• Tidak ada hasil yang ditemukan

RPP Matematika Kelas 7 Kurikulum 2013 Revisi 2016 Semester 1 dan 2 RPP Mat VII.12

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "RPP Matematika Kelas 7 Kurikulum 2013 Revisi 2016 Semester 1 dan 2 RPP Mat VII.12"

Copied!
12
0
0

Teks penuh

(1)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Satuan Pendidikan : SMP Negeri 1 Bakongan

Mata Pelajaran : Matematika

Kelas/semester : VII/2

Materi Pokok : Aritmatika Sosial Alokasi Waktu : 2 x 5JP (4 pertemuan) A. Kompetensi Inti

1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.

2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi, gotongroyong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan 1roced dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.

3 : Memahami pengetahuan (1rocedu, konseptual, dan 1rocedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata.

4 : Mencoba, mengolah Memiliki rasa ingin tahu,, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

No. Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi

1. 1.1 Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.

1.1.1 Bersyukur atas rezeki yang tuhan berikan.

2. 2.2 Memiliki rasa ingin tahu, percaya diri, dan ketertarikan pada matematika serta memiliki rasa percaya pada daya dan kegunaan matematika yang terbentuk melalui

pengalaman belajar.

2.3 Memiliki sikap terbuka, santun, objektif, menghargai pendapat, dan karya teman dalam

interaksi kelompok maupun aktivita sehari-hari.

2.2.1 Menjelaskan jenis biaya yang dikeluarkan oleh orang tua untuk keperluan rumah tangga selama satu bulan.

2.2.2 Mengkalkulasi jumlah uang yang dikeluarkan oleh orang tuanya untuk membiayai salah satu jenis keperluan rumah tangga dalam 1 bulan.

2.3.1 Melakukan simulasi kegiatan ekonomi sehari-hari (jual-beli)

2.3.2 Mendiskusikan pengertian dan menghitung nilai keseluruhan, nilai per-unit dan nilai sebagian.

3. 3.3 Memahami konsep dasar aritmatika sosial.

3.3.1 Menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan harga beli, harga jual, untung dan rugi.

3.3.2 Menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan diskon, pajak, bruto, tara, dan netto.

3.3.3 Menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan bunga bank. 4. 4.2 Menggunakan konsep aljabar

dalam menyelesaikan masalah aritmatika sosial sederhana.

(2)

C. Tujuan Pembelajaran Pertemuan Ke-1

1. Diberikan pemahaman bahwa apa yang kita nikmati selama ini adalah pemberian dari Allah SWT, manusia wajib berusaha dan berdoa untuk memenuhi kebutuhannya. 2. Diberikan pemahaman tentang perlunya hidup bersosial, peserta didik mengerti bahwa

manusia tidak bisa hidup sendiri.

3. Melalui kegiatan mandiri, peserta didik dapat menuliskan jenis biaya yang

dikeluarkan oleh orang tua untuk keperluan pendidikan dalam 1 bulan tertentu. (LK-1 terlampir).

4. Melalui kegiatan berkelompok peserta didik dapat menghitung jumlah uang yang dikeluarkan oleh orangtua dalam satu bulan. (LK-1 terlampir).

5. Melalui pengamatan terhadap kegiatan di kantin sekolah, peserta didik dapat menjelaskan nilai suatu barang, harga penjualan, harga pembelian, untung atau rugi. 6. Melalui latihan soal yang terdapat pada buku teks Matematika, peserta didik dapat

menerapkan penggunaan persentase untung atau persentase rugi dalam kehidupan sehari-hari.

Pertemuan Ke-2

1. Diberikan pemahaman bahwa bahwa sebagian dari rizki yang kita terima di dalamnya ada hak anak yatim, peserta didik mengerti bahwa hidup ini harus berbagi.

2. Peserta didik dapat bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugas.

3. Dengan menggunakan media cetak (koran atau majalah), peserta didik dapat menyelesaikan soal berkaitan dengan diskon dan pajak.

4. Dengan menggunakan kemasan beberapa barang yang dibawa, peserta didik dapat menyelesaikan soal yang berkaitan dengan bruto, tara, dan neto.

5. Melalui kegiatan diskusi kelompok, peserta didik dapat memprentasikan contoh penggunaan diskon, pajak, bruto, netto dan tara dalam kehidupan sehari-hari

Pertemuan Ke-3

1. Diberikan pemahaman bahwa riba itu haram.

2. Dengan menggunakan plapon bank atau dafar harga kendaraan motor serta besar cicilannya dalam beberapa bulan, peserta didik dapat memahmi konsep bungan tunggal.

3. Diberikan masalah yang terkait dengan suku bunga tunggal, peserta didik dapat menyelesaikannya.

Pertemuan Ke-4

1. Diberikan pemahaman bahwa bahwa manusia itu sama dihadapan Tuhan yang membedakan adalah iman dan taqwa.

2. Bersyukur pada Tuhan Yang Maha Esa atas diberikannya ketidaksamaan yang satu dengan yang lainnya.

3. Peserta didik diberi soal, peserta didik siap mengikuti test formatif tentang Aritmetika sosial.

D. Materi Pembelajaran Materi Pembelajaran 1. Pertemuan ke-1

 Nilai suatu barang

 Harga penjualan, harga pembelian, untung, rugi

2. Pertemuan ke-2

 Diskon, pajak, bruto, tara, dan netto 3. Pertemuan ke-3

(3)

4. Pertemuan ke-4  Test formatif

E. Metode Pembelajaran 1. Pendekatan : Saintifik

2. Metode : pengamatan, diskusi, penugasan F. Sumber Belajar

Sinaga, Bornok, dkk. 2013. Matematika. SMP/MTs Kelas VII. Hal 276 – 285 Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Jakarta : Politeknik Negeri Media Kreati. G. Media Pembelajaran

1. Media

Slide power point, Lembar Kerja Siswa. 2. Alat dan bahan

komputer, infocus

H. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran Pertemuan Ke-1

Kegiatan Pendahuluan (10 menit)

1. Dimulai dengan berdoa, mengecek kehadiran, dan menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses pembelajaran

2. Peserta didik mendengarkan dan menanggapi cerita guru tentang manfaat belajar Aritmetika sosial dalam kehidupan sehari-hari;

3. Guru menegaskan tujuan pembelajaran yang akan dipelajari hari ini

4. Guru menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian kegiatan pembelajaran. Kegiatan Inti (100 menit)

Mengamati

1. Peserta didik melakukan pengamatan terhadap kegiatan di kantin sekolah, yang meliputi nilai suatu barang, harga penjualan, harga pembelian, untung atau rugi.

Menanya

1. Peserta didik termotivasi untuk mempertanyakan apakah berbagai kejadian ketika melakukan pengamatan di kantin sekolah dapat dimodelkan dengan rumus tertentu. 2. Peserta didik termotivasi oleh guru dengan bertanya bagaimana aktivitas sehari-hari

yang melibatkan penggunaan harga per-satuan dan kesatuan. Mengeksplorasi

1. Peserta didik membuat model matematika dari hasil pengamatan kegiatan di kantin sekolah.

2. Peserta didik mengerjakan tugas latihan soal dari buku teks Matematika SMP halaman 297 nomor 1 dan 2

3. Peserta didik mengisi LK-1 dan LK-2.

4. Mencatat informasi yang diperoleh ketika mengisi LK maupun dalam mengerjakan soal latihan.

Mengasosiasi

1. Peserta didik menganalisis penerapan konsep aljabar yang terkait dalam aritmetika social sederhana

2. Peserta didik merumsukan suatu permasalahan aritmetika sosial sederhana dengan menggunakan model matematika

(4)

1. Beberapa peserta didik mempresentasikan hasil yang diperoleh ketika melakukan kegiatan pengamatan di kantin sekolah, sedangkan yang lain menanggapi.

2. Peserta didik memberikan tanggapan hasil presentasi meliputi tanya jawab untuk mengkonfirmasi, melengkapi informasi ataupun tanggapan lainnya.

Kegiatan Penutup (10 menit)

1. Peserta didik bersama-sama dengan guru membuat kesimpulan mengenai nilai suatu barang, harga penjualan, harga pembelian, untung atau rugi.

2. Setiap kelompok diberikan perolehan penghargaan berkaitan dengan aktivitas kelompok.

3. Untuk memberi penguatan, peserta didik diminta untuk menerapkan kalimat tertutup, kalimat terbuka dan variabel dalam kehidupan sehari-hari

Pertemuan Ke-2

Kegiatan Pendahuluan (10 menit)

1. Dimulai dengan berdoa, mengecek kehadiran, dan menyiapkan peserta didik untuk mengikuti pembelajaran.

2. Sebagai Apersepsi guru menanyakan tentang untung dan rugi pada saat peserta didik melakukan transaksi.

3. Guru memotivasi peserta didik tentang manfaatnya manfaatnya belajar Aritmatika sosial dalam kehidupan kita sehari-hari.

4. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.

Kegiatan inti (60 menit) Mengamati

1. Peserta didik melakukan pengamatan terhadap kegiatan di toko-toko yang memberikan diskon.

Menanya

1. Peserta didik termotivasi untuk mempertanyakan apakah berbagai kejadian ketika melakukan pengamatan diskon,pajak,bruto,netto dan tara di toko, dapat dibuat model matematika dengan rumus tertentu.

Mengeksplorasi

1. Peserta didik membuat model matematika dari hasil pengamatan kegiatan di toko. 2. Peserta didik mengerjakan tugas latihan soal dari buku teks Matematika SMP

halaman 298 masalah 7-8 Mengasosiasi

1. Peserta didik melakukan asosiasi tentang diskon, pajak, bruto, netto dan tara dalam suatu transaksi penjualan atau pada saat pembayaran pajak.

Mengomunikasi

1. Beberapa peserta didik mempresentasikan hasil yang diperoleh ketika melakukan kegiatan pengamatan di toko, sedangkan yang lain menanggapi.

Penutup (10 menit)

1. Dengan bimbingan pendidik, peserta didik diminta membuat rangkuman

2. Peserta didik dan pendidik melakukan refleksi tentang kegiatan pembelajaran yang dilakukan pada hari ini.

3. Pendidik memberikan tugas (PR) dari buku teks Matematika SMP halaman 301 nomor 1-5

(5)

1. Guru menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses pembelajaran

2. Melalui tanya jawab, peserta didik diingatkan kembali pengertian kalimat tertutup, kalimat terbuka, dan variabel.

3. Guru menegaskan tujuan yang akan dipelajari hari ini.

4. Guru menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian kegiatan sesuai silabus. Pertemuan Ke-3

Kegiatan Pendahuluan (10 menit)

1. Dimulai dengan berdoa, mengecek kehadiran, dan menyiapkan peserta didik untuk mengikuti pembelajaran.

2. Sebagai Apersepsi guru menanyakan kembali tentang materi yang sudah dipelajari pada pertemuan sebelumnya. Guru juga menanyakan saldo tabungan mereka di bank atau koprasi dan keterkaitannya dengan materi sebelumnya.

3. Guru memotivasi peserta didik tentang manfaatnya belajar bunga tunggal dalam kehidupan sehari-hari, misalnya: dalam perhitungan jumlah tabungan mereka atau deposito di bank.

4. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.

Kegiatan inti (60 menit) Mengamati

1. Secara berkelompok, peserta didik membaca masalah 7.9, definisi 7.9 halaman 299, yang terdapat pada buku teks Matematika Siswa, kemudian menuliskan hasil yang diperoleh pada buku latihan.

2. Secara berkelompok, peserta didik mengamati transaksi yang terdapat di dalam buku tabungan mereka.

Menanya

1. Peserta didik mengajukan pertanyaan tentang beberapa hal pada masalah 7.9 yang belum dipahami, maupun hasil pengamatan terhadap buku tabungan.

Mengumpulkan Data

1. Setiap kelompok mencatat semua informasi yang diperoleh dari kegiatan pengamatan terhadap buku tabungan.

Mengasosiasi

1. Peserta didik mengerjakan tugas latihan soal dari buku teks Matematika halaman 300 dan Uji Kompetensi 7.2 nomor 7.

2. Beberapa peserta didik diminta menyajikan hasil pekerjaan mereka tentang tugas latihan soal dari buku teks Matematika halaman 300 dan Uji Kompetensi 7.2 nomor 7. Mengomunikasi

1. Setiap kelompok menempelkan hasil diskusi pada dinding kelasnya.

2. Masing-masing anggota kelompok melakukan “belanja” sambil mencatat hal-hal penting yang tidak terdapat pada kelompoknya.

Penutup (10 menit)

1. Dengan bimbingan pendidik, peserta didik diminta membuat rangkuman.

2. Peserta didik dan pendidik melakukan refleksi tentang kegiatan pembelajaran yang baru saja diselesaikan.

(6)

4. membuka http://matematikomputer.blogspot.com/2009/04/soal-matematika-kelas-xii-ips-bunga.html (di dalam web tersebut terdapat 5 soal tentang penggunaan bunga tunggal,) dan membuat penyelesaian dari semua soal tersebut.

5. Pendidik menginformasikan kepada peserta didik bahwa pertemuan yang akan datang adalah ulangan harian tentang aritmetika sosial.

I. Penilaian

1. Sikap spiritual

a. Teknik Penilaian: Observasi

b. Bentuk Instrumen: Lembar observasi c. Kisi-kisi:

No. Sikap/nilai Butir Instrumen

1. Menyadari kebesaran Allah dibanding dengan

apapun. 1-2

2. Bersyukur atas kebesaran Tuhan dengan adanya kekayaan alam yang tidak terbatas.

3-4 Instrumen: lihat Lampiran 1

2. Sikap sosial

a. Teknik Penilaian : Tes b. Bentuk Instrumen: Angket c. Kisi-kisi:

No. Sikap/nilai Butir Instrumen

1. Rasa ingin tahu 1-3

2. Percaya diri 4-5

3. Ketertarikan kegunaan matematika pada kehidupan. 6 Instrumen: lihat Lampiran 2

3. Pengetahuan

a. Teknik Penilaian: Tes b. Bentuk Instrumen: Uraian c. Kisi-kisi:

No Indikator Butir Instrumen

1. Nilai suatu barang dari keseluruhan harga. 1-3 2. Menentukan harga penjualan, harga pembelian, untung,

rugi. 4-6

3. Menentukan besar diskon, pajak, bruto, tara, dan netto. 7-8 4. Menentukan besar bunga tunggal bank atau koprasi. 9-10

Instrumen: lihat Lampiran 3 4. Keterampilan

a. Teknik Penilaian: Observasi

b. Bentuk Instrumen: Lembar Observasi c. Kisi-kisi:

No

. Indikator Butir Instrumen

1. Mempresentasikan contoh penggunaan diskon, pajak, bruto, tara dan netto dalam kehidupan sehari-hari.

1 2 Mempresentasikan contoh penggunaan bunga tunggal

dalam kehidupan sehari-hari.

2 Instrumen: lihat Lampiran 4.

Lampiran 1

(7)

No Peserta DidikN a m a

Menyadari besarnya kekuasaan Tuhan dibandingkan dengan uang

(1)

Menyadari adanya kekuatan doa dalam rangka tercapainya suatu tujuan atau

keinginan.

(2)

Bersyukur atas kebesaran Tuhan dengan adanya air, udara,

matahari yang semuanya tanpa biaya.

(3)

Bersyukur atas kebesaran Tuhan dengan adanya

kekayaan alam yang tidak terbatas.

(4)

Total Skor

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1 2 3 …

Keterangan Nilai:

Selalu = 4

Sering = 3

Jarang = 2

Tidak Pernah = 1 Kriteria:

A = Total Skor 10-16 B = Total Skor 9-12 C = Total Skor 5-8 D = Total Skor 4

Lampiran 2: Penilaian sikap sosial

(8)

Nilailah setiap anggota dalam kelompokmu! Berilah nilai 10 bila sangat baik, atau nilai 0 bila sangat jelek! Selanjutnya jumlahkan hasil penilaianmu untuk memperoleh nilai masing-masing anggota dalam kelompokmu!

No

Nama Siswa PresensiNo Hal yang dinilai

1 2 3 4 5 6 Jumlah

1 2 3 4

Keterangan : Hal yang dinilai

No Hal yang dinilai

1 Mendengarkan pendapat teman lainnya 2 Mengajukan usul, atau memberikan pendapat 3 Menyelesaikan tugas dengan baik

4 Membantu teman lain yang membutuhkan 5 Tetap berada dalam tugas

(9)

Lampiran 3

Instrumen Pengetahuan Petunjuk:

1. Berdoalah sebelum mengerjakan soal

2. Jawablah pada lembar jawaban yang telah disediakan 3. Selesaikan soal berikut dengan singkat dan jelas Soal:

1. Nisa membeli 1 pulpen seharga Rp 3.000. berapakah yang harus nisa bayar jika dia membeli 10 pulpen ?

2. Harga sebuah buku Rp 4.750 dan harga sebuah penggaris Rp 1.500. jika Andi membeli setengah lusin buku dan 1 lusin penggaris berapakah ia harus membayar ?

3. Harga 1 kodi baju Rp 600.000 , berapakah harga 3 potong baju ?

4. Ibu membeli 4 rak telur dengan harga telur Rp 21.000,00 tiap rak. Tiap rak berisi 30 butir telur. Kemudian ibu menjual kembali dan setiap satu butir telur mendapatkan keuntungan Rp 100,00. Berapakah harga jual telur seluruhnya?

5. Irsan seorang agen minyak tanah bersubsidi. Dia membeli 500 liter minyak tanah. Minyak itu kemudian dijual secara eceran dengan harga Rp 11.500,00 tiap liter. Keuntungan yang diperoleh dari hasil penjual seluruh minyak itu adalah Rp 200.000,00. Berapa rupiahkah yang harus dikeluarkna Irsan untuk membeli minyak tanah?

6. Harga pembelian 2 lusin buku Rp 76.800,00. Buku dijual eceran dengan harga Rp 4.000,00 tiap buah. Persentase untung atau ruginya adalah . . . .

7. Harga sebuah baju Rp125.000,00. Jika pedagang memberikan diskon 10%, hitunglah jumlah uang yang harus dibayar.

8. Bruto suatu jenis barang 25 kg dengan tara 2%. Hitunglah neto barang tersebut. 9. Ali menyimpan uang di koperasi sebesar Rp300.000,00 dengan bunga 2% sebulan.

Hitunglah jumlah simpanan Ali setelah 5 bulan.

(10)

Pedoman Penilaian Instrumen Pengetahuan No

Soal

Jawaban Skor

1. Harga 1 pulpen Rp 3.000

Harga 10 pulpen = 10 x Rp 3.000 = Rp 30.000

1

1 2. Harga sebuah buku Rp 4.750

Harga setengah lusin buku = 6 x Rp 4.750 = Rp 28.500 Harga 1 penggaris Rp 1.500

Harga 1 lusin penggaris = 12 x Rp 1.500 = Rp. 18.000

Jadi yang harus dibayar = Rp 28.000 + Rp 18.000 = Rp 46.000

1

1 1

3. Harga 1 kodi baju = Rp 600.000

Harga 1 potong baju = Rp 600.000 : 20 = Rp 30.000

Jadi harga 3 pottong baju = 3 x Rp 30.000 = Rp 90.000

1 1

4. HB 4 rak = 4 x Rp 21.000,00 = Rp 84.000,00 Jumlah telur 4 rak = 4 x 30 butir = 120 butir Untung = 120 x Rp 100,00 = Rp12.000,00 HJ = HB + U

= Rp 84.000,00 + Rp 12.000,00 = Rp 96.000,00

1 1 1

1 5. HJ 500 liter = 500 x Rp 11.500,00

= Rp 5.750.000,00 Untung = Rp 200.000,00 HB = HJ – U

= Rp 5.750.000,00 – Rp 200.000,00 = Rp 5.550.000,00

1

1 6. HB 2 lusin (24 buah) = Rp 76.800,00

HJ 1 buah = Rp 4.000,00 HJ 24 buah = 24 x Rp 4.000,00 = Rp 96.000,00

Untung = Rp 96.000,00 – Rp 76.800,00 = Rp 19.200,00

%Untung = (Rp 19.200,00 : Rp 76.800,00) x 100% = 25% 1 1 1 1 7.

Diskon = x Rp125.000,00 = Rp12.500,00

Jumlah uang yang harus dibayar adalah: Rp125.000,00 – Rp12.500,00 = Rp112.500,00

1

(11)

8.

Tara = x 25 kg = 0,5 kg

Jadi berat neto = 25kg – 0,5kg = 24,5kg

1

1

9.

Bunga sebulan = x Rp300.000,00 = Rp6.000,00

Bunga selama 5 bulan = 5 x Rp6.000,00 =Rp30.000,00

Jumlah simpanan Ali selama 5 bulan adalah: =Rp300.000,00 + Rp30.000,00

=Rp330.000,00

1

1

1

10. Bunga selama 4 bulan = Rp 648.000,00 – Rp 600.000,00 = Rp 48.000,00

Bunga selama 1 tahun = (12 : 4) x Rp 48.000,00 = Rp 144.000,00

% bunga = (Rp 144.000,00 : Rp 600.000,00) x 100% = 24%

1

1 1

(12)

Lampiran 4

Penilaian Keterampilan

No peserta didikN a m a

Total Skor

4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1

1 2 3

Keterangan Nilai

Selalu = 4

Sering = 3

Jarang = 2

Tidak Pernah = 1 Kriteria

A = Total Skor 12-16 B = Total Skor 8-12 C = Total Skor 4-8 D = Total Skor 4

Mengetahui, Bakongan, Juli 2014

Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran Matematika

MAISARAH JASRIYAH, S.Pd

Referensi

Dokumen terkait

Guru membimbing siswa dalam kelompok untuk mengumpulkan informasi yang diperlukan untuk menentukan dari gambar-gambar di atas yang dapat dikatakan sebagai himpunan

Peserta didik diminta untuk mengamati bilangan bulat yang habis dibagi bilangan bulat, faktor-faktor bilangan bulat, bilangan prima, serta faktor prima dan faktorisasi prima

Siswa menyelesaikan perhitungan keliling dan luas bangun datar ( persegi panjang )dengan menggunakan rumus yang diperolehnya maupun dengan menggunakan cara lainnya untuk

Menyajikan secara tertulis dan lisan hasil pembelajaran atau apa yang telah dipelajari pada tingkat kelas atau tingkat kelompok mulai dari apa yang telah

5) Peserta didik diberi permasalahan yang berkaitan dengan kehidupan sehari- hari yang terkait dengan penyajian data ke bentuk diagram lingkaran.”coba datalah ukuran sepatu dari

 Melalui motivasi dari guru mengajukan pertanyaan kepada teman kelompok dan guru tentang hal- hal yang belum jelas dari pengamatan terhadap video tentang Ketaatan

 Menjawab pertanyaan yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau lembar kerja yang telah disediakan.  Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau guru

 Menjawab pertanyaan yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau lembar kerja yang telah disediakan.  Bertanya tentang hal yang belum dipahami, atau