• Tidak ada hasil yang ditemukan

Perayaan Penyunatan Buah SulungPerayaan Penyunatan Buah Sulung

Dalam dokumen Kitab Yobel (Halaman 85-91)

Perayaan Penyunatan Buah Sulung

Ditetapkan. Janji Kelahiran Yitschaq. Sunat

Ditetapkan. Janji Kelahiran Yitschaq. Sunat

Ditetapkan bagi Seluruh Yisrael (15:1-34;

Ditetapkan bagi Seluruh Yisrael (15:1-34;

lih. Kejadian 17).

lih. Kejadian 17).

Pasal 15

Pasal 15

1. Dan dalam tahun kelima dari minggu keempat dari Yobel ini, [1979 A.M.] dalam bulan ketiga, di pertengahan bulan, Abram merayakan perayaan buah sulung tuaian gandum.

2. Dan dia mempersembahkan persembahan-persembahan baru di

atas mezbah, buah sulung hasil, kepada Adonai, seekor lembu

betina dan seekor kambing dan seekor domba di atas mezbah

sebagai kurban bakaran bagi Adonai; persembahan panenan

mereka dan persembahan curahan, dia persembahkan di atas mezbah dengan kemenyan.

3. Dan Adonai menampakkan diri kepada Abram, dan berfirman

kepadanya, "Akulah El-Shadday, hiduplah benar di hadapan-Ku dan jadilah engkau sempurna.

4. Dan Aku akan membuat perjanjian-Ku antara Aku dan engkau, dan Aku akan melipatgandakan engkau sangat banyak."

5. Dan Abram tersungkur dengan wajahnya, dan Elohim berbicara dengan dia, dan berfirman,

6. "Lihatlah, ketetapan-Ku adalah dengan engkau, Dan engkau akan menjadi bapa banyak bangsa. 7. Tidak juga namamu akan disebut lagi Abram,

Tetapi namamu mulai dari sekarang, bahkan untuk selamanya, adalah Abraham.

Karena bapa banyak bangsa telah Aku jadikan engkau. 8. Dan Aku akan membuat engkau sangat besar,

Dan Aku akan membuat engkau menjadi bangsa-bangsa, Dan raja-raja akan keluar dari padamu.

9. Dan Aku akan menegakkan perjanjian-Ku antara Aku dan engkau, dan keturunanmu sesudah engkau, di sepanjang generasi-generasi mereka, sebagai perjanjian kekal, supaya Aku menjadi Elohim bagimu, dan kepada keturunanmu sesudah engkau. 10. <Dan Aku akan memberikan kepadamu dan kepada keturunanmu sesudah engkau> negeri di mana engkau telah menjadi seorang pengembara, tanah Kanaan, supaya engkau dapat mewarisinya untuk selamanya, dan Aku akan menjadi Elohim mereka."

11. Dan Adonai berfirman kepada Abraham, "Sedangkan bagimu,

berpeganglah pada perjanjian-Ku, engkau dan keturunanmu sesudah engkau. Sunatlah setiap laki-laki di antaramu, dan sunatlah kulit khatanmu, dan itu akan menjadi tanda perjanjian kekal antara Aku dan engkau.

12. Dan anak pada hari kedelapan haruslah engkau sunatkan, setiap laki-laki di seluruh generasi-generasimu. Dia yang lahir di

dalam rumah, atau mereka yang engkau beli dengan uang dari orang asing mana pun, mereka yang engkau peroleh yang bukan dari keturunanmu.

13. Dia yang lahir dalam rumahmu haruslah disunatkan, dan mereka yang engkau beli dengan uang haruslah disunatkan, dan perjanjian-Ku haruslah di dalam dagingmu sebagai sebuah ketetapan kekal.

14. Dan laki-laki tak bersunat yang tidak disunatkan pada daging kulit khatannya pada hari kedelapan, nyawanya harus

dimusnahkan dari antara kaumnya, karena dia telah melanggar perjanjian-Ku."

15. Dan Elohim berfirman kepada Abraham, "Sedangkan bagi Sarai istrimu, namanya tidak akan lagi disebut Sarai, tetapi Sarah akan menjadi namanya.

16. Dan Aku akan memberkati dia, dan memberikan kepadamu seorang anak laki-laki oleh dia, dan Aku akan memberkati dia, dan dia akan menjadi sebuah bangsa, dan raja-raja bangsa-bangsa akan berasal dari padanya."

17. Dan Abraham tersungkur dengan wajahnya, dan bersukacita, dan berkata dalam hatinya, "Akankah seorang anak laki-laki dilahirkan bagi dia yang berumur seratus tahun, dan akankah Sarah, yang berumur sembilan puluh tahun, akan melahirkan?" 18. Dan Abraham berkata kepada Elohim, "Ya sekiranya Ishmael boleh hidup di hadapan-Mu!"

19. Dan Elohim berfirman, "Ya, dan Sarah juga akan melahirkan bagimu seorang anak laki-laki, dan engkau harus menyebut

namanya Yitschaq1, dan Aku akan mendirikan perjanjian-Ku

dengan dia, sebuah perjanjian kekal, dan bagi keturunannya sesudah dia.

