• Tidak ada hasil yang ditemukan

Strategi Pelatihan Bisnis Waralaba dalam Mencapai Kesuksesan Usaha di Kota Semarang (Studi kasus pada bisnis waralaba makanan).

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Strategi Pelatihan Bisnis Waralaba dalam Mencapai Kesuksesan Usaha di Kota Semarang (Studi kasus pada bisnis waralaba makanan)."

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Marliana, Heni Beta. 2009. “Strategi Pelatihan Bisnis Waralaba dalam Mencapai Kesuksesan Usaha di Kota Semarang (Studi kasus pada bisnis waralaba makanan) ”. Skripsi Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Semarang. Di bawah bimbingan Dosen Prof. Drs. Supardi, MM dan Drs. Utsman, M.Pd.

Kata Kunci : Pelatihan, waralaba (franchise).

Salah satu cara berbisnis yang dianggap terbaik bagi pemula adalah melalui usaha waralaba atau ikut menjalankan bisnis yang sudah lebih dulu berhasil.Selain menjalankan usaha waralaba terebut, mereka juga mendapatkan pelatihan mengenai sistem manajemen pasar, cara mengolah dan menggunakan bahan meski mereka hanya memiliki tingkat pendidikan yang rendah. Pelatihan di sini sama artinya dengan pelatihan yang diberikan oleh lembaga pendidikan non-formal lainnya hanya instansi atau perusahaan yang berbeda. Permasalahan penelitian ini adalah persyaratan apa yang diperlukan oleh franchisee dalam mengikuti pelatihan dan bentuk pelatihan apa yang diberikan franchisor kepada franchisee sebelum memulai usaha barunya. Penelitian ini diharapkan agar para calon waralaba baru mampu menciptakan lapangan kerja sendiri dengan mengikuti pelatihan yang telah diberikan secara teoritis dapat menambah wawasan pengetahuan tentang bisnis waralaba, sedangkan secara praktis dapat menjadi bahan acuan dan wawasan dalam mengembangkan usaha bagi penelitidan masyarakat pada umumnya dan sebagi bahan acuan pula bagi Pendidikan Luar Sekolah yang merupakan pendidikan Non-formal dan Pemerintah dalam menetapkan strategi yang tepat dalam menjalankan usaha bisnis waralaba.

Penelitian ini dilandasi dari pengamatan peneliti di lapangan semakin banyaknya usaha franchise di Kota Semarang. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di salah satu cabang waralaba makanan Semarang diantaranya Bakso Kota Malang ”Cak Man” di Ngesrep, My Crepes yang berada di Jl. Pasadena Selatan, Kebab Turki Babarafi yang terletak di Jl. Kauman Barat dan Edam Burger yang berada di Jl. Soekarno-Hatta. Subyek penelitian adalah franchisor dan karyawan. Penelitian ini berfokus pada strategi pelatihan bisnis waralaba dalam mencapai kesuksesan usaha. Sumber data penelitian adalah para pemilik waralaba dan karyawan baik diperoleh secara langsung maupun tidak langsung dan literatur-literatur yang ada kaitannya dengan waralaba..

Dari hasil penelitian dilapangan bahwa pelatihan memberikan keuntungan yang penting bagi sistem franchise, selama pelatihan mengizinkan individu yang mempunyai sedikit pelatihan, keterampilan, dan pendidikan untuk memulai dan berhasil dalam bisnisnya sendiri dengan disertai strategi-strategi yang telah diberikan selama menjalani pelatihan.

Referensi

Dokumen terkait

Bahasa Inggris dasar memerlukan penerapan metode pembelajaran yang menyenangkan sehingga dapat menumbuhkan minat belajar siswa dan mempermudah dalam memahami materi

5,6 Mampu memahami dan mempraktekan Bekerja dengan operator dan Fungsi Matematik pada Basis data  Operasi menggunakan operator matematik  Menggunakan fungsi trigonometri

menemukan bahwa getah daun tembakau yang sudah disaring dengan penyaring bakteri masih dapat menimbulkan penyakit mosaik..  Iwanovsky menyimpulkan dua

Higher Cd concentrations in the suspended matter of deeper water layers indicated a significant input of Cd in the marine ecosystem (S1 is located at the most polluted

Banyaknya tugas pokok yang harus dilakukan oleh tenaga perpustakaan yang ada di perpustakaan tanpa di imbangi dengan jumlah tenaga perpustakaan yang hanya ada

Tersedianya informasi publik tentang harga barang kebutuhan pokok oleh PPID Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah sesuai dengan Undang Undang Nomor 14

Segala puji syukur saya panjatkan ke hadirat TYME atas segala rahmat, hidayah serta inayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul

42 tahun 2007 tentang waralaba, waralaba adalah hak khusus yang dimiliki oleh orang perseorangan atau badan usaha terhadap sistem bisnis dengan ciri khas usaha