• Tidak ada hasil yang ditemukan

PASAR FAKTOR PRODUKSI ATAU PASAR INPUT

STRUKTUR PASAR DAN PASAR INPUT

C. PASAR FAKTOR PRODUKSI ATAU PASAR INPUT

Pasar Faktor produksi / pasar input adalah pasar yang memperjualbelikan faktor-faktor produksi, baik factor produksi alam, tenaga kerja, modal dan pengusaha.

1. Pasar tanah (Sumber Daya Alam) adalah Pasar yang menghubungkan penjual dengan pembeli tanah untuk melakukan transaksi perdagangan. PemilikTanah menerima imbalan jasa berupa sewa

Teori sewa tanah :

a. Menurut David Ricardo. Tinggi rendahnya sewa tanah akan ditentukan oleh kesuburan tanahKarena membedakan kesuburan tanah, maka teori ini disbeut juga “Teori Differensial”

b. Menurut Von Thuen. Tinggi rendahnya sewa tanah selain ditentukan oleh perbedaan kesuburan tanah juga sangat ditentukan oleh jauh dekatnya (letak) tanah dengan pasar.

2. Pasar Tenaga Kerja (Sumber Daya Manusia) adalah pasar yang menghubungkan penjual dan pembeli tenaga kerja untuk melakukan transaksi perdagangan. Tenaga kerja akan memperoleh upah/gaji Upah uang / upah nominal adalah jumlah uang yang diterima para pekerja dari para pengusaha sebagai pembayaran atas tenaga fisik atau non fisik yang digunakan dalam proses produksi. Atau Upah nominal adalah nilai dalam bentuk uang yang diterima pekerja sebagai imbalan melakukan suatu pekerjaan

Upah Riil adalah tingkat upah para pekerja yang diukur dari sudut kemampuan upah tersebut

membeli barang-barang dan jasa-jasa yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan para pekerja.

Atau Upah Riil adalah kemampuan upah yang diterima pekerja untuk membeli barang dan jasa. Upah riil ditentukan berdasarkan pada tingkat harga yang berlaku pada tahun dasar.

Teori upah / gaji :

a. Menurut David Ricardo (Teori Upah Alami), Besarnya upah buruh sama dengan biaya hidup minimum buruh besar keluarganya

b. Menurut J.S. Mill (teori Dana Upah), Besranya upah akan ditentukan oleh dana upah yang tersedia dan jumlah buruh.

c. Menurut Von Thunen (Teori Upah Ethis), Besarnya upah akan bergantung pada besarnya biaya pemeliharaan hidup dan besarnya produktivitas kerja buruh

d. Menurut Karl Mark (Teori Upah Lebih), Tenaga kerha memiliki nilai tukar dan nilai pakai bagi pengusaha. Pengusaha harus membayar nilai tukarnya untuk mendapatkan nilai pakainya.

Kelebihan nilai pakai atas nilai tukar ini disebut nilali lebih.

3. Pasar Modal (Sumber Daya Modal) adalah pasar yang menghubungkan antara penjual dan pembeli modal uang untuk melakukan transaksi perdagangan. Pemilik modal akan menerima pendapatan berupa bunga modal

Teori bunga modal :

a. Menurut J.B. say (Teori Produktivitas)

Bung amodal merupakan kontra prestasi karena modal itu dapat menghasilkan suatu produk/barang.

b. Menurut Nassau W. Senior (teori Abstinence / penghematan)

Bung amodal merupakan balas jasa kepada pemiliknya karena ia telah melakukan penghematan (tidak berkonsumsi) membentuk modal

c. Menurut Von Bohn Bawerk (Teori Agio / Time Preference)

Bunga modal ini berdasarkan pada nilai uang. Nilai uang akan senantiasa turun . maka bunga modal ini dimaksudkan agar nilai uang yang dikembalikan tetap sama dengan nilai uang tersebut pada saat dipinjamkan

4. Kewirausahaan / pengusaha. Pengusaha akan memperileh balas jasa berupa keuntungan / laba.

Teori Laba Pengusaha :

1) Menurut J.B. Say. Laba pengusaha akan ditentukan oleh keahlian dalam memimpin perusanaan dan resiko yang akan ditanggungnya

2) Menurut J. Schumpeter. Laba pengusaha merupakan balsa jasa karen a kemampuan pengusaha dalam mengadakan kombinasi baru dalam proses produksinya :

a. Penggunaan teknik produksi yang baru b. Penemuan bahan dasar yang baru c. Pembukaan daerah pemasaran yang baru

d. Penggunaan manajemen yang baru

e. Penggunaan teknik pemasaran yang baru

SOAL-SOAL LATIHAN

1. OSN 2006 KAB

Perhatikan kurva berikut ini ! P

Q

Kurva permintaan pada pasar persaingan sempurna tersebut mempunyai arti …

a. Secara aktual perusahaan akan menjual produknya sebanyak-banyaknya pada harga tertentu

b. Perusahaan mendapat laba super normal c. Hanya terdapat satu perusahaan yang

menguasai pasar

d. Satu perusahaan dapat mempengaruhi harga pasar

e. Perusahaan tidak dapat mengubah harga pasar

2. OSN 2006 KAB

There is a following effect of existence of policy of maximum price and minimum by the government :

1. Increasing demand 2. Increasing supply 3. Decreasing demand 4. Rare of goods in market 5. Decreasing supply

Unballancing of price in market effect of policy of minimum price is …

a. 1 and 2 c. 2 dan 3 e. 4 dan 5 b. 1 and 3 d. 3 dan 4

3. OSN 2006 PROV

In producing its outputs, a company can optimize its production scheme by using …

a. the available raw materials to produce as many outputs as possible

b. more raw materials to produce as many outputs as possible

c. more materials ini order to produce more outputs

d. a least number of raw materials to produce the most number of outputs

e. the available materials to produce outputs as many as ordered

4. OSN 2006 PROV

Among curves below, define which one is the demand curve faced by a company (Producer, trader) in a perfect competition market …

a. P b. P

Q Q

c. P d. P

Q Q

e. P

Q 5. OSN 2006 PROV

Salon “Jelita” adalah satu-satunya salin kecantikan yang ada seantero Kecamatan Sukamantap. Akibatnya, pada musim-musim tertentu, penduduk Kecamatan itu terpaksa harus antre panjang/ lama untuk mempercantik diri.

Ditinjau berdasarkan teori struktur pasar, pasar perawatan kecantikan di Sukamantap merupakan a. pasar monopoli d. pasar tenaga kerja b. pasar monopsoni e. pasar tiban/dadakan c. pasar jasa

6. OSN 2007 KAB

Di bawah ini adalah cirri-ciri pasar output : 1. penjual bebas keluar masuk pasar 2. jumlah penjual dan pembeli banyak 3. hanya ada satu pembeli

4. terdapat beberapa produsen

5. pasar sulit untuk dimasuki produsen baru Ciri di atas yang merupakan ciri dari pasar persaingan tidak sempurna adalah ...

a. 1, 2 dan 3c. 2, 3 dan 4e. 3, 4 dan 5 b. 1, 3 dan 5 d. 2, 4 dan 5

7. OSN 2007 KAB

Dalam pasar persaingan sempurna proses terbentuknya pasar tenaga kerja adalah ...

a. tenaga kerja bebas melakukan penawaran dan tidak terikat oleh organisasi pekerja b. penawaran tenaga kerja tidak secara

individu, tetapi tergabung dalam organisasi pekerja

c. permintaan tenaga kerja dilakukan secara kolektif oleh perusahaan yang tergabung dalam serkat pengusaha

d. tenaga kerja dan pengusaha sama-sama tergabung dalam organisasinya masing- masing

e. perekrutan tenaga kerja dilakukan dengan mediator pemerintah sehingga tidak ada yang dirugikan dan diuntungkan

8. OSN 2007 PROV

Kenaikan harga bahan baku (input) akan ....

a. meningkatkan harga keseimbangan b. menggeser kurva penawaran ke kiri c. menggeser kurva penawaran ke kanan d. menggeser kurva permintaan ke kiri e. menggeser kurva permintaan ke kanan 9. OSN 2007 PROV

Barang yang dihasilkan oleh perusahaan dalam pasar persaingan sempuma adalah barang. ...

a. inferior d. diferensiasi b. homogen e. publik c. heterogen

10. OSN 2007 PROV

Kurva permintaan yang dihadapi sebuah perusahaan dalam pasar Persaingan Sempurna berbentuk

a. menurun dari kiri atas ke kanan bawah b. naik dari kiri bawah ke kanan atas c. horizontal

d. vertikal

e. patah (kinked demand curve) 11. OSN 2007 PROV

Which of the following is true concerning perfectly competitive industry?

a. There will be economic losses in the long run because of cut throat competition

b. Economic profits will persist in the long run if consumer demand is strong and stable c. In the short run, firms may incur economic

losses or earn economic profit, but in the long run they earn only a normal profit d. There are economic profits in the short run

and long run

e. There are economic profits in the long run, but not in the short run

12. OSN 2007 PROV

An industry comprised 50 firms, none of which has more than 3 percent of the total market for a differentiated product is an example of ….

a. monopolistic competition

b. oligopoly d. pure monopoly c. perfect competition e. pure competition 13. OSN 2007 PUSAT

Kurva penawaran pada perusahaan dalam pasar persaingan sempurna adalah sama dengan . . . a. kurva permintaan

b. kurva biaya total c. kurva biaya marjinal

d. kurva biaya marjinal mulai dari titik minimum biaya variabel rata-rata

e. kurva biaya marjinal mulai dari titik minimum biaya rata-rata

14. OSN 2007 PUSAT

Berikut ini pernyataan yang benar, KECUALI…..

a. walaupun monopolis menanggung rugi, akan berproduksi pada tingkat output di mana biaya marjinal sama dengan penerimaan marjinal

b. pada saat menderita rugi, monopolis berproduksi pada harga lebih besar dari biaya marjinal

c. untuk meminimumkan kerugian, perusahaan dalam pasar persaingan monopolistik akan berproduksi pada biaya per unit yang minimum

d. pada saat menderita rugi, perusahaan dalam pasar persaingan sempurna akan tetap berproduksi bila harga lebih tinggi dari biaya variabel rata-rata

e. perusahaan dalam pasar persaingan sempurna tidak berproduksi bila harga lebih rendah dari biaya variabel rata-rata

15. OSN 2007 PUSAT

Dalam industri yang oligopolistik . . . .

a. bila perusahaan menaikkan harga akan dihadapkan pada kurva permintaan yang sangat elastis

b. bila perusahaan menaikkan harga akan dihadapkan pada kurva permintaan yang sangat inelastis

c. bila perusahaan menurunkan harga akan dihadapkan kurva permintaan vertikal

d. bila perusahaan menurunkan harga akan dihadapkan pada kurva permintaan horizontal

e. bila perusahaan menurunkan harga akan dihadapkan pada kurva permintaan yang sangat elastis

16. OSN 2007 PUSAT

Dalam analisis struktur pasar, dalam jangka panjang hal-hal ini adalah benar, KECUALI . . . a. semua biaya adalah variabel

b. dalam pasar monopoli harga sama dengan biaya marjinal

c. setiap perusahaan dalam pasar persaingan sempurna hanya memperoleh laba normal d. monopolis dapat memperoleh laba super

normal

e. kurva biaya rata-rata lebih landai dibanding dalam jangka pendek

17. OSN 2008 KAB

Dibawah ini adalah ciri-ciri pasar output : 1. penjual bebas keluar masuk pasar 2. jumlah penjual dan pembeli banyak 3. hanya ada satu pembeli

4. terdapat beberapa produsen

5. barang yng diperjual belikan berdifat homogin

Ciri di atas yang merupakan ciri dari pasar persaingan sempurna adalah ………

a. 1, 2 dan 3 d. 2, 4 dan 5 b. 1, 2 dan 5 e. 3, 4 dan 5 c. 2, 3 dan 4

18. OSN 2008 KAB

Perhatikan kurva berikut : P

D

0 Q

Kurva permintaan pada dasar persaingan sempurna di atas mempunyai arti ………..

a. Perusahaan mendapatkan laba super normal b. Hanya terdapat satu perusahaan yang

menguasai pasar

c. Satu perusahaan dapat mempengaruhi harga pasar

d. Perusahaan tidak dapat mengubah harga pasar

e. Secara aktual perusahaan akan menjual produk sebanyak-banyaknya pada harga tertentu

19. OSN 2008 KAB

Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut : 1. Permintaan datangnya dari rumah tangga

produksi

2. Penawaran datangnya dari rumah tangga konsumsi

3. Permintaan datangnya dari rumah tangga konsumsi

4. Imbalan berupa bunga

5. Penawaran datangnya dari rumah tangga produksi

Dari penyataan di atas yang merupakan pasar faktor produksi modal adalah ……….

a. 1, 2 dan 4 d. 2, 4dan 5 b. 1, 4 dan 5 e. 3, 4 dan 5 c. 2, 3 dan 4

20. OSN 2008 PROVINSI

Dalam pasar persaingan sempurna, bentuk kurva permintaan yang dihadapi oleh sebuah perusahaan adalah . . . .

a. horizontal, berimpit dengan kurva biaya tetap

b. naik dari kiri bawah ke kanan atas

c. vertikal, berimpit dengan kurva biaya marjinal

d. turun dari kiri atas ke kanan bawah

e. horizontal, berimpit dengan kurva penerimaan marjinal

21. OSN 2008 PROVINSI

Ciri pasar persaingan sempurna adalah . . . . a. bentuk kurva permintaannya horizontal b. menghasilkan barang-barang diferensiasi c. sulit untuk masuk ke dalam industri d. perusahaan sebagai price maker

e. dalam jangka pendek setiap perusahaan hanya memperoleh laba normal

22. OSN 2008 PROVINSI

In the short run, a perfectly competitive firm’s supply curve is that position of the marginal cost curve above minimum point on the . . . .

a. total variable cost curve b. total cost curve

c. average fixed cost curve d. average total cost curve e. average variable cost curve 23. OSN 2008 PROVINSI

Compared with a perfectly competitive industry, a monopolist produces . . . .

a. more output at a lower price b. more output at a higher price c. less output at a higher price d. less output at a lower price e. the same output at a higher price 24. OSN 2008 PUSAT

The demand curve of the individual firm in perfect competition market is a ….

a. vertical line at the market price b. vertical line at the market quantity c. downward-sloping line

d. horizontal line at the market price e. horizontal line at the market quantity 25. OSN 2009 KAB

Pasar yang di dalamnya terdapat beberapa produsen yang menguasai pasar tersebut, sehingga sangat dominan dalam menentukan harga disebut pasar…..

a. Monopoli d. Oligopsoni

b. Monopsoni e. Persaingan sempurna c. Oligopoli

26. OSN 2009 KAB

Which is not the characteristic of the perfect competition market …..

a. Easy entering into the industry b. Affecting on each company c. Large numbers of companies d. Produced the same goods e. The price is fixed by the market 27. OSN 2009 KAB

Pernyataan berikut ini adalah benar berkaitan dengan pasar monopoli, yaitu …..

a. Kurva permintaan yang dihadapi monopolis adalah kurva permintaan pasar

b. Monopolis tidak akan menderita rugi karena merupakan satu-satunya perusahaan dalam industry

c. Monopoli akan memperoleh laba maksimum kalau berproduksi pada saat penerimaan total (TR) maksimum

d. Monopolis akan memperoleh laba maksimum kalau berprodksi pada saat biaya rata-rata (AC) minimum

e. Agar labanya maksimum, monopolis berproduksi pada saat P = MR = MC

28. OSN 2009 KAB

Kurva pasar tenaga kerja Upah

D S

W1 E W2 A B

0 L1 L2 L3Tenaga kerja Kurva pasar tenaga kerja di atas menunjukkan pada saat upah turun dari W1 ke W2, maka akan terjadi …..

a. Permintaan dan penawaran tenaga kerja tidak terpengaruh

b. Kekurangan/penurunan permintaan tenaga kerja

c. Penambahan penawaran tenaga kerja d. Kelebihan penawaran tenaga kerja e. Kelebihan permintaan tenaga kerja

SOAL-SOAL TAMBAHAN

29. Salah satu ciri pasar persaingan monopolistis

adalah …..

a. banyak perusahaan menghasilkan barang yang serupa

b. barang-barang yang dihasilkan dalam industry itu adalah sama tetapi berbeda corak

c. terdapat beberapa halangan yang kuat pada perusahaan-perusahaan baru untuk memasuki industry

d. kurva permintaan yang dihadapi setiap perusahaan adalah seperti yang dihadapi dalam pasar persaingan sempurna

e. kurva permintaan dan penawaran pasar berbentuk garis lurus vertical

30. Dalam jangka panjang suatu perusahaan dalam pasar monopolistis ….

a. akan beroperasi pada kapasitas yang paling optimum

b. beroperasi pada tingkat produksi di bawah tingkat produksi pada kapasitas optimum c. tidak akan dapat memperoleh keuntungan

yang berlebihan dari operasinya, kebanyakan perusahaan akan mengalami kerugian

d. tidak dapat membayar kembali seluruh biaya yang dikeluarkannya untuk menjalankan operasinya

e. akan memperoleh keuntungan normal