20. Dan sedangkan bagi Ishmael, juga telah Aku dengarkan engkau, dan lihatlah, Aku akan memberkati dia, dan membuat dia besar, dan melipatgandakan dia sangat banyak. Dan dia akan memperanakkan dua belas raja, dan Aku akan membuat dia menjadi sebuah bangsa yang besar.

21. Tetapi perjanjian-Ku akan Aku dirikan dengan Yitschaq, yang akan dilahirkan Sarah bagimu, dalam hari-hari ini, dalam tahun depan."

22. Dan Dia selesai berbicara dengan dia, dan Elohim pergi meninggalkan Abraham.

23. Dan Abraham melakukan seperti yang Elohim telah firmankan kepadanya. Dan dia mengambil Ishmael anaknya, dan semua yang dilahirkan di dalam rumahnya, dan mereka yang dia beli dengan uangnya, setiap laki-laki dalam rumahnya, dan menyunatkan daging kulit khatan mereka.

24. Dan pada hari yang sama Abraham disunatkan, dan seluruh orang laki-laki dari rumahnya, <dan mereka yang dilahirkan dalam rumah>, dan semuanya, yang telah dia beli dengan uang dari anak-anak orang asing, disunatkan bersamanya.

25. Hukum ini bagi seluruh generasi-generasi untuk selamanya, dan tidak ada penyunatan dari hari-hari, dan tidak ada

penghilangan satu hari dari delapan hari. Karena ini sebuah ketetapan kekal, ditetapkan dan dituliskan pada loh-loh surgawi.

26. Dan setiap orang yang dilahirkan, yang daging kulit khatannya tidak disunatkan pada hari kedelapan, tidak termasuk pada

anak-anak perjanjian yang Adonai adakan dengan Abraham. Namun

termasuk pada anak-anak kehancuran. Lebih lanjut, tidak ada

tanda apa pun padanya bahwa dia milik Adonai, tetapi (dia

ditetapkan) untuk dihancurkan dan dibunuh dari bumi, dan untuk

dimusnahkan dari bumi, karena dia melanggar perjanjian Adonai

Elohim kami.

27. Karena seluruh malaikat kehadiran dan seluruh malaikat pengudusan telah diciptakan demikian sejak hari penciptaan mereka. Dan sebelum para malaikat kehadiran dan para malaikat pengudusan, Dia telah menguduskan Yisrael, bahwa mereka harus ada bersama Dia dan bersama para malaikat kudus-Nya.

28. Dan perintahkanlah bani Yisrael dan hendaklah mereka memelihara tanda perjanjian untuk generasi-generasi mereka sebagai sebuah ketetapan kekal, supaya mereka tidak akan dimusnahkan dari negeri.

29. Karena perintah ini ditetapkan sebagai sebuah perjanjian, supaya mereka memeliharanya untuk selamanya di antara seluruh bani Yisrael.

30. Karena Ishmael dan anak-anaknya dan saudara-saudaranya

dan Esau, Adonai tidak membuat mereka mendekati-Nya. Dan Dia

tidak memilih mereka bukan karena mereka anak-anak Abraham, karena Dia mengenal mereka, namun Dia memilih Yisrael untuk menjadi umat-Nya.

31. Dan Dia menguduskannya, dan mengumpulkannya dari antara semua anak-anak manusia. Karena ada banyak bangsa-bangsa dan banyak kaum-kaum, dan semuanya adalah milik-Nya. Dan atas semuanya telah Dia tempatkan roh-roh dalam otoritas untuk memimpin mereka menjauh dari pada-Nya.

32. Tetapi atas Yisrael Dia tidak menetapkan malaikat atau roh mana pun, karena Dia sendirilah penguasa mereka. Dia akan memelihara mereka dan menuntut mereka dari tangan malaikat-malaikat-Nya dan roh-roh-Nya, dan dari tangan semua kuasa-kuasa-Nya dengan maksud supaya Dia dapat memelihara mereka dan memberkati mereka, dan supaya mereka dapat menjadi milik kepunyaan-Nya dan Dia dapat menjadi milik kepunyaan mereka mulai saat ini sampai selamanya.

33. Dan sekarang aku mengumumkan kepadamu bahwa bani Yisrael tidak akan tetap berpegang pada ketetapan ini, dan mereka

tidak akan menyunatkan anak-anak mereka menurut seluruh hukum ini. Karena dalam daging penyunatan mereka, mereka akan menghilangkan sunat ini dari anak-anak mereka, dan mereka semuanya, anak-anak Beliar, akan membiarkan anak-anak mereka tidak bersunat saat mereka dilahirkan.

34. Dan akan ada murka yang besar dari Adonai terhadap bani

Yisrael. Karena mereka telah meninggalkan perjanjian-Nya dan berpaling dari firman-Nya, dan memancing amarah dan menghujat, karena mereka juga tidak memelihara ketetapan hukum ini. Karena

mereka memperlakukan kaumnya seperti Goyim1, sehingga mereka

ada lagi maaf atau pengampunan kepada mereka [supaya ada

pengampunan dan maaf] untuk semua dosa dari kesalahan yang kekal ini.

Kunjung

Kunjungan Malaikat an Malaikat kepada Abraham dikepada Abraham di

Dalam dokumen Kitab Yobel (Halaman 85-91)