• Tidak ada hasil yang ditemukan

ANALISIS TINGKAT KESUKAAN KONSUMEN TERHADAP AIR MINUM DALAM KEMASAN (AMDK)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "ANALISIS TINGKAT KESUKAAN KONSUMEN TERHADAP AIR MINUM DALAM KEMASAN (AMDK)"

Copied!
10
0
0

Teks penuh

(1)

ANALISIS TINGKAT KESUKAAN KONSUMEN TERHADAP

AIR MINUM DALAM KEMASAN (AMDK)

Oleh

Muhammad Arif Affandi Margolang F34102027

(2)

Muhammad Arif Affandi Margolang. F34102027. Analisis Tingkat Kesukaan Terhadap Air Minum Dalam Kemasan (AMDK). Di bawah bimbingan Muhammad Romli dan Suprihatin. 2009.

RINGKASAN

Air adalah sumber daya alam yang sangat diperlukan bagi makhluk hidup baik pada tumbuhan, hewan bahkan manusia sekalipun. Air juga merupakan sumber daya alam yang penting dalam menunjang pembangunan ekonomi dan sosial seperti sektor industri, pembangkit listrik, pertanian, perikanan, peternakan, transportasi, pariwisata dan rumah tangga. Kebutuhan masyarakat terhadap air saat ini semakin meningkat. Hal ini disebabkan karena jumlah penduduk yang terus bertambah. Pertambahan jumlah penduduk tidak disertai dengan bertambahnya supply air minum sehingga dapat menyebabkan terjadinya kelangkaan (Nurmalina, 2003). Hal ini menjadikan bisnis AMDK sangat prospektif dan mendorong pertumbuhan industri AMDK di kota-kota besar di Indonesia.

Berdasarkan permasalahan yang dihadapi maka tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini yaitu, menganalisa tingkat kesukaan konsumen terhadap produk air minum dalam kemasan (AMDK), serta mengidentifikasi bagaimana tingkat loyalitas konsumen air minum dalam kemasan (AMDK). Sehingga dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada perusahaan-perusahaan produsen AMDK, kepada konsumen dan kepada institusi.

Kegiatan penelitian ini dilaksanakan di Desa Babakan Raya Darmaga atau sekitar kampus IPB Darmaga Bogor, pada bulan Juni sampai November 2008. Variabel-variabel yang penting dalam penelitian ini adalah perilaku masyarakat, karakteristik masyarakat, stimuli pasar, dan stimuli lainnya. Adapun Indikator dari perilaku masyarakat pada proses keputusan untuk membeli suatu produk adalah pengenalan kebutuhan, pencarian informasi, penilaian alternatif, keputusan membeli dan perilaku pasca pembelian.

Dari penelitian ini didapati hasil yang menunjukkan bahwa pada dasarnya tingkat kesukaan konsumen terhadap produk AMDK adalah sama, karena pada prinsipnya rasa haus itu tidak dapat ditunda. Tingkat loyalitas konsumen terhadap produk AMDK tidak tetap, hal ini lebih dikarenakan oleh faktor yang berupa ketersediaan produk di pasar dan faktor kesukaan terhadap harga yang ditawarkan oleh produsen AMDK itu sendiri.

Berdasarkan analisis pada penelitian ini terlihat bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan dari tingkat kesukaan konsumen terhadap produk AMDK yang diujikan. Hal ini di perlihatkan oleh hasil yang diujikan kepada responden yang menyatakan uji yang dilakukan dengan informasi merek sama dengan uji yang dilakukan tanpa informasi tentang merek dari produk. Keputusan pembelian produk lebih didasari kepada ketersediaan produk tersebut di pasar, dari pada tingkat kesukaan terhadap produk itu sendiri.

(3)

Muhammad Arif Affandi Margolang. F34102027. Analyse of Consumer’s Storey Level to Bottled Drinking Water (AMDK). Under Supervision of Muhammad Romli and Suprihatin. 2009.

SUMMARY

Water is a natural resource that is necessary for the organism at both the plants, animals and even humans. Water is also the natural resources that are important in supporting economic development and social sectors such as industry, power, agriculture, fishery, animal husbandry, transport, tourism and households. Community needs to water at this time has been increasing. This is because the number of people who continue to grow. Growing number of people not accompanied by increased supply of drinking water can cause scarcity (Nurmalina, 2003). It makes business AMDK highly prospective and encourage industry growth AMDK in big cities in Indonesia.

Based on the problems faced by the goal to be achieved from this research, namely, analyzing the level of consumers prefer to drink water in the product packaging (AMDK), and identify how the level of loyalty in the consumer packaged drinking water (AMDK). So with the introduction of this research are expected to provide benefits to companies AMDK producers, to consumers and to institutions.

This research was conducted in the Village Babakan Raya Darmaga or around campus Darmaga IPB Bogor, in June until November 2008. The variables that are important in this research is the behavior of the community, community characteristics, market stimuli, and other stimuli. The indicators of public attitudes on the decision to purchase a product is the introduction of needs, information search, alternative evaluation, purchase decision and post-purchase behavior.

From this research found that the results show that in principle the level of consumers prefer products AMDK is the same, because in principle, a sense of thirst can not be delayed. Level of consumer loyalty to products AMDK not stabilized, this is more due to factors such as availability of product and factor markets in preference to the price offered by the manufacturer AMDK itself.

Based on the analysis in this research that there is no significant difference in the level of consumer preferences towards product AMDK tested. This showed in the results tested by the respondent that the test is done with the same information with the test performed without information about the brand of the product. Product purchase decisions based on the availability of more products in the market, the level of preference for the product itself.

(4)

SURAT PERNYATAAN

Saya yang bertanda tangan dibawah ini, menyatakan dengan sebenar-benarnya bahwa skripsi yang berjudul “ANALISIS TINGKAT KESUKAAN KONSUMEN TERHADAP AIR MINUM DALAM KEMASAN (AMDK)” adalah karya tulis saya sendiri di bawah bimbingan dosen pembimbing. Rujukan dari sumber lain telah dicantumkan di daftar pustaka.

Bogor, Februari 2009

M. Arif Affandi Margolang F341002027

(5)

ANALISIS TINGKAT KESUKAAN KONSUMEN TERHADAP

AIR MINUM DALAM KEMASAN (AMDK)

SKRIPSI

Sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan gelar SARJANA TEKNOLOGI PERTANIAN Pada Departemen Teknologi Industri Pertanian

Fakultas Teknologi Pertanian Institut Pertanian Bogor

Muhammad Arif Affandi Margolang F34102027

(6)

INSTITUT PERTANIAN BOGOR FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN

ANALISIS TINGKAT KESUKAAN KONSUMEN TERHADAP

AIR MINUM DALAM KEMASAN (AMDK)

SKRIPSI

Sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan gelar SARJANA TEKNOLOGI PERTANIAN Pada Departemen Teknologi Industri Pertanian

Fakultas Teknologi Pertanian Institut Pertanian Bogor

Oleh

Muhammad Arif Affandi Margolang F34102027

Dilahirkan pada tanggal 6 Januari 1984 Di Pematang Siantar, Sumatera Utara

Tanggal Lulus : 13 Februari 2009

Menyetujui, Bogor, Februari 2009

Dr. Ir. Muhammad Romli. M,Sc. St Dr. Ir. Suprihatin, Dipl-Ing Dosen Pembimbing Akademik I Dosen Pembimbing Akademik II

(7)

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan pada tanggal 6 Januari 1984, di kota Pematang Siantar Propinsi Sumatera Utara. Penulis merupakan anak ketiga dari lima bersaudara dari Bapak Jamaluddin Margolang dan Ibu Nurhayati.

Penulis lulus dari SDN VI Rantau Prapat pada tahun 1996, kemudian menyelesaikan studi di SLTPN 5 Rantau Prapat tahun 1999. Selanjutnya penulis lulus dari SMUN 5 Rantau Prapat pada tahun 2002.

Penulis diterima masuk IPB melalui jalur USMI (Undangan Seleksi Masuk IPB) pada tahun 2002. Pada tahun 2003 diterima sebagai mahasiswa Teknologi Industri pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian.

Pada tingkat pertama masuk, penulis telah mengikuti kepanitiaan pada Himpunan Mahasiswa Teknologi Industri dalam kegiatan Buka Puasa Bersama, kemudian pada tingkat dua penulis mengikuti Unit Kegiatan Mahasiswa Resimen Mahasiswa IPB (UKM MENWA IPB) dan Jabatan Terakhir di UKM MENWA IPB adalah KABID LITBANG.

Penulis pernah mengikuti kegiatan magang di perusahaan Agrowisata Tapos di Desa Tapos Ciampea Bogor dan menjadi Supervisor di PT. Vena Sentra Informasi. Selain itu juga pernah mengikuti perlombaan futsal yang diadakan HIMALOGIN antar angkatan di Departemen Teknologi Industri Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian. Penulis menyelesaikan tugas akhir yang berjudul “ANALISIS RESPON KONSUMEN TERHADAP KUALITAS AIR MINUM DALAM KEMASAN (AMDK). (Studi Kasus Desa Babakan Raya Darmaga Bogor, Jawa Barat)” untuk memperoleh gelar Sarjana Pertanian.

(8)

KATA PENGANTAR

Puji syukur dipanjatkan ke hadirat Allah SWT atas segala rahmat, serta karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “ANALISIS TINGKAT KESUKAAN KONSUMEN TERHADAP AIR MINUM DALAM KEMASAN (AMDK)”. Shalawat beserta salam semoga selalu tercurahkan kepada Nabi Besar Muhammad SAW.

Pada kesempatan ini, perkenankanlah penulis mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu, mendukung, serta membimbing penulis baik secara langsung maupun tidak langsung hingga skripsi ini selesai ditulis, terutama kepada :

1. Dr. Ir. Muhammad Romli selaku dosen pembimbing akademik I yang telah banyak memberikan masukan dan bimbingannya dalam menyelesaikan studi dan dalam perbaikan skripsi penulis.

2. Dr. Ir. Suprihatin, MSi selaku dosen pembimbing akademik II yang telah banyak memberikan masukan dan bimbingannya dalam menyelesaikan studi dan dalam perbaikan skripsi penulis..

3. Dr. Ir. Sukardi, MM selaku dosen penguji yang bersedia memberikan arahan dan bimbingan.

4. Seluruh dosen dan staf Departemen Teknologi Industri Pertanian yang telah memberikan ilmu dan mendukung kemajuan penulis.

5. Keluarga tercinta (Ayah, Ibu, Kak Yanti, Kak Rani, Dadan, Putri) dan Nurul Masruroh atas do’a, kasih sayang, nasihat, dorongan dan motivasi yang diberikan.

6. Sahabat-sahabat TIN 39 atas dukungan, kebersamaan, dan persahabatan yang penuh warna “We Are Tinners 39”.

7. Teman – teman di kosan Pondok The Prince dan anggota Himpunan Mahasiswa Labuhan Batu.

8. Semua pihak-pihak yang telah mendukung terselesaikannya proses penyusunan skripsi ini.

(9)

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini masih banyak kekurangan. Oleh karena itu saran dan kritik yang membangun sangat diharapkan. Akhirnya penulis berharap semoga skripsi ini bermanfaat bagi semua pihak yang membacanya.

Bogor, 13 Februari 2009

(10)

DAFTAR ISI Hal. DAFTAR ISI ... i DAFTAR TABEL ... iv DAFTAR GAMBAR ... v LAMPIRAN ... vi I. PENDAHULUAN ... 1 A. Latar Belakang ... 1 B. Perumusan Masalah ... 4 C. Tujuan Penelitian ... 5 D. Manfaat Penelitian ... 5

E. Ruang Lingkup Penelitian ... 6

II. TINJAUAN PUSTAKA ... 7

A. Prospek Industri AMDK di Indonesia ... 7

1. Deskripsi Produk ... 7

2. Perkembangan Produksi dan Konsumsi AMDK ... 7

3. Proses Produksi AMDK ... 8

4. Sistem Distribusi AMDK ... 8

B. Pemasaran ... 9

C. Harga ... 10

D. Definisi dan Pengertian Merek ... 11

E. Peranan Merek ... 12

F. Loyalitas Konsumen ... 13

G. Organoleptik ... 16

1. Penilaian Organoleptik ... 16

2. Parameter Uji Organoleptik ... 16

3. Faktor yang mempengaruhi panelis ... 18

4. Macam Uji Organoleptik ... 21

5. Panelis ... 23

H. Sitem Pendukung Keputusan ... 25

Referensi

Dokumen terkait

Kerjasama ( team work ) yang solid senantiasa mewarnai langkah-langkah dalam menjalankan setiap tugas dan kewajiban, sehingga tercipta kekompakan dan hubungan yang dekat

Pertanyaan utama yang ingin dijawab melalui penelitian ini, yaitu (1) bagaimana peran Dewan Pengawas Syariah (DPS) dalam melakukan review terhadap mekanisme penghimpunan

Doolklan aaka pcnotapan lnl dianbil dldalan ddang pomu- eyatsaratan pada harl Rabu, tanggal 3 Aguotus 1977 oloh kanl, J0NA8TI SH» Ilakln, dongan dlhadllrl oleh Hy, M# Soomarto, Panl

Untuk mempertajam pemahaman mereka, maka dilakukan dialog dan diskusi yang langsung berkenaan dengan materi yang sedang disajikan; (2) memberikan keterampilan bagi

Organisasi merupakan suatu sistem aktivitas kerja sama yang dilakukan oleh dua orang atau lebih.Perilaku keorganisasian adalah suatu konsep perbuatan atau kebudayaan yang

Pengaruh Infeksi Virus Avian Influenza Subtipe H5nl Terhadap Persentase Motilitas dan Spermatozoa Hidup Monyet Ekor Panjang (Ma caca Fascicularis).. Iulluence Of The

Likuiditas Terhadap Struktur Modal dan Kebijakan Dividen yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) Periode 2010-2014 ” bertujuan sebagai salah satu persyaratan yang harus

J2ME ( Java 2 Micro Edition ) adalah suatu profil yang diprediksikan oleh banyak ahli akan memberikan revolusi yang cukup signifikan bagi teknologi bergerak secara keseluruhan.