembelajaran dan guru memfasilitasinya, bukan mendominasi.

5. Penutup: Isi bagian penutup dengan pemberian tugas-tugas di luar jam pelajaran yang memungkinkan siswa mendalami bahan pelajaran yang baru dipelajari dan mempersiapkan bahan pelajaran selanjutnya.

6. Asesmen:

Asesmen ditentukan berdasarkan sampling terhadap indikator.

Contoh